Anda di halaman 1dari 26

TUGAS ELEKTRONIKA DAYA

INVERTER SATU FASA

KELOMPOK 3 :

Rizka Ananda Marwan 421 17 003

Nurjannah 421 17 006

Fitri Wildani 421 17 010

Faadhillah Nur Fajriana 421 17 020

Resky Tulfaidah 421 17 024

KELAS 3A D4 TEKNIK LISTRIK

PROGRAM STUDI D4 TEKNIK LISTRIK


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDANG
MAKASSAR
2020

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT, karena atas berkah dan limpahan
rahmat-Nya sehingga Tugas Elektronika Daya “INVERTER SATU FASA” dalam
mata kuliah Elektronika Daya dapat terselesaikan dengan baik.
Tugas ini merupakan salah satu mata kuliah yang wajib ditempuh di Politeknik
Negeri Ujung Pandang. Tugas ini ditulis sebagai pelengkap tugas yang telah
dilaksanakan selama 1 semester.

Penulis menyadari bahwa penyelesaian laporan ini bukanlah buah pikiran dari
penulis sendiri, tapi juga berasal dari beberapa referensi yang penulis dapatkan. Maka
pada kesempatan ini, penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak
yang telah membantu dalam penyelesaian laporan ini yaitu:
1. Dosen pembimbing (Ahmad Rosyid Idris.ST.,MT), yang telah membantu
penulis dalam memberikan pengarahan untuk menyelesaikan tugas ini.
2. Rekan-rekan mahasiswa kelas III A listrik yang telah membantu penulis
dalam menyelesaikan penyusunan laporan ini.
Akhir kata semoga penyusunan laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua
sebagai mahasiswa Teknik Elektro pada umumnya, bagi mahasiswa Teknik Listrik
khususnya, dan utamanya bagi penulis walaupun laporan ini masih jauh dari
kesempurnaan, karena keterbatasan kemampuan penulis.

Makassar, Januari 2020

Penulis

ii
DAFTAR ISI

SAMPUL ....................................................................................................................... i

KATA PENGANTAR .................................................................................................. ii

DAFTAR ISI ................................................................................................................ iii

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ........................................................................................................ vi

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang ............................................................................................... 1

1.2 Tujuan ............................................................................................................. 1

BAB II TEORI DASAR ............................................................................................... 2

2.1 Pengertian Inverter ......................................................................................... 2

2.2 Prinsip Kerja Inverter ..................................................................................... 3

2.3 Fungsi Inverter ............................................................................................... 3

2.4 Resistor ........................................................................................................... 6

2.5 Lampu Indikator ............................................................................................. 9

2.6 Kapasitor ...................................................................................................... 10

2.7 Kotak Kontak ............................................................................................... 11

2.8 PCB (Printed Circuit Board) ....................................................................... 11

2.9 Solder............................................................................................................ 12

2.10 USB (Universal Serial Bus)...................................................................... 13

2.11 Transistor .................................................................................................. 13

iii
2.12 Trafo Charger ............................................................................................ 14

2.13 Timah ........................................................................................................ 15

BAB III ALAT DAN BAHAN ................................................................................... 16

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................................... 17

4.1 Gambar Rangkaian ............................................................................................ 17

4.2 Bentuk Fisik Rangkaian .................................................................................... 17

4.3 Prinsip Kerja ..................................................................................................... 18

BAB V PENUTUP ...................................................................................................... 19

5.1 Kesimpulan ....................................................................................................... 19

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................. 20

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Rangkaian inverter setengah-jembatan satu fasa ......................................... 4


Gambar 2 Rangkaian inverter jembatan satu fasa ......................................................... 5
Gambar 3 Rangkaian inverter jembatan tiga-fasa ......................................................... 5
Gambar 4 Simbol resistor.............................................................................................. 7
Gambar 5 Bentuk fisik resistor kawat ........................................................................... 8
Gambar 6 Bentuk fisik resistor arang............................................................................ 8
Gambar 7 Bentuk fisik resistor oksida logam ............................................................... 9
Gambar 8 Konstruksi lampu indicator ........................................................................ 10
Gambar 9 Simbol Kapasitor ........................................................................................ 10
Gambar 10 Bentuk fisik kotak kontak ........................................................................ 11
Gambar 11 Bentuk fisik PCB...................................................................................... 11
Gambar 12 Bentuk fisik solder ................................................................................... 12
Gambar 13 Bentuk fisik kabel USB ............................................................................ 13
Gambar 14 Bentuk fisik TIP41C ................................................................................ 13
Gambar 15 Bentuk fisik trafo charger ......................................................................... 14
Gambar 16 Bentuk fisik timah .................................................................................... 15
Gambar 17 Rangkaian inverter satu fasa .................................................................... 17
Gambar 18 Bentuk fisik rangkaian inverter satu fasa ................................................. 17

