Anda di halaman 1dari 632

Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar


2019

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan Puji syukur kehadirat Allat SWT Atas Karunia dan
hidayah-Nya, Alhamdulillah telah tersusun Program Rencana Kerja (RENJA) Dinas
Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota
Banjar Tahun 2019.
Rencana Kerja (RENJA) merupakan salah satu dokumen perencanaan jangka
pendek yang merupakan pedoman dan acuan dalam melaksanakan kegiatan sesuai
dengan program, kebijakan, sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dalam
mewujudkan visi dan misi setiap Instansi pemerintah melalui berbagai kegiatan tahunan
yang akan digunakan dalam 1 (satu) periode anggaran.
Didalam penyusunan Rencana Kerja (RENJA) Dinas Pekerjaan Umum,
Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman ini kami uraikan sesuai
dengan tingkat Rencana Pencapaian pelaksanaan kegiatan atau program dalam
mewujudkan tujuan dan sasaran pembangunan pada tahun anggaran 2019.
Upaya koreksi konstruktif ataupun masukan-masukan sangat diperlukan oleh
semua pihak untuk penyempurnaan Rencana Kerja (RENJA) ini dan khususnya
masukan bagi langkah-langkah penyusunan tahapan selanjutnya.
Akhir kata, disampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu
hingga tersusunnya Rencana Kerja (RENJA) Tahun 2019.

Banjar, Juni 2018


Kepala Dinas Pekerjaan Umum,
Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
DAFTAR ISI

i
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan
Permukiman Kota Banjar
2019

Surat Keputusan Kepala Dinas tentang Renja Dinas Pekerjaan Umum


Kata Pengantar i
…………………………………………………………………………………
Daftar Isi ii
………………………………………………………………………………………...
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang I-1
……………………………………………………………………….
1.2 Landasan Hukum I-7
…………………………………………………………………….
1.3 Maksud dan Tujuan I-13
………………………………………………………………….
1.4 Sistematika Penulisan ……………………………………………………….……. I-14

BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA PD TAHUN LALU


2.1 Evaluasi Pelaksanaan Renja PD Tahun Lalu dan Capaian Renstra PD II-1
……………..
2.2 Analisis Kinerja Pelayanan PD II-21
…………………………………………………….
2.3 Isu-Isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi PD ……………….. II-27
………..
2.4 Review Terhadap Rancangan Awal RKPD II-39
…………………………………………..
2.5 Penalahaan Usulan Program dan Kegiatan Masyarakat ……………. II-69
……………..

BAB TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN


III
3.1 Telaah Terhadap Kebijakan Nasional dan Provinsi …………... III-1
………………….
3.2 Tujuan dan Sasaran Renja PD …………………………………………... III-9
…………
3.3 Program dan Kegiatan ……………………………………………... III-12

ii
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan
Permukiman Kota Banjar
2019

……………….

BAB Penutup
IV
4.1 Catatan Penting dalam Penyusunan Renja IV-1
………………………………………....
4.2 Kaidah-Kaidah pelaksanaan IV-2
………………………………………………………....
4.3 Rencana Tindak Lanjut IV-3
……………………………………………………………....

iii
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sebagai daerah otonom, Kota Banjar khususnya Dinas Pekerjaan

Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman dalam

pelaksanaan kegiatan pekerjaannya harus berpedoman pada rencana kerja

yang telah ditetapkan agar proses pelaksanaan pembangunan Kota Banjar

khususnya pembangunan infrastruktur harus dapat berjalan dengan terarah

sesuai dengan Visi Misi Pembangunan Kota Banjar, hal ini di amanatkan oleh

Undang Undang Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional, maka setiap Perangkat Daerah (PD) harus

menyusun Rencana Kerja (RENJA), yang berfungsi sebagai dokumen

perencanaan untuk periode 1 (satu) tahun. Peraturan Menteri Dalam Negeri

Nomor 54 tahun 2010 tentang Pelaksanaan Paraturan Pemerintah Nomor 8

Tahun 2008 menyebutkan bahwa Rencana Kerja Perangkat Daerah (RENJA-

PD) memuat program dan kegiatan, lokasi kegiatan, indikator kinerja,

kelompok sasaran, pagu indikatif dan prakiraan maju.

Sebagai implikasi dari berlakunya Undang-undang Nomor 25 tahun

2004, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar berkewajiban menyusun perencanaan program dan

kegiatan yang dituangkan dalam Rencana Strategis (RENSTRA) yang menjadi

I-1
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

pedoman keja untuk jangka waktu 5 (lima) tahunan dan program kerja tahunan

yang disebut Rencana Kerja Perangkat Daerah (RENJA-PD). Program dan

Kegiatan dalam rancangan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RENJA-PD)

masih bersikap indikatif yang diselaraskan dengan program dan kegiatan

prioritas daerah. Pada tahap ini dilakukan kegiatan perencanaan, analisis dan

kajian berdasarkan evaluasi pencapaian pelaksanaan program dan kegiatan

tahun-tahun sebelumnya, isu pembangunan nasional dan daerah maupun

kebijakan APBD.

Keterkaitan antara Rencana Kerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar dengan RKPD,

Rencana Strategis dan dokumen perencanaan lain saling berkaitan satu

dengan yang lain. Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD)

adalah dokumen yang menjadi pedoman dalam penyusunan Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang merupakan

penjabaran dari visi dan misi Pemerintah Daerah. Sebagai bahan masukan

penyusunan rancangan RPJMD adalah Rancangan Awal Rencana Strategis

Perangkat Daerah (RENSTRA-PD). Selanjutnya setelah RPJMD disahkan

maka menjadi acuan penyusunan Renstra-PD. RPJMD dijabarkan dalam

Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) sebagai dokumen perencanaan

tahunan. RKPD digunakan sebagai pedoman/acuan dalam penyusunan

rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah. Berkaitan dengan itu

makan RKPD merupakan pedoman awal untuk penyusunan Kebijakan Umum

I-2
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Anggaran (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran (PPA) dalam rangka

penyusunan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah tahun berkenaan. Dinas

Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman

Kota Banjar selaku Perangkat Daerah berkewajiban menyusun Rencana Kerja

(RENJA) sesuai dengan tugas pokok dan fungsi Dinas Pekerjaan Umum,

Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar.

Rencana Kerja (RENJA) merupakan penjabaran dari Rencana Strategis

(RENSTRA) dan dalam penyusunannya mengacu pada Rancangan Awal

RKP. Rencana Kerja (RENJA) juga sebagai bahan masukan untuk

penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA) Perangkat Daerah. RKA

dimaksud selanjutnya menjadi salah satu acuan penyusunan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran (DPA) Perangkat daerah. Rencana Kerja (RENJA)

juga perlu mengakomodir hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan

(Musrenbang), Forum Satuan Kerja Pemerintah Daerah, pokok-pokok pikiran

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, dan kebijakan pemerintah pusat/Provinsi

Jawa Barat. RENJA merupakan hasil sinkronisasi rancangan pembangunan

antara Pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten/Kota.

Sebagai Dinas teknis yang bertanggung jawab atas pembangunan

infrastruktur di wilayah Kota Banjar, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman dituntut untuk mampu menyediakan

infrastruktur yang dibutuhkan masyarakat dengan kualitas yang baik di seluruh

I-3
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

wilayah Kota Banjar. Dengan kualitas yang baik maka umur infrastruktur yang

dihasilkan sesuai dengan umur rencana yang telah ditetapkan.

Pembangunan Sarana dan Prasarana merupakan suatu kebutuhan

yang penting dan harus dilaksanakan dengan sistem yang terpadu dan

berkesinambungan. Hal ini disebabkan karena Pemerintah dalam memberikan

pelayanan kepada masyarakat harus berjalan baik dan terpadu. Oleh karena

itu pembangunan sarana dan prasarana yang akan dilaksanakan dapat

memberi wahana bagi Pemerintah Kota Banjar dalam menerapkan kebijakan

daerah dibidang pelayanan dan penyelenggaraan pemerintah kota yang

menyeluruh dan sanggup mengatasai keadaan sekarang serta dapat

mengantisipasi perubahan-perubahan yang akan datang.

Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar selaku satuan kerja bidang teknis pembangunan fisik

dari Pemerintahan Kota Banjar, pada pelaksanaan kegiatan pekerjaan

konstruksi Tahun Anggaran 2019 ini, berupaya untuk terus meningkatkan

kualitas kinerjanya sehingga tugas pokok dan fungsi dari setiap unsur yang

ada dapat terlaksana secara optimal dan berkualitas.

I-4
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

1
Persiapan
Penyusunan
RKPD

SE
Penyusunan
Renja SKPD

Pengolahan Review Berita acara


data dan Telaahan kebijakan Pokok-pokok
RPJMD pikiran DPRD musrenbang
informasi nasional (RKP) & provinsi kecamatan
(RKPD Prov) kab/kota

2
Penyusunan
Rancangan awal
rancangan
Analisis RKPD
renja SKPD
gambaran
Kab/Kota
umum kondisi
daerah Perumusan permasalahan
pembangunan daerah

Analisis Verifikasi
ekonomi & Bappeda
keuda

Rancangan
Perumusan Perumusan Perumusan RKPD
Evaluasi prioritas dan kerangka program
kinerja RKPD sasaran ekonomi & prioritas daerah
tahun lalu
pembangunan kebijakan keuda beserta pagu
indikatif
5
3 Penetapan
Musrenbang PERBUP/PERW
RKPD kab/kota AL ttg RKPD
Dok RKPD
Kab/Kota
tahun
berjalan

4
Rancangan PENYUSUNAN
Penyelarasan rencana akhir RKPD KUA & PPAS
Forum konsultasi program prioritas
publik daerah beserta pagu
indikatif

Bagan Alir 1.1 Tahapan dan Tata Cara Penyusunan RKPD

I-5
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Rancangan awal
RKPD
Surat edaran KDH
(perihal penyampaian
rancangan awal RKPD sebagai PENYUSUNAN RANCANGAN RENJA SKPD PENETAPAN RENJA SKPD
bahan penyusunan rancangan sesuai
renja SKPD)
-agenda penyusunan RKPD,
-pelaksanaan forum SKPD, PENYUSUNANRKPD
Sinkronisasi Verifikasi
-musrenbang RKPD,
kebijakan nasional rancangan
-batas waktu penyampaian
dan provinsi KUA & PPAS Penyusunan renja SKPD
rancangan renja SKPD kepada
yg disepakati KUA dan
Bappeda
KDH & DPRD PPAS
tidak
Persiapan sesuai
Mereview hasil RancanganRenja SKPD
Penyusunan evaluasirenja Perumusan
Rancangan Renja SKPD - Pendahuluan, Penyusunan
Renja SKPD SKPD tahun rancangan
- pendahuluan -evaluasi pelaksanaan rancangan RKPD
l al u renja SKPD tahun lalu dan akhir RKPD
- evaluasi pelaksanaan
berdasarkan pencapaian renstra SKPD,
renstra SKPD Penelaahan renja SKPD tahun lalu
Pengolahan dan pencapaian renstra -tujuan, sasaran dan
rancangan Pelaksanaan
data dan SKPD Penyesuaian program kegiatan, PerKDH
awal RKPD musrenbang
informasi - tujuan, sasaran dan rancangan renja -indikator kinerja dan kab/kota
kelompok sasaran yg RKPD
program kegiatan SKPD
menggambarkan
- indikator kinerja dan
pencapaian renstra SKPD
kelompok sasaran yg
-dana indikatif beserta
Analisis Penentuan Perumusan menggambarkan sumbernya serta prakiraan
gambaran isu-isu tujuan dan pencapaian renstra SKPD maju berdasarkan pagu
pelayanan penting sasaran indikatif
SKPD Pengesahan
penyelengg -sumber dana yg Beritaacara hasil renja SKPD
araan tugas Pembahasan dibutuhkan untuk kesepakatan
renja SPKD oleh KDH
dan fungsi menjalankan program dan musrenbang Penyesuaian
pada forum kegiatan
SKPD kab/kota rancangan renja SKPD
SKPD Prov -penutup
Perumusan
kegiatan Penetapan renja
prioritas Pembahasan
SKPD oleh
renja SKPD
kepala SKPD
pada forum
SKPD kab/kota

RancanganRENJASKPD
Penelaahan Penyempurnaan
rancangan renja Beritaacara hasil
usulan kegiatan kesepakatan
masyarakat Nota dinas pengantar kepala RenjaSKPD
forum SKPD SKPD perihal penyampaian -pendahuluan,
rancangan renja SKPD -evaluasi pelaksanaan renja SKPD tahun
Berita acara hasil kepada Bappeda lalu dan pencapaian renstra SKPD,
Musrenbang kesepakatan -tujuan, sasaran, dan program kegiatan,
kecamatan musrenbang -indikator kinerja dankelompok sasaran
kecamatan yg menggambarkan pencapaian renstra
SKPD,
-dana indikatif beserta sumbernya serta
prakiraan maju berdasarkan pagu indikatif
Musrenbang Berita acarahasil - sumber dana yg dibutuhkan untuk
desa kesepakatan menjalankan program dan kegiatan,
musrenbang desa -penutup

Bagan Alir 1.2 Tahapan Penyusunan RENJA OPD

I-6
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

1.2 Landasan Hukum

Dalam penyusunan Rencana Kerja Tahun 2019, beberapa

peraturan perundang-undangan yang menjadi landasan hukum, yaitu

sebagai berikut :

1) Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan

Negara yang Bersih dari korupsi, kolusi dan nepotisme (Lembaran

Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 75, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3851);

2) Undang-undang nomor 27 tahun 2002 tentang Pembentukan Kota

Banjar di Propinsi Jawa Barat (Lembaran Negara Republik Indonesia

Tahun 2002 Nomor 130, Tambahan Lembaran negara Republik

Indonesia Nomor 4246);

3) Undang-undang Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung;

4) Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara

(Lembaran Negara Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran

Negara Nomor 4286);

5) Undang-undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara

(Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembaran Negara

Nomor 4355);

6) Undang-undang Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air;

7) Undang-undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan

Pengelolaan dan Tanggungjawab Keuangan Negara (Lembaran Negara

I-7
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Tahun 2004 Nomor 66, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4400);

8) Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 104,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4421);

9) Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan

antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara

Tahun 2004 No 126, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4438);

10) Undang-undang Nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan;

11) Undang-undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan

Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2025 (Lembaran Negara Tahun

2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4700);

12) Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan

Bencana (Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 66, Tambahan

Lembaran Negara Nomor 4723);

13) Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang

(Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran

Negara Nomor 4725);

14) Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Republik Indonesia

Tahun 2009 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 5059);

15) Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan

I-8
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Pertanian Pangan Berkelanjutan (Lembaran Negara Republik Indonesia

Tahun 2009 Nomor 149, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 5068);

16) Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan

Keuangan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2005 Nomor 140,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4578);

17) Peraturan Pemerintah Nomor 65 Tahun 2005 tentang Pedoman

Penyusunan dan Penerapan Standar Pelayanan Minimal (Lembaran

Negara Tahun 2005 Nomor 150, Tambahan Lembaran Negara Nomor

4585);

18) Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan

Barang Milik Negara/Daerah (Lembaran Negara Tahun 2006 Nomor 20,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4609);

19) Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan

Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah (Lembaran Negara Tahun

2006 Nomor 25, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4614);

20) Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara

Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

(Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 140, Tambahan Lembaran

Negara Nomor 4663);

21) Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian

Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi,

I-9
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Tahun

2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4737);

22) Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi

Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Tahun 2008

Nomor 19, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4815);

23) Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan

Tugas Pembantuan (Lembaran Negara Tahun 2008 Nomor 20,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4816);

24) Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata

Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2008 Nomor 21,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4817);

25) Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata

Ruang Wilayah Nasional (Lembaran Negara Tahun 2008 Nomor 48,

Tambahan Lembaran Negara Nomor 4725);

26) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang

Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah jo. Peraturan Menteri Dalam

Negeri Nomor 21 Tahun 2011 Tentang Perubahan Kedua Atas

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 Tentang

Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

27) Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 24/PRT/M/2008 tentang

Pedoman Pemeliharaan dan Perawatan Bangunan Gedung;

I-10
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

28) Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 9 Tahun 2008 tentang

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi

Jawa Barat Tahun 2005-2025 (Lembaran Daerah Tahun 2008 Nomor 8

Seri E, Tambahan Lembaran Daerah Nomor 45);

29) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor 7 Tahun 2008 tentang Urusan

Pemerintahan yang Menjadi Kewenangan Kota Banjar (Lembaran

Daerah Kota Banjar Tahun 2008 Nomor 7);

30) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor 9 Tahun 2009 tentang Rencana

Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Banjar Tahun 2005-2025

(Lembaran Daerah Tahun 2008 Nomor 7);

31) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang

Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang

Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi

Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Berita Negara Republik

Indonesia Tahun 2010 Nomor 517);

32) Peraturan Presiden Nomor: 73 Tahun 2011 tentang Pembangunan

Bangunan Gedung Negara;

33) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor: 3 Tahun 2013 tentang Kelas

jalan di Kota Banjar;

34) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;

35) Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor:12/PRT/M/2014 tentang

Penyelenggaraan Sistem Drainase Perkotaan;

I-11
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

36) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor 4 Tahun 2014 Tentang Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Banjar Tahun

2014 – 2018 (Tambahan Lembaran Daerah Kota Banjar Nomor 4 seri

E );

37) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor 9 Tahun 2014 tentang Rencana

Tata Ruang Wilayah Kota Banjar Tahun 2013 - 2033;

38) Keputusan Walikota Banjar Nomor: 130/Kpts.122a-Bappeda/2014

tentang Pengesahan Strategis Organisasi Perangkat Daerah (Renstra

OPD) Tahun 2014-2018 di Lingkungan Pemerintah Kota Banjar;

39) Peraturan Pemerintah Nomor: 122 Tahun 2015 tentang Sistem

Penyediaan Air Minum;

40) Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah

(Lembaran Negara Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran

Negara Nomor 5679);

41) Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor :

02/PRT/M/2016 tentang Peningkatan Kualitas terhadap Perumahan

Kumuh dan Permukiman Kumuh;

42) Peraturan Daerah Kota Banjar Nomor 8 Tahun 2016 tentang

Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Banjar;

43) Peraturan Wali Kota Banjar Nomor : 30 Tahun 2016 tentang Susunan

Organisasi, Tata Kerja, Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Perangkat

Daerah;

I-12
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

44) Peraturan Wali Kota Banjar Nomor : 31 Tahun 2016 Tentang

Pembentukan Unit Pelaksana Teknis Pada Dinas dan Badan;

45) Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2017 tentang Pembinaan dan

Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan;

46) Keputusan Wali Kota Banjar Nomor : 621/Kpts.10A-dpuprpkp/2017

tentang Penetapan Ruas-ruas Jalan Menurut Statusnya sebagai Jalan

Kota.

47) Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2018 tentang Kecamatan

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58,

Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679);

48) Peraturan Wali Kota Nomor : 25 Tahun 2018 Tanggal 05 Juli Tahun

2018 Tentang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Banjar

Tahun 2019.

49) Peraturan Wali Kota Banjar Nomor: 26.A Tahun 2018 tentang Rencana

Kerja Perangkat Daerah.

1.3 Maksud dan Tujuan

1.3.1 Maksud

Maksud penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah Dinas

Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar tahun 2019 adalah sebagai dokumen yang

menjabarkan Rencana Strategis Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

I-13
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2019-

2023 serta menjadi acuan dan pedoman dalam melaksanakan program

dan kegiatan sesuai urusan yang dilaksanakan yaitu Urusan Wajib

Pelayanan Dasar Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Urusan Wajib

Perumahan Rakyat Dan Kawasan Permukiman dan Urusan pilihan Energi

dan Sumber Daya Mineral.

1.3.2 Tujuan

Tujuan penyusunan Rencana Kerja (RENJA) 2019 Dinas

Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar adalah:

1. Menetapkan Program dan Kegiatan yang mendukung Visi & Misi Kota

Banjar;

2. Memberikan Arah dan Tujuan Pembangunan yang ingin di capai

Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar dalam satu tahun kedepan; dan

3. Terwujudnya Pembangunan yang berkesinambungan.

1.4 Sistematika Penulisan

Rencana Kerja Dinas Pekerjaaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar tahun 2018, disusun

berdasarkan sistematika sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

I-14
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Menguraikan gambaran umum penyusunan rancangan Rencana

Kerja (RENJA) Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman, agar substansi pada bab-

bab berikutnya dapat dipahami dengan baik.

1.1 Latar Belakang

Memuat tentang Renja PD, Proses Penyusunan Renja PD,

keterkaitan antara Renja PD dengan dokumen RKPD, Renstra

PD, RPJP, Provinsi, K/L dengan Renja.

1.2 Landasan Hukum

Menguraikan apa yang menjadi landasan hokum di dalam

penyusunan Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Tahun 2018.

1.3 Maksud dan Tujuan

Memuat penjelasan tentang maksud dan tujuan dari penyusunan

Renja PD.

1.4 Sistematika Penulisan

Menguraikan pokok bahasan dalam penulisan Renja PD, serta

susunan garis besar isi dokumen.

BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA PD TAHUN LALU

Menggambarkan kajian (review) terhadap hasil evaluasi Renja PD

Tahun 2017 dan perkiraan capaian tahun 2018.

I-15
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2.1 Evaluasi Pelaksanaan Renja PD Tahun Lalu dan Capaian Renstra

PD.

2.2 Analisis Kinerja Pelayanan PD.

2.3 Isu-isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi PD.

2.4 Review Terhadap Rancangan Awal RKPD.

2.5 Penelaahan Usulan Program dan Kegiatan Masyarakat.

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM, DAN KEGIATAN

3.1 Telaahan Terhadap Kebijakan Nasional

Menjelaskan yang menyangkut arah dan kebijakan prioritas

pembangunan nasional yang tekait dengan tugas pokok dan fungsi

PD.

3.2 Tujuan dan Sasaran Renja PD

Menjelaskan mengenai tujuan dan sasaran didasarkan atas rumusan

isu-isu penting penyelenggaraan tugas dan fungsi PD.

3.3 Program dan Kegiatan

Menjelaskan faktor-faktor yang menjadi bahan pertimbangan terhadap

perumusan program dan kegiatan, uraian garis besar mengenai

rekapitulasi program dan kegiatan.

BAB IV Penutup

I-16
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Menguraikan catatan penting tentang pelaksanaan yang harus

diperhatikan yang tidak sesuai dengan kebutuhan serta

menguraikan rencana rindak lanjut.

I-17
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

BAB II

EVALUASI PELAKSANAAN RENJA PD TAHUN LALU

2.1 Evaluasi Pelaksanaan RENJA PD Tahun Lalu dan Capaian RENSTRA

PD

Proses penyusunan suatu perencanaan erat kaitannya dengan proses

evaluasi dapat teridentifikasi dari sejauhmana proses kegiatan dilaksanakan

oleh seluruh Bidang dan permasalahan-permasalahan yang menghambat

pelaksanaan kegiatan tersebut. Hasil evaluasi tersebut sangat penting sebagai

bahan masukan untuk menentukan kebijakan-kebijakan di tahun mendatang.

2.1.1 Evaluasi Renja Tahun 2017

Berdasarkan hasil evaluasi pelaksanaan Rencana Kerja Tahun 2017,

pelaksanaan kinerja Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar ditunjang dengan

Belanja Tidak Langsung yang anggarannya diperuntukan Belanja Pegawai

dan Belanja Langsung yang terdiri dari Belanja Langsung Urusan PD,

Belanja Langsung Urusan Wajib dan Pilihan (Program), dengan ruang

lingkup kegiatannya sebagai berikut:

A. Belanja Tidak Langsung

Anggaran Belanja Tidak Langsung Belanja Pegawai (Gaji) sebesar Rp.

6.751.496.811,20 (Enam Milyar Tujuh Ratus Lima Puluh Satu Juta Empat

Ratus Sembilan Puluh Enam Ribu Delapan Ratus Sebelas Rupiah) dengan

realisasi sebesar Rp. 5.956.664.447,00 (Lima Milyar Sembilan Ratus Lima

II - 1
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Puluh Enam Juta Enam Ratus Enam Puluh Empat Ribu Empat Ratus Empat

Puluh Tujuh) atau 88.23 %.

B. Belanja Langsung

Anggaran Tahun 2017 Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar untuk belanja langsung

sebesar Rp. 176.877.231.440,00 (Seratus Tujuh Puluh Enam Milyar Delapan

Ratus Tujuh Puluh Tujuh Juta Dua Ratus Tiga Puluh Satu Ribu Empat Ratus

Empat Puluh Rupiah) dengan realisasi sebesar Rp. 169.410.276.412,00

(Seratus Enam Puluh Sembilan Milyar Empat Ratus Sepuluh Juta Dua Ratus

Tujuh Puluh Enam Ribu Empat Ratus Dua Belas Rupiah) yang terdiri dari 17

program dan 125 kegiatan dengan capaian kinerja fisik sebesar 95.78 %.

Adapun Tabel II.1 Pencapaian RENSTRA PD s/d Tahun 2018 sebagai

berikut:

II - 2
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 3
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 4
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 5
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 6
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 7
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 8
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 9
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 10
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2.1.1.1 Realisasi Sasaran/Indikator yang tidak memenuhi target kinerja

hasil/keluaran yang direncanakan.

a. Sasaran 2 (Meningkatnya Kualitas Jalan, Jembatan dan Bangunan

Pelengkap):

o Indikator Kinerja Persentase Panjang Jalan dalam Kondisi Baik

target 99% dan terealisasi sebesar 93.07% dengan persentase

kinerja sebesar 94.01 %.

a. Sasaran 3 (Meningkatnya Fungsi Saluran Pembuang dan Jaringan

Irigasi Teknis maupun Pedesaan)

II - 11
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Persentase Jaringan Irigasi dalam kondisi baik

target sebesar 75.28% dan terealisasi sebesar 66.29% dengan

persentase kinerja sebesar 88.06%.

o Indikator Kinerja Panjang Saluran Pembuang yang dibangun

target sebesar 10.745 m dan terealisasi sebesar 4.114,74 m

dengan persentase kinerja sebesar 38.29%.

c. Sasaran 4 (Tercapainya Pemenuhan Kebutuhan Listrik Bagi

Masyarakat) :

o Indikator Kinerja Jumlah Titik/Lokasi yang terlayani penerangan

jalan lingkungan/desa sebesar 400 Titik dan tereralisasi 0 Titik

dengan persentase 0 %.

o Indikator Kinerja Jumlah titik/lokasi yang terlayani penerangan

jalan umum (PJU) sebesar 80 Titik dan tereralisasi 0 Titik dengan

persentase 0%.

d. Sasaran 5 (Penyehatan Lingkungan Permukiman dan

Pengembangan Infrastruktur) :

o Indikator Kinerja Peningkatan Rumah Tangga Pengguna Air

Bersih sebesar 87.45 % dan tereralisasi 86.08 % dengan

persentase 98.43 %.

o Indikator Kinerja Peningkatan Rumah Tangga Bersanitasi sebesar

73.65 % dan tereralisasi 73.32 % dengan persentase 99.55 %.

II - 12
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Penurunan Lingkungan Permukiman Kumuh

sebesar 0.58 % dan tereralisasi 0.95 % dengan persentase 36.21

%.

e. Sasaran 6 (Penataan Ruang serta Peningkatan Pembinaan dan

Pengendalian tata bangunan dan gedung) :

o Indikator Kinerja Dokumen Perencanaan Penataan Ruang Teknis

sebesar 6 dok dan tereralisasi 0 dok dengan persentase 0 %.

o Indikator Kinerja Dokumen Pengendalian Pemanfaatan Ruang

sebesar 3 dok dan tereralisasi 1 dok dengan persentase 33 %.

2.1.1.2 Realisasi Program/Kegiatan yang telah memenuhi target kinerja

hasil/keluaran yang direncanakan.

a. Sasaran 1 (Meningkatnya Kinerja Aparatur) :

o Indikator Kinerja Tertib Administrasi Kepegawaian sebesar 100%

dan terealisasi sebesar 100% dengan persentase 100 %.

o Indikator Kinerja Tertib Administrasi Keuangan sebesar 100% dan

terealisasi sebesar 100% dengan persentase 100 %.

o Indikator Kinerja Tertib Administrasi Program, Evaluasi dan

Pelaporan sebesar 100% dan terealisasi sebesar 100% dengan

persentase 100%.

b. Sasaran 5 (Penyehatan Lingkungan Permukiman dan Pengembangan

Infrastruktur) :

II - 13
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Tersedianya sarana dan prasarana penunjang

wilayah strategis dan Cepat Tumbuh sebesar 5 paket dan

tereralisasi 5 paket dengan persentase 100 %.

o Indikator Kinerja Meningkatnya Pelayanan dan Pembinaan Jasa

Konstruksi di Kota Banjar sebesar 100 % dan tereralisasi 100 %

dengan persentase 100 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya pedoman Harga Standar Bangunan

Gedung Negara (HSBGN) di Kab/Kota sebesar 100 % dan

tereralisasi 100 % dengan persentase 100 %.

2.1.1.3 Realisasi Program/Kegiatan yang melebihi target kinerja

hasil/keluaran yang direncanakan.

a. Sasaran 2 (Meningkatnya Kualitas Jalan, Jembatan dan Bangunan

Pelengkap):

o Indikator Kinerja Panjang Jalan yang dibangun target 2.300 m

realisasi sebesar 7.447 m dengan persentase 323.78 %.

o Indikator Kinerja Jembatan yang terbangun target sebesar 0 unit

dan realisasi 1 unit.

o Indikator Kinerja Keermer yang dibangun target 1.975 m3 dan

realisasi sebesar 3.717,39 m3 dengan persentase 188.22%

II - 14
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Saluran Drainase yang dibangun sebesar 2.660

m3 dan realisasi sebesar 2.839,69 m3 dengan persentase

106.76%

b. Sasaran 4 (Tercapainya Pemenuhan Kebutuhan Listrik Bagi

Masyarakat):

o Indikator Kinerja Rumah Tangga Pra KS yang menggunakan listrik

sebesar 500 kk dan terealisasi sebesar 635 kk dengan persentase

127%.

o Indikator Kinerja Jumlah Saluran Udara Tegangan Rendah

(SUTR) yang terpasang sebesar 20 Tiang dan terealisasi sebesar

427 Tiang dengan persentase 2.135%.

o Indikator Kinerja Jumlah Daya Listrik yang Terpasang sebesar 2

Unit dan terealisasi sebesar 34 Unit dengan persentase 1.700%.

c. Sasaran 5 (Penyehatan Lingkungan Permukiman dan Pengembangan

Infrastruktur) :

o Indikator Kinerja Tersedianya Sistem Jaringan Drainase Skala

Kota Kota sebesar 5.000 m dan tereralisasi 6.370 m dengan

persentase 127.40 %.

o Indikator Kinerja Penurunan Rumah Tidak Layak Huni sebesar 4.7

% dan tereralisasi 2.66 % dengan persentase 143.40 %.

II - 15
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Tersedianya Air Baku untuk Memenuhi

Kebutuhan Pokok minimal Sehari-hari sebesar 79 % dan

tereralisasi 87.89 % dengan persentase 111.25 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya Prasarana, Sarana dan Utilitas

Perumahan yang sehat dan aman sebesar 6.000 m dan

tereralisasi 9.748,45 m dengan persentase 162.47 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya Sistem Air Limbah setempat yang

memadai sebesar 72.43 % dan tereralisasi 73.32 % dengan

persentase 101.23 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya Sistem Air Limbah skala Komunitas/

Kawasan/Kota sebesar 10 unit dan tereralisasi 14 unit dengan

persentase 140 %.

o Indikator Kinerja Meningkatnya Cakupan Pelayanan air

minum/bersih perpipaan sebesar 20.417 titik dan tereralisasi

35.110 titik dengan persentase 171.96 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya dokumen perencanaan

pembangunan untuk mendukung pembangunan berkelanjutan

sebesar 4 dok dan tereralisasi 7 dok dengan persentase 175 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya sarana dan prasarana penunjang

wilayah strategis dan Cepat Tumbuh sebesar 5 paket dan

tereralisasi 5 paket dengan persentase 100 %.

II - 16
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

o Indikator Kinerja Meningkatnya Pelayanan dan Pembinaan Jasa

Konstruksi di Kota Banjar sebesar 100 % dan tereralisasi 100 %

dengan persentase 100 %.

o Indikator Kinerja Tersedianya pedoman Harga Standar Bangunan

Gedung Negara (HSBGN) di Kab/Kota sebesar 100 % dan

tereralisasi 100 % dengan persentase 100 %.

2.1.1.4 Faktor- faktor penyebab tidak tercapainya, terpenuhinya atau

melebihi target kinerja program/kegiatan.

2.1.1.4.1 Faktor Penyebab tidak tercapainya target kinerja

program/kegiatan

Faktor Penyebab tidak tercapainya target kinerja program/kegiatan,

yaitu:

a. Perubahan Panjang Jalan Kota Banjar pada Tahun 2017 bertambah

menjadi 236,320 km pada Tahun 2016 Panjang Jalan Kota Banjar

sebesar 224,79;

b. Adanya peraturan tentang hibah yang menerangkan bahwa penerima

hibah harus berbadan hukum;

II - 17
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

c. Indikator Kinerja belum bias mengimbangi kenaikan jumlah penduduk/

jumlah keluarga yang semakin meningkat;

d. Adanya perubahan luasan kawasan kumuh dimana pada awal RPJM

luasan kumuh Tahun 2014 hanya 86.2 Ha, sedangkan pada SK baru

Tahun 2016 sebesar 187.95 Ha.

2.1.1.4.2 Faktor Penyebab terpenuhinya target kinerja

program/kegiatan

Faktor Penyebab terpenuhinya target kinerja program/kegiatan,

yaitu:

a. Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) yang cukup.

2.1.1.4.3 Faktor Penyebab melebihi target kinerja program/kegiatan

Faktor Penyebab melebihi target kinerja program/kegiatan, yaitu:

a. Adanya anggaran yang cukup memadai baik dari APBD Kota,

Bantuan Propinsi dan Dana Alokasi Khusus (DAK)

b. Adanya data tambahan dari PT. PLN Persero karena kewenangannya

diambil alih oleh PT. PLN Persero.

2.1.1.5 Implikasi yang timbul terhadap target capaian program Renstra

PD

II - 18
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Indikator kinerja sasaran yang telah disepakati bersama yang

dituangkan di dalam Rencana Strategis (RENSTRA) merupakan

pedoman dalam melaksanakan program dan kegiatan guna mendukung

Visi Misi Kota Banjar.

Beberapa indicator kinerja sasaran yang telah ditetapkan di dalam

Rencana Strategis (RENSTRA) Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar terdapat 26

(dua puluh Enam) indicator kinerja sasaran, indicator kinerja sasaran

tersebut ada 9 (sembilan) yang mempunyai implikasi atau yang

mempunyai keterlibatan langsung dengan indicator kinerja sasaran yang

ada di dalam dokumen RPJMD Kota Banjar.

Implikasi yang timbul terhadap target pencapaian sasaran yang

masih atau belum sesuai dengan target yang ditetapkan, akan

berpengaruh terhadap pencapaian target yang ada didalam dokumen

RPJMD .

2.1.1.6 Kebijakan/tindakan perencanaan dan penganggaran yang perlu

diambil untuk mengatasi faktor-faktor penyebab tersebut.

Ada beberapa kebijakan/tindakan perencanaan dan

penganggaran yang perlu diambil untuk mengatasi faktor-faktor

tersebut diantaranya :

II - 19
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

1. Didalam penyusunan KUA/PPAS untuk lebih memprioritaskan

anggaran untuk program/kegiatan yang mendukung indicator kinerja

sasaran sejalan dengan dokumen Rencana Strategis (RENSTRA) dan

Rencana Kerja (RENJA) dalam upaya mendukung visi misi Kota

Banjar.

2. Perlunya konsistensi dari semua pihak terhadap program/kegiatan

dan target pencapaian kinerja yang ada di dalam dokumen

perencanaan.

2.1.2 Pencapaian Renja Perangkat Daerah (PD)

Keberhasilan dalam pencapaian rencana kerja terealisasi atau

terserapnya anggaran Belanja Pegawai (Gaji) sampai dengan Bulan

Desember 2017 sebesar Rp. 5.956.664.447,00 (Lima Milyar

Sembilan Ratus Lima Puluh Enam Juta Enam Ratus Enam Puluh

Empat Ribu Empat Ratus Empat Puluh Tujuh Rupiah). Anggaran

Tahun 2017 Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan

dan Kawasan Permukiman Kota Banjar untuk belanja langsung

sebesar Rp. 176.877.231.440,00 (Seratus Tujuh Puluh Enam Milyar

Delapan Ratus Tujuh Puluh Tujuh Juta Dua Ratus Tiga Puluh Satu

Ribu Empat Ratus Empat Puluh Rupiah) dengan realisasi sebesar

Rp. 169.410.276.412,00 (Seratus Enam Puluh Sembilan Milyar

Empat Ratus Sepuluh Juta Dua Ratus Tujuh Puluh Enam Ribu

II - 20
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Empat Ratus Dua Belas Rupiah) yang terdiri dari 17 program dan 125

kegiatan dengan capaian kinerja fisik sebesar 95.78 %

2.2 Analisis Kinerja Pelayanan PD

Bagian ini berisikan kajian terhadap capaian kinerja pelayanan

Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar berdasarkan indikator kinerja yang sudah

ditentukan dalam Indikator Kinerja Utama (IKU) yang telah ditetapkan.

Capaian Kinerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan

Kawasan Permukiman Kota Banjar berdasarkan Standar Pelayanan Minimal

yang telah ditetapkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2018

tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pekerjaan Umum dan

Perumahan Rakyat adalah sebagai berikut:

a. Jenis Pelayanan Dasar pada SPM Pekerjaan Umum Daerah

Kabupaten/Kota terdiri atas:

(1) Pemenuhan kebutuhan pokok air minum sehari-hari; dan

(2) Penyediaan Pelayanan pengolahan air limbah domestik.

b. Jenis Pelayanan Dasar pada SPM Perumahan Rakyat Daerah

Kabupaten/Kota terdiri atas:

(1) Penyediaan dan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni bagi korban

bencana kabupaten/kota; dan

II - 21
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

(2) Fasilitasi penyediaan rumah layak huni bagi masyarakat yang

terkena relokasi program Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.

Dalam capaian kinerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar berdasarkan Indikator

Kinerja Utama (IKU) adalah sebagai berikut :

2.2.1 Pelayanan Jalan

a. Panjang jalan yang dibangun.

b. Persentase Panjang Jalan Dalam Kondisi.

c. Jumlah Jembatan yang dibangun.

d. Saluran Drainase yang dibangun.

e. Keermer yang dibangun.

2.2.2 Pelayanan Sumber Daya Air

a. Persentase Jaringan Irigasi Dalam Kondisi Baik.

b. Panjang Saluran Pembuang Yang Dibangun.

2.2.3 Pelayanan Energi Sumber Daya Mineral

a. Rumah Tangga Pra KS yang menggunakan listrik.

b. Jumlah titik/lokasi yang terlayani penerangan jalan lingkungan/desa.

c. Jumlah titik/lokasi yang terlayani penerangan jalan umum (PJU).

d. Jumlah saluranudara tegangan rendah (SUTR) yang terpasang.

e. Jumlah daya listrik yang terpasang.

2.2.5 Pelayanan Keciptakaryaan

II - 22
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

a. Tersedianya Sistem Jaringan Drainase Skala Kawasan dan Skala Kota

b. Peningkatan Rumah Tangga Pengguna Air Bersih

c. Peningkatan Rumah Tangga Bersanitasi

d. Penurunan Lingkungan Permukiman Kumuh

e. Penurunan Rumah Tidak Layak Huni

f. Tersedianya Air Baku untuk Memenuhi Kebutuhan Pokok minimal

Sehari-hari

g. Tersedianya Prasarana, Sarana dan Utilitas Perumahan yang sehat dan

aman

h. Tersedianya Sistem Air Limbah setempat yang memadai

i. Tersedianya Sistem Air Limbah skala Komunitas/Kawasan/Kota

j. Meningkatnya Cakupan Pelayanan air minum/bersih perpipaan

k. Tersedianya dokumen perencanaan pembangunan untuk mendukung

pembangunan berkelanjutan

l. Tersedianya sarana dan prasarana penunjang wilayah strategis dan

Cepat Tumbuh

m. Meningkatnya Pelayanan dan Pembinaan Jasa Konstruksi di Kota Banjar

n. Tersedianya pedoman Harga Standar Bangunan Gedung Negara

(HSBGN) di Kab/Kota

2.2.6 Pelayanan Tata Ruang

a. Dokumen Perencanaan Penataan Ruang Teknis

b. Dokumen Pengendalian Pemanfaatan Ruang.

II - 23
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Analisis pencapaian kinerja pelayanan Dinas Pekerjaan Umum dapat

dilihat pada tabel II.2 sebagai berikut:

II - 24
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 25
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2.3 Isu-isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi PD

2.3.1 Tingkat Kinerja Pelayanan Perangkat Daerah (PD) dan hal kritis yang

terkait dengan pelayanan Perangkat Daerah (PD).

Pada tahun 2017 Indikator Kinerja Persentase Panjang Jalan Dalam

Kondisi Baik realisasinya adalah 93.07% dari target 99%. Faktor penyebab

menurunnya persentase Jalan dalam kondisi baik dikarenakan Panjang

Jalan Kota Banjar pada Tahun 2017 bertambah menjadi 236,320 km pada

tahun 2016 panjang Jalan Kota Banjar 224,79 km. Untuk indikator

Persentase Jaringan Irigasi Dalam Kondisi Baik target Tahun 2017 sebesar

II - 26
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

75.28% realisasi sebesar 66.29%, capaian indikator ini sebesar 88.06%.

Panjang Saluran Pembuang Yang Dibangun realisasinya adalah 4.114,74

m’ dari target 10.745 m’. Indikator Jumlah Titik/Lokasi yang terlayani

penerangan jalan lingkungan/desa realisasinya 0 dari target 400 Titik

indikator ini tidak mencapai target dan Indikator Jumlah Titik/Lokasi yang

terlayani penerangan jalan umum (PJU) realisasinya 0 dari target 80 Titik

indikator ini tidak mencapai target, dikarenakan adanya peraturan tentang

hibah yang menerangkan bahwa penerima hibah harus berbadan hukum

sehingga kegiatan tersebut belum bisa di laksanakan, tetapi ada realisasi

kegiatan yang bersifat belanja non hibah (asset) yang penempatan titiknya

di ruas jalan lingkungan serta penyambungan (APP) melalui jaringan listrik

langsung dari PLN (bukan dari rumah). Untuk indikator kinerja Peningkatan

Rumah Tangga Pengguna Air Bersih pada tahun 2017 realisasinya 86.08 %

dari target 87.45 % tidak dapat mencapai target dan indikator kinerja

Peningkatan Rumah Tangga Bersanitasi pada tahun 2017 realisasinya

73.32 % dari target 73.65 % tidak dapat mencapai target, dikarenakan

indikator kinerja belum bisa mengimbangi kenaikan jumlah

penduduk/jumlah keluarga yang semakin meningkat. indikator kinerja

Penurunan Lingkungan Permukiman Kumuh pada tahun 2017 realisasinya

0.95 % dari target 0.58 % tidak mencapai target dikarenakan adanya

perubahan luasan kawasan kumuh dimana pada saat awal menyusun

RPJM luasan kawasan kumuh Tahun 2014 hanya 86.2 Ha, sedangkan

II - 27
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

pada tahun 2016 disusun SK Baru yang menyatakan bahwa luasan

kawasan kumuh di 14 Desa/Kelurahan adalah sebesar 187.95 Ha.

Dokumen perencanaan penataan ruang teknis tidak dapat memenuhi target

dikarenakan ketersediaan anggaran.

2.3.2 Permasalahan dan hambatan yang dihadapi dalam

menyelenggarakan tugas dan fungsi Perangkat Daerah (PD)

Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, Dinas pekerjaan umum

Kota Banjar yang terdiri dari 4 (empat) bidang pelayanan memiliki beberapa

permasalahan yang dapat diidentifikasi sebagai berikut :

a. Permasalahan yang di hadapi Bidang Bina Marga

Beberapa permasalahan yang berkaitan dengan bidang Bina

Marga, dapat diidentifikasi sebagai berikut:

1) Keterbatasan lahan untuk pembangunan jalan.

Masih terbatasnya penyediaan lahan untuk pengembangan dan

pembangunan jaringan jalan di Kota Banjar menjadi salah faktor

penghambat laju pembangunan jalan dan jembatan. Rencana

pengembangan dan pembanguan jalan dan jembatan di Kota Banjar

kadang-kadang tidak bisa diimplementasikan karena persoalan lahan

tersebut, selain faktor harga lahan yang melambung tinggi ketika

lahan tersebut termasuk kedalam tujuan objek.

II - 28
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2) Masih banyak jaringan jalan yang belum dilengkapi dengan

bangunan pelengkap jalan.

Sebagai salah satu pendukung dan pelengkap jaringan jalan,

drainase dipandang penting sebagai satu syarat untuk

memperpanjang umur teknis jalan. Banyaknya jaringan jalan yang

belum dilengkapi sistem drainase menjadikan konstruksi jalan akan

cepat rusak akibat guyuran air hujan dan genangan air dari

limpasan.

3) Belum optimalnya koordinasi dengan instansi vertikal terutama

daerah perbatasan.

Masalah koordinasi antar instansi horizontal ataupun vertikal sering

menjadi persoalan akut yang relatif mudah untuk dikonsepkan tetapi

sangat sulit untuk direalisasikan. Banyaknya kepentingan dan

inkonsistensi menyebabkan rendahnya koordinasi sehingga banyak

rencana dan implementasi yang tidak selaras. Rendahnya koordinasi

antar instansi/antar wilayah perbatasan mengakibatkan kurangnya

integrasi pembangunan.

4) Belum lengkapnya data base insfrastruktur bidang

kebinamargaan sebagai acuan pelaksanaan pembangunan.

Kelengkapan dokumen perencanaan menjadi salah satu indikator

pembangunan. Dalam pembangunan infrastruktur di Kota Banjar

kelengkapan dokumen perencanaan sangat diperlukan untuk

II - 29
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

mendukung pembangunan yang berkelanjutan. Belum lengkapnya

data base infrastruktur di Kota Banjar memberikan efek pada

pembangunan yang tidak kontinu dan konsisten.

5) Penggunaan jalan masih banyak yang tidak sesuai dengan

fungsi dan peruntukannya.

Perkembangan arus lalu lintas yang melalui jalan di Kota Banjar

terutama kendaraan-kendaraan bermotor beroda empat atau lebih

telah mengalami peningkatan sehingga rawan terjadinya kerusakan

jalan yang berakibat tidak seimbangnya kekuatan jalan dengan berat

kendaraanya atau muatan yang melaluinya. Selain itu kegiatan yang

mengganggu fungsi jalan untuk kepentingan diluar fungsi jalan yaitu

kegiatan pemanfaatan ruang yang berkaitan dengan jalan, baik ruang

manfaat jalan, ruang milik jalan ataupun ruang pengawasan jalan di

luar kepentingan lalu lintas.

6) Belum dilaksanakannya pemeliharaan jalan secara berkala

setiap tahun

Kegiatan perbaikan dan perawatan secara terus menurus terhadap

jalan dan jembatan yang telah mantap atau kondisi baik agar

lalulintas dapat dilayani sesuai dengan lingkungan dalam batas

repetisi beban standar maupun kemampuan struktur yang telah di

rencanakan, tujuan pemeliharaan jalan secara berkala yaitu

mempertahankan kondisi jalan agar tetap berfungsi, mengurangi

II - 30
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

tingkat kerusakan jalan dan memperkecil biaya operasional

kendaraan.

B. Permasalahan yang di hadapi pada Bidang

Sumber Daya Air

Beberapa permasalahan yang berkaitan dengan Bidang Sumber

Daya Air , dapat diidentifikasi sebagai berikut:

1) Keterbatasan lahan untuk pembangunan irigasi.

Dalam pengembangan dan pembangunan saluran irigasi sering

menghadapi kendala ketika berkaitan dengan kepemilikan lahan,

masyarakat dengan berbagai alasan biasanya sangat sulit untuk

menyediaan lahan bagi pengembangan saluran, hal ini menjadi salah

satu penyebab masih rendahnya pembangunan saluran irigasi baru

di Kota Banjar.

2) Kurang optimalnya fungsi irigasi untuk mempercepat aliran air

ke petak-petak sawah

Kondisi jaringan irigasi juga belum memadai mengingat jaringan

irigasi dalam kondisi rusak berat dan ringan masih sebesar 59,67%

(pada daerah irigasi kewenangan Kota Banjar).

3) Kapasitas tampung saluran pembuang masih terbatas sebagai

sarana pengendali banjir.

II - 31
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Seperti halnya permasalahan yang terjadi pada saluran pembawa,

lebar saluran, dinding saluran dan dimensi panjang menjadikan

kapasitas daya tampung saluran pembuang belum optimal, dimana

penggunaan efektif saluran lebih kepada fungsi sebagai saluran

pengendali banjir.

4) Belum terintegrasinya penanganan untuk saluran irigasi atau

saluran pembuang diwilayah perbatasan.

Lahan sawah di Kota Banjar yang berbatasan dengan Kabupaten

Ciamis, dalam pengembangan salurannya sering menghadapi

kendala, dimana pengembangan dan pembangunan belum

terintegrasi antara dinas-dinas di masing-masing wilayah, ini dapat

dilihat ketika suatu daerah membangun atau mengembangkan maka

daerah lain tidak melakukan hal yang sama sehingga fungsi dan

peran saluran menjadi kurang optimal.

C. Permasalahan yang dihadapi Bidang Cipta

Karya

Beberapa permasalahan yang terkait dengan bidang Cipta Karya,

sebagai berikut:

1) Masih kurangnya infrastruktur pemerintahan yang

representative yang menunjang laju pembangunan.

II - 32
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2) Model pengembangan perumahan dan permukiman, baik dari sarana

dan prasarananya yang tidak ramah lingkungan dan layak huni.

3) Lemahnya system drainase yang belum terintegrasi dengan baik.

4) Belum meratanya pelayanan air bersih yang mudah dan murah bagi

masyarakat.

5) Belum ada persiapan untuk mendukung Reaktivasi Transportasi Masal

Jalur Kereta Api Banjar-Cijulang.

6) Belum optimalnya pembangunan di kawasan perbatasan.

7) Belum optimalnya pembangunan untuk pembangunan

kawasan Agropolitan.

8) Perlu adanya Reviu Masterplan Drainase.

D. Permasalahan Bidang Tata Ruang dan Perumahan

Beberapa permasalahan yang terkait dengan bidang Tata Ruang

dan Perumahan, sebagai berikut :

1) Belum optimalnya regulasi yang mengatur tentanng penataan ruang.

2) Masih lemahnya koordinasi dalam pemanfaatan ruang.

3) Masih rendahnya partisipasi masyarakat dalam penataan ruang.

4) Belum optimalnya RTR untuk dijadikan acuan bagi pembangunan dan

inventasi di daerah.

5) Belum tersedianya data special atas data inventarisasi tanah asset

milik pemerintah.

II - 33
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

6) Belum adanya ketersediaan lahan (Bank Lahan) untuk pembangunan.

7) Belum optimalnya basic data bidang ketataruangan.

8) Masih kurangnya kualitas SDM.

9) Belum terkendalinya dan tertatanya pemanfaatan ruang kota.

10) Belum tersedianya Data Base tentang Perumahan.

11) Belum adanya pembinaan tentang pemanfaatan teknologi konstruksi

bidang perumahan.

12) Belum dilakukannya sosialisasi tentang perijinan terkait perumahan

dan permukiman.

13) Belum dilakukannya sosialisasi tentang keamanan Bangunan

Perumahan.

14) Belum tuntasnya kegiatan penomoran rumah.

15) Belum tersedianya database tentang sarana, prasarana dan utilitas

permukiman.

16) Belum optimalnya Penanganan Kawasan Permukiman Kumuh.

2.3.3 Dampak terhadap pencapaian Visi Misi Kota Banjar

Dengan mempertimbangkan potensi, kondisi, permasalahan,

tantangan dan peluang yang ada di Kota Banjar serta

mempertimbangkan budaya yang hidup dalam masyarakat, maka

dampak visi Pemerintah Kota Banjar dengan Iman dan Taqwa Kita

wujudkan masyarakat Kota Banjar yang Agamis, Mandiri dan

II - 34
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Sejahtera menuju Banjar agropolitan yang hendak dicapai oleh Dinas

Pekerjaan Umum. Pembangunan sarana insfratsruktur seperti jalan,

jembatan, drainase dan yang lainnya. Meningkatnya kwalitas dan

kuantitas sarana dan prasarana kota Banjar, pengembangan wilayah

strategis dan cepat serta pengembangan pengelolaan jaringan irigasi

rawa dan jaringan pengairan lainnya. Sedangkan misi Kota Banjar

meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dengan

mengikut sertakan pegawai berbagai pelatihan dan pendidikan. Aspek

terpenting kehidupan ini dilihat dari (1) usia yang panjang dan hidup

sehat; (2) tingkat pendidikan yang memadai; dan (3) standar hidup

yang layak. Tingkat keberhasilan dalam pembangunan manusia dapat

diukur dengan indikator yang dinamakan Indeks Pembangunan

Manusia (IPM). Dalam Meningkatkan Laju Pertumbuhan Ekonomi

(LPE) pembangunan sarana seperti jalan dan jembatan sebagai

penghubung transportasi untuk menuju Banjar Agropolitan. Untuk

menunjang Kwalitas lingkungan hidup yang baik segala sarana atau

prasarana yang telah dibangun oleh Dinas Pekerjaan Umum

terwujudnya kwalitas insfrastruktur yang baik. Untuk Meningkatkan

Kesadaran dan Kepatuhan Terhadap Hukum para pegawai

dilingkungan Dinas Pekerjaan Umum ikut serta dalam sosialisasi

produk hukum yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah maupun

pusat. Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan secara Profesional

II - 35
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

untuk Menjamin terciptanya Good Governance yaitu dengan

transparansi laporan anggaran serta pelayanan yang baik.

2.3.4 Tantangan dan peluang yang dihadapi dalam

pengembangan/peningkatan pelayanan Dinas Pekerjaan Umum,

Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Adapun tantangan yang dihadapi dalam pengembangan/peningkatan

pelayanan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan

Kawasan Permukiman Kota Banjar meliputi :

1) Kondisi geografis Kota Banjar yang rawan akan bencana alam,

misalnya banjir, puting beliung, gempa bumi.

2) Keterbatasan anggaran APBD dituntut untuk tetap melakukan

pembangunan infrastruktur wilayah guna pelayanan kepada

masyarakat melalui usulan dana APBN dan APBD Provinsi.

3) Rendahnya keawetan struktur perkerasan khususnya penambalan

jalan harus menjadi perhatian utama supaya tidak terjadi biaya

tinggi.

4) Pengembangan sport center di Kecamatan Langensari

membutuhkan pemenuhan persyaratan infrastruktur dasar.

5) Masih terjadi banjir cileuncang ketika curah hujan sangat tinggi

yang diakibatkan tidak berfungsi optimal bangunan air yang sudah

ada.

II - 36
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

6) Maraknya aktivitas Penambangan mineral non logam Tanpa Izin

(PETI).

7) Pandangan mengenai aktivitas pertambangan yang cenderung

merusak lingkungan.

8) Masih kurangnya jaringan dan daya listrik untuk masyarakat ,

ruas jalan umum yang belum mempunyai penerangan serta masih

banyaknya penerangan jalan umum yang memerlukan

pemeliharaan

9) Keterbatasan lahan/tanah untuk pembangunan infrastruktur

Peluang yang dapat diupayakan dan dimanfaatkan untuk

pengembangan pelayanan Dinas Pekerjaan Umum,Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Perumahan Kota Banjar, meliputi:

1) Tuntutan masyarakat akan pelayanan prima terhadap pelayanan

publik mendorong untuk meningkatkan profesionalisme aparatur

dan melakukan inovasi pelayanan;

2) Kebutuhan dasar masyarakat akan listrik yang selalu meningkat;

3) Sudah ditetapkannya Peraturan Derah Kota Banjar nomor 3 tahun

2013 tentang kelas jalan di Kota Banjar dan Peraturan Daerah Kota

Banjar nomor 14 tahun 2013 tentang Pemanfaatan dan

Penggunaan Bagian bagian jalan di Kota Banjar dan;

4) Masyarakat /para petani masih berharap akan di bangunnya

saluran irigasi baik irigasi teknis maupun irigasi pedesaan.

II - 37
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2.3.5 Formulasi isu-s-isu strategis yang dapat ditindak lanjuti oleh

Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar diantaranya :

1) Strategis penguatan sumber daya aparatur . kebijakan –

kebijakan yang dapat diambil :

a. Penetapan sistem pelatihan dan pengembangan sumberdaya

manusia (SDM), aparatur yang sesuai kebutuhan.

b. Penyediaan sarana dan prasarana kerja yang memadai.

c. Penetapan sistem penghargaan dan hukuman (Reward dan

Punishment)

2) Strategi penyelenggaraan pembangunan jalan, jembatan dan

bangunan pelengkap yang berkelanjutan, memadai dan layak.

Kebijakan – kebijakan yang dapat diambil :

a. Membangun fasilitas – fasilitas pendukung untuk menuju Banjar

Agropolitan.

b. Percepatan pembangunan infrastruktur ke Binamargaan.

2.4 Review Terhadap Rancangan Awal RKPD

Rencana Kerja bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan

apabila ditunjang dengan produk dokumen perencanaan yang baik, dalam

rangka mengawal program/kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan

agar dapat berjalan secara efektif, efisien, dan tepat sasaran. Dokumen

II - 38
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

perencanaan daerah diantaranya terdiri dari, Rencana Pembangunan

Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Rencana Strategis PD, Rencana Kerja

Pembangunan Daerah (RKPD), Rencana Kerja PD.

Review terhadap Rancangan Awal RKPD Tahun 2019 dapat dilihat

pada tabel II.4 berikut ini :

II - 39
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 40
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 41
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 42
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 43
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 44
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 45
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 46
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 47
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 48
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 49
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 50
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 51
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 52
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 53
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 54
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 55
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 56
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 57
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 58
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 59
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 60
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 61
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 62
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 63
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 64
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 65
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 66
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Berdasarkan hasil analisis kebutuhan bahwa target capaian serta

besaran pagu indikatif dana dengan Rancangan awal Rencana Kerja

Perangkat Daerah (RKPD) Tahun 2019 tidak sama dengan yang

direncanakan untuk tahun rencana, tidak sesuai arahan dengan rancangan

awal Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) dengan Pagu kebutuhan

sebesar Rp. 523.724.429.000,00 (Lima Ratus Dua Puluh Tiga Milyar Tujuh

Ratus Dua Puluh Empat Juta Empat Ratus Dua Puluh Sembilan Ribu Rupiah).

2.5 Penelaahan Usulan Program dan Kegiatan Masyarakat

Rencana Kerja (RENJA) Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2019 merupakan

Rencana Kerja tahunan penjabaran dari kegiatan yang telah direncanakan di

dalam Rencana Strategis (Renstra) Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

II - 67
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2019-

2023, dengan Menambah usulan program dan kegiatan yang diusulkan para

pemangku kepentingan, baik dari kelompok masyarakat terkait langsung

dengan pelayanan, mulai dari tahapan musrenbang desa, musrenbang

kecamatan dan sampai tingkat musrenbang kota.

Perumusan program dan kegiatan sesuai dengan prioritas

dan sasaran pembangunan tahun yang direncanakan berdasarkan tingkat

urgensi dan relevansinya, yang disesuaikan dengan kebutuhan dan

kemampuan untuk memecahkan isu-isu penting terkait penyelenggaraan

tugas dan fungsi OPD dalam pembangunan daerah.

Perumusan program dan kegiatan pada tahap ini, merupakan

penyesuaian antara identifikasi kebutuhan program dan kegiatan

berdasarkan hasil analisis dengan arahan prioritas program dan

kegiatan OPD menurut rancangan awal RKPD, serta mempertimbangkan

hasil telaahan kebijakan nasional, dan kebijakan provinsi bagi kabupaten/kota.

Langkah-langkah perumusan program dan kegiatan adalah sebagai

berikut:

1) Lihat rumusan kebutuhan program dan kegiatan hasil

review terhadap rancangan awal RKPD;

2) Teliti kembali kecocokan sumber pendanaan dari rumusan program dan

kegiatan yang direncanakan sesuai dengan telaahan arah kebijakan

nasional dan kebijakan provinsi kota, bila masih ada kebutuhan program

II - 68
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

dan kegiatan yang tidak sesuai dengan kewenangan masing-masing,

maka perlu disesuaikan kembali;

3) Identifikasi kebutuhan program dan kegiatan untuk prakiraan maju pada

tahun sesudah tahun rencana;

4) Hitung kebutuhan dan atau pagu indikatif untuk prakiraan maju dengan

mempertimbangkan kemungkinan angka inflasi;

5) Identifikasi sumber-sumber dana untuk melaksanakan program/kegiatan,

baik pada tahun rencana maupun untuk perkiraan maju;

6) Berikan catatan penting untuk jenis program/kegiatan yang direncanakan

untuk kelengkapan informasi bagi penentu kebijakan anggaran;

7) Sesuaikan rumusan program dan kegiatan dalam format seperti pada

table;

8) Lengkapi dengan peta lokasi program/kegiatan.

Sehingga usulan-usulan program masyarakat akan langsung

diteruskan ke masing-masing PD yang terkait dan akan ditemukan didalam

kegiatan musyawarah rencana pembangunan yang akan melibatkan seluruh

stakeholder pemerintahan dalam menentukan program-program prioritas

pembangunan kedepannya.

Penelaahan usulan program dan kegiatan masyarakat dapat dilihat

pada tabel II.5 berikut:

II - 69
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 70
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 71
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 72
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 73
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 74
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 75
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 76
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 77
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 78
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 79
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 80
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 81
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 82
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 83
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 84
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 85
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 86
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 87
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 88
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 89
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 90
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 91
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 92
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 93
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 94
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 95
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 96
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 97
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 98
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 99
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 100
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 101
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 102
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 103
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 104
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 105
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 106
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 107
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 108
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 109
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Berdasarkan tabel II.5 di atas merupakan usulan program dan

kegiatan dari para pemangku kepentingan, baik dari kelompok masyarakat

terkait langsung dengan pelayanan, mulai dari tahapan musrenbang desa,

musrenbang kecamatan sampai tingkat musrenbang kota tahun 2018

yang diaplikasikan pada Patroman Sistem yang rencananya akan

diakomodir oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan

dan Kawasan Permukiman Kota Banjar.

II - 110
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

II - 111
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Berdasarkan tabel II.5 di atas merupakan usulan program dan

kegiatan dari para pemangku kepentingan, baik dari kelompok masyarakat

terkait langsung dengan pelayanan, mulai dari tahapan musrenbang desa,

musrenbang kecamatan sampai tingkat musrenbang kota tahun 2018

yang diaplikasikan pada Patroman Sistem yang rencananya akan

diakomodir oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan

dan Kawasan Permukiman Kota Banjar, berdasarkan kesesuaian usulan

yang dapat mendukung tugas pokok dan fungsi PD terdapat 3 (tiga)

program yang terdiri dari 10 (sepuluh) kegiatan yang akan diakomodir oleh

Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar yang tersebar di wilayah Kota Banjar. Program

atas usulan pemangku kepentingan di daerah ada yang direalisasikan

sesuai dengan yang diaspirasikan ada yang berganti nama kegiatannya

tetapi masih di lokasi tersebut.

