Anda di halaman 1dari 1

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN YARSI BUKITTINGGI

SKRIPSI, Agustus 2019

Nama : APRIATNA

Judul Skripsi : "Gambaran Persepsi Pictorial Health Warnings pada Bungkus Rokok"

Jumlah Halaman : x+82 halaman + 12 tabel + 10 lampiran

ABSTRAK

Indonesia adalah konsumen rokok terbesar ketiga di dunia.bertambahnya jumlah Konsumsi rokok juga
diikuti oleh peningkatan jumlah perokok baru, terutama anak-anak dan remaja. Pemerintah telah
mengeluarkan peraturan baru untuk mengontrol produk tembakau, dengan memasukkan peringatan
kesehatan bergambar pada bungkus rokok. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis
gambaran persepsi remaja tentang peringatan kesehatan bergambar pada bungkus rokok. Penelitian ini
menggunakan metode Retrospektif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah
pengambilan sampel purposive sampling. Sampel penelitian ini adalah 220 remaja di Kelurahan Tarok
Dipo. Pengumpulan data menggunakan kuesioner tentang persepsi remaja tetang pictorial health
warnings pada bungkus rokok. Hasil statistik analisis menunjukkan bahwa sebagian besar remaja
mengatakan bahwa peringatan kesehatan bergambar pada bungkus rokok dapat memotivasi orang untuk
berhenti merokok yaitu 179 (81.4%) remaja. Itu berarti persepsi remaja yang lebih baik tentang
peringatan kesehatan bergambar pada bungkus rokok, tingkat remaja yang lebih tinggi motivasi untuk
berhenti merokok. Oleh karena itu peneliti berharap dengan adanya peringatan kesehatan bergambar
yang dikeluarkan oleh pemerintah, remaja yang merokok bisa mengurangi konsumsi rokok dan remaja
yang tidak merokok diharapkan tidak pernah untuk mencoba rokok.

Kata kunci: Peringatan kesehatan bergambar, remaja, persepsi.

Anda mungkin juga menyukai