Anda di halaman 1dari 4

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Rumah tingggal merupakan suatu kebutuhan primer yang digunakan
sebagai tempat sehingga rumah tinggal haruslah indah, aman dan nyaman bagi
penghuninya. Ketika keamanan dan kenyamanan tersebut dipertanyakan, tentu
saja memberikan efek secara langsung kepada penghuni itu sendiri. Pembuatan
atap merupakan hal yang penting bagi bangunan, pembuatan atap dapat
diibaratkan sebagai pokok suatu bangunan itu sendiri. Biasanya Pekerjaan ini
dipentingkan ketimbang sisi keindahan,akan tetapi atap juga memiliki sifat
keindahan sesuai dengan kemampuan pemilik bangunan. Tidak bisa dipungkiri,
atap mempunyai peranan penting sebagai satu kesatuan struktur pada bangunan.
Lihat saja perkembangannya beberapa tahun terakhir. Terlihat dari bentuk dan
warna yang mengikuti gaya atau tema pada bangunan.
Perkembangan Teknologi yang semakin canggih, membawa perubahan
yang baik dan benar terhadap kemajuan di bidang konstruksi dan pembangunan
infrastruktur. Hal ini terlihat pada perkembangan penggunaan bahan konstruksi
atap yang saat ini lebih banyak menggunakan rangka atap dengan bahan dasar
baja ringan dan bukan lagi menggunakan bahan dasar kayu .
Saat ini di Banyuwangi merupakan salah satu tempat yang menjadi
destinasi tujuan wisata baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Seperti
program Pemerintah Banyuwangi yang sedang menggencarkan program wisata
untuk memperkenalkan wilayah Banyuwangi ke penjuru dunia salah satunya yaitu
desa wisata osing. Pada desa wisata osing rumah –rumah sederhana suku osing
tetap sederhana memiliki khas tradisional dengan memakai gaya atap model tikel
balung. Model tikel ini tetap pada model tradisional khas masyarakat banyuwangi
sehingga tidak meninggalkan kebudayaan lokal meskipun bangunan bentuk
modern . Ada berbagai jenis dan bentuk atap. Bentuk atap ini berpengaruh
terhadap keindahan suatu bangunan dan pemilihan tipe atap hendaknya
disesuaikan dengan iklim setempat, tampak yang dikehendaki oleh arsitek, biaya
yang tersedia, dan material yang mudah didapat. Sebelum melaksanakan
pekerjaan atap, perhitungan struktur atap sangatlah penting. Dengan
mempertimbangkan berat atap serta bahan penutup atap, maka konstruksi kuda–
kuda akan berbeda satu sama lain. Selain itu setiap susunan rangka batang
haruslah merupakan satu kesatuan bentuk yang kokoh yang nantinya mampu
memikul beban yang bekerja padanya tanpa mengalami perubahan yang kokoh
yang nantinya mampu memikul beban yang bekerja padanya tanpa mengalami
perubahan.
1.2 Tujuan Perencanaan
Tujuan dalam perencanaan atap ini yaitu :
1. Membuat perencanaan konstruksi kuda-kuda menggunakan kayu kamper
dengan konstruksi struktur tahan gempa untuk bangunan gedung sekolah
dengan memperhatikan prinsip kearifan lokal masyarakat Banyuwangi.
2. Dapat merencanakan kebutuhan bahan untuk pembuatan kuda-kuda secara
detail, estimasi SDM, estimasi biaya dan estimasi waktu

1.3 Manfaat Perencanaan


Manfaat dari perencanaan ini yaitu dapat membantu merencanakan atap
dengan struktur tahan gempa dengan memperhatikan prinsip kearifan lokal
Banyuwangi menggunakan jenis kayu kamper.

1.4 Ruang Lingkup Pekerjaan


Ruang lingkup pekerjaan yang dibahas pada proposal tender ini meliputi
estimasi SDM, rencana biaya, Estimasi waktu, dan kebubutuhan secara detail pada
konstruksi atap model tikel balung khas masyarakat osing Banyuwangi.
BAB 2
GAMBARAN UMUM

2.1 Spesifikasi Teknis


Pada perencanaan atap ini menggunakan konsep atap osing yaitu konsep
tikel balung yang dapat mengangkat kearifan local masyarakat banyuwangi.
Model atap tikel balung melambangkan bahwa penghuninya sudah mapan.
Perencanaan atap model tikel balung mempunyai bentuk campuran atap joglo
pelana yang bentuk atapnya bagian atas yakni jurai luar patah kedalam seolah olah
ada 2 bagian. Untuk bagian atas sudut lerengnya lebih besar yaitu dibuat 60o
sedangkan bagian bawahnya sudut lerengnya lebih kecil atau landai yaitu dibuat
sudut 35o. struktur kuda kuda dengan bentang 6m. Perencanaan atap kuda kuda
menggunakan kayu kamper. Alasan menggunakan kayu kamper pada atap yaitu
kayu kamper mempunyai kualitas yang baik sehingga dapat bertahan 10-15 tahun.
Kayu kamper juga mempunyai tingkat resistensi pada hama (rayap). Selain kuda
kuda pada pertimbangan pembangunan atap juga harus mempertimbangkan
bagian penutup atap. Ada berbagai pilihan penutup atap dengan pilihan bentuk
dan sifat yang berbeda. Dua faktor utama yang harus dipertimbangkan dalam
pemilihannya adalah faktor keringanan material agar tidak terlalu membebani
struktur bangunan dan faktor keawetan terhadap cuaca (angin,panas,hujan)
pemilihan genteng yang digunakan yaitu genteng jenis kelas 1 dengan merek
genteng palentong yang mempunyai dimensi panjang 29 cm, lebar 22 cm dan
berat genteng sekitar 1,5 kg. Alasan penggunaan genteng jenis ini karena
pemasangannya terbilang mudah dan umum digunakan pada umumnya atau
standard an juga genteng ini tidak bising jika hujan. Sehingga sangat cocok
digunakan pada pembangunan gedung sekolah. Untuk perencanaan harga rencana
biaya disesuaikan denga
2.2 Jenis-Jenis Sambungan
Prinsip sambungan yang digunakan pada perencanaan atap ini, yaitu:
1. Sambungan bibir miring berkait dada tegak
Sambungan bibir miring berkait digunakan pada kuda-kuda karena
diterapkan pada sambungan gording ditinjau dari ilmu gaya (mekanika).
Diusahakan sambungan ini berada pada peralihan momen positif ke
momen negatif yang besarnya =0. Sambungan ini digunakan untuk balok
yang menerima gaya lentur (momen) maupun tarik. Sambungan ini
diletakkan pada 1/6 L dari tumpuan. Untuk prinsip sambungan bibir
miring berkait dengan pengunci dapat dilihat pada shopdrawing lampiran
detail sambungan pada sambungan F.
2. Sambungan purus lubang gigi tegak
Sambungan purus lubang tertutup gigi tegak digunakan pada kayu dengan
arah memanjang. Sambungan purus lubang gigi tegak digunakan pada
kayu pada bagian penyambungan kayu dengan sudut 30o sampai 60o.
Bentuk sambungan ini. Untuk prinsip sambungan purus lubang gigi tegak
dapat dilihat pada shopdrawing lampiran detail sambungan pada
sambungan A,B,C,D,dan E.

2.3 Shop Drawing


Bentuk dari atap perencanaan ini adalah model tikel using untuk lebih
detailnya dapat dilihat pada shopdrawing terlampir.

Anda mungkin juga menyukai