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Alat dan Bahan ............................................................................................... 16

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Elektronika merupakan ilmu yang mempelajari alat listrik arus lemah yang
dioperasikan dengan cara mengontrol aliran elektron atau partikel bermuatan listrik
dalam suatu alat, misalnya komputer, peralatan elektronik semi konduktor dan lain-
lain. Ilmu yang mempelajari alat-alat ini merupakan cabang dari ilmu fisika,
sementara bentuk desain dan pembuatan sirkuit elektroniknya adalah bagian dari
teknik elektro, teknik komputer dan ilmu / teknik elektronika dan instrumentasi.
Peralatan Elektronika dalam kehidupan sehari-hari banyak kita jumpai. Seperti
contoh berikut ini alat yang mengadopsi elektronika sebagai basis teknologinya.

Inverter adalah rangkaian elektronika daya yang digunakan untuk


mengkonversikan tegangan searah (DC) ke suatu tegangan bolak-balik (AC). Ada
beberapa topologi inverter yang ada sekarang ini, dari yang hanya menghasilkan
tegangan keluaran kotak bolak-balik (push-pull inverter) sampai yang sudah bisa
menghasilkan tegangan sinus murni (tanpa harmonisa). Inverter satu fasa, tiga fasa
sampai dengan multifasa dan ada juga yang namanya inverter multilevel (kapasitor
split, diode clamped dan susunan kaskade).

1.2 Tujuan
a. Membuat alat elektronik yang dapat mengubah tegangan DC menjadi
tegangan AC, dan
b. memahami prinsip kerja alat elektronik yang telah dibuat.

1
BAB II
TEORI DASAR

2.1 Pengertian Inverter


Inverter merupakan suatu rangkaian yang digunakan untuk mengubah sumber
tegangan DC tetap menjadi sumber tegangan AC dengan frekuensi tertentu.
Komponen semikonduktor daya yang digunakan dapat berupa SCR, transistor, dan
MOSFET yang beroperasi sebagai sakelar dan pengubah. Inverter dapat
diklasifikasikan dalam dua jenis, yaitu: inverter satu fasa dan inverter tiga fasa. Setiap
jenis inverter tersebut dapat dikelompokan dalam empat kategori ditinjau dari jenis
rangkaian komutasi pada SCR, yaitu:

a. Modulasi lebar pulsa,


b. inverter resonansi,
c. inverter komutasi bantu, dan
d. inverter komutasi komplemen,

Inverter disebut sebagai inverter catu-tegangan (voltage - fed inverter VFI )


apabila tegangan masukan selalu dijaga konstan, disebut inverter catu-arus apabila
arus masukan selalu dipelihara konstan, dan disebut inverter variabel apabila
tegangan masukan dapat diatur. Selanjutnya, jika ditinjau dari proses konversi,
inverter dapat dibedakan dalam tiga jenis, yaitu inverter : seri, paralel, dan jembatan.
Inverter jembatan dapat dibedakan menjadi inverter setengah-jembatan (half - bridge
) dan jembatan (bridge ) . Dalam Bab ini akan difokuskan pada pembahsan inverter
jembatan baik untuk inverter satu fasa maupun tiga fasa.

Arus direct current yang dirubah rata rata adalah baterai/ accu karena tegangan accu
adalah DC/Direct current. sedangkan output yang keluar yang dihasilkan dari
outputinverter adalah Alternatingcurrent/ seperti halnya arus PLN sehingga anda bisa

2
menggunakan untuk memback-up peralatan listrik. Baterai berfungsi menyimpan arus
listrik yang dihasilkan oleh tegangan listrik sebelum dimanfaatkan untuk
menggerakkan beban. Beban dapat berupa lampu penerangan atau peralatan
elektronik lainnya yang membutuhkan listrik.

