Anda di halaman 1dari 1

Definisi

Tenggelam biasanya didefinisikan sebagai kematian akibat asfiksia yang disebabkan


oleh masuknya cairan ke dalam saluran pernapasan. Pada suatu kasus tenggelam korban
terbenam dalam air sehingga sistem pernapasannya terganggu dengan akibat hilangnya kesadaran
dan ancaman pada jiwa korban. Pada suatu kasus tenggelam, seluruh tubuh tidak perlu terbenam
di dalam air, asalkan lubang hidung dan mulut berada di bawah permukaan air sudah memenuhi
criteria suatu kasus tenggelam.1
Menurut WHO Tenggelam atau drowning adalah suatu proses gangguan nafas yang
dialami akibat terendam atau terbenam kedalam cairan. Tenggelam dapat terjadi di lautan
atau pada kasus penurunan kesadaran akibat alkohol, epilepsi, atau anak kecil pada air dengan
ketinggian air 6 inci (15,24 cm). Mekanisme kematian yang terjadi akibat tenggelam akibat suatu
anoksia serebral yang ireversibel atau yang sering disebut dengan asfiksia.2

1. Szpilman D, Bierens J.J.M, Handley A.J, Orlowski J.P. Current Concepts Drowning. N
Engl J Med 2012;366:2102-10.
2. Global Report on Drowning : Preventing A Leading Killer. World Health Organization
2014.

Anda mungkin juga menyukai