II - 133
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

BAB III

TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN

3.1 Telaah Terhadap Kebijakan Nasional dan Provinsi

3.1.1. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

Berdasarkan mandat dari perangkat peraturan dan undang-

undang terhadap tugas dan fungsi Kementerian Pekerjaan Umum dan

Perumahan Rakyat, maka visi Kemeterian Pekerjaan Umum dan

Perumahan Rakyat Tahun 2015-2019 adalah :

“Terwujudnya Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan

Rakyat yang Hadal dalam mendukung Indonesia yang

Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian Berandaskan Gotong

Royong”

Untuk mencapai visi tersebut, maka Misi Kementerian Pekerjaan

Umum dan Perumahan Rakyat adalah sebagai berikut:

1) Mempercepat pembangunan infrastruktur sumberdaya air termasuk

sumber daya maritim untuk mendukung ketahanan air, kedaultan

pangan, dan kedaulatan energi guna menggerakkan sektor-sektor

strategis ekonomi domestik dalam rangka kemandirian ekonomi;

2) Mempercepat pembangunan infrastruktur jalan untuk mendukung

konektivitas guna meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan

pelayanan sistem logistik nasional bagi penguatan daya saing bangsa

III - 1
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

di lingkup global yang berfokus pada keterpaduan konektivitas

daratan dan maritim;

3) Mempercepat pembangunan infrastruktur permukiman dan

perumahan rakyat untuk mendukung layanan infrastruktur dasar yang

layak dalam rangka mewujudkan kualitas hidup manusia Indonesia

sejalan dengan prinsip ‘infrastruktur untuk semua;

4) Mempercepat pembangunan infrastruktur pekerjaan umum dan

perumahan rakyat secara terpadu dari pinggiran didukung industri

konstruksi yang berkualitas untuk keseimbangan pembangunan

antardaerah, terutama di kawasan tertinggal, kawasan perbatasan,

dan kawasan perdesaan, dalam kerangka NKRI;

5) Meningkatkan tata kelola sumber daya organisasi bidang pekerjaan

umum dan perumahan rakyat yang meliputi sumber daya manusia,

pengendalian dan pengawasan, kesekertariatan serta penelitian dan

pengembangan untuk mendukung fungsi manajemen meliputi

perencanaan yang terpadu, pengorganisasian yang efisien,

pelaksanaan yang tepat, dan pengawasan yang ketat.

3.1.2 Direktorat Jenderal Bina Marga

III - 2
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Visi Direktorat Jendral Bina Marga adalah sebagai berikut:

“Terwujudnya Sistem Jaringan Jalan yang Andal, Terpadu &

Berkelanjutan di Seluruh Wilayah Nasional untuk Mendukung

Pertumbuhan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial”

Direktorat Jenderal Bina Marga mampu menyediakan jaringan jalan

yang yang andal, terpadu & berkelanjutan serta mampu mendukung

pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan sosial demi tercapainya

Indonesia yang Aman, Adil dan Demokratis serta Lebih Sejahtera melalui

pengaturan, pembinaan, pembangunan, pengusahaan dan pengawasan

yang meliputi wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Misi

Direktorat Jendral Bina Marga adalah sebagai berikut:

1) Mewujudkan jaringan jalan nasional yang berkelanjutan dengan

mobilitas, aksesibilitas dan keselamatan yang memadai, untuk

melayani pusat-pusat kegiatan nasional, wilayah dan kawasan

strategis nasional.

2) Mewujudkan jaringan jalan nasional bebas hambatan antar

perkotaan dan di kawasan perkotaan yang memiliki intensitas

pergerakan logistik tinggi yang menghubungkan dan melayani pusat-

pusat kegiatan ekonomi utama nasional.

3) Memfasilitasi agar kapasitas pemerintah daerah meningkat dalam

menyelenggarakan jalan daerah yang berkelanjutan dengan

mobilitas, aksesibilitas dan keselamatan yang memadai.

III - 3
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

3.1.3 Direktorat Jenderal Cipta Karya

Berdasarkan mandat dari perangkat peraturan dan undang-

undang terhadap tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Cipta Karya, maka

visi Direktorat Jenderal Cipta Karya adalah :

“ Terwujudnya permukiman perkotaan dan perdesaan yang layak

huni dan berkelanjutan melalui penyediaan infrastruktur bidang

keciptakaryaan yang terpadu dan inklusif melalui pengembangan

kawasan permukiman, pembinaan penataan bangunan,

pengembangan sistem penyediaan air minum dan pengembangan

penyehatan lingkungan permukiman”

Untuk mencapai visi tersebut, maka Misi Direktorat Jenderal Cipta

Karya adalah:

1) Melaksanakan fungsi peraturan, pembinaan, dan pengawasan

dalam bidang Cipta Karya dengan mengedepankan prinsip

keterpaduan, inklusifitas, dan berkelanjutan;

2) Melaksanakan keterpaduan pembangunan infrastruktur

permukiman serta penataan bangunan dan lingkungan

berdasarkan penataan ruang dan Willayah Pengembangan

Strategis(WPS);

III - 4
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

3) Menyediakan infrastruktur air minum dan sanitasi di perkotaan

dan perdesaan dalam rangka pemenuhan target RPJMN

2015-2019;

4) Meningkatkan kemandirisn pemerintah daerah serta

mendorong kemitraan dengan masyarakat dan dunia usaha

dalam peyelenggaraan pembangunan infrastruktur

permukiman;

5) Mewujudkan organisasi yang efisien, tata laksana yang efektif

dan SDM yang profesional dengan menerapkan prinsip good

governance.

3.1.4. Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat

Visi pembangunan yang menjadi acuan Dinas Bina Marga

Provinsi Jawa Barat adalah:

“TERWUJUDNYA PRASARANA JALAN YANG MANTAP

GUNA MENDUKUNG TERCAPAINYA MASYARAKAT JAWA BARAT

YANG MANDIRI, DINAMIS, DAN SEJAHTERA”

Prasarana Jalan adalah jalan sebagai prasarana transportasi jalan

raya yang meliputi jalan dan jembatan serta ruang pengawasan jalan.

Prasarana jalan diharapkan dalam kondisi yang mantap yang berarti

suatu kondisi jalan yang dapat memberikan kenyamanan dan

keselamatan pada pengguna dengan kriteria teknis tertentu.

III - 5
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Pengertian dari Mandiri, yaitu sikap dan kondisi masyarakat Jawa

Barat yang mampu memenuhi kebutuhannya untuk lebih maju dengan

mengandalkan kemampuan dan kekuatan sendiri, terutama dalam

bidang pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, pelayanan public

berbasis e-government, energi, infrastruktur, lingkungan dan

sumberdaya air. Dinamis berarti sikap dan kondisi masyarakat Jawa

Barat yang secara aktif mampu merespon peluang dan tantangan zaman

serta berkontribusi dalam proses pembangunan dan Sejahtera

mengandung arti sikap dan kondisi masyarakat Jawa Barat yang secara

lahir dan batin mendapatkan rasa aman dan makmur dalam menjalani

kehidupan.Sedangkan Misi Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat,

meliputi :

a. Mewujudkan Sumber Daya Manusia Yang Profesional.

b. Mewujudkan Perencanaan Yang Efektif Dan Efisien Serta

Berkesinambungan

c. Mempertahankan Kemantapan Jalan Sesuai Dengan Umur

Rencana

d. Meningkatkan Kapasitas Dan Kualitas Jaringan Jalan

e. Meningkatkan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengawasan Dan

Pemanfaatan Jalan

Berdasarkan visi dan misi Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat,

maka Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar menetapkan beberapa hal

III - 6
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

yang harus diperhatikan dalam menyelenggarakan pembangunan

selama lima tahun kedepan, sebagai berikut:

a. Mewujudkan kualitas jalan yang memenuhi standar keselamatan

jalan dan berwawasan lingkungan;

b. Mendorong masyarakat untuk berpartisipasi dalam pengawasan dan

pemanfaatan jalan;

c. Meningkatkan ketersediaan infrastruktur yang berkualitas dengan

kinerja yang semakin dapat diandalkan agar dapat mendorong

percepatan peningkatan pertumbuhan ekonomi secara

berkelanjutan.

3.1.5. Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat

Visi pembangunan yang menjadi acuan Dinas Pengelolaan

Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat adalah :

“INFRASTRUKTUR SUMBER DAYA AIR DAN IRIGASI YANG

ANDAL DAN BERKELANJUTAN”

Infrastruktur mengandung arti segala struktur yang berwujud fisik

yang digunakan untuk menopang keberjalanan kegiatan masyarakat

sehingga dapat menekan inefisiensi dari aktivitas masyarakat dan

meningkatkan pertumbuhan ekonomi, Infrastruktur Sumber Daya Air

adalah bangunan air beserta bangunan lain yang menunjang kegiatan

pengelolaan sumber daya air, baik langsung maupun tidak langsung.

III - 7
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Sumber daya air dan irigasi yang handal dan berkelanjutan mengandung

arti bahwa pemanfaatan kondisi dan fungsi sarana dan prasarana

sumber daya air yang dapat memberikan pelayanan yang mendukung

terwujudnya kemanfaatan sumber daya air yang

berkelanjutan.Sedangkan misi dari Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air

Provinsi Jawa Barat adalah :

1. Mengembangkan Kebijakan

Operasional Pengelolaan Sumber Daya Air

2. Meningkatkan Kapasitas

Sumber Daya Manusia dan Peran Serta Masyarakat Dalam

Pengelolaan Sumber Daya Air

3. Meningkatkan Upaya

Konservasi Pendayagunaan dan Pengendalian Daya Rusak Air

4. Meningkatkan Efektifitas dan

Efesiensi Pelayanan Irigasi.

5. Meningkatkan Ketersediaan

serta Kualitas danSistem Informasi Sumber Daya Air

3.1.6 Renstra Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi Jawa Barat

Visi Pembangunan yang menjadi acuan Dinas Perumahan dan

Permukiman Provinsi Jawa Barat:

III - 8
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

“DENGAN PELAYANAN PRIMA DINAS PERMUKIMAN DAN

PERUMAHAN MENJADI ANDALAN MENUJU TERWUJUDNYA

PERMUKIMAN & PERUMAHAN YANG PRODUKTIF, HARMONIS

DAN BERKELANJUTAN”

Pelayanan prima yang dimaksud yaitu terlaksananya penataan

ruang serta meningkatnya akses masyarakat terhadap akses sarana

dan prasarana dasar permukiman seperti air bersih sehingga.

Sedangkan Misi dari Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi

Jawa Barat adalah:

1.    Meningkatkan kinerja penataan ruang yang berkualitas dan

implementatif

2.    Meningkatkan ketersediaan dan kualitas prasarana dan sarana

permukiman

3.   Meningkatkan fasilitasi ketersediaan dan kualitas perumahan yang

terjangkau

4.    Meningkatkan kualitas dan tertib penyelenggaraan jasa konstruksi

5.    Meningkatkan kinerja penyelenggaraan pemerintahan berbasis

pemberdayaan, kemitraan dan kemandirian

3.1.7 Renstra Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa Barat

Visi Pembangunan yang menjadi acuan Dinas Energi dan Sumber

Daya Mineral Provinsi Jawa Barat:

III - 9
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

“ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL UNTUK KEMAJUAN

DAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT”

Misi dari Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa Barat

yaitu:

1. Mewujudkan ketahanan energi.

2. Meningkatkan pendayagunaan dan konservasi sumber daya mineral

3. Mengoptimalkan pendayagunaan investasi dan pendapatan bidang

energi dan sumber daya mineral

4. Meningkatkan kapasitas kelembagaan dan kerjasama bidang energi

dan sumber daya mineral

3.2 Tujuan dan Sasaran RENJA PD

Dalam rangka mewujudkan Misi Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar, maka perlu

dijabarkan kembali tujuan dan sasaran strategis yang lebih operasional yang

dituangkan dalam Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2019, yaitu:

Tujuan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan

Permukiman Kota Banjar adalah sebagai berikut:

1) Meningkatkan sumber daya manusia yang professional dan menerapkan

organisasi yang efektif dan efisien;

III - 10
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

2) Meningkatkan pelayanan prasarana jalan, jembatan dan bangunan

pelengkap untuk mempermudah aktifitas perdagangan barang dan jasa;

3) Meningkatkan fasilitas sumber daya air untuk mendukung peningkatan

hasil produksi pertanian serta mengendalikan daerah potensial pertanian

dari bencana banjir; dan

4) Meningkatkan pemerataan kesejahteraan melalui pemanfaatan energi

sumber daya mineral.

Sasaran Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan

Kawasan Permukiman Kota Banjar adalah sebagai berikut:

1. Meningkatnya kinerja aparatur

Untuk menilai keberhasilan pencapaian sasaran ini dapat di ukur

dengan indikator:

a) Tertib administrasi kepegawaian

b) Tertib administrasi keuangan

c) Tertib administrasi program, evaluasi dan pelaporan

2. Meningkatnya kualitas jalan, jembatan dan bangunan pelengkap.

Untuk menilai keberhasilan pencapaian sasaran ini dapat diukur dengan

indikator:

a) Panjang jalan yang di bangun

b) Persentase panjang jalan dalam kondisi baik

c) Jumlah jembatan yang di bangun

d) Saluran drainase yang di bangun

III - 11
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

e) Keermer yang di bangun

3. Meningkatnya fungsi saluran pembuang dan jaringan irigasi teknis

maupun pedesaan.

Untuk menilai keberhasilan pencapaian sasaran ini dapat diukur

dengan indikator:

a) Persentase jaringan irigasi dalam kondisi baik.

b) Panjang saluran pembuang yang di bangun.

4. Tercapainya pemenuhan kebutuhan listrik bagi masyarakat.

Untuk menilai keberhasilan pencapaian sasaran ini dapat diukur dengan

indikator:

a) Rumah tangga Pra KS yang terlayani jaringan listrik.

b) Jumlah titik/lokasi yang terlayani penerangan jalan umum (PJU)/

penerangan jalan lingkungan/desa dan saluran udara tegangan

rendah (SUTR).

c) Jumlah daya listrik yang terpasang

3.3 Program dan Kegiatan

Penyusunan Rencana Kerja Tahunan berupaya memberikan suatu arah

yang selalu berorientasi kepada hasil yang ingin di capai dengan lebih

memperhitungkan pada potensi, peluang dan kendala yang ada serta dapat di

pertanggung jawabkan secara akuntable.

III - 12
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Rencana Kegiatan di padukan antara usulan dari musyawarah Rencana

Pembangunan Tingkat Desa yang telah disusun dengan skala prioritas oleh

tingkat Kecamatan dengan rencana yang di buat oleh Pemerintah Kota yang

kemudian di olah di tiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang di bahas

dalam Forum gabungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk

menyatukan persepsi tentang prioritas pembangunan daerah dengan

memperhatikan kemampuan keuangan.

3.3.1 Faktor – Faktor yang menjadi bahan pertimbangan terhadap

rumusan program dan kegiatan di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar

Kebijakan dalam mempertimbangkan potensi, kondisi,

permasalahan, tantangan dan peluang yang ada di Kota Banjar serta

mempertimbangkan budaya yang hidup dalam masyarakat, maka

dampak visi Pemerintah Kota Banjar dengan Iman dan Taqwa Kita

wujudkan masyarakat Kota Banjar yang Agamis, Mandiri dan Sejahtera

yang hendak dicapai oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman. Pembangunan sarana

insfratsruktur seperti jalan, drainase dan yang lainnya. Sedangkan misi

Kota Banjar meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM)

dengan mengikut sertakan pegawai berbagai pelatihan dan pendidikan.

Dalam Meningkatkan Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) pembangunan

III - 13
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

sarana seperti jalan dan jembatan sebagai penghubung transportasi

untuk menuju Banjar Agropolitan. Untuk menunjang Kwalitas

lingkungan hidup yang baik segala sarana atau prasarana yang telah

dibangun oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan

dan Kawasan Permukiman terwujudnya kwalitas insfrastruktur yang

baik. Untuk Meningkatkan Kesadaran dan Kepatuhan Terhadap

Hukum para pegawai dilingkungan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman ikut serta dalam

sosialisasi produk hukum yang diselenggarakan oleh pemerintah

daerah maupun pusat. Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan secara

Profesional untuk Menjamin terciptanya Good Governance yaitu

dengan transparansi laporan anggaran serta pelayanan yang baik.

3.3.2 Rekapitulasi Program dan Kegiatan

Adapun Rencana Kerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Perumahan yang akan dilaksanakan

pada tahun anggaran 2019 mempunyai 20 ( Dua Puluh) Program

dengan 153 (Seratus Lima Puluh Tiga) kegiatan pendanaannya

bersumber dari APBD/APBN . Untuk total kebutuhan dana/pagu

indikatif dari masing-masing kegiatan dapat dilihat sebagai berikut.

III - 14
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Usulan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah Lokasi (Desa/


No
Dan Program/Kegiatan Kelurahan)

  Urusan Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang  


I Program Pelayanan Administrasi Perkantoran  
1 Penyediaan Jasa Surat Menyurat DPUPRPKP
 
2 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air DPUPRPKP
Dan Listrik
 
3 Penyediaan Jasa Jaminan Barang Milik Daerah DPUPRPKP
 
4 Penyediaan Jasa Pemeliharaan Dan Perizinan DPUPRPKP
Kendaraan Dinas/Operasional
 
5 Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan DPUPRPKP
 
6 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor DPUPRPKP
 
7 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja DPUPRPKP
 
8 Penyediaan Alat Tulis Kantor DPUPRPKP
 
9 Penyediaan Barang Cetakan Dan Penggandaan DPUPRPKP
 
1 Penyediaan Komponen Instalasi DPUPRPKP
0 Listrik/Penerangan Bangunan Kantor
 
1 Penyediaan Peralatan Rumah Tangga DPUPRPKP
  1
1 Penyediaan Bahan Bacaan Dan Peraturan DPUPRPKP
  2 Perundang-Undangan
1 Penyediaan Makanan Dan Minuman DPUPRPKP
  3
1 Rapat-Rapat Kordinasi Dan Konsultasi Ke Luar DPUPRPKP
4 Daerah
 
1 Rapat-Rapat Kordinasi Dan Konsultasi Dalam DPUPRPKP
5 Daerah
 
1 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung DPUPRPKP
6 Administrasi/Teknis Perkantoran
 
1 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi DPUPRPKP
  7
1 Penyediaan Jasa Pengamanan Kantor DPUPRPKP
  8

III - 15
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

1 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum DPUPRPKP


9 Pengadaan (RUP)
 
       
II Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana  
Aparatur
1 Pengadaan Peralatan Dan Perlengkapan DPUPRPKP
  Kantor
2 Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor DPUPRPKP
 
3 Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/ DPUPRPKP
  Operasional
4 Pengadaan Kendaraan Dinas/Operasional DPUPRPKP
 
5 Pembangunan Gedung Sekretariat Kota Kel. Banjar
Layak Anak (Lanjutan)
 
6 Pembangunan Gedung Kantor Kelurahan Kel. Muktisari
Muktisari
 
7 Penyempurnaan SDN 2 Muktisari Kel. Muktisari
 
8 Pembangunan Gedung Kantor Bappeda Kec. Pataruman
(Lanjutan)
 
  9 Penataan Kantor Cikadu Kec. Purwaharja
1 Rehabilitasi Gedung Setda Kota Banjar Kec. Purwaharja
  0
1 Pembangunan Kantor Dinas Tenaga Kerja Kec. Banjar
  1
1 Pembangunan Dan Rehabilitasi Kantor Dinas Kec. Purwaharja
2 Perhubungan Kota Banjar
 
1 Pembangunan Gedung Kantor Dinas Kel. Banjar
3 Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Kesatuan
Bangsa Dan Politik (Lanjutan)
 
1 Pembangunan Monumen Pendirian Kota Banjar Kel. Banjar
  4
   
   
III Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya  
Aparatur

1 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan DPUPRPKP


Perundang-Undangan
 

III - 16
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

   
   
IV Program Peningkatan Pengembangan Sistem  
Pelaporan Capaian Kinerja Dan Keuangan
1 Penyusunan Laporan Capaian Kinerja Dan DPUPRPKP
Ikhtisar Realisasi Kinerja Skpd
 
2 Penyusunan Pelaporan Keuangan Semesteran DPUPRPKP
Skpd
 
3 Penyusunan Rencana Kerja (Renja) Skpd DPUPRPKP
 
4 Penyusunan Rencana Kerja Dan Anggaran DPUPRPKP
(Rka) Skpd
 
  5 Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Skpd DPUPRPKP
       
V Program Pembangunan Jalan Dan Jembatan  
1 Pembangunan Jalan Cadas Gantung - Desa Sinartanjung-
Mandalareh Desa Rejasari
 
2 Pembangunan Jembatan Avoer Sampih Desa Rejasari-Desa
Bojongkantong
 
3 Pembangunan Jembatan Sampih Selatan Desa Langensari-
Desa
  Bojongkantong
4 Peningkatan Jalan Pedati Desa Neglasari-
Desa Balokang
 
5 Peningkatan Jalan Ciaren Tahap III(DAK) Desa Balokang
 
6 Peningkatan Jalan Tembungkerta Lanjutan Desa Binangun
(DID) Desa Sukamukti
 
7 Peningkatan Jalan Tundagan Desa Sukamuti-
Desa Hegarsari
 
8 Peningkatan Jalan Cijati - Pejamben Tahap Ii Desa Binangun
 
9 Peningkatan Jalan Kedungpulung (DAK) Desa Binangun
 
1 Peningkatan Jalan Tentara Pelajar Lanjutan Desa Binangun
  0 (DAK)
1 Peningkatan Jalan Patrol Desa Jajawar
  1
1 Peningkatan Jalan Pangasinan(DAK) Desa Sukamukti-
2 Desa Binangun
 

III - 17
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

1 Peningkatan Jalan Cikadongdong(DAK) Desa Karyamukti


  3
1 Peningkatan Jalan Pacor Tahap II (DID) Desa Batulawang-
4 Desa Sukamukti
 
1 Peningkatan Jalan Majalikin Desa Waringinsari
  5
1 Peningkatan Jalan Rejasari -Situsaeur (Jl. Desa Langensari
  6 Industri)
1 Peningkatan Jalan Sinargalih Desa Langensari
  7
1 Peningkatan Jalan Perempatan Santiong- Desa Sukamukti-
8 Tembungkerta Desa Binangun
 
1 Perencanaan T-1 Kota Banjar
  9
2 Peningkatan Jalan Pagerbatu (DID) Desa Batulawang
  0
2 Peningkatan Jalan Pataruman (DID) Kel. Pataruman
  1
2 Peningkatan Jalan Sukanegara Desa Langensari
  2
2 Peningkatan Jalan Kujangsari Desa Kujangsari
  3
2 Peningkatan Jalan Sirnagalih Lanjutan (DID) Desa Sinartanjung
  4
2 Peningkatan Jalan Masuk Ke Stasiun Kec.Pataruman
  5
       
VI Program Pembangunan Saluran  
Drainase/Gorong-Gorong
  1 Pembangunan Drainase, Skala Kota Kelurahan Kel. Hegasari
Hegarsari
  2 Pembangunan Drainase, Skala Kota Kelurahan Kel. Banjar
Banjar
  3 Pembangunan Drainase Desa Jajawar Desa Jajawar
  4 Pembangunan Drainase Desa Balokang Desa Balokang
  5 Pembangunan Drainase Jalan Karangtengah Desa Balokang
  6 Pembangunan Drainase Jalan Cipantaran Kec. Banjar
  7 Pembangunan Drainase Jalan Puloerang (DID) Desa

III - 18
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Bojongkantong
  8 Pembangunan Drainase Jalan Purnomosidi Desa
Bojongkantong
  9 Pembangunan Drainase Jalan Batulawang Desa Batulawang
  1 Pembangunan Drainase Jalan Nahromi (DID) Desa Waringinsari
0
       
VII Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan Dan  
Jembatan
  1 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kelurahan
Bojongkantong,
Desa Langensari,
Desa Rejasari,
Kelurahan Muktisari
  2 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukamaju Desa Rejasari
  3 Pemeliharaan Periodik Jalan Cijurey - Sindang Desa Kujangsari
Asih
  4 Pemeliharaan Rutin Jalan Di Kota Banjar Kota Banjar
  5 Pemeliharaan Rutin Jembatan Di Kota Banjar Kota Banjar
       
VIII Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana  
Kebinamargaan
  1 Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-Alat Berat DPUPRPKP
  2 Rehabilitasi/Pemeliharaan Peralatan DPUPRPKP
Laboratorium
  3 Pengadaan Alat Laboratorium DPUPRPKP
     
IX Program Pembangunan Turap/Talud/Brojong  
  1 Pembangunan Keermer Jalan Peta Desa Balokang-
Desa Jajawar
  2 Pembangunan Keermer Jalan Pabuaran Desa Karyamukti
  3 Pembangunan Keermer Jalan Randu Desa Balokang
  4 Pembangunan Keermer Jalan Margaluyu Desa Mulyasari
  5 Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Desa Situbatu
       

III - 19
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

X Program Pengembangan Dan Pengelolaan  


Jaringan Irigasi, Rawa Dan Jaringan Pengairan
Lainnya
  1 Perencanaan T-1 Jaringan Irigasi Kota Banjar
  2 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Kota Banjar
  3 Pembangunan Saluran Irigasi Cibodas Desa Balokang
  4 Peningkatan Saluran Tersier BSA.6 Kiri Desa Waringinsari
  5 Peningkatan Saluran Tersier BSA.1 Kanan Desa Rejasari
  6 Peningkatan Saluran Tersier BBD.1 Desa Kujangsari
  7 Peningkatan Saluran Tersier CJ.I Lanjutan Kel. Bojongkantong
  8 Peningkatan Saluran Tersier BSA.4 Lanjutan Kel. Muktisari
  9 Peningkatan Saluran Tersier BPT.3 Blok Pasir Kelurahan
Ranji Bojongkantong
  1 Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 Kiri Desa Sinartanjung
0
  1 Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 Kanan Desa Mulyasari
1
       
Xi Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan  
Air Minum Dan Air Limbah
  1 Pembangunan Jaringan Retikulasi Air Minum Kota Banjar
Kota Banjar
  2 Pengembangan Jaringan Perpipaan SPAM Kota Banjar
Kota Banjar (DAK)
  3 Pembangunan Infrastruktur Sanitasi (DAK) Kota Banjar

       
XII Program Pengendalian Banjir  
1 Pembangunan Saluran Pembuang Kel. Bojongkantong
Bojongkantong Hilir
 
2 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Desa Rejasari
Lanjutan
 
3 Pembangunan Saluran Pembuang Cigadung Desa Karyamukti
Sukamukti
 
4 Pembangunan Saluran Pembuang Desa Mekarharja
 

III - 20
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Cukanggempol
5 Pembangunan Saluran Pembuang Desa Mekarharja
  Rancaputat
6 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Desa Kujangsari
  Nyumbang
7 Perencanaan T-1 Saluran Pembuang Kota Banjar
 
8 Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang Kota Banjar
 
9 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Kulur Desa Rejasari
 
1 Pembangunan Saluran Pembuang Bsa 4 Kel. Muktisari
  0
1 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Blok Desa Balokang
1 Tahu Kiri
 
1 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung Desa Sinartanjung
  2
       
XIII Program Pengembangan Wilayah Strategis Dan  
Cepat Tumbuh
1 Perencanaan T-1  
 
2 Pemeliharaan Infrastruktur Keciptakaryaan Kota Banjar
 
3 Penyempurnaan RSUD Langensari (DID) Kec. Langensari
 
4 Pembangunan PAUD Muktisari Kel. Muktisari
 
5 Penataan Kawasan Kelurahan Muktisari Tahap Kel. Muktisari
  I
6 Pembangunan SLB Langensari Kec. Langensari
 
7 Rehabilitasi Bangunan Di Kodim 0613 Ciamis  
 
       
XIV Program Perencanaan Tata Ruang  
  1 Penyusunan Peta Dasar Kecamatan Kota Banjar
Pataruman, Kec. Langensari, Kec. Banjar
(Skala 1;5,000)
  2 Penyusunan Rencana Penataan Kawasan Kota Banjar
Dan Taman Tematik Di Kota Banjar

       
XV Program Penataan Bangunan Dan Lingkungan  
  1 Verifikasi Dan Kajian Teknis Perizinan Kota Banjar

III - 21
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

  2 Penyusunan Dokumen HSBGN DPUPRPKP


       
XVI Program Penyediaan Dan Pengelolaan Air Baku  
  1 Optimalisasi Air Bersih Perdesaan Kota Banjar
  2 Pembangunan Infrastruktur Air Bersih Kota Banjar
Perdesaan
       
XVII Program Pengembangan Jasa Konstruksi  
  1 Pembinaan Jasa Konstruksi Dpuprpkp
       
  Urusan Perumahan Rakyat Dan Kawasan  
Permukiman
XVII Program Pengembangan Perumahan  
I
  1 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Muktisari
Kelurahan Muktisari
  2 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Bojongkantong
Kelurahan Bojongkantong
  3 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Pataruman
Kelurahan Pataruman
  4 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Hegarsari
Kelurahan Hegarsari
  5 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Banjar
Kelurahan Banjar
  6 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Situbatu
Kelurahan Situbatu
  7 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Mekarsari
Kelurahan Mekarsari
  8 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel. Purwaharja
Kelurahan Purwaharja
  9 Pembuatan Dan Perbaikan Infrastruktur Kel.
Kelurahan Karangpanimbal Karangpanimbal
  1 Pembuatan Dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan
0 Bojongsari Bojongkantong

III - 22
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

  1 Kajian Daya Tampung Dan Daya Dukung Untuk Tersebar Di Kot


1 Pembangunan Perumahan Di Kota Banjar Banjar
1 Pengadaan Dan Pemeliharaan Rutin PJU Kota Banjar
  2
1 Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Rejasari- Desa Rejasari-Desa
3 Desa Kujangsari Kujangsari
 
1 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kelurahan Kel Muktisari-Kel
4 Muktisari-Kelurahan Bojongkantong Bojongkantong
 
1 Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Desa Waringinsari-
5 Waringinsari-Desa Langensari Desa Langensari
 
1 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kelurahan Kel. Pataruman
  6 Pataruman
1 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari
7 Jalan Rejasari Sampih
 
1 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang
8 Jalan Ciaren, Gardu, Pintu Singa
 
1 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari
9 Jalan Nahromi Waringinsari
 
2 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Desa Balokang
0 Jalan Balokang
 
2 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Kel. Pataruman
1 Jalan Pelita 2
 
2 Rehab PJU Kota Banjar
  2
       
XIX Program Lingkungan Perumahan Sehat  
1 Penyehatan Lingkungan (Pendukung Program Kota Banjar
P2WKSS)
 
2 Verifikasi Kota Tanpa Kumuh Kota Banjar
 
3 Verifikasi Pembangunan Perumahan Kota Banjar
Masyarakat Berpenghasilan Rendah
 
XX Program Pengadaan Tanah  
  1 Pengadaan Lahan Di Kota Banjar Kota Banjar

       

III - 23
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

3.3.3 Rekapitulasi Program dan Kegiatan tidak sesuai dengan

rancangan awal RKPD, baik jenis program/kegiatan, pagu indikatif,

maupun kondisi keduanya

Rancangan awal Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD)

Tahun 2019 bahwa program atau kegiatan awal target pencapaian

serta pagu indikatif dana, mendapatkan hasil analisis kebutuhan yang

berbeda. Program dan kegiatan untuk organisasi perangkat daerah

(OPD) terkait yang direncanakan untuk tahun rencana, tidak sesuai

arahan rancangan awal Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) yang

diambil dari RENSTRA Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2019-2023,

adapun besaran dana yang dibutuhkan untuk program/kegiatan

menurut hasil analisis kebutuhan sebesar Rp. 523.724.429.000,00

(Lima Ratus Dua Puluh Tiga Milyar Tujuh Ratus Dua Puluh Empat Juta

Empat Ratus Dua Puluh Sembilan Ribu Rupiah) tidak sesuai dengan

apa yang direncanakan dalam rancangan awal Rencana Kerja

Perangkat Daerah (RKPD) sebesar Rp. 603.292.497.000,00 (Enam

Ratus Tiga Milyar Dua Ratus Sembilan Puluh Dua Juta Empat Ratus

Sembilan Puluh Tujuh Ribu Rupiah).

Untuk rumusan rencana program dan kegiatan Dinas Pekerjaan

Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota

III - 24
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Banjar Tahun 2019 dan Prakiran Maju Tahun 2020 dapat dilihat pada

tabel III.1 sebagai berikut:

III - 25
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 26
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 27
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 28
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 29
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 30
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 31
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 32
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 33
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 34
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 35
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 36
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 37
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 38
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 39
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 40
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 41
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 42
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 43
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 44
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 45
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 46
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 47
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 48
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 49
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 50
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 51
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 52
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 53
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 54
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 55
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 56
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 57
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 58
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 59
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 60
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 61
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 62
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

III - 63
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Berdasarkan tabel III.1 diatas bahwa rumusan rencana program

dan kegiatan organisasi perangkat daerah tahun 2019 dan prakiraan

maju tahun 2020, Rancangan awal Rencana Kerja Perangkat Daerah

(RKPD) Tahun 2019 bahwa program atau kegiatan awal target

pencapaian serta pagu indikatif dana, mendapatkan hasil analisis

kebutuhan yang berbeda. Program dan kegiatan untuk perangkat

daerah (PD) terkait yang direncanakan untuk tahun rencana, tidak

sesuai arahan rancangan awal Rencana Kerja Perangkat Daerah

(RKPD) adapun besaran dana yang dibutuhkan untuk

program/kegiatan menurut hasil analisis kebutuhan sebesar Rp.

523.724.429.000,00 (Lima Ratus Dua Puluh Tiga Milyar Tujuh Ratus

Dua Puluh Empat Juta Empat Ratus Dua Puluh Sembilan Ribu Rupiah)

tidak sesuai dengan apa yang direncanakan dalam rancangan awal

III - 64
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) sebesar Rp.

603.292.497.000,00 (Enam Ratus Tiga Milyar Dua Ratus Sembilan

Puluh Dua Juta Empat Ratus Sembilan Puluh Tujuh Ribu Rupiah.

Untuk Lokasi yang tersebar terdapat Pada Kegiatan

Pemeliharaan Rutin Jalan dan Jembatan, Pemeliharaan Rutin Jaringan

Irigasi, Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang serta Pengadaan dan

Pemeliharaan Rutin PJU.

III - 65
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan
dan Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

BAB IV

PENUTUP

4.1 Catatan Penting dalam Penyusunan Renja

Dalam pelaksanaan penyusunan serta penetapan berbagai program

dan kegiatan pembangunan ditujukan untuk meningkatkan kualitas

perencanaan dan produk perencanaan yang diukur berdasarkan sasaran-

sasaran pembangunan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka

Panjang Daerah (RPJPD) Kota Banjar Tahun 2005-2025.

Guna memperoleh optimalisasi pencapaian hasil, pada pelaksanaan

program/kegiatan yang dilaksanakan di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar di bidang Bina

Marga, bidang Pengairan,bidang Cipta Karya, bidang Tata Ruang dan

Perumahan disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang

berlaku sesuai dengan tujuan dan fungsinya, Renja Tahun 2019 sebagai

dokumen rencana operasional pelaksanaan program dan kegiatan tahun

2019, guna mendukung pencapaian arah, tujuan, sasaran dan target prioritas

rencana pembangunan jangka pendek tahun 2019.

IV - 1
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan
dan Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

4.2 Kaidah-kaidah Pelaksanaan

Dalam rangka menjamin terlaksananya kegiatan dan terwujudnya

sinergitas kinerja pembangunan semua pihak terkait, maka kaidah-kaidah

pelaksanaan Penyusunan Rencana Kerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan

Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar Tahun 2018

sebagai berikut:

a. Seluruh aparatur di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang,

Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar berkewajiban untuk

melaksanakan program-program dan kegiatan-kegiatan yang telah

ditetapkan dalam Renja Tahun 2019 secara efektif dan efisien;

b. Renja Tahun 2019sebagai langkah awal dalam penyusunan anggaran

Tahun 2019, dimana Renja Tahun 2019 dijabarkan lebih lanjut dalam

dokumen pelaksanaan Anggaran;

c. Untuk menjamin konsistensi, sinergitas, harmonisasi, integrasi,

efektivitas,dan efisiensi pelaksanaan program dan kegiatan,

Bappedawajib melakukan pengawasan dan pengendalian pelaksanaan

Renja Tahun 2019, sesuai dengan TUPOKSI masing-masing dan

melakukan koreksi yang diperlukan serta melaporkan hasilnya secara

berkala 3 (tiga) bulan. Bappeda wajib melakukan evaluasi kinerja

pelaksanaan RenjaTahun 2019. Hasil evaluasi dilaporkan lebih lanjut

IV - 2
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan
dan Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

kepada Wali Kota melalui Bidang Ekonomi Pembangunan Barang dan

Jasa;

d. Tata cara penyusunan RenjaTahun 2019 mengacu padaPeraturan Menteri

Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan

Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara

Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah serta Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat

Nomor 6 Tahun 2009 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan

Daerah Provinsi Jawa Barat;

e. Renja Tahun 2019 berlaku sejak tanggal ditetapkan, adapun langkah-

langkah persiapan dimulai sejak tanggal ditetapkan hingga

pelaksanaannya perlu terus dilakukan dengan memperhatikan dan

menerapkan prinsip-prinsip koordinasi, sinkronisasi, sinergitas,

harmonisasi, efektivitas dan efesiensi dalam penyelenggaraan

pemerintahan dan pembangunan.

4.3 Rencana Tindak Lanjut

a. Perlu peningkatan kapasitas SDM aparatur perencanaan untuk

melaksanakan tugas perencanaan yang semakin jelas, upaya yang harus

ditempuh dapat melalui pendidikan formal, bintek, pelatihan, seminar,

IV - 3
Renja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan
dan Kawasan Permukiman Kota Banjar
2019

serta kegiatan lainnya yang menunjang peningkatan kinerja aparatur

perencana.

b. Meningkatkan peran serta masyarakat, baik dalam proses perencanaan

maupun penganggaran, sehingga transparasi akan lebih terwujud.

Banjar, Juni 2018


Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan
Ruang, Perumahan dan Kawasan
Permukiman
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008

IV - 4
1
Persiapan
Penyusunan
RKPD

SE
Penyusunan
Renja SKPD
Pengolahan Review Berita acara
data dan Telaahan kebijakan Pokok-pokok
RPJMD pikiran DPRD musrenbang
informasi nasional (RKP) & provinsi kecamatan
(RKPD Prov) kab/kota

2
Penyusunan
Analisis Rancangan awal
rancangan
gambaran RKPD
renja SKPD
umum Kab/Kota
kondisi Perumusan permasalahan
daerah pembangunan daerah

Analisis Verifikasi
ekonomi & Bappeda
keuda

Rancangan
Perumusan Perumusan Perumusan
Evaluasi RKPD
prioritas dan kerangka program
kinerja RKPD sasaran ekonomi & prioritas daerah
tahun lalu pembangunan kebijakan keuda beserta pagu
indikatif
5
3 Penetapan
Musrenbang PERBUP/PERW
RKPD kab/kota AL ttg RKPD
Dok RKPD
Kab/Kota
tahun
berjalan
4
Rancangan PENYUSUNAN
Penyelarasan rencana akhir RKPD KUA & PPAS
Forum program prioritas
konsultasi publik daerah beserta pagu
indikatif

Bagan Alir 1.1 Tahapan dan Tata Cara Penyusunan RKPD


1
Persiapan
Penyusunan
RKPD

SE
Penyusunan
Renja SKPD
Pengolahan Review Berita acara
data dan Telaahan kebijakan Pokok-pokok
RPJMD pikiran DPRD musrenbang
informasi nasional (RKP) & provinsi kecamatan
(RKPD Prov) kab/kota

2
Penyusunan
Analisis Rancangan awal
rancangan
gambaran RKPD
renja SKPD
umum Kab/Kota
kondisi Perumusan permasalahan
daerah pembangunan daerah

Analisis Verifikasi
ekonomi & Bappeda
keuda

Rancangan
Perumusan Perumusan Perumusan
Evaluasi RKPD
prioritas dan kerangka program
kinerja RKPD sasaran ekonomi & prioritas daerah
tahun lalu pembangunan kebijakan keuda beserta pagu
indikatif
5
3 Penetapan
Musrenbang PERBUP/PERW
RKPD kab/kota AL ttg RKPD
Dok RKPD
Kab/Kota
tahun
berjalan
4
Rancangan PENYUSUNAN
Penyelarasan rencana akhir RKPD KUA & PPAS
Forum program prioritas
konsultasi publik daerah beserta pagu
indikatif

Bagan Alir 1.1 Tahapan dan Tata Cara Penyusunan RKPD


Rancangan awal
RKPD
Surat edaran KDH
(perihal penyampaian rancangan
awal RKPD sebagai bahan PENYUSUNAN RANCANGAN RENJA SKPD PENETAPAN RENJA SKPD
penyusunan rancangan renja sesuai
SKPD)
- agenda penyusunan RKPD,
- pelaksanaan forum SKPD, PENYUSUNAN RKPD Verifikasi
- musrenbang RKPD, Sinkronisasi
kebijakan nasional rancangan
- batas waktu penyampaian renja SKPD
dan provinsi KUA & PPAS
rancangan renja SKPD kepada yg disepakati
Penyusunan
Bappeda KDH & DPRD KUA dan PPAS

tidak
Persiapan sesuai
Penyusunan Mereview hasil Rancangan Renja SKPD Perumusan
Renja SKPD evaluasi renja Rancangan Renja SKPD - Pendahuluan, Penyusunan rancangan akhir
SKPD tahun lalu - pendahuluan - evaluasi pelaksanaan renja rancangan RKPD RKPD
berdasarkan - evaluasi pelaksanaan renja SKPD tahun lalu dan
renstra SKPD Penelaahan SKPD tahun lalu dan pencapaian renstra SKPD,
Pengolahan - tujuan, sasaran dan
data dan rancangan pencapaian renstra SKPD Penyesuaian Pelaksanaan
program kegiatan, PerKDH
informasi awal RKPD - tujuan, sasaran dan rancangan renja musrenbang RKPD
- indikator kinerja dan kab/kota
program kegiatan SKPD kelompok sasaran yg
- indikator kinerja dan
menggambarkan pencapaian
kelompok sasaran yg renstra SKPD
Analisis menggambarkan - dana indikatif beserta
Penentuan Perumusan
gambaran pencapaian renstra SKPD sumbernya serta prakiraan
isu-isu tujuan dan
pelayanan penting sasaran maju berdasarkan pagu
indikatif Pengesahan
SKPD penyelengga Berita acara hasil
- sumber dana yg dibutuhkan renja SKPD oleh
raan tugas Pembahasan renja kesepakatan KDH
dan fungsi SPKD pada forum untuk menjalankan program musrenbang
dan kegiatan Penyesuaian rancangan
SKPD SKPD Prov kab/kota renja SKPD
- penutup
Perumusan
Penetapan renja
kegiatan prioritas Pembahasan
SKPD oleh kepala
renja SKPD
pada forum SKPD
SKPD kab/kota

Rancangan RENJA SKPD


Penelaahan Penyempurnaan
Berita acara hasil
usulan kegiatan rancangan renja
kesepakatan forum Nota dinas pengantar kepala
masyarakat SKPD Renja SKPD
SKPD perihal penyampaian
rancangan renja SKPD kepada - pendahuluan,
Bappeda - evaluasi pelaksanaan renja SKPD tahun lalu
Berita acara hasil
Musrenbang dan pencapaian renstra SKPD,
kesepakatan
kecamatan - tujuan, sasaran, dan program kegiatan,
musrenbang
- indikator kinerja dan kelompok sasaran yg
kecamatan
menggambarkan pencapaian renstra SKPD,
- dana indikatif beserta sumbernya serta
prakiraan maju berdasarkan pagu indikatif
Musrenbang Berita acara hasil - sumber dana yg dibutuhkan untuk
desa kesepakatan menjalankan program dan kegiatan,
musrenbang desa - penutup

Bagan Alir 1.2 Tahapan Penyusunan RENJA OPD


evaluasi pelaksanaan renja SKPD tahun lalu

Bagan Alir 1.2 Tahapan Penyusunan RENJA OPD


Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan
1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Listrik
1 03 01 03 Penyediaan Jasa Jaminan Barang Milik Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Kendaraan Dinas/Operasional

1 03 01 05 Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Bangunan Kantor
1 03 01 11 Penyediaan Peralatan Rumah Tangga 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
undangan
1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan

1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


Administrasi/Teknis Perkantoran
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
(RUP)

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan
1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Dinas/Operasional
1 03 02 04 Pembangunan Gedung Laboratorium UPTD 1 Paket 1 Paket 100.00%
1 03 02 05 Penyempurnaan Gedung UPTD Alat Laboratorium 1 Paket
(Lanjutan)

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur
1 03 03 05 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu 1 Paket 1 Paket 100.00%

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur

1 03 05 03 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


undangan
1 03 05 05 Pendidikan dan Pelatihan Non Formal 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan dokumen
perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan
keuangan secara
tertib

1 03 06 04 Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
realisasi kinerja SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Pelaporan keuangan semesteran 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 06 Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 07 Penyusunan Rencana Kerja SKPD 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 08 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA-SKPD) 12 Bulan 12 Bulan 100.00%

1 03 06 09 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA & 12 Bulan


RENJA SKPD)
1 03 06 10 Penyusunan Laporan Aset 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 11 Penyusunan Pelaporan Mutasi Persediaan Barang 12 Bulan
Habis Pakai dan Mutasi Aset SKPD
1 03 06 12 Pengadaan Aplikasi Sistem Pengendalian Anggaran 12 Bulan 12 Bulan
Realisasi Kegiatan (SPARK)

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 1134 m' 580 m' 51.15% 4530 m' 5,944 m' 58.19%
1 03 15 01 Pembangunan Jalan Pacor Lanjutan 1500 m' 580 m' 38.67%
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Margaluyu 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 15 03 Pembangunan Jalan Cijati Pejamben 1500 m'
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Junti Priagung 2150 m'

1 03 15 05 Pembangunan Jalan Muktisari 880 m'

Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 3 Unit 1 Unit 33.33% 2 Unit 8 Unit 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 06 Pembangunan Jembatan Avoer Sukamelang 1 Unit 1 Unit 100.00%
1 03 15 07 Pembangunan Jembatan Cijolang II Lanjutan 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 08 Pembangunan Jembatan Waringinsari 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 09 Pembangunan Jembatan Neglasari - Pasirnagara 1 Unit
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Muktisari - Waringinsari 1 Unit

Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 19,860 m' 21,817 m' 109.86% 39,840 m' 69,071 m' 236.55%
1 03 15 11 Peningkatan Jalan Tentara Pelajar 500 m' 450 m' 90.00%
1 03 15 12 Peningkatan Jalan Pelita 1600 m' 2265 m' 141.56%
1 03 15 13 Peningkatan Jalan Purnomosidi 2250 m' 5000 m' 222.22%
1 03 15 14 Peningkatan Jalan Majalikin 1000 m' 1400 m' 140.00%
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pananjung 1500 m 1869 m 124.60%
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Pelita Sub II 1000 m 1000 m 100.00%
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Perbatasan-Muktisari Waringinsari 300 m 310 m 103.33%

1 03 15 18 Peningkatan Jalan Binangun 800 m 1100 m 137.50%


1 03 15 19 Peningkatan Jalan Balokang-Blok Tahu 500 m 516 m 103.20%
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Munawi (Lanjutan) 450 m 452.5 m 100.56%

1 03 15 21 Peningkatan Jalan Pelita Sub III 360 m 360 m 100.00%


1 03 15 22 Peningkatan Jalan Rancabulus 1086 m 1086 m 100.00%
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Randegan III (WTPJ) 2503 m 2726 m 108.91%
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Situbatu (Situbatu-Neglasari) 2051 m 2081 m 101.46%
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Citanduy 520 m 520 m 100.00%
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Rancabulus Rejasari 400 m 231 m 57.75%
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m 450.8 m 112.70%
Bojongkantong
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Langensari (Jembatan Irigasi-Parkid) 640 m' 0 m' 0.00%

1 03 15 29 Peningkatan Jalan Situ Batu Tahap 3 1500 m' 0 m' 0.00%


1 03 15 30 Peningkatan Jalan Balokang-Ciaren 500 m 0m 0.00%
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Utama Mekarharja 1000 m'
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Priagung 4000 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pananjung II Tahap II 1000 m'
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Bantarpeundeuy 1450 m'
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Rejasari 3050 m'
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Biangun Lanjutan (STA 1+100 - STA 2 +600) 1500 m'
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Ciaren 1200 m'
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Pacor Lanjutan 1300 m'
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Perbatasan Muktisari-Waringinsari 605 m'
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Cibentang 2300 m'
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Bojong I 1035 m'
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Bojong II 525 m'
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Citamiang 2500 m'
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Majalikin (STA 0+000 - STA0+500) 500 m'
1 03 15 45 Peningkatan Jalan Bojongkantong - Kujangsari 1500 m'
1 03 15 46 Peningkatan Jalan Roy I 2000 m'
1 03 15 47 Peningkatan Jalan Pabuaran 700 m'
1 03 15 48 Peningkatan Jalan Wirya 700 m'
1 03 15 49 Peningkatan Jalan Langensari (Perempatan Pasar 700 m'
Langensari-Parkid)
1 03 15 50 Peningkatan Jalan Cibonte 1250 m'
1 03 15 51 Peningkatan Jalan Kedungwaringin 1300 m'
1 03 15 52 Peningkatan Jalan Sangkuriang 485 m'
1 03 15 53 Peningkatan Jalan Cipantaran 1775 m'
1 03 15 54 Peningkatan Jalan Puloerang 1000 m'
1 03 15 55 Peningkatan Jalan Pananjung I 1000 m'
1 03 15 56 Peningkatan Jalan Margaluyu 1300 m'
1 03 15 57 Peningkatan Jalan Muktisari 880 m'
1 03 15 58 Peningkatan Jalan Balokang - Ciaren 800 m'
1 03 15 59 Peningkatan Jalan Sampih Selatan 685 m'
1 03 15 60 Peningkatan Jalan Ciaren - Cibodas 600 m'
1 03 15 61 Peningkatan Jalan dan Jembatan Lingk.Bojongkantong 400 m'

1 03 15 62 Peningkatan Jalan Cukangdalem - Pasirleutik 800 m'

Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket 21 Paket 36.84%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 01 Perencanaan Jalan dan Jembatan 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 3289 m3 1743.4 m3 53.01% 4,800 m3 6,817 m3 50.25%
1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 250 m3 165.02 m3 66.01%
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Karangtengah 300 m3 200.63 m3 66.88%

1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Karangpucung 375 m3 276.69 m3 73.78%


1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 188 m3 142.3 m3 75.69%
3 3
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa Lanjutan 200 m 183.11 m 91.56%

1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Citanduy 200 m3 170.17 m3 85.09%


1 03 16 07 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong- 200 m3 208.75 m3 104.38%
Kujangsari
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jalan Pedati 200 m3 200 m3 100.00%
3
1 03 16 09 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 250 m 196.72 m3 78.69%
1 03 16 10 Pembangunan Drainase Jalan Parung 213 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 11 Pembangunan Drainase Jalan KH. Amin 163 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 12 Pembangunan Drainase Jalan Patrol 250 m 3
0 m 3
0.00%
1 03 16 13 Pembangunan Drainase Jalan Margaluyu 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 14 Pembangunan Drainase Jalan Tentara Pelajar 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 15 Pembangunan Drainase Jalan Cijambu Cibereum 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 16 Pembangunan Drainase Jalan Peta 300 m3
1 03 16 17 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur 500 m3
1 03 16 18 Pembangunan Drainase Jalan Situsaeur 300 m3
1 03 16 19 Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan 300 m3
1 03 16 20 Pembangunan Drainase Jalan Sukamaju 300 m3
1 03 16 21 Pembangunan Drainase Jalan Cigadung 300 m3
1 03 16 22 Pembangunan Drainase Jalan Pager Batu 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 16 23 Pembangunan Drainase Jalan Veteran 300 m3
1 03 16 24 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 750 m3
1 03 16 25 Pembangunan Drainase Jalan Gotong Royong 325 m3
1 03 16 26 Pembangunan Drainase Jalan Cikadongdong 225 m3
1 03 16 27 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 225 m3
1 03 16 28 Pembangunan Drainase Jalan Randegan I 225 m3
1 03 16 29 Pembangunan Drainase Jalan Lingk.Randegan 225 m3
1 03 16 30 Pembangunan Drainase Jalan Kedungpulung 225 m3

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 4,075 m3 2,228 m3 54.68% 1,775 m3 5,763 m3 32.73%
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Tentara Pelajar 280 m3 131.56 m3 46.99%
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 340 m3 600 m3 176.47%
3 3
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Muktisari 600 m 261.71 m 43.62%
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Langensari 480 m3 144.59 m3 30.12%
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan Pangasinan 265 m3 209.71 m3 79.14%
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 280 m3 196.77 m3 70.28%
Lanjutan
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Rejasari 280 m3 194.52 m3 69.47%
3
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Pabuaran 200 m 197.72 m3 98.86%
3
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Veteran 250 m 200.83 m3 80.33%
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Peta 150 m
3
90.74 m3 60.49%
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Sukamaju 700 m3 0 m 3
0.00%
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Rawa Onom 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Pelita 300 m3
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Dipati Ukur 200 m3
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Majalikin 750 m3
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Sirnagalih 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 17 17 Pembangunan Keermer Jalan Junti - Pamongkoran 225 m3

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %


Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%
1 03 18 01 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Paket 0 Paket 0.00% 1 Buah 2 Paket 20.00%
1 03 18 02 Pemeliharaan Rutin Jembatan 3 Buah 0 Paket 0.00%
1 03 18 03 Penggantian Jembatan Cikawalu II 1 Buah

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 19,085 m' 15,716 m' 82.34% 13,881 m' 48,517 m' 79.24%
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 2820 m' 2360 m' 83.69%
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Mayjen Lili Kusumah 660 m 650 m 98.48%

1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan Waringinsari 2650 m' 2645 m' 99.81%


1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Cibentang 3000 m' 720 m' 24.00%
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Pataruman (Lanjutan) 600 m' 584.5 m' 97.42%

1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Langensari (Cagak- 550 m' 547 m' 99.45%
Sukamanah)
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langkap 250 m' 242 m' 96.80%
(Polsek-Pasar Langkap)
1 03 18 11 Pemeliharaan Jalan Batulawang 1350 m' 2625 m' 194.44%
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Randegan I 1500 m' 1496 m' 99.73%
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Nahromi (TWPJ) 3215 m' 3215 m' 100.00%
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Balokang Ciaren 500 m' 631 m' 126.20%
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Kapten Jamhur 1190 m' 0 m' 0.00%
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m' 0 m' 0.00%
Bojongkantong
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Ranca Bulus 400 m' 0 m' 0.00%
Rejasari
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 18 18 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II 720 m'
1 03 18 19 Pemeliharaan Periodik Jalan Muhammad Hamim 1080 m'
1 03 18 20 Pemeliharaan Periodik Jalan Dewi Sartika II 600 m'
1 03 18 21 Pemeliharaan Periodik Jalan Karangsari Lanjutan 2000 m'
1 03 18 22 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Doboku 1100 m'
Gunung Gembok)
1 03 18 23 Pemeliharaan Periodik Jalan Cimendong 811 m'
1 03 18 24 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip 1000 m'
1 03 18 25 Pemeliharaan Periodik Jalan Kujangsari 2000 m'
1 03 18 26 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 970 m'
1 03 18 27 Emplasemen Kantor Denpom III/2 Banjar 1100 m2
1 03 18 28 Emplasemen Kantor Koramil Langensari 500 m2
1 03 18 29 Emplasemen Kantor Polsek Pataruman dan Polsek 800 m2
Banjar
1 03 18 30 Pemeliharaan Periodik Jalan Tentara Pelajar 1000 m'
1 03 18 31 Pemeliharaan Periodik Jalan Pesantren Al-Azhar 200 m'
Citangkolo

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana


Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
1 03 23 04 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
23 15 Pengadaan Alat-Alat Berat untuk membangun 2 Paket 2 Paket 100.00%
Infrastruktur dan Penanggulangan Bencana Alam di
Kota Banjar

Pengadaan Alat-Alat Berat 1 Paket


Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%
1 03 23 10 Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-alat Berat 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
1 03 23 14 Rehabilitasi/Pemeliharaan Peralatan Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%
Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%
1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 0m 5,356 m 46.10%


1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan Sumanding Wetan 500 m' m 0.00%

1 03 24 04 Pembangunan Saluran Pasangan BPT 1. T1 Kanan 500 m m 0.00%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 350 m' 0 m' 0.00% 2,800 m' 4,305 m' 14.18%
1 03 24 05 Rehabilitasi D.I Karangsari 400 m'
1 03 24 06 Rehabilitasi D.I Blok Tahu 450 m'
1 03 24 07 Rehabilitasi D.I Rancabulus 500 m'
1 03 24 08 Rehabilitasi D.I Cibuntu 500 m'
1 03 24 09 Rehabilitasi D.I Cikembang 350 m'
1 03 24 10 Rehabilitasi D.I Pamongkoran 1000 m'

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 16,790 m' 5,332 m' 31.75% 5,900 m' 14,380 m' 55.44%
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 822 m' 364.89 m' 44.39%
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Tersier BPT.1 Kanan 997 m 739.90 m 74.21%
1 03 24 13 Peningkatan Saluran BPT 2 Kiri 730 m' 681.22 m' 93.32%
1 03 24 14 Peningkatan Saluran BSA 6 Kanan 760 m' 834.53 m' 109.81%
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 T1 Ka 800 m' 843.25 m' 105.41%
1 03 24 16 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 700 m' 610.52 m' 87.22% 580 m'
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 280 m' 341 m' 121.79%
Kota Banjar
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 1140 m' 916.3 m' 80.38%
(TWPJ)
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1 Kanan 406 m' 0 m'
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 6 Kanan 1775 m' 0 m'
1 03 24 21 Peningkatan Saluran Tersier BPH 2 kanan 548 m' 0 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 22 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kiri 539 m' 0 m'
1 03 24 23 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kec. Langensari Kota 700 m' 0 m'
Banjar
1 03 24 24 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kanan 328 m' 0 m' 500 m'
1 03 24 25 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kiri 1655 m' 0 m' 95 m'
1 03 24 26 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kanan 500 m' 0 m' 360 m'
1 03 24 27 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kiri 355 m' 0 m' 250 m'
1 03 24 28 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 95 m'
1 03 24 29 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka T3.Ki 500 m'
1 03 24 30 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki 1000 m'
1 03 24 31 Peningkatan Saluran Tersier CJ 2 400 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 32 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Kanan 1655 m' 0 m' 800 m'
1 03 24 33 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kanan 600 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 34 Peningkatan Saluran Tersier BBD 1 1100 m' 0 m' 170 m'
1 03 24 35 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 T2 Ki Lanjutan 750 m'

Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 1,919 m 1,281 m 66.75% 2,000 m 5,593 m 78.48%
1 03 24 36 Peningkatan Daerah Irigasi Cicalung 400 m 456.6 m 114.15%
1 03 24 37 Peningkatan Daerah Irigasi Pagak 500 m 471.92 m 94.38%
1 03 24 38 Peningkatan Daerah Irigasi Cikadongdong 400 m 352.5 m 88.13%
1 03 24 39 Pembangunan Irdes Situleutik Kiri 132.14 m 0m 0.00%
1 03 24 40 Pembangunan Irdes Rancabulus 487 m 0m 0.00%
1 03 24 41 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran 1000 m
1 03 24 42 Pembangunan Irigasi Desa Sukamukti 1000 m

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket 14 Paket 56.00%
1 03 24 43 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi, Sungai dan Rawa 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket

1 03 28 Program Pengendalian Banjir

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%
1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)

Pembangunan Saluran Saluran pembuang 54,082 m 6080 m 14,390 m 4,282 m 29.76% 16,759 m 27,121 m 50.15%
yang terbangun

1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 500 m 453.63 m 90.73%

1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibeet 500 m 467.81 m 93.56% 343 m


1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron 400 m 191 m 47.75% 246 m
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Cikawalu 650 m 493.73 m 75.96% 1050 m
1 03 28 06 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 300 m 362.63 m 120.88%

1 03 28 07 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk 500 m 323.65 m 64.73% 330 m


1 03 28 08 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 430 m 213.21 m 49.58% 400 m
1 03 28 09 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Ciilat 400 m 393.82 m 98.46%
1 03 28 10 Pembangunan Apoer Ciilat Lanjutan 500 m 226.17 m 45.23%
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk II 430 m 452.47 m 105.23%
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron II 340 m 262.18 m 77.11%
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 1 400 m 223.55 m 55.89%
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang BPS Banjar 290 m 218.54 m 75.36%
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Bayongbong 40 m 0m 0.00%
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber 200 m 0m 0.00%
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Cibereum Blok 400 m 0m 0.00%
Pasundan
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Ciilat 500 m 0m 0.00%
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurai 32 m 0m 0.00%
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 800 m 0m 0.00%
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cukang 78 m 0m 0.00% 550 m
Gempol
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Curug Taneuh 202 m 0m 0.00%
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m 0m 0.00%
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Lembur 800 m 0m 0.00%
Kuring/SMP.4
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 950 m 0m 0.00%

1 03 28 26 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat Tahap II 385 m 0m 0.00%

1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun 250 m 0m 0.00% 250 m


1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- 300 m 0m 0.00% 300 m
Cikadongdong
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung 400 m 0m 0.00% 398 m
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 500 m 0m 0.00% 1,100 m
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 300 m 0m 0.00%
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya 393 m 0m 0.00% 300 m
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Nyumbang 300 m 0m 0.00% 300 m

1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cikawalu 750 m 0m 0.00% 750 m


1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Cipamuruyan 140 m 0m 0.00% 1600 m
1 03 28 36 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 330 m 0m 0.00%

1 03 28 37 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 400 m 0m 0.00% 500 m

1 03 28 38 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 380 m


1 03 28 39 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari 300 m
1 03 28 40 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari 300 m

1 03 28 41 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m


1 03 28 42 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh 250 m
1 03 28 43 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat 102 m
1 03 28 44 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok 350 m
Kulur
1 03 28 45 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu 200 m
1 03 28 46 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut 700 m
1 03 28 47 Pembangunan Saluran Pembuang Sukamanah 310 m
1 03 28 48 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari 610 m
1 03 28 49 Pembangunan Saluran Pembuang Kantor Agama 350 m
Banjar Ds.Balokang
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 50 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan Ds. 100 m
Balokang
1 03 28 51 Pembangunan Saluran Pembuang Cangkring 100 m
1 03 28 52 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Roda 100 m
1 03 28 53 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.03/05 150 m
1 03 28 54 Pembangunan Saluran Pembuang Purwodadi 150 m
Ds.Waringinsari
1 03 28 55 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum I 150 m

1 03 28 56 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum II 150 m

1 03 28 57 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum III 150 m

1 03 28 58 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 100 m


Ds.Balokang
1 03 28 59 Pembangunan Saluran Pembuang Sukarame 150 m
1 03 28 60 Pembangunan Saluran Pembuang Lupitan 150 m
1 03 28 61 Pembangunan Saluran Pembuang Pasirranji 150 m
1 03 28 62 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 150 m

1 03 28 63 Pembangunan Saluran Pembuang Sindanggalih 150 m


1 03 28 64 Pembangunan Saluran Pembuang Pangadegan 100 m
1 03 28 65 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan I 150 m
1 03 28 66 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan II 150 m
1 03 28 67 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung 150 m
1 03 28 68 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 90 m
1 03 28 69 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu I 150 m

1 03 28 70 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu II 150 m

1 03 28 71 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu III 150 m

1 03 28 72 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Kandawa 350 m


Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 73 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung Hulu 150 m

1 03 28 74 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.05/11 150 m


1 03 28 75 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.02/11 Blok 150 m
Sasagaran
1 03 28 76 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan II 400 m

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%
1 03 28 77 Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 28 78 Normalisasi Saluran Pembuang Blok Sampih 2000 m'

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%
1 03 28 79 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 0m 0m

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah untuk Pelebaran Jalan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 972 KK 868 KK 89.30% 1,140 KK 3,836 KK 98.36%
2 03 17 01 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Banjar-Kec.Purwaharja 286 KK 272 KK 95.10% 200 KK

Rumah Tangga Pra


KS yang
menggunakan listrik
2 03 17 02 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 03 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Pataruman 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 04 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari - 136 KK 136 KK 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 05 Listrik Masuk Desa (LISDES) Se-Kota Banjar 150 KK 160 KK 106.67% 540 KK
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 462 Titik 182 Titik 39.39% 875 Titik 1317 Titik 65.85%
Pedesaan
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan
2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 125 Titik
Pataruman
2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Langensari
2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Purwaharja
2 03 17 10 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 11 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Langensari- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Purwaharja

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 192 Titik 205 Titik 106.77% 372 Titik 636 Titik 159.00%
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 192 Titik 205 Titik 106.77%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) diWilayah 100 Titik
Kota Banjar
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Se Kota 100 Titik
Banjar
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Banjar - Langensari
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan BKR 18 Titik

