Anda di halaman 1dari 2

KESEPAKATAN KERJASAMA

ANTARA
JURNAL PRABAYAKSA: JOURNAL OF HISTORY EDUCATION (PBR)
DAN
PERKUMPULAN PRODI PENDIDIKAN SEJARAH SE-INDONESIA (P3SI) PUSAT

Kami yang bertanda tangan di bawah ini:

1. Nama : Prof. Dr. Ersis Warmansyah Abbas, M.Pd.


Jabatan : Ketua Redaksi Jurnal Prabayaksa: Journal of History Education (PBR)
Alamat : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat
Jl. Brigjend H. Hasan Basri, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan

Dalam hal ini selaku pengelola Jurnal Prabayaksa: Journal of History Education (PBR),
bertindak untuk dan atas nama dewan redaksi selanjutnya Pihak Pertama.

2. Nama : Dr. Abdus Syukur, M.Hum.


Jabatan : Ketua Perkumpulan Program Studi Pendidikan Sejarah Se-Indonesia (P3SI)
Alamat : Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta Gd. K. Kampus UNJ,
Jl. Rawamangun Muka Jakarta Timur, DKI Jakarta

Dalam hal ini selaku pengurus pusat organisasi profesi Perkumpulan Program Studi Pendidikan
Sejarah Se-Indonesia (P3SI) bertindak untuk dan atas nama P3SI dan selanjutnya disebut
Pihak Kedua.

Dengan ini menyatakan bahwa kedua belah pihak yang tersebut di atas saling mengikat diri
dalam suatu kerjasama yang saling menguntungkan dan saling membantu sesuai denga
kemampuan dan fungsi masing-masing.

TUJUAN
Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan peran serta kedua belah pihak dalam
pengembangan ilmu sejarah dan pendidikan sejarah terutama dalam penyediaan dan publikasi
hasil kajian sejarah dan pendidikan sejarah dalam artikel yang berkualitas baik.

BENTUK KERJASAMA
Bentuk kerjasama antara pihak pertama dan pihak kedua adalah sebagai berikut.
1. Pengelolaan bersama antara kedua belah pihak dalam penerbitan jurnal Prabayaksa: Journal
of History Education (PBR) sebagai upaya peningkatan kualitas penerbitan.
2. Peningkatan kualitas profesi pendidikan sejarah melalui kegiatan penulisan kajian sejarah
dan pendidikan sejarah di Prabayaksa: Journal of History Education (PBR).
RUANG LINGKUP KERJASAMA
Ruang lingkup kerjasama ini sebagai berikut.
1. Penyediaan naskah kajian sejarah dan pendidikan sejarah dari hasil penelitian.
2. Penyuntingan naskan yang akan diterbitkan dalam jurnal.
3. Pengembangan Jurnal Prabayaksa: Journal of History Education (PBR) menjadi jurnal
nasional terakreditasi (B) atau SINTA level 3.

Demikian kesepakatan kerjasama ini dibuat rangkap 2 (dua), satu untuk Pihak Pertama dan
satu rangkap lagi untuk Pihak Kedua. Naskah kesepakatan kerjasama ini ditandatangani di
atas materai oleh karenanya sah dan memiliki kekuatan hukum yang mengikat.

Ditandatangani di :
Pada tanggal :

PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA,

Prof. Dr. Ersis Warmansyah A., M.Pd. Dr. Abdul Syukur, M.Hum.
Ketua Redaksi Jurnal Prabayaksa (PBR) Ketua Umum P3SI Pusat

Anda mungkin juga menyukai