Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL

PERMOHONAN PENGAJUAN BANTUAN TONG


DI KAMPUNG CIGENTUR RW 10 DESA BATUKARUT KEC. ARJASARI

A. Latar Belakang

Lingkungan hidup kian waktu mengalami ancaman dan kerusakan setiap saat. Kerusakan
yang disebabkan oleh pola hidup yang tidak ramah lingkungan dari manusia merupakan
penyebab yang diyakini turut berpengaruh terhadap terjadinya kerusakan lingkungan hidup.
Sebagai akibatnya, keseimbangan ekosistem menjadi terganggu. Meskipun begitu, belum
cukup untuk menjadikan kerusakan lingkungan sebagai pelajaran yang dapat menumbuhkan
kepedulian terhadap lingkungan hidup. Begitu pula kami warga Kp. Cigentur RW 10 Desa
Batukarut beserta anggota karang taruna perlu memecahkan permasalahan lingkungan hidup
terutama dari segi kebersihan. Kebersihan dilingkungan Kp. Cigentur RW 10 Desa
Batukarut mulai membenahi mengenai kebersihan lingkunagn dengan mengupayakan
pembakaran sampah, agar terjaga keseimbangan kebersihan lingkungan terutama mencegah
tidak terjadi pembuangan sampah ke bantaran sungai dan kami mengupayakan bahwa sungai
ayang ada di sekitar desa batukarut bebas sampah.

B. Maksud
Dengan tidak mengurangi rasa hormat, bahwa maksud dari pengajuan proposal ini adalah,
bebas sampah di sungai. Melihat dari kondisi tersebut, bersama ini kami warga Kp. Cigentur
RW 10 Desa Batukarut dan anggota tarang taruana hendak mengajukan permohonan
pengajuan Tong untuk pembuatan alat pembakaran yang terbuat dari tong dengan harapan
dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dan terciptanya lingkungan yang bersih dari
sampah terutama di sungai.

C. Tujuan
Pengajuan Permohonan pengajuan Tong untuk membuat alat pembakar sederhana yang
terbuat tong atau drem bertujuan untuk :
1. Menciptakan lingkungan bersih dan nyaman untuk disekitar pemukiman warga.
2. Terciptanya sungai bebas dari sampah
3. Menciptakan keindahan di sekitar sungai
D. Anggaran Biaya
Anggaran biaya sepenuhnya hanya berupa bantuan tong kaleng sebanyak 10 buah.

E. Bentuk Pelaksanaan
Bentuk Pelaksanaan kegiatan adalah :
Membuat Alat pembakar sampah sederhana dengan harapan dapat meningkatkan
kesadaran masyarakat dan terciptanya lingkungan yang bersih dari sampah.

F. Kepanitiaan
Seluruh kepengurusan RW 10 dan Karang Taruna RW 10 Desa Batukarut Kec. Arjasari

G. Penutup
Demikian proposal ini kami buat,semoga usaha kami ini dapat terlaksana dengan baik,

Anda mungkin juga menyukai