2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik


Katapang - Bebedahan
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Situleutik
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Gang 18 Titik
Setia
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 28 Titik
Sukarame
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Ex 18 Titik
PJKA
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Jelat- 18 Titik
Pataruman
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta 18 Titik

2 03 17 24 Master Plan Penerangan Jalan Umum (PJU) Berbasis 1 Paket


Website
2 03 17 25 Penyusunan Revisi Perda Penerangan Jalan Umum 1 Paket
(PPJU)

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
2 03 17 26 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) di Se Kota Banjar 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik 1344 Titik 31.85%
2 03 17 27 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 0 Unit 2 Unit 20.00%
2 03 17 28 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 Unit 2 Unit 100.00%

Banjar, Maret 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 1990 03 1008
Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Target Renstra OPD s/d
Kegiatan Tahun Lalu (n-2)
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program Program Keluaran dan Kegiatan Realisasi
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Tingkat
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Capaian
Kegiatan (output) Tingkat 2016) Capaian
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja Realisasi Renja Program dan
Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur

1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan
secara tertib
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

1 03 15 Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 4500 m' 580 m' 12.89% 280 m' 1,694 m' 16.59%

1 03 15 Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 1 Unit 1 Unit 100.00% 1 Unit 7 Unit 87.50%

1 03 15 Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 5,100 m' 21,817 m' 427.78% 5,000 m' 34,231 m' 117.23%

1 03 15 Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 15 Paket 31 Paket 54.39%

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 2963 m3 1743 m3 58.83% 2,588 m3 4,605 m3 33.95%

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 3,400 m3 2,228 m3 65.53% 3,960 m3 7,948 m3 45.13%

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %


Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Buah 0 Buah 0.00% 2 Buah 3 Buah 30.00%

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 10,130 m' 15,716 m' 155.14% 11,100 m' 45,736 m' 74.70%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana
Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%

Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%


Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

1 03 24 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 1000 m 6,356 m 54.71%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 7,500 m' 0 m' 0.00% 7,500 m' 9,005 m' 29.67%

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 11,145 m' 5,332 m' 47.84% 5,892 m' 14,372 m' 55.41%

Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 132 m 1,281 m 970.45% 887 m 4,480 m 62.86%

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 5 Paket 16 Paket 64.00%

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang


yang terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%

Pembangunan Saluran 54,082 m 6080 m 13,758 m 4,282 m 31.12% 10,703 m 21,065 m 38.95%

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%

1 03 28 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah atau Lahan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 600 KK 868 KK 144.67% 550 KK 3,246 KK 83.23%

Rumah Tangga Pra


KS yang
Menggunakan Listrik

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 400 Titik 182 Titik 45.50% 400 Titik 842 Titik 42.10%
Pedesaan Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 80 Titik 205 Titik 256.25% 80 Titik 344 Titik 86.00%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 844 Titik 1688 Titik 40.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 2 Unit 4 Unit 40.00%
Jumlah Daya Listrik
yang Terpasang

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD tahun 2017
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

A Program Pelayanan Administrasi Dinas PU Terpenuhinya layanan 100 % 1,950,000,000 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 100 % 4,279,576,000
Perkantoran administrasi administrasi
perkantoran sesuai perkantoran sesuai
kebutuhan kebutuhan

Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000

Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000
Listrik
Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000

Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Dinas PU 34 unit 35,000,000


Kendaraan Dinas/Operasional

Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000

Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000

Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000

Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000


Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000

Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 36,000,000


undangan

Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000

Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000

Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Dinas PU 114 orang 616,776,000


Administrasi/Teknis Perkantoran
Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000
Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000
Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan Dinas PU 12 Bulan 5,300,000
(RUP)
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

B Program Peningkatan Sarana Dan Dinas PU Tersedianya sarana 100 % 3,915,140,000 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Tersedianya sarana 100 % 1,753,224,000
Prasarana Aparatur parasarana aparatur Aparatur parasarana aparatur
sesuai kebutuhan sesuai kebutuhan

Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000


Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000
Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas PU 12 Bulan 246,029,000
Dinas/Operasional
Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000
Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000

C Program Peningkatan Disiplin Dinas PU Meningkatnya Disiplin 100 % 75,000,000 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000
Aparatur Aparatur Aparatur
Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000
Pengadaan Pakaian Dinas 158 stel 85,000,000

D Program Peningkatan Kapasitas Sumber Dinas PU Meningkatnya 100 % 30,000,000 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 130,000,000
Daya Aparatur kapasitas sumber Aparatur kapasitas sumber daya
daya aparatur aparatur

Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 130,000,000


undangan

E Program Peningkatan Pengembangan Tersedianya dokumen 100 % 73,000,000 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 205,000,000
Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan perencanaan, Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
pelaporan capaian capaian kinerja dan
Keuangan kinerja dan keuangan keuangan secara tertib
secara tertib

Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000


Realisasi Kinerja SKPD
Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000

Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000


Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000
habis pakai dan mutasi aset SKPD
Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000
Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000
Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

F Program Peningkatan Sarana dan Meningkatnya Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Meningkatnya 1,270,000,000
Prasarana Kebinamargaan ketersediaan alat Kebinamargaan ketersediaan alat
kebinamargaan kebinamargaan

1 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 12 Bulan 120,000,000 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000

2 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 12 Bulan 1,000,000,000 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Unit 1,000,000,000
3 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 12 Bulan 100,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000

4 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000
laboratorium

G Program Pengembangan dan Persentase Jaringan 10,753,430,000 Program Pengembangan dan Pengelolaan Persentase Jaringan 35,820,000,000
Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa Irigasi Dalam Kondisi Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Lainnya Irigasi Dalam Kondisi
dan Jaringan Lainnya Baik Baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000
Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000

Pembangunan Saluran Pasangan 1000 m' m' Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka 600 m' 750,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka 600 m' 750,000,000

Rehabilitasi Saluran Pasangan 7500 m' m' Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0

Peningkatan Saluran Tersier 4908 m' m' Peningkatan Saluran Tersier 18840 m' 30,920,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000

Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000


Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan DI Pagak/saluran pem Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Sukamanah/saluran pem Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Cicalung/saluran pem Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000

Peningkatan DI Sukanagara/saluran pem Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan DI Cikadongdong/saluran pem Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000
Leutik
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec. Langensari 480 m' 891,000,000

Pembangunan Irigasi Pedesaan 2008 m' Pembangunan Irigasi Pedesaan 2020 m' 2,700,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000
Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000

H Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 11,496,000,000 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 48,800,000,000
yang terbangun yang terbangun
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000

Pembangunan Saluran 10.745 m' Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000


Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000
Kulur
Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000
II
Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1500 m' 700,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se- tersebar 1500 m' 700,000,000
Kota Banjar

I Program Pembangunan Jalan dan Panjang Jalan yang 18,518,690,000 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan 121,000,000,000
Jembatan Dibangun
Pembangunan Jalan 2300 m' 9,318,690,000 Pembangunan Jalan 10828 m' 24,900,000,000
Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000
Pembangunan Jalan Margaluyu
Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000
Mandalareh)
2000 m' 1,400,000,000
Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

500 m' 0
Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari
556 m' 1,000,000,000
Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar

Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000

Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman 1000 m' 2,000,000,000
Cikadongdong)
Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000
Pembangunan Jalan Bebedahan
Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000
Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan

Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kec. Langensari 4000 m' 10,000,000,000


Kota

Pembangunan Jembatan 0 0 0 Pembangunan Jembatan 4 Unit 53,475,000,000

Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000

Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec Pataruman- 1 Unit 17,475,000,000


Kec Purwaharja

Peningkatan Jalan 5400 m' 8,400,000,000 Peningkatan Jalan 44902 m' 42,375,000,000

Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman m' 2,800,000,000


4000
Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman m' 1,400,000,000
1900
Peningkatan Jalan Sinargalih 500,000,000
Kec Langensari 500 m'
Peningkatan Jalan Parto Atmojo 700,000,000
Kec Langensari 900 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Jalan Industri 700,000,000


Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari 450,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Sudirman 200,000,000
Kec Langensari 400 m'
Peningkatan Jalan Roy II 1,000,000,000
Kec Langensari 1800 m'
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem 750,000,000
Kec Purwaharja 1000 m'
Peningkatan Jalan Waringinsari 1,500,000,000
Kec Langensari 1900 m'
Peningkatan Jalan Juhadi 175,000,000
Kec Langensari 350 m'
Kec. Banjar 4,000,000,000
Peningkatan Jalan Priagung 2500 m'
Kec. Pataruman 1,200,000,000
Peningkatan Jalan Binangun tahap III 1250 m'
500,000,000
Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m'
350,000,000
Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m'
Kec. Banjar 1,650,000,000
Peningkatan Jalan Patrol 4000 m'
Kec. Pataruman 2,300,000,000
Peningkatan Jalan Tembungkerta 1200 m'
Kec. Pataruman 1,250,000,000
Peningkatan Jalan Pangasinan 1000 m'
4,500,000,000
Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m'
Kec. Banjar 700,000,000
Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol 1000 m'
200,000,000
Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Kapten Jamhur m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Parung 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Pedati 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Situsaeur 750 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

2,050,000,000
Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan jalan Kedungpulung 2000 m'
500,000,000
Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m'

Perencanaan Jalan dan Jembatan 10 Paket 800,000,000 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

J Program Pembangunan Saluran Drainase/ Saluran Drainase Program Pembangunan Saluran 2,050,000,000
Gorong-Gorong Yang DiBangun Drainase/Gorong-Gorong

Pembangunan Drainase Jalan 1975 m3 1,580,000,000 Pembangunan Drainase Jalan 1600 m3 2,050,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 200 m3 200,000,000


Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun 200 m3 200,000,000
Langensari Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur 0 m3 150,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari 200 m3 350,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati 0 m3 150,000,000
Kec Langensari

K Program Pembangunan Kermeer Yang Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong 3,360,000,000


Turap/Talud/Bronjong Dibangun
Pembangunan Kermeer Jalan 2,660 m3 1,121,310,000 Pembangunan Kermeer Jalan 4350 m3 3,360,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000


Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

L Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Persentase Panjang Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan 53,225,000,000


Jalan dan Jembatan Jalan Dalam Kondisi Jembatan
baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 10,800 m' 13,600,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Kec. Langensari 280 m' 600,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000
Pasar Langensari)
Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Kec. Langensari 444 m' 400,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar m'
720 1,300,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari m'
100 100,000,000.00
Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari m'
2000 2,100,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar m'
1080 7,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar m'
950 1,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman m'
1000 650,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman m'


550 400,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman m'
135 200,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar m'
1190 2,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari m'
400 10,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman m'
570 5,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar m'
3440 10,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 3,000,000,000 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jembatan 2 buah 500,000,000 Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 buah 2,500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 buah 1,000,000,000

Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 buah

M Program Pembebasan dan 1 Paket 1,000,000,000 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000
Penguasaan Tanah
1 Pengadaan Tanah Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000

N Program Pembinaan dan Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Pengembangan Bidang Ketenagalistrikan
Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 500 KK 3,304,920,000 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 1306 KK 2,154,900,000

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Pataruman 100 KK 165,000,000
Pataruman
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000
Purwaharja
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Banjar 281 KK 463,650,000
Banjar
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000
Langensari

Pemasangan Penerangan Jalan 400 Titik 2,600,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 1182 Titik 14,522,500,000
Lingkungan dan Jalan Pedesaan Pedesaan
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000
Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000
Purwaharja
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000


Mekarsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000
Situbatu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 104 Titik 780,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Jajawar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Cibereum
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 10 Titik 75,000,000
Neglasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Bojongkantong
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000
Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000
Waringinsari

Pemasangan Penerangan Jalan Umum 80 Titik 2,200,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000
(PJU)
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. 18 Titik 200,000,000


M.Hamim
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. 18 Titik 200,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000
Pangadegan
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Sukarame
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Mustofa
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000
Citamiang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Purnomosidi
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000
Banjar - Pangandaran
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Kawasan Spot Center
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Purwanegara
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Patrol
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
M Harun
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Cimaragas
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Batulawang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000
Geriliya
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000
Banjar - Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000
Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 15 Titik 150,000,000
Masjid Agung
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 40 Titik 400,000,000
Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 20 Tiang 200,000,000 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000


Pataruman
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000
Banjar

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 unit 250,000,000 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 unit -

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 460,000,000 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000

TOTAL 96,402,180,000 TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.5
Usulan Program dan Kegiatan Dari Para Pemangku Kepentingan Tahun 2017
Kota Banjar Provinsi Jawa Barat

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan


Usula
(1) (2) n (3) (4) (5) (6)
Musre
Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, n
Rawa dan Jaringan Lainnya Judul
Usula
Awal :
Peningkatan Saluran Tersier Jajawar n
Norm Desa Jajawar (Kecamatan Banjar) 300 m' Normalisasi saluran irigasi
Usula Usu
Musre
alisas
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) n Karyamukti (Kecamatan Banjar)
Desa 400 m' Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Jud
n
i
Musre Sawah Lama)
SalurJudul
n
Usula
Awal
an :
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Desa
n Judul
Sukamukti (Kecamatan 1000 m' Pembangunan irigasi tersier
Pemb
Sama
Irigasi:
Awal
Musre
Pataruman)
angun
Pemb
n
an
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier CJ 1 angun
Desa Judul
Kujangsari (Kecamatan 650 m' Pembangunan saluran irigasi
Irigasi
an
Awal
Tersie:
Langensari kalapasabrang
Salur
Reha
r
an
bilitas
Peningkatan Saluran Tersier BBD I Desa
Irigasi
Kujangsari (Kecamatan 5210 m' Rehabilitasi /pemeliharaaan Saluran
Usula
iUsula
Langensari
Kalap
n
/pemil
Sekunder
n
asabr
Musre
iharaa
Usula
Musre
ang
n
n
nJudul
Program Pengendalian Banjir Salur
OPD Judul:
Awal
an
Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber dan
AwalKaryamukti
Desa
Norm : (Kecamatan 500 m' Keermer Sungai Cibeber
Sekun
Musre
Keer
Pataruman)
alisas
der
n
mer
i
Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Judul
Sung
Desa
Salur Mulyasari (Kecamatan 650 m' Normalisasi Saluran Pembuang Sungai
Usula
Usula
Awal
Usul :
ai
an
Pataruman)
n Cikawalu
n
Pemb
Cibeb
an
Pemb
OPD
OPD
angun
Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan er
Musr
Desa
uangMulyasari (Kecamatan 1500 m' Pembangunan Saluran Pembuang Di
dan
dan
an
en
Sung
Pataruman)
Musre Blok Pamuruyan
Musre
Salur
ai
n
n
an
Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Judul
Cikaw
Desa
Judul Raharja (Kecamatan 2000 m' Normalisasi Saluran Pembuang
Judul
Pemb
Awal
alu :
Awal
Purwaharja)
Awal
:Norm:
uang
Norm
Di
Pem
Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang alisas
Desa
Us Kujangsari (Kecamatan
alisas
Blok 1250 m' Normalisasi Saluran Pembuang Blok
bang
iula
Langensari
iPamu
unan Nyumbang
n
Salur
ruyan
Salur
Salur
Mu
an
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kelurahan
an
an
sre Hegarsari (Kecamatan 3000 m' Pembangunan Saluran Pembuang
Pemb
Usulan
Pem Musren
Pataruman)
Pemb
n
uang
Judul Awal : Normalisasi Saluran
Ciroas Kelurahan Hegar sari (Cibereum)
buan
uang
Blok
Pembuang
g Citatah,Normalisasi
Rehabilitasi Saluran Pembuang se-Kota Banjar Jud
Tersebar
Nyum
Saluran 1500 m' Keermer Sungai Cicalung
Ciroa Pembuang, Normalisasi
ul
bang
Saluran Pembuang Cipaingan,
s
Aw
Normalisasi Saluran Pembuang &
Kelur
al :
Pembangunan Talang Air,
ahan
Nor
Normalisasi Saluran Pembuang
Hega
mal
Cipasung, Normalisasi Saluran
r sari
isa
Pembuang Cikateang, Normalisasi
en
Musre
n
Judul
Judul
Awal
Awal
: :
Norm
Pem
Us
alisas
bang
ula
iunan
n
Salur
Salur
Mu
an
an
sre
Pemb
Usulan Musren
Pem
No Program/Kegiatan n
uang Lokasi
Judul Awal : Normalisasi Saluran Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
buan
Blok
Pembuang
Usula
g Citatah,Normalisasi
Jud
Nyum
Saluran
n Pembuang, Normalisasi
(1) (2) Ciroa (3) (4) (5) (6)
ul
bang
Saluran
Musre Pembuang Cipaingan,
s
Aw
Normalisasi
n Saluran Pembuang & Normalisasi Saluran Pembuang Citatah
Kelur
al :
Pembangunan
Judul Talang Air,
ahan
Nor
Normalisasi
Awal : Saluran Pembuang Normalisasi Saluran Pembuang
Hega
mal
Cipasung,
Norm Normalisasi Saluran
r sari
isa
Pembuang
alisas Cikateang, Normalisasi Normalisasi Saluran Pembuang
(Cibe
si
Saluran
i Pembuang Rancabulus, Cipaingan
reum
Sal
Normalisasi Saluran Pembuang
)Salur
ura
Cigaron,
an Normalisasi Saluran
n
Normalisasi Saluran Pembuang
Pembuang
Irigasi Sindanggalih, Normalisasi
Pe
Saluran Pembuang Jalan Pelita,
mb
Normalisasi Saluran Pembuang &
Keermer Sungai Cicalung Pembangunan Talang Air
uan
g
Cit Normalisasi Saluran Pembuang
ata Cipasung
h
Normalisasi Saluran Pembuang
Cikateang
Normalisasi Saluran Pembuang
Rancabulus

Normalisasi Saluran Pembuang Cigaron


HP:
Us
lokasi Normalisasi Saluran Pembuang
Musre
3 Sindanggalih
nbang
desa
cam
Usula Normalisasi Saluran Pembuang Jalan
Judul
n
HP:
awal:
Pelita
Musre
HP:
Us
Penin
n judul
Us
Musre
gkatan
kegiat
Musre
nbang
Program Pembangunan Jalan dan Jembatan jalan(h
an
nbang
cam
otmix
awal
Pembangunan Jembatan gantung Rawayan cam
Desa
JudulJajawar, Cibeureum, Neglasari 1 unit Pembangunan jembatan
cigadu
Pemb
Judul
(Kecamatan
awal: Banjar) gantung/Rawayan
ng,suk
angun
awal:
Penin
aharja
an
Penin
gkatan
Peningkatan Jalan Cigadung ,pasirs
jembat
Desa Karyamukti (Kecamatan 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
gkatan
jalan(h
ireum,
an
Pataruman)
jalan(h
otmix
HP:
sukah
cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
gantu
otmix
cigadu
Usula
arja-
ng/Ra ja-curug taneuh dan nagrog)
cigadu
ng,suk
n
curug
wayan
ng,suk
aharja
Musre
taneu
Peningkatan Jalan Pasir Sireum aharja
,pasirs
Desa Karyamukti (Kecamatan 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
n
h judul
dan
,pasirs
ireum,
Pataruman)
Kegiat
nagro
HP:
ireum,
cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
sukah
an
g)
Usula
sukah
arja-
ja-curug taneuh dan nagrog)
awal;
n
arja-
curug
Penin
Musre
HP:
curug
taneu
gkatan
n
Usula
taneu
h dan
Jalan
Judul
n
h dan
nagro
Vetera
kegiat
Musre
nagro
g)
n-
an
n
g)
Cibeur
awal
Judul
eum-
Penin
kegiat
Marga
gkatan
an
cam
Judul
Judul
awal:
awal:
Penin
Penin
gkatan
gkatan
jalan(h
jalan(h
otmix
HP:
otmix
cigadu
Usula
cigadu
ng,suk
n
ng,suk
aharja
Musre
aharja
,pasirs
n judul
,pasirs
ireum,
No Program/Kegiatan Kegiat
HP: Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
ireum,
sukah
an
Usula
Usula
sukah
arja-
awal;
n
n
(1) (2) arja-
curug (3) (4) (5) (6)
Penin
Musre
Musre
HP:
curug
taneu
Peningkatan Jalan Cikadongdong gkatan
Desa
n
n
Usula Karyamukti (Kecamatan 4000 m' Peningkatan jalan(hotmix
taneu
h dan
Jalan
Judul
Pataruman)
n Judul cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar HP:
h dan
nagro
Vetera
kegiat
Awal
Musre : Usul
nagro
g)
n-Lucky :
ja-curug taneuh dan nagrog)
an
Norm
n
g) kegi
HP:
Cibeur
2
awal
alisas
Judul
Usula
Peningkatan Jalan Veteran eum-
inLokasi
Penin
Desa
kegiat Mulyasari (Kecamatan 1900 m' Peningkatan Jalan Veteran-Cibeureum-
Marga
Dikeca
gkatan
HP:
Pataruman)
Salur
an Margaluyu(hotmix) HP:
Musre
luyu(h
matan
Jalan
Usula Usul
an
awal
n
otmix)
Pataru
Ranca
n
Irigasi
sama kegi
Peningkatan Jalan Sinargalih DesamanLangensari
Judul
HP:
wati.
Musre & (Kecamatan 1000 m' Peningkatan Jalan Rancawati.
kegiat
Langensari)
Usula
nKec.
HP:judul
an
nLange
Kegiat
Usula
Peningkatan Jalan Parto Atmojo Desa
awal
HP:3
Musre
nsari.Langensari (Kecamatan 900 m' Peningkatan Jalan Parto Atmojo
an
n HP:
HP:
Langensari)
sama
lokasi
nUsulan
awal
Musre Usul
Usula
desa
Judul
Musre
Peningkatan Jalan Industri pening
n
HP:
Desa 900 m' Peningkatan Jalan Industri kegi
nn Langensari (Kecamatan
Usula
awal
katan
Judul
Usula
Musre
Langensari)
n
kegiat
kegiat HP:
HP:
jalan
Kegiat
n
Musre
an
an Usul
Usula
an
Pelita
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari Musre
Desa
Judul
n Langensari (Kecamatan
judul
sama
HP: 900 m' peningkatan jalan Pelita kegi
nawal
awal
n
Langensari)
kegiat
Usula
Pemba
Musre
Pemb
HP:
Judul
an
nnguna
Peningkatan Jalan Sudirman angun
Usula
kegiat
Kelurahan Bojongkantong 400 m' Peningkatan Jalan Sudirman
awal:
awal
Musre
n
Judul
an
HP:
n
an HP:
Pemb
(Kecamatan
pemb
nsalura
awal
HP: Langensari)
draina
Usula
Musre
awal Usul
angun
Judul
n jl.
kegiat
Usula
se
Peningkatan Jalan Roy II HP:
n
sama
Desa Kujangsari (Kecamatan 1800 m' kegiatan Peningkatan jalan roy 1 kegi
an
Kegiat
draina
an
n
Citang
Usula
Musre
Judul
Langensari) HP:
salura
an
se
Penin
Musre
kolo-
n
Citangkolo Sindangasih Usul
kegiat
n
awal
sepanj
gkatan
n
Puloer
Musre
Judul awa
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem an
Desa
draina
Penin Mekarharja (Kecamatan 1000 m' Peningkatan jl Citapen
nang &
jalan
kegiat
Judul
ang
awal
se/gor
jln
se
Purwaharja)
gkatan
protok
roy
an
kegiat
Pemb 1
Judul
kegiat
Pemb
ong-
/goron
jlCitang
ol(jln.B
awal
an
angun
Peningkatan Jalan Juhadi kegiat
an
angun
goron
Kelurahan Bojongkantong 350 m' Peningkatan Jalan Juhadi
g-
Citape
anjar-
kolo
sama
awal
an
sama
an
g Jl
goron
(Kecamatan
nLlange
Sinda
Pemb
draina
awal
Langensari)
draina
Setia
gnsari),
ngasih
angun
se
Pemb
HP: Jl.
Peningkatan Jalan Ganesa se
Kelurahan
jl.Peta
Pemba Bojongkantong 300 m' Peningkatan Jalan Ganesa
an
Bojon
angun
Usulaplat
Jl.Pelit
(Kecamatan
nguna
deker
gkanto
an plat
Langensari)
n
an
(Ds
ng-
deker
Musre
draina
Lange
Puloer
(Ds
n
Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong se jl
nsari)
ang
Rejas
Judul
Banjar
ari)
kegiat
-
an
Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur awal
DesalangenMekarsari (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan Drainase Jalan Kapten
sari
Pemb Jamhur
(Mukti
angun
Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim HP:Desasari)
an ,
Mekarsari
plat (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan saluran
Usula (Citan
deker
gkolo) drainase/gorong-gorong Jl Setia
n (depa
Pembangunan Drainase Jalan Peta Musre n Balokang,Jajawar(Kecamtan
Desa 200 m3 pembangunan saluran drainase
n banjar)
pasar
Judulbojong
/gorong-gorong jl.Peta
Kegiatkanton
an g)
awal
Pemb
angun
an
keerm
er
deker
Musre
draina
Lange
Puloer
(Ds
n
se jl
nsari)
ang
Rejas
Judul
Banjar
ari)
kegiat
-
an
langen
awal
sari
Pemb
(Mukti
angun
HP: ansari)plat,
Usula (Citan
deker
gkolo)
n (depa
No Program/Kegiatan Musren Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
n pasar
Usula
Judulbojong
n
(1) (2) Kegiat
kanton
Musre
(3) (4) (5) (6)
Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari an Kec
g)
n
HP:
Pataruman &Kec Langensari 400 m3 Pembangunan saluran drainase
awal Judul sepanjang jln protokol(jln.Banjar-
HP:
Usula
Pemb Awal : Llangensari),Pembangunan drainase jl
Usula
n
angunNorm
n
Musre Banjar-langensari (Muktisari) ,
an alisas
Musre
n (Citangkolo)
keermi
n
Judul
er Salur
Judul
Kegiat
jalan.an
kegiat
an
Irigasi
an
awal
Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong Kel
HP:
Bojongkantong(Kecamatan 200 m3 Pembangunan drainase jl. Citangkolo-
awal
Pemb
HP:
Langensari)
HP:
Usula
Pemb
angun
Puloerang & Pembangunan drainase Jl.
Usula
Usula
n
angun
an
n
Bojongkantong-Puloerang
n
Musre
an
keerm
Musre
Musre
n
Keerm
er
n
n
Judul
er
jalan.
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari DesaJudul
HP: Waringinsari (Kecamatan 200 m3 Pembangunan drainase Jl.Pelita
Judul
kegiat
jalan
kegiat
Usula
Langensari)
kegiat
an
(Desa
an
n
HP:
an
awal
Situba
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur awal
Musre
Desa
Usula Langensari (Kecamatan 1 unit Pembangunan plat deker (Ds
awal
Pemb
tu)
Pemb
n
Langensari)
n
Pemb
angun
angun
Langensari)
Judul
Musre
angun
an
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari an
kegiat
Desa
n Rejasari (Kecamatan Langensari) 200 m3
an
HP:
Keerm
Keerm
Pembangunan plat deker (Ds Rejasari)
an
Judul
Keerm
er
Usula
er
awal
kegiat
er
jalan
n
jalan
Pemb
an
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati Desa
jalan
Musre
(Desa
HP:
(Desa
Rejasari (Kecamatan Langensari) 1 unit Pembangunan plat deker (depan pasar
angun
HP:
awal
(Desa
Cibeur
n
HP:
Usula
Balok bojongkantong)
an
Usula
Pemb
Balok
Judul
em)
Usula
n
ang)
Keerm
n
angun
ang)
kegiat
n
Musre
er
Musre
an
a
Musre
n
HP:
Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong jalan
n
Keerm
HP:
nawal
n
Judul
Usula
(Desa
Judul
er
Usula
Judul
Pembangunan Keermer Jalan Parung kegiat
Desa
HP:
n Waringinsari (Kecamatan 210 m3 Kirmir Lanjutan
Jajaw
kegiat
jalan
n
Pemb
Kegiat
an
Langensari)
Usula
Musre
ar)
an
(Desa
angun
Musre
an
awal
n
n
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya awal
Jajaw
n
an Rejasari (Kecamatan
awal
sama
Desa 210 m3
Musre
Judul
Pemb
ar)
Lening Jalan Rejasari
Keerm
Judul
sama
Langensari)
n
Kegiat
angun
kegiat
er Jl.
Judul
an
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu an
an
Banjar
Desa Situ batu (Kecamatan Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
kegiat
awal
-Keerm
awal
an Situbatu)
sama
er
Pembjl.
lanens
awal ;
HP:
Puloer
angun
ari Situ batu (Kecamatan Banjar)
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Desa
Pemb
Usu
ang
210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
an
blok
angun
alan
keerm
pom Situbatu)
an
Mus
er
bensin
keerm
ren
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Desa
HP:
Jl.Sak
Cibeureum (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
er
Jud Jl.
lokasi Cibeurem)
argulin
PDAM
ul
3
g
Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung /Banta
kegi
Desa
HasilBalokang (Kec Banjar)
desa 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
rdawa
atan
Usula
Musre
Rejas
awa
Balokang)
n
ngban
Pembangunan Keermer Jalan Randu ari
l: Balokang (Kec Banjar)
Musre
Desa
gcam 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Pe
n judul
Judul
meli Balokang)
kegiat
Awal
Usula
hara
an
sama
n
an
awal
Musre
Jala
Pemb
n
n
angun
Bang
Pulo
an
cam
awal
-
an
sama
er
Pemb
lanensjl.
awal ;
HP:
Puloer
angun
ari
Pemb
Usu
ang
an
blok
angun
alan
keerm
pom
an
Mus
er
bensin
keerm
ren
HP:
Jl.Sak
er
Jud
lokasiJl.
argulin
PDAM
ul
3
g
/Banta
kegi
desa
Hasil
rdawa
atan
Usula
Musre
Rejas
awa
n
ngban
No Program/Kegiatan l:ari Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Musre
gcam
Usula
Pe
n judul
Judul
(1) (2) n
meli (3) (4) (5) (6)
kegiat
Awal
Usula
Musre
hara
an
sama
Pembangunan Keermer Jalan Peta Desa
n jajawar (Kec Banjar)
an
210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
awal
Musre
Judul Jajawar)
Jala
Pemb
n
Awal
n :
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar angun
Desa
Bang
Norm jajawar (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Pulo
an
cam
alisas
maj Jajawar)
jembat
Judul
iUsula
eti
an
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Awal
Salur
Desa
n Rejasari (Kec Langensari) 1200 m3 Pembangunan Keermer Jl. Banjar-
gantu
Usula
Pema
an
Musre
ng/Ra
n lanensari blok pom bensin HP:
sanga
Irigasi
n Usulan Musren Judul
wayan
Musre
n
Bang
n kegiatan awal sama
Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Desa
Listrik
cam
Kedungwaringin (Kec 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan
Bang
Masu
Langensari) Kedungwaringin
Judul
Usula
cam
k
Awal
Usula
Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari n
Judul
Desa Kujangsari(Kec Langensari) 210 m3
Desa
Pemb
n
OPD
Pembangunan Keermer jl. Puloerang
Awal
(Pra HP:
Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kelangun
Musre
& Bojongkantong(Kec Langensari)
Listrik 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Usulan Musren Judul
Ks)
an
ngban
Usula
Musre
Pra HP:
Kegiatan awal sama
Listrik
gcam
n
ngban
KS Usulan Musren Judul
Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni KelPra
& Bojongkantong(Kec Langensari)
Musre
gcam 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kegiatan awal sama
KS
OPD
ngban
Judul
Usula
gcam
Awal
Judul
Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Usula
n
DesaLangensari
Judul
Pema
awal
Usula (Kec Langensari) 210 m3 Pembangunan keermer Jl.Sakarguling
Usula
n
Awal
awal
sanga
Pema
n
n
Musre
Pems
Pema
n Non
sanga
Musre
Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Musre
ngban
angan
sanga
PJU
Desa
n Rejasari (Kec Langensari) 210 m3
ngban
ngban
Pembangunan keermer Jl.
gcam
listrik
n Non
Lisde
gcam
gcam
Judul
Non
PDAM/Bantardawa Rejasari
Jalan
s
Judul
Usula
Judul
awal
PJU
Umu
(Listri
awal
n
awal
Pema
m
k Pra
Pema
Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Musre
Pema
sanga
(Non
Ks)
sanga
Usula
ngban
sanga
n Non
PJU)
n Non
gcam
n Non
Jalan
Jalan
Musre
Judul
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Jalan
UmuRaharja (Kec Purwaharja)
Desa 2500 m' Pemeliharaan Jalan Pulomajeti
Umu
ngban
awal
Umu
m Hasil Musrengbangcam
Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kecm Banjar
Usula
gcam
Pema 1 unit Rehabilitasi Jembatan Gantung
m
(Non
Usula Judul Awal sama
(Non
n
Judul
sanga Cikapundung
(Non
PJU)
n
PJU)
Musre
awal
n Non
PJU)
Musre
Rehabilitasi Jembatan Gantung Rawayan ngban
Pema
Desa
Jalan Cibeurem,Jajawar,Neglasari 1 unit Pembangunan jembatan
Usula
ngban
gcam
sanga
Umu
(Kec Banjar) gantung/Rawayan
n
gcam
Judul
n Non
Usula
m
Musre
Judul
awal
Usula
Jalan
n
(Non
ngban
awal
Pema
n
Umu
Musre
PJU)
gcam
Pema
sanga
Musre
m
ngban
Judul
sanga
n Non
Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang ngban
(Non
gcam
awal
n Non
Jalan
gcam
PJU)
Judul
Ketenagalistrikan Pema
Jalan
Umu
Judul
awal
sanga
Umu
m
awal
Pema
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman n
m Non
(Non
Sekecamatan 100 kk Pemasangan Lisdes (Listrik Pra Ks)
Pema
sanga
Jalan
(Non
PJU)
sanga
n Non
Umu
PJU)
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja n Non
Jalan Sekecamatan 100 kk Pemasangan Listrik Masuk Desa (Pra Ks)
m
Hasil
Jalan
Umu
Usula
(Non
Usula
Umu
m
n
PJU)
n
m
(Non
Musre
Musre
(Non
PJU)
n &
n
PJU)
OPD
Judul
Judul
Awala
Awal
sama
Sama
ngban
gcam
sanga
Umu
n
gcam
Judul
n Non
Usula
m
Musre
Judul
awal
Usula
Jalan
n
(Non
ngban
awal
Pema
n
Umu
Musre
PJU)
gcam
Pema
sanga
Musre
m
ngban
Judul
sanga
n Non
ngban
(Non
gcam
awal
n Non
Jalan
gcam
PJU)
Judul
Pema
Jalan
Umu
Judul
awal
sanga
Umu
m
awal
Pema
n
m Non
(Non
Pema
sanga
Jalan
(Non
PJU)
sanga
n Non
No Program/Kegiatan Umu
PJU) Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
n Non
Jalan
m
Usula
Hasil
Jalan
Umu
Usula
(Non
n
Usula
(1) (2) Umu
m
n (3) (4) (5) (6)
PJU)
Musre
n
m
(Non
Musre
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar n
Musre
(Non
Sekecamatan 281 kk Listrik Pra KS
PJU)
n &
n Judul
PJU)
OPD
Usula
HP:
Awal
Judul
Usula :
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Judul
n
Usula Sekecamatan 825 kk Pembangunan Listrik Pra KS
Norm
Awala
n
Awal
Musre
Usula
n Usu
alisas
sama
Musre
Sama
ngban
n
Musre Judu
i
ngban
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman gcam
Musre
ngban
Salur Sekecamatan 100 titik Pemasangan Non PJU
cam
Usula
Judul
n
cam
an Has
Usula
Judul
n
awal
Judul
Judul
Irigasi Judu
n
Awal
Musre
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Pema
Awal
Awal Sekecamatan 100 titik Pemsangan listrik Non PJU
Musre
Sama
ngban Usu
sanga
Pema
Sama HP:
ngban
gcam
Hasil Judu
n Non
sanga Usul
cam
judul
Musre
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Desa
Jalan
n
Judul
Banjar (Kec Banjar) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non Judu
awal
ngban
Umu
Listrik PJU)
sama
gcam
m
PJU
Judul
(NonMekarsari (Kec Banjar)
Jalan
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari Desa
Awal
40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non Usu
PJU)
Pelita PJU)
Hasil
Penga Judu
Musre
daanSitubatu (Kec Banjar)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu Desa
ngban
40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Jaring
gcam
an PJU) Usu
Judul
Listrik judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang Desa
AwalBalokang (KecBanjar) 104 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non Usu
Pemb PJU) Awa
angun PJU
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Desa
an Jajawar (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Listrik PJU)
Masu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Desa
k Cibereum (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Desa PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Desa Neglasari (Kec Banjar) 10 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Desa Bojongkantong (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Desa Muktisari (Kec Langensari) 60 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Desa Langensari (Kec Langensari) 80 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Desa Kujangsari (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Desa Rejasari (Kec Langensari) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Desa waringinsari (Kec Langensari) 100 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Usula
(1) (2) n (3) (4) (5) (6)
Musre
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec
n Banjar 108 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Judul (PJU) Jalan Peta
Awal :
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Norm
Kec Pataruman 10 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
alisas (PJU) Jalan Pataruman
i
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Salur
Kec Pataruman 20 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Langensari an (PJU) Jalan Banjar - Langensari
Irigasi
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Masjid Agung
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Sasmita (PJU) Jalan Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec Langensari 135 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Pelita
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Sumber : Hasil Jaring Aspirasi/Usulan Masyarakat


Banjar, Juni 2016
Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel III.1
Rumusan Rencana Program dan Kegiatan OPD Tahun 2017
dan Prakiraan Maju Tahun 2018
Kota Banjar
Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

Perkiraan Maju Rencana Tahun


Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana) 2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode
Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Sumber Dana
Kinerja Indikatif Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 4,279,576,000 100% 1,950,000,000
administrasi perkantoran
sesuai kebutuhan

1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000 APBD KOTA


1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Listrik Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000 APBD KOTA
1 03 01 03 Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Kendaraan Dinas PU 34 unit 35,000,000 APBD KOTA
Dinas/Operasional
1 03 01 05 Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000 APBD KOTA
1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000 APBD KOTA
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000 APBD KOTA
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Bangunan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000 APBD KOTA
Kantor
1 03 01 11 Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000 APBD KOTA
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 APBD KOTA

1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000 APBD KOTA
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000 APBD KOTA
1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Administrasi/Teknis Dinas PU 114 orang 616,776,000 APBD KOTA
Perkantoran
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000 APBD KOTA
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000 APBD KOTA
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan (RUP) Dinas PU 12 Bulan 5,300,000 APBD KOTA

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur Tersedianya sarana 1,753,224,000 100% 3,952,490,000
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000 APBD KOTA
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000 APBD KOTA
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas/Operasional Dinas PU 12 Bulan 246,029,000 APBD KOTA

1 03 02 04 Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000 APBD KOTA


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 02 05 Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000 APBD KOTA

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000 100% 75,000,000


Aparatur
1 03 03 01 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA
1 03 03 02 Pengadaan Pakaian Dinas Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur Meningkatnya kapasitas 130,000,000 100% 30,000,000
sumber daya aparatur

1 03 05 01 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 130,000,000 APBD KOTA

1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Tersedianya dokumen 205,000,000 100% 78,000,000
Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
capaian kinerja dan
keuangan secara tertib

1 03 06 01 Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000 APBD KOTA
SKPD
1 03 06 02 Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 03 Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 04 Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang habis pakai dan Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000 APBD KOTA
mutasi aset SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000 APBD KOTA

1 03 06 06 Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000 APBD KOTA

1 03 06 07 Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Kebinamargaan Meningkatnya 1,270,000,000 100% 1,154,820,000
ketersediaan alat
kebinamargaan

Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 1,120,000,000


1 03 23 01 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000 APBD KOTA
1 03 23 02 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Paket 1,000,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 150,000,000


1 03 23 03 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA
1 03 23 04 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000 APBD KOTA

1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, Persentase jaringan irigasi 35,820,000,000
Rawa dan Jaringan Lainnya dalam kondisi baik
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 2 Paket
1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000 1000 m'


1 03 24 02 Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA
1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA

Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0 7500 m'

Peningkatan Saluran Tersier 18,840 m' 30,920,000,000 3292 m'


1 03 24 04 Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 05 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD KOTA
1 03 24 06 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 07 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000 APBD KOTA
1 03 24 08 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD Prop
1 03 24 09 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 10 Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000 APBD KOTA
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000 APBN
1 03 24 13 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000 APBN
1 03 24 14 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 16 Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000 APBD Prop
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 21 Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 22 Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 23 Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 24 Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 25 Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 26 Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 27 Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 28 Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 29 Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 30 Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 31 Peningkatan DI Pagak/Saluran Pemb. Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 32 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pemb. Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 33 Peningkatan DI Cicalung/Saluran Pemb. Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 34 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pemb. Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 35 Peningkatan DI Cikadongdong/Saluran Pemb. Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 36 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Leutik Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 37 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec Langensari 480 m' 891,000,000 APBN/DAK IPD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Irigasi Pedesaan 2,020 m' 2,700,000,000 1700 m'
1 03 24 21 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000 APBD KOTA
1 03 24 22 Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000 5 Paket


1 03 24 23 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000 APBD KOTA

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang yang 48,800,000,000


terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000 3 Paket


1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000 10745 m'


1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu-Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 06 Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 07 Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 09 Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 10 Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000 APBD Prop
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kulur Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap II Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000 APBD Prop
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000 APBD Prop
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1,500 m' 700,000,000 2000 m'
1 03 28 35 Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se-Kota Banjar tersebar 1500 m' 700,000,000 APBD KOTA

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan 121,000,000,000


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,828 m' 24,900,000,000 2000 m' 10,130,300,000


1 03 15 01 Pembangunan Jalan Margaluyu Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Mandalareh) Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000 APBN/DAK

1 03 15 03 Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari 2000 m' 1,400,000,000 APBD Prop
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari 500 m' 0
1 03 15 05 Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar 556 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 06 Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 07 Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman m' APBN/DAK
Cikadongdong) 1000 2,000,000,000
1 03 15 08 Pembangunan Jalan Bebedahan Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 09 Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000 APBD KOTA
1 03 15 10 Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kota Kec.Langensari 4000 m' 10,000,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Jembatan Jumlah Jembatan Yang 4 Unit 53,475,000,000 1 Unit 20,000,000,000


Dibangun
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000 APBD Prop
1 03 15 11 Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000 APBN
03 15 12 Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 13 Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 14 Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec. Pataruman 1 Unit 17,475,000,000 APBN/DAK

Peningkatan Jalan 44,902 m' 42,375,000,000 5150 m' 7,300,000,000


1 03 15 14 Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 4000 m' 2,800,000,000 APBN/DAK
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman 1900 m' 1,400,000,000 APBN/DAK
1 03 15 18 Peningkatan Jalan Sinargalih Kec Langensari 500 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 19 Peningkatan Jalan Parto Atmojo Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Industri Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 21 Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari Kec Langensari 900 m' 450,000,000 APBN/DAK
1 03 15 22 Peningkatan Jalan Sudirman Kec Langensari 400 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Roy II Kec Langensari 1800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem Kec Purwaharja 1000 m' 750,000,000 APBN/DAK
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Waringinsari Kec Langensari 1900 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Juhadi Kec Langensari 350 m' 175,000,000 APBN/DAK
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Priagung Kec. Banjar 2500 m' 4,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Binangun tahap III Kec. Pataruman 1250 m' 1,200,000,000 APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 15 29 Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 30 Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m' 350,000,000 APBN/DAK
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Patrol Kec. Banjar 4000 m' 1,650,000,000 APBN/DAK
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Tembungkerta Kec. Pataruman 1200 m' 2,300,000,000 APBN/DAK
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 1000 m' 1,250,000,000 APBN/DAK
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m' 4,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol Kec. Banjar 1000 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Parung Kec. Banjar 1500 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Pedati Kec. Banjar 1500 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Situsaeur Kec. Banjar 750 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m' 2,050,000,000 APBN/DAK
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 45 Peningkatan jalan Kedungpulung Kec. Banjar 2000 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 46 Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m' 500,000,000 APBN/DAK

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 10 Paket 800,000,000


1 03 15 47 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 APBD Kota

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong Saluran Drainase Yang 2,050,000,000


Dibangun

Pembangunan Drainase Jalan 1,600 m3 2,050,000,000 3538 m3 2,830,000,000


1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000 APBD Kota
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota

1 03 16 07 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jl. Rejasari Kec Langensari 200 m3 350,000,000 APBD Kota
1 03 16 09 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan 3,360,000,000


Tanah/Keermir yang
terbangun
Pembangunan Kermeer Jalan 4,350 m3 3,360,000,000 2660 m3 1,121,310,000
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000 APBD Kota
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan Kota Dalam 53,225,000,000
Kondisi Baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000 17300 m' 18,700,000,000
1 03 18 01 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Langensari Kec. Langensari 280 m' 600,000,000 APBD Kota

1 03 18 02 Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000 APBD Kota
1 03 18 03 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Pasar Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000 APBD Prop
Langensari)
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langensari Kec. Langensari 444 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar 720 m' 1,300,000,000 APBN/DAK
1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari 100 m' 100,000,000.00 APBD Kota
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari 2000 m' 2,100,000,000 APBN/DAK
1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar 1080 m' 7,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar 950 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 11 Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman 1000 m' 650,000,000 APBD Kota
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman 550 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman 135 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar 1190 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari 400 m' 10,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman 570 m' 5,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar 3440 m' 10,000,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000 200 Km 3,000,000,000


1 03 18 12 Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 Unit 2,500,000,000 1 Buah 2,500,000,000


1 03 18 13 Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 14 Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 Unit 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 18 15 Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 16 Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 17 Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 Unit APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 32 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 1 Paket 850,000,000
2 03 32 01 Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Rumah tangga Pra KS 1306 KK 2,154,900,000 450 KK 3,592,760,000
yang menggunakan listrik

2 03 17 01 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 02 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 03 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar Kec Banjar 281 KK 463,650,000 APBD Prop
2 03 17 04 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000 APBD Prop

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan Pedesaan 1182 Titik 14,522,500,000 400 Titik 2,800,000,000

2 03 17 05 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman Jumlah lokasi yang Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
jalan lingkungan
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Banjar Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000 APBD Kota
2 03 17 10 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 11 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang Kec Banjar 104 Titik 780,000,000 APBD Kota
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Kec Banjar 10 Titik 75,000,000 APBD Kota
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000 APBD Prop
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000 APBD Prop
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000 APBD Prop
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000 80 Titik 2,400,000,000
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. M.Hamim Jumlah lokasi yang 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. Balokang jalan umum 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 24 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Pangadegan Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 25 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Sukarame Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 26 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Mustofa Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 27 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Citamiang Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 28 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purnomosidi Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 29 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Langensari Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop

2 03 17 30 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Banjar - Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop
Pangandaran
2 03 17 31 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kawasan Spot Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
Center
2 03 17 32 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purwanegara Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 33 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Patrol Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop
2 03 17 34 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H M Harun Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 35 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Cimaragas Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 36 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 37 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Batulawang Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 38 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Geriliya Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000 APBD Prop
2 03 17 39 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Rejasari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 40 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kujangsari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 41 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000 APBD Prop

2 03 17 42 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000 APBD Prop
Langensari
2 03 17 43 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000 APBD Prop

2 03 17 44 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 Titik 150,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
2 03 17 45 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 Titik 400,000,000 APBD Prop
Sasmita
2 03 17 46 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000 APBD Prop

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000 20 Tiang 200,000,000


2 03 17 47 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000 APBD Kota

2 03 17 48 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000 APBD Kota

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 Titik - 2 Unit 260,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000 844 Titik 480,000,000
2 03 17 49 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000 APBD Kota

TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


41,732,800,000 Kepala Dinas Pekerjaan Umum
APBD KOTA :
Kota Banjar
Sekretariat 6,537,800,000
PSDA 21,400,000,000
TAMBEN 12,525,000,000
UPTD 1,270,000,000

APBD Propinsi 99,972,400,000 Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD tahun 2019
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)

URUSAN PEKERJAAN UMUM URUSAN PEKERJAAN


DAN PENATAAN RUANG UMUM DAN PENATAAN
RUANG
I PROGRAM PEMBANGUNAN 152,540,000,000 PROGRAM 124,565,617,000
JALAN DAN JEMBATAN PEMBANGUNAN JALAN
DAN JEMBATAN
a PEMBANGUNAN JALAN PEMBANGUNAN JALAN
Pembangunan Jalan Veteran Terbangunnya Jalan 1900 x 3 m 1,200,000,000 Pembangunan Jalan Cadas RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya 1750 m1 1,600,000,000
Gantung - Mandalareh Kecamatan Langensari Pembangunan Jalan Cadas
Gantung - Mandalareh

Pembangunan Jalan Cibentang Kec. Purwahrja, Ds. Terbangunnya Jalan 3750 x 4 m 5,000,000,000
Mekarharja, Dsn.
Cibentang
Pembangunan Jalan Bebedahan Kel. Purwaharja Terbangunnya Jalan 1850 x 4.5 m 5,000,000,000

b PEMBANGUNAN JEMBATAN PEMBANGUNAN


JEMBATAN

Pembangunan Jembatan BSA 2 Terbangunnya Jembatan 1 Unit 225,000,000 Pembangunan Jermbatan Jalan Kedungwaringin Terbangunnya 1 Unit 1,500,000,000
Sampih Selatan Citamiang - Kedungwaringin RT/RW 007/006 Pembangunan Jermbatan
Kedungwaringin Desa Citamiang - Kedungwaringin
Waringinsari - Kecamatan
Langensari

Pembangunan Jembatan Kec. Puwaharja Terbangunnya Jembatan 1 Unit 20,000,000,000 Pembangunan Jembatan Mekarharja-Sinartanjung Terbangunnya 1 Unit 17,000,000,000
Mekarharja - Sinartanjung Dsn.Cibentang Ds Mekarharja-Sinartanjung Kota Banjar; Pembangunan Jembatan
Mekarharja Mekarharja-Sinartanjung
Pembangunan Jembatan Kec. Puwaharja Ds. Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000 Pembangunan Jembatan Karangpucung Kec. Terbangunnya 1 Unit 20,000,000,000
Randegan - Cibentang Mekarharja Citanduy (Karangpucung) Banjar Kota Banjar; Pembangunan Jembatan
Citanduy (Karangpucung)
Pembangunan Jembatan Kec. Puwaharja Ds. Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000 Pembangunan Jembatan Sungai Citanduy Kota Terbangunnya 1 Unit 17,000,000,000
Randegan - Pasirleutik Mekarharja Citanduy V Banjar; Pembangunan Jembatan
Citanduy V
Pembangunan Jembatan Kec. Pataruman Ds. Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000 Pembangunan Jembatan Desa Rejasari-Desa Terbangunnya Jembatan 1 Unit 500,000,000
Karangsari Batulawang dsn. Avoer Sampih Bojongkantong Avoer Sampih
Karangsari
Pembangunan Flyover Kec. Banjar Ds. Jajawar Terbangunnya Jembatan 1 Unit 20,000,000,000 Pembangunan Jembatan Desa Langensari-Desa Terbangunnya Jembatan 1 Unit 200,000,000
Karangpucung Wetan Sampih Selatan Bojongkantong Sampih Selatan

Pembangunan Jembatan Kec. Banjar Ds. Jajawar Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000
Gantung Cilutung

Pembangunan Jembatan Kec. Banjar Ds. Jajawar Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000
Gantung Karangpucung Kulon

Pembangunan Jembatan Kec. Banjar Dsn. Babakan Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000
Gantung Situ Leutik Ds. Cibereum

Pembangunan Jembatan Kel. Purwaharja Terbangunnya Jembatan 1 Unit 1,000,000,000


Randegan
Pembangunan Jembatan Terbangunnya Jembatan 100 m 750,000,000
Citanduy III (Lanjutan)
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
c PENINGKATAN JALAN PENINGKATAN JALAN

Peningkatan Jalan Priagung Desa Binangun dan Desa Meningkatnya Kualitas 2100 X 4 M 2,500,000,000 Peningkatan Jalan Pedati RT/RW / Desa Balokang - Terlaksananya Peningkatan 1800 m1 1,300,000,000
Tahap II Neglasari Jalan Kecamatan Banjar Jalan Pedati

Peningkatan Jalan Tembungkerta Desa Binangun Meningkatnya Kualitas 1210 X 4 M 3,000,000,000 Peningkatan Jalan Makam RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Peningkatan 417 m1 500,000,000
Jalan Muktisari Muktisari - Kecamatan Jalan Makam Muktisari
Langensari
Peningkatan Jalan Binangun Desa Neglasari Meningkatnya Kualitas 1350 X 3 M 1,200,000,000 Peningkatan Jalan Roy I RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Peningkatan 2000 m1 1,300,000,000
Tahap III Jalan Bojongkantong - Jalan Roy I
Kecamatan Langensari
Peningkatan Jalan Ciaren Tahap Desa Batulawang Meningkatnya Kualitas 1196 X 4 M 2,000,000,000 Peningkatan Jalan RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya Peningkatan 1350 m1 1,100,000,000
II Jalan Rancamaneuh Tahap II Kecamatan Langensari Jalan Rancamaneuh Tahap
II

Peningkatan Jalan Patrol Desa Jajawar dan Desa Meningkatnya Kualitas 2400 x 4 m 3,300,000,000 Peningkatan Jalan Ciaren Jalan Ciaren RT/RW / Terlaksananya Peningkatan 2000 m1 2,000,000,000
Cibeureum Jalan Dusun Tundagan Desa Jalan Ciaren
Batulawang - Kecamatan
Pataruman

Peningkatan Jalan Tentara Desa Binangun Meningkatnya Kualitas 1400 X 6 3,000,000,000 Peningkatan Jalan Langensari RT/RW / Lingkungan Terlaksananya Peningkatan 930 m1 2,000,000,000
Pelajar Tahap III Jalan Tahap V Pataruman Kelurahan Jalan Langensari Tahap V
Pataruman - Kecamatan
Pataruman
Peningkatan Jalan Pedati Kel. Banjar Meningkatnya Kualitas 1800 X 3 M 2,000,000,000 Peningkatan Jalan Tundagan RT/RW / Dusun Tersedianya Jalan 2923 m1 2,000,000,000
Jalan Tundagan Desa
Batulawang - Kecamatan
Pataruman
Peningkatan jalan Sinargalih Desa langensari kec. Meningkatnya Kualitas 950 x 3 m 1,000,000,000 Peningkatan Jalan Priagung RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya Peningkatan 900 m1 1,600,000,000
Langensari Jalan Tahap III Kecamatan Pataruman Jalan Priagung Tahap III

Peningkatan Jalan Cikadongdong kec. Pataruman Dsn. Meningkatnya Kualitas 4000 x 3 m 4,000,000,000 Peningkatan Jalan Rejasari RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya Peningkatan 650 m1 1,000,000,000
Sukaharja Ds. Karyamukti Jalan Kecamatan Langensari Jalan Rejasari

Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman Dsn. Meningkatnya Kualitas 2000 x 3 m 2,000,000,000 Peningkatan Jalan Cijati - RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya Peningkatan 600 m1 500,000,000
Sukamaju Ds. Mulyasari Jalan Pejamben Tahap II Kecamatan Pataruman Jalan Cijati - Pejamben
Tahap II

Peningkatan Jalan Nahromi Kec. Langensari dan Kec. Meningkatnya Kualitas 3200 x 3 m 5,000,000,000 Peningkatan Jalan RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya Peningkatan 855 m1 2,000,000,000
Waringinsari Jalan Tembungkerta Kecamatan Pataruman Jalan Tembungkerta

Peningkatan Jalan Majalikin Meningkatnya Kualitas 1700 x 4 m 1,300,000,000 Peningkatan Jalan Parto RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya Peningkatan 650 m1 700,000,000
Jalan Atmojo Kecamatan Langensari Jalan Parto Atmojo

Peningkatan Jalan Pegerbatu Kec. Pataruman, Ds. Meningkatnya Kualitas 3200 x 3 m 2,500,000,000 Peningkatan Jalan Sinargalih RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya Peningkatan 878 m1 1,000,000,000
Batulawang, Dsn. Pager Jalan Kecamatan Langensari Jalan Sinargalih
Batu RT/RW 007

Peningkatan Jalan Langensari Meningkatnya Kualitas 10000 x 6 m 20,000,000,000 Peningkatan Jalan Industri RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya Peningkatan 1000 m1 1,000,000,000
tahap III Jalan Kecamatan Langensari Jalan Industri
Peningkatan Jalan Situsaeur Meningkatnya Kualitas 3150 3,300,000,000 Peningkatan Jalan - Terlaksananya Peningkatan 2200 m1 3,000,000,000
Jalan Kedungpulung Jalan Kedungpulung

Peningkatan Jalan Sirnagalih Meningkatnya Kualitas 2200 x 3 m 1,600,000,000 Peningkatan Jalan Tentara - Terlaksananya Peningkatan 1400 m1 2,300,000,000
Jalan Pelajar Lanjutan Jalan Tentara Pelajar
Lanjutan

Peningkatan Jalan Meningkatnya Kualitas 3050 x 3 m 1,900,000,000 Peningkatan Jalan Sutami - Terlaksananya Peningkatan 300 m1 700,000,000
Rancamaneuh Jalan Jalan Sutami
Peningkatan Jalan Margaluyu Kec. Pataruman, Ds. Meningkatnya Kualitas 3800 x 4.5 m 10,000,000,000 Peningkatan Jalan Patrol RT/RW / Desa Jajawar - Terlaksananya Peningkatan 2200 m1 1,500,000,000
Tahap II Mulyasari, Dsn. Rancakole Jalan Kecamatan Banjar Jalan Patrol
RT/RW 014/003
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Peningkatan Jalan Rejasari Kel. Muktisari Meningkatnya Kualitas 605 x 4 M 1,000,000,000 Peningkatan Jalan RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya Peningkatan 2650 m1 4,000,000,000
Lanjutan Jalan Pangasinan Kecamatan Pataruman Jalan Pangasinan

Peningkatan Jalan Cijati Desa Binangun Meningkatnya Kualitas 500 x 3 M 350,000,000 Peningkatan Jalan RT/RW / Desa Terlaksananya Peningkatan 2274 m1 3,500,000,000
Pejamben Tahap II Jalan Cikadongdong Karyamukti - Kecamatan Jalan Cikadongdong
Pataruman
Peningkatan Jalan Pacor Desa Batulawang Meningkatnya Kualitas 650 X 3 500,000,000 Peningkatan Jalan Pacor RT/RW / Desa Sukamukti Terlaksananya Peningkatan 600 m1 450,000,000
Lanjutan Jalan Tahap II - Kecamatan Pataruman Jalan Pacor Tahap II

Peningkatan jalan Jawi Desa langensari kec. Meningkatnya Kualitas 850 x 3 m 1,000,000,000 Peningkatan Jalan Majalikin Jalan Madjalikin RT/RW / Terlaksananya Peningkatan 1950 meter 2,000,000,000
Langensari Jalan Desa Waringinsari - Jalan Majalikin
Kecamatan Langensari
Peningkatan jalan Parto Atmodjo Desa langensari kec. Meningkatnya Kualitas 1000 x 3 m 1,000,000,000 Peningkatan Jalan Dipati Ukur Dipati Ukur Desa/Kel. Peningkatan Jalan Dipati 2,750,000,000
Langensari Jalan Banjar Kec. Banjar Kota Ukur
Banjar
Peningkatan Jalan Pasir Sireum kec. Pataruman Dsn. Meningkatnya Kualitas 1300 x 3 m 1,500,000,000 Peningkatan Jalan KH Mustofa Kec. Banjar Kota Banjar; Peningkatan Jalan KH 2,750,000,000
Cigadung Ds. Karyamukti Jalan Mustofa
Peningkatan Jalan Cibonte Kec. Banjar Dsn. Awiluar Meningkatnya Kualitas 1200 x 3 m 1,500,000,000 Peningkatan Jalan Batulawang Desa/Kel. Batulawang Peningkatan Jalan 4,500,000,000
Ds. Situbatu Jalan Kec. Pataruman Kota Batulawang
Banjar;
Peningkatan Jalan Pedati kec. Banjar Dsn. Meningkatnya Kualitas 1800 x 3 m 2,000,000,000 Peningkatan Jalan Karangpucung Kec. Peningkatan Jalan 4,000,000,000
Warungbuah Ds. Neglasari Jalan Karangpucung Banjar Kota Banjar; Karangpucung
Peningkatan Jalan Cigadung kec. Pataruman Dsn. Meningkatnya Kualitas 1700 x 3 m 5,000,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan Jalan Cijurey - Sindang Pemeliharaan Periodik Jalan 1,000,000,000
Cigadung Ds. Karyamukti Jalan Cijurey - Sindang Asih Asih Kec. Langensari Cijurey - Sindang Asih
Kota Banjar

Peningkatan Jalan Tundagan Kec. Pataruman, Ds. Meningkatnya Kualitas 2923 x 4 m 3,000,000,000 Peningkatan Jalan Jalan Rancabulus - Peningkatan Jalan 1,500,000,000
Batulawang, Dsn. Jalan Rancabulus - Bantardawa Bantardawa Kec. Rancabulus - Bantardawa
Tundagan Langensari Kota Banjar
Peningkatan Jalan Pangasinan Kec. Pataruman. Ds. Meningkatnya Kualitas 2650 x 4 m 2,700,000,000 Peningkatan Jalan Rejasari - Jalan Rejasari - Situsaeur Peningkatan Jalan Rejasari - 1,000,000,000
Sukamukti, Dsn. Girimukti Jalan Situsaeur (Jl. Industri) (Jl. Industri) Kec. Situsaeur (Jl. Industri)
Langensari Kota Banjar
Peningkatan Jalan Pentasan Kec. Langensari, Ds. Meningkatnya Kualitas 435 x 4 m 500,000,000 Peningkatan Jalan Rejasari - Jalan Rejasari - Situsaeur Peningkatan Jalan Rejasari - 1,000,000,000
Waringinsari, Dsn. Jalan Situsaeur Kec. Langensari Kota Situsaeur
Purwodadi RT/RW 005/003 Banjar;

Peningkatan Jalan Muktisari Meningkatnya Kualitas 1500 x 6 m 3,000,000,000 Peningkatan Jalan Santiong - Tembungkerta Peningkatan Jalan 3,500,000,000
Tahap II Jalan Perempatan Santiong - Kec. Pataruman Kota Perempatan Santiong -
Tembungkerta Banjar; Tembungkerta
Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman Peningkatan Jalan 2,000,000,000
Pataruman-Langensari dan Langensari Kota Pataruman-Langensari
Banjar
Peningkatan Jalan Desa Binangun Desa Peningkatan Jalan 855 m1 2,000,000,000
Tembungkerta Lanjutan Sukamukti Tembungkerta Lanjutan
Peningkatan Jalan Pagerbatu Desa Batulawang Peningkatan Jalan Pagerbatu 700 m1 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Kujangsari Desa Kujangsari Peningkatan Jalan 900 m1 2,000,000,000


Kujangsari
Peningkatan Jalan Sirnagalih Desa Sinartanjung Peningkatan Jalan Sirnagalih 1600 m1 1,465,617,000
Lanjutan Lanjutan
Peningkatan Jalan Masuk ke Kec. Pataruman Peningkatan Jalan Masuk ke 230 m1 350,000,000
Stasiun Stasiun
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
d PERENCANAAN T-1 PERENCANAAN T-1
Perencanaan T-1 Tersedianya Dokumen 1 paket 650,000,000 Perencanaan Bidang Kota Banjar Dokumen Kegiatan 9 paket 500,000,000
Binamarga Tahun 2020 Perencanaan Bidang
Binamarga Tahun 2020
Survey Kondisi Jalan Se- Kota Tersedianya Dokumen 1 dokumen 65,000,000
Banjar (DAK) Kondisi Jalan