2.2 Prinsip Kerja Inverter


Prinsip kerja dari rangkaian inverter ini yaitu tegangan searah dari baterai diubah
dengan menggunakan transistor yang berfungsi sebagai sakelar otomatis dan diatur
bekerja secara bergantian. Sehingga pada beban akan timbul arus bolak balik pada
suatu perioda yang merupakan gelombang sinus setengah gelombang pertama pada
posisi positif dan setengah gelombang kedua pada posisi negatif. Selanjutnya akan
menghasilkan tegangan bolak-balik yang besarnya 12 volt. Untuk menaikkan
tegangan bolak-balik tersebut digunakan transformator. Rangkaian inverter pada
penelitian ini dapat menghasilkan tegangan keluaran yaitu sebesar 110 volt, 150 volt
dan 220 volt. Untuk tegangan keluaran 110 volt, inverter dapat menahan beban
sebesar 70 watt. Untuk tegangan keluaran 150 volt, inverter mampu menahan beban
sebesar 100 watt dan untuk tegangan keluaran 220 volt, inverter mampu menahan
beban 220 watt.

2.3 Fungsi Inverter


Sesuai dengan pengertian inverter yang menyatakan inverter ini berfungsi untuk
mengubah tegangan DC (searah) menjadi tegangan AC (bolak-balik). Dimana
perubahan ini dilakukan untuk mengubah kecepatan motor bertegangan AC dengan
mengubah frekuensi outputnya saja. Jadi bisa dikatakan inverter ini merupakan
perangkat yang multifungsi, bahkan tak hanya diubah melainkan dapat dikembalikan
lagi. Inverter telah banyak digunakan pada bidang industri. Dimana aplikasi inverter
yang sudah terpasang akan diproses secara linear yakni parameter yang dapat diubah-
ubah. Linear disini yang dimaksud inverter ini memiliki bentuk seperti grafik sinus,

3
dll. Inverter juga memerlukan waktu yang cukup lama untuk melakukan perputaran
yang presisi. Inverter terdiri dari dua jenis yaitu :
2.3.1 Inverter Satu Fasa
a. Inverter Setengah Jembatan Satu Fasa

Gambar 1 Rangkaian inverter setengah-jembatan satu fasa


Gambar 1 merupakan rangkaian dasar inverter setengah-jembatan satu-fasa dengan
beban resistif dan bentuk gelombangnya. Dalam rangkaian Gambar 1 diperlukan dua
buah kapasitor untuk menghasilkan titik N agar tegangan pada setiap kapasitor Vi/2
dapat dijaga konstan. Sakelar S+ dan S- mereprensentasikan sakelar elektronis yang
mencerminkan komponen semikonduktor daya sebagaimana diuraikan di muka.
Sakelar S+ dan S- tidak boleh bekerja secara serempak/ simultan, karena akan terjadi
hubung singkat rangkaian.

Kondisi ON dan OFF dari sakelar S+ dan S- ditentukan dengan teknik


modulasi, dalam hal ini menggunakan prinsip PWM. Prinsip PWM dalam rangkaian
ini membandingkan antara sinyal modulasi Vc (dalam hal ini tegangan bolak-balik
luaran yang diharapkan) dengan sinyal pembawa dengan bentuk gelombang gigi-
gergaji (V ). Secara praktis, jika Vc > V maka sakelar S+ akan ON dan sakelar S-
akan OFF, dan jika Vc < V maka sakelar S+ akan OFF dan sakelar S- akan ON.

4
b. Inverter Jembatan Satu Fasa

Gambar 2 Rangkaian inverter jembatan satu fasa


Gambar 2 merupakan rangkaian dasar inverter jembatan satufasa dengan beban
resistif dan bentuk gelombangnya. Seperti halnya pada rangkaian inverter setengah-
jembatan di atas, dalam rangkaian ini diperlukan dua buah kapasitor untuk
menghasilkan titik N agar tegangan pada setiap kapasitor Vi/2 dapat dijaga konstan.
Terdapat dua sisi sakelar, yaitu: sakelar S1+ dan S1- serta S2+ dan S2-.
Masingmasing sisi sakelar ini, sakelar S1+ dan S1- dan atau S2+ dan S2-, tidak boleh
bekerja secara serempak/ simultan, karena akan terjadi hubung singkat rangkaian.
Kondisi ON dan OFF dari kedua sisi sakelar ditentukan dengan teknik modulasi,
dalam hal ini menggunakan prinsip PWM, seperti jelaskan pada inverter setengah-
jembatan satu fasa di atas.

