Anda di halaman 1dari 2

TREND DAN ISSUE KEPERAWATAN MATERNITAS

MASALAH
1. Angka kematian bayi
Kematian pada bayi disebabkan oleh penyakit menular seperti radang paru-paru
(18%), diare (15%) dan malaria (8%)
2. Angka kelahiran bayi masih tinggi
Penyebab angka kelahiran bayi masih tinggi adalah kurangnya pengetahuan
masyarakat progam KB
3. Angka Kematian Ibu (AKI)
Penyebab kematian ibu cukup kompleks, dapat digolongkan atas faktor reproduksi,
komplikasi obstetrik (perdarahan postpartum dan antepartum), pelayanan kesehatan
dan sosio-ekonomi (keterlambatan merujuk yang disebabkan karena masalah
keuangan, transportasi)
4. Penyakit Menular Seksual
Penyakit menular seksual, atau PMS adalah berbagai infeksi yang dapat menular dari
satu orang ke orang yang lain melalui kontak seksual. Kelompok remaja dan dewasa
muda (15-24 tahun) adalah kelompok umur yang memiliki risiko paling tinggi terkena
PMS
PENEMUAN TEHNOLOGI TERBARU
1. Water Birth
Proses persalinan dilakukan di dalam air. manfaatnya ibu akan merasakan lebih relaks
karena semua otot yang berkaitan dengan proses persalinan menjadi lebih elastis.
Metode ini juga akan mempermudah proses mengejan sehingga rasa nyeri selama
persalinan tidak terlalu dirasakan, di dalam air proses proses pembukaan jalan lahir
akan lebih cepat.
2. Alat Kontrasepsi Implan Terbaru
Gestplan merupakan alat kontrasepsi implan KB generasi ketiga yang berhasil
ditemukan oleh Universitas Gajah Mada. Penemuan tersebut hasil penelitian dari
Jurusan Farmakologi dan Toksikologi Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Gadjah
Mada (UGM). Kelebihan alat kontrasepsi ini bisa bertahan hingga 7 tahun
dibandingkan implan saat ini yang berumur 5 tahun.
3. Alat kontrasepsi pil terbaru
Pil KB yang mengandung dorspirenone, yaitu progesterone sintetis yang mempunyai
profil farmakologis yang sangat mirip dengan progesteron alami. Sebelumnya pil KB
yang dijual di pasaran hanya berisi 21 pil aktif, namun berbeda dengan pil KB yang
mengandung drospirenon berisi 24 pil aktif. kelebihan pil KB ini : pencegahan
kehamilan; mengurangi jerawat dan kelebihan rambut halus di wajah (sifat anti
androgen); mengurangi penumpukan cairan pada tubuh (efek anti diuretik) sehingga
tidak akan menyebabkan kenaikan berat badan
4. Pendidikan dini pada janin dalam kandungan
Musik akan merangsang perkembangan sel-sel otak janin. Perangsangan ini sangat
penting karena masa tumbuh kembang otak yang paling pesat terjadi sejak awal
kehamilan hingga bayi berusia tiga tahun

Anda mungkin juga menyukai