II PROGRAM PEMBANGUNAN Tersedianya sistem 58,415,000,000 PROGRAM 64,560,000,000


SALURAN jaringan drainase skala PEMBANGUNAN SALURAN
DRAINASE/GORONG-GORONG kawasan dan skala DRAINASE/GORONG-
kota GORONG
a PEMBANGUNAN SALURAN PEMBANGUNAN SALURAN
DRAINASE/GORONG- DRAINASE/GORONG-
GORONG GORONG
Pembangunan Drainase Dusun Desa Batulawang Terbangunnya Drainase 1500 m 1,800,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW / Desa Tersedianya Saluran 1500 meter 1,800,000,000
Tundagan Desa Batulawang Dusun Tundagan Desa Dusun Tundagan Desa Batulawang - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong di
Kec. Pataruman Batulawang Kec. Batulawang Kec.Pataruman Pataruman Dusun Tundagan Desa
Pataruman Batulawang
Pembangunan Drainase Kel. Kel. Situbatu -Terbangunnya Drainase 1000 m 1,000,000,000 Pembangunan Drainase Kel. RT/RW / Kelurahan Tersedianya Saluran 1000 meter 1,000,000,000
Situbatu Kel. Situbatu Situbatu Situbatu - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Banjar
Pembangunan Drainase Kel. Hegarsari Terbangunnya Drainase 1.150 m 1,300,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW / Desa Sukamukti Tersedianya Saluran 2800 meter 3,000,000,000
Lingkungan Pangadegan Kel Lingkungan Dusun Girimukti Desa - Kecamatan Pataruman Drainase/Gorong-gorong
Hegarsari Pangadegan Kel Sukamukti
Pembangunan Drainase Dusun Desa Karyamukti Hegarsari
Terbangunnya Drainase 2.000 m 3,000,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW / Desa Tersedianya Saluran 1300 meter 1,800,000,000
Sukaharja Desa Karyamukti Dusun Sukaharja Desa Dusun Pananjung Desa Sinartanjung - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Karyamukti Sinartanjung Pataruman
Pembangunan Drainase Dusun Desa Mulyasari Terbangunnya Drainase 1.050 m 1,500,000,000 Pembangunan Drainase - Tersedianya Saluran 1000 meter 800,000,000
Sukamaju Desa Mulyasari Dusun Sukamaju Desa Dusun Karanggintung Kec. Drainase/Gorong-gorong di
Mulyasari Langensari dusun karang gintung
Pembangunan Drainase Dusun Desa Sukamukti Terbangunnya Drainase 2.800 m 3,000,000,000 Pembangunan Drainase Jl. RT/RW / Desa Tersedianya Saluran 800 meter 1,500,000,000
Girimukti Desa Sukamukti Dusun Girimukti Desa Jawi Kec. Langensari Langensari - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Sukamukti Langensari
Pembangunan Drainase Dusun Desa Sinartanjung Terbangunnya Drainase 1.300 m 1,800,000,000 Pembangunan Drainase Jl. - Tersedianya Saluran 500 meter 400,000,000
Pananjung Desa Sinartanjung Dusun Pananjung Desa Abdul Fatah Kec. Langensari Drainase/Gorong-gorong
Sinartanjung
Pembangunan Drainase Dusun Kec. Langensari Terbangunnya Drainase 1.000 m 800,000,000 Pembangunan Drainase Dusun Priagung RT/RW Terbangunnya Drainase 4300 meter 4,500,000,000
Karanggintung Kec. Langensari Dusun Karanggintung Primer Desa Binangun Kec. 003/001 Dusun Priagung Primer Desa Binangun Kec.
Kec. Langensari Pataruman Desa Binangun - Pataruman
Kecamatan Pataruman
Pembangunan Drainase Jl. Jawi Desa Langensari Terbangunnya Drainase 800 m 1,500,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW /003 Dusun Terbangunnya Drainase 1700 meter 1,000,000,000
kec. Langensari jalan jawi desa Primer Desa Batulawang Kec. Karangsari Desa Primer Desa Batulawang
Langensari Pataruman Batulawang - Kecamatan Kec. Pataruman
Pataruman
Pembangunan Drainase Kec. Langensari Terbangunnya Drainase 1.200 m 1,000,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW 012/004 Dusun Terbangunnya Drainase 800 meter 960,000,000
Perbatasan Muktisari- Primer Perbatasan Primer Kel. Situbatu Kec. Awiluar Kelurahan Primer Kel. Situbatu Kec.
Waringinsari Muktisari-Waringinsari Banjar Situbatu - Kecamatan Banjar
Banjar
Pembangunan Drainase Jl. Kec. Langensari Terbangunnya Drainase 500 m 400,000,000 Pembangunan Gorong- - Tersedianya Saluran 2000 meter 1,500,000,000
Abdul Fatah Kec. Langensari Jl. Abdul Fatah Kec. Gorong Dan Trotoarisasi Kec. Drainase/Gorong-gorong
Langensari Pataruman
Pembangunan Drainase Awiluar Kel.Situbatu Terbangunnya Drainase 1.500 m 2,000,000,000 Pembangunan Gorong- RT/RW / Desa Binangun - Tersedianya saluran 5000 meter 4,500,000,000
Kel.Situbatu Awiluar Kel.Situbatu Gorong Dan Trotorasi Jl. Kecamatan Pataruman drainase/gorong-gorong
Tentara Pelajar (Lanjutan)
Pembangunan Drainase Kel. Kel. Hegarsari Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW / Dusun Tersedianya Saluran 2000 meter 1,500,000,000
Hegarsari Skala Kota Kel. Dusun Citangkolo, Desa Citangkolo Desa Drainase/Gorong-gorong
Hegarsari Kujangsari Kecamatan Kujangsari - Kecamatan
Langensari Langensari
Pembangunan Drainase skala Kel. Banjar Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Gorong- RT/RW / Kelurahan Tersedianya saluran 1000 meter 800,000,000
kota Kel. Banjar Skala Kota Kel. Gorong Dan Trotorisasi Kel. Mekarsari - Kecamatan drainase/gorong-gorong
Hegarsari Mekarsari Kec. Banjar Banjar
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Drainase skala Kel. Pataruman Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase - Tersedianya Saluran 1000 meter 2,000,000,000
kota Kel. Pataruman Skala Kota Kel. Pusat Kota Drainase/Gorong-gorong
Pataruman
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Drainase skala Kel. Purwaharja Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase Kel. RT/RW / Kelurahan Tersedianya saluran 700 meter 1,000,000,000
kota Kel. Purwaharja Skala Kota Kel. Bojongkantong Bojongkantong - drainase/gorong-gorong
Purwaharja Kecamatan Langensari
Pembangunan Drainase skala Kel. Karang Panimbal Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase RT/RW / Desa Tersedianya saluran 500 meter 1,000,000,000
kota Kel. Karangpanimbal Skala Kota Kel. Desa Langensari Langensari - Kecamatan drainase/gorong-gorong
Karangpanimbal Langensari
Pembangunan Drainase skala Kel. Situbatu Terbangunnya 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase Desa RT/RW / Desa Binangun - Tersedianya saluran 500 meter 1,000,000,000
kota Kel. Situbatu Drainase Skala Kota Kel. Binangun Kecamatan Pataruman drainase/gorong-gorong
Pembangunan Drainase skala Kel. Mekarsari SitubatuDrainase
Terbangunnya 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase Desa RT/RW / Desa Mulyasari - Tersedianya saluran 500 meter 1,000,000,000
kota Kel. Mekarsari Skala Kota Kel. Mulyasari Kecamatan Pataruman drainase/gorong-gorong
Mekarsari
Pembangunan Drainase skala Kel. Muktisari Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase - Tersedianya Saluran 1000 meter 1,000,000,000
kota Kel. Muktisari Skala Kota Kel. Muktisari Pintusinga Lanjutan Drainase/Gorong-gorong
Pembangunan Drainase skala Kel. Bojongkantong Terbangunnya Drainase 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Gorong- - Tersedianya Saluran 1300 meter 1,500,000,000
kota Kel. Bojongkantong Skala Kota Kel. Gorong Dan Trotoarisasi Kel. Drainase/Gorong-gorong
Bojongkantong Muktisari
Pembangunan Gorong-gorong Kec. Pataruman Terbangunnya Gorong- 2.000 m 2,500,000,000 Pembuatan dan Perbaikan Kel. Muktisari Kec. Pembuatan dan Perbaikan 1,000,000,000
dan Trotoarisasi Kec. Pataruman gorong dan Trotoarisasi Saluran Drainase dan Langensari Kota Banjar Saluran Drainase dan
Kec. Pataruman Trotoarisasi Kelurahan Trotoarisasi Kelurahan
Muktisari Muktisari
Pembangunan Gorong-gorong Kel. Mekarsari Terbangunnya Gorong- 2.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Drainase, Kel. Muktisari Tersedianya Drainase, 1500 meter 1,000,000,000
dan Trotoarisasi Jl. Tentara gorong dan Trotoarisasi Gorong-gorong dan Gorong-gorong dan
Pelajar (lanjutan) Jl. Tentara Pelajar Troroarisasi Kel. Muktisari Troroarisasi Kel. Muktisari
(lanjutan)
Pembangunan Drainase Jl. Ir. Desa Sinartanjung Terbangunnya Gorong- 300 m 200,000,000 Pembangunan Drainase, Kel. Hegarsari Tersedianya Drainase, Skala 300 meter 200,000,000
Purnomosidi Desa Sinartanjung gorong Jl. Purnomosidi Skala Kota Kelurahan Kota Kelurahan Hegarsari
Desa Sinartanjung Hegarsari
Peningkatan Saluran Drainase Kel Situbatu Meningkatnya saluran 1.220 m 1,300,000,000 Pembangunan Drainase, Kel. Banjar Tersedianya Drainase, Skala 300 meter 200,000,000
Lingkungan Permukiman di Drainase Lingkungan Skala Kota Kelurahan Banjar Kota Kelurahan Banjar
Kelurahan Situ Batu Permukiman
Peningkatan Saluran Drainase Kel. Muktisari Meningkatnya saluran 880 m 1,300,000,000 Pembangunan Drainase Desa Desa Jajawar Tersedianya Drainase Desa 300 meter 200,000,000
Lingkungan Permukiman di Drainase Lingkungan Jajawar Jajawar
Kelurahan Muktisari Permukiman
Peningkatan Saluran Drainase Kel. Bojongkantong Meningkatnya saluran 1.237 m 1,300,000,000 Pembangunan Drainase Desa Desa Balokang Tersedianya Drainase Desa 300 meter 200,000,000
Lingkungan Permukiman di Drainase Lingkungan Balokang Balokang
Kelurahan Bojongkantong Permukiman
Peningkatan Saluran Drainase Kel. Pataruman Meningkatnya saluran 968 m 1,250,000,000 Pembangunan Drainase Desa Desa Sukamukti Tersedianya Drainase Desa 300 meter 200,000,000
Lingkungan Permukiman di Drainase Lingkungan Sukamukti Sukamukti
Kelurahan Pataruman Permukiman

Peningkatan Saluran Drainase Kel. Hegarsari Meningkatnya saluran 1.028 m 1,250,000,000


Lingkungan Permukiman di Drainase Lingkungan
Kelurahan Hegarsari Permukiman

b PERBAIKAN PERBAIKAN
DRAINASE/GORONG-GORONG DRAINASE/GORONG-
GORONG
Perbaikan Gorong-gorong dan Kel. Banjar Tersedianya Gorong- 1200 m 1,000,000,000 Perbaikan Gorong-Gorong RT/RW / Kelurahan Tersedianya 1200 meter 1,000,000,000
Trotoarisasi Jl. Perintis gorong dan Trotoarisasi Dan Trotoarisasi Jl. Perintis Banjar - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Kemerdekaan Jl. Perintis Kemerdekaan Kemerdekaan Banjar dalam kondisi baik

Perbaikan Gorong-gorong dan Kel. Purwaharja Tersedianya Gorong- 1200 m 1,000,000,000 Perbaikan Gorong-Gorong RT/RW / Kelurahan Tersedianya 1200 meter 1,500,000,000
trotoarisasi Jl. Brigjen M. Isa gorong dan Trotoarisasi Dan Trotoarisasi Jl. Brigjen Purwaharja - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Jl. Brigjen M Isa M.Isa Purwaharja dalam kondisi baik
Pembuatan Trotoar Sampih - Tersedianya 1000 meter 1,000,000,000
Kec. Langensari Drainase/Gorong-gorong
dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Tersedianya 1000 meter 2,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Muktisari - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Kel. Muktisari Langensari dalam kondisi baik
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Tersedianya 2500 meter 5,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Bojongkantong - Drainase/Gorong-gorong
Kel. Bojongkantong Kecamatan Langensari dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Tersedianya 2500 meter 5,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Pataruman - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Kel. Pataruman Pataruman dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Tersedianya 1000 meter 2,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Hegarsari - Kecamatan Drainase/Gorong-gorong
Kel. Hegarsari Pataruman dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan Kel. Purwaharja Kec. 1,000,000,000
Trotoarisasi Jalan SiliwangiPurwaharja Kota Banjar;
Kel. Karangpanimbal Kec. 500,000,000
Purwaharja Kota Banjar;
Kel. Situbatu Kec. Banjar 1,000,000,000
Kota Banjar
Kel. Mekarsari Kec. 1,000,000,000
Banjar Kota Banjar
Kel. Banjar Kec. Banjar 1,000,000,000
Kota Banjar;
Pembangunan dan Perbaikan Lingkungan Pembangunan dan 200,000,000
Drainase Primer Lingkungan Parunglesang Kelurahan Perbaikan Drainase Primer
Parunglesang Kelurahan Banjar Kec. Banjar Kota Lingkungan Parunglesang
Banjar Banjar; Kelurahan Banjar
Pembuatan dan Perbaikan Lingkungan Mekarsari Pembuatan dan Perbaikan 200,000,000
Drainase Lingkungan Kelurahan Mekarsari Kec. Drainase Lingkungan
Mekarsari Kelurahan Banjar Kota Banjar; Mekarsari Kelurahan
Mekarsari Mekarsari
Pembuatan dan Perbaikan Lingkungan Cipadung Pembuatan dan Perbaikan 200,000,000
Drainase Lingkungan Desa/Kel. Mekarharja Drainase Lingkungan
Cipadung Kelurahan Kec. Purwaharja Kota Cipadung Kelurahan
Purwaharja Banjar Purwaharja
Perbaikan Drainase/Gorong- - Tersedianya 1000 meter 1,000,000,000
gorong dalam kondisi baik Drainase/Gorong-gorong
dalam kondisi baik
Perbaikan Gorong-gorong dan Jl. Siliwangi Kec. Perbaikan Gorong-gorong 1,000,000,000
Trotoarisasi Jl. Siliwangi Purwaharja Kota Banjar dan Trotoarisasi Jl. Siliwangi

c PEMBANGUNAN DRAINASE PEMBANGUNAN


JALAN DRAINASE JALAN
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 210 m3 215,000,000 Pembangunan Drainase Jalan - Kecamatan Banjar Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Puloerang Jalan Cipantaran Jalan Cipantaran
Pembangunan Drainase Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Drainase 1000 m3 1,000,000,000 PembangunanDrainase Jalan - Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Ciaren Batulawang, Dsn. Jalan Pabuaran Jalan Pabuaran
Cimanggu RT/RW 005/002
Pembangunan Drainase Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Drainase 1000 m3 1,000,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong - Terbangunnya saluran 200 m3 200,000,000
Batulawang Batulawang, Dsn. Jalan Jalan Bojongkantong Kujangsari RT/RW / drainase jalan
Cimanggu RT/RW 005/002 - Kujangsari Dusun Sindangmulya Bojongkantong
Desa Kujangsari -
Kecamatan Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Kel. Banjar Tersedianya Drainase 2000 m3 2,000,000,000 Pembangunan Drainase Jalan - Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Peta Jalan Randegan II Jalan Randegan II
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 1000 m3 1,000,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Puloerang RT/RW / Terbangunnya Drainase 200 m3 500,000,000
Binangun Jalan Puloerang Desa Kujangsari - Jalan Puloerang
Kecamatan Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 1000 m3 1,000,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Karangtengah - Terbangunnya Drainase 200 m3 500,000,000
Roy I Jalan Karangtengah Jalan Karangtengah
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Drainase Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Pangasinan RT/RW Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Tundagan Batulawang, Dsn. Jalan Pangasinan / Dusun Sukahurip Desa Jalan Pangasinan
Tundagan Sukamukti - Kecamatan
Pataruman
Pembangunan Drainase Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Citapen RT/RW / Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Pagerbatu Batulawang, Dsn. Jalan Citapen Desa Sukamukti - Jalan Citapen
Tundagan Kecamatan Pataruman
Pembangunan Drainase Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Tundagan RT/RW / Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Pangasinan Sukamukti, Dsn. Sukahurip Jalan Tundagan Dusun Muktiasih Desa Jalan Tundagan
RT/RW 002/003 Sukamukti - Kecamatan
Pataruman
Pembangunan Drainase Jalan Kel. Banjar Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Ciaren RT/RW / Terbangunnya 200 m3 200,000,000
Priagung Jalan Ciaren Dusun Sukahurip Desa Pembangunan Drainase
Sukamukti - Kecamatan Jalan
Pataruman
Pembangunan Drainase Jalan Kel. Banjar Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Jalan Kalapalima RT/RW Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Patrol Jalan Kalapalima 002/006 Dusun Jalan Kalapalima
Sindangasih Desa
Kujangsari - Kecamatan
Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Kel. Banjar Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Desa Bojongkantong Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Karangpucung Jalan Purnomosidi Jalan Purnomosidi
Pembangunan Drainase Jalan Kel. Banjar Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Desa Batulawang Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Situbatu Jalan Batulawang jalan Batulawang
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000 Pembangunan Drainase Jalan Desa Waringinsari Terbangunnya Drainase 200 m3 200,000,000
Bojong 1 Jalan Nahromi Jalan Nahromi
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000
Gotama Jalan
Pembangunan Drainase Jalan Tersedianya Drainase 205 m3 200,000,000
Nahromi Jalan

III PROGRAM PEMBANGUNAN 8,600,000,000 PROGRAM 1,900,000,000


TURAP/TALUD PEMBANGUNAN
/BROJONG TURAP/TALUD
a PEMBANGUNAN KEERMER /BROJONG
PEMBANGUNAN
JALAN TURAP/TALUD/BRONJONG
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Bojongkantong Kec. Tersedianya Keermer 2000 m3 2,000,000,000 Pembangunan keermer jalan Jalan Karangpucung RT/ Terbangunnya keermeer 200 m3 200,000,000
Banjar - Langensari Langensari Jalan Karangpucung RW /004 KarangPucung jalan Karangpucung
Kulon Desa Jajawar -
Kecamatan Banjar

Pembangunan Kermeer Jalan Tersedianya Keermer 5000 m3 5,000,000,000 Pembangunan keermer jalan - Terbangunnya Jalan 200 m3 200,000,000
Cibentang Jalan Cukangdalem
Pembangunan Kermeer Jalan Kec.Pataruman. Ds. Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan RT/RW / Desa Terbangunnya Jalan 200 m3 200,000,000
Karangsari Batulawang. Dsn. Jalan Batulawang Batulawang - Kecamatan
Karangsari RW 003 Pataruman
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan - Terbangunnya Jalan 200 m3 200,000,000
Pabuaran Karyamukti, Dsn. Jalan Peta
Pabuaran RT/RW 002/001
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan Jalan Pabuaran RT/RW Terbangunnya keermeer 200 m3 200,000,000
Cikadongdong Karyamukti, Dsn. Jalan Pabuaran 006/002 Paburan Desa jalan Pabuaran
Sukaharja RT/RW 006/006 Karyamukti - Kecamatan
Pataruman
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan Desa Balokang Terbangunnya Keermer 200 m3 200,000,000
Cigadung Karyamukti, Dsn. Cigadung Jalan Randu Jalan Randu
RT/RW 014/004
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Pataruman, Ds. Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan Desa Mulyasari Terbangunnya Keermer 400 m3 500,000,000
Langensari Mulyasari, Dsn. Sukamaju Jalan Margaluyu Jalan Margaluyu
RT/RW 001/004
Pembangunan Kermeer Jalan Kec. Langensari Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000 Pembangunan keermer jalan Desa Situbatu Terbangunnya keermer jalan 200 m3 200,000,000
Kujangsari Jalan Situbatu Situbatu
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Kermeer Jalan Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000
PETA Jalan
Pembangunan Kermeer Jalan Tersedianya Keermer 215 m3 200,000,000
Situbatu Jalan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)

IV PROGRAM 23,850,000,000 PROGRAM 19,900,000,000


REHABILITASI/PEMELIHARAA REHABILITASI/PEMELIHAR
N JALAN DAN JEMBATAN AAN JALAN DAN
a PEMELIHARAAN RUTIN JEMBATAN
REHABILITASI/
JALAN DAN JEMBATAN PEMELIHARAAN JALAN
Pemeliharaan Rutin Jalan diKota Terpeliharanya Jalan 80 Km 1,500,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan - Kecamatan Pataruman Terlaksananya 5000 m1 5,800,000,000
Banjar Purnomosidi Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan Purnomosidi
Pemeliharaan Jembatan Kel. Banjar Terpeliharanya 1 Unit 50,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan - Terlaksananya 5000 m1 4,600,000,000
Cikembang Jembatan Peta Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan PETA
Pemeliharaan Jembatan Terpeliharanya 1 Unit 200,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan RT/RW / Desa Kujangsari Terlaksananya 900 m1 1,000,000,000
Gantung Karangsari Jembatan Kujangsari - Kecamatan Langensari Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan Kujangsari
Pemeliharaan Periodik Jalan - Terlaksananya 280 m1 600,000,000
Lingkungan Alun - Alun Rehabilitasi/pemeliharaan
Langensari periodik Jalan Lingkungan
Alun - alun Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan RT/RW / Desa Rejasari - Terlaksananya 500 m1 400,000,000
Sukamaju Kecamatan Langensari Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan Sukamaju

b PEMELIHARAAN PERIODIK PEMELIHARAAN RUTIN


JALAN
Pemeliharaan Periodik Jalan Kel. Banjar Terpeliharanya Jalan 1985 X 4,5 M 2,000,000,000 Pemeliharaan Rutin Jalan - Kecamatan Banjar Terpeliharanya Jalan dan 80 km 3,000,000,000
Gotong Royong Dan Jembatan Di Kota Jembatan
Pemeliharaan Periodik Jalan Kel. Bojongkantong dan Terpeliharanya Jalan 5000 X 6 M 5,000,000,000 Banjar
Pemeliharaan Rutin Jalan di Kota Banjar Terpeliharanya Jalan di Kota 80 km 2,500,000,000
Purnomosidi Kel. Muktisari Kota Banjar Banjar
Pemeliharaan Periodik Jalan Kec. Banjar Dsn. Gardu Terpeliharanya Jalan 7885 x 4.5 m 7,000,000,000 Pemeliharaan Rutin Jembatan Kota Banjar Terpeliharanya Jembatan di 5 unit 500,000,000
PETA Ds. Balokang di Kota Banjar Kota Banjar
Pemeliharaan Periodik Jalan Kec. Pataruman Ds. Terpeliharanya Jalan 2200 x 3 1,500,000,000 Rehabilitasi Jembatan Desa Kujangsari Terpeliharanya Jembatan 100 m 1,500,000,000
Sinargalih Sinartanjung Citanduy I Citanduy I
Pemeliharaan Periodik Jalan Kec. Pataruman Dsn. Terpeliharanya Jalan 3400 x 3 m 2,000,000,000
Sukamaju Pananjung Ds.
Pemeliharaan Periodik Jalan Sinartanjung
Kec. Banjar Dsn. Parung Terpeliharanya Jalan 2750 x 3 m 3,000,000,000
Parung Ds. Balokang
Pemeliharaan Periodik Jalan Kec. Purwaharja Dsn. Terpeliharanya Jalan 1650 x 3 m 1,600,000,000
Randegan I Randegan Ds. Raharja

V PROGRAM PENINGKATAN 6,441,925,000 PROGRAM PENINGKATAN 4,495,000,000


SARANA DAN PRASARANA SARANA DAN PRASARANA
KEBINAMARGAAN KEBINAMARGAAN
Rehabilitasi/pemeliharaan alat DPUPRPKP Terpeliharanya Alat 1 paket 150,000,000 Pengadaan Alat-Alat Berat - Kecamatan Pataruman Tersedianya Alat-alat berat 1 Paket 1,025,000,000
alat berat Berat
Rehabilitasi/ Pemeliharaan DPUPRPKP Terpeliharanya Peralatan 1 paket 80,000,000 Pengadaan Alat Berat Untuk - Tersedianya Alat-alat berat 1 Paket 3,220,000,000
Peralatan Laboratorium Laboratorium Pembangunan Infrastruktur Di
Kota Banjar
Pengadaan Alat-alat Berat DPUPRPKP Tersedianya Alat Berat 1 paket 6,011,925,000 Rehabilitasi/Pemeliharaan - Kecamatan Pataruman Tersedianya Alat-alat berat 1 Paket 100,000,000
Alat-Alat Berat dalam kondisi baik
Pengadaan Alat Pendukung DPUPRPKP Tersedianya Alat 1 paket 200,000,000 Rehabilitasi/Pemeliharaan - Kecamatan Pataruman Tersedianya Peralatan 1 Paket 50,000,000
Laboratorium Pendukung Laboratorium Peralatan Laboratorium Laboratorium dalam kondisi
baik
Pengadaan Alat Laboratorium DPUPRPKP Tersedianya Alat Pendukung 1 paket 100,000,000
Laboratorium

VI PROGRAM PENGEMBANGAN 18,850,000,000 PROGRAM 15,500,000,000


DAN PENGELOLAAN PENGEMBANGAN DAN
JARINGAN IRIGASI, RAWA PENGELOLAAN JARINGAN
DAN JARINGAN PENGAIRAN IRIGASI, RAWA DAN
LAINNYA JARINGAN PENGAIRAN
LAINNYA
a PERENCANAAN PERENCANAAN
PEMBANGUNAN JARINGAN PEMBANGUNAN
IRIGASI JARINGAN IRIGASI
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Perencanaan T-1 - Kecamatan Banjar Tersedianya dokumen 2 Paket 200,000,000
Perencanaan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
b PEMELIHARAAN RUTIN REHABILITASI/
JARINGAN IRIGASI PEMELIHARAAN
Pemeliharaan Rutin Jaringan Tersebar Terpeliharanya Jaringan 600 m JARINGAN IRIGASI
800,000,000 Pemeliharaan Rutin Jaringan - Kecamatan Banjar Terpeliharanya Jaringan 4 Paket 500,000,000
Irigasi Irigasi Irigasi Irigasi

c PEMBANGUNAN SALURAN PEMBANGUNAN SALURAN


IRIGASI IRIGASI
Pembangunan Saluran irigasi RT/RW / Desa Jajawar - Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Situleutik Kanan Kecamatan Banjar Pembangunan Saluran
irigasi Situleutik Kanan
Pembangunan Saluran irigasi RT/RW / Desa Terlaksananya 700 m1 1,000,000,000
Cibodas Cibeureum - Kecamatan Pembangunan Saluran
Banjar irigasi Cibodas
Pembangunan Saluran irigasi RT/RW / Desa Jajawar - Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Situleutik Kanan Blok Jajawar Kecamatan Banjar Pembangunan Saluran
Wetan irigasi Situleutik Kanan Blok
Jajawar Wetan
Pembangunan Saluran irigasi RT/RW / Desa Rejasari - Tersedianya Saluran irigasi 300 m1 500,000,000
Rancabulus Kecamatan Langensari Rancabulus
Pembangunan Saluran Irigasi Lingkungan Cipadung Terlaksananya 100 m1 200,000,000
Cipadung Desa/Kel. Purwaharja Pembangunan Saluran
Kec. Purwaharja Kota Irigasi Cipadung
Banjar;

d PENINGKATAN SALURAN PENINGKATAN SALURAN


TERSIER TERSIER
Peningkatan Saluran Tersier Kec. Langensari 1.200 m 1,500,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Terbangunnya Saluran 250 m1 500,000,000
BSA. 4 Kanan BSA.5 Kanan T.2 Kiri Waringinsari - Kecamatan Tersier BSA.5 Kanan T.2 Kiri
Langensari
Peningkatan Saluran Tersier Kec. Pataruman 1,000,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Terlaksananya Peningkatan 600 m1 1,000,000,000
BPT.2 Kiri 700 m BSA.6 Kiri Waringinsari - Kecamatan Saluran Tersier BSA.6 Kiri
Peningkatan Saluran Tersier Kec. Langensari 800 m 1,000,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RWLangensari
/ Desa Rejasari - Peningkatan Saluran Tersier 250 m1 500,000,000
BPT.3 Kiri BSA.1 Kanan Kecamatan Langensari BSA.1 Kanan
Peningkatan Saluran Tersier Kec. Langensari 800 m 1,000,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Kujangsari Terlaksananya Peningkatan 600 m1 1,000,000,000
BSA. 4 - T.1 Kanan BBD.2 - Kecamatan Langensari Saluran Tersier BBD.2
Peningkatan D.I Situleutik 1,500,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Kujangsari Terlaksananya Peningkatan 600 m1 1,000,000,000
BBD.1 - Kecamatan Langensari Saluran Tersier BBD.1
Peningkatan D.I Cikadongdong 1,000,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Kujangsari Terlaksananya Peningkatan 300 m1 500,000,000
CJ.I Lanjutan - Kecamatan Langensari Saluran Tersier CJ.I Lanjutan
Peningkatan D.I Cicalung 1,000,000,000 Peningkatan Saluran tersier RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Peningkatan 600 m1 1,000,000,000
BSA.4 Kanan Muktisari - Kecamatan Saluran tersier BSA.4 Kanan
Langensari
Peningkatan D.I Sukamanah 1,000,000,000 Peningkatan Saluran Tersier Kec. Pataruman Kota Peningkatan Saluran Tersier 200,000,000
BPT. 1 Kanan T.1 Kanan Banjar; BPT. 1 Kanan T.1 Kanan
Peningkatan D.I Karangsari Kec. Pataruman 3,600,000,000 Peningkatan Saluran Tersier Peningkatan Saluran Tersier 1,000,000,000
BSA. 4 Lanjutan BSA. 4 Lanjutan
Peningkatan D.I Rancasemut Kec. Pataruman 1,300,000,000 Peningkatan pembangunan RT/RW / Lingkungan Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Saluran Tersier BSA.4 T.2 Babakan Kelurahan pembangunan Saluran
Kanan Muktisari - Kecamatan Tersier BSA.4 T.2 Kanan
Langensari
Peningkatan D.I Pamongkoran Kec. Banjar 1,500,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW /008 Sampih Terbangunnya Saluran 350 m1 500,000,000
BSA.2 Kanan Lanjutan Desa Rejasari - Tersier BSA.2 Kanan
Kecamatan Langensari Lanjutan
Peningkatan D.I Situbatu Kec. Banjar 1,400,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Lingkungan Terbangunnya Saluran 800 m1 1,500,000,000
BSA.4 Kanan Babakan Kelurahan Tersier BSA.4 Kanan
Muktisari - Kecamatan
Langensari
Peningkatan D.I Cikembang Kec. Banjar 750,000,000 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Saluran 270 m1 500,000,000
BSA.4 T.1 Kanan Muktisari - Kecamatan Tersier BSA.4 T.1 Kanan
Peningkatan Saluran Tersier Kec. Langensari 500,000,000 Peningkatan Saluran Tersier Langensari
RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Saluran 250 m1 500,000,000
BSA.2 - T.1 Kanan BSA.4Kiri Lanjutan Muktisari - Kecamatan Tersier BSA.4Kiri Lanjutan
300 m Langensari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Terbangunnya Saluran 260 m1 500,000,000
BSA.5 T.5 Kiri Lanjutan Waringinsari - Kecamatan Tersier BSA.5 T.5 Kiri
Langensari Lanjutan
Peningkatan Saluran Tersier RT/RW / Desa Terbangunnya Saluran 300 m1 500,000,000
BPL.12 Mekarharja - Kecamatan Tersier BPL.12
Peningkatan Saluran Tersier Kel. Purwaharja
Bojongkantong Terbangunnya Saluran 300 m1 600,000,000
BPT. 3 Blok Pasir Ranji Tersier BPT. 3 Blok Pasir
Ranji
Peningkatan Saluran Tersier Desa Sinartanjung Terbangunnya Saluran 85 m 100,000,000
BPT. 2 Kiri Tersier BPT. 2 Kiri
Peningkatan Saluran Tersier Desa Mulyasari Terbangunnya Saluran 150 m 200,000,000
BPT. 2 Kanan Tersier BPT. 2 Kanan

VII PROGRAM PENYEDIAAN DAN 0 PROGRAM PENYEDIAAN 15,150,000,000


PENGOLAHAN AIR BAKU DAN PENGOLAHAN AIR
BAKU
a PEMBANGUNAN SUMUR- PEMBANGUNAN SUMUR-
SUMUR AIR TANAH SUMUR AIR TANAH
Pembangunan Infrastruktur Air RT/RW / Desa Binangun - Tersedianya Infrastruktur Air 3 paket 1,200,000,000
Bersih Desa Binangun Kecamatan Pataruman Bersih
Pembangunan Infrastruktur Air RT/RW / Desa Tersedianya Infrastruktur Air 4 paket 1,600,000,000
Bersih Desa Batulawang Batulawang - Kecamatan Bersih
Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Air RT/RW / Desa Sukamukti Tersedianya Infrastruktur Air 6 paket 2,400,000,000
Bersih Desa Sukamukti - Kecamatan Pataruman Bersih
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur Air 2 paket 800,000,000
Air Bersih Kel. Hegarsari Hegarsari - Kecamatan Bersih
Pataruman
Pembangunan Infrastruktur - Tersedianya Infrastruktur Air 5 paket 1,600,000,000
Air Bersih Se Kecamatan Bersih
Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Air RT/RW / Desa Sukamukti Tersedianya Infrastruktur Air 3 paket 1,200,000,000
Bersih Desa Sukamukti - Kecamatan Pataruman Bersih

Pembangunan Sumur Jalan Cigadung RT/RW Tersedianya Infrastruktur Air 2 paket 800,000,000
Artesis/Bor Untuk 001/002 Dusun Cigadung Bersih
Pemerataan Air Ketika Desa Karyamukti -
Kemarau (Pembangunan Kecamatan Pataruman
Infrastruktur Air Bersih Desa
Karyamukti)
Pembangunan Infrastruktur Air Kota Banjar Tersedianya Infrastruktur Air 25 kk 350,000,000
Bersih Perdesaan Bersih

b PENINGKATAN DISTRIBUSI PENINGKATAN DISTRIBUSI


PENYEDIAAN AIR BAKU PENYEDIAAN AIR BAKU
Peningkatan SPAM - Kecamatan Langensari Teropptimalisasi SPAM 1 paket 2,000,000,000
Langensari Kota Banjar Langensari Kota Banjar
Peningkatan SPAM - Teroptimalisasi SPAM 1 paket 1,500,000,000
Purwaharja Purwaharja
Peningkatan IPA Langensari - Teroptimalisasi IPA 1 paket 1,500,000,000
Langensari
Optimalisasi Air Bersih Kota Banjar Teroptimalisasi air bersih 50 kk 200,000,000
Perdesaan pedesaan

VIII PROGRAM PENGEMBANGAN Tersedianya sistem air 13 unit 21,850,000,000 PROGRAM Tersedianya sistem air 13 unit 27,369,162,000
KINERJA PENGELOLAAN AIR limbah setempat yang PENGEMBANGAN KINERJA limbah setempat yang
MINUM DAN AIR LIMBAH memadai PENGELOLAAN AIR MINUM memadai
Tersedianya sistem air 72.64 % DAN AIR LIMBAH Tersedianya sistem air 72.64 %
limbah skala limbah skala
komunitas/kawasan/kot komunitas/kawasan/kota
a cakupan 21.417 KK
Meningkatnya Meningkatnya cakupan 21.417 KK
pelayanan air pelayanan air
minum/bersih minum/bersih perpipaan
perpipaan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
a PENYEDIAAN PRASARANA PENYEDIAAN PRASARANA
DAN SARANA AIR LIMBAH DAN SARANA AIR LIMBAH
Pembangunan Terbangunnya 2 unit 500,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000
Infrastruktur/Prasarana Sanitasi Infrastruktur Sanitasi Berbasis Masyarakat Di Kel. Hegarsari - Kecamatan Berbasis Masyarakat di Kel.
Hegarsari Kota Banjar Pataruman Hegarsari Kota Banjar
Pembangunan Sarana dan Kelurahan Pataruman Terbangunnya Sarana 2 unit 750,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000
Prasarana Sanitasi Desa Batulawang- dan Prasarana Sanitasi Berbasis Masyarakat Di Kel. Purwaharja - Kecamatan Berbasis Masyarakat di Kel.
Kecamatan Pataruman Purwaharja Kota Banjar Purwaharja Purwaharja Kota Banjar
Kelurahan Pataruman- 2 unit 750,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Desa Jajawar - Terbangunnya Infrastruktur 1 unit 500,000,000
Kecamatan Pataruman Berbasis Masyarakat Di Desa Kecamatan Banjar Sanitasi
Jajawar Kota Banjar
Kelurahan Banjar- 1 unit 200,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Desa Kujangsari Terbangunnya Infrastruktur 1 unit 500,000,000
Kecamatan Banjar Berbasis Masyarakat Di Desa - Kecamatan Langensari Sanitasi
Kujangsari Kota Banjar
Desa Balokang-Kecamatan 2 unit 400,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Infrastruktur 1 unit 500,000,000
Banjar Berbasis Masyarakat Di Ds. Purwaharja - Kecamatan Sanitasi
Waringinsari Kota Banjar Purwaharja
Pembangunan Sanitasi Berbasis Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000 Di Rw 05 Dan O8 (Nama RT/RW / Kelurahan Tersedianya Prasarana dan 1 unit 500,000,000
Masyarakat di Desa Jajawar Kota Berbasis Masyarakat Paket Kegiatan : Bojongkantong - Sarana Air Limbah
Banjar Pembangunan Sanitasi Kecamatan Langensari
Berbasis Masyarakat Di Kel.
Bojongkantong Kota Banjar)
Pembangunan Sanitasi Berbasis Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000 Fasilitasi Sanitasi - Terfasilitasinya kegiatan 1 unit 50,000,000
Masyarakat di Desa Kujangsari Berbasis Masyarakat Lingkungan Berbasis sanitasi lingkungan
Kota Banjar Masyarakat
Pembangunan Sanitasi Berbasis Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Kelurahan Tersedianya Prasarana dan 4 unit 1,000,000,000
Masyarakat di Kel. Hegarsari Berbasis Masyarakat Berbasis Masyarakat Di Kel. Hegarsari - Kecamatan Sarana Air Limbah
Kota Banjar Hegarsari Kota Banjar Pataruman
Pembangunan Sanitasi Berbasis Terbangunnya Sanitasi 1 unit 500,000,000 Pembangunan Sanitasi RT/RW / Desa Binangun - Terbangunnya Infrastruktur 2 unit 800,000,000
Masyarakat di Kel. Purwaharja Berbasis Masyarakat Berbasis Masyarakat Di Desa Kecamatan Pataruman Sanitasi
Kota Banjar Binangun Kota Banjar
Pembangunan IPAL Kec. - Tersedianya IPAL Kec. 1 unit 450,000,000
Banjar Banjar
Pembangunan IPAL Kec. - Tersedianya IPAL Kec. 1 unit 450,000,000
Pataruman Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Kota Banjar Tersedianya Infrastruktur 120 kk 1,900,000,000
Sanitasi Sanitasi

b PENGEMBANGAN SISTEM PENGEMBANGAN SISTEM


DISTRIBUSI AIR MINUM DISTRIBUSI AIR MINUM
Optimalisasi SPAM Langensari Teroptimalisasinya 1 paket 3,000,000,000 Pengadaan Dan RT/RW / Desa Balokang - Tersedianya Sistem 1 paket 1,600,000,000
Kota Banjar SPAM Langensari Kota Pemasangan Pipa Distribusi Kecamatan Banjar Distribusi Air Minum
Optimalisasi SPAM Balokang Banjar
Teroptimalisasinya 1 paket Kec. Banjar Dan
1,000,000,000 Pengadaan - Tersedianya Sistem 7 paket 2,800,000,000
Patrol SPAM Balokang Patrol Pemasangan Pipa Distribusi Distribusi Air Minum
Optimalisasi SPAM Purwaharja Teroptimalisasinya 1 paket Kec. Purwaharja
1,000,000,000 Pengadaan Dan - Tersedianya Sistem 1 paket 2,000,000,000
SPAM Purwaharja Pemasangan Pipa Distribusi Distribusi Air Minum
Optimalisasi IPA Langensari Teroptimalisasinya IPA 1 paket Kec. PatarumanJaringan
1,500,000,000 Pembangunan - Tersedianya Sistem 1 paket 2,000,000,000
Langensari Distribusi Kota Banjar Distribusi Air Minum
Pembangunan Infrastruktur Air Terbangunnya 1 paket 1,500,000,000 Pembangunan Jaringan - Tersedianya Sistem 1 paket 3,000,000,000
Bersih Infrastruktur Air Bersih Retikulasi Dan Pemasangan Distribusi Air Minum
Pengadaan dan Pemasangan Tersedianya Jaringan 1 paket Sr
2,000,000,000 Pendistribusian Jalur Pdam RT/RW / Desa Tersedianya Sistem 1 paket 1,000,000,000
Jaringan Pipa Distribusi Air dan Pemasangan Dusun Pananjung Barat Dan Sinartanjung - Kecamatan Distribusi Air Minum
Minum Kota Banjar Jaringan Pipa Distribusi Dusun Pananjung (Nama Pataruman
Air Minum Kota Banjar Paket Kegiaan : Pengadaan
Dan Pemasangan Pipa
Pembangunan Jaringan Tersedianya Jaringan 1 paket 2,000,000,000 Pembangunan
Distribusi DesaInfrastruktur Air Kec. Pataruman Kota Tersedianya Infrastruktur Air
Sinartanjung) 1,600,000,000
Distribusi Kota Banjar Distribusi Kota Banjar Bersih Sekecamatan Banjar; Bersih Sekecamatan
Pembangunan Jaringan Tersedianya Jaringan 1 paket Pataruman
3,000,000,000 Pembangunan Jaringan Kota Banjar Pataruman
Tersedianya Jaringan 100 kk 1,000,000,000
Retikulasi dan Pemasangan SR Retikulasi dan Retikulasi Air Minum Kota Retikulasi Air Minum
Pembuatan Sumur Bor di Kec. Pemasangan
Tersedianya SRBor
Sumur 5 paket Banjar
1,600,000,000 Pengembangan Jaringan Kota Banjar Tersedianya Jaringan 100 kk 1,019,162,000
Pataruman di Kec. Pataruman Perpipaan SPAM Kota Banjar Perpipaan SPAM
Pengadaan dan Pemasangan Tersedianya Pipa 1 paket 600,000,000
Pipa Distribusi Desa Sinartanjung Distribusi
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
c Fasilitasi Sanitasi Lingkungan REHABILITASI/
Berbasis masyarakat PEMELIHARAAN SARANA
DAN PRASARANA AIR
Fasilitasi Sanitasi Lingkungan 1 paket LIMBAH Spal (Saluran
50,000,000 Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terpeliharanya sarana dan 3700 meter 3,700,000,000
Berbasis masyarakat Pembuangan Air Limbah) Muktisari - Kecamatan prasarana air limbah
(Nama Paket Kegiatan : Langensari
Rehabilitasi/Pemeliharaan
Sarana Dan Prasarana Air
Limbah)

IX PROGRAM PENGENDALIAN 51,939,572,000 PROGRAM 45,970,000,000


BANJIR PENGENDALIAN BANJIR
a PERENCANAAN SALURAN PERENCANAAN SALURAN
PEMBUANG PEMBUANG
Perencaanaan Saluran - Kecamatan Banjar Tersedianya Dokumen 3 Paket 300,000,000
Pembuang T-1 Perencanaan

b PEMBANGUNAN SALURAN PEMBANGUNAN SALURAN


PEMBUANG PEMBUANG
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 600 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 500 m1 1,000,000,000
Pembuang Bojongkantong dan Normalisasi Saluran pembuang Cibonte Cibeureum - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Banjar pembuang Cibonte
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 800 m1 2,000,000,000
Pembuang Cibuntu dan Normalisasi Saluran pembuang Cibonte Hulu Situbatu - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Banjar pembuang Cibonte Hulu
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Balokang - terlaksananya Pembangunan 300 m1 500,000,000
Pembuang Cikawalu dan Normalisasi Saluran pembuang Anak Blok Tahu Kecamatan Banjar Saluran pembuang Anak
Pembuang Hulu Blok Tahu Hulu
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Ciroas dan Normalisasi Saluran pembuang Blok E Sinartanjung - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman pembuang Blok E
Pembangunan Saluran Kec. Purwaharja Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Balokang - Pembangunan Saluran 300 m1 500,000,000
Pembuang Cukanggempol dan Normalisasi Saluran pembuang Cipaingan Hulu Kecamatan Banjar pembuang Cipaingan Hulu
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Pembangunan Saluran 400 m1 1,000,000,000
Pembuang Situbatu dan Normalisasi Saluran pembuang Cibeber Karyamukti - Kecamatan pembuang Cibeber
Pembuang Pataruman
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran Pasirleutik Sukamanah Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Pembuang Anak Blok Tahu dan Normalisasi Saluran pembuang Pasirleutik Kec. Langensari Kota Pembangunan Saluran
Pembuang Sukamanah Lanjutan Banjar; pembuang Pasirleutik
Sukamanah Lanjutan
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 500 m1 1,000,000,000
Pembuang Rancamaneuh dan Normalisasi Saluran pembuang Citeras Pataruman - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman pembuang Citeras
Pembangunan Saluran Kec. Purwaharja Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 50 m1 100,000,000
Pembuang Ciilat dan Normalisasi Saluran Pembuang Cipadung Purwaharja - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Purwaharja Pembuang Cipadung
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 800 1,500,000,000 Pembangunan Saluran Terlaksananya 500,000,000
Pembuang Sukarahayu I dan Normalisasi Saluran Pembuang Randegan II Pembangunan Saluran
Pembuang Pembuang Randegan II
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 1.100 m 2,000,000,000 Pembangunan Saluran Raharja II RT/RW / Terbangunnya Saluran 300 m1 500,000,000
Pembuang Sukarahayu II dan Normalisasi Saluran Pembuang Ciilat Randegan II Desa Pembuang Ciilat
Pembuang Raharja - Kecamatan
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 400 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran Purwaharja
RT/RW / Desa Terlaksananya 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Cicalung Hulu dan Normalisasi Saluran Pembuang Tundagan Batulawang - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman Pembuang Tundagan
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 500 m 750,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Anak Cipaingan dan Normalisasi Saluran Pembuang Pagerbatu Batulawang - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman Pembuang Pagerbatu
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 1.000 m 1,250,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Blok Kulur dan Normalisasi Saluran Pembuang Cimanggu I Batulawang - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman Pembuang Cimanggu I
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 500 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 400 m1 1,000,000,000
Pembuang Anak Blok Tahu dan Normalisasi Saluran Pembuang Karangsari Batulawang - Kecamatan Pembangunan Saluran
Tengah Pembuang Pataruman Pembuang Karangsari
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 1.200 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Pembuang Binangun dan Normalisasi Saluran Pembuang Cimanggu II Batulawang - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Pataruman Pembuang Cimanggu II
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 1.000 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Ciaren Hulu dan Normalisasi Saluran Pembuang Rancacowet Muktisari - Kecamatan Pembangunan Saluran
Pembuang Langensari Pembuang Rancacowet
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Sukamukti Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Pembuang Cibonte dan Normalisasi Saluran Pembuang Anak Cicalung - Kecamatan Pataruman Pembangunan Saluran
Pembuang Pembuang Anak Cicalung
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 1.200 m 2,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya 1500 m1 2,000,000,000
Pembuang Cibonte Hulu dan Normalisasi Saluran Pembuang Sayang KAAK Kecamatan Pataruman Pembangunan Saluran
Pembuang Bebera Pembuang Sayang KAAK
Bebera
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya 1200 m1 2,000,000,000
Pembuang Cibeureum Blok LH dan Normalisasi Saluran Pembuang Mundu Kedung Kecamatan Pataruman Pembangunan Saluran
Pembuang Jambe Pembuang Mundu Kedung
Jambe
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Binangun - Terlaksananya 1200 m1 2,000,000,000
Pembuang Anak Blok Tahu Hulu dan Normalisasi Saluran Pembuang Citamiang Cisalak Kecamatan Pataruman Pembangunan Saluran
Pembuang Pembuang Citamiang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 700 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Rejasari - Cisalak
Terlaksananya 250 m1 500,000,000
Pembuang Blok E dan Normalisasi Saluran Pembuang Cibuntu Lanjutan Kecamatan Langensari Pembangunan Saluran
Pembuang Pembuang Cibuntu Lanjutan
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Sukamukti Terlaksananya 300 m1 500,000,000
Pembuang Pagak dan Normalisasi Saluran Pembuang Cigadung - Kecamatan Pataruman Pembangunan Saluran
Pembuang Sukamukti Pembuang Cigadung
Sukamukti
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 650 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran Terlaksananya 1,000,000,000
Pembuang Ciaren dan Normalisasi Saluran Pembuang Cicadas Pembangunan Saluran
Pembuang Batulawang Pembuang Cicadas
Batulawang
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 190 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Tersedianya Saluran 300 m1 500,000,000
Pembuang Blok Nyumbang dan Normalisasi Saluran Pembuang Citapen Batulawang - Kecamatan Pembuang Citapen
Pembuang Batulawang Pataruman Batulawang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kedungwaringin Terbangunnya Saluran 500 m1 1,500,000,000
Pembuang Cibeber dan Normalisasi Saluran pembuang Sukarahayu I Desa Waringinsari - pembuang Sukarahayu I
Pembuang Kecamatan Langensari
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Binangun - Terbangunnya Saluran 550 m1 1,500,000,000
Pembuang Cibeureum dan Normalisasi Saluran pembuang Binangun Kecamatan Pataruman pembuang Binangun
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Mulyasari - Terbangunnya Saluran 450 m1 1,000,000,000
Pembuang Cipaingan dan Normalisasi Saluran pembuang Cipamuruyan Kecamatan Pataruman pembuang Cipamuruyan
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terbangunnya Saluran 400 m1 2,000,000,000
Pembuang Cipamuruyan dan Normalisasi Saluran pembuang Ciroas Hegarsari - Kecamatan pembuang Ciroas
Pembuang Pataruman
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 1.000 m 2,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terbangunnya Saluran 300 m1 1,000,000,000
Pembuang Anak Sampih Blok dan Normalisasi Saluran pembuang Cukanggempol Mekarharja - Kecamatan pembuang Cukanggempol
Kulur Pembuang Purwaharja
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 750 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Terbangunnya Saluran 200 m1 500,000,000
Pembuang Curug Taneuh dan Normalisasi Saluran pembuang Ciilat Mekarharja - Kecamatan pembuang Ciilat
Pembuang Purwaharja
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 500 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Dusun Terbangunnya Saluran 200 m1 500,000,000
Pembuang AURI dan Normalisasi Saluran pembuang Karangsari Karangsari Desa pembuang Karangsari
Pembuang Banyumudal Batulawang - Kecamatan Banyumudal
Pataruman
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 500 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kedungwaringin Terbangunnya Saluran 350 m1 1,000,000,000
Pembuang Anak Sampih dan Normalisasi Saluran pembuang Sukarahayu II Desa Waringinsari - pembuang Sukarahayu II
Pembuang Kecamatan Langensari
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 300 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Rejasari - Terbangunnya Saluran 700 m1 2,000,000,000
Pembuang Cipaingan Hulu dan Normalisasi Saluran pembuang Rancamaneuh Kecamatan Langensari pembuang Rancamaneuh
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Raharja - Terbangunnya Saluran 200 m1 500,000,000
Pembuang Rancamanuk dan Normalisasi Saluran pembuang Rancaputat Kecamatan Purwaharja pembuang Rancaputat
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Banjar Meningkatkan Fungsi 350 m 500,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 700 m1 1,500,000,000
Pembuang Pintusinga dan Normalisasi Saluran pembuang Bojongkantong Bojongkantong - Pembangunan Saluran
Pembuang Kecamatan Langensari pembuang Bojongkantong
Pembangunan Saluran Kec. Langensari Meningkatkan Fungsi 180 m 270,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Sukamukti Terbangunnya Saluran 400 m1 1,000,000,000
Pembuang Sindanggalih dan Normalisasi Saluran pembuang Cicalung Hulu - Kecamatan Pataruman pembuang Cicalung Hulu
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 2.000 m 2,700,000,000 Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Tersedianya Saluran 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Priagung dan Normalisasi Saluran Pembuang Tundagan Batulawang - Kecamatan Pembuang
Pembuang Pataruman
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 2.000 m 2,430,000,000 Pembangunan Saluran Terlaksananya 100 m1 200,000,000
Pembuang Citamiang dan Normalisasi Saluran Pembuang Anak Citatah Pembangunan Saluran
Pembuang Pembuang Anak Citatah
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 1.000 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran Kel. Bojongkantong Terbangunnya Saluran 1500 m1 1,500,000,000
Pembuangan Sayang Kaak dan Normalisasi Saluran Pembuang Bojongkantong Pembuang Bojongkantong
Pembuang Hilir Hilir
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 1.800 m 2,130,000,000 Pembangunan Saluran Desa Kujangsari Terbangunnya Saluran 870 m1 870,000,000
Pembuang Mundu dan Normalisasi Saluran Pembuang Blok Nyumbang Pembuang Blok Nyumbang
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 900 m 1,500,000,000 Pembangunan Saluran Desa Rejasari Terbangunnya Saluran 75 m1 200,000,000
Pembuang Cibeureum dan Normalisasi Saluran Pembuang Blok Kulur Pembuang Blok Kulur
Tanjungsukur Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 69 m 109,572,000 Pembangunan Saluran Kel. Muktisari Terbangunnya Saluran 150 m1 200,000,000
Pembuang Anak Ciroas dan Normalisasi Saluran Pembuang BSA 4 Pembuang BSA 4
Pembuang
Pembangunan Saluran Kec. Pataruman Meningkatkan Fungsi 600 m 1,000,000,000 Pembangunan Saluran Desa Balokang Terbangunnya Saluran 75 m1 200,000,000
Pembuang Cibeet dan Normalisasi Saluran Pembuang Anak Blok Tahu Pembuang Anak Blok Tahu
Pembuang Kiri Kiri
Pembangunan Saluran Desa Sinartanjung Terbangunnya Saluran 100 m1 200,000,000
Pembuang Pananjung Pembuang Pananjung

Pembangunan Saluran Desa Kujangsari Terbangunnya Saluran 1000 m1 1,000,000,000


Pembuang Blok Nyumbang Pembuang Blok Nyumbang
Hulu Hulu

PEMELIHARAAN RUTIN PEMELIHARAAN RUTIN


SALURAN PEMBUANG SALURAN PEMBUANG
Pemeliharaan Saluran 300 m 800,000,000 Pemeliharaan Rutin Saluran RT/RW / Kelurahan Tersedianya Saluran 100 m1 100,000,000
Pembuang Pembuang Hegarsari - Kecamatan Pembuang dalam Kondisi
Pataruman Baik
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
REHABILITASI SALURAN
PEMBUANG
Rehabilitasi Saluran RT/RW / Desa Terlaksananya Rehabilitasi 2000 m1 3,000,000,000
Pembuang Cigaron Waringinsari - Kecamatan Saluran Pembuang Cigaron
Langensari
Rehabilitasi Saluran Rehabilitasi Saluran 100,000,000
Pembuang Cibeureum Blok Pembuang Cibeureum Blok
LH LH

X PROGRAM PENGEMBANGAN 160,775,000,000 PROGRAM 88,700,000,000


WILAYAH STRATEGIS DAN PENGEMBANGAN
CEPAT TUMBUH WILAYAH STRATEGIS DAN
a PERENCANAAN CEPAT TUMBUH
PERENCANAAN
PENGEMBANGAN PENGEMBANGAN
INFRASTRUKTUR INFRASTRUKTUR
Perencanaan T-1 Terencananya T-1 2 dokumen 500,000,000 Perencanaan T-1 - Kecamatan Banjar Tersedianya dokumen 5 dok 500,000,000
pengembangan infrastruktur

Perencanaan Infrastruktur Terencananya 1 dokumen 500,000,000 Perecanaan Infrastruktur - Tersedianya dokumen 1 dok 500,000,000
Keciptakaryaan Infrastruktur Keciptakaryaan pengembangan infrastruktur
Keciptakaryaan
Review Master Plan Drainase Tersusunnya Review 1 dokumen 500,000,000 Review Master Plan Drainase - Tersedianya dokumen 1 dok 500,000,000
Kota Banjar Master Plan Drainase Kota Banjar pengembangan infrastruktur
Kota Banjar
Perencanaan Pembangunan Tersusunnya dokumen 1 dokumen 425,000,000
Sarana Prasarana lingkungan perencanaan
perumahan sehat ( T-1 TA 2019)

b PEMBANGUNAN/ PEMBANGUNAN/
PENINGKATAN PENINGKATAN
INFRASTRUKTUR
Penyempurnaan/Penataan Tersedianya Banjar 1 paket INFRASTRUKTUR
5,750,000,000 Pembangunan Mesjid Agung - Kecamatan Banjar Tersedianya Infrastruktur 1 paket 40,000,000,000
Kawasan Banjar Convention Hall Convention Hall Kota Banjar
Pembangunan Masjid Agung Terbangunnya Masjid 1 paket 40,000,000,000 Pemeliharaan Infrastruktur - Tersedianya Infrastruktur 20 paket 1,500,000,000
Kota Banjar Agung Kota Banjar Keciptakaryaan
Pemeliharaan Infrastruktur Terpeliharanya 20 paket 1,500,000,000 Penataan Area Parkir Pasar - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 3,000,000,000
Keciptakaryaan Infrastruktur Banjar
Keciptakaryaan
Penataan Kawasan Pasar - Tertatanya Kawasan 1 paket 400,000,000 Penataan Ekopark Kota RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur 1 paket 5,000,000,000
Muktisari Pasar Muktisari Banjar Hegarsari - Kecamatan
Pataruman
Penataan Kawasan Sub - Tertatanya Kawasan 1 paket 200,000,000 Penataan Bantaran Sungai RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur 1 paket 5,000,000,000
DENPOM Sub DENPOM Citanduy Purwaharja - Kecamatan
Purwaharja
Pembangunan Jalan Lingkungan 1 paket 500,000,000 Penataan Bantaran Sungai RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur 1 paket 500,000,000
Sukamanah Kelurahan Kawasan Islamic Centre Kota Banjar - Kecamatan
Pataruman Kecamatan Banjar Banjar
Pataruman
Penataan Area Parkir Pasar - Tertatanya Area Parkir 1 paket 3,000,000,000 Penataan Kawasan PKL RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur 1 paket 1,000,000,000
Banjar Pasar Banjar Lapang Bakti Banjar - Kecamatan
Banjar
Penataan Ekopark Kota Banjar -Tertatanya Ekopark 1 paket 5,000,000,000 Penataan Lembah Pejamben RT/RW / Desa Binangun - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 4,000,000,000
Kota Banjar Kecamatan Pataruman
Penataan Bantaran Sungai Tertatanya Bantaran 1 paket 5,000,000,000 Pembangunan Penataan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Kantor Dinas
Citanduy Sungai Citanduy Kantor Dinas Pekerjaan Penataan Ruang, Pekerjaan Umum, Penataan
Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Ruang, Perumahan dan
Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjar; Kawasan Permukiman
Permukiman
Penataan Bantaran Sungai Tertatanya Bantaran 1 paket 500,000,000 Pembangunan Tugu Batas - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 1,000,000,000
Kawasan Islamic Centre Kota Sungai Kawasan Islamic Kota (Banjar- Ciamis) Desa
Banjar Centre Kota Banjar Binangun Kec. Pataruman
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Penataan Bendung Situleutik Tertatanya Bendung 1 paket 10,000,000,000 Pembangunan Dan RT/RW / Desa Rejasari - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 1,000,000,000
(Lanjutan) Situleutik (Lanjutan) Perbaikan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari
Desa Rejasari Kec.
Langensari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Penataan Rest Area Batulawang Tertatanya Rest Area 1 paket 2,500,000,000 Kel. Purwaharja Kec. 1,000,000,000
(Lanjutan) Batulawang (Lanjutan) Purwaharja Kota Banjar;
Penataan Kawasan PKL Lapang Tertatanya Kawasan 1 paket 1,000,000,000 Kel. Banjar Kec. Banjar 1,000,000,000
Bakti PKL Lapang Bakti Kota Banjar;
Penataan Lembah Pejamben Tertatanya Lembah 1 paket 4,000,000,000 Kel. Mekarsari Kec. 1,000,000,000
Pejamben Banjar Kota Banjar;
Penataan Gerbang Masuk Sport Tertatanya Gerbang 1 paket 2,000,000,000 Kel. Muktisari Kec. 1,000,000,000
Centre Masuk Sport Centre Langensari Kota Banjar
Pembangunan Tugu Batas Kota Pembangunan Tugu Batas - Terbangunnya Tugu 1 paket 1,000,000,000 Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Tersedianya Infrastruktur 1 paket 700,000,000
(Banjar-Ciamis) Desa Binangun Kota (Banjar-Ciamis) Batas Kota (Banjar- Karangpanimbal -
Kec. Pataruman RT/RW 009/014 Dusun Ciamis) Desa Binangun Kecamatan Purwaharja
Girimulya Desa Binangun- Kec. Pataruman
Kecamatan Pataruman
Peningkatan Sarana Olahraga Meningkatnya Sarana 1 paket 1,000,000,000 Pembangunan Dan RT/RW / Desa Tersedianya Infrastruktur 1 paket 750,000,000
(Lapangan Sepakbola) Desa Olahraga (Lapangan Perbaikan Jalan Lingkungan Waringinsari - Kecamatan
Langensari Sepakbola) Desa Karanggantung Desa Langensari
Langensari Waringinsari
Pembangunan Rumah Sakit Tersedianya Rumah 1 paket 15,000,000,000 Penataan Kawasan Situleutik RT/RW / Desa Tersedianya Infrastruktur 1 paket 2,000,000,000
Umum Daerah Langensari Sakit Umum Langensari (Lanjutan) Cibeureum - Kecamatan
(Lanjutan) Banjar
Pembangunan sarana dan Terbangunnya sarana 1 paket 60,000,000,000 Penataan Kawasan Stadion - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 2,000,000,000
Prasarana Penunjang Sport prasarana penunjang Olah Raga Kec. Langensari
Center Kota Banjar (lanjutan) sport center
Penyempurnaan RSUD - Tersedianya Infrastruktur 1 paket 7,500,000,000
Langensari
Pembangunan Jalan RT/RW / Desa Kujangsari Tersedianya Infrastruktur 1 paket 1,500,000,000
Pengairan Citangkolo- Cijuray - Kecamatan Langensari
Desa Kujangsari
Pembangunan Wahana Kolam Waterpark Desa/Kel. Pembangunan Wahana 1,000,000,000
Renang Banjar Kec. Banjar Kota Kolam Renang
Banjar;
Pembangunan Awning Kolam Waterpark Desa/Kel. Pembangunan Awning 1,000,000,000
Renang Banjar Kec. Banjar Kota Kolam Renang
Banjar;
Pembangunan PAUD Kel. Muktisari Kec. Tersedianya PAUD Muktisari 1 paket 750,000,000
Muktisari Langensari Kota Banjar
Penataan Kawasan Kelurahan Kel. Muktisari Kec. Tertatanya Kawasan 1 paket 2,000,000,000
Muktisari Tahap I Langensari Kota Banjar Kelurahan Muktisari Tahap I
Pembangunan SLB Kec. Langensari Tersedianya SLB Langensari 1 paket 1,000,000,000
Langensari
Rehabilitasi Bangunan di 1 paket 1,000,000,000
Kodim 0613 Ciamis

c FASILITASI PENGEMBANGAN PROGRAM 50,000,000


JASA KONSTRUKSI PENGEMBANGAN JASA
Pelatihan dan Sertifikasi Tukang Terlaksananya 2 paket 50,000,000 KONSTRUKSI
FASILITASI
Jasa Konstruksi Pelatiham dan Sertifikasi PENGEMBANGAN JASA
Tukang Jasa Konstruksi KONSTRUKSI
Pembinaan Jasa Konstruksi - Kecamatan Langensari Terlaksananya Pelatihan dan 2 Paket 50,000,000
Sertifikasi Tukang Jasa
Konstruksi

d PENOMORAN BANGUNAN
Penomoran Rumah/Bangunan Terlaksananya kegiatan 1 paket 450,000,000
Tahap II penomoran
rumah/bangunan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
XI PROGRAM PERENCANAAN 1,800,000,000 PROGRAM PERENCANAAN 1,000,000,000
TATA RUANG TATA RUANG
a PENYUSUNAN RENCANA PENYUSUNAN RENCANA
TEKNIS RUANG KAWASAN TEKNIS RUANG KAWASAN
Kajian Potensi dan tersusunnya dokumen 1 dokumen 100,000,000 Penyusunan Rencana - Kecamatan Pataruman Tersedianya dokumen 1 dok 150,000,000
Permasalahan Reaktivasi Jalur Penataan Kawasan Di perencanaan teknis ruang
Kereta Api Sepanjang Jl. Purnomosidi kawasan
Rencana Penataan Sekitar DAS tersusunnya dokumen 1 dokumen 50,000,000 Penyusunan Rencana - Tersedianya dokumen 1 dok 200,000,000
Cibodas Penataan Kawasan Dan perencanaan teknis ruang
Taman Tematik Di Kota kawasan
Banjar
Penyusunan Kajian Akademis tersusunnya dokumen 1 dokumen 50,000,000 Penyusunan Dokumen - Tersedianya dokumen 1 dok 250,000,000
Kebijakan Perijinan Pemanfaatan Kawasan Strategis Berbasis perencanaan teknis ruang
Ruang di Kota Banjar Agro Di Kota Banjar kawasan
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000 Penyusunan Dokumen - Tersedianya dokumen 1 dok 100,000,000
Bangunan dan Lingkungan Kawasan Strategis Berbasis perencanaan teknis ruang
(RTBL) di Kawasan Pasar Wisata Di Kota Banjar kawasan
Bojongkantong, Kecamatan
Langensari
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000 Penyusunan Peta Dasar Kota Banjar Tersedianya dokumen Peta 1 dok 300,000,000
Bangunan dan Lingkungan Kecamatan Pataruman, Kec. Dasar Kecamatan
(RTBL) di Kawasan Langensari, Kec. Banjar Pataruman, Kec. Langensari,
Parunglesang Kecamatan Banjar (Skala 1: 5.000) Kec. Banjar (Skala 1: 5.000)
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Komplek
Perkantoran dan Kantor
Kecamatan Purwaharja
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Stasiun
Langensari
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Pasar
Muktisari
Penyusunan Rencana Tata tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Sport Center
Langensari
KLHS untuk Draft RTRK 6 dokumen 200,000,000
KLHS untuk RTBL 6 dokumen 200,000,000