2.3.2 Inverter Jembatan Tiga Fasa

Gambar 3 Rangkaian inverter jembatan tiga-fasa

5
Gambar 3 merupakan rangkaian dasar inverter jembatan tigafasa dengan beban
resistif dan bentuk gelombangnya. Seperti halnya pada rangkaian inverter setengah-
jembatan di atas, dalam rangkaian ini diperlukan dua buah kapasitor untuk
menghasilkan titik N agar tegangan pada setiap kapasitor Vi/2 dapat dijaga konstan.
Terdapat tiga sisi sakelar, yaitu: sakelar S1+ dan S1- serta S2+ dan S2-. Kedua sisi
sakelar ini, sakelar S1 dan S4, S3 dan S4, serta S5 dan S2. Masingmasing sakelar,
S1 dan S4, atau S3 dan S4, atau S5 dan S2, tidak boleh bekerja secara serempak/
simultan, karena akan terjadi hubung singkat rangkaian. Kondisi ON dan OFF dari
kedua sisi sakelar ditentukan dengan teknik modulasi, dalam hal ini menggunakan
prinsip PWM, seperti jelaskan pada inverter setengah-jembatan satu fasa di atas.

2.4 Resistor
Resistor adalah komponen elektronika yang berfungsi untuk menghambat atau
membatasi aliran listrik yang mengalir dalam suatu rangkain elektronika.
Sebagaimana fungsi resistor yang sesuai namanya bersifat resistif dan termasuk salah
satu komponen elektronika dalam kategori komponen pasif. Satuan atau nilai
resistansi suatu resistor disebut Ohm dan dilambangkan dengan simbol Omega (Ω).
Sesuai hukum Ohm bahwa resistansi berbanding terbalik dengan jumlah arus yang
mengalir melaluinya. Selain nilai resistansinya (Ohm) resistor juga memiliki nilai
yang lain seperti nilai toleransi dan kapasitas daya yang mampu dilewatkannya.
Semua nilai yang berkaitan dengan resistor tersebut penting untuk diketahui dalam
perancangan suatu rangkaian elektronika oleh karena itu pabrikan resistor selalu
mencantumkan dalam kemasan resistor tersebut.

6
Gambar 4 Simbol resistor
Kapasitas daya pada resistor merupakan nilai daya maksimum yang mampu
dilewatkan oleh resistor tersebut. Nilai kapasitas daya resistor ini dapat dikenali dari
ukuran fisik resistor dan tulisan kapasitas daya dalamsatuan Watt untuk resistor
dengan kemasan fisik besar. Menentukan kapasitas daya resistor ini penting
dilakukan untuk menghindari resistor rusak karena terjadi kelebihan daya yang
mengalir sehingga resistor terbakar dan sebagai bentuk efisiensi biaya dan tempat
dalam pembuatan rangkaian elektronika.

Toleransi resistor merupakan perubahan nilai resistansi dari nilai yang


tercantum pada badan resistor yang masih diperbolehkan dan dinyatakan resistor
dalam kondisi baik. Toleransi resistor merupakan salah satu perubahan karakteristik
resistor yang terjadi akibat operasional resistor tersebut. Nilai torleransi resistor ini
ada beberapa macam yaitu resistor dengan toleransi kerusakan 1% (resistor 1%),
resistor dengan toleransi kesalahan 2% (resistor2%), resistor dengan toleransi
kesalahan 5% (resistor 5%) dan resistor dengan toleransi 10% (resistor 10%). Nilai
toleransi resistor ini selalu dicantumkan di kemasan resistor dengan kode warna
maupun kode huruf. Sebagai contoh resistor dengan toleransi 5% maka dituliskan
dengan kode warna pada cincin ke 4 warna emas atau dengan kode huruf J pada

7
resistor dengan fisik kemasan besar. Resistor yang banyak dijual dipasaran pada
umumnya resistor 5% dan resistor 1%.