XII PROGRAM PENGENDALIAN 750,000,000 PROGRAM 250,000,000


PEMANFAATAN RUANG PENGENDALIAN
a PENYUSUNAN PROSEDUR PEMANFAATANPROSEDUR
PENYUSUNAN RUANG
DAN MANUAL DAN MANUAL
PENGENDALIAN PENGENDALIAN
PEMANFAATAN RUANG PEMANFAATAN RUANG
Penyusunan Kajian Penentuan tersusunnya dokumen 1 dokumen 150,000,000 Penyelenggaraan - Kecamatan Banjar Tersedianya dokumen 1 dok 250,000,000
Bebas Reklame di Kecamatan Perencanaan, Pemanfaatan pengendalian pemanfaatan
Purwaharja, Pataruman dan Dan Pengendalian ruang
Langensari Pemanfaatan Ruang Melalui
BKPRD
Kajian Akademis dan Draft tersusunnya dokumen 1 dokumen 50,000,000
Perwal tentang Sempadan
Bangunan di Kota Banjar
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Penyusunan Rencana Kerja tersusunnya dokumen 1 dokumen 25,000,000
Pelaksanaan Sinergitas dan
Pengendalian Ketataruangan
Monitoring, evaluasi dan tersusunnya dokumen 1 dokumen 35,000,000
pengendalian ruang
Penyusunan Kajian Penataan tersusunnya dokumen 1 dokumen 50,000,000
PKL di Pusat Kota
Penyusunan Kebijakan Perijinan tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Pemanfaatan Ruang di Kota
Banjar
Penyusunan Acuan Pelaksanaan tersusunnya dokumen 1 dokumen 200,000,000
Monitoring, Evaluasi dan
Pelaporan Pengendalian,
Pemanfaatan Ruang di Kota
Banjar

b SINEGRITAS
KETATARUANGAN
Koordinasi, konsultasi dan tersusunnya dokumen 1 dokumen 40,000,000
konsolidasi urusan
ketataruangan

XIII PROGRAM PENATAAN 50,000,000 PROGRAM PENATAAN 80,000,000


BANGUNAN DAN BANGUNAN DAN
LINGKUNGAN LINGKUNGAN
a VERIFIKASI DAN VERIFIKASI DAN
REKOMENDASI IZIN REKOMENDASI IZIN
MENDIRIKAN BANGUNAN MENDIRIKAN BANGUNAN
Verifikasi dan Rekomendasi Izin Tertibnya 100% 50,000,000 Verifikasi Dan Kajian Teknis - Kecamatan Banjar Terverifikasinya Izin 100% 50,000,000
Mendirikan Bangunan penyelenggaraan Perizinan Mendirikan Bangunan
bangunan gedung
Penyusunan Dokumen DPUPRPKP Tersedianya dokumen 1 dok% 30,000,000
HSBGN HSBGN

URUSAN PERUMAHAN URUSAN PERUMAHAN


RAKYAT DAN KAWASAN RAKYAT DAN KAWASAN
PERMUKIMAN PERMUKIMAN
XIV PROGRAM PENGEMBANGAN 0 PROGRAM 46,125,000,000
PERUMAHAN PENGEMBANGAN
PERUMAHAN
a PEMBANGUNAN SARANA PEMBANGUNAN SARANA
DAN PRASARANA RUMAH DAN PRASARANA RUMAH
SEDERHANA SEHAT SEDERHANA SEHAT
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan tersedianya sarana dan 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Banjar Banjar - Kecamatan prasarana rumah sederhana
Banjar sehat
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan tersedianya sarana dan 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Mekarsari Mekarsari - Kecamatan prasarana rumah sederhana
Banjar sehat
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Situbatu Situbatu - Kecamatan Pembangunan Infrastruktur
Banjar Kelurahan Situbatu
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 4 paket 750,000,000
Kelurahan Karangpanimbal Karangpanimbal - Pembangunan Infrastruktur
Kecamatan Purwaharja Kelurahan Karangpanimbal
Pembangunan Infrastruktur Lingk. Asrama, Lingk. Tersedianya Jalan 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Purwaharja Cipadung, Lingk. Lingkungan Kelurahan
Haurmukti, Lingk. Purwaharja
Siluman Baru, Lingk.
Wargamulia RT/RW
027/013 Lingkungan
Siluman Kelurahan
Purwaharja - Kecamatan
Purwaharja

Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Hegarsari Hegarsari - Kecamatan Pembangunan Infrastruktur
Pataruman Kelurahan Hegarsari
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Pataruman Pataruman - Kecamatan Pembangunan Infrastruktur
Pataruman Kelurahan Pataruman
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Muktisari Muktisari - Kecamatan Pembangunan Infrastruktur
Langensari Kelurahan Muktisari
Pembangunan Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Bojongkantong Bojongkantong - Pembangunan Infrastruktur
Kecamatan Langensari Kelurahan Bojongkantong
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Hegarsari - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Pataruman Pataruman perbaikan jalan lingkungan
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Kelurahan Pataruman
Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Hegarsari - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahanhegarsari Pataruman perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Hegarsari
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Situbatu - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Situbatu Banjar perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Situbatu
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Bojongkantong - Pembangunan dan
Kelurahan Bojongkantong Kecamatan Langensari perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Bojongkantong
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Muktisari - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Muktisari Langensari perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Muktisari
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Mekarsari - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Mekarsari Banjar perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Mekarsari
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Banjar - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Banjar Banjar perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Banjar
Pembangunan Dan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Purwaharja - Kecamatan Pembangunan dan
Kelurahan Purwaharja Purwaharja perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Purwaharja
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Banjar - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Banjar drainase permukiman
Banjar kelurahan banjar
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Tersedianya Saluran 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Mekarsari - Kecamatan Drainase Permukiman Kel.
Permukiman Kelurahan Banjar Mekarsari
Mekarsari
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Situbatu - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Banjar drainase permukiman
Situbatu kelurahan Situbatu
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 600 meter 500,000,000
Saluran Drainase Karangpanimbal - dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Kecamatan Purwaharja drainase permukiman
Karangpanimbal kelurahan Karangpanimbal
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Purwaharja - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Purwaharja drainase permukiman
Purwaharja kelurahan Purwaharja
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Hegarsari - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Pataruman drainase permukiman
Hegarsari kelurahan Hegarsari
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Hegarsari - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Pataruman drainase permukiman
Pataruman kelurahan Pataruman
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter
Saluran Drainase Muktisari - Kecamatan dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Langensari drainase permukiman
Muktisari kelurahan Muktisari 1,000,000,000
Pembuatan Dan Perbaikan RT/RW / Kelurahan Terlaksananya Pembuatan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Bojongkantong - dan perbaikan saluran
Permukiman Kelurahan Kecamatan Langensari drainase permukiman
Bojongkantong kelurahan Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Muktisari Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Muktisari Kelurahan Muktisari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Bojongkantong Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Bojongkantong Kelurahan Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Pataruman Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Pataruman Kelurahan Pataruman
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Hegarsari Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Hegarsari Kelurahan Hegarsari
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Banjar Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan Banjar dan Perbaikan Infrastruktur
Kelurahan Banjar
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Situbatu Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Situbatu Kelurahan Situbatu
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Mekarsari Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Mekarsari Kelurahan Mekarsari
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Purwaharja Terlaksananya Pembuatan 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Purwaharja Kelurahan Purwaharja
Pembuatan dan Perbaikan Kel. Karangpanimbal Terlaksananya Pembuatan 326 meter 500,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Karangpanimbal Kelurahan Karangpanimbal
Pembuatan dan Perbaikan Kelurahan Bojongkantong Terlaksananya Pembuatan 900 meter 1,000,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Pembuatan dan Perbaikan Kelurahan Pataruman Terlaksananya Pembuatan 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Pembuatan dan Perbaikan Kelurahan Pataruman Terlaksananya Pembuatan 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Pembuatan dan Perbaikan Kelurahan Pataruman Terlaksananya Pembuatan 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Pembuatan dan Perbaikan Kelurahan Pataruman Terlaksananya Pembuatan 300 meter 100,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Kajian Daya Tampung dan Tersebar Di Kota Banjar Tersedianya Kajian Daya 1 dok 75,000,000
Daya Dukung untuk Tampung dan Daya Dukung
Pembangunan perumahan di untuk Pembangunan
Kota Banjar perumahan di Kota Banjar

PENGADAAN DAN
PEMELIHARAAN RUTIN
PJU
Pengadaan Dan - Kecamatan Banjar Terpeliharanya PJU 1 paket 400,000,000
Pemeliharaan Rutin Pju
Rehab Penerangan Jalan - Terpeliharanya PJU 1 paket 1,000,000,000
Umum (Pju) Se-Kota Banjar
Rehab PJU Kota Banjar Tersedianya PJU dalam 40 Titik 200,000,000
kondisi baik

PEMASANGAN
PENERANGAN JALAN
UMUM (PJU)
Pemasangan Penerangan - Kecamatan Banjar Tersedianya PJU 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Sumanding-Jl. Binangun
Pemasangan Penerangan - Tersedianya PJU 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Jelat
Pataruman
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pemasangan Penerangan - Tersedianya PJU 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Randegan
Pemasangan Penerangan - Tersedianya PJU 50 titik 500,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Banjar-
Jl. Cimaragas
Pemasangan Penerangan - Tersedianya PJU 50 titik 500,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Banjar-
Jl. Pangandaran
Pemasangan Penerangan - Tersedianya PJU 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Gardu/
Balokang
Pemasangan Penerangan - Tersedianya Penerangan 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Kec. Banjar Jalan Lingkungan
Pemasangan Penerangan - Tersedianya Penerangan 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Kec. Jalan Lingkungan
Purwaharja
Pemasangan Penerangan - Tersedianya Penerangan 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan Lingkungan
Kec.Langensari
Pemasangan Penerangan - Tersedianya Penerangan 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan Lingkungan
Kec.Pataruman
Pemasangan Penerangan Jl. Randegan II Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Purwaharja Kota Banjar;
Randegan II
Pemasangan Penerangan Jl. Randegan I Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Purwaharja Kota Banjar;
Randegan I
Pemasangan Penerangan Jl. Waringinsari Desa/Kel. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Waringinsari Kec.
Waringinsari Langensari Kota Banjar;
Pemasangan Penerangan Jl. Karangpucung Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Banjar Kota Banjar;
Karangpucung
Pemasangan Penerangan Jl. Banjar Kolot Desa/Kel. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Banjar Banjar Kec. Banjar Kota
Kolot Banjar;
Pemasangan Penerangan Jl. Langensari Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Langensari Kota Banjar;
Langensari
Pemasangan Penerangan Jl. Purnomosidi Kota 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Lanjutan Banjar;
Jl. Purnomosidi
Penggantian Lampu Jl. Jl. Siliwangi Kec. Penggantian Lampu Jl. 600,000,000
Siliwangi Purwaharja Kota Banjar; Siliwangi
Pemasangan Penerangan Desa Rejasari Tersedianya penerangan 22 Titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Rejasari Sampih Rejasari Sampih
Pemasangan Penerangan Desa Balokang Tersedianya penerangan 22 Titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Ciaren, Gardu, Pintu Singa Ciaren, Gardu, Pintu Singa
Pemasangan Penerangan Desa Waringinsari Tersedianya penerangan 22 Titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Nahrowi Waringinsari Nahrowi Waringinsari
Pemasangan Penerangan Desa Balokang Tersedianya PJU Jalan 18 Titik 200,000,000
Jalan Umum (PJU) Jalan Balokang
Balokang
Pemasangan Penerangan Kel. Pataruman Tersedianya PJU Jalan 19 Titik 200,000,000
Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita 2
Pelita 2
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
LISTRIK MASUK DESA
(LISDES)
Pemasangan Listrik Masuk Kec. Langensari 500,000,000
Desa (LISDES) Kec.
Langensari
Pemasangan Listrik Masuk Kec. Banjar 500,000,000
Desa (LISDES) Kec. Banjar
Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Rejasari-Desa Tersedianya Lisdes Desa 140 Titik 200,000,000
Desa Rejasari-Desa Kujangsari Rejasari-Desa Kujangsari
Kujangsari
Listrik Masuk Desa (LISDES) Kel Muktisari-Kel Tersedianya Lisdes 140 Titik 200,000,000
Kelurahan Muktisari- Bojongkantong Kelurahan Muktisari-
Kelurahan Bojongkantong Kelurahan Bojongkantong
Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Waringinsari-Desa Tersedianya Lisdes Desa 140 Titik 200,000,000
Desa Waringinsari-Desa Langensari Waringinsari-Desa
Langensari Langensari
Listrik Masuk Desa (LISDES) Kel. Pataruman Tersedianya Lisdes 140 Titik 200,000,000
Kelurahan Pataruman Kelurahan Pataruman

XV PROGRAM LINGKUNGAN 33,920,000,000 PROGRAM LINGKUNGAN 27,140,000,000


PERUMAHAN SEHAT PERUMAHAN SEHAT
a PENYEHATAN LINGKUNGAN PENYEHATAN
Penyehatan Lingkungan terlaksananya kegiatan 1 kawasan LINGKUNGAN
500,000,000 Penyehatan Lingkungan - Kecamatan Banjar Tersedianya Lingkungan 1 Kawasan 750,000,000
(pendukung program p2wkss) penyehatan lingkungan (Pendukung Program P2wkss) yang sehat

b VERIFIKASI PEMBANGUNAN VERIFIKASI


PERUMAHAN MASYARAKAT PEMBANGUNAN
BERPENGHASILAN RENDAH PERUMAHAN
Verifikasi dan Monev Bantuan terverifikasinya 1 MASYARAKAT
60,000,000 Verifikasi Pembangunan - Kecamatan Banjar Terverifikasinya Masyarakat 1 100,000,000
Sosial Rumah Tidak Layak Huni pembangunan Perumahan Masyarakat Berpenghasilan Rendah
perumahan masyarakat Berpenghasilan Rendah
kurang mampu

c PENATAAN KAWASAN PENATAAN KAWASAN


PERMUKIMAN KUMUH PERMUKIMAN KUMUH
Fasilitasi Program Kota Tanpa terfasilitasinya program 10 Ha 60,000,000 Fasilitasi Penataan Kawasan - Kecamatan Banjar Berkurangnya Kawasan 10 Ha 75,000,000
Kumuh (KoTaKu) kotaku Permukiman Kumuh (Kotaku) Permukiman Kumuh
Penyusunan Rencana - Tersedianya Dokumen 1 dok 350,000,000
Pencegahan Dan rencana Pencegahan dan
Peningkatan Kualitas Peningkatan Kualitas
Permukiman Kumuh Permukiman Kumuh
Perkotaan (Rp2kpkp) Perkotaan (RP2KPKP)
Verifikasi Kota Tanpa Kumuh Kota Banjar 75,000,000

d PEMBANGUNAN PRASARANA PENANGANAN KAWASAN


DAN PRASARANA RUMAH PERMUKIMAN KUMUH
SEHAT
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.200 m 900,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Kujangsari 1,000,000,000
Kelurahan Banjar pembangunan Desa Neglasari Kec. Langensari Kota
infrastruktur kel banjar Banjar;
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.200 m 900,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Hegarsari Kec. 1,000,000,000
Kelurahan Mekarsari pembangunan Kelurahan Banjar Pataruman Kota Banjar;
infrastruktur kel
mekarsari
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.200 m 900,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Balokang Kec. 1,000,000,000
Kelurahan Situbatu pembangunan Kelurahan Pataruman Banjar Kota Banjar;
infrastruktur kel situbatu

Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 350 m 350,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Mekarsari Kec. 1,000,000,000
Kelurahan Karangpanimbal pembangunan Kelurahan Desa Sinartanjung Banjar Kota Banjar;
infrastruktur kel
karangpanimbal
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.000 m 1,300,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Cibeureum 1,000,000,000
Kelurahan Purwaharja pembangunan Kelurahan Karangpanimbal Kec. Banjar Kota Banjar;
infrastruktur kel
purwaharja
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.000 m 1,400,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Bojongkantong 1,000,000,000
Kelurahan Hegarsari pembangunan Desa Waringinsari Kec. Langensari Kota
infrastruktur kel Banjar;
hegarsari
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.000 m 900,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Muktisari Kec. 1,000,000,000
Kelurahan Pataruman pembangunan Desa Rejasari Langensari Kota Banjar
infrastruktur kel
pataruman
Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.000 m 1,100,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Rejasari Kec. 1,000,000,000
Kelurahan Muktisari pembangunan Kelurahan Muktisari Langensari Kota Banjar;
infrastruktur kel muktisari

Pembangunan Infrastruktur terlaksananya 1.000 m 1,200,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Waringinsari 1,000,000,000
Kelurahan Bojongkantong pembangunan Kelurahan Bojongkantong Kec. Langensari Kota
infrastruktur kel Banjar;
bojongkantong
Penyusunan data dasar (Base 1 dokumen 100,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. 1,000,000,000
Line) PSU Kawasan Perumahan Desa Cibeureum Karangpanimbal Kec.
dan Permukiman (Pendampingan Purwaharja Kota Banjar
Operasional BKM)

Operasional Kegiatan Kelompok 1 dokumen 50,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa Sinartanjung Kec. 1,000,000,000
Kerja Perumahan dan Kawasan Kelurahan Mekarsari Pataruman Kota Banjar;
Permukiman (Pokja PKP)
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Pataruman 1,000,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan Desa Balokang Kec. Pataruman Kota
Banjar perbaikan jalan Banjar;
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Kel. Banjar Kec. Banjar 1,000,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan Kelurahan Hegarsari Kota Banjar
Mekarsari perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000 Penanganan Kawasan Kumuh Desa/Kel. Neglasari Kec. 1,000,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan Desa Kujangsari Banjar Kota Banjar;
Situbatu perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000 Rehabilitasi Rumah Tidak Seluruh Kecamatan Kota Rehabilitasi Rumah Tidak 11,790,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan Layak Huni (RTLH) Banjar; Layak Huni (RTLH)
Purwaharja perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 350 m 200,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan
Karangpanimbal perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan
Pataruman perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan
Hegarsari perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan
Muktisari perbaikan jalan
lingkungan
Pembangunan dan Perbaikan terlaksananya 1.000 m 500,000,000
Jalan Lingkungan Kelurahan pembangunan dan
Bojongkantong perbaikan jalan
lingkungan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Bojongkantong Tersedianya Jalan 21.304 m 3,200,000,000
Lingkungan Kelurahan Lingkungan Kelurahan
Bojongkantong Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Hegarsari Tersedianya Jalan 6.000 m 950,000,000
Lingkungan Kelurahan Hegarsari Lingkungan Kelurahan
Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Karangpanimbal Tersedianya Jalan 5.340 m 850,000,000
Lingkungan Kelurahan Lingkungan Kelurahan
Karangpanimbal Karangpanimbal
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel.Purwaharja Tersedianya Jalan 12.000 m 1,850,000,000
Lingkungan Kelurahan Lingkungan Kelurahan
Purwaharja Purwaharja
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Banjar Tersedianya Jalan 12.000 m 1,750,000,000
Lingkungan Kelurahan Banjar Lingkungan Kelurahan
Banjar
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Mekarsari Tersedianya Jalan 4.028 m 700,000,000
Lingkungan Kelurahan Mekarsari Lingkungan Kelurahan
Mekarsari
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Situbatu Tersedianya Jalan 30.090 m 4,000,000,000
Lingkungan Kelurahan Situbatu Lingkungan Kelurahan
Situbatu
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel.Pataruman Tersedianya Jalan 24.000 m 3,800,000,000
Lingkungan Kelurahan Lingkungan Kelurahan
Pataruman Pataruman
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Kel. Muktisari Tersedianya Jalan 14.254 m 2,900,000,000
Lingkungan Kelurahan Muktisari Lingkungan Kelurahan
Muktisari

URUSAN PERTANAHAN URUSAN PERTANAHAN


XVI PROGRAM PENATAAN 5,800,000,000 PROGRAM PENATAAN 3,875,000,000
PENGUASAAN, PEMILIKAN, PENGUASAAN, PEMILIKAN,
PENGGUNAAN DAN PENGGUNAAN DAN
PEMANFAATAN TANAH PEMANFAATAN TANAH
a PENATAAN PENGUASAAN, PENATAAN PENGUASAAN,
PEMILIKAN , PENGGUNAAN PEMILIKAN ,
DAN PEMANFAATAN TANAH PENGGUNAAN DAN
Pengadaan Sistem Informasi tersedianya aplikasi 1 dokumen 75,000,000 Pengadaan LahanTANAH
PEMANFAATAN Untuk RT/RW / Desa Tersedianya lahan untuk 1 paket 3,000,000,000
Bank Tanah (SimBaTa) sistem informasi bank Pembangunan Jalan Mekarharja - Kecamatan pembangunan jalan
tanah Purwaharja
Pengadaan Aplikasi Sistem tersedianya Aplikasi 1 dokumen 75,000,000 Pengadaan Aplikasi Sistem - Tersedianya aplikasi sistem 1 paket 75,000,000
Informasi Sistem Informasi Informasi informasi
Pemanfaatan/Penggunaan Pemanfaatan/Pengguna Pemanfaatan/Penggunaan pemanfaatan/penggunaan
Tanah an Tanah Tanah tanah
Perencanaan Konservasi tanah tersusunnya dokumen 1 dokumen 75,000,000 Pengadaan Lahan di Kota Tersedianya Lahan di Kota 0.4 Ha 800,000,000
dengan menggunakan data Banjar Banjar
inventarisasi sumber daya lahan
Identifikasi Aset Tanah tersusunnya dokumen 4 dokumen 75,000,000
Pemerintah Kota Banjar
Pengadaan Lahan di Muktisari Tersedianya Lahan di 1 Ha 2,500,000,000
peruntukan Komplek perkantoran Muktisari peruntukan
Kel. Muktisari (Tahap 2) Kantor Kel. Muktisari

Pengadaan Tanah Jalan 1 paket 3,000,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
URUSAN ENERGI DAN URUSAN ENERGI DAN
SUMBER DAYA MINERAL SUMBER DAYA MINERAL
XVII PROGRAM PEMBINAAN DAN 7,450,000,000 PROGRAM PEMBINAAN 0
PENGEMBANGAN BIDANG DAN PENGEMBANGAN
KETENAGALISTRIKAN BIDANG
KETENAGALISTRIKAN
a PENGADAAN DAN PENGADAAN DAN
PEMELIHARAAN RUTIN PJU PEMELIHARAAN RUTIN
Pengadaan dan Pemeliharaan 1 paket 250,000,000 PJU
Rutin PJU
Pemasangan Penerangan Jalan 300 titik 2,000,000,000
Umum (PJU) Jalan Cimaragas
Pengadaan dan Pemeliharaan 300 titik 2,000,000,000
Rutin PJU
Penyediaan dan Pemasangan 90 titik 1,000,000,000
PJU di Ruas Jalan Kota Banjar

b PEMASANGAN PENERANGAN PEMASANGAN


JALAN UMUM (PJU) PENERANGAN JALAN
UMUM (PJU)
Pemasangan PJU di Komplek 18 titik 200,000,000
Perkantoran
Pemasanagn PJU Jalan Rahayu 18 titik 200,000,000
Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan 90 titik 1,000,000,000
Umum (PJU) di Wilayah
Kecamatan Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan 18 titik 200,000,000
Umum (PJU) di Kawasan
Pejamben Kota Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan 36 titik 600,000,000
Umum (PJU) di Wilayah
Kecamatan Banjar

LISTRIK MASUK DESA


(LISDES)

URUSAN RUTIN OPD URUSAN RUTIN OPD


XVIII PROGRAM PELAYANAN 5,211,000,000 PROGRAM PELAYANAN 4,581,050,000
ADMINISTRASI ADMINISTRASI
PERKANTORAN PERKANTORAN
Penyediaan jasa surat menyurat Tersedianya Jasa Surat 12 bulan 7,500,000 Terlaksananya jasa surat - Kecamatan Banjar Terlaksananya jasa surat 12 bulan 7,500,000
Menyurat menyurat menyurat
Penyediaan jasa komunikasi, Tersedianya Jasa 12 bulan 3,408,000,000 Tersedianya jasa komunikasi, - Tersedianya jasa 12 bulan 3,000,000,000
sumber daya air dan listrik Komunikasi Sumber sumber daya air dan listrik komunikasi, sumber daya air
Daya Air dan Listrik dan listrik
Penyediaan jasa jaminan barang Tersedianya Jasa 5 unit 25,000,000 Terlaksananya Jasa Jaminan - Kecamatan Banjar Terlaksananya Jasa Jaminan 12 bulan 25,000,000
milik daerah Jaminan Barang Milik Barang Milik Daerah Barang Milik Daerah
Daerah
Penyediaan jasa pemeliharaan Tersedianya jasa 35,000,000 Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar Terlaksananya Jasa 34 unit 35,000,000
dan perizinan kendaraan pemeliharaan dan pemeliharaan dan perizinan pemeliharaan dan perizinan
dinas/operasional perizinan kendaraan kendaraan dinas / operasional kendaraan dinas /
dinas/operasional operasional
Penyediaan jasa administrasi Tersedianya Jasa 6 cek 300,000 Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar Terlaksananya Jasa 4 buah 300,000
keuangan Administrasi Keuangan administrasi keuangan administrasi keuangan
Penyediaan jasa kebersihan Tersedianya Jasa 4 orang/paket 70,000,000 Tersedianya Jasa Kebersihan - Kecamatan Pataruman Tersedianya Jasa 4 orang 60,000,000
kantor Kebersihan Kantor Kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa perbaikan Tersedianya Jasa 1 paket 15,000,000 Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar Terlaksananya Jasa 1 paket 11,000,000
peralatan kerja Perbaikan Peralatan Perbaikan Peralatan Kerja Perbaikan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan alat tulis kantor Tersedianya Alat Tulis 12 bulan 90,000,000 Tersedianya Alat tulis kantor - Kecamatan Banjar Tersedianya Alat tulis kantor 12 bulan 60,000,000
Kantor
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Penyediaan barang cetakan dan Tersedianya Barang 12 bulan 50,000,000 Tersedianya barang cetakan - Kecamatan Banjar Tersedianya barang cetakan 12 bulan 50,000,000
penggandaan Cetakan dan dan penggandaan dan penggandaan
Penggandaan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
Penyediaan komponen instalasi Tersedianya Komponen 12 bulan 4,000,000 Tersedianya komponen - Kecamatan Banjar Tersedianya komponen 12 bulan 4,000,000
listrik/penerangan bangunan Instalasi instalasi listrik/penerangan instalasi listrik/penerangan
kantor Listrik/Penerangan bangunan kantor bangunan kantor
Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan rumah Tersedianya Peralatan 12 bulan 3,000,000 Tersedianya peralatan rumah - Tersedianya peralatan rumah 12 bulan 7,600,000
tangga Rumah Tangga tangga tangga
Penyediaan bahan bacaan dan Tersedianya Bahan 12 bulan 43,200,000 Tersedianya Bahan bacaan - Kecamatan Banjar Tersedianya Bahan bacaan 12 bulan 43,200,000
peraturan perundang-undangan Bacaan dan Peraturan dan peraturan perundang - dan peraturan perundang -
Perundang-undangan undangan undangan
Penyediaan makanan dan Tersedianya Makanan 360 porsi 10,000,000 Tersedianya makanan dan - Tersedianya makanan dan 360 porsi 12,000,000
minuman dan Minuman minuman minuman
Rapat-rapat koordinasi dan Lancarnya Koordinasi 12 bulan 450,000,000 Terlaksananya rapat - rapat - Terlaksananya rapat - rapat 12 bulan 300,000,000
konsultasi ke luar daerah Dengan Instansi Terkait koordinasi dan konsultasi ke koordinasi dan konsultasi ke
Kegiatan Di Dinas PU luar daerah luar daerah
Rapat-rapat koordinasi dan Lancarnya Koordinasi 12 bulan 100,000,000 Terlaksananya rapat - rapat - Kecamatan Banjar Terlaksananya rapat - rapat 12 bulan 97,000,000
konsultasi dalam daerah Dengan Instansi Terkait koordinasi dan konsultasi koordinasi dan konsultasi
Kegiatan Di Dinas PU dalam daerah dalam daerah
Penyediaan jasa tenaga Tersedianya Jasa 114 orang 778,000,000 Terlaksananya jasa tenaga - Kecamatan Pataruman Terlaksananya jasa tenaga 116 orang 741,600,000
pendukung administrasi/teknis Tenaga Pendukung pendukung administrasi / pendukung administrasi /
Perkantoran Administrasi/Teknis teknis perkantoran teknis perkantoran
Perkantoran
Penyediaan jasa iklan/publikasi Tersedianya Jasa 12 bulan 30,000,000 Terlaksananya penyedian jasa - Kecamatan Banjar Terlaksananya penyedian 12 bulan 30,000,000
Iklan/Publikasi iklan / publikasi jasa iklan / publikasi
Penyediaan jasa pengamanan Tersedianya Jasa 8 orang 80,000,000 Tersedianya jasa pengaman - Kecamatan Pataruman Tersedianya jasa pengaman 8 orang 84,850,000
kantor Pengamanan Kantor kantor kantor
Penyediaan Jasa Informasi Tersedianya Jasa 12 bulan 12,000,000 Tersedianya jasa informasi - Tersedianya jasa informasi 12 bulan 12,000,000
rencana Umum Pengadaan Informasi rencana Umum Rencana umum pengadaan Rencana umum pengadaan
(RUP) Pengadaan (RUP) (RUP) (RUP)

XIX PROGRAM PENINGKATAN 44,400,000,000 PROGRAM PENINGKATAN 32,343,600,000


SARANA DAN PRASARANA SARANA DAN PRASARANA
APARATUR APARATUR
Pengadaan Kendaraan Tersedianya Kendaraan 2 unit 400,000,000 Pengadaan Peralatan dan Tersedianya peralatan dan 12 bulan 250,000,000
Dinas/Operasional Operasional Perlengkapan Kantor perlengkapan kantor
Pengadaan peralatan dan Tersedianya peralatan 12 bulan 200,000,000 Pemeliharaan rutin/berkala Terpeliharanya gedung 3 unit 200,000,000
perlengkapan kantor dan perlengkapan kantor gedung kantor kantor

Pemeliharaan rutin/berkala Tersedianya 12 bulan 200,000,000 Pemeliharaan rutin/berkala Terpeliharanya kendaraan 12 bulan 198,600,000
gedung kantor Pemeliharaan kendaraan dinas/operasional dinas operasional
rutin/berkala gedung
kantor
Pemeliharaan rutin/berkala Tersedianya 12 bulan 200,000,000 Penyediaan BBM Tersedianya BBM 18420 liter 145,000,000
kendaraan dinas/operasional Pemeliharaan
rutin/berkala kendaraan
dinas/operasional
Penyediaan BBM Tersedianya BBM untuk 12 bulan 150,000,000 Pengadaan Kendaraan Dinas/ Tersedianya Kendaraan 1 unit 330,000,000
kendaraan dinas Operasional Operasional
operasional

a PEMBANGUNAN GEDUNG PEMBANGUNAN GEDUNG


KANTOR KANTOR
- Pembangunan Komplek Kel. Karangpanimbal Terbangunnya Komplek 1 paket 10,000,000,000 Penataan Kantor Dinas 1 unit 2,000,000,000
Perkantoran Cikadu Perkantoran Cikadu Pekerjaan Umum, Penataan
Ruang, Perumahan Dan
Kawasan Permukiman
- Pembangunan Gedung Kel. Hegarsari - Terbangunnya Gedung 1 paket 10,000,000,000 Pembangunan Gedung 1 unit 4,000,000,000
BAPPEDA Kota Banjar BAPPEDA Kota Banjar Kantor Koperasi, Usaha Kecil,
Menengah Dan Perdagangan
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)
- Penataan Kantor Dinas Kota Banjar Tertatanya Kantor Dinas 1 paket 2,000,000,000 Pembangunan Gedung 1 unit 1,000,000,000
Pekerjaan Umum, Penataan Pekerjaan Umum, Sekretariat Kota Layak Anak
Ruang, Perumahan dan Penataan Ruang, (Lanjutan)
Kawasan Permukiman Perumahan dan
Kawasan Permukiman
- Pembangunan Gedung Kantor Kota Banjar Terbangunnya Gedung 1 paket 1,000,000,000 Pembangunan Gedung 1 unit 2,500,000,000
DPMPTSP Kota Banjar Kantor DPMPTSP Kota Kantor Kelurahan Muktisari
(Lanjutan) Banjar
- Pembangunan Gedung Kel. Banjar Terbangunnya 1 paket 1,000,000,000 Penataan Halaman Kantor 1 unit 500,000,000
Sekretariat Kota Layak Anak Pembangunan Gedung Kecamatan Banjar
(Lanjutan) Sekretariat Kota Layak
Anak (Lanjutan)
- Pembangunan Gedung Kantor Kel. Muktisari Terbangunnya Gedung 1 paket 2,500,000,000 Penataan Kawasan 1 unit 2,500,000,000
Kelurahan Muktisari Kantor Kelurahan Kelurahan Muktisari
Muktisari
- Pembangunan Gedung dan Kota Banjar Terbangunnya Gedung 1 paket 3,600,000,000 Penyempurnaan Sdn 2 1 unit 650,000,000
Rehabilitasi Gedung Kantor Kantor Dinas koperasi Muktisari
Dinas Koperasi UKM dan UKM dan Perdagangan
Perdagangan
- Pembangunan Gedung Terbangunnya Gedung 1 paket 3,900,000,000 Pembangunan Gedung 1 unit 7,500,000,000
Perkantoran Pamongkoran Perkantoran Kantor Bappeda (Lanjutan)
(Kesbangpol) Pamongkoran
(Kesbangpol)
- Penataan Halaman Kantor Kec. Banjar Tertatanya Halaman 1 paket 500,000,000 Penataan Kantor Cikadu 1 unit 2,000,000,000
Kecamatan Banjar Kantor Kecamatan
Banjar
- Penataan Halaman Kantor Kec. Pataruman Tertatanya Halaman 1 paket 500,000,000 Rehabilitasi Gedung Setda Kec. Purwaharja Terpeliharanya Gedung 1 unit 3,000,000,000
Kecamatan Pataruman Kantor Kecamatan Kota Banjar Setda Kota Banjar
Pataruman
- Pembangunan SD Muktisari Kel. Muktisari Terbangunnya SD 1 paket 2,000,000,000 Pembangunan Kantor Dinas Kec. Banjar Tersedianya Gedung Kantor 1 unit 1,250,000,000
Muktisari Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja
- Pembangunan Gedung Kantor 1 unit 2,200,000,000 Pembangunan dan Kec. Purwaharja Tersedianya Kantor Dinas 1 unit 4,000,000,000
Dinas Pengendalian Penduduk Rehabilitasi Kantor Dinas Perhubungan
dan Keluarga Berencana Tenaga Kerja
- Pembangunan Gedung Kantor 1 unit 3,000,000,000 Pembangunan Gedung Kantor Kel. Banjar Tersedianya Kantor Dinas 1 unit 220,000,000
Dinas Sosial, Pemberdayaan Dinas Pemberdayaan Pemberdayaan Masyarakat,
Perempuan dan Perlindungan Masyarakat, Desa, Kesatuan Desa, Kesatuan Bangsa dan
Anak Bangsa dan Politik (Lanjutan) Politik (Lanjutan)
- Pembangunan SLB Muktisari Kel. Muktisari Terbangunnya SLB 1 paket 1,000,000,000 Pembangunan Monumen Kel. Banjar Tersedianya Monumen 1 Unit 100,000,000
Muktisari Pendirian Kota Banjar Pendirian Kota Banjar
- Verifikasi dan Rekomendasi Izin se-kota Banjar Terverifikasinya dan 2 paket 50,000,000
Mendirikan Bangunan terbitnya Rekomendasi
Izin Mendirikan
Bangunan di Kota Banjar

XX PROGRAM PENINGKATAN 400,000,000 PROGRAM PENINGKATAN 0


DISIPLIN APARATUR KAPASITAS SUMBER DAYA
APARATUR
Pengadaan Pakaian Dinas - Pengadaan Pakaian 200,000,000 -
Beserta Perlengkapannya Dinas Beserta
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Khusus Pengadaan Pakaian 200,000,000
Hari-hari Tertentu Khusus Hari-hari
Tertentu

XX PROGRAM PENINGKATAN 100,000,000 PROGRAM PENINGKATAN 100,000,000


KAPASITAS SUMBER DAYA KAPASITAS SUMBER DAYA
APARATUR APARATUR
1 Bimbingan teknis implementasi - Tersedianya Aparatur 12 bulan 100,000,000 Bimbingan teknis - TERPELIHARANYA TEKNIS 12 BULAN 100,000,000
peraturan perundang-undangan Dinas PU Yang implementasi peraturan IMPLEMENTASI
Kompeten perundang-undangan PERATURAN PERUNDANG
- UNDANGAN
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No Target Pagu Indikatif Target Kebutuhan Dana Penting
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja
Capaian (Rp) Capaian (Rp,000)

XXI PROGRAM PENINGKATAN 150,000,000 PROGRAM PENINGKATAN 70,000,000


PENGEMBANGAN SISTEM PENGEMBANGAN SISTEM
PELAPORAN CAPAIAN PELAPORAN CAPAIAN
KINERJA DAN KEUANGAN KINERJA DAN KEUANGAN
1 Penyusunan laporan capaian - Penyusunan laporan 3 dokumen 20,000,000 Penyusunan Laporan - TERSEDIANYA LAPORAN 3 DOK 15,000,000
kinerja dan ikhtisar realisasi capaian kinerja dan Capaian Kinerja Dan Ikhtisar CAPAIANKINERJA
kinerja SKPD ikhtisar realisasi kinerja Realisasi Kinerja SKPD DANIKHTISAR REALISASI
SKPD KINERJASKPD
2 Penyusunan pelaporan - Penyusunan pelaporan 1 dokumen 10,000,000 Penyusunan Pelaporan - TERSEDIANYA 2 DOK 10,000,000
keuangan semesteran SKPD keuangan semesteran Keuangan Semesteran SKPD PELAPORAN KEUANGAN
SKPD SEMESTERAN SKPD
3 Penyusunan pelaporan - Penyusunan pelaporan 1 dokumen 10,000,000 Penyusunan Rencana Kerja - TERSEDIANYA RENCANA 2 DOK 15,000,000
keuangan akhir tahun SKPD keuangan akhir tahun (Renja) SKPD KERJA (RENJA)SKPD
SKPD
4 Penyusunan rencana kerja SKPD - Penyusunan rencana 2 dokumen 25,000,000 Penyusunan Rencana Penyusunan Rencana 1 dokumen 10,000,000
kerja SKPD Strategis (RENSTRA) Tahun Strategis (RENSTRA) Tahun
2019-2023 2019-2023
Penyusunan perencanaan Penyusunan 4 dokumen 35,000,000 Penyusunan Rencana Kerja - TERSEDIANYA RKA 4 DOK 20,000,000
anggaran SKPD perencanaan anggaran Dan Anggaran (RKA) SKPD
SKPD
Penyusunan Rencana Strategis Penyusunan Rencana 1 dokumen 50,000,000
(RENSTRA) Tahun 2019-2023 Strategis (RENSTRA)
Tahun 2019-2023

JUMLAH 603,292,497,000 523,724,429,000

Banjar, 2018
Kepala Dinas Pekerjaan Umum , Penataan Ruang,
Perumahan dan Kawasan Permukiman
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan
1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Listrik
1 03 01 03 Penyediaan Jasa Jaminan Barang Milik Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Kendaraan Dinas/Operasional

1 03 01 05 Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Bangunan Kantor
1 03 01 11 Penyediaan Peralatan Rumah Tangga 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
undangan
1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan

1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


Administrasi/Teknis Perkantoran
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
(RUP)

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan
1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Dinas/Operasional
1 03 02 04 Pembangunan Gedung Laboratorium UPTD 1 Paket 1 Paket 100.00%
1 03 02 05 Penyempurnaan Gedung UPTD Alat Laboratorium 1 Paket
(Lanjutan)

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur
1 03 03 05 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu 1 Paket 1 Paket 100.00%

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur

1 03 05 03 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


undangan
1 03 05 05 Pendidikan dan Pelatihan Non Formal 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan dokumen
perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan
keuangan secara
tertib

1 03 06 04 Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
realisasi kinerja SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Pelaporan keuangan semesteran 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 06 Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 07 Penyusunan Rencana Kerja SKPD 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 08 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA-SKPD) 12 Bulan 12 Bulan 100.00%

1 03 06 09 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA & 12 Bulan


RENJA SKPD)
1 03 06 10 Penyusunan Laporan Aset 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 11 Penyusunan Pelaporan Mutasi Persediaan Barang 12 Bulan
Habis Pakai dan Mutasi Aset SKPD
1 03 06 12 Pengadaan Aplikasi Sistem Pengendalian Anggaran 12 Bulan 12 Bulan
Realisasi Kegiatan (SPARK)

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 1134 m' 580 m' 51.15% 4530 m' 5,944 m' 58.19%
1 03 15 01 Pembangunan Jalan Pacor Lanjutan 1500 m' 580 m' 38.67%
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Margaluyu 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 15 03 Pembangunan Jalan Cijati Pejamben 1500 m'
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Junti Priagung 2150 m'

1 03 15 05 Pembangunan Jalan Muktisari 880 m'

Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 3 Unit 1 Unit 33.33% 2 Unit 8 Unit 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 06 Pembangunan Jembatan Avoer Sukamelang 1 Unit 1 Unit 100.00%
1 03 15 07 Pembangunan Jembatan Cijolang II Lanjutan 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 08 Pembangunan Jembatan Waringinsari 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 09 Pembangunan Jembatan Neglasari - Pasirnagara 1 Unit
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Muktisari - Waringinsari 1 Unit

Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 19,860 m' 21,817 m' 109.86% 39,840 m' 69,071 m' 236.55%
1 03 15 11 Peningkatan Jalan Tentara Pelajar 500 m' 450 m' 90.00%
1 03 15 12 Peningkatan Jalan Pelita 1600 m' 2265 m' 141.56%
1 03 15 13 Peningkatan Jalan Purnomosidi 2250 m' 5000 m' 222.22%
1 03 15 14 Peningkatan Jalan Majalikin 1000 m' 1400 m' 140.00%
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pananjung 1500 m 1869 m 124.60%
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Pelita Sub II 1000 m 1000 m 100.00%
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Perbatasan-Muktisari Waringinsari 300 m 310 m 103.33%

1 03 15 18 Peningkatan Jalan Binangun 800 m 1100 m 137.50%


1 03 15 19 Peningkatan Jalan Balokang-Blok Tahu 500 m 516 m 103.20%
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Munawi (Lanjutan) 450 m 452.5 m 100.56%

1 03 15 21 Peningkatan Jalan Pelita Sub III 360 m 360 m 100.00%


1 03 15 22 Peningkatan Jalan Rancabulus 1086 m 1086 m 100.00%
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Randegan III (WTPJ) 2503 m 2726 m 108.91%
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Situbatu (Situbatu-Neglasari) 2051 m 2081 m 101.46%
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Citanduy 520 m 520 m 100.00%
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Rancabulus Rejasari 400 m 231 m 57.75%
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m 450.8 m 112.70%
Bojongkantong
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Langensari (Jembatan Irigasi-Parkid) 640 m' 0 m' 0.00%

1 03 15 29 Peningkatan Jalan Situ Batu Tahap 3 1500 m' 0 m' 0.00%


1 03 15 30 Peningkatan Jalan Balokang-Ciaren 500 m 0m 0.00%
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Utama Mekarharja 1000 m'
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Priagung 4000 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pananjung II Tahap II 1000 m'
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Bantarpeundeuy 1450 m'
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Rejasari 3050 m'
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Biangun Lanjutan (STA 1+100 - STA 2 +600) 1500 m'
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Ciaren 1200 m'
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Pacor Lanjutan 1300 m'
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Perbatasan Muktisari-Waringinsari 605 m'
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Cibentang 2300 m'
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Bojong I 1035 m'
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Bojong II 525 m'
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Citamiang 2500 m'
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Majalikin (STA 0+000 - STA0+500) 500 m'
1 03 15 45 Peningkatan Jalan Bojongkantong - Kujangsari 1500 m'
1 03 15 46 Peningkatan Jalan Roy I 2000 m'
1 03 15 47 Peningkatan Jalan Pabuaran 700 m'
1 03 15 48 Peningkatan Jalan Wirya 700 m'
1 03 15 49 Peningkatan Jalan Langensari (Perempatan Pasar 700 m'
Langensari-Parkid)
1 03 15 50 Peningkatan Jalan Cibonte 1250 m'
1 03 15 51 Peningkatan Jalan Kedungwaringin 1300 m'
1 03 15 52 Peningkatan Jalan Sangkuriang 485 m'
1 03 15 53 Peningkatan Jalan Cipantaran 1775 m'
1 03 15 54 Peningkatan Jalan Puloerang 1000 m'
1 03 15 55 Peningkatan Jalan Pananjung I 1000 m'
1 03 15 56 Peningkatan Jalan Margaluyu 1300 m'
1 03 15 57 Peningkatan Jalan Muktisari 880 m'
1 03 15 58 Peningkatan Jalan Balokang - Ciaren 800 m'
1 03 15 59 Peningkatan Jalan Sampih Selatan 685 m'
1 03 15 60 Peningkatan Jalan Ciaren - Cibodas 600 m'
1 03 15 61 Peningkatan Jalan dan Jembatan Lingk.Bojongkantong 400 m'

1 03 15 62 Peningkatan Jalan Cukangdalem - Pasirleutik 800 m'


Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket 21 Paket 36.84%
1 03 15 01 Perencanaan Jalan dan Jembatan 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 3289 m3 1743.4 m3 53.01% 4,800 m3 6,817 m3 50.25%
1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 250 m3 165.02 m3 66.01%
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Karangtengah 300 m3 200.63 m3 66.88%

1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Karangpucung 375 m3 276.69 m3 73.78%


1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 188 m3 142.3 m3 75.69%
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa Lanjutan 200 m3 183.11 m3 91.56%

1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Citanduy 200 m3 170.17 m3 85.09%


3
1 03 16 07 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong- 200 m 208.75 m3 104.38%
Kujangsari
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jalan Pedati 200 m3 200 m3 100.00%
1 03 16 09 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 250 m 3
196.72 m3 78.69%
1 03 16 10 Pembangunan Drainase Jalan Parung 213 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 11 Pembangunan Drainase Jalan KH. Amin 163 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 12 Pembangunan Drainase Jalan Patrol 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 13 Pembangunan Drainase Jalan Margaluyu 250 m 3
0 m 3
0.00%
1 03 16 14 Pembangunan Drainase Jalan Tentara Pelajar 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 15 Pembangunan Drainase Jalan Cijambu Cibereum 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 16 Pembangunan Drainase Jalan Peta 300 m3
1 03 16 17 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur 500 m3
1 03 16 18 Pembangunan Drainase Jalan Situsaeur 300 m3
1 03 16 19 Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan 300 m3
1 03 16 20 Pembangunan Drainase Jalan Sukamaju 300 m3
1 03 16 21 Pembangunan Drainase Jalan Cigadung 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 16 22 Pembangunan Drainase Jalan Pager Batu 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 16 23 Pembangunan Drainase Jalan Veteran 300 m3
1 03 16 24 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 750 m3
1 03 16 25 Pembangunan Drainase Jalan Gotong Royong 325 m3
1 03 16 26 Pembangunan Drainase Jalan Cikadongdong 225 m3
1 03 16 27 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 225 m3
1 03 16 28 Pembangunan Drainase Jalan Randegan I 225 m3
1 03 16 29 Pembangunan Drainase Jalan Lingk.Randegan 225 m3
1 03 16 30 Pembangunan Drainase Jalan Kedungpulung 225 m3

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 4,075 m3 2,228 m3 54.68% 1,775 m3 5,763 m3 32.73%
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Tentara Pelajar 280 m3 131.56 m3 46.99%
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 340 m3 600 m3 176.47%
3
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Muktisari 600 m 261.71 m3 43.62%
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Langensari 480 m3 144.59 m3 30.12%
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan Pangasinan 265 m3 209.71 m3 79.14%
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 280 m3 196.77 m3 70.28%
Lanjutan
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Rejasari 280 m3 194.52 m3 69.47%
3
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Pabuaran 200 m 197.72 m3 98.86%
3
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Veteran 250 m 200.83 m3 80.33%
3 3
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Peta 150 m 90.74 m 60.49%
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Sukamaju 700 m3 0 m3 0.00%
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Rawa Onom 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Pelita 300 m3
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Dipati Ukur 200 m3
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Majalikin 750 m3
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Sirnagalih 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 17 17 Pembangunan Keermer Jalan Junti - Pamongkoran 225 m3

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %


Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%
1 03 18 01 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Paket 0 Paket 0.00% 1 Buah 2 Paket 20.00%
1 03 18 02 Pemeliharaan Rutin Jembatan 3 Buah 0 Paket 0.00%
1 03 18 03 Penggantian Jembatan Cikawalu II 1 Buah

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 19,085 m' 15,716 m' 82.34% 13,881 m' 48,517 m' 79.24%
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 2820 m' 2360 m' 83.69%
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Mayjen Lili Kusumah 660 m 650 m 98.48%

1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan Waringinsari 2650 m' 2645 m' 99.81%


1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Cibentang 3000 m' 720 m' 24.00%
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Pataruman (Lanjutan) 600 m' 584.5 m' 97.42%

1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Langensari (Cagak- 550 m' 547 m' 99.45%
Sukamanah)
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langkap 250 m' 242 m' 96.80%
(Polsek-Pasar Langkap)
1 03 18 11 Pemeliharaan Jalan Batulawang 1350 m' 2625 m' 194.44%
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Randegan I 1500 m' 1496 m' 99.73%
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Nahromi (TWPJ) 3215 m' 3215 m' 100.00%
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Balokang Ciaren 500 m' 631 m' 126.20%
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Kapten Jamhur 1190 m' 0 m' 0.00%
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m' 0 m' 0.00%
Bojongkantong
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Ranca Bulus 400 m' 0 m' 0.00%
Rejasari
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 18 18 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II 720 m'
1 03 18 19 Pemeliharaan Periodik Jalan Muhammad Hamim 1080 m'
1 03 18 20 Pemeliharaan Periodik Jalan Dewi Sartika II 600 m'
1 03 18 21 Pemeliharaan Periodik Jalan Karangsari Lanjutan 2000 m'
1 03 18 22 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Doboku 1100 m'
Gunung Gembok)
1 03 18 23 Pemeliharaan Periodik Jalan Cimendong 811 m'
1 03 18 24 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip 1000 m'
1 03 18 25 Pemeliharaan Periodik Jalan Kujangsari 2000 m'
1 03 18 26 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 970 m'
1 03 18 27 Emplasemen Kantor Denpom III/2 Banjar 1100 m2
1 03 18 28 Emplasemen Kantor Koramil Langensari 500 m2
1 03 18 29 Emplasemen Kantor Polsek Pataruman dan Polsek 800 m2
Banjar
1 03 18 30 Pemeliharaan Periodik Jalan Tentara Pelajar 1000 m'
1 03 18 31 Pemeliharaan Periodik Jalan Pesantren Al-Azhar 200 m'
Citangkolo

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana


Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
1 03 23 04 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
23 15 Pengadaan Alat-Alat Berat untuk membangun 2 Paket 2 Paket 100.00%
Infrastruktur dan Penanggulangan Bencana Alam di
Kota Banjar

Pengadaan Alat-Alat Berat 1 Paket


Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%
1 03 23 10 Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-alat Berat 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
1 03 23 14 Rehabilitasi/Pemeliharaan Peralatan Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%
Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%
1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 0m 5,356 m 46.10%


1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan Sumanding Wetan 500 m' m 0.00%

1 03 24 04 Pembangunan Saluran Pasangan BPT 1. T1 Kanan 500 m m 0.00%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 350 m' 0 m' 0.00% 2,800 m' 4,305 m' 14.18%
1 03 24 05 Rehabilitasi D.I Karangsari 400 m'
1 03 24 06 Rehabilitasi D.I Blok Tahu 450 m'
1 03 24 07 Rehabilitasi D.I Rancabulus 500 m'
1 03 24 08 Rehabilitasi D.I Cibuntu 500 m'
1 03 24 09 Rehabilitasi D.I Cikembang 350 m'
1 03 24 10 Rehabilitasi D.I Pamongkoran 1000 m'

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 16,790 m' 5,332 m' 31.75% 5,900 m' 14,380 m' 55.44%
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 822 m' 364.89 m' 44.39%
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Tersier BPT.1 Kanan 997 m 739.90 m 74.21%
1 03 24 13 Peningkatan Saluran BPT 2 Kiri 730 m' 681.22 m' 93.32%
1 03 24 14 Peningkatan Saluran BSA 6 Kanan 760 m' 834.53 m' 109.81%
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 T1 Ka 800 m' 843.25 m' 105.41%
1 03 24 16 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 700 m' 610.52 m' 87.22% 580 m'
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 280 m' 341 m' 121.79%
Kota Banjar
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 1140 m' 916.3 m' 80.38%
(TWPJ)
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1 Kanan 406 m' 0 m'
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 6 Kanan 1775 m' 0 m'
1 03 24 21 Peningkatan Saluran Tersier BPH 2 kanan 548 m' 0 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 22 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kiri 539 m' 0 m'
1 03 24 23 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kec. Langensari Kota 700 m' 0 m'
Banjar
1 03 24 24 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kanan 328 m' 0 m' 500 m'
1 03 24 25 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kiri 1655 m' 0 m' 95 m'
1 03 24 26 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kanan 500 m' 0 m' 360 m'
1 03 24 27 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kiri 355 m' 0 m' 250 m'
1 03 24 28 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 95 m'
1 03 24 29 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka T3.Ki 500 m'
1 03 24 30 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki 1000 m'
1 03 24 31 Peningkatan Saluran Tersier CJ 2 400 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 32 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Kanan 1655 m' 0 m' 800 m'
1 03 24 33 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kanan 600 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 34 Peningkatan Saluran Tersier BBD 1 1100 m' 0 m' 170 m'
1 03 24 35 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 T2 Ki Lanjutan 750 m'

Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 1,919 m 1,281 m 66.75% 2,000 m 5,593 m 78.48%
1 03 24 36 Peningkatan Daerah Irigasi Cicalung 400 m 456.6 m 114.15%
1 03 24 37 Peningkatan Daerah Irigasi Pagak 500 m 471.92 m 94.38%
1 03 24 38 Peningkatan Daerah Irigasi Cikadongdong 400 m 352.5 m 88.13%
1 03 24 39 Pembangunan Irdes Situleutik Kiri 132.14 m 0m 0.00%
1 03 24 40 Pembangunan Irdes Rancabulus 487 m 0m 0.00%
1 03 24 41 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran 1000 m
1 03 24 42 Pembangunan Irigasi Desa Sukamukti 1000 m

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket 14 Paket 56.00%
1 03 24 43 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi, Sungai dan Rawa 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket

1 03 28 Program Pengendalian Banjir

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%
1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pembangunan Saluran Saluran pembuang 54,082 m 6080 m 14,390 m 4,282 m 29.76% 16,759 m 27,121 m 50.15%
yang terbangun

1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 500 m 453.63 m 90.73%

1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibeet 500 m 467.81 m 93.56% 343 m


1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron 400 m 191 m 47.75% 246 m
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Cikawalu 650 m 493.73 m 75.96% 1050 m
1 03 28 06 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 300 m 362.63 m 120.88%

1 03 28 07 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk 500 m 323.65 m 64.73% 330 m


1 03 28 08 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 430 m 213.21 m 49.58% 400 m
1 03 28 09 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Ciilat 400 m 393.82 m 98.46%
1 03 28 10 Pembangunan Apoer Ciilat Lanjutan 500 m 226.17 m 45.23%
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk II 430 m 452.47 m 105.23%
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron II 340 m 262.18 m 77.11%
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 1 400 m 223.55 m 55.89%
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang BPS Banjar 290 m 218.54 m 75.36%
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Bayongbong 40 m 0m 0.00%
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber 200 m 0m 0.00%
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Cibereum Blok 400 m 0m 0.00%
Pasundan
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Ciilat 500 m 0m 0.00%
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurai 32 m 0m 0.00%
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 800 m 0m 0.00%
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cukang 78 m 0m 0.00% 550 m
Gempol
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Curug Taneuh 202 m 0m 0.00%
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m 0m 0.00%
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Lembur 800 m 0m 0.00%
Kuring/SMP.4
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 950 m 0m 0.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 26 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat Tahap II 385 m 0m 0.00%

1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun 250 m 0m 0.00% 250 m


1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- 300 m 0m 0.00% 300 m
Cikadongdong
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung 400 m 0m 0.00% 398 m
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 500 m 0m 0.00% 1,100 m
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 300 m 0m 0.00%
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya 393 m 0m 0.00% 300 m
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Nyumbang 300 m 0m 0.00% 300 m

1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cikawalu 750 m 0m 0.00% 750 m


1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Cipamuruyan 140 m 0m 0.00% 1600 m
1 03 28 36 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 330 m 0m 0.00%

1 03 28 37 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 400 m 0m 0.00% 500 m

1 03 28 38 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 380 m


1 03 28 39 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari 300 m
1 03 28 40 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari 300 m

1 03 28 41 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m


1 03 28 42 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh 250 m
1 03 28 43 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat 102 m
1 03 28 44 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok 350 m
Kulur
1 03 28 45 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu 200 m
1 03 28 46 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut 700 m
1 03 28 47 Pembangunan Saluran Pembuang Sukamanah 310 m
1 03 28 48 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari 610 m
1 03 28 49 Pembangunan Saluran Pembuang Kantor Agama 350 m
Banjar Ds.Balokang
1 03 28 50 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan Ds. 100 m
Balokang
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 51 Pembangunan Saluran Pembuang Cangkring 100 m
1 03 28 52 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Roda 100 m
1 03 28 53 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.03/05 150 m
1 03 28 54 Pembangunan Saluran Pembuang Purwodadi 150 m
Ds.Waringinsari
1 03 28 55 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum I 150 m

1 03 28 56 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum II 150 m

1 03 28 57 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum III 150 m

1 03 28 58 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 100 m


Ds.Balokang
1 03 28 59 Pembangunan Saluran Pembuang Sukarame 150 m
1 03 28 60 Pembangunan Saluran Pembuang Lupitan 150 m
1 03 28 61 Pembangunan Saluran Pembuang Pasirranji 150 m
1 03 28 62 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 150 m

1 03 28 63 Pembangunan Saluran Pembuang Sindanggalih 150 m


1 03 28 64 Pembangunan Saluran Pembuang Pangadegan 100 m
1 03 28 65 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan I 150 m
1 03 28 66 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan II 150 m
1 03 28 67 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung 150 m
1 03 28 68 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 90 m
1 03 28 69 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu I 150 m

1 03 28 70 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu II 150 m

1 03 28 71 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu III 150 m

1 03 28 72 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Kandawa 350 m


1 03 28 73 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung Hulu 150 m

1 03 28 74 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.05/11 150 m


Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 75 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.02/11 Blok 150 m
Sasagaran
1 03 28 76 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan II 400 m

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%
1 03 28 77 Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 28 78 Normalisasi Saluran Pembuang Blok Sampih 2000 m'

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%
1 03 28 79 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 0m 0m

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah untuk Pelebaran Jalan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 972 KK 868 KK 89.30% 1,140 KK 3,836 KK 98.36%
2 03 17 01 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Banjar-Kec.Purwaharja 286 KK 272 KK 95.10% 200 KK

Rumah Tangga Pra


KS yang
menggunakan listrik
2 03 17 02 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 03 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Pataruman 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 04 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari - 136 KK 136 KK 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 05 Listrik Masuk Desa (LISDES) Se-Kota Banjar 150 KK 160 KK 106.67% 540 KK

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 462 Titik 182 Titik 39.39% 875 Titik 1317 Titik 65.85%
Pedesaan
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan
2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 125 Titik
Pataruman
2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Langensari
2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Purwaharja
2 03 17 10 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 11 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Langensari- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Purwaharja

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 192 Titik 205 Titik 106.77% 372 Titik 636 Titik 159.00%
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 192 Titik 205 Titik 106.77%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) diWilayah 100 Titik
Kota Banjar
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Se Kota 100 Titik
Banjar
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Banjar - Langensari
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan BKR 18 Titik

2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik


Katapang - Bebedahan
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Situleutik
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Gang 18 Titik
Setia
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 28 Titik
Sukarame
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Ex 18 Titik
PJKA
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Jelat- 18 Titik
Pataruman
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta 18 Titik

2 03 17 24 Master Plan Penerangan Jalan Umum (PJU) Berbasis 1 Paket


Website
2 03 17 25 Penyusunan Revisi Perda Penerangan Jalan Umum 1 Paket
(PPJU)

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
2 03 17 26 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) di Se Kota Banjar 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik 1344 Titik 31.85%
2 03 17 27 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 0 Unit 2 Unit 20.00%
2 03 17 28 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 Unit 2 Unit 100.00%

Banjar, Maret 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Ir. H. EDY DJATMIKO, MM
NIP. 19620416 1990 03 1008
Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Target Renstra OPD s/d
Kegiatan Tahun Lalu (n-2)
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program Program Keluaran dan Kegiatan Realisasi
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Tingkat
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Capaian
Kegiatan (output) Tingkat 2016) Capaian
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja Realisasi Renja Program dan
Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan
secara tertib

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

1 03 15 Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 4500 m' 580 m' 12.89% 280 m' 1,694 m' 16.59%

1 03 15 Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 1 Unit 1 Unit 100.00% 1 Unit 7 Unit 87.50%

1 03 15 Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 5,100 m' 21,817 m' 427.78% 5,000 m' 34,231 m' 117.23%

1 03 15 Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 15 Paket 31 Paket 54.39%

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 2963 m3 1743 m3 58.83% 2,588 m3 4,605 m3 33.95%

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 3,400 m3 2,228 m3 65.53% 3,960 m3 7,948 m3 45.13%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %
Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Buah 0 Buah 0.00% 2 Buah 3 Buah 30.00%

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 10,130 m' 15,716 m' 155.14% 11,100 m' 45,736 m' 74.70%