2.4.1 Jenis-Jenis Resistor


a. Resistor Kawat (Wirewound Resistor)

Gambar 5 Bentuk fisik resistor kawat


Resistor kawat atau wirewound resistor merupakan resistor yang dibuat
dengan bahat kawat yang dililitkan. Sehingga nilai resistansiresistor
ditentukan dari panjangnya kawat yang dililitkan. Resistor jenis ini pada
umumnya dibuat dengan kapasitas daya yang besar.

b. Resistor Arang (Carbon Resistor)

Gambar 6 Bentuk fisik resistor arang


Resistor arang atau resistor karbon merupakan resistor yang dibuat
dengan bahan utama batang arang atau karbon. Resistor karbon ini
merupakan resistor yang banyak digunakan dan banyak diperjual belikan.

8
Dipasaran resistor jenis ini dapat kita jumpai dengan kapasitas daya 1/16
Watt, 1/8 Watt, 1/4 Watt, 1/2 Watt, 1 Watt, 2 Watt dan 3 Watt.

c. Resistor Oksida Logam

Gambar 7 Bentuk fisik resistor oksida logam


Resistor oksida logam atau lebih dikenal dengan nama resistor metal
film merupakan resistor yang dibuah dengan bahan utama oksida logam
yang memiliki karakteristik lebih baik. Resistor metal film ini dapat ditemui
dengan nilai tolerasni 1% dan 2%. Bentuk fisik resistor metal film ini mirip
denganresistor kabon hanya beda warna dan jumlah cicin warna yang
digunakan dalam penilaian resistor tersebut. Sama seperti resistorkarbon,
resistor metal film ini juga diproduksi dalam beberapa kapasitas daya yaitu
1/8 Watt, 1/4 Watt, 1/2 Watt. Resistor metal film ini banyak digunakan
untuk keperluan pengukuran, perangkat industri dan perangkat militer.

2.5 Lampu Indikator


Lampu indikator merupakan komponen yang digunakan sebagai lampu tanda.
Lampu-lampu tersebut digunakan untuk berbagai keperluan misalnya untuk lampu
indikator pada panel penunjuk fasa R, S dan T atau L1, L2 dan L3. Selain itu juga
lampu indikator digunakan sebagai indikasi bekerjanya suatu sistem kontrol misalnya

9
lampu indikator merah menyala motor bekerja dan lampu indikator hijau menyala
motor berhenti.

Gambar 8 Konstruksi lampu indicator

2.6 Kapasitor
Kondensator atau sering disebut sebagai kapasitor adalah suatu alat yang
dapat menyimpan energi di dalam medan listrik, dengan cara mengumpulkan
ketidakseimbangan internal dari muatan listrik. Kapasitor memiliki satuan yang
disebut Farad dari nama Michael Faraday. Pertama disebut oleh Alessandro
Volta seorang ilmuwan Italia pada tahun 1782 (dari bahasa Itali condensatore),
berkenaan dengan kemampuan alat untuk menyimpan suatu muatan listrik yang
tinggi dibanding komponen lainnya. Kondensator diidentikkan mempunyai dua kaki
dan dua kutub yaitu positif dan negatif serta memiliki cairan elektrolit dan biasanya
berbentuk tabung.

Gambar 9 Simbol Kapasitor

10
2.7 Kotak Kontak

Gambar 10 Bentuk fisik kotak kontak


Kotak kontak adalah sebuah alat pemutus ketika terjadi kontak antara arus
positif, arus negatif dan grounding pada instalasi listrik. Dan yang lebih penting lagi
ELCB bisa memutuskan arus listrik ketika terjadi kontak antara listrik dan tubuh
manusia. Umumnya bila peralatan listrik bekerja normal maka total arus yang
mengalir pada kawat “plus” dan “netral” adalah sama sehingga tidak ada perbedaan
arus. Namun bila seseorang tersengat listrik, kawat “plus” akan mengalirkan arus
tambahan melewati tubuh orang yang tersengat ke tanah.

2.8 PCB (Printed Circuit Board)

Gambar 11 Bentuk fisik PCB


PCB adalah sebuah papan yang penuh dengan sirkuit dari logam yang
menghubungkan komponen elektronik yang berbeda jenis maupun sama satu sama
lain tanpa kabel. Papan sirkuit ini sudah diproduksi secara massal dengan cara

11
pencetakan untuk keperluan elektronika dan yang ada hubungannya dengan
kelistrikan.

2.9 Solder

Gambar 12 Bentuk fisik solder


Solder atau patri merupakan alat bantu dalam merakit atau
membongkar rangkaian elektronika pada rangkaian yang terdapat pada papan PCB.
Solder mengubah energi listrik menjadi energi panas. Solder banyak jenis dan
beragam bentuknya, umumnya berbentuk seperti pistol, dan lurus dengan mata solder
di ujung yang berbentuk lancip, dan dilengkapi tombol pengatur suhu ukuran tinggi
rendahnya panas yang dihasilkan untuk membuat kawat timah mencair agar dapat
melepaskan atau menyatukan kaki-kaki komponen pada papan PCB. Suhu panasnya
yang terlalu berlebihan dapat merusak komponen atau menyebabkan komponen lain
ikut terlepas. Solder pula digunakan untuk upaya alternatif jumper dengan
menghubungkan kabel kecil pada hubungan yang putus pada papan PCB agar
yang retak atau terputus agar dapat tersambung kembali.

12
2.10 USB (Universal Serial Bus)

Gambar 13 Bentuk fisik kabel USB


USB adalah singkatan dari Universal Serial Bus. USB merupakan suatu
teknologi yang memungkinkan kita untuk menghubungkan alat eksternal (peripheral)
seperti scanner, printer, mouse, papan ketik (keyboard), alat penyimpan data (zip
drive), flash disk, kamera digital atau perangkat lainnya ke komputer kita. USB
sangat mendukung transfer data sebesar 12 Mbps ( juta bit per detik). Komputer (PC)
saat ini, umumnya sudah memiliki port USB. Biasanya disediakan minimal 2 port.
Jika dibandingkan dengan paralel port dan serial port, penggunaan port USB lebih
mudah dalam penggunaannya.

2.11 Transistor

Gambar 14 Bentuk fisik TIP41C


Transistor adalah alat semikonduktor yang dipakai sebagai penguat, sebagai
sirkuit pemutus dan penyambung arus (switching), stabilisasi tegangan, dan modulasi
sinyal. Transistor dapat berfungsi semacam kran listrik, di mana berdasarkan arus

13
inputnya (BJT) atau tegangan inputnya (FET), memungkinkan pengaliran listrik yang
sangat akurat dari sirkuit sumber listriknya. Pada umumnya, transistor memiliki 3
terminal, yaitu Basis (B), Emitor (E) dan Kolektor (C). Tegangan yang di satu
terminalnya misalnya Emitor dapat dipakai untuk mengatur arus dan tegangan yang
lebih besar daripada arus input Basis, yaitu pada keluaran tegangan dan arus output
Kolektor.

Transistor merupakan komponen yang sangat penting dalam dunia elektronik


modern. Dalam rangkaian analog, transistor digunakan dalam amplifier (penguat).
Rangkaian analog melingkupi pengeras suara, sumber listrik stabil (stabilisator) dan
penguat sinyal radio. Dalam rangkaian-rangkaian digital, transistor digunakan
sebagai saklar berkecepatan tinggi. Beberapa transistor juga dapat dirangkai
sedemikian rupa sehingga berfungsi sebagai logic gate, memori dan fungsi rangkaian-
rangkaian lainnya.

2.12 Trafo Charger

Gambar 15 Bentuk fisik trafo charger


Transformator atau trafo adalah alat yang memindahkan tenaga listrik antar
dua rangkaian listrik atau lebih melalui induksi elektromagnetik.Transformator
bekerja berdasarkan prinsip induksi elektromagnetik. Tegangan masukan bolak-balik
yang membentangi primer menimbulkan fluks magnet yang idealnya semua
bersambung dengan lilitan sekunder. Fluks bolak-balik ini menginduksikan gaya
gerak listrik (ggl) dalam lilitan sekunder. Jika efisiensi sempurna, semua daya pada
lilitan primer akan dilimpahkan ke lilitan sekunder.

14
2.13 Timah

Gambar 16 Bentuk fisik timah


Timah (atau timah putih) adalah sebuah unsur kimia dalam tabel
periodik yang memiliki simbol Sn (bahasa Latin: stannum)dan nomor atom 50.Timah
termasuk logam pasca-transisi di kelompok 14 dalam tabel periodik.Timah
menunjukan kemiripan kimia dengan Germanium dan Timbal yang juga berada di
kelompok 14 dan memiliki dua kemungkinan bilangan oksidasi, +2 dan +4 yang
sedikit lebih stabil. Timah adalah elemen ke 49 yang paling melimpah di bumi,
memiliki 10 isotop stabil, jumlah terbesar dalam tabel periodik.

Unsur ini merupakan logam miskin (logam post-transisi) keperakan, dapat


ditempa (malleable), tidak mudah teroksidasi dalam udara sehingga tahan karat,
ditemukan dalam banyak aloy, dan digunakan untuk melapisi logam lainnya untuk
mencegah karat. Timah diperoleh terutama dari mineral kasiterit yang terbentuk
sebagai oksida.

15
BAB III
ALAT DAN BAHAN

Pada pembuatan alat elektronik inverter yang mengubah arus DC menjadi


arus AC, penulis menggunakan alat dan bahan sebagai berikut seperti yang terlihat
pada Tabel 1.

Tabel 1 Alat dan Bahan

No Nama Alat dan Bahan Jumlah


1 Resistor 100 Ω 1
2 Resistor 390 Ω 1
3 LED 1
4 Kapasitor 4,7μF 1
5 TIP 41C 1
6 Trafo Charger 1
7 Kotak Kontak 1
8 Kabel USB 1
9 PCB 1
10 Solder 1
11 Pengisap 1
12 Kabel Tunggal secukupnya
13 Kabel Serabut secukupnya
14 Timah secukupnya

16
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambar Rangkaian

Gambar 17 Rangkaian inverter satu fasa

4.2 Bentuk Fisik Rangkaian

Gambar 18 Bentuk fisik rangkaian inverter satu fasa

17
4.3 Prinsip Kerja
Dimulai dari input dari trafo yaitu kaki 4 dihubungkan ke base transistor TIP41C
yang dapat berfungsi semacam kran listrik, di mana berdasarkan arus inputnya dan
kaki 6 dihubungkan ke comitter. Setelah itu kaki emitter dihubungkan ke netral
(ground). Kaki 5 dan 3 pada transformator dihubungkan dengan menggunakan R =
100 Ω yang menimbulkan tegangan pada basis transistor dan disambungkan dengan
kaki positif pada kapasitor (1000 μF) yang memberikan filter tegangan input dan
dapat menstabilkan triple tegangan diserikan dengan kabel USB. Kaki ground dari
kapasitor dihubungkan ke netral. Setelah itu output dari transformator adalah kaki 1
dan 2 dimana kaki 1 merupakan fasa dan kaki 2 merupakan netral.

18
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil kerja yang dilakukan oleh penulis dan rekan-rekan dalam
pembuatan alat elektronik inverter yang mengubah tegangan DC menjadi tegangan
AC, yaitu :

1. Inverter merupakan suatu rangkaian yang digunakan untuk mengubah sumber


tegangan DC tetap menjadi sumber tegangan AC dengan frekuensi tertentu.
2. inverter ini berfungsi untuk mengubah tegangan DC (searah) menjadi
tegangan AC (bolak-balik). Dimana perubahan ini dilakukan untuk
mengubah kecepatan motor bertegangan AC dengan mengubah frekuensi
outputnya saja. Jadi bisa dikatakan inverter ini merupakan perangkat yang
multifungsi, bahkan tak hanya diubah melainkan dapat dikembalikan lagi.
3. Prinsip kerja dari rangkaian inverter ini yaitu tegangan searah dari baterai
diubah dengan menggunakan transistor yang berfungsi sebagai sakelar
otomatis dan diatur bekerja secara bergantian. Sehingga pada beban akan
timbul arus bolak balik pada suatu perioda yang merupakan gelombang sinus
setengah gelombang pertama pada posisi positif dan setengah gelombang
kedua pada posisi negative
4. base transistor TIP41C yang dapat berfungsi semacam kran listrik, di mana
berdasarkan arus inputnya

19
DAFTAR PUSTAKA

https://www.tneutron.net/elektro/lampu-indikator-motor-listrik/

https://id.wikipedia.org/wiki/Kondensator

https://alexdumyati17.wordpress.com/2014/11/12/pengertian-usb-universal-
serial-bus-jenis-jenis-usb-dan-perbedaannya/

http://zonaelektro.net/resistor-karakteristik-nilai-dan-fungsinya/

20

Anda mungkin juga menyukai