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana


Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%

Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%


Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

1 03 24 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 1000 m 6,356 m 54.71%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 7,500 m' 0 m' 0.00% 7,500 m' 9,005 m' 29.67%

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 11,145 m' 5,332 m' 47.84% 5,892 m' 14,372 m' 55.41%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 132 m 1,281 m 970.45% 887 m 4,480 m 62.86%

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 5 Paket 16 Paket 64.00%

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang


yang terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%

Pembangunan Saluran 54,082 m 6080 m 13,758 m 4,282 m 31.12% 10,703 m 21,065 m 38.95%

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%

1 03 28 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah atau Lahan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 600 KK 868 KK 144.67% 550 KK 3,246 KK 83.23%

Rumah Tangga Pra


KS yang
Menggunakan Listrik
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 400 Titik 182 Titik 45.50% 400 Titik 842 Titik 42.10%
Pedesaan Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 80 Titik 205 Titik 256.25% 80 Titik 344 Titik 86.00%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 844 Titik 1688 Titik 40.00%

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 2 Unit 4 Unit 40.00%
Jumlah Daya Listrik
yang Terpasang

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD tahun 2017
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

A Program Pelayanan Administrasi Dinas PU Terpenuhinya layanan 100 % 1,950,000,000 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 100 % 4,279,576,000
Perkantoran administrasi administrasi
perkantoran sesuai perkantoran sesuai
kebutuhan kebutuhan

Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000

Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000
Listrik
Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000

Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Dinas PU 34 unit 35,000,000


Kendaraan Dinas/Operasional

Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000

Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000

Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000

Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000


Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000

Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 36,000,000


undangan

Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000

Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000

Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Dinas PU 114 orang 616,776,000


Administrasi/Teknis Perkantoran
Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000


Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan Dinas PU 12 Bulan 5,300,000
(RUP)

B Program Peningkatan Sarana Dan Dinas PU Tersedianya sarana 100 % 3,915,140,000 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Tersedianya sarana 100 % 1,753,224,000
Prasarana Aparatur parasarana aparatur Aparatur parasarana aparatur
sesuai kebutuhan sesuai kebutuhan

Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000


Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000
Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas PU 12 Bulan 246,029,000
Dinas/Operasional
Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000
Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000

C Program Peningkatan Disiplin Dinas PU Meningkatnya Disiplin 100 % 75,000,000 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000
Aparatur Aparatur Aparatur
Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000
Pengadaan Pakaian Dinas 158 stel 85,000,000

D Program Peningkatan Kapasitas Sumber Dinas PU Meningkatnya 100 % 30,000,000 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 130,000,000
Daya Aparatur kapasitas sumber Aparatur kapasitas sumber daya
daya aparatur aparatur

Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 130,000,000


undangan

E Program Peningkatan Pengembangan Tersedianya dokumen 100 % 73,000,000 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 205,000,000
Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan perencanaan, Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
pelaporan capaian capaian kinerja dan
Keuangan kinerja dan keuangan keuangan secara tertib
secara tertib

Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000


Realisasi Kinerja SKPD
Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000

Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000


Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000
habis pakai dan mutasi aset SKPD
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000


Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000
Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000

F Program Peningkatan Sarana dan Meningkatnya Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Meningkatnya 1,270,000,000
Prasarana Kebinamargaan ketersediaan alat Kebinamargaan ketersediaan alat
kebinamargaan kebinamargaan

1 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 12 Bulan 120,000,000 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000

2 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 12 Bulan 1,000,000,000 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Unit 1,000,000,000
3 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 12 Bulan 100,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000

4 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000
laboratorium

G Program Pengembangan dan Persentase Jaringan 10,753,430,000 Program Pengembangan dan Pengelolaan Persentase Jaringan 35,820,000,000
Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa Irigasi Dalam Kondisi Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Lainnya Irigasi Dalam Kondisi
dan Jaringan Lainnya Baik Baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000
Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000

Pembangunan Saluran Pasangan 1000 m' m' Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka 600 m' 750,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka 600 m' 750,000,000

Rehabilitasi Saluran Pasangan 7500 m' m' Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0

Peningkatan Saluran Tersier 4908 m' m' Peningkatan Saluran Tersier 18840 m' 30,920,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000

Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000


Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan DI Pagak/saluran pem Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Sukamanah/saluran pem Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Cicalung/saluran pem Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000

Peningkatan DI Sukanagara/saluran pem Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan DI Cikadongdong/saluran pem Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000
Leutik
Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec. Langensari 480 m' 891,000,000

Pembangunan Irigasi Pedesaan 2008 m' Pembangunan Irigasi Pedesaan 2020 m' 2,700,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000
Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000

H Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 11,496,000,000 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 48,800,000,000
yang terbangun yang terbangun
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000

Pembangunan Saluran 10.745 m' Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000


Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000
Kulur
Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000
II
Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1500 m' 700,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se- tersebar 1500 m' 700,000,000
Kota Banjar

I Program Pembangunan Jalan dan Panjang Jalan yang 18,518,690,000 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan 121,000,000,000
Jembatan Dibangun
Pembangunan Jalan 2300 m' 9,318,690,000 Pembangunan Jalan 10828 m' 24,900,000,000
Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000
Pembangunan Jalan Margaluyu
Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000
Mandalareh)
2000 m' 1,400,000,000
Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari
500 m' 0
Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari
556 m' 1,000,000,000
Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar

Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000

Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman 1000 m' 2,000,000,000
Cikadongdong)
Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000
Pembangunan Jalan Bebedahan
Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000
Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan

Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kec. Langensari 4000 m' 10,000,000,000


Kota
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Jembatan 0 0 0 Pembangunan Jembatan 4 Unit 53,475,000,000

Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000

Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec Pataruman- 1 Unit 17,475,000,000


Kec Purwaharja

Peningkatan Jalan 5400 m' 8,400,000,000 Peningkatan Jalan 44902 m' 42,375,000,000

Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman m' 2,800,000,000


4000
Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman m' 1,400,000,000
1900
Peningkatan Jalan Sinargalih 500,000,000
Kec Langensari 500 m'
Peningkatan Jalan Parto Atmojo 700,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Industri 700,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari 450,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Sudirman 200,000,000
Kec Langensari 400 m'
Peningkatan Jalan Roy II 1,000,000,000
Kec Langensari 1800 m'
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem 750,000,000
Kec Purwaharja 1000 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Jalan Waringinsari 1,500,000,000


Kec Langensari 1900 m'
Peningkatan Jalan Juhadi 175,000,000
Kec Langensari 350 m'
Kec. Banjar 4,000,000,000
Peningkatan Jalan Priagung 2500 m'
Kec. Pataruman 1,200,000,000
Peningkatan Jalan Binangun tahap III 1250 m'
500,000,000
Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m'
350,000,000
Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m'
Kec. Banjar 1,650,000,000
Peningkatan Jalan Patrol 4000 m'
Kec. Pataruman 2,300,000,000
Peningkatan Jalan Tembungkerta 1200 m'
Kec. Pataruman 1,250,000,000
Peningkatan Jalan Pangasinan 1000 m'
4,500,000,000
Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m'
Kec. Banjar 700,000,000
Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol 1000 m'
200,000,000
Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Kapten Jamhur m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Parung 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Pedati 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Situsaeur 750 m'
2,050,000,000
Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Kec. Banjar 2,000,000,000


Peningkatan jalan Kedungpulung 2000 m'
500,000,000
Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m'

Perencanaan Jalan dan Jembatan 10 Paket 800,000,000 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

J Program Pembangunan Saluran Drainase/ Saluran Drainase Program Pembangunan Saluran 2,050,000,000
Gorong-Gorong Yang DiBangun Drainase/Gorong-Gorong

Pembangunan Drainase Jalan 1975 m3 1,580,000,000 Pembangunan Drainase Jalan 1600 m3 2,050,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 200 m3 200,000,000


Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun 200 m3 200,000,000
Langensari Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur 0 m3 150,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari 200 m3 350,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati 0 m3 150,000,000
Kec Langensari

K Program Pembangunan Kermeer Yang Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong 3,360,000,000


Turap/Talud/Bronjong Dibangun
Pembangunan Kermeer Jalan 2,660 m3 1,121,310,000 Pembangunan Kermeer Jalan 4350 m3 3,360,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000


Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

L Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Persentase Panjang Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan 53,225,000,000


Jalan dan Jembatan Jalan Dalam Kondisi Jembatan
baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 10,800 m' 13,600,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Kec. Langensari 280 m' 600,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000
Pasar Langensari)
Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Kec. Langensari 444 m' 400,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar m'
720 1,300,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari m'
100 100,000,000.00
Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari m'
2000 2,100,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar m'
1080 7,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar m'


950 1,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman m'
1000 650,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman m'
550 400,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman m'
135 200,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar m'
1190 2,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari m'
400 10,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman m'
570 5,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar m'
3440 10,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 3,000,000,000 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jembatan 2 buah 500,000,000 Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 buah 2,500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 buah 1,000,000,000

Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 buah

M Program Pembebasan dan 1 Paket 1,000,000,000 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000
Penguasaan Tanah
1 Pengadaan Tanah Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

N Program Pembinaan dan Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Pengembangan Bidang Ketenagalistrikan
Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 500 KK 3,304,920,000 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 1306 KK 2,154,900,000

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Pataruman 100 KK 165,000,000
Pataruman
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000
Purwaharja
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Banjar 281 KK 463,650,000
Banjar
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000
Langensari

Pemasangan Penerangan Jalan 400 Titik 2,600,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 1182 Titik 14,522,500,000
Lingkungan dan Jalan Pedesaan Pedesaan
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000
Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000
Purwaharja
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000


Mekarsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000
Situbatu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 104 Titik 780,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Jajawar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Cibereum
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 10 Titik 75,000,000
Neglasari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000


Bojongkantong
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000
Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000
Waringinsari

Pemasangan Penerangan Jalan Umum 80 Titik 2,200,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000
(PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. 18 Titik 200,000,000
M.Hamim
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. 18 Titik 200,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000
Pangadegan
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Sukarame
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Mustofa
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000
Citamiang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Purnomosidi
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000
Banjar - Pangandaran
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Kawasan Spot Center
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Purwanegara
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Patrol
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
M Harun
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Cimaragas
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Batulawang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000
Geriliya
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000
Banjar - Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000
Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 15 Titik 150,000,000
Masjid Agung
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 40 Titik 400,000,000
Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 20 Tiang 200,000,000 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000


Pataruman
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000
Banjar
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 unit 250,000,000 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 unit -

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 460,000,000 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000

TOTAL 96,402,180,000 TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.5
Usulan Program dan Kegiatan Dari Para Pemangku Kepentingan Tahun 2017
Kota Banjar Provinsi Jawa Barat

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi,
Rawa dan Jaringan Lainnya
Usulan Musren
Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Desa Jajawar
Judul Awal(Kecamatan
: Banjar) 300 m' Normalisasi saluran irigasi
Usulan Musren Usu
Normalisasi
Judul Awal :Saluran
Sama Jud
Irigasi
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Desa Karyamukti (Kecamatan Banjar) 400 m' Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok
Usulan Musren Sawah Lama)
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti DesaPembangunan
Sukamukti (Kecamatan
Irigasi 1000 m' Pembangunan irigasi tersier
Usulan Musren
Tersier
Pataruman)
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier CJ 1 DesaPembangunan Saluran
Kujangsari (Kecamatan 650 m' Pembangunan saluran irigasi
Irigasi
UsulanKalapasabrang
Langensari Musren kalapasabrang
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Tersier BBD I DesaRehabilitasi
Kujangsari (Kecamatan 5210 m' Rehabilitasi /pemeliharaaan Saluran
/pemiliharaan Saluran
Langensari Sekunder
Sekunder

Program Pengendalian Banjir Usulan Musren


Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber DesaJudul Awal : Keermer
Karyamukti (Kecamatan 500 m' Keermer Sungai Cibeber
Usulan Musren
Sungai Cibeber
Pataruman)
Judul Awal :
Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu DesaNormalisasi
Mulyasari Saluran
Pembuang
(Kecamatan 650 m' Normalisasi Saluran Pembuang Sungai
Usulan OPDSungai
dan
Pataruman)
Cikawalu
Musren Cikawalu
Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan DesaJudul Awal :
Mulyasari
Pembangunan
(Kecamatan
Saluran
1500 m' Pembangunan Saluran Pembuang Di
Usulan
Pataruman) OPD dan Blok Pamuruyan
Pembuang Di Blok
Musren
Pamuruyan
Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol DesaJudul Awal(Kecamatan
Raharja : 2000 m' Normalisasi Saluran Pembuang
Normalisasi
Usulan
Purwaharja)OPD dan
Saluran Pembuang
Musren
Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang DesaJudul Awal : (Kecamatan
Kujangsari 1250 m' Normalisasi Saluran Pembuang Blok
Normalisasi Saluran
Usulan Musren
Langensari Nyumbang
Pembuang
Judul AwalBlok
:
Nyumbang
Pembangunan
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kelurahan
Saluran Pembuang(Kecamatan
Hegarsari 3000 m' Pembangunan Saluran Pembuang
Pataruman)
Ciroas Kelurahan Ciroas Kelurahan Hegar sari (Cibereum)
Usulan Musren
Hegar sari
Judul Awal : Normalisasi Saluran
(Cibereum)
Pembuang Citatah,Normalisasi
Saluran Pembuang, Normalisasi
Saluran Pembuang Cipaingan,
Normalisasi Saluran Pembuang &
Pembangunan Talang Air,
Usulan Musren
Judul Awal :
No Program/Kegiatan Pembangunan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Saluran Pembuang
Ciroas Kelurahan
(1) (2) Usulan Musren
Hegar sari (3) (4) (5) (6)
Judul Awal : Normalisasi Saluran
(Cibereum)
Rehabilitasi Saluran Pembuang se-Kota Banjar Tersebar
Pembuang Citatah,Normalisasi 1500 m' Keermer Sungai Cicalung
Saluran Pembuang, Normalisasi
Usulan Musren
Saluran Pembuang
Judul Awal : Cipaingan, Normalisasi Saluran Pembuang Citatah
Normalisasi Saluran Pembuang &
Pembangunan Talang Air,
Saluran Normalisasi Saluran Pembuang
Normalisasi Saluran Pembuang
Pembuang
Cipasung, Normalisasi Saluran
Citatah Normalisasi Saluran Pembuang
Pembuang Cikateang, Normalisasi Cipaingan
Saluran Pembuang Rancabulus,
Normalisasi Saluran Pembuang Normalisasi Saluran Pembuang
Cigaron, Normalisasi Saluran
Pembuang Sindanggalih, Normalisasi Saluran Pembuang &
Normalisasi Saluran Pembuang Pembangunan Talang Air
Jalan Pelita, Keermer Sungai
Cicalung Normalisasi Saluran Pembuang
Cipasung
Normalisasi Saluran Pembuang
Cikateang

Normalisasi Saluran Pembuang


Rancabulus

Normalisasi Saluran Pembuang Cigaron

Normalisasi Saluran Pembuang


Sindanggalih
Normalisasi Saluran Pembuang Jalan
Pelita

HP: lokasi 3 desa


Program Pembangunan Jalan dan Jembatan HP:
Usulan Musren judul
Us Musrenbangcam
kegiatan awal
Pembangunan Jembatan gantung Rawayan DesaJudul
Jajawar,
awal:Cibeureum,
Pembangunan jembatanNeglasari
Peningkatan 1 unit Pembangunan jembatan
(Kecamatan Banjar)
jalan(hotmix
gantung/Rawayan gantung/Rawayan
cigadung,sukaharja,pasir
Peningkatan Jalan Cigadung Desasireum,sukaharja-curug
Karyamukti (Kecamatan 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
HP:
taneuh dan nagrog)
Pataruman)
Us Musrenbangcam cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
Judul awal: Peningkatan ja-curug taneuh dan nagrog)
HP:
jalan(hotmix
Us Musrenbangcam
cigadung,sukaharja,pasir
Judul awal: Peningkatan
sireum,sukaharja-curug
jalan(hotmix
taneuh dan nagrog)
cigadung,sukaharja,pasir
sireum,sukaharja-curug
taneuh dan nagrog)
HP:
No Program/Kegiatan Us Musrenbangcam
Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Judul awal: Peningkatan
HP:
jalan(hotmix
(1) (2) Us (3)
Musrenbangcam
cigadung,sukaharja,pasir (4) (5) (6)
Peningkatan Jalan Pasir Sireum DesaJudul awal: Peningkatan
Karyamukti (Kecamatan
sireum,sukaharja-curug 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
jalan(hotmix
taneuh dan nagrog)
Pataruman) cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
cigadung,sukaharja,pasir
sireum,sukaharja-curug
ja-curug taneuh dan nagrog)
HP:
taneuh dan nagrog)
Usulan Musren judul
Peningkatan Jalan Cikadongdong DesaKegiatan
Karyamukti
awal;(Kecamatan 4000 m' Peningkatan jalan(hotmix
Pataruman)
HP:
Peningkatan Jalan cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
Usulan Musren Judul
Veteran-Cibeureum- ja-curug taneuh dan nagrog)
kegiatan awal
Margaluyu(hotmix)
HP:
Peningkatan Jalan HP:
Peningkatan Jalan Veteran DesaUsulan
Mulyasari (Kecamatan
Musren
Rancawati. Judul 1900 m' Peningkatan Jalan Veteran-Cibeureum- Usul
Pataruman)
kegiatan awal sama Margaluyu(hotmix) kegi
HP: HP:
Peningkatan Jalan Sinargalih DesaUsulan Musren Judul
Langensari (Kecamatan
kegiatan awal sama
1000 m' Peningkatan Jalan Rancawati.
Usul
kegi
Langensari)
HP:
Peningkatan Jalan Parto Atmojo DesaUsulan Musren
Langensari judul
(Kecamatan 900 m' Peningkatan Jalan Parto Atmojo
Kegiatan awal
Langensari)
HP:
peningkatan jalan Pelita HP:
Peningkatan Jalan Industri DesaUsulan Musren
Langensari Judul
(Kecamatan 900 m' Peningkatan Jalan Industri Usul
awal kegiatan sama kegi
Langensari)
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari DesaHP:
Langensari (Kecamatan
HP: 900 m' peningkatan jalan Pelita HP:
Usulan
HP:
Usulan Musren
Musren Judul
Judul Usul
Langensari)
HP:3
Luckylokasi
kegiatan
HP: desa
: 2awal
Lokasi
sama kegi
Usulan
awal Musren
Musren Judul
kegiatan
Usulan judul
Peningkatan Jalan Sudirman Dikecamatan
Usulan
HP:
Kelurahan Musren
kegiatan awal: Pataruman
Judul
Bojongkantong & 400 m' Peningkatan Jalan Sudirman
Peningkatan
kegiatan awaljalan roy 1
Kec. Langensari.
Kegiatan
Usulan awal
Pembangunan
Musren saluran
Judul
Citangkolo
(Kecamatan Sindangasih
Langensari)
pembangunan saluran
Usulan Musren
Peningkatan
HP: jl Citapen
drainase/gorong-gorong
Kegiatan awal HP:
drainase
kegiatan /gorong-gorong
awal(Kecamatan
Peningkatan Jalan Roy II DesaUsulan
Jl Setia Musren
Pembangunan
Kujangsari
HP:
jl.Peta Judul
drainase 1800 m' kegiatan Peningkatan jalan roy 1 Usul
Pembangunan
awal
jl. kegiatan saluran
Musrensama
Citangkolo-Puloerang
Usulan Judul kegi
Langensari)
HP:
drainase sepanjang jln Citangkolo Sindangasih HP:
& Pembangunan
kegiatan awal
Usulan Musren kegiatan
protokol(jln.Banjar- Usul
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem DesaHP:
drainase
Pembangunan
Mekarharja
awal sama
Jl. (Kecamatan
drainase
Llangensari),Pembangunan
1000 m' Peningkatan jl Citapen awa
Usulan Musren
Bojongkantong-
Jl.Pelita
Purwaharja) Judul
HP:
drainase awal
jl Banjar-
kegiatan
Puloerang
Usulan Musren Judul ,
langensari (Muktisari)
Peningkatan Jalan Juhadi Pembangunan
Kelurahan plat deker
Bojongkantong 350 m' Peningkatan Jalan Juhadi
kegiatan awal
(Citangkolo)
(Ds Langensari)
(Kecamatan Langensari)
Pembangunan plat deker
(Ds Rejasari)
Peningkatan Jalan Ganesa Kelurahan Bojongkantong 300 m' Peningkatan Jalan Ganesa
(Kecamatan Langensari)
HP:
Usulan Musren Judul
Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong kegiatan awal
Pembangunan plat deker
(depan pasar
Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Desabojongkantong)
Mekarsari (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan Drainase Jalan Kapten
Jamhur
kegiatan awal
Puloerang
Usulan Musren
langensari Judul ,
(Muktisari)
Pembangunan plat deker
kegiatan awal
(Citangkolo)
(Ds Langensari)
Pembangunan plat deker
(Ds Rejasari)

HP:
Usulan Musren Judul
kegiatan awal
Pembangunan plat deker
No Program/Kegiatan (depan pasar
Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
bojongkantong)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Desa Mekarsari (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan saluran
drainase/gorong-gorong Jl Setia
Pembangunan Drainase Jalan Peta Desa Balokang,Jajawar(Kecamtan 200 m3 pembangunan saluran drainase
banjar) /gorong-gorong jl.Peta

Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec Pataruman &Kec Langensari 400 m3 Pembangunan saluran drainase
sepanjang jln protokol(jln.Banjar-
HP: HP: Llangensari),Pembangunan drainase jl
Usulan
Usulan Musren
Musren JudulJudul Banjar-langensari (Muktisari) ,
Kegiatan
Kegiatan awalawal (Citangkolo)
Pembangunan
Pembangunan keermer
keermer
jalan.jalan.

Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong HP:


Kel Bojongkantong(Kecamatan
HP: 200 m3 Pembangunan drainase jl. Citangkolo-
Usulan Musren
Usulan
Langensari) Musren Judul
Judul
kegiatan awal
Puloerang & Pembangunan drainase Jl.
HP:
kegiatan awal
Pembangunan
Usulan Keermer
Musren Keermer
Pembangunan Judul
Bojongkantong-Puloerang
jalan
jalan (Desa
kegiatan
HP: (Desa Situbatu)
awal
Situbatu)
Pembangunan
Usulan Musren Keermer
Judul
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari jalan
DesaHP: (Desa
kegiatan
WaringinsariCibeurem)
awal (Kecamatan 200 m3 Pembangunan drainase Jl.Pelita
Pembangunan
Usulan
Langensari) Musren Keermer
Judul
jalan (Desa
kegiatan Balokang)
awal
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur DesaPembangunan
HP: Keermer
Langensari (Kecamatan 1 unit Pembangunan plat deker (Ds
jalan (Desa
Usulan
Langensari) Balokang)
Musren Judul Langensari)
HP:
kegiatan awal
Usulan Musren Judul
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari DesaPembangunan
Rejasariawal
kegiatan
Keermer
(Kecamatan Langensari) 200 m3 Pembangunan plat deker (Ds Rejasari)
jalan (Desa Jajawar)
Pembangunan
HP: Keermer
jalan (Desa Jajawar)
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati DesaUsulan
Rejasari
HP:
Musren Judul Langensari)
(Kecamatan 1 unit Pembangunan plat deker (depan pasar
kegiata nawal
Usulan Musren Keermer
Pembangunan
HP:
Judul bojongkantong)
kegiatan
HP: awal samablok
Jl. Banjar-lanensari
Usulan
Usulan Musren
Musren Judul
Judul
pom bensin
kegiatan
Kegiatan awal
awal sama
Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Pembangunan
HP: Keermer
Pembangunan Keermer Jalan Parung Desajl.
HP: Puloerang
Usulan Musren (Kecamatan
Waringinsari Judul 210 m3 Kirmir Lanjutan
Kegiatan awal sama
Langensari) Musren
Usulan Judul
kegiatan awal
HP:
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Pembangunan
DesaUsulan
RejasariMusren keermer
Judul
(Kecamatan 210 m3 Lening Jalan Rejasari
Jl.Sakarguling
kegiatan awal ;
Langensari)
Pembangunan keermer
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu DesaJl. PDAM/Bantardawa
Situ batu (Kecamatan Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Rejasari Situbatu)
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Desa Situ batu (Kecamatan Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Situbatu)
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Desa Cibeureum (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
HP: Cibeurem)
Usualan Musren
Judul kegiatan
awal:
Pemeliharaan
Jalan Pulomajeti
Kegiatan
Usulan awal sama
Musren Judul
kegiatan awal
HP:
Pembangunan
Usulan Musren keermer
Judul
Jl.Sakarguling
kegiatan awal ;
Pembangunan keermer
Jl. PDAM/Bantardawa
Rejasari

No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan


HP:
(1) (2) Usualan Musren
(3) (4) (5) (6)
Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung DesaJudul
Balokang (Kec Banjar)
kegiatan 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
awal: Balokang)
Pemeliharaan
Pembangunan Keermer Jalan Randu DesaHasil
Jalan Musrengbangcam
Balokang (Kec Banjar)
Pulomajeti 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Judul Awal3 sama
HP: lokasi desa Balokang)
Usulan Musren judul
Pembangunan Keermer Jalan Peta Desakegiatan
jajawar awal
(Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Pembangunan jembatan Jajawar)
gantung/Rawayan
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Desa jajawar (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Usulan Musren Jajawar)
Bangcam Judul Awal
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari DesaPemasangan
Rejasari (KecListrik
Langensari) 1200 m3 Pembangunan Keermer Jl. Banjar-
Masuk Desa (Pra Ks) lanensari blok pom bensin
HP:
Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin DesaUsulan
Kedungwaringin
Musren (Kec 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Usulan Musren Judul
Langensari)
Bangcam Judul Awal Kedungwaringin kegiatan awal sama
ListrikAwal
Judul Pra KS
Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari DesaPembangunan
Kujangsari(KecListrik
Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer jl. Puloerang
Pra KS HP:
Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kel Bojongkantong(Kec
Usulan OPD & Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Usulan Musren Judul
Musrengbangcam Kegiatan awal sama
Judul Awal HP:
Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kel Bojongkantong(Kec
Usulan
Pemasangan Non PJU Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Usulan Musren Judul
Musrengbangcam & Kegiatan awal sama
OPD Usulan Awal
Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang DesaLangensari
Pemsangan(Kec
Usulan Langensari)
listrik Non 210 m3 Pembangunan keermer Jl.Sakarguling
PJU
Musrengbangcam
Judul awal
Judul awal
Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh DesaPemasangan
Rejasari (KecLisdes
Pemasangan
Usulan
(Listrik Pra Ks)
Langensari)
Non Jalan 210 m3 Pembangunan keermer Jl.
Usulan
Umum (Non PJU)
Musrengbangcam PDAM/Bantardawa Rejasari
Musrengbangcam
Usulan
Judul awal
Judul awal Non Jalan
Musrengbangcam
Pemasangan
Pemasangan
Judul
Umumawal Non Jalan
(Non PJU)
Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan DesaUsulan
Raharja (Kec Purwaharja) 2500 m' Pemeliharaan Jalan Pulomajeti
Musrengbangcam
Usulan Hasil Musrengbangcam
Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec Banjar 1 unit Rehabilitasi Jembatan Gantung Judul Awal sama
Judul awal
Musrengbangcam Cikapundung
Pemasangan
Judul
Usulanawal Non Jalan
Rehabilitasi Jembatan Gantung Rawayan Umum
DesaUsulan (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Musrengbangcam
Cibeurem,Jajawar,Neglasari 1 unit Pembangunan jembatan
Umum
(Kec Judul
Banjar)(Non PJU)
awal
Musrengbangcam
Usulan gantung/Rawayan
Pemasangan
Judul awal Non Jalan
Musrengbangcam
Umum
Judul (Non PJU)
Pemasangan
awal Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Usulan
Musrengbangcam
Judul awal
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan
Judul
Umumawal Non Jalan
(Non PJU)
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)

Usulan
Musrengbangcam
Usulan
Judul awal
Musrengbangcam
Pemasangan
Judul
Usulanawal Non Jalan
Umum
Usulan (Non PJU)
Pemasangan
MusrengbangcamNon Jalan
Umum
Judul (Non PJU)
awal
Musrengbangcam
Usulan
No Program/Kegiatan Pemasangan Non Jalan
Judul awal Lokasi
Musrengbangcam Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Umum
Judul (Non PJU)
Pemasangan
awal Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
(1) (2) (3)
Umum (Non PJU)
(4) (5) (6)
Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang Usulan
Musrengbangcam
Ketenagalistrikan Usulan
Judul awal
Musrengbangcam
Pemasangan Non Jalan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman Judul Sekecamatan 100 kk Pemasangan Lisdes (Listrik Pra Ks)
Umumawal
(Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja Sekecamatan 100 kk Pemasangan Listrik Masuk Desa (Pra Ks)
Usulan Musren & OPD
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar Judul Awal Sama
Sekecamatan 281 kk Listrik Pra KS
Hasil Usulan Musren
Judul Awala sama
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Sekecamatan 825 kk Pembangunan Listrik Pra KS
Usulan Usu
HP:
Musrengbancam Judul
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman Usulan Sekecamatan
Musrengbancam 100 titik Pemasangan Non PJU Judu
Awal Sama
Judul
UsulanAwal Sama
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Musrengbangcam
Usulan Sekecamatan 100 titik Has
Judul awal
Pemsangan listrik Non PJU Judu
Musrengbancam
Usulan Judul
Musren Judul Usu
Pemasangan
sama
Awal Non Jalan
Pemasangan
Musrengbangcam judul Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar DesaUmum
Listrik
Banjar
awal (Non
PJU
sama PJU)
(KecJalan Pelita
Banjar) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non HP:
Usul
PJU) Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari DesaHasil Musrengbangcam
Mekarsari (Kec Banjar) 40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Judul Awal Pengadaan PJU) Usu
Jaringan Listrik Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu DesaHasil
Situbatu (Kec Banjar)
Musrengbangcam
40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Judul Awal PJU)
Pembangunan Listrik
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang DesaMasuk
Balokang (KecBanjar)
Desa 104 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non Usu
PJU) judu
Usu
Awa
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Desa Jajawar (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non PJU
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Desa Cibereum (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Desa Neglasari (Kec Banjar) 10 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Desa Bojongkantong (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Desa Muktisari (Kec Langensari) 60 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Desa Langensari (Kec Langensari) 80 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Desa Kujangsari (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Desa Rejasari (Kec Langensari) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Desa waringinsari (Kec Langensari) 100 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Peta

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Kec Pataruman 10 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Kec Pataruman 20 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Langensari (PJU) Jalan Banjar - Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Masjid Agung
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Sasmita (PJU) Jalan Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec Langensari 135 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Pelita
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Sumber : Hasil Jaring Aspirasi/Usulan Masyarakat


Banjar, Juni 2016
Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel III.1
Rumusan Rencana Program dan Kegiatan OPD Tahun 2017
dan Prakiraan Maju Tahun 2018
Kota Banjar
Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

Perkiraan Maju Rencana Tahun


Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana) 2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode
Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Sumber Dana
Kinerja Indikatif Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 4,279,576,000 100% 1,950,000,000
administrasi perkantoran
sesuai kebutuhan

1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000 APBD KOTA


1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Listrik Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000 APBD KOTA
1 03 01 03 Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Kendaraan Dinas PU 34 unit 35,000,000 APBD KOTA
Dinas/Operasional
1 03 01 05 Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000 APBD KOTA
1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000 APBD KOTA
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000 APBD KOTA
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Bangunan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000 APBD KOTA
Kantor
1 03 01 11 Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000 APBD KOTA
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 APBD KOTA

1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000 APBD KOTA
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000 APBD KOTA
1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Administrasi/Teknis Dinas PU 114 orang 616,776,000 APBD KOTA
Perkantoran
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000 APBD KOTA
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000 APBD KOTA
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan (RUP) Dinas PU 12 Bulan 5,300,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur Tersedianya sarana 1,753,224,000 100% 3,952,490,000
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000 APBD KOTA
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000 APBD KOTA
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas/Operasional Dinas PU 12 Bulan 246,029,000 APBD KOTA

1 03 02 04 Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000 APBD KOTA


1 03 02 05 Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000 APBD KOTA

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000 100% 75,000,000


Aparatur
1 03 03 01 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA
1 03 03 02 Pengadaan Pakaian Dinas Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur Meningkatnya kapasitas 130,000,000 100% 30,000,000
sumber daya aparatur

1 03 05 01 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 130,000,000 APBD KOTA

1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Tersedianya dokumen 205,000,000 100% 78,000,000
Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
capaian kinerja dan
keuangan secara tertib

1 03 06 01 Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000 APBD KOTA
SKPD
1 03 06 02 Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 03 Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 04 Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang habis pakai dan Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000 APBD KOTA
mutasi aset SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000 APBD KOTA

1 03 06 06 Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000 APBD KOTA

1 03 06 07 Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Kebinamargaan Meningkatnya 1,270,000,000 100% 1,154,820,000
ketersediaan alat
kebinamargaan

Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 1,120,000,000


1 03 23 01 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000 APBD KOTA
1 03 23 02 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Paket 1,000,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 150,000,000


1 03 23 03 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA
1 03 23 04 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000 APBD KOTA

1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, Persentase jaringan irigasi 35,820,000,000
Rawa dan Jaringan Lainnya dalam kondisi baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 2 Paket


1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000 1000 m'


1 03 24 02 Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA
1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA

Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0 7500 m'

Peningkatan Saluran Tersier 18,840 m' 30,920,000,000 3292 m'


1 03 24 04 Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 05 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD KOTA
1 03 24 06 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 07 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000 APBD KOTA
1 03 24 08 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD Prop
1 03 24 09 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 10 Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000 APBD KOTA
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000 APBN
1 03 24 13 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000 APBN
1 03 24 14 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 16 Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 21 Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 22 Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 23 Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 24 Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 25 Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 26 Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 27 Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 28 Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 29 Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 30 Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 31 Peningkatan DI Pagak/Saluran Pemb. Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 32 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pemb. Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 33 Peningkatan DI Cicalung/Saluran Pemb. Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 34 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pemb. Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 35 Peningkatan DI Cikadongdong/Saluran Pemb. Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 36 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Leutik Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 37 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec Langensari 480 m' 891,000,000 APBN/DAK IPD

Pembangunan Irigasi Pedesaan 2,020 m' 2,700,000,000 1700 m'


1 03 24 21 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000 APBD KOTA
1 03 24 22 Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000 5 Paket


1 03 24 23 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000 APBD KOTA

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang yang 48,800,000,000


terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000 3 Paket


1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000 10745 m'
1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu-Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 06 Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 07 Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 09 Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 10 Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000 APBD Prop
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kulur Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap II Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000 APBD Prop
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000 APBD Prop
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1,500 m' 700,000,000 2000 m'
1 03 28 35 Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se-Kota Banjar tersebar 1500 m' 700,000,000 APBD KOTA

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan 121,000,000,000


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,828 m' 24,900,000,000 2000 m' 10,130,300,000


1 03 15 01 Pembangunan Jalan Margaluyu Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Mandalareh) Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000 APBN/DAK

1 03 15 03 Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari 2000 m' 1,400,000,000 APBD Prop
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari 500 m' 0
1 03 15 05 Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar 556 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 06 Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 07 Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman m' APBN/DAK
Cikadongdong) 1000 2,000,000,000
1 03 15 08 Pembangunan Jalan Bebedahan Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 09 Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000 APBD KOTA
1 03 15 10 Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kota Kec.Langensari 4000 m' 10,000,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Jembatan Jumlah Jembatan Yang 4 Unit 53,475,000,000 1 Unit 20,000,000,000


Dibangun
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000 APBD Prop
1 03 15 11 Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000 APBN
03 15 12 Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 13 Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 14 Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec. Pataruman 1 Unit 17,475,000,000 APBN/DAK

Peningkatan Jalan 44,902 m' 42,375,000,000 5150 m' 7,300,000,000


1 03 15 14 Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 4000 m' 2,800,000,000 APBN/DAK
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman 1900 m' 1,400,000,000 APBN/DAK
1 03 15 18 Peningkatan Jalan Sinargalih Kec Langensari 500 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 19 Peningkatan Jalan Parto Atmojo Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Industri Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 21 Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari Kec Langensari 900 m' 450,000,000 APBN/DAK
1 03 15 22 Peningkatan Jalan Sudirman Kec Langensari 400 m' 200,000,000 APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Roy II Kec Langensari 1800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem Kec Purwaharja 1000 m' 750,000,000 APBN/DAK
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Waringinsari Kec Langensari 1900 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Juhadi Kec Langensari 350 m' 175,000,000 APBN/DAK
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Priagung Kec. Banjar 2500 m' 4,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Binangun tahap III Kec. Pataruman 1250 m' 1,200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 29 Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 30 Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m' 350,000,000 APBN/DAK
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Patrol Kec. Banjar 4000 m' 1,650,000,000 APBN/DAK
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Tembungkerta Kec. Pataruman 1200 m' 2,300,000,000 APBN/DAK
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 1000 m' 1,250,000,000 APBN/DAK
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m' 4,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol Kec. Banjar 1000 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Parung Kec. Banjar 1500 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Pedati Kec. Banjar 1500 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Situsaeur Kec. Banjar 750 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m' 2,050,000,000 APBN/DAK
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 45 Peningkatan jalan Kedungpulung Kec. Banjar 2000 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 46 Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m' 500,000,000 APBN/DAK

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 10 Paket 800,000,000


1 03 15 47 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 APBD Kota

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong Saluran Drainase Yang 2,050,000,000


Dibangun

Pembangunan Drainase Jalan 1,600 m3 2,050,000,000 3538 m3 2,830,000,000


1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000 APBD Kota
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 16 07 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jl. Rejasari Kec Langensari 200 m3 350,000,000 APBD Kota
1 03 16 09 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan 3,360,000,000


Tanah/Keermir yang
terbangun
Pembangunan Kermeer Jalan 4,350 m3 3,360,000,000 2660 m3 1,121,310,000
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000 APBD Kota
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan Kota Dalam 53,225,000,000
Kondisi Baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000 17300 m' 18,700,000,000
1 03 18 01 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Langensari Kec. Langensari 280 m' 600,000,000 APBD Kota

1 03 18 02 Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000 APBD Kota
1 03 18 03 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Pasar Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000 APBD Prop
Langensari)
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langensari Kec. Langensari 444 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar 720 m' 1,300,000,000 APBN/DAK
1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari 100 m' 100,000,000.00 APBD Kota
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari 2000 m' 2,100,000,000 APBN/DAK
1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar 1080 m' 7,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar 950 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 18 11 Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman 1000 m' 650,000,000 APBD Kota
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman 550 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman 135 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar 1190 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari 400 m' 10,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman 570 m' 5,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar 3440 m' 10,000,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000 200 Km 3,000,000,000


1 03 18 12 Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 Unit 2,500,000,000 1 Buah 2,500,000,000


1 03 18 13 Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 14 Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 Unit 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 18 15 Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 16 Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 17 Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 Unit APBN/DAK

1 03 32 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 1 Paket 850,000,000


2 03 32 01 Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Rumah tangga Pra KS 1306 KK 2,154,900,000 450 KK 3,592,760,000
yang menggunakan listrik

2 03 17 01 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 02 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 03 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar Kec Banjar 281 KK 463,650,000 APBD Prop
2 03 17 04 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000 APBD Prop

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan Pedesaan 1182 Titik 14,522,500,000 400 Titik 2,800,000,000

2 03 17 05 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman Jumlah lokasi yang Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
jalan lingkungan
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Banjar Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000 APBD Kota
2 03 17 10 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 11 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang Kec Banjar 104 Titik 780,000,000 APBD Kota
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Kec Banjar 10 Titik 75,000,000 APBD Kota
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000 APBD Prop
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000 APBD Prop
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000 APBD Prop
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000 APBD Prop

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000 80 Titik 2,400,000,000
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. M.Hamim Jumlah lokasi yang 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. Balokang jalan umum 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 24 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Pangadegan Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 25 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Sukarame Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 26 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Mustofa Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 27 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Citamiang Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 28 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purnomosidi Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 29 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Langensari Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
2 03 17 30 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Banjar - Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop
Pangandaran
2 03 17 31 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kawasan Spot Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
Center
2 03 17 32 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purwanegara Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 33 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Patrol Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop
2 03 17 34 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H M Harun Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 35 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Cimaragas Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 36 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 37 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Batulawang Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 38 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Geriliya Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000 APBD Prop
2 03 17 39 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Rejasari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 40 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kujangsari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 41 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000 APBD Prop

2 03 17 42 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000 APBD Prop
Langensari
2 03 17 43 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000 APBD Prop

2 03 17 44 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 Titik 150,000,000 APBD Prop

2 03 17 45 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 Titik 400,000,000 APBD Prop
Sasmita
2 03 17 46 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000 20 Tiang 200,000,000
2 03 17 47 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000 APBD Kota

2 03 17 48 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000 APBD Kota

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 Titik - 2 Unit 260,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000 844 Titik 480,000,000
2 03 17 49 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000 APBD Kota

TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


41,732,800,000 Kepala Dinas Pekerjaan Umum
APBD KOTA :
Kota Banjar
Sekretariat 6,537,800,000
PSDA 21,400,000,000
TAMBEN 12,525,000,000
UPTD 1,270,000,000

APBD Propinsi 99,972,400,000 Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel III.1
Rumusan Rencana Program dan Kegiatan OPD Tahun 2018
dan Prakiraan Maju Tahun 2019
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman

Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


URUSAN PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

PROGRAM PEMBANGUNAN JALAN DAN JEMBATAN

PEMBANGUNAN JALAN

PEMBANGUNAN JALAN CADAS GANTUNG - MANDALAREH TERLAKSANANYA PEMBANGUNAN RT/RW / DESA REJASARI - 1750 M1
JALAN CADAS GANTUNG - KECAMATAN LANGENSARI
MANDALAREH
RT/RW 017/008 LINGKUNGAN 0 METER
WARGAMULIA KELURAHAN
PURWAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
PEMBANGUNAN JEMBATAN

PEMBANGUNAN JEMBATAN MEKARHARJA - SINARTANJUNG RT/RW / DUSUN CIBENTANG 1 UNIT


(RANCABOGO) DESA MEKARHARJA -
KECAMATAN PURWAHARJA
JEMBATAN PENGHUBUNG KOTA BANJAR JAWA BARAT JALAN PENTASAN RT/RW 1 UNIT
DENGAN KABUPATEN CILACAP JAWA TENGAH 004/003 PURWODADI DESA
(PEMBANGUNAN JEMBATAN CITANDUY V) WARINGINSARI - KECAMATAN
LANGENSARI
MENGHUBUNGKAN JALAN CITAMIANG DAN JALAN JALAN KEDUNGWARINGIN 1 UNIT
KEDUNGWARINGIN (PEMBANGUNAN JEMBATAN CITAMIANG RT/RW 007/006
- KEDUNGWARINGIN) KEDUNGWARINGIN DESA
WARINGINSARI - KECAMATAN
LANGENSARI
JEMBATAN PENGHUBUNG ANTAR KABUPATEN/KOTA RT/RW 015/004 KARANGPUCUNG 1 UNIT
SEBAGAI PENUNJANG AKSES LALU LINTAS DAN KULON DESA JAJAWAR -
PEREKONOMIAN ANTAR WILAYAH (PEMBANGUNAN KECAMATAN BANJAR
JEMBATAN CITANDUY (KARANGPUCUNG))
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PENINGKATAN JALAN

PENINGKATAN JALAN PRIAGUNG TAHAP III RT/RW / DESA BINANGUN - 900 M1


KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN REJASARI TAHAP II RT/RW / DESA REJASARI - 650 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN JALAN TEMBUNGKERTA TAHAP II RT/RW / DESA BINANGUN - 855 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN CIJATI - PEJAMBEN TAHAP II RT/RW / DESA BINANGUN - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN PARTO ATMOJO RT/RW / DESA REJASARI - 650 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN JALAN SINARGALIH RT/RW / DESA REJASARI - 878 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN JALAN INDUSTRI RT/RW / DESA REJASARI - 1000 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN JALAN KEDUNGPULUNG - 2200 M1

PENINGKATAN JALAN TENTARA PELAJAR LANJUTAN - 1400 M1

PENINGKATAN JALAN SUTAMI - 300 M1

PENINGKATAN JALAN PATROL RT/RW / DESA JAJAWAR - 2200 M1


KECAMATAN BANJAR
PENINGKATAN JALAN PANGASINAN RT/RW / DESA BINANGUN - 2650 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN PEDATI RT/RW / DESA BALOKANG - 1800 M1
KECAMATAN BANJAR
PENINGKATAN JALAN MAKAM MUKTISARI RT/RW / KELURAHAN 417 M1
MUKTISARI - KECAMATAN
PENINGKATAN JALAN ROY I LANGENSARI
RT/RW / KELURAHAN 2000 M1
BOJONGKANTONG - KECAMATAN
LANGENSARI
PENINGKATAN JALAN RANCAMANEUH TAHAP II RT/RW / DESA REJASARI - 1350 M1
KECAMATAN LANGENSARI
JALAN HOTMIC DAN KIRMIR/ PRIORITAS (PENINGKATAN JALAN CIAREN RT/RW / DUSUN 2000 M1
JALAN CIAREN TAHAP III) TUNDAGAN DESA BATULAWANG
- KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN LANGENSARI TAHAP V RT/RW / LINGKUNGAN 930 M1
PATARUMAN KELURAHAN
PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN TUNDAGAN RT/RW / DUSUN TUNDAGAN 2923 M1
DESA BATULAWANG -
KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN CIKADONGDONG RT/RW / DESA KARYAMUKTI - 2274 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PENINGKATAN JALAN PACOR TAHAP II RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
MELEWATI 2 DUSUN, SUKANEGARA DAN PURWODADI JALAN MADJALIKIN RT/RW / 1950 METER
(PENINGKATAN JALAN MAJALIKIN) DESA WARINGINSARI -
KECAMATAN LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PERENCANAAN T-1

PERENCANAAN T-1 - 9 PAKET

PROGRAM PEMBANGUNAN SALURAN DRAINASE/GORONG-


GORONG

PEMBANGUNAN SALURAN DRAINASE/GORONG- GORONG

PEMBANGUNAN DRAINASE DUSUN TUNDAGAN DESA RT/RW / DESA BATULAWANG - 1500 METER
BATULAWANG KEC.PATARUMAN KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE KEL. SITUBATU RT/RW / KELURAHAN SITUBATU 1000 METER


- KECAMATAN BANJAR

PEMBANGUNAN DRAINASE DUSUN GIRIMUKTI DESA RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 2800 METER
SUKAMUKTI KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE DUSUN PANANJUNG DESA RT/RW / DESA SINARTANJUNG - 1300 METER
SINARTANJUNG KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE DUSUN KARANGGINTUNG KEC. - 1000 METER


LANGENSARI

PEMBANGUNAN DRAINASE JL. JAWI KEC. LANGENSARI RT/RW / DESA LANGENSARI - 800 METER
KECAMATAN LANGENSARI

PEMBANGUNAN DRAINASE JL. ABDUL FATAH KEC. - 500 METER


LANGENSARI

PEMBANGUNAN DRAINASE PRIMER DESA BINANGUN KEC. DUSUN PRIAGUNG RT/RW 4300 METER
PATARUMAN 003/001 DUSUN PRIAGUNG
DESA BINANGUN - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DRAINASE PRIMER DESA BATULAWANG RT/RW /003 DUSUN 1700 METER
KEC. PATARUMAN KARANGSARI DESA
BATULAWANG - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DRAINASE PRIMER KEL. SITUBATU KEC. RT/RW 012/004 DUSUN 800 METER
BANJAR AWILUAR KELURAHAN SITUBATU
- KECAMATAN BANJAR

PEMBANGUNAN GORONG-GORONG DAN TROTOARISASI - 2000 METER


KEC. PATARUMAN

PEMBANGUNAN GORONG-GORONG DAN TROTORASI JL. RT/RW / DESA BINANGUN - 5000 METER
TENTARA PELAJAR (LANJUTAN) KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE DUSUN CITANGKOLO, DESA RT/RW / DUSUN CITANGKOLO 2000 METER
KUJANGSARI KECAMATAN LANGENSARI DESA KUJANGSARI -
KECAMATAN LANGENSARI

PEMBANGUNAN GORONG-GORONG DAN TROTORISASI RT/RW / KELURAHAN 1000 METER


KEL. MEKARSARI KEC. BANJAR MEKARSARI - KECAMATAN
BANJAR

PEMBANGUNAN DRAINASE PUSAT KOTA - 1000 METER

PEMBANGUNAN DRAINASE KEL. BOJONGKANTONG RT/RW / KELURAHAN 700 METER


BOJONGKANTONG - KECAMATAN
LANGENSARI

PEMBANGUNAN DRAINASE DESA LANGENSARI RT/RW / DESA LANGENSARI - 500 METER


KECAMATAN LANGENSARI

PEMBANGUNAN DRAINASE DESA BINANGUN RT/RW / DESA BINANGUN - 500 METER


KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE DESA MULYASARI RT/RW / DESA MULYASARI - 500 METER


KECAMATAN PATARUMAN

PEMBANGUNAN DRAINASE PINTUSINGA LANJUTAN - 1000 METER

PEMBANGUNAN GORONG-GORONG DAN TROTOARISASI - 1300 METER


KEL. MUKTISARI

RT/RW 005/001 JAJAWAR 0 METER


KULON DESA JAJAWAR -
KECAMATAN BANJAR
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEMBUATAN DAN PERBAIKAN DRAINASE PRIMER RT/RW / KELURAHAN 250 METER
LINGKUNGAN CIPADUNG KELURAHAN PURWAHARJA PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN

RT/RW /002 JAJAWAR WETAN 0 METER


DESA JAJAWAR - KECAMATAN
BANJAR

PEMBUATAN DAN PERBAIKAN DRAINASE PRIMER RT/RW / KELURAHAN 250 METER


LINGKUNGAN MEKARSARI KELURAHAN MEKARSARI MEKARSARI - KECAMATAN
BANJAR

RT/RW 001/001 JAJAWAR 0 METER


KULON DESA JAJAWAR -
KECAMATAN BANJAR

PEMBUATAN DAN PERBAIKAN DRAINASE PRIMER RT/RW / KELURAHAN BANJAR - 250 METER
LINGKUNGAN PARUNGLESANG KELUARAHAN BANJAR KECAMATAN BANJAR

RT/RW 011/002 PABURAN DESA 0 METER


KARYAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN

JALAN PABUARAN RT/RW 0 METER


011/002 PABURAN DESA
KARYAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN
RT/RW 002/001 PABURAN DESA 0 METER
KARYAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN

RT/RW /003 DUSUN BOJONG 0 METER


KELURAHAN SITUBATU -
KECAMATAN BANJAR

RT/RW /005 BALOKANG FATROL 0 METER


DESA JAJAWAR - KECAMATAN
BANJAR

RT/RW 010/003 DUSUN BOJONG 0 METER


KELURAHAN SITUBATU -
KECAMATAN BANJAR

RT/RW /004 KARANGPUCUNG 0 METER


KULON DESA JAJAWAR -
KECAMATAN BANJAR

RT/RW /003 DUSUN 0 M1


KARANGSARI DESA
BATULAWANG - KECAMATAN
PATARUMAN
JALAN PETA RT/RW /002 0 M3
JAJAWAR WETAN DESA
JAJAWAR - KECAMATAN BANJAR

PEM
BAN
GUN
AN
KEE
RME
ER

PER PERBAIKAN GORONG-GORONG DAN TROTOARISASI JL. RT/RW / KELURAHAN BANJAR - 1200 METER
BAIK PERINTIS KEMERDEKAAN KECAMATAN BANJAR
AN
DRAI
NAS
E/G
ORO
NG-
GOR
ONG

PERBAIKAN GORONG-GORONG DAN TROTOARISASI JL. RT/RW / KELURAHAN 1200 METER


BRIGJEN M.ISA PURWAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
PEMBUATAN TROTOAR SAMPIH KEC. LANGENSARI - 1000 METER
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE SKALA RT/RW / KELURAHAN 1000 METER
KOTA KEL. MUKTISARI MUKTISARI - KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE SKALA LANGENSARI
RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KOTA KEL. BOJONGKANTONG
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE SKALA BOJONGKANTONG - KECAMATAN
RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KOTA KEL. PATARUMAN LANGENSARI
PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE SKALA RT/RW / KELURAHAN 1000 METER
KOTA KEL. HEGARSARI HEGARSARI - KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN TROTOARISASI JALAN PATARUMAN
- 1000 METER
SILIWANGI
PERBAIKAN DRAINASE KEL. MUKTISARI RT/RW / KELURAHAN 1000 METER
MUKTISARI - KECAMATAN
LANGENSARI
RT/RW /004 KARANGPUCUNG 0 METER
KULON DESA JAJAWAR -
KECAMATAN BANJAR

PEM RT/RW 003/001 JAJAWAR 0 METER


BAN PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN CIPANTARAN KULON DESA - JAJAWAR - 200 M3
GUN KECAMATAN BANJAR
AN
PLA
T
BET
ON
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEM PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN PABUARAN - 200 M3
BAN
GUN
AN
DRAI
NAS
E
JALA
N
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


JALAN RAYA LANGENSARI 0 M3
RT/RW / DUSUN CITANGKOLO
DESA KUJANGSARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN BOJONGKANTONG JALAN BOJONGKANTONG - 200 M3
- KUJANGSARI KUJANGSARI RT/RW / DUSUN
SINDANGMULYA DESA
KUJANGSARI - KECAMATAN
LANGENSARI
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN RANDEGAN II - 200 M3
DUSUN CITANGKOLO SAMPAI DENGAN DUSUN CIJUREY JALAN PULOERANG RT/RW / 400 M3
(PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN PULOERANG) DESA KUJANGSARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN KARANGTENGAH JALAN KARANGTENGAH - 400 M3
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN PANGASINAN JALAN PANGASINAN RT/RW / 200 M3
DUSUN SUKAHURIP DESA
SUKAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN CITAPEN JALAN CITAPEN RT/RW / DESA 200 M3
SUKAMUKTI
- KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN TUNDAGAN JALAN TUNDAGAN RT/RW / 400 M3
DUSUN MUKTIASIH DESA
SUKAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN KALAPALIMA JALAN KALAPALIMA RT/RW 200 M3
002/006 DUSUN SINDANGASIH
DESA KUJANGSARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN DRAINASE JALAN CIAREN JALAN CIAREN RT/RW / DUSUN 200 METER
SUKAHURIP DESA SUKAMUKTI -
KECAMATAN PATARUMAN
JALAN PANGASINAN RT/RW / 0 M3
DUSUN GIRIMUKTI DESA
SUKAMUKTI - KECAMATAN
PATARUMAN

PRO PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN KARANGPUCUNG JALAN KARANGPUCUNG RT/RW 200 M3


GRA /004 KARANGPUCUNG KULON
M DESA JAJAWAR - KECAMATAN
PEM BANJAR
BAN
GUN
AN
TUR
AP/T
ALU
D
/
BRO
JON
G

PEM PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN SOGATI JALAN SOGATI RT/RW 018/005 200 M3
BAN BALOKANG FATROL DESA
GUN JAJAWAR - KECAMATAN BANJAR
AN
TUR
AP/T
ALU
D/BR
ONJ
ONG

PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN CUKANGDALEM - 200 M3


PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN BATULAWANG RT/RW / DESA BATULAWANG - 200 M3
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN PETA - 200 M3
PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN CIGADUNG JALAN CIGADUNG RT/RW 200 M3
003/002 DUSUN CIGADUNG
DESA KARYAMUKTI -
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN KEERMEER JALAN PABUARAN JALAN PABUARAN RT/RW 200 M3
006/002 PABURAN DESA
KARYAMUKTI - KECAMATAN
0 PATARUMAN
JALAN KALAPA LIMA RT/RW / 200 M3
DUSUN KALAPASABRANG DESA
KUJANGSARI - KECAMATAN
LANGENSARI
RT/RW / DESA WARINGINSARI - 0 METER
KECAMATAN LANGENSARI
0 PINGGIR JALAN UTAMA DARI RT 0 METER
01 RW 05 - RT 04 RW 06 DESA
REJASARI KEC LANGENSARI RT/
RW 001/005 SINDANGGAIIH
DESA REJASARI - KECAMATAN
LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PRO PEMELIHARAAN PERIODIK JALAN PURNOMOSIDI - 5000 M1
GRA
M
REH
ABIL
ITAS
I/PE
MELI
HAR
AAN
JALA
N
DAN
JEM
BAT
AN

REH PEMELIHARAAN PERIODIK JALAN PETA - 5000 M1


ABIL
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
JALA
N

PEMELIHARAAN PERIODIK JALAN KUJANGSARI RT/RW / DESA KUJANGSARI - 900 M1


KECAMATAN LANGENSARI
PEMELIHARAAN PERIODIK JALAN LINGKUNGAN ALUN - - 280 M1
ALUN LANGENSARI

PEMELIHARAAN PERIODIK JALAN SUKAMAJU RT/RW / DESA REJASARI - 500 M1


KECAMATAN LANGENSARI

0 DESA MEKARHARJA RT/RW 1 UNIT


010/005 RANDEGAN DESA
MEKARHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


REH PEMELIHARAAN RUTIN JALAN DAN JEMBATAN DI KOTA - 80 KM
ABIL BANJAR
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
JEM
BAT
AN

PEM
ELIH
ARA
AN
RUTI
N

PRO PENGADAAN ALAT-ALAT BERAT - 1 PAKET


GRA
M
PENI
NGK
ATA
N
SAR
ANA
DAN
PRA
SAR
ANA
KEBI
NAM
ARG
AAN

PEN PENGADAAN ALAT BERAT UNTUK PEMBANGUNAN - 1 PAKET


GAD INFRASTRUKTUR DI KOTA BANJAR
AAN
ALA
T-
ALA
T
BER
AT

REHABILITASI/PEMELIHARAAN ALAT-ALAT BERAT - 1 PAKET


REH REHABILITASI/PEMELIHARAAN PERALATAN LABORATORIUM - 1 PAKET
ABIL
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
ALA
T-
ALA
T
BER
AT

REH
ABIL
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
PER
ALA
TAN
LAB
ORA
TORI
UM
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PRO PERENCANAAN T-1 - 2 PAKET
GRA
M
PEN
GEM
BAN
GAN
DAN
PEN
GEL
OLA
AN
JARI
NGA
N
IRIG
ASI,
RAW
A
DAN
JARI
NGA
N
PEN
GAI
RAN
LAIN
NYA

PER PEMELIHARAAN RUTIN JARINGAN IRIGASI - 4 PAKET


ENC
ANA
AN
PEM
BAN
GUN
AN
JARI
NGA
N
IRIG
ASI

REH PEMBANGUNAN SALURAN IRIGASI SITULEUTIK KANAN RT/RW / DESA JAJAWAR - 300 M1
ABIL KECAMATAN BANJAR
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
JARI
NGA
N
IRIG
ASI

PEM PEMBANGUNAN SALURAN IRIGASI CIPADUNG - 100 METER


BAN
GUN
AN
SAL
URA
N
IRIG
ASI

PEMBANGUNAN SALURAN IRIGASI CIBODAS RT/RW / DESA CIBEUREUM - 700 M1


KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN IRIGASI SITULEUTIK KANAN RT/RW / DESA JAJAWAR - 300 M1
BLOK JAJAWAR WETAN KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN IRIGASI RANCABULUS RT/RW / DESA REJASARI - 300 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.5 KANAN T.2 KIRI RT/RW / DESA WARINGINSARI - 250 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENI PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.6 KIRI RT/RW / DESA WARINGINSARI - KECAMATAN LANGENSARI
600 M1
NGK
ATA
N
SAL
URA
N
TER
SIER

PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.1 KANAN RT/RW / DESA REJASARI - KECAMATAN LANGENSARI
250 M1
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BBD.2 RT/RW / DESA KUJANGSARI - 600 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BBD.1 RT/RW / DESA KUJANGSARI - 600 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER CJ.I LANJUTAN RT/RW / DESA KUJANGSARI - 300 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.4 LANJUTAN RT/RW / KELURAHAN 600 M1
MUKTISARI - KECAMATAN
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.4 T.2 KANAN LANGENSARI BABAKAN
RT/RW / LINGKUNGAN 300 M1
KELURAHAN MUKTISARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.2 KANAN LANJUTAN RT/RW /008 SAMPIH DESA 350 M1
REJASARI - KECAMATAN
LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.4 KANAN RT/RW / LINGKUNGAN BABAKAN 800 M1
KELURAHAN MUKTISARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.4 T.1 KANAN RT/RW / KELURAHAN 270 M1
MUKTISARI - KECAMATAN
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.4 KIRI LANJUTAN LANGENSARI
RT/RW / KELURAHAN 250 M1
MUKTISARI - KECAMATAN
LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BSA.5 T.5 KIRI RT/RW / DESA WARINGINSARI - 260 M1
LANJUTAN KECAMATAN LANGENSARI
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BPL.12 RT/RW / DESA MEKARHARJA - 300 M1
KECAMATAN PURWAHARJA
PENINGKATAN SALURAN TERSIER BPT.1 KANAN T.1 - 100 METER
KANAN

PRO PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA BINANGUN - 3 PAKET
GRA BINANGUN KECAMATAN PATARUMAN
PEM
M PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA BATULAWANG - 4 PAKET
BAN
PEN BATULAWANG KECAMATAN PATARUMAN
GUN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 6 PAKET
YEDI SUKAMUKTI KECAMATAN PATARUMAN
AN
AAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH KEL. RT/RW / KELURAHAN 2 PAKET
SUM
DAN HEGARSARI HEGARSARI - KECAMATAN
UR-
PEN PATARUMAN
SUM
GOL
UR
AHA
AIR
N
TAN
AIR
AH
BAK
U
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH SE - 5 PAKET
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA KUJANGSARI - 1 PAKET
KUJANGSARI KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 3 PAKET
SUKAMUKTI KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA KARYAMUKTI - 1 PAKET
KARYAMUKTI KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SUMUR ARTESIS/BOR UNTUK JALAN CIGADUNG RT/RW 2 PAKET
PEMERATAAN AIR KETIKA KEMARAU (PEMBANGUNAN 001/002 DUSUN CIGADUNG
PEMBANGUNAN
INFRASTRUKTURINFRASTRUKTUR AIRKARYAMUKTI)
AIR BERSIH DESA BERSIH DESA RT/RW
DESA / DESA SUKAMUKTI
KARYAMUKTI - - 1 PAKET
SUKAMUKTI KECAMATAN PATARUMAN
KECAMATAN PATARUMAN -
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DESA RT/RW / DESA BATULAWANG 1 PAKET
BATULAWANG KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH KEL. RT/RW / KELURAHAN 1 PAKET
HEGARSARI HEGARSARI - KECAMATAN
SASARAN : MASYARAKAT MANFAAT : KETERSEDIAAN PONDOKPATARUMAN
PESANTREN DARUL 0 PAKET
SUMBER AIR BERSIH ULUM RT/RW 028/010 DUSUN
OPTIMALISASI SPAM LANGENSARI KOTA BANJAR KARANGPUCUNG- DESA 1 PAKET
PENI OPTIMALISASI SPAM PURWAHARJA BALOKANG --KECAMATAN 1 PAKET
NGK BANJAR
ATA
N
DIST
RIBU
SI
PEN
YEDI
AAN
AIR
BAK
U

OPTIMALISASI IPA LANGENSARI - 1 PAKET

PRO PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI KEL. RT/RW / KELURAHAN 1 UNIT


GRA HEGARSARI KOTA BANJAR HEGARSARI - KECAMATAN
M PATARUMAN
PEN
GEM
BAN
GAN

KINE
RJA
PEN
GEL
OLA
AN
AIR
MIN
UM
DAN
AIR
LIMB
AH

PEN PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI KEL. RT/RW / KELURAHAN 1 UNIT


YEDI PURWAHARJA KOTA BANJAR PURWAHARJA - KECAMATAN
AAN PURWAHARJA
PRA
SAR
ANA
DAN
SAR
ANA
AIR
LIMB
AH

PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI RT/RW / DESA JAJAWAR - 1 UNIT


DESA JAJAWAR KOTA BANJAR KECAMATAN BANJAR

PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI RT/RW / DESA KUJANGSARI - 1 UNIT


DESA KUJANGSARI KOTA BANJAR KECAMATAN LANGENSARI

PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI DS. RT/RW / KELURAHAN 1 UNIT


WARINGINSARI KOTA BANJAR PURWAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA

FASILITASI SANITASI LINGKUNGAN BERBASIS - 1 UNIT


MASYARAKAT

DI RW 05 DAN O8 (NAMA PAKET KEGIATAN : RT/RW / KELURAHAN BOJONGKANTONG - KECAMATAN1 LANGENSARI


UNIT
PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI KEL.
BOJONGKANTONG KOTA BANJAR)

PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI KEL. RT/RW / KELURAHAN HEGARSARI - KECAMATAN PATARUMAN
4 UNIT
HEGARSARI KOTA BANJAR

PEMBANGUNAN SANITASI BERBASIS MASYARAKAT DI RT/RW / DESA BINANGUN - KECAMATAN PATARUMAN


2 UNIT
DESA BINANGUN KOTA BANJAR

PEMBUATAN IPAL KEC. BANJAR - 1 UNIT


PEMBUATAN IPAL KEC. PATARUMAN - 1 UNIT
PENGADAAN DAN PEMASANGAN PIPA DISTRIBUSI KEC. - 1 PAKET
BANJAR
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEN PENGADAAN DAN PEMASANGAN PIPA DISTRIBUSI KEC. - 1 PAKET
GEM PURWAHARJA
BAN
GAN

SIST
EM
DIST
RIBU
SI
AIR
MIN
UM
PENGADAAN DAN PEMASANGAN PIPA DISTRIBUSI KEC. RT/RW / - 1 PAKET
PATARUMAN
PEMBANGUNAN JARINGAN DISTRIBUSI KOTA BANJAR - 1 PAKET
PEMBANGUNAN JARINGAN RETIKULASI DAN PEMASANGAN - 1 PAKET
SR
PENDISTRIBUSIAN JALUR PDAM DUSUN PANANJUNG RT/RW / DESA SINARTANJUNG - 1 PAKET
BARAT DAN DUSUN PANANJUNG (NAMA PAKET KEGIAAN : KECAMATAN PATARUMAN
PENGADAAN DAN PEMASANGAN PIPA DISTRIBUSI DESA
SINARTANJUNG)
PERBAIKAN SPAL (SALURAN PEMBUANGAN AIR LIMBAH) RT/RW / KELURAHAN 3700 METER
(NAMA PAKET KEGIATAN : REHABILITASI/PEMELIHARAAN MUKTISARI - KECAMATAN
SARANA DAN PRASARANA AIR LIMBAH) LANGENSARI
REH
ABIL
ITAS
I/
PEM
ELIH
ARA
AN
SAR
ANA
DAN
PRA
SAR
ANA
AIR
LIMB
AH

PRO PERENCAANAAN SALURAN PEMBUANG T-1 - 3 PAKET


GRA
M
PEN
GEN
DALI
AN
BAN
JIR

PER PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG SUKARAHAYU I RT/RW / KEDUNGWARINGIN 500 M1


ENC DESA WARINGINSARI -
ANA KECAMATAN LANGENSARI
AN
SAL
URA
N
PEM
BUA
NG

PEM PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG BINANGUN RT/RW / DESA BINANGUN - 550 M1


BAN KECAMATAN PATARUMAN
GUN
AN
SAL
URA
N
PEM
BUA
NG

PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIPAMURUYAN RT/RW / DESA MULYASARI - 450 M1


KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIROAS RT/RW / KELURAHAN 400 M1
HEGARSARI - KECAMATAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CUKANGGEMPOL PATARUMAN
RT/RW / DESA MEKARHARJA - 300 M1
KECAMATAN PURWAHARJA
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIILAT RT/RW / DESA MEKARHARJA - 200 M1
KECAMATAN PURWAHARJA
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG KARANGSARI RT/RW / DUSUN KARANGSARI 200 M1
BANYUMUDAL DESA BATULAWANG -
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG SUKARAHAYU II RT/RW / KEDUNGWARINGIN 350 M1
DESA WARINGINSARI -
KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG RANCAMANEUH RT/RW / DESA REJASARI - 700 M1
KECAMATAN LANGENSARI

PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG RANCAPUTAT RT/RW / DESA RAHARJA - 200 M1


KECAMATAN PURWAHARJA
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG BOJONGKANTONG RT/RW / KELURAHAN 700 M1
BOJONGKANTONG - KECAMATAN
LANGENSARI
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CICALUNG HULU RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 400 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIBONTE RT/RW / DESA CIBEUREUM - 500 M1
KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIBONTE HULU RT/RW / KELURAHAN SITUBATU 800 M1
- KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG ANAK BLOK TAHU RT/RW / DESA BALOKANG - 300 M1
HULU KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG BLOK E RT/RW / DESA SINARTANJUNG - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIPAINGAN HULU RT/RW / DESA BALOKANG - 300 M1
KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIBEBER RT/RW / DESA KARYAMUKTI - 400 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG PASIRLEUTIK RT/RW / KELURAHAN 300 M1
SUKAMANAH LANJUTAN PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CITERAS RT/RW / KELURAHAN 500 M1
PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIPADUNG RT/RW / KELURAHAN 50 M1
PURWAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG RANDEGAN II RAHARJA II RT/RW / RANDEGAN 300 M1
II DESA RAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG TUNDAGAN RT/RW / DESA BATULAWANG - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG PAGERBATU RT/RW / DESA BATULAWANG - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIMANGGU I RT/RW / DESA BATULAWANG - 600 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG KARANGSARI RT/RW / DESA BATULAWANG - 400 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIMANGGU II RT/RW / DESA BATULAWANG - 300 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG RANCACOWET RT/RW / KELURAHAN 600 M1
MUKTISARI - KECAMATAN
LANGENSARI

PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG ANAK CICALUNG RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 300 M1


KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG SAYANG KAAK RT/RW / DESA BINANGUN - 1500 M1
BEBERA KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG MUNDU KEDUNG RT/RW / DESA BINANGUN - 1200 M1
JAMBE KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CITAMIANG CISALAK RT/RW / DESA BINANGUN - 1200 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIBUNTU LANJUTAN RT/RW / DESA REJASARI - 250 M1
KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CIGADUNG SUKAMUKTI RT/RW / DESA SUKAMUKTI - 300 M1
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CITAPEN RT/RW / DESA BATULAWANG - 300 M1
BATULAWANG KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG CICADAS RT/RW / DESA BATULAWANG - 600 M1
BATULAWANG KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN SALURAN PEMBUANG ANAK CITATAH - 100 METER
REHABILITASI SALURAN PEMBUANG CIGARON RT/RW / DESA WARINGINSARI - 2000 M1
KECAMATAN LANGENSARI
REH REHABILITASI SALURAN PEMBUANG BLOK LH RT/RW / KELURAHAN 100 M1
ABIL HEGARSARI - KECAMATAN
ITAS PATARUMAN
I
SAL
URA
N
PEM
BUA
NG

PRO PERENCANAAN T-1 - 5 DOK


GRA
M
PEN
GEM
BAN
GAN

WIL
AYA
H
STR
ATE
GIS
DAN
CEP
AT
TUM
BUH
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PER PERECANAAN INFRASTRUKTUR KECIPTAKARYAAN - 1 DOK
ENC
ANA
AN
PEN
GEM
BAN
GAN
INFR
AST
RUK
TUR

REVIEW MASTER PLAN DRAINASE KOTA BANJAR - 1 DOK


PEMBANGUNAN MESJID AGUNG KOTA BANJAR - 1 PAKET
PEM PEMELIHARAAN INFRASTRUKTUR KECIPTAKARYAAN - 20 PAKET
BAN
GUN
AN/
PENI
NGK
ATA
N
INFR
AST
RUK
TUR

PENATAAN AREA PARKIR PASAR BANJAR - 1 PAKET


PENATAAN EKOPARK KOTA BANJAR RT/RW / KELURAHAN 1 PAKET
HEGARSARI - KECAMATAN
PENATAAN BANTARAN SUNGAI CITANDUY PATARUMAN
RT/RW / KELURAHAN PURWAHARJA - KECAMATAN PURWAHARJA
1 PAKET
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PENATAAN BANTARAN SUNGAI KAWASAN ISLAMIC RT/RW / KELURAHAN BANJAR - KECAMATAN BANJAR
1 PAKET
CENTRE KOTA BANJAR
PENATAAN KAWASAN PKL LAPANG BAKTI RT/RW / KELURAHAN BANJAR - KECAMATAN BANJAR
1 PAKET
PENATAAN LEMBAH PEJAMBEN RT/RW / DESA BINANGUN - 1 PAKET
KECAMATAN PATARUMAN
PEMBANGUNAN TUGU BATAS KOTA (BANJAR- CIAMIS) - 1 PAKET
DESA BINANGUN KEC. PATARUMAN
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / DESA REJASARI - 1 PAKET
DESA REJASARI KEC. LANGENSARI KECAMATAN LANGENSARI
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / DESA WARINGINSARI - 1 PAKET
KARANGGANTUNG DESA WARINGINSARI KECAMATAN LANGENSARI
PENATAAN KAWASAN SITULEUTIK (LANJUTAN) RT/RW / DESA CIBEUREUM - 1 PAKET
KECAMATAN BANJAR
PENATAAN KAWASAN STADION OLAH RAGA KEC. - 1 PAKET
LANGENSARI
PENATAAN KAWASAN RSUD LANGENSARI - 1 PAKET
PEMBANGUNAN JALAN PENGAIRAN CITANGKOLO- CIJURAY RT/RW / DESA KUJANGSARI - 1 PAKET
DESA KUJANGSARI KECAMATAN LANGENSARI
PELATIHAN DAN SERTIFIKASI TUKANG JASA KONSTRUKSI - 2 PAKET
FASI
LITA
SI
PRO
PEN PENYUSUNAN RENCANA PENATAAN KAWASAN DI - 1 DOK
GRA SEPANJANG JL. PURNOMOSIDI
GEM
M
BAN
PER
GAN
ENC
ANA
JAS
AN
A
TAT
KON
A
STR
RUA
UKSI
NG

PEN PENYUSUNAN RENCANA PENATAAN KAWASAN DAN TAMAN - 1 DOK


YUS TEMATIK DI KOTA BANJAR
UNA
N
REN
CAN
A
TEK
NIS
RUA
NG
KAW
ASA
N

PENYUSUNAN DOKUMEN KAWASAN STRATEGIS BERBASIS - 1 DOK


AGRO DI KOTA BANJAR
PENYUSUNAN DOKUMEN KAWASAN STRATEGIS BERBASIS - 1 DOK
WISATA DI KOTA BANJAR

PRO PENYELENGGARAAN PERENCANAAN, PEMANFAATAN DAN - 1 DOK


GRA PENGENDALIAN PEMANFAATAN RUANG MELALUI BKPRD
M
PEN
GEN
DALI
AN
PEM
ANF
AAT
AN
RUA
NG

PEN
YUS
UNA
N
PRO
SED
UR
DAN
MAN
UAL
PEN
GEN
DALI
AN
PEM
ANF
AAT
AN
RUA
NG

PRO VERIFIKASI DAN REKOMENDASI IZIN MENDIRIKAN - 1


GRA BANGUNAN
M
PEN
ATA
AN
BAN
GUN
AN
DAN
LING
KUN
GAN
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


VERI
FIKA
SI
DAN
REK
OME
NDA
SI
IZIN
MEN
DIRI
KAN
BAN
GUN
AN

URU
SAN
PER
PRO
UMA PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN BANJAR RT/RW / KELURAHAN BANJAR - 6 PAKET
GRA
HAN KECAMATAN BANJAR
M
RAK
PEN
YAT
GEM
DAN
BAN
KAW
GAN
ASA
N
PER
PER
UMA
MUK
HAN
IMA
N
PEM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN MEKARSARI RT/RW / KELURAHAN 6 PAKET
BAN MEKARSARI - KECAMATAN
GUN BANJAR
AN
SAR
ANA
DAN
PRA
SAR
ANA
RUM
AH
SED
ERH
ANA
SEH
AT

PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN SITUBATU RT/RW / KELURAHAN SITUBATU 6 PAKET


- KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN RT/RW / KELURAHAN 4 PAKET
KARANGPANIMBAL KARANGPANIMBAL -
KECAMATAN PURWAHARJA
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN LINGK. ASRAMA, LINGK. 6 PAKET
PURWAHARJA CIPADUNG, LINGK. HAURMUKTI,
LINGK. SILUMAN BARU, LINGK.
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN HEGARSARI RT/RW / KELURAHAN
WARGAMULIA RT/RW 027/013 6 PAKET
HEGARSARI
LINGKUNGAN- KECAMATAN
SILUMAN
PATARUMAN
KELURAHAN
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN PATARUMAN RT/RW / PURWAHARJA
KELURAHAN - 6 PAKET
KECAMATAN PURWAHARJA
PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN MUKTISARI RT/RW / KELURAHAN 6 PAKET
MUKTISARI - KECAMATAN
LANGENSARI
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR KELURAHAN RT/RW / KELURAHAN 6 PAKET
BOJONGKANTONG BOJONGKANTONG - KECAMATAN
LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KELURAHAN PATARUMAN HEGARSARI - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KELURAHANHEGARSARI HEGARSARI - KECAMATAN
PATARUMAN
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN SITUBATU 2500 METER
KELURAHAN SITUBATU
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN -RT/RW
KECAMATAN BANJAR
/ KELURAHAN 2500 METER
KELURAHAN BOJONGKANTONG
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN BOJONGKANTONG - KECAMATAN
RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KELURAHAN MUKTISARI LANGENSARI
MUKTISARI - KECAMATAN
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KELURAHAN MEKARSARI LANGENSARI
MEKARSARI - KECAMATAN
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN BANJAR - 2500 METER
KELURAHAN BANJAR BANJAR
KECAMATAN BANJAR
PEMBANGUNAN DAN PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN RT/RW / KELURAHAN 2500 METER
KELURAHAN PURWAHARJA
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE PURWAHARJA
RT/RW / KELURAHAN- KECAMATAN
BANJAR - 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN BANJAR PURWAHARJA
KECAMATAN BANJAR
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE RT/RW / KELURAHAN 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN
PEMBUATAN DAN MEKARSARI
PERBAIKAN SALURAN DRAINASE MEKARSARI
RT/RW - KECAMATAN
/ KELURAHAN SITUBATU 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN SITUBATU BANJARBANJAR
- KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE RT/RW / KELURAHAN 600 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN KARANGPANIMBAL KARANGPANIMBAL -
KECAMATAN PURWAHARJA
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE RT/RW / KELURAHAN 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN PURWAHARJA PURWAHARJA - KECAMATAN
PURWAHARJA
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE RT/RW / KELURAHAN 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN HEGARSARI HEGARSARI - KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE PATARUMAN
RT/RW / KELURAHAN 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN PATARUMAN HEGARSARI - KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE RT/RW / KELURAHAN
PATARUMAN 1200 METER
PERMUKIMAN KELURAHAN MUKTISARI MUKTISARI - KECAMATAN
PEMBUATAN DAN PERBAIKAN SALURAN DRAINASE PERMUKIMAN KELURAHAN BOJONGKANTONG LANGENSARI - KECAMATAN
RT/RW / KELURAHAN BOJONGKANTONG 1200 LANGENSARI
METER

PRO PENYEHATAN LINGKUNGAN (PENDUKUNG PROGRAM - 1 KAWASAN


GRA P2WKSS)
M
LING
KUN
GAN
PER
UMA
HAN
SEH
AT

PEN VERIFIKASI PEMBANGUNAN PERUMAHAN MASYARAKAT - 1


YEH BERPENGHASILAN RENDAH
ATA
N
LING
KUN
GAN

VERI FASILITASI PENATAAN KAWASAN PERMUKIMAN KUMUH - 10 HA


FIKA (KOTAKU)
SI
PEN
PEM PENYUSUNAN RENCANA PENCEGAHAN DAN PENINGKATAN - 1 DOK
ATA
BAN KUALITAS PERMUKIMAN KUMUH PERKOTAAN (RP2KPKP)
AN
GUN
KAW
AN
ASA
PER
N
UMA
PER
HAN
MUK
MAS
IMA
YAR
N
AKA
KUM
T
UH
BER
PEN
GHA
SILA
N
URU
REN
SAN
DAH
PER
TAN
AHA
N
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PRO PENGADAAN APLIKASI SISTEM INFORMASI - 1 PAKET
GRA PEMANFAATAN/PENGGUNAAN TANAH
M
PEN
ATA
AN
PEN
GUA
SAA
N,
PEM
ILIK
AN,
PEN
GGU
NAA
N
DAN
PEM
ANF
AAT
AN
TAN
AH

PEN PENGADAAN LAHAN UNTUK PEMBANGUNAN JALAN RT/RW / DESA MEKARHARJA - 1 PAKET
ATA KECAMATAN PURWAHARJA
AN
PEN
GUA
SAA
N,
PEM
ILIK
AN ,
PEN
GGU
NAA
N
DAN
PEM
ANF
AAT
AN
TAN
AH

URU
SAN
ENE
RGI
DAN
SUM
BER
DAY
A
MIN
ERA
L

PRO PENGGANTIAN LAMPU JL. SILIWANGI - 1 PAKET


GRA
M
PEM
BINA
AN
DAN
PEN
GEM
BAN
GAN
BIDA
NG
KET
ENA
GALI
STRI
KAN

PEN PENGADAAN DAN PEMELIHARAAN RUTIN PJU - 1 PAKET


GAD
AAN
DAN
PEM
ELIH
ARA
AN
RUTI
N
PJU

REHAB PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) SE-KOTA - 1 PAKET


BANJAR
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) RT/RW / LINGKUNGAN 20 TITIK
LANJUTAN JL. PURNOMOSIDI PATARUMAN KELURAHAN
PATARUMAN - KECAMATAN
PATARUMAN
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEM PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
ASA LANGENSARI
NGA
N
PEN
ERA
NGA
N
JALA
N
UMU
M
(PJU
)

PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK


BANJAR KOLOT
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
KARANGPUCUNG
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
WARINGINSARI
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
RANDEGAN I
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
RANDEGAN II
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
SUMANDING-JL. BINANGUN
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. JELAT - 20 TITIK
PATARUMAN
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
RANDEGAN
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 50 TITIK
BANJAR-JL. CIMARAGAS
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 50 TITIK
BANJAR- JL. PANGANDARAN
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN UMUM (PJU) JL. - 20 TITIK
GARDU/BALOKANG
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN LINGKUNGAN KEC. - 25 TITIK
BANJAR
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN LINGKUNGAN KEC. - 25 TITIK
PURWAHARJA
PEMASANGAN PENERANGAN JALAN LINGKUNGAN - 25 TITIK
KEC.LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEMASANGAN PENERANGAN JALAN LINGKUNGAN - 25 TITIK
KEC.PATARUMAN

URU
SAN
RUTI
N
OPD
PRO PENYEDIAN JASA SURAT MENYURAT - 12 BULAN
GRA
M
PEL
AYA
NAN
ADM
INIS
TRA
SI
PER
KAN
TOR
AN

PEN PENYEDIAN JASA KOMUNIKASI, SUMBER DAYA AIR DAN - 12 BULAN


YEDI LISTRIK
AAN
JAS
A
SUR
AT
MEN
YUR
AT

PEN PENYEDIAAN JASA JAMINAN BARANG MILIK DAERAH - 12 BULAN


YEDI
AAN
JAS
A
KOM
UNIK
ASI,
SUM
BER
DAY
A
AIR
DAN
LIST
RIK

PEN PENYEDIAN JASA PEMELIHARAAN DAN PERIZINAN - 34 UNIT


YEDI KENDARAAN DINAS / OPERASIONAL
AAN
JAS
A
JAMI
NAN
BAR
ANG

MILI
K
DAE
RAH

PEN PENYEDIAN JASA ADMINISTRASI KEUANGAN - 15 BUAH


YEDI
AAN
JAS
A
PEM
ELIH
ARA
AN
DAN
PERI
ZINA
N
KEN
DAR
AAN
DINA
S/OP
ERA
SIO
NAL

PEN PENYEDIAAN JASA KEBERSIHAN KANTOR - 4 ORANG


YEDI
AAN
JAS
A
ADM
INIS
TRA
SI
KEU
ANG
AN
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEN PENYEDIAAN JASA PERBAIKAN PERALATAN KANTOR - 1 PAKET
YEDI
AAN
JAS
A
KEB
ERSI
HAN
KAN
TOR

PEN PENYEDIAAN ALAT TULIS KANTOR - 12 BULAN


YEDI
AAN
JAS
A
PER
BAIK
AN
PER
ALA
TAN
KER
JA

PEN PENYEDIAN BARANG CETAKAN DAN PENGGANDAAN - 12 BULAN


YEDI
AAN
ALA
T
TULI
S
KAN
TOR

PEN PENYEDIAAN KOMPONEN INSTALASI LISTRIK / - 12 BULAN


YEDI PENERANGAN BANGUNAN KANTOR
AAN
BAR
ANG
CET
AKA
N
DAN
PEN
GGA
NDA
AN

PEN PENYEDIAN PERALATAN RUMAH TANGGA - 12 BULAN


YEDI
AAN
KOM
PON
EN
INST
ALA
SI
LIST
RIK/
PEN
ERA
NGA
N
BAN
GUN
AN
KAN
TOR

PEN PENYEDIAN BAHAN BACAAN DAN PERATURAN PERUNDANG - 12 BULAN


YEDI - UNDANGAN
AAN
PER
ALA
TAN
RUM
AH
TAN
GGA

PEN PENYEDIAAN MAKANAN DAN MINUMAN - 360 PORSI


YEDI
AAN
BAH
AN
BAC
AAN
DAN
PER
ATU
RAN
PER
UND
ANG
-
UND
ANG
AN
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEN RAPAT - RAPAT KOORDINASI DAN KONSULTASI KE LUAR - 12 BULAN
YEDI DAERAH
AAN
MAK
ANA
N
DAN
MIN
UMA
N

RAP RAPAT - RAPAT KOORDINASI DAN KONSULTASI KE DALAM - 12 BULAN


AT- DAERAH
RAP
AT
KOR
DINA
SI
DAN
KON
SUL
TASI
KE
LUA
R
DAE
RAH

RAP PENYEDIAN JASA PENDUKUNG ADMINISTRASI - 116 ORANG


AT- /TEKNIS PERKANTORAN
RAP
AT
KOR
DINA
SI
DAN
KON
SUL
TASI
DAL
AM
DAE
RAH

PEN PENYEDIAN JASA IKLAN / PUBLIKASI - 12 BULAN


YEDI
AAN
JAS
A
TEN
AGA
PEN
DUK
UNG
ADM
INIS
TRA
SI/T
EKNI
S
PER
KAN
TOR
AN

PEN PENYEDIAN JASA PENGAMAN KANTOR - 8 ORANG


YEDI
AAN
JAS
A
IKLA
N/PU
BLIK
ASI

PEN PENYEDIAN JASA INFORMASI RENCANA UMUM - 12 BULAN


YEDI PENGADAAN (RUP)
AAN
JAS
A
PEN
GAM
ANA
N
KAN
TOR
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEN
YEDI
AAN
JAS
A
INFO
RMA
SI
REN
CAN
A
UMU
M
PEN
GAD
AAN
(RU
P)

PRO PENATAAN KANTOR DINAS PEKERJAAN UMUM, PENATAAN - 1 UNIT


GRA RUANG, PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN
M
PENI
NGK
ATA
N
SAR
ANA
DAN
PRA
SAR
ANA
APA
RAT
UR

PEM PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR KOPERASI, USAHA - 1 UNIT


BAN KECIL, MENENGAH DAN PERDAGANGAN
GUN
AN
GED
UNG
KAN
TOR

PEMBANGUNAN GEDUNG SEKRETARIAT KOTA LAYAK - 1 UNIT


ANAK (LANJUTAN)
PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR KELURAHAN MUKTISARI - 1 UNIT
PENATAAN HALAMAN KANTOR KECAMATAN BANJAR - 1 UNIT
PENATAAN KAWASAN KELURAHAN MUKTISARI RT/RW / KELURAHAN 1 UNIT
MUKTISARI - KECAMATAN
LANGENSARI
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PENYEMPURNAAN SDN 2 MUKTISARI RT/RW / KELURAHAN 1 UNIT
MUKTISARI - KECAMATAN
PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR BAPPEDA (LANJUTAN) LANGENSARI
- 1 UNIT
PENATAAN KANTOR CIKADU - 1 UNIT
PENGADAAN PERALATAN DAN PERLENGKAPAN KANTOR - 12 BULAN
PEN PEMELIHARAAN RUTIN/BERKALAGEDUNG KANTOR - 3 UNIT
GAD
AAN
PER
PEM - 12 BULAN
ALA
ELIH
TAN
ARA
DAN PENYEDIAAN BAHAN BAKAR MINYAK (BBM)
AN
PEM - 18420 LITER
PER
RUTI
ELIH
LEN
N/BE
ARA
GKA
RKA
AN
PEN
PAN
LA
RUTI
YEDI
KAN
GED
N/BE
AAN
TOR
UNG
RKA
BBM
PRO BIMBINGAN TEKNISIMPLEMENTASI PERATURAN - 12 BULAN
KAN
LA
GRA PERUNDANG -UNDANGAN
TOR
KEN
M
DAR
PENI
BIM
AAN
NGK
BIN
DINA
ATA
GAN
S/OP
N
TEK PENYUSUNAN LAPORAN CAPAIAN KINERJA
PRO
ERA - 3 DOK
KAP
NIS DANIKHTISARREALISASI KINERJA SKPD
GRA
SIO
ASIT
IMPL
M
NAL
AS
EME
PENI
SUM
NTA
NGK
BER
SI
ATA
DAY
PER
N
A
ATU
PEN
APA
RAN
GEM
RAT
PER
BAN
UR
UND
GAN
ANG
SIST
-
EM
UND
PEL
ANG
APO
AN
RAN
CAP
AIAN

KINE
RJA
DAN
KEU
ANG
AN

PEN PENYUSUNAN PELAPORAN KEUANGAN SEMESTERAN - 2 DOK


YUS SKPD
UNA
N
LAP
ORA
N
CAP
AIAN
KINE
RJA
DAN
IKHT
ISAR

REA
LISA
SI
KINE
RJA
SKP
D

PEN PENYUSUNAN RENCANA KERJA SKPD - 2 DOK


YUS
UNA
N
PEL
APO
RAN
KEU
ANG
AN
SEM
EST
ERA
N
SKP
D
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


PEN PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN (RKA) - 4 DOK
YUS SKPD
UNA
N
REN
CAN
A
KER
JA
(RE
NJA)
SKP
D

PEN
YUS
UNA
N
REN
CAN
A
KER
JA
DAN
ANG
GAR
AN
(RKA
)
SKP
D
Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)


Rencana Tahun 2018 (Tahun Renc

Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Program/Kegiatan Indikator Kinerja Program/Kegiatan
Target
Lokasi Capaian
Kinerja

(1) (2) (3) (4) (5)

TOTAL

APBD KOTA :

Sekretariat
PSDA
TAMBEN
UPTD
n OPD Tahun 2018
2019

Perkiraan Maju Rencana Tahun


Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


341,405,000,000

93,050,000,000

1,600,000,000 APBD PROV

0 APBD

17,000,000,000 APBD PROV

17,000,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

20,000,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)

1,600,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD

2,000,000,000 APBN

500,000,000 APBD

700,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD

3,000,000,000 APBN

2,300,000,000 APBN

700,000,000 APBD

1,500,000,000 APBD PROV

4,000,000,000 APBN

1,300,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD

1,300,000,000 APBD PROV

1,100,000,000 APBD

2,000,000,000 APBN

2,000,000,000 APBD

2,000,000,000 APBD PROV

3,500,000,000 APBN

450,000,000 APBD

2,000,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)

500,000,000 APBD

57,760,000,000

1,800,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

3,000,000,000 APBD PROV

1,800,000,000 APBD PROV

800,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

400,000,000 APBD PROV

4,500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

960,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

4,500,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

800,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD

1,500,000,000 APBD PROV

0 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


200,000,000 APBD PROV

0 APBD

200,000,000 APBD PROV

0 APBD

200,000,000 APBD PROV

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

1,000,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV


2,000,000,000 APBD PROV

5,000,000,000 APBD PROV


5,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD

2,000,000,000 APBD

0 APBD

0 APBD
200,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


200,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


0 APBD

200,000,000 APBD

200,000,000 APBD
500,000,000 APBD

500,000,000 APBD
200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

500,000,000 APBD

200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

0 APBD

1,400,000,000
200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

200,000,000 APBD
200,000,000 APBD

200,000,000 APBD
200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

0 APBD

0 APBD

0 APBD

15,400,000,000
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


5,800,000,000 APBD PROV

4,600,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD

600,000,000 APBD

400,000,000 APBD

0 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


3,000,000,000 APBD

4,395,000,000

1,025,000,000 APBD

3,220,000,000 APBD PROV

100,000,000 APBD
50,000,000 APBD

13,600,000,000
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


200,000,000 APBD

500,000,000 APBD

500,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV


1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


1,500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV


200,000,000 APBD PROV

17,350,000,000
1,200,000,000 APBN
1,600,000,000 APBN
2,400,000,000 APBN
800,000,000 APBN
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


1,600,000,000 APBD PROV
450,000,000 APBN
1,200,000,000 APBN
450,000,000 APBN

800,000,000 APBN
450,000,000 APBN
450,000,000 APBN
450,000,000 APBN
0 APBN
2,000,000,000 APBD PROV
2,000,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBN
21,450,000,000
500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

50,000,000 APBD

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBN

800,000,000 APBN

450,000,000 APBD PROV


450,000,000 APBD PROV
2,000,000,000 APBN
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


2,000,000,000 APBN

2,000,000,000 APBN

2,000,000,000 APBN
3,000,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD PROV

3,700,000,000 APBN

38,700,000,000

300,000,000 APBD

1,500,000,000 APBD PROV

1,500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


1,500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV


1,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

100,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV


1,500,000,000 APBD PROV

100,000,000 APBD PROV

77,300,000,000
500,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD
40,000,000,000 APBD PROV
1,500,000,000 APBD

3,000,000,000 APBD
5,000,000,000 APBD PROV

5,000,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


500,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD
4,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD PROV

750,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV

2,000,000,000 APBD PROV


7,500,000,000 APBD
1,500,000,000 APBD PROV

50,000,000 APBD
700,000,000

150,000,000 APBD

200,000,000 APBD

250,000,000 APBD

100,000,000 APBD

250,000,000
250,000,000 APBD

50,000,000

50,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


28,225,000,000

26,850,000,000

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

750,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD

1,200,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV


1,000,000,000 APBD PROV
1,000,000,000 APBD PROV
1,000,000,000 APBD PROV
1,000,000,000 APBD PROV
1,000,000,000 APBD PROV
1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV


1,000,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV

1,000,000,000 APBD PROV


1,375,000,000
750,000,000 APBD

150,000,000 APBD

125,000,000 APBD

350,000,000 APBD

3,075,000,000
3,075,000,000
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


75,000,000 APBD

3,000,000,000 APBD

6,000,000,000
6,000,000,000

600,000,000 APBD PROV

400,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD PROV


200,000,000 APBD PROV
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

200,000,000 APBD

500,000,000 APBD PROV

500,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV

200,000,000 APBD PROV


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


200,000,000 APBD PROV

28,701,900,000
5,098,300,000

7,500,000 APBD

3,000,000,000 APBD

25,000,000 APBD

35,000,000 APBD

1,000,000 APBD

75,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


11,000,000 APBD

60,000,000 APBD

50,000,000 APBD

4,000,000 APBD

7,600,000 APBD

43,200,000 APBD

12,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


300,000,000 APBD

97,000,000 APBD

1,229,000,000 APBD

30,000,000 APBD

99,000,000 APBD

12,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


23,443,600,000

2,000,000,000 APBD PROV

4,000,000,000 APBD

1,000,000,000 APBD

2,500,000,000 APBD
500,000,000 APBD
2,500,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


650,000,000 APBD

7,500,000,000 APBD PROV


2,000,000,000 APBD
250,000,000 APBD
200,000,000 APBD

198,600,000 APBD

145,000,000 APBD

100,000,000

100,000,000 APBD

60,000,000

15,000,000 APBD

10,000,000 APBD

15,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


20,000,000 APBD
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana)
2019
Catatan
Penting Target
Kebutuhan Dana/Pagu Kebutuhan
Sumber Dana Capaian
Indikatif Dana/Pagu Indikatif
Kinerja

(6) (7) (8) (9) (10)

Banjar,
Juni 2017
Kepala Dinas
Pekerjaan
Umum
Kota Banjar
Tabel III.1
Rumusan Rencana Program dan Kegiatan OPD Tahun 2018
dan Prakiraan Maju Tahun 2019
Kota Banjar

Nama : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman
OPD Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
URUSAN PEKERJAAN UMUM 409,489,779,000
DAN PENATAAN RUANG

PROGRAM PEMBANGUNAN 124,565,617,000


JALAN DAN JEMBATAN

PEMBANGUNAN JALAN

Pembangunan Jalan Cadas Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 1750 m1 1,600,000,000 APBD
Gantung - Mandalareh Pembangunan Jalan Kecamatan Langensari PROV
Cadas Gantung -
Mandalareh

PEMBANGUNAN JEMBATAN

Pembangunan Jermbatan Terbangunnya Jalan Kedungwaringin RT/RW 1 Unit 1,500,000,000 APBD


Citamiang - Kedungwaringin Pembangunan Jermbatan 007/006 Kedungwaringin Desa PROV
Citamiang - Waringinsari - Kecamatan
Kedungwaringin Langensari

Pembangunan Jembatan Terbangunnya Mekarharja-Sinartanjung Kota 1 Unit 17,000,000,000 APBD


Mekarharja-Sinartanjung Pembangunan Jembatan Banjar; PROV
Mekarharja-Sinartanjung
Pembangunan Jembatan Terbangunnya Karangpucung Kec. Banjar 1 Unit 20,000,000,000 APBD
Citanduy (Karangpucung) Pembangunan Jembatan Kota Banjar; PROV
Citanduy (Karangpucung)

Pembangunan Jembatan Terbangunnya Sungai Citanduy Kota Banjar; 1 Unit 17,000,000,000 APBD
Citanduy V Pembangunan Jembatan PROV
Citanduy V

Pembangunan Jembatan Terbangunnya Jembatan Desa Rejasari-Desa 1 Unit 500,000,000


Avoer Sampih Avoer Sampih Bojongkantong
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Jembatan Terbangunnya Jembatan Desa Langensari-Desa 1 Unit 200,000,000
Sampih Selatan Sampih Selatan Bojongkantong

PENINGKATAN JALAN

Peningkatan Jalan Pedati Terlaksananya RT/RW / Desa Balokang - 1800 m1 1,300,000,000 APBD
Peningkatan Jalan Pedati Kecamatan Banjar PROV
Peningkatan Jalan Makam Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 417 m1 500,000,000 APBD
Muktisari Peningkatan Jalan Makam Kecamatan Langensari
Muktisari

Peningkatan Jalan Roy I Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 2000 m1 1,300,000,000 APBN


Peningkatan Jalan Roy I Bojongkantong - Kecamatan
Langensari
Peningkatan Jalan Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 1350 m1 1,100,000,000 APBD
Rancamaneuh Tahap II Peningkatan Jalan Kecamatan Langensari
Rancamaneuh Tahap II
Peningkatan Jalan Ciaren Terlaksananya Jalan Ciaren RT/RW / Dusun 2000 m1 2,000,000,000 APBD
Peningkatan Jalan Ciaren Tundagan Desa Batulawang -
Kecamatan Pataruman
Peningkatan Jalan Terlaksananya RT/RW / Lingkungan 930 m1 2,000,000,000 APBD
Langensari Tahap V Peningkatan Jalan Pataruman Kelurahan
Langensari Tahap V Pataruman - Kecamatan
Pataruman

Peningkatan Jalan Tundagan Tersedianya Jalan RT/RW / Dusun Tundagan 2923 m1 2,000,000,000 APBD
Desa Batulawang -
Kecamatan Pataruman
Peningkatan Jalan Priagung Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 900 m1 1,600,000,000 APBN
Tahap III Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman
Priagung Tahap III

Peningkatan Jalan Rejasari Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 650 m1 1,000,000,000 APBN
Peningkatan Jalan Rejasari Kecamatan Langensari

Peningkatan Jalan Cijati - Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 600 m1 500,000,000 APBD
Pejamben Tahap II Peningkatan Jalan Cijati - Kecamatan Pataruman
Pejamben Tahap II
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Peningkatan Jalan Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 855 m1 2,000,000,000 APBD
Tembungkerta Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman PROV
Tembungkerta

Peningkatan Jalan Parto Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 650 m1 700,000,000 APBN
Atmojo Peningkatan Jalan Parto Kecamatan Langensari
Atmojo

Peningkatan Jalan Sinargalih Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 878 m1 1,000,000,000 APBD
Peningkatan Jalan Kecamatan Langensari PROV
Sinargalih
Peningkatan Jalan Industri Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 1000 m1 1,000,000,000 APBD
Peningkatan Jalan Industri Kecamatan Langensari

Peningkatan Jalan Terlaksananya - 2200 m1 3,000,000,000 APBD


Kedungpulung Peningkatan Jalan PROV
Kedungpulung
Peningkatan Jalan Tentara Terlaksananya - 1400 m1 2,300,000,000 APBD
Pelajar Lanjutan Peningkatan Jalan Tentara
Pelajar Lanjutan

Peningkatan Jalan Sutami Terlaksananya - 300 m1 700,000,000 APBN


Peningkatan Jalan Sutami

Peningkatan Jalan Patrol Terlaksananya RT/RW / Desa Jajawar - 2200 m1 1,500,000,000 APBD
Peningkatan Jalan Patrol Kecamatan Banjar

Peningkatan Jalan Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 2650 m1 4,000,000,000 APBD


Pangasinan Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman PROV
Pangasinan

Peningkatan Jalan Terlaksananya RT/RW / Desa Karyamukti - 2274 m1 3,500,000,000 APBN


Cikadongdong Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman
Cikadongdong

Peningkatan Jalan Pacor Terlaksananya RT/RW / Desa Sukamukti - 600 m1 450,000,000 APBD
Tahap II Peningkatan Jalan Pacor Kecamatan Pataruman
Tahap II
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Peningkatan Jalan Majalikin Terlaksananya Jalan Madjalikin RT/RW / 1950 meter 2,000,000,000APBD PROV
Peningkatan Jalan Desa Waringinsari -
Majalikin Kecamatan Langensari
Peningkatan Jalan Dipati Peningkatan Jalan Dipati Dipati Ukur Desa/Kel. Banjar 2,750,000,000
Ukur Ukur Kec. Banjar Kota Banjar

Peningkatan Jalan KH Peningkatan Jalan KH Kec. Banjar Kota Banjar; 2,750,000,000


Mustofa Mustofa

Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Desa/Kel. Batulawang Kec. 4,500,000,000


Batulawang Batulawang Pataruman Kota Banjar;

Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Karangpucung Kec. Banjar 4,000,000,000


Karangpucung Karangpucung Kota Banjar;

Pemeliharaan Periodik Jalan Pemeliharaan Periodik Jalan Cijurey - Sindang Asih 1,000,000,000
Cijurey - Sindang Asih Jalan Cijurey - Sindang Kec. Langensari Kota Banjar
Asih
Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Jalan Rancabulus - 1,500,000,000
Rancabulus - Bantardawa Rancabulus - Bantardawa Bantardawa Kec. Langensari
Kota Banjar
Peningkatan Jalan Rejasari - Peningkatan Jalan Rejasari Jalan Rejasari - Situsaeur (Jl. 1,000,000,000
Situsaeur (Jl. Industri) - Situsaeur (Jl. Industri) Industri) Kec. Langensari Kota
Banjar
Peningkatan Jalan Rejasari - Peningkatan Jalan Rejasari Jalan Rejasari - Situsaeur 1,000,000,000
Situsaeur - Situsaeur Kec. Langensari Kota Banjar;

Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Santiong - Tembungkerta Kec. 3,500,000,000


Perempatan Santiong - Perempatan Santiong - Pataruman Kota Banjar;
Tembungkerta Tembungkerta
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Kecamatan Pataruman dan 2,000,000,000
Pataruman-Langensari Pataruman-Langensari Langensari Kota Banjar

Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Desa Binangun Desa 855 m1 2,000,000,000


Tembungkerta Lanjutan Tembungkerta Lanjutan Sukamukti

Peningkatan Jalan Pagerbatu Peningkatan Jalan Desa Batulawang 700 m1 1,000,000,000


Pagerbatu

Peningkatan Jalan Kujangsari Peningkatan Jalan Desa Kujangsari 900 m1 2,000,000,000


Kujangsari

Peningkatan Jalan Sirnagalih Peningkatan Jalan Desa Sinartanjung 1600 m1 1,465,617,000


Lanjutan Sirnagalih Lanjutan

Peningkatan Jalan Masuk ke Peningkatan Jalan Masuk Kec. Pataruman 230 m1 350,000,000
Stasiun ke Stasiun

PERENCANAAN T-1

Perencanaan Bidang Dokumen Kegiatan Kota Banjar 9 paket 500,000,000


Binamarga Tahun 2020 Perencanaan Bidang
Binamarga Tahun 2020

PROGRAM PEMBANGUNAN 64,560,000,000


SALURAN
DRAINASE/GORONG-
GORONG
PEMBANGUNAN SALURAN
DRAINASE/GORONG-
GORONG
Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Batulawang - 1500 meter 1,800,000,000
Dusun Tundagan Desa Drainase/Gorong-gorong di Kecamatan Pataruman
Batulawang Kec.Pataruman Dusun Tundagan Desa
Batulawang
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran RT/RW / Kelurahan Situbatu - 1000 meter 1,000,000,000
Kel. Situbatu Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Banjar

Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Sukamukti - 2800 meter 3,000,000,000
Dusun Girimukti Desa Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Pataruman
Sukamukti
Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Sinartanjung - 1300 meter 1,800,000,000
Dusun Pananjung Desa Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Pataruman
Sinartanjung
Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran - 1000 meter 800,000,000
Dusun Karanggintung Kec. Drainase/Gorong-gorong di
Langensari dusun karang gintung
Pembangunan Drainase Jl. Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Langensari - 800 meter 1,500,000,000
Jawi Kec. Langensari Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Langensari

Pembangunan Drainase Jl. Tersedianya Saluran - 500 meter 400,000,000


Abdul Fatah Kec. Langensari Drainase/Gorong-gorong

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Dusun Priagung RT/RW 4300 meter 4,500,000,000
Primer Desa Binangun Kec. Primer Desa Binangun 003/001 Dusun Priagung Desa
Pataruman Kec. Pataruman Binangun - Kecamatan
Pataruman

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase RT/RW /003 Dusun 1700 meter 1,000,000,000
Primer Desa Batulawang Primer Desa Batulawang Karangsari Desa Batulawang -
Kec. Pataruman Kec. Pataruman Kecamatan Pataruman

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase RT/RW 012/004 Dusun 800 meter 960,000,000
Primer Kel. Situbatu Kec. Primer Kel. Situbatu Kec. Awiluar Kelurahan Situbatu -
Banjar Banjar Kecamatan Banjar

Pembangunan Gorong- Tersedianya Saluran - 2000 meter 1,500,000,000


Gorong Dan Trotoarisasi Drainase/Gorong-gorong
Kec. Pataruman
Pembangunan Gorong- Tersedianya saluran RT/RW / Desa Binangun - 5000 meter 4,500,000,000
Gorong Dan Trotorasi Jl. drainase/gorong-gorong Kecamatan Pataruman
Tentara Pelajar (Lanjutan)

Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran RT/RW / Dusun Citangkolo 2000 meter 1,500,000,000
Dusun Citangkolo, Desa Drainase/Gorong-gorong Desa Kujangsari - Kecamatan
Kujangsari Kecamatan Langensari
Langensari

Pembangunan Gorong- Tersedianya saluran RT/RW / Kelurahan Mekarsari 1000 meter 800,000,000
Gorong Dan Trotorisasi Kel. drainase/gorong-gorong - Kecamatan Banjar
Mekarsari Kec. Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran - 1000 meter 2,000,000,000
Pusat Kota Drainase/Gorong-gorong

Pembangunan Drainase Kel. Tersedianya saluran RT/RW / Kelurahan 700 meter 1,000,000,000
Bojongkantong drainase/gorong-gorong Bojongkantong - Kecamatan
Langensari

Pembangunan Drainase Tersedianya saluran RT/RW / Desa Langensari - 500 meter 1,000,000,000
Desa Langensari drainase/gorong-gorong Kecamatan Langensari

Pembangunan Drainase Tersedianya saluran RT/RW / Desa Binangun - 500 meter 1,000,000,000
Desa Binangun drainase/gorong-gorong Kecamatan Pataruman

Pembangunan Drainase Tersedianya saluran RT/RW / Desa Mulyasari - 500 meter 1,000,000,000
Desa Mulyasari drainase/gorong-gorong Kecamatan Pataruman

Pembangunan Drainase Tersedianya Saluran - 1000 meter 1,000,000,000


Pintusinga Lanjutan Drainase/Gorong-gorong

Pembangunan Gorong- Tersedianya Saluran - 1300 meter 1,500,000,000


Gorong Dan Trotoarisasi Drainase/Gorong-gorong
Kel. Muktisari

Pembuatan dan Perbaikan Pembuatan dan Perbaikan Kel. Muktisari Kec. Langensari 1,000,000,000
Saluran Drainase dan Saluran Drainase dan Kota Banjar
Trotoarisasi Kelurahan Trotoarisasi Kelurahan
Muktisari Muktisari

Pembangunan Drainase, Tersedianya Drainase, Kel. Muktisari 1500 meter 1,000,000,000


Gorong-gorong dan Gorong-gorong dan
Troroarisasi Kel. Muktisari Troroarisasi Kel. Muktisari

Pembangunan Drainase, Tersedianya Drainase, Kel. Hegarsari 300 meter 200,000,000


Skala Kota Kelurahan Skala Kota Kelurahan
Hegarsari Hegarsari
Pembangunan Drainase, Tersedianya Drainase, Kel. Banjar 300 meter 200,000,000
Skala Kota Kelurahan Banjar Skala Kota Kelurahan
Banjar
Pembangunan Drainase Tersedianya Drainase Desa Jajawar 300 meter 200,000,000
Desa Jajawar Desa Jajawar

Pembangunan Drainase Tersedianya Drainase Desa Balokang 300 meter 200,000,000


Desa Balokang Desa Balokang

Pembangunan Drainase Tersedianya Drainase Desa Sukamukti 300 meter 200,000,000


Desa Sukamukti Desa Sukamukti
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)

PERBAIKAN
DRAINASE/GORONG-
GORONG
Perbaikan Gorong-Gorong Tersedianya RT/RW / Kelurahan Banjar - 1200 meter 1,000,000,000
Dan Trotoarisasi Jl. Perintis Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Banjar
Kemerdekaan dalam kondisi baik
Perbaikan Gorong-Gorong Tersedianya RT/RW / Kelurahan 1200 meter 1,500,000,000
Dan Trotoarisasi Jl. Brigjen Drainase/Gorong-gorong Purwaharja - Kecamatan
M.Isa dalam kondisi baik Purwaharja
Pembuatan Trotoar Sampih Tersedianya - 1000 meter 1,000,000,000
Kec. Langensari Drainase/Gorong-gorong
dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan Tersedianya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 1000 meter 2,000,000,000
Saluran Drainase Skala Drainase/Gorong-gorong Kecamatan Langensari
Kota Kel. Muktisari dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan Tersedianya RT/RW / Kelurahan 2500 meter 5,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Drainase/Gorong-gorong Bojongkantong - Kecamatan
Kel. Bojongkantong dalam kondisi baik Langensari
Pembuatan Dan Perbaikan Tersedianya RT/RW / Kelurahan 2500 meter 5,000,000,000
Saluran Drainase Skala Kota Drainase/Gorong-gorong Pataruman - Kecamatan
Kel. Pataruman dalam kondisi baik Pataruman
Pembuatan Dan Perbaikan Tersedianya RT/RW / Kelurahan Hegarsari 1000 meter 2,000,000,000
Saluran Drainase Skala Drainase/Gorong-gorong - Kecamatan Pataruman
Kota Kel. Hegarsari dalam kondisi baik
Pembuatan Dan Perbaikan Kel. Purwaharja Kec. 1,000,000,000
Trotoarisasi Jalan Siliwangi Purwaharja Kota Banjar;

Kel. Karangpanimbal Kec. 500,000,000


Purwaharja Kota Banjar;

Kel. Situbatu Kec. Banjar Kota 1,000,000,000


Banjar

Kel. Mekarsari Kec. Banjar 1,000,000,000


Kota Banjar

Kel. Banjar Kec. Banjar Kota 1,000,000,000


Banjar;
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan dan Pembangunan dan Lingkungan Parunglesang 200,000,000
Perbaikan Drainase Primer Perbaikan Drainase Primer Kelurahan Banjar Kec. Banjar
Lingkungan Parunglesang Lingkungan Parunglesang Kota Banjar;
Kelurahan Banjar Kelurahan Banjar

Pembuatan dan Perbaikan Pembuatan dan Perbaikan Lingkungan Mekarsari 200,000,000


Drainase Lingkungan Drainase Lingkungan Kelurahan Mekarsari Kec.
Mekarsari Kelurahan Mekarsari Kelurahan Banjar Kota Banjar;
Mekarsari Mekarsari
Pembuatan dan Perbaikan Pembuatan dan Perbaikan Lingkungan Cipadung 200,000,000
Drainase Lingkungan Drainase Lingkungan Desa/Kel. Mekarharja Kec.
Cipadung Kelurahan Cipadung Kelurahan Purwaharja Kota Banjar
Purwaharja Purwaharja

Perbaikan Drainase/Gorong- Tersedianya - 1000 meter 1,000,000,000


gorong dalam kondisi baik Drainase/Gorong-gorong
dalam kondisi baik
Perbaikan Gorong-gorong Perbaikan Gorong-gorong Jl. Siliwangi Kec. Purwaharja 1,000,000,000
dan Trotoarisasi Jl. Siliwangi dan Trotoarisasi Jl. Kota Banjar
Siliwangi

PEMBANGUNAN DRAINASE
JALAN

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase - Kecamatan Banjar 200 m3 200,000,000


Jalan Cipantaran Jalan Cipantaran

PembangunanDrainase Terbangunnya Drainase - 200 m3 200,000,000


Jalan Pabuaran Jalan Pabuaran

Pembangunan Drainase Terbangunnya saluran Jalan Bojongkantong - 200 m3 200,000,000


Jalan Bojongkantong drainase jalan Kujangsari RT/RW / Dusun
- Kujangsari Bojongkantong Sindangmulya Desa
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Kujangsari -- Kecamatan 200 m3 200,000,000
Jalan Randegan II Jalan Randegan II Langensari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Puloerang RT/RW / 200 m3 500,000,000
Jalan Puloerang Jalan Puloerang Desa Kujangsari - Kecamatan
Langensari
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Karangtengah - 200 m3 500,000,000
Jalan Karangtengah Jalan Karangtengah

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Pangasinan RT/RW / 200 m3 200,000,000


Jalan Pangasinan Jalan Pangasinan Dusun Sukahurip Desa
Sukamukti - Kecamatan
Pataruman
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Citapen RT/RW / Desa 200 m3 200,000,000
Jalan Citapen Jalan Citapen Sukamukti - Kecamatan
Pataruman
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Tundagan RT/RW / 200 m3 200,000,000
Jalan Tundagan Jalan Tundagan Dusun Muktiasih Desa
Sukamukti - Kecamatan
Pataruman

Pembangunan Drainase Terbangunnya Jalan Ciaren RT/RW / Dusun 200 m3 200,000,000


Jalan Ciaren Pembangunan Drainase Sukahurip Desa Sukamukti -
Jalan Kecamatan Pataruman
Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Jalan Kalapalima RT/RW 200 m3 200,000,000
Jalan Kalapalima Jalan Kalapalima 002/006 Dusun Sindangasih
Desa Kujangsari - Kecamatan
Langensari

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Desa Bojongkantong 200 m3 200,000,000


Jalan Purnomosidi Jalan Purnomosidi

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Desa Batulawang 200 m3 200,000,000


Jalan Batulawang jalan Batulawang

Pembangunan Drainase Terbangunnya Drainase Desa Waringinsari 200 m3 200,000,000


Jalan Nahromi Jalan Nahromi
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
PROGRAM PEMBANGUNAN 1,900,000,000
TURAP/TALUD
/BROJONG
PEMBANGUNAN
TURAP/TALUD/BRONJONG

Pembangunan keermer jalan Terbangunnya keermeer Jalan Karangpucung RT/RW / 200 m3 200,000,000
Karangpucung jalan Karangpucung 004 KarangPucung Kulon
Desa Jajawar - Kecamatan
Banjar
Pembangunan keermer jalan Terbangunnya Jalan - 200 m3 200,000,000
Cukangdalem

Pembangunan keermer jalan Terbangunnya Jalan RT/RW / Desa Batulawang - 200 m3 200,000,000
Batulawang Kecamatan Pataruman
Pembangunan keermer jalan Terbangunnya Jalan - 200 m3 200,000,000
Peta
Pembangunan keermer jalan Terbangunnya keermeer Jalan Pabuaran RT/RW 200 m3 200,000,000
Pabuaran jalan Pabuaran 006/002 Paburan Desa
Karyamukti - Kecamatan
Pataruman

Pembangunan keermer jalan Terbangunnya Keermer Desa Balokang 200 m3 200,000,000


Randu Jalan Randu

Pembangunan keermer jalan Terbangunnya Keermer Desa Mulyasari 400 m3 500,000,000


Margaluyu Jalan Margaluyu
Pembangunan keermer jalan Terbangunnya keermer Desa Situbatu 200 m3 200,000,000
Situbatu jalan Situbatu

PROGRAM 19,900,000,000
REHABILITASI/PEMELIHARA
AN JALAN DAN JEMBATAN
REHABILITASI/
PEMELIHARAAN JALAN

Pemeliharaan Periodik Terlaksananya - Kecamatan Pataruman 5000 m1 5,800,000,000


Jalan Purnomosidi Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan Purnomosidi
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemeliharaan Periodik Terlaksananya - 5000 m1 4,600,000,000
Jalan Peta Rehabilitasi/pemeliharaan
periodik Jalan PETA
Pemeliharaan Periodik Terlaksananya RT/RW / Desa Kujangsari - 900 m1 1,000,000,000
Jalan Kujangsari Rehabilitasi/pemeliharaan Kecamatan Langensari
periodik Jalan Kujangsari
Pemeliharaan Periodik Terlaksananya - 280 m1 600,000,000
Jalan Lingkungan Alun - Rehabilitasi/pemeliharaan
Alun Langensari periodik Jalan Lingkungan
Pemeliharaan Periodik Jalan AlunTerlaksananya
- alun Langensari RT/RW / Desa Rejasari - 500 m1 400,000,000
Sukamaju Rehabilitasi/pemeliharaan Kecamatan Langensari
periodik Jalan Sukamaju

PEMELIHARAAN RUTIN

Pemeliharaan Rutin Jalan Terpeliharanya Jalan dan - Kecamatan Banjar 80 km 3,000,000,000


Dan Jembatan Di Kota Jembatan
Banjar
Pemeliharaan Rutin Jalan di Terpeliharanya Jalan di Kota Banjar 80 km 2,500,000,000
Kota Banjar Kota Banjar

Pemeliharaan Rutin Terpeliharanya Jembatan Kota Banjar 5 unit 500,000,000


Jembatan di Kota Banjar di Kota Banjar

Rehabilitasi Jembatan Terpeliharanya Jembatan Desa Kujangsari 100 m 1,500,000,000


Citanduy I Citanduy I

PROGRAM PENINGKATAN 4,495,000,000


SARANA DAN PRASARANA
KEBINAMARGAAN
Pengadaan Alat-Alat Berat Tersedianya Alat-alat berat - Kecamatan Pataruman 1 Paket 1,025,000,000

Pengadaan Alat Berat Tersedianya Alat-alat berat - 1 Paket 3,220,000,000


Untuk Pembangunan
Infrastruktur Di Kota Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Rehabilitasi/Pemeliharaan Tersedianya Alat-alat berat - Kecamatan Pataruman 1 Paket 100,000,000
Alat-Alat Berat dalam kondisi baik

Rehabilitasi/Pemeliharaan Tersedianya Peralatan - Kecamatan Pataruman 1 Paket 50,000,000


Peralatan Laboratorium Laboratorium dalam
kondisi baik
Pengadaan Alat Tersedianya Alat DPUPRPKP 1 paket 100,000,000
Laboratorium Pendukung Laboratorium

PROGRAM 15,500,000,000
PENGEMBANGAN DAN
PENGELOLAAN JARINGAN
IRIGASI, RAWA DAN
PERENCANAAN
JARINGAN
PEMBANGUNANPENGAIRAN
JARINGAN
LAINNYA
IRIGASI
Perencanaan T-1 Tersedianya dokumen - Kecamatan Banjar 2 Paket 200,000,000
Perencanaan

REHABILITASI/
PEMELIHARAAN JARINGAN
IRIGASI
Pemeliharaan Rutin Terpeliharanya Jaringan - Kecamatan Banjar 4 Paket 500,000,000
Jaringan Irigasi Irigasi

PEMBANGUNAN SALURAN
IRIGASI

Pembangunan Saluran irigasi Terlaksananya RT/RW / Desa Jajawar - 300 m1 500,000,000


Situleutik Kanan Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
irigasi Situleutik Kanan
Pembangunan Saluran irigasi Terlaksananya RT/RW / Desa Cibeureum - 700 m1 1,000,000,000
Cibodas Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
irigasi Cibodas
Pembangunan Saluran irigasi Terlaksananya RT/RW / Desa Jajawar - 300 m1 500,000,000
Situleutik Kanan Blok Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
Jajawar Wetan irigasi Situleutik Kanan
Blok Jajawar Wetan
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran irigasi Tersedianya Saluran irigasi RT/RW / Desa Rejasari - 300 m1 500,000,000
Rancabulus Rancabulus Kecamatan Langensari

Pembangunan Saluran Terlaksananya Lingkungan Cipadung 100 m1 200,000,000


Irigasi Cipadung Pembangunan Saluran Desa/Kel. Purwaharja Kec.
Irigasi Cipadung Purwaharja Kota Banjar;

PENINGKATAN SALURAN
TERSIER

Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Waringinsari - 250 m1 500,000,000
BSA.5 Kanan T.2 Kiri Tersier BSA.5 Kanan T.2 Kecamatan Langensari
Kiri
Peningkatan Saluran Tersier Terlaksananya RT/RW / Desa Waringinsari - 600 m1 1,000,000,000
BSA.6 Kiri Peningkatan Saluran Kecamatan Langensari
Tersier BSA.6 Kiri
Peningkatan Saluran Tersier Peningkatan Saluran RT/RW / Desa Rejasari - 250 m1 500,000,000
BSA.1 Kanan Tersier BSA.1 Kanan Kecamatan Langensari

Peningkatan Saluran Tersier Terlaksananya RT/RW / Desa Kujangsari - 600 m1 1,000,000,000


BBD.2 Peningkatan Saluran Kecamatan Langensari
Tersier BBD.2
Peningkatan Saluran Tersier Terlaksananya RT/RW / Desa Kujangsari - 600 m1 1,000,000,000
BBD.1 Peningkatan Saluran Kecamatan Langensari
Tersier BBD.1
Peningkatan Saluran Tersier Terlaksananya RT/RW / Desa Kujangsari - 300 m1 500,000,000
CJ.I Lanjutan Peningkatan Saluran Kecamatan Langensari
Tersier CJ.I Lanjutan
Peningkatan Saluran tersier Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 600 m1 1,000,000,000
BSA.4 Kanan Peningkatan Saluran Kecamatan Langensari
tersier BSA.4 Kanan
Peningkatan Saluran Tersier Peningkatan Saluran Kec. Pataruman Kota Banjar; 200,000,000
BPT. 1 Kanan T.1 Kanan Tersier BPT. 1 Kanan T.1
Kanan
Peningkatan Saluran Tersier Peningkatan Saluran 1,000,000,000
BSA. 4 Lanjutan Tersier BSA. 4 Lanjutan

Peningkatan pembangunan Terlaksananya RT/RW / Lingkungan Babakan 300 m1 500,000,000


Saluran Tersier BSA.4 T.2 pembangunan Saluran Kelurahan Muktisari -
Kanan Tersier BSA.4 T.2 Kanan Kecamatan Langensari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW /008 Sampih Desa 350 m1 500,000,000
BSA.2 Kanan Lanjutan Tersier BSA.2 Kanan Rejasari - Kecamatan
Lanjutan Langensari
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Lingkungan Babakan 800 m1 1,500,000,000
BSA.4 Kanan Tersier BSA.4 Kanan Kelurahan Muktisari -
Kecamatan Langensari

Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Kelurahan Muktisari - 270 m1 500,000,000
BSA.4 T.1 Kanan Tersier BSA.4 T.1 Kanan Kecamatan Langensari
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Kelurahan Muktisari - 250 m1 500,000,000
BSA.4Kiri Lanjutan Tersier BSA.4Kiri Lanjutan Kecamatan Langensari

Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Waringinsari - 260 m1 500,000,000
BSA.5 T.5 Kiri Lanjutan Tersier BSA.5 T.5 Kiri Kecamatan Langensari
Lanjutan
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Mekarharja - 300 m1 500,000,000
BPL.12 Tersier BPL.12 Kecamatan Purwaharja
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran Kel. Bojongkantong 300 m1 600,000,000
BPT. 3 Blok Pasir Ranji Tersier BPT. 3 Blok Pasir
Ranji
Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran Desa Sinartanjung 85 m 100,000,000
BPT. 2 Kiri Tersier BPT. 2 Kiri

Peningkatan Saluran Tersier Terbangunnya Saluran Desa Mulyasari 150 m 200,000,000


BPT. 2 Kanan Tersier BPT. 2 Kanan

PROGRAM PENYEDIAAN 15,150,000,000


DAN PENGOLAHAN AIR
BAKU
PEMBANGUNAN SUMUR-
SUMUR AIR TANAH

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Binangun - 3 paket 1,200,000,000


Air Bersih Desa Binangun Air Bersih Kecamatan Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Batulawang - 4 paket 1,600,000,000
Air Bersih Desa Batulawang Air Bersih Kecamatan Pataruman
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Sukamukti - 6 paket 2,400,000,000
Air Bersih Desa Sukamukti Air Bersih Kecamatan Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Hegarsari 2 paket 800,000,000
Air Bersih Kel. Hegarsari Air Bersih - Kecamatan Pataruman

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur - 5 paket 1,600,000,000


Air Bersih Se Kecamatan Air Bersih
Pataruman
Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Sukamukti - 3 paket 1,200,000,000
Air Bersih Desa Sukamukti Air Bersih Kecamatan Pataruman
Pembangunan Sumur Tersedianya Infrastruktur Jalan Cigadung RT/RW 2 paket 800,000,000
Artesis/Bor Untuk Air Bersih 001/002 Dusun Cigadung
Pemerataan Air Ketika Desa Karyamukti - Kecamatan
Kemarau (Pembangunan Pataruman
Infrastruktur Air Bersih Desa
Karyamukti)

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur Kota Banjar 25 kk 350,000,000


Air Bersih Perdesaan Air Bersih

PENINGKATAN DISTRIBUSI
PENYEDIAAN AIR BAKU

Peningkatan SPAM Teropptimalisasi SPAM - Kecamatan Langensari 1 paket 2,000,000,000


Langensari Kota Banjar Langensari Kota Banjar
Peningkatan SPAM Teroptimalisasi SPAM - 1 paket 1,500,000,000
Purwaharja Purwaharja
Peningkatan IPA Langensari Teroptimalisasi IPA - 1 paket 1,500,000,000
Langensari
Optimalisasi Air Bersih Teroptimalisasi air bersih Kota Banjar 50 kk 200,000,000
Perdesaan pedesaan
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
PROGRAM 27,369,162,000
PENGEMBANGAN KINERJA
PENGELOLAAN AIR MINUM
DAN AIR LIMBAH
PENYEDIAAN PRASARANA
DAN SARANA AIR LIMBAH

Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Sanitasi RT/RW / Kelurahan Hegarsari 1 unit 500,000,000


Berbasis Masyarakat Di Kel. Berbasis Masyarakat di - Kecamatan Pataruman
Hegarsari Kota Banjar Kel. Hegarsari Kota Banjar

Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Sanitasi RT/RW / Kelurahan 1 unit 500,000,000


Berbasis Masyarakat Di Kel. Berbasis Masyarakat di Purwaharja - Kecamatan
Purwaharja Kota Banjar Kel. Purwaharja Kota Purwaharja
Banjar

Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Infrastruktur RT/RW / Desa Jajawar - 1 unit 500,000,000


Berbasis Masyarakat Di Desa Sanitasi Kecamatan Banjar
Jajawar Kota Banjar
Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Infrastruktur RT/RW / Desa Kujangsari - 1 unit 500,000,000
Berbasis Masyarakat Di Sanitasi Kecamatan Langensari
Desa Kujangsari Kota Banjar

Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan 1 unit 500,000,000


Berbasis Masyarakat Di Ds. Sanitasi Purwaharja - Kecamatan
Waringinsari Kota Banjar Purwaharja
Di Rw 05 Dan O8 (Nama Tersedianya Prasarana RT/RW / Kelurahan 1 unit 500,000,000
Paket Kegiatan : dan Sarana Air Limbah Bojongkantong - Kecamatan
Pembangunan Sanitasi Langensari
Berbasis Masyarakat Di Kel.
Bojongkantong Kota Banjar)

Fasilitasi Sanitasi Terfasilitasinya kegiatan - 1 unit 50,000,000


Lingkungan Berbasis sanitasi lingkungan
Masyarakat
Pembangunan Sanitasi Tersedianya Prasarana RT/RW / Kelurahan Hegarsari 4 unit 1,000,000,000
Berbasis Masyarakat Di Kel. dan Sarana Air Limbah - Kecamatan Pataruman
Hegarsari Kota Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Sanitasi Terbangunnya Infrastruktur RT/RW / Desa Binangun - 2 unit 800,000,000
Berbasis Masyarakat Di Desa Sanitasi Kecamatan Pataruman
Binangun Kota Banjar
Pembangunan IPAL Kec. Tersedianya IPAL Kec. - 1 unit 450,000,000
Banjar Banjar

Pembangunan IPAL Kec. Tersedianya IPAL Kec. - 1 unit 450,000,000


Pataruman Pataruman

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur Kota Banjar 120 kk 1,900,000,000


Sanitasi Sanitasi

PENGEMBANGAN SISTEM
DISTRIBUSI AIR MINUM

Pengadaan Dan Tersedianya Sistem RT/RW / Desa Balokang - 1 paket 1,600,000,000


Pemasangan Pipa Distribusi Distribusi Air Minum Kecamatan Banjar
Kec. Banjar
Pengadaan Dan Tersedianya Sistem - 7 paket 2,800,000,000
Pemasangan Pipa Distribusi Distribusi Air Minum
Kec. Purwaharja
Pengadaan Dan Tersedianya Sistem - 1 paket 2,000,000,000
Pemasangan Pipa Distribusi Distribusi Air Minum
Kec. Pataruman
Pembangunan Jaringan Tersedianya Sistem - 1 paket 2,000,000,000
Distribusi Kota Banjar Distribusi Air Minum

Pembangunan Jaringan Tersedianya Sistem - 1 paket 3,000,000,000


Retikulasi Dan Pemasangan Distribusi Air Minum
Sr
Pendistribusian Jalur Pdam Tersedianya Sistem RT/RW / Desa Sinartanjung - 1 paket 1,000,000,000
Dusun Pananjung Barat Distribusi Air Minum Kecamatan Pataruman
Dan Dusun Pananjung
(Nama Paket Kegiaan
Pembangunan :
Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur Kec. Pataruman Kota Banjar; 1,600,000,000
Pengadaan
Air Dan
Bersih Sekecamatan Air Bersih Sekecamatan
Pemasangan
Pataruman Pipa Distribusi Pataruman
Desa Sinartanjung)
Pembangunan Jaringan Tersedianya Jaringan Kota Banjar 100 kk 1,000,000,000
Retikulasi Air Minum Kota Retikulasi Air Minum
Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pengembangan Jaringan Tersedianya Jaringan Kota Banjar 100 kk 1,019,162,000
Perpipaan SPAM Kota Banjar Perpipaan SPAM

REHABILITASI/
PEMELIHARAAN SARANA
DAN PRASARANA AIR
LIMBAH
Perbaikan Spal (Saluran Terpeliharanya sarana dan RT/RW / Kelurahan Muktisari - 3700 meter 3,700,000,000
Pembuangan Air Limbah) prasarana air limbah Kecamatan Langensari
(Nama Paket Kegiatan :
Rehabilitasi/Pemeliharaan
Sarana Dan Prasarana Air
Limbah) PENGENDALIAN
PROGRAM 45,970,000,000
BANJIR

PERENCANAAN SALURAN
PEMBUANG

Perencaanaan Saluran Tersedianya Dokumen - Kecamatan Banjar 3 Paket 300,000,000


Pembuang T-1 Perencanaan

PEMBANGUNAN SALURAN
PEMBUANG

Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Cibeureum - 500 m1 1,000,000,000


pembuang Cibonte Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
pembuang Cibonte
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Situbatu - 800 m1 2,000,000,000
pembuang Cibonte Hulu Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
pembuang Cibonte Hulu
Pembangunan Saluran terlaksananya RT/RW / Desa Balokang - 300 m1 500,000,000
pembuang Anak Blok Tahu Pembangunan Saluran Kecamatan Banjar
Hulu pembuang Anak Blok Tahu
Pembangunan Saluran Hulu
Terlaksananya RT/RW / Desa Sinartanjung - 600 m1 1,000,000,000
pembuang Blok E Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
pembuang Blok E
Pembangunan Saluran Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Balokang - 300 m1 500,000,000
pembuang Cipaingan Hulu pembuang Cipaingan Hulu Kecamatan Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran Pembangunan Saluran RT/RW / Desa Karyamukti - 400 m1 1,000,000,000
pembuang Cibeber pembuang Cibeber Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Terlaksananya Pasirleutik Sukamanah Kec. 300 m1 500,000,000


pembuang Pasirleutik Pembangunan Saluran Langensari Kota Banjar;
Sukamanah Lanjutan pembuang Pasirleutik
Pembangunan Saluran Sukamanah Lanjutan
Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 500 m1 1,000,000,000
pembuang Citeras Pembangunan Saluran Pataruman - Kecamatan
pembuang Citeras Pataruman
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 50 m1 100,000,000
Pembuang Cipadung Pembangunan Saluran Purwaharja - Kecamatan
Pembuang Cipadung Purwaharja
Pembangunan Saluran Terlaksananya 500,000,000
Pembuang Randegan II Pembangunan Saluran
Pembuang Randegan II
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Raharja II RT/RW / Randegan 300 m1 500,000,000
Pembuang Ciilat Pembuang Ciilat II Desa Raharja - Kecamatan
Purwaharja
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Batulawang - 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Tundagan Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Tundagan
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Batulawang - 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Pagerbatu Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Pagerbatu
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Batulawang - 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Cimanggu I Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Cimanggu I
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Batulawang - 400 m1 1,000,000,000
Pembuang Karangsari Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Karangsari
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Batulawang - 300 m1 500,000,000
Pembuang Cimanggu II Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Cimanggu II
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 600 m1 1,000,000,000
Pembuang Rancacowet Pembangunan Saluran Kecamatan Langensari
Pembuang Rancacowet
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Sukamukti - 300 m1 500,000,000
Pembuang Anak Cicalung Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Pembuang Anak Cicalung
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 1500 m1 2,000,000,000
Pembuang Sayang KAAK Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Bebera Pembuang Sayang KAAK
Pembangunan Saluran Bebera
Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 1200 m1 2,000,000,000
Pembuang Mundu Kedung Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Jambe Pembuang Mundu Kedung
Pembangunan Saluran Jambe
Terlaksananya RT/RW / Desa Binangun - 1200 m1 2,000,000,000
Pembuang Citamiang Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Cisalak Pembuang Citamiang
Pembangunan Saluran Cisalak
Terlaksananya RT/RW / Desa Rejasari - 250 m1 500,000,000
Pembuang Cibuntu Lanjutan Pembangunan Saluran Kecamatan Langensari
Pembuang Cibuntu
Pembangunan Saluran Lanjutan
Terlaksananya RT/RW / Desa Sukamukti - 300 m1 500,000,000
Pembuang Cigadung Pembangunan Saluran Kecamatan Pataruman
Sukamukti Pembuang Cigadung
Pembangunan Saluran Sukamukti
Terlaksananya 1,000,000,000
Pembuang Cicadas Pembangunan Saluran
Batulawang Pembuang Cicadas
Pembangunan Saluran Batulawang
Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Batulawang - 300 m1 500,000,000
Pembuang Citapen Pembuang Citapen Kecamatan Pataruman
Batulawang Batulawang
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Kedungwaringin 500 m1 1,500,000,000
pembuang Sukarahayu I pembuang Sukarahayu I Desa Waringinsari -
Kecamatan Langensari
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Binangun - 550 m1 1,500,000,000
pembuang Binangun pembuang Binangun Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Mulyasari - 450 m1 1,000,000,000


pembuang Cipamuruyan pembuang Cipamuruyan Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Kelurahan Hegarsari 400 m1 2,000,000,000


pembuang Ciroas pembuang Ciroas - Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Mekarharja - 300 m1 1,000,000,000


pembuang Cukanggempol pembuang Cukanggempol Kecamatan Purwaharja

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Mekarharja - 200 m1 500,000,000


pembuang Ciilat pembuang Ciilat Kecamatan Purwaharja
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Dusun Karangsari 200 m1 500,000,000
pembuang Karangsari pembuang Karangsari Desa Batulawang -
Banyumudal Banyumudal Kecamatan Pataruman
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Kedungwaringin 350 m1 1,000,000,000
pembuang Sukarahayu II pembuang Sukarahayu II Desa Waringinsari -
Kecamatan Langensari
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Rejasari - 700 m1 2,000,000,000
pembuang Rancamaneuh pembuang Rancamaneuh Kecamatan Langensari

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Raharja - 200 m1 500,000,000


pembuang Rancaputat pembuang Rancaputat Kecamatan Purwaharja

Pembangunan Saluran Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 700 m1 1,500,000,000


pembuang Bojongkantong Pembangunan Saluran Bojongkantong - Kecamatan
pembuang Bojongkantong Langensari
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran RT/RW / Desa Sukamukti - 400 m1 1,000,000,000
pembuang Cicalung Hulu pembuang Cicalung Hulu Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Tersedianya Saluran RT/RW / Desa Batulawang - 600 m1 1,000,000,000


Pembuang Tundagan Pembuang Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Terlaksananya 100 m1 200,000,000


Pembuang Anak Citatah Pembangunan Saluran
Pembuang Anak Citatah
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Kel. Bojongkantong 1500 m1 1,500,000,000
Pembuang Bojongkantong Pembuang Bojongkantong
Hilir Hilir
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Desa Kujangsari 870 m1 870,000,000
Pembuang Blok Nyumbang Pembuang Blok Nyumbang

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Desa Rejasari 75 m1 200,000,000


Pembuang Blok Kulur Pembuang Blok Kulur

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Kel. Muktisari 150 m1 200,000,000


Pembuang BSA 4 Pembuang BSA 4
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Desa Balokang 75 m1 200,000,000
Pembuang Anak Blok Tahu Pembuang Anak Blok Tahu
Kiri Kiri
Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Desa Sinartanjung 100 m1 200,000,000
Pembuang Pananjung Pembuang Pananjung

Pembangunan Saluran Terbangunnya Saluran Desa Kujangsari 1000 m1 1,000,000,000


Pembuang Blok Nyumbang Pembuang Blok Nyumbang
Hulu Hulu

PEMELIHARAAN RUTIN
SALURAN PEMBUANG

Pemeliharaan Rutin Saluran Tersedianya Saluran RT/RW / Kelurahan Hegarsari 100 m1 100,000,000
Pembuang Pembuang dalam Kondisi - Kecamatan Pataruman
Baik

REHABILITASI SALURAN
PEMBUANG

Rehabilitasi Saluran Terlaksananya Rehabilitasi RT/RW / Desa Waringinsari - 2000 m1 3,000,000,000


Pembuang Cigaron Saluran Pembuang Kecamatan Langensari
Cigaron
Rehabilitasi Saluran Rehabilitasi Saluran 100,000,000
Pembuang Cibeureum Blok Pembuang Cibeureum Blok
LH LH

PROGRAM 88,700,000,000
PENGEMBANGAN WILAYAH
STRATEGIS DAN CEPAT
TUMBUH
PERENCANAAN
PENGEMBANGAN
INFRASTRUKTUR
Perencanaan T-1 Tersedianya dokumen - Kecamatan Banjar 5 dok 500,000,000
pengembangan
infrastruktur
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Perecanaan Infrastruktur Tersedianya dokumen - 1 dok 500,000,000
Keciptakaryaan pengembangan
infrastruktur
Review Master Plan Tersedianya dokumen - 1 dok 500,000,000
Drainase Kota Banjar pengembangan
infrastruktur

PEMBANGUNAN/
PENINGKATAN
INFRASTRUKTUR
Pembangunan Mesjid Agung Tersedianya Infrastruktur - Kecamatan Banjar 1 paket 40,000,000,000
Kota Banjar

Pemeliharaan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur - 20 paket 1,500,000,000


Keciptakaryaan

Penataan Area Parkir Pasar Tersedianya Infrastruktur - 1 paket 3,000,000,000


Banjar

Penataan Ekopark Kota Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Hegarsari 1 paket 5,000,000,000
Banjar - Kecamatan Pataruman

Penataan Bantaran Sungai Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan 1 paket 5,000,000,000


Citanduy Purwaharja - Kecamatan
Purwaharja
Penataan Bantaran Sungai Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Banjar - 1 paket 500,000,000
Kawasan Islamic Centre Kecamatan Banjar
Kota Banjar
Penataan Kawasan PKL Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan Banjar - 1 paket 1,000,000,000
Lapang Bakti Kecamatan Banjar

Penataan Lembah Pejamben Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Binangun - 1 paket 4,000,000,000
Kecamatan Pataruman

Pembangunan Penataan Penataan Kantor Dinas Dinas Pekerjaan Umum,


Kantor Dinas Pekerjaan Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan
Umum, Penataan Ruang, Penataan Ruang, dan Kawasan Permukiman
Perumahan dan Kawasan Perumahan dan Kawasan Kota Banjar;
Permukiman Permukiman
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Tugu Batas Tersedianya Infrastruktur - 1 paket 1,000,000,000
Kota (Banjar- Ciamis) Desa
Binangun Kec. Pataruman
Pembangunan Dan Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Rejasari - 1 paket 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari
Desa Rejasari Kec.
Langensari Kel. Purwaharja Kec. 1,000,000,000
Purwaharja Kota Banjar;

Kel. Banjar Kec. Banjar Kota 1,000,000,000


Banjar;

Kel. Mekarsari Kec. Banjar 1,000,000,000


Kota Banjar;

Kel. Muktisari Kec. Langensari 1,000,000,000


Kota Banjar

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Kelurahan 1 paket 700,000,000


Karangpanimbal - Kecamatan
Purwaharja
Pembangunan Dan Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Waringinsari - 1 paket 750,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari
Karanggantung Desa
Waringinsari
Penataan Kawasan Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Cibeureum - 1 paket 2,000,000,000
Situleutik (Lanjutan) Kecamatan Banjar

Penataan Kawasan Stadion Tersedianya Infrastruktur - 1 paket 2,000,000,000


Olah Raga Kec. Langensari

Penyempurnaan RSUD Tersedianya Infrastruktur - 1 paket 7,500,000,000


Langensari

Pembangunan Jalan Tersedianya Infrastruktur RT/RW / Desa Kujangsari - 1 paket 1,500,000,000


Pengairan Citangkolo- Kecamatan Langensari
Cijuray Desa Kujangsari
Pembangunan Wahana Pembangunan Wahana Waterpark Desa/Kel. Banjar 1,000,000,000
Kolam Renang Kolam Renang Kec. Banjar Kota Banjar;

Pembangunan Awning Pembangunan Awning Waterpark Desa/Kel. Banjar 1,000,000,000


Kolam Renang Kolam Renang Kec. Banjar Kota Banjar;
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan PAUD Tersedianya PAUD Kel. Muktisari Kec. Langensari 1 paket 750,000,000
Muktisari Muktisari Kota Banjar

Penataan Kawasan Tertatanya Kawasan Kel. Muktisari Kec. Langensari 1 paket 2,000,000,000
Kelurahan Muktisari Tahap I Kelurahan Muktisari Tahap Kota Banjar
I
Pembangunan SLB Tersedianya SLB Kec. Langensari 1 paket 1,000,000,000
Langensari Langensari

Rehabilitasi Bangunan di 1 paket 1,000,000,000


Kodim 0613 Ciamis

PROGRAM PENGEMBANGAN 50,000,000


JASA KONSTRUKSI

FASILITASI
PENGEMBANGAN JASA
KONSTRUKSI
Pembinaan Jasa Konstruksi Terlaksananya Pelatihan - Kecamatan Langensari 2 Paket 50,000,000
dan Sertifikasi Tukang
Jasa Konstruksi

PROGRAM PERENCANAAN 1,000,000,000


TATA RUANG

PENYUSUNAN RENCANA
TEKNIS RUANG KAWASAN

Penyusunan Rencana Tersedianya dokumen - Kecamatan Pataruman 1 dok 150,000,000


Penataan Kawasan Di perencanaan teknis ruang
Sepanjang Jl. Purnomosidi kawasan
Penyusunan Rencana Tersedianya dokumen - 1 dok 200,000,000
Penataan Kawasan Dan perencanaan teknis ruang
Taman Tematik Di Kota kawasan
Banjar
Penyusunan Dokumen Tersedianya dokumen - 1 dok 250,000,000
Kawasan Strategis Berbasis perencanaan teknis ruang
Agro Di Kota Banjar kawasan
Penyusunan Dokumen Tersedianya dokumen - 1 dok 100,000,000
Kawasan Strategis Berbasis perencanaan teknis ruang
Wisata Di Kota Banjar kawasan
Penyusunan Peta Dasar Tersedianya dokumen Peta Kota Banjar 1 dok 300,000,000
Kecamatan Pataruman, Kec. Dasar Kecamatan
Langensari, Kec. Banjar Pataruman, Kec.
(Skala 1: 5.000) Langensari, Kec. Banjar
(Skala 1: 5.000)
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
PROGRAM PENGENDALIAN 250,000,000
PEMANFAATAN RUANG

PENYUSUNAN PROSEDUR
DAN MANUAL
PENGENDALIAN
PEMANFAATAN RUANG
Penyelenggaraan Tersedianya dokumen - Kecamatan Banjar 1 dok 250,000,000
Perencanaan, Pemanfaatan pengendalian pemanfaatan
Dan Pengendalian ruang
Pemanfaatan Ruang
Melalui BKPRD
PROGRAM PENATAAN 80,000,000
BANGUNAN DAN
LINGKUNGAN
VERIFIKASI DAN
REKOMENDASI IZIN
MENDIRIKAN BANGUNAN
Verifikasi Dan Kajian Teknis Terverifikasinya Izin - Kecamatan Banjar 100% 50,000,000
Perizinan Mendirikan Bangunan

Penyusunan Dokumen Tersedianya dokumen DPUPRPKP 1 dok% 30,000,000


HSBGN HSBGN

URUSAN PERUMAHAN 73,265,000,000


RAKYAT DAN KAWASAN
PERMUKIMAN
PROGRAM 46,125,000,000
PENGEMBANGAN
PERUMAHAN
PEMBANGUNAN SARANA
DAN PRASARANA RUMAH
SEDERHANA SEHAT
Pembangunan Infrastruktur tersedianya sarana dan RT/RW / Kelurahan Banjar - 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Banjar prasarana rumah Kecamatan Banjar
sederhana sehat
Pembangunan Infrastruktur tersedianya sarana dan RT/RW / Kelurahan Mekarsari 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Mekarsari prasarana rumah - Kecamatan Banjar
sederhana sehat
Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Situbatu - 6 paket 1,200,000,000
Kelurahan Situbatu Pembangunan Infrastruktur Kecamatan Banjar
Kelurahan Situbatu
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 4 paket 750,000,000
Kelurahan Karangpanimbal Pembangunan Infrastruktur Karangpanimbal - Kecamatan
Kelurahan Karangpanimbal Purwaharja

Pembangunan Infrastruktur Tersedianya Jalan Lingk. Asrama, Lingk. 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Purwaharja Lingkungan Kelurahan Cipadung, Lingk. Haurmukti,
Purwaharja Lingk. Siluman Baru, Lingk.
Wargamulia RT/RW 027/013
Lingkungan Siluman
Kelurahan Purwaharja -
Kecamatan Purwaharja

Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Hegarsari 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Hegarsari Pembangunan Infrastruktur - Kecamatan Pataruman
Kelurahan Hegarsari

Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Pataruman Pembangunan Infrastruktur Pataruman - Kecamatan
Kelurahan Pataruman Pataruman

Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Muktisari Pembangunan Infrastruktur Kecamatan Langensari
Kelurahan Muktisari

Pembangunan Infrastruktur Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 6 paket 1,200,000,000


Kelurahan Bojongkantong Pembangunan Infrastruktur Bojongkantong - Kecamatan
Kelurahan Bojongkantong Langensari

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Hegarsari 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan - Kecamatan Pataruman
Kelurahan Pataruman perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Pataruman

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Hegarsari 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan - Kecamatan Pataruman
Kelurahanhegarsari perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Hegarsari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Situbatu - 2500 meter 1,000,000,000
Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan Kecamatan Banjar
Kelurahan Situbatu perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Situbatu

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan Bojongkantong - Kecamatan
Kelurahan Bojongkantong perbaikan jalan lingkungan Langensari
Kelurahan Bojongkantong

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Muktisari - 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan Kecamatan Langensari
Kelurahan Muktisari perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Muktisari

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Mekarsari 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan - Kecamatan Banjar
Kelurahan Mekarsari perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Mekarsari

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan Banjar - 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan Kecamatan Banjar
Kelurahan Banjar perbaikan jalan lingkungan
Kelurahan Banjar

Pembangunan Dan Terlaksananya RT/RW / Kelurahan 2500 meter 1,000,000,000


Perbaikan Jalan Lingkungan Pembangunan dan Purwaharja - Kecamatan
Kelurahan Purwaharja perbaikan jalan lingkungan Purwaharja
Kelurahan Purwaharja

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan Banjar - 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Kecamatan Banjar
Permukiman Kelurahan drainase permukiman
Banjar kelurahan banjar

Pembuatan Dan Perbaikan Tersedianya Saluran RT/RW / Kelurahan Mekarsari 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase Drainase Permukiman Kel. - Kecamatan Banjar
Permukiman Kelurahan Mekarsari
Mekarsari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan Situbatu - 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Kecamatan Banjar
Permukiman Kelurahan drainase permukiman
Situbatu kelurahan Situbatu

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan 600 meter 500,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Karangpanimbal - Kecamatan
Permukiman Kelurahan drainase permukiman Purwaharja
Karangpanimbal kelurahan Karangpanimbal

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Purwaharja - Kecamatan
Permukiman Kelurahan drainase permukiman Purwaharja
Purwaharja kelurahan Purwaharja

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan Hegarsari 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran - Kecamatan Pataruman
Permukiman Kelurahan drainase permukiman
Hegarsari kelurahan Hegarsari

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan Hegarsari 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran - Kecamatan Pataruman
Permukiman Kelurahan drainase permukiman
Pataruman kelurahan Pataruman

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan Muktisari - 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Kecamatan Langensari
Permukiman Kelurahan drainase permukiman
Muktisari kelurahan Muktisari

Pembuatan Dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan RT/RW / Kelurahan 1200 meter 1,000,000,000
Saluran Drainase dan perbaikan saluran Bojongkantong - Kecamatan
Permukiman Kelurahan drainase permukiman Langensari
Bojongkantong kelurahan Bojongkantong
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Muktisari 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Muktisari Kelurahan Muktisari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Bojongkantong 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Bojongkantong Kelurahan Bojongkantong

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Pataruman 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Pataruman Kelurahan Pataruman

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Hegarsari 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Hegarsari Kelurahan Hegarsari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Banjar 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Banjar Kelurahan Banjar

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Situbatu 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Situbatu Kelurahan Situbatu

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Mekarsari 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Mekarsari Kelurahan Mekarsari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Purwaharja 1700 meter 1,000,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Purwaharja Kelurahan Purwaharja

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kel. Karangpanimbal 326 meter 500,000,000
Infrastruktur Kelurahan dan Perbaikan Infrastruktur
Karangpanimbal Kelurahan Karangpanimbal

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kelurahan Bojongkantong 900 meter 1,000,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kelurahan Pataruman 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kelurahan Pataruman 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kelurahan Pataruman 300 meter 200,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari

Pembuatan dan Perbaikan Terlaksananya Pembuatan Kelurahan Pataruman 300 meter 100,000,000
Jalan Lingkungan Bojongsari dan Perbaikan Jalan
Lingkungan Bojongsari

Kajian Daya Tampung dan Tersedianya Kajian Daya Tersebar Di Kota Banjar 1 dok 75,000,000
Daya Dukung untuk Tampung dan Daya
Pembangunan perumahan di Dukung untuk
Kota Banjar Pembangunan perumahan
di Kota Banjar

PENGADAAN DAN
PEMELIHARAAN RUTIN PJU

Pengadaan Dan Terpeliharanya PJU - Kecamatan Banjar 1 paket 400,000,000


Pemeliharaan Rutin Pju

Rehab Penerangan Jalan Terpeliharanya PJU - 1 paket 1,000,000,000


Umum (Pju) Se-Kota Banjar

Rehab PJU Tersedianya PJU dalam Kota Banjar 40 Titik 200,000,000


kondisi baik

PEMASANGAN
PENERANGAN JALAN
UMUM (PJU)
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - Kecamatan Banjar 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Sumanding-Jl. Binangun
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Jelat
Pataruman
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Randegan
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - 50 titik 500,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Banjar-Jl. Cimaragas
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - 50 titik 500,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl.
Banjar- Jl. Pangandaran
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU - 20 titik 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Gardu/
Balokang
Pemasangan Penerangan Tersedianya Penerangan - 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Kec. Jalan Lingkungan
Banjar
Pemasangan Penerangan Tersedianya Penerangan - 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Kec. Jalan Lingkungan
Purwaharja
Pemasangan Penerangan Tersedianya Penerangan - 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan Lingkungan
Kec.Langensari
Pemasangan Penerangan Tersedianya Penerangan - 25 titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan Lingkungan
Kec.Pataruman
Pemasangan Penerangan Jl. Randegan II Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Purwaharja Kota Banjar;
Randegan II
Pemasangan Penerangan Jl. Randegan I Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Purwaharja Kota Banjar;
Randegan I
Pemasangan Penerangan Jl. Waringinsari Desa/Kel. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Waringinsari Kec. Langensari
Waringinsari Kota Banjar;
Pemasangan Penerangan Jl. Karangpucung Kec. Banjar 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Kota Banjar;
Karangpucung
Pemasangan Penerangan Jl. Banjar Kolot Desa/Kel. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Banjar Banjar Kec. Banjar Kota
Kolot Banjar;
Pemasangan Penerangan Jl. Langensari Kec. 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Jl. Langensari Kota Banjar;
Langensari
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemasangan Penerangan Jl. Purnomosidi Kota Banjar; 200,000,000
Jalan Umum (Pju) Lanjutan
Jl. Purnomosidi
Penggantian Lampu Jl. Penggantian Lampu Jl. Jl. Siliwangi Kec. Purwaharja 600,000,000
Siliwangi Siliwangi Kota Banjar;

Pemasangan Penerangan Tersedianya penerangan Desa Rejasari 22 Titik 200,000,000


Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Rejasari Sampih Rejasari Sampih
Pemasangan Penerangan Tersedianya penerangan Desa Balokang 22 Titik 200,000,000
Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Ciaren, Gardu, Pintu Singa Ciaren, Gardu, Pintu Singa

Pemasangan Penerangan Tersedianya penerangan Desa Waringinsari 22 Titik 200,000,000


Jalan Lingkungan Jalan jalan lingkungan jalan
Nahrowi Waringinsari Nahrowi Waringinsari
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU Jalan Desa Balokang 18 Titik 200,000,000
Jalan Umum (PJU) Jalan Balokang
Balokang
Pemasangan Penerangan Tersedianya PJU Jalan Kel. Pataruman 19 Titik 200,000,000
Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita 2
Pelita 2

LISTRIK MASUK DESA


(LISDES)

Pemasangan Listrik Masuk Kec. Langensari 500,000,000


Desa (LISDES) Kec.
Langensari
Pemasangan Listrik Masuk Kec. Banjar 500,000,000
Desa (LISDES) Kec. Banjar
Listrik Masuk Desa (LISDES) Tersedianya Lisdes Desa Desa Rejasari-Desa 140 Titik 200,000,000
Desa Rejasari-Desa Rejasari-Desa Kujangsari Kujangsari
Kujangsari
Listrik Masuk Desa (LISDES) Tersedianya Lisdes Kel Muktisari-Kel 140 Titik 200,000,000
Kelurahan Muktisari- Kelurahan Muktisari- Bojongkantong
Kelurahan Bojongkantong Kelurahan Bojongkantong

Listrik Masuk Desa (LISDES) Tersedianya Lisdes Desa Desa Waringinsari-Desa 140 Titik 200,000,000
Desa Waringinsari-Desa Waringinsari-Desa Langensari
Langensari Langensari
Listrik Masuk Desa (LISDES) Tersedianya Lisdes Kel. Pataruman 140 Titik 200,000,000
Kelurahan Pataruman Kelurahan Pataruman
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)

PROGRAM LINGKUNGAN 27,140,000,000


PERUMAHAN SEHAT

PENYEHATAN LINGKUNGAN

Penyehatan Lingkungan Tersedianya Lingkungan - Kecamatan Banjar 1 Kawasan 750,000,000


(Pendukung Program yang sehat
P2wkss)

VERIFIKASI PEMBANGUNAN
PERUMAHAN MASYARAKAT
BERPENGHASILAN
RENDAH
Verifikasi Pembangunan Terverifikasinya - Kecamatan Banjar 1 100,000,000
Perumahan Masyarakat Masyarakat
Berpenghasilan Rendah Berpenghasilan Rendah

PENATAAN KAWASAN
PERMUKIMAN KUMUH

Fasilitasi Penataan Kawasan Berkurangnya Kawasan - Kecamatan Banjar 10 Ha 75,000,000


Permukiman Kumuh (Kotaku) Permukiman Kumuh

Penyusunan Rencana Tersedianya Dokumen - 1 dok 350,000,000


Pencegahan Dan rencana Pencegahan dan
Peningkatan Kualitas Peningkatan Kualitas
Permukiman Kumuh Permukiman Kumuh
Perkotaan (Rp2kpkp) Perkotaan (RP2KPKP)

Verifikasi Kota Tanpa Kumuh Kota Banjar 75,000,000

PENANGANAN KAWASAN
PERMUKIMAN KUMUH

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Kujangsari Kec. 1,000,000,000


Kumuh Desa Neglasari Langensari Kota Banjar;
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Penanganan Kawasan Desa/Kel. Hegarsari Kec. 1,000,000,000
Kumuh Kelurahan Banjar Pataruman Kota Banjar;

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Balokang Kec. 1,000,000,000


Kumuh Kelurahan Banjar Kota Banjar;
Pataruman
Penanganan Kawasan Desa/Kel. Mekarsari Kec. 1,000,000,000
Kumuh Kelurahan Desa Banjar Kota Banjar;
Sinartanjung
Penanganan Kawasan Desa/Kel. Cibeureum Kec. 1,000,000,000
Kumuh Kelurahan Banjar Kota Banjar;
Karangpanimbal
Penanganan Kawasan Desa/Kel. Bojongkantong Kec. 1,000,000,000
Kumuh Desa Waringinsari Langensari Kota Banjar;

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Muktisari Kec. 1,000,000,000


Kumuh Desa Rejasari Langensari Kota Banjar

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Rejasari Kec. 1,000,000,000


Kumuh Kelurahan Muktisari Langensari Kota Banjar;

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Waringinsari Kec. 1,000,000,000


Kumuh Kelurahan Langensari Kota Banjar;
Bojongkantong
Penanganan Kawasan Desa/Kel. Karangpanimbal 1,000,000,000
Kumuh Desa Cibeureum Kec. Purwaharja Kota Banjar

Penanganan Kawasan Desa Sinartanjung Kec. 1,000,000,000


Kumuh Kelurahan Mekarsari Pataruman Kota Banjar;

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Pataruman Kec. 1,000,000,000


Kumuh Desa Balokang Pataruman Kota Banjar;

Penanganan Kawasan Kel. Banjar Kec. Banjar Kota 1,000,000,000


Kumuh Kelurahan Hegarsari Banjar

Penanganan Kawasan Desa/Kel. Neglasari Kec. 1,000,000,000


Kumuh Desa Kujangsari Banjar Kota Banjar;

Rehabilitasi Rumah Tidak Rehabilitasi Rumah Tidak Seluruh Kecamatan Kota 11,790,000,000
Layak Huni (RTLH) Layak Huni (RTLH) Banjar;
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
URUSAN PERTANAHAN 3,875,000,000

PROGRAM PENATAAN 3,875,000,000


PENGUASAAN, PEMILIKAN,
PENGGUNAAN DAN
PEMANFAATAN TANAH
PENATAAN PENGUASAAN,
PEMILIKAN , PENGGUNAAN
DAN PEMANFAATAN
TANAH
Pengadaan Lahan Untuk Tersedianya lahan untuk RT/RW / Desa Mekarharja - 1 paket 3,000,000,000
Pembangunan Jalan pembangunan jalan Kecamatan Purwaharja

Pengadaan Aplikasi Sistem Tersedianya aplikasi - 1 paket 75,000,000


Informasi sistem informasi
Pemanfaatan/Penggunaan pemanfaatan/penggunaan
Tanah tanah

Pengadaan Lahan di Kota Tersedianya Lahan di Kota 0.4 Ha 800,000,000


Banjar Banjar

URUSAN RUTIN OPD 37,094,650,000

PROGRAM PELAYANAN 4,581,050,000


ADMINISTRASI
PERKANTORAN
Terlaksananya jasa surat Terlaksananya jasa surat - Kecamatan Banjar 12 bulan 7,500,000
menyurat menyurat

Tersedianya jasa Tersedianya jasa - 12 bulan 3,000,000,000


komunikasi, sumber daya air komunikasi, sumber daya
dan listrik air dan listrik
Terlaksananya Jasa Jaminan Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar 12 bulan 25,000,000
Barang Milik Daerah Jaminan Barang Milik
Daerah
Terlaksananya Jasa Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar 34 unit 35,000,000
pemeliharaan dan perizinan pemeliharaan dan
kendaraan dinas / perizinan kendaraan
operasional dinas / operasional
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Terlaksananya Jasa Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar 4 buah 300,000
administrasi keuangan administrasi keuangan

Tersedianya Jasa Tersedianya Jasa - Kecamatan Pataruman 4 orang 60,000,000


Kebersihan Kantor Kebersihan Kantor

Terlaksananya Jasa Terlaksananya Jasa - Kecamatan Banjar 1 paket 11,000,000


Perbaikan Peralatan Kerja Perbaikan Peralatan Kerja

Tersedianya Alat tulis kantor Tersedianya Alat tulis - Kecamatan Banjar 12 bulan 60,000,000
kantor

Tersedianya barang cetakan Tersedianya barang - Kecamatan Banjar 12 bulan 50,000,000


dan penggandaan cetakan dan penggandaan

Tersedianya komponen Tersedianya komponen - Kecamatan Banjar 12 bulan 4,000,000


instalasi listrik/penerangan instalasi listrik/penerangan
bangunan kantor bangunan kantor

Tersedianya peralatan rumah Tersedianya peralatan - 12 bulan 7,600,000


tangga rumah tangga

Tersedianya Bahan bacaan Tersedianya Bahan bacaan - Kecamatan Banjar 12 bulan 43,200,000
dan peraturan perundang - dan peraturan perundang -
undangan undangan
Tersedianya makanan dan Tersedianya makanan dan - 360 porsi 12,000,000
minuman minuman

Terlaksananya rapat - rapat Terlaksananya rapat - - 12 bulan 300,000,000


koordinasi dan konsultasi ke rapat koordinasi dan
luar daerah konsultasi ke luar daerah
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Terlaksananya rapat - rapat Terlaksananya rapat - - Kecamatan Banjar 12 bulan 97,000,000
koordinasi dan konsultasi rapat koordinasi dan
dalam daerah konsultasi dalam daerah

Terlaksananya jasa tenaga Terlaksananya jasa tenaga - Kecamatan Pataruman 116 orang 741,600,000
pendukung administrasi / pendukung administrasi /
teknis perkantoran teknis perkantoran

Terlaksananya penyedian Terlaksananya penyedian - Kecamatan Banjar 12 bulan 30,000,000


jasa iklan / publikasi jasa iklan / publikasi

Tersedianya jasa pengaman Tersedianya jasa - Kecamatan Pataruman 8 orang 84,850,000


kantor pengaman kantor

Tersedianya jasa informasi Tersedianya jasa informasi - 12 bulan 12,000,000


Rencana umum pengadaan Rencana umum
(RUP) pengadaan (RUP)

PROGRAM PENINGKATAN 32,343,600,000


SARANA DAN PRASARANA
APARATUR
Pengadaan Peralatan dan Tersedianya peralatan dan 12 bulan 250,000,000
Perlengkapan Kantor perlengkapan kantor

Pemeliharaan rutin/berkala Terpeliharanya gedung 3 unit 200,000,000


gedung kantor kantor

Pemeliharaan rutin/berkala Terpeliharanya kendaraan 12 bulan 198,600,000


kendaraan dinas/operasional dinas operasional

Penyediaan BBM Tersedianya BBM 18420 liter 145,000,000

Pengadaan Kendaraan Tersedianya Kendaraan 1 unit 330,000,000


Dinas/Operasional Operasional

PEMBANGUNAN GEDUNG
KANTOR
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Penataan Kantor Dinas 1 unit 2,000,000,000
Pekerjaan Umum, Penataan
Ruang, Perumahan Dan
Kawasan Permukiman
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Gedung 1 unit 4,000,000,000
Kantor Koperasi, Usaha
Kecil, Menengah Dan
Perdagangan

Pembangunan Gedung 1 unit 1,000,000,000


Sekretariat Kota Layak Anak
(Lanjutan)

Pembangunan Gedung 1 unit 2,500,000,000


Kantor Kelurahan Muktisari

Penataan Halaman Kantor 1 unit 500,000,000


Kecamatan Banjar

Penataan Kawasan 1 unit 2,500,000,000


Kelurahan Muktisari

Penyempurnaan Sdn 2 1 unit 650,000,000


Muktisari

Pembangunan Gedung 1 unit 7,500,000,000


Kantor Bappeda (Lanjutan)

Penataan Kantor Cikadu 1 unit 2,000,000,000

Rehabilitasi Gedung Setda Terpeliharanya Gedung Kec. Purwaharja 1 unit 3,000,000,000


Kota Banjar Setda Kota Banjar

Pembangunan Kantor Dinas Tersedianya Gedung Kec. Banjar 1 unit 1,250,000,000


Tenaga Kerja Kantor Dinas Tenaga Kerja

Pembangunan dan Tersedianya Kantor Dinas Kec. Purwaharja 1 unit 4,000,000,000


Rehabilitasi Kantor Dinas Perhubungan
Perhubungan Kota Banjar
Perkiraan Maju
Rencana Tahun 2018 (Tahun Rencana) Rencana Tahun
Urusan/Bidang Urusan
Indikator Kinerja Catatan Target 2019
Kode Pemerintahan Daerah dan Target
Program/Kegiatan Kebutuhan Sumber Penting Capaia Kebutuhan
Program/Kegiatan Lokasi Capaian Dana/Pagu
Dana/Pagu Indikatif Dana n
Kinerja Indikatif
Kinerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Gedung Tersedianya Kantor Dinas Kel. Banjar 1 unit 220,000,000
Kantor Dinas Pemberdayaan Pemberdayaan
Masyarakat, Desa, Kesatuan Masyarakat, Desa,
Bangsa dan Politik (Lanjutan) Kesatuan Bangsa dan
Politik (Lanjutan)

Pembangunan Monumen Tersedianya Monumen Kel. Banjar 1 Unit 100,000,000


Pendirian Kota Banjar Pendirian Kota Banjar

PROGRAM PENINGKATAN 100,000,000


KAPASITAS SUMBER DAYA
APARATUR
Bimbingan teknis TERPELIHARANYA - 12 BULAN 100,000,000
implementasi peraturan TEKNIS IMPLEMENTASI
perundang-undangan PERATURAN
PERUNDANG -
UNDANGAN

PROGRAM PENINGKATAN 70,000,000


PENGEMBANGAN SISTEM
PELAPORAN CAPAIAN
KINERJA DAN Laporan
Penyusunan KEUANGAN TERSEDIANYA LAPORAN - 3 DOK 15,000,000
Capaian Kinerja Dan IkhtisarCAPAIANKINERJA
Realisasi Kinerja SKPD DANIKHTISAR
REALISASI
KINERJASKPD
Penyusunan Pelaporan TERSEDIANYA - 2 DOK 10,000,000
Keuangan Semesteran PELAPORAN
SKPD KEUANGAN
SEMESTERAN SKPD
Penyusunan Rencana Kerja TERSEDIANYA RENCANA - 2 DOK 15,000,000
(Renja) SKPD KERJA (RENJA)SKPD

Penyusunan Rencana Penyusunan Rencana 1 dokumen 10,000,000


Strategis (RENSTRA) Tahun Strategis (RENSTRA)
2019-2023 Tahun 2019-2023

Penyusunan Rencana Kerja TERSEDIANYA RKA - 4 DOK 20,000,000


Dan Anggaran (RKA) SKPD

TOTAL 523,724,429,000
Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan
1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Listrik
1 03 01 03 Penyediaan Jasa Jaminan Barang Milik Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Kendaraan Dinas/Operasional

1 03 01 05 Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
Bangunan Kantor
1 03 01 11 Penyediaan Peralatan Rumah Tangga 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
undangan
1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan

1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


Administrasi/Teknis Perkantoran
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
(RUP)

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan
1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Dinas/Operasional
1 03 02 04 Pembangunan Gedung Laboratorium UPTD 1 Paket 1 Paket 100.00%
1 03 02 05 Penyempurnaan Gedung UPTD Alat Laboratorium 1 Paket
(Lanjutan)

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur
1 03 03 05 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu 1 Paket 1 Paket 100.00%

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur

1 03 05 03 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan


undangan
1 03 05 05 Pendidikan dan Pelatihan Non Formal 12 Bulan 12 Bulan 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan dokumen
perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan
keuangan secara
tertib

1 03 06 04 Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
realisasi kinerja SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Pelaporan keuangan semesteran 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 06 Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun 12 Bulan 12 Bulan 100.00% 12 Bulan
1 03 06 07 Penyusunan Rencana Kerja SKPD 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 08 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA-SKPD) 12 Bulan 12 Bulan 100.00%

1 03 06 09 Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA & 12 Bulan


RENJA SKPD)
1 03 06 10 Penyusunan Laporan Aset 12 Bulan 12 Bulan 100.00% -
1 03 06 11 Penyusunan Pelaporan Mutasi Persediaan Barang 12 Bulan
Habis Pakai dan Mutasi Aset SKPD
1 03 06 12 Pengadaan Aplikasi Sistem Pengendalian Anggaran 12 Bulan 12 Bulan
Realisasi Kegiatan (SPARK)

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 1134 m' 580 m' 51.15% 4530 m' 5,944 m' 58.19%
1 03 15 01 Pembangunan Jalan Pacor Lanjutan 1500 m' 580 m' 38.67%
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Margaluyu 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 15 03 Pembangunan Jalan Cijati Pejamben 1500 m'
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Junti Priagung 2150 m'

1 03 15 05 Pembangunan Jalan Muktisari 880 m'

Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 3 Unit 1 Unit 33.33% 2 Unit 8 Unit 100.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 06 Pembangunan Jembatan Avoer Sukamelang 1 Unit 1 Unit 100.00%
1 03 15 07 Pembangunan Jembatan Cijolang II Lanjutan 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 08 Pembangunan Jembatan Waringinsari 1 Unit 0 Unit 0.00%
1 03 15 09 Pembangunan Jembatan Neglasari - Pasirnagara 1 Unit
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Muktisari - Waringinsari 1 Unit

Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 19,860 m' 21,817 m' 109.86% 39,840 m' 69,071 m' 236.55%
1 03 15 11 Peningkatan Jalan Tentara Pelajar 500 m' 450 m' 90.00%
1 03 15 12 Peningkatan Jalan Pelita 1600 m' 2265 m' 141.56%
1 03 15 13 Peningkatan Jalan Purnomosidi 2250 m' 5000 m' 222.22%
1 03 15 14 Peningkatan Jalan Majalikin 1000 m' 1400 m' 140.00%
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pananjung 1500 m 1869 m 124.60%
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Pelita Sub II 1000 m 1000 m 100.00%
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Perbatasan-Muktisari Waringinsari 300 m 310 m 103.33%

1 03 15 18 Peningkatan Jalan Binangun 800 m 1100 m 137.50%


1 03 15 19 Peningkatan Jalan Balokang-Blok Tahu 500 m 516 m 103.20%
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Munawi (Lanjutan) 450 m 452.5 m 100.56%

1 03 15 21 Peningkatan Jalan Pelita Sub III 360 m 360 m 100.00%


1 03 15 22 Peningkatan Jalan Rancabulus 1086 m 1086 m 100.00%
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Randegan III (WTPJ) 2503 m 2726 m 108.91%
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Situbatu (Situbatu-Neglasari) 2051 m 2081 m 101.46%
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Citanduy 520 m 520 m 100.00%
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Rancabulus Rejasari 400 m 231 m 57.75%
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m 450.8 m 112.70%
Bojongkantong
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Langensari (Jembatan Irigasi-Parkid) 640 m' 0 m' 0.00%

1 03 15 29 Peningkatan Jalan Situ Batu Tahap 3 1500 m' 0 m' 0.00%


1 03 15 30 Peningkatan Jalan Balokang-Ciaren 500 m 0m 0.00%
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Utama Mekarharja 1000 m'
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Priagung 4000 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pananjung II Tahap II 1000 m'
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Bantarpeundeuy 1450 m'
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Rejasari 3050 m'
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Biangun Lanjutan (STA 1+100 - STA 2 +600) 1500 m'
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Ciaren 1200 m'
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Pacor Lanjutan 1300 m'
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Perbatasan Muktisari-Waringinsari 605 m'
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Cibentang 2300 m'
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Bojong I 1035 m'
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Bojong II 525 m'
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Citamiang 2500 m'
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Majalikin (STA 0+000 - STA0+500) 500 m'
1 03 15 45 Peningkatan Jalan Bojongkantong - Kujangsari 1500 m'
1 03 15 46 Peningkatan Jalan Roy I 2000 m'
1 03 15 47 Peningkatan Jalan Pabuaran 700 m'
1 03 15 48 Peningkatan Jalan Wirya 700 m'
1 03 15 49 Peningkatan Jalan Langensari (Perempatan Pasar 700 m'
Langensari-Parkid)
1 03 15 50 Peningkatan Jalan Cibonte 1250 m'
1 03 15 51 Peningkatan Jalan Kedungwaringin 1300 m'
1 03 15 52 Peningkatan Jalan Sangkuriang 485 m'
1 03 15 53 Peningkatan Jalan Cipantaran 1775 m'
1 03 15 54 Peningkatan Jalan Puloerang 1000 m'
1 03 15 55 Peningkatan Jalan Pananjung I 1000 m'
1 03 15 56 Peningkatan Jalan Margaluyu 1300 m'
1 03 15 57 Peningkatan Jalan Muktisari 880 m'
1 03 15 58 Peningkatan Jalan Balokang - Ciaren 800 m'
1 03 15 59 Peningkatan Jalan Sampih Selatan 685 m'
1 03 15 60 Peningkatan Jalan Ciaren - Cibodas 600 m'
1 03 15 61 Peningkatan Jalan dan Jembatan Lingk.Bojongkantong 400 m'

1 03 15 62 Peningkatan Jalan Cukangdalem - Pasirleutik 800 m'


Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket 21 Paket 36.84%
1 03 15 01 Perencanaan Jalan dan Jembatan 12 Paket 7 Paket 58.33% 5 Paket

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 3289 m3 1743.4 m3 53.01% 4,800 m3 6,817 m3 50.25%
1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 250 m3 165.02 m3 66.01%
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Karangtengah 300 m3 200.63 m3 66.88%

1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Karangpucung 375 m3 276.69 m3 73.78%


1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 188 m3 142.3 m3 75.69%
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa Lanjutan 200 m3 183.11 m3 91.56%

1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Citanduy 200 m3 170.17 m3 85.09%


3
1 03 16 07 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong- 200 m 208.75 m3 104.38%
Kujangsari
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jalan Pedati 200 m3 200 m3 100.00%
1 03 16 09 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 250 m 3
196.72 m3 78.69%
1 03 16 10 Pembangunan Drainase Jalan Parung 213 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 11 Pembangunan Drainase Jalan KH. Amin 163 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 12 Pembangunan Drainase Jalan Patrol 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 13 Pembangunan Drainase Jalan Margaluyu 250 m 3
0 m 3
0.00%
1 03 16 14 Pembangunan Drainase Jalan Tentara Pelajar 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 15 Pembangunan Drainase Jalan Cijambu Cibereum 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 16 16 Pembangunan Drainase Jalan Peta 300 m3
1 03 16 17 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur 500 m3
1 03 16 18 Pembangunan Drainase Jalan Situsaeur 300 m3
1 03 16 19 Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan 300 m3
1 03 16 20 Pembangunan Drainase Jalan Sukamaju 300 m3
1 03 16 21 Pembangunan Drainase Jalan Cigadung 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 16 22 Pembangunan Drainase Jalan Pager Batu 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 16 23 Pembangunan Drainase Jalan Veteran 300 m3
1 03 16 24 Pembangunan Drainase Jalan Rawa Onom 750 m3
1 03 16 25 Pembangunan Drainase Jalan Gotong Royong 325 m3
1 03 16 26 Pembangunan Drainase Jalan Cikadongdong 225 m3
1 03 16 27 Pembangunan Drainase Jalan Bantardawa 225 m3
1 03 16 28 Pembangunan Drainase Jalan Randegan I 225 m3
1 03 16 29 Pembangunan Drainase Jalan Lingk.Randegan 225 m3
1 03 16 30 Pembangunan Drainase Jalan Kedungpulung 225 m3

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 4,075 m3 2,228 m3 54.68% 1,775 m3 5,763 m3 32.73%
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Tentara Pelajar 280 m3 131.56 m3 46.99%
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 340 m3 600 m3 176.47%
3
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Muktisari 600 m 261.71 m3 43.62%
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Langensari 480 m3 144.59 m3 30.12%
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan Pangasinan 265 m3 209.71 m3 79.14%
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Kedung Waringin 280 m3 196.77 m3 70.28%
Lanjutan
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Rejasari 280 m3 194.52 m3 69.47%
3
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Pabuaran 200 m 197.72 m3 98.86%
3
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Veteran 250 m 200.83 m3 80.33%
3 3
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Peta 150 m 90.74 m 60.49%
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Sukamaju 700 m3 0 m3 0.00%
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Rawa Onom 250 m3 0 m3 0.00%
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Pelita 300 m3
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Dipati Ukur 200 m3
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Majalikin 750 m3
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Sirnagalih 300 m3
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 17 17 Pembangunan Keermer Jalan Junti - Pamongkoran 225 m3

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %


Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%
1 03 18 01 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Paket 0 Paket 0.00% 1 Buah 2 Paket 20.00%
1 03 18 02 Pemeliharaan Rutin Jembatan 3 Buah 0 Paket 0.00%
1 03 18 03 Penggantian Jembatan Cikawalu II 1 Buah

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 19,085 m' 15,716 m' 82.34% 13,881 m' 48,517 m' 79.24%
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 2820 m' 2360 m' 83.69%
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Mayjen Lili Kusumah 660 m 650 m 98.48%

1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan Waringinsari 2650 m' 2645 m' 99.81%


1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Cibentang 3000 m' 720 m' 24.00%
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Pataruman (Lanjutan) 600 m' 584.5 m' 97.42%

1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Langensari (Cagak- 550 m' 547 m' 99.45%
Sukamanah)
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langkap 250 m' 242 m' 96.80%
(Polsek-Pasar Langkap)
1 03 18 11 Pemeliharaan Jalan Batulawang 1350 m' 2625 m' 194.44%
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Randegan I 1500 m' 1496 m' 99.73%
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Nahromi (TWPJ) 3215 m' 3215 m' 100.00%
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Balokang Ciaren 500 m' 631 m' 126.20%
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Kapten Jamhur 1190 m' 0 m' 0.00%
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Kelurahan 400 m' 0 m' 0.00%
Bojongkantong
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Ranca Bulus 400 m' 0 m' 0.00%
Rejasari
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 18 18 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II 720 m'
1 03 18 19 Pemeliharaan Periodik Jalan Muhammad Hamim 1080 m'
1 03 18 20 Pemeliharaan Periodik Jalan Dewi Sartika II 600 m'
1 03 18 21 Pemeliharaan Periodik Jalan Karangsari Lanjutan 2000 m'
1 03 18 22 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Doboku 1100 m'
Gunung Gembok)
1 03 18 23 Pemeliharaan Periodik Jalan Cimendong 811 m'
1 03 18 24 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip 1000 m'
1 03 18 25 Pemeliharaan Periodik Jalan Kujangsari 2000 m'
1 03 18 26 Pemeliharaan Periodik Jalan Gerilya 970 m'
1 03 18 27 Emplasemen Kantor Denpom III/2 Banjar 1100 m2
1 03 18 28 Emplasemen Kantor Koramil Langensari 500 m2
1 03 18 29 Emplasemen Kantor Polsek Pataruman dan Polsek 800 m2
Banjar
1 03 18 30 Pemeliharaan Periodik Jalan Tentara Pelajar 1000 m'
1 03 18 31 Pemeliharaan Periodik Jalan Pesantren Al-Azhar 200 m'
Citangkolo

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana


Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
1 03 23 04 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
23 15 Pengadaan Alat-Alat Berat untuk membangun 2 Paket 2 Paket 100.00%
Infrastruktur dan Penanggulangan Bencana Alam di
Kota Banjar

Pengadaan Alat-Alat Berat 1 Paket


Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%
1 03 23 10 Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-alat Berat 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
1 03 23 14 Rehabilitasi/Pemeliharaan Peralatan Laboratorium 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%
Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%
1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 0m 5,356 m 46.10%


1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan Sumanding Wetan 500 m' m 0.00%

1 03 24 04 Pembangunan Saluran Pasangan BPT 1. T1 Kanan 500 m m 0.00%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 350 m' 0 m' 0.00% 2,800 m' 4,305 m' 14.18%
1 03 24 05 Rehabilitasi D.I Karangsari 400 m'
1 03 24 06 Rehabilitasi D.I Blok Tahu 450 m'
1 03 24 07 Rehabilitasi D.I Rancabulus 500 m'
1 03 24 08 Rehabilitasi D.I Cibuntu 500 m'
1 03 24 09 Rehabilitasi D.I Cikembang 350 m'
1 03 24 10 Rehabilitasi D.I Pamongkoran 1000 m'

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 16,790 m' 5,332 m' 31.75% 5,900 m' 14,380 m' 55.44%
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 822 m' 364.89 m' 44.39%
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Tersier BPT.1 Kanan 997 m 739.90 m 74.21%
1 03 24 13 Peningkatan Saluran BPT 2 Kiri 730 m' 681.22 m' 93.32%
1 03 24 14 Peningkatan Saluran BSA 6 Kanan 760 m' 834.53 m' 109.81%
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 T1 Ka 800 m' 843.25 m' 105.41%
1 03 24 16 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 700 m' 610.52 m' 87.22% 580 m'
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 280 m' 341 m' 121.79%
Kota Banjar
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier Sindanggalih Desa Rejasari 1140 m' 916.3 m' 80.38%
(TWPJ)
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1 Kanan 406 m' 0 m'
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 6 Kanan 1775 m' 0 m'
1 03 24 21 Peningkatan Saluran Tersier BPH 2 kanan 548 m' 0 m'
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 24 22 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kiri 539 m' 0 m'
1 03 24 23 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kec. Langensari Kota 700 m' 0 m'
Banjar
1 03 24 24 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kanan 328 m' 0 m' 500 m'
1 03 24 25 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Kiri 1655 m' 0 m' 95 m'
1 03 24 26 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Kanan 500 m' 0 m' 360 m'
1 03 24 27 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kiri 355 m' 0 m' 250 m'
1 03 24 28 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 95 m'
1 03 24 29 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka T3.Ki 500 m'
1 03 24 30 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki 1000 m'
1 03 24 31 Peningkatan Saluran Tersier CJ 2 400 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 32 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Kanan 1655 m' 0 m' 800 m'
1 03 24 33 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Kanan 600 m' 0 m' 400 m'
1 03 24 34 Peningkatan Saluran Tersier BBD 1 1100 m' 0 m' 170 m'
1 03 24 35 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 T2 Ki Lanjutan 750 m'

Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 1,919 m 1,281 m 66.75% 2,000 m 5,593 m 78.48%
1 03 24 36 Peningkatan Daerah Irigasi Cicalung 400 m 456.6 m 114.15%
1 03 24 37 Peningkatan Daerah Irigasi Pagak 500 m 471.92 m 94.38%
1 03 24 38 Peningkatan Daerah Irigasi Cikadongdong 400 m 352.5 m 88.13%
1 03 24 39 Pembangunan Irdes Situleutik Kiri 132.14 m 0m 0.00%
1 03 24 40 Pembangunan Irdes Rancabulus 487 m 0m 0.00%
1 03 24 41 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran 1000 m
1 03 24 42 Pembangunan Irigasi Desa Sukamukti 1000 m

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket 14 Paket 56.00%
1 03 24 43 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi, Sungai dan Rawa 5 Paket 4 Paket 80.00% 3 Paket

1 03 28 Program Pengendalian Banjir

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%
1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pembangunan Saluran Saluran pembuang 54,082 m 6080 m 14,390 m 4,282 m 29.76% 16,759 m 27,121 m 50.15%
yang terbangun

1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 500 m 453.63 m 90.73%

1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibeet 500 m 467.81 m 93.56% 343 m


1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron 400 m 191 m 47.75% 246 m
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Cikawalu 650 m 493.73 m 75.96% 1050 m
1 03 28 06 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 300 m 362.63 m 120.88%

1 03 28 07 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk 500 m 323.65 m 64.73% 330 m


1 03 28 08 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 430 m 213.21 m 49.58% 400 m
1 03 28 09 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Ciilat 400 m 393.82 m 98.46%
1 03 28 10 Pembangunan Apoer Ciilat Lanjutan 500 m 226.17 m 45.23%
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk II 430 m 452.47 m 105.23%
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Cigaron II 340 m 262.18 m 77.11%
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 1 400 m 223.55 m 55.89%
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang BPS Banjar 290 m 218.54 m 75.36%
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Bayongbong 40 m 0m 0.00%
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber 200 m 0m 0.00%
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Cibereum Blok 400 m 0m 0.00%
Pasundan
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Ciilat 500 m 0m 0.00%
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurai 32 m 0m 0.00%
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 800 m 0m 0.00%
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cukang 78 m 0m 0.00% 550 m
Gempol
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Curug Taneuh 202 m 0m 0.00%
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m 0m 0.00%
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Lembur 800 m 0m 0.00%
Kuring/SMP.4
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 950 m 0m 0.00%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 26 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat Tahap II 385 m 0m 0.00%

1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun 250 m 0m 0.00% 250 m


1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- 300 m 0m 0.00% 300 m
Cikadongdong
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung 400 m 0m 0.00% 398 m
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cipadung 500 m 0m 0.00% 1,100 m
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 300 m 0m 0.00%
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya 393 m 0m 0.00% 300 m
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Nyumbang 300 m 0m 0.00% 300 m

1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cikawalu 750 m 0m 0.00% 750 m


1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Cipamuruyan 140 m 0m 0.00% 1600 m
1 03 28 36 Pembangunan Saluran Pembuang Cukang Gempol 330 m 0m 0.00%

1 03 28 37 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong 400 m 0m 0.00% 500 m

1 03 28 38 Pembangunan Saluran Pembuang Citatah 380 m


1 03 28 39 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari 300 m
1 03 28 40 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari 300 m

1 03 28 41 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak 300 m


1 03 28 42 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh 250 m
1 03 28 43 Pembangunan Saluran Pembuang Rancaputat 102 m
1 03 28 44 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok 350 m
Kulur
1 03 28 45 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu 200 m
1 03 28 46 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut 700 m
1 03 28 47 Pembangunan Saluran Pembuang Sukamanah 310 m
1 03 28 48 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari 610 m
1 03 28 49 Pembangunan Saluran Pembuang Kantor Agama 350 m
Banjar Ds.Balokang
1 03 28 50 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan Ds. 100 m
Balokang
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 51 Pembangunan Saluran Pembuang Cangkring 100 m
1 03 28 52 Pembangunan Saluran Pembuang Blok Roda 100 m
1 03 28 53 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.03/05 150 m
1 03 28 54 Pembangunan Saluran Pembuang Purwodadi 150 m
Ds.Waringinsari
1 03 28 55 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum I 150 m

1 03 28 56 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum II 150 m

1 03 28 57 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cibereum III 150 m

1 03 28 58 Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan 100 m


Ds.Balokang
1 03 28 59 Pembangunan Saluran Pembuang Sukarame 150 m
1 03 28 60 Pembangunan Saluran Pembuang Lupitan 150 m
1 03 28 61 Pembangunan Saluran Pembuang Pasirranji 150 m
1 03 28 62 Pembangunan Saluran Pembuang Rancapanggang 150 m

1 03 28 63 Pembangunan Saluran Pembuang Sindanggalih 150 m


1 03 28 64 Pembangunan Saluran Pembuang Pangadegan 100 m
1 03 28 65 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan I 150 m
1 03 28 66 Pembangunan Saluran Pembuang Pangasinan II 150 m
1 03 28 67 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung 150 m
1 03 28 68 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas 90 m
1 03 28 69 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu I 150 m

1 03 28 70 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu II 150 m

1 03 28 71 Pembangunan Saluran Pembuang Bojong Situbatu III 150 m

1 03 28 72 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Kandawa 350 m


1 03 28 73 Pembangunan Saluran Pembuang Pananjung Hulu 150 m

1 03 28 74 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.05/11 150 m


Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 28 75 Pembangunan Saluran Pembuang Rt.02/11 Blok 150 m
Sasagaran
1 03 28 76 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan II 400 m

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%
1 03 28 77 Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' 0 m' 0.00%
1 03 28 78 Normalisasi Saluran Pembuang Blok Sampih 2000 m'

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%
1 03 28 79 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 0m 0m

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah untuk Pelebaran Jalan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 972 KK 868 KK 89.30% 1,140 KK 3,836 KK 98.36%
2 03 17 01 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Banjar-Kec.Purwaharja 286 KK 272 KK 95.10% 200 KK

Rumah Tangga Pra


KS yang
menggunakan listrik
2 03 17 02 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 03 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Pataruman 200 KK 150 KK 75.00% 200 KK
2 03 17 04 Listrik Masuk Desa (LISDES) Kec.Langensari - 136 KK 136 KK 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 05 Listrik Masuk Desa (LISDES) Se-Kota Banjar 150 KK 160 KK 106.67% 540 KK

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 462 Titik 182 Titik 39.39% 875 Titik 1317 Titik 65.85%
Pedesaan
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan
2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 125 Titik
Pataruman
2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Langensari
2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kec. 100 Titik 30 Titik 30.00% 250 Titik
Purwaharja
2 03 17 10 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Banjar- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Pataruman
2 03 17 11 Penerangan Jalan Lingkungan Kec. Langensari- 31 Titik 31 Titik 100.00%
Kec.Purwaharja

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 192 Titik 205 Titik 106.77% 372 Titik 636 Titik 159.00%
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 192 Titik 205 Titik 106.77%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) diWilayah 100 Titik
Kota Banjar
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Se Kota 100 Titik
Banjar
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Banjar - Langensari
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan BKR 18 Titik

2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik


Katapang - Bebedahan
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 18 Titik
Situleutik
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Gang 18 Titik
Setia
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan 28 Titik
Sukarame
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Ex 18 Titik
PJKA
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Jelat- 18 Titik
Pataruman
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta 18 Titik

2 03 17 24 Master Plan Penerangan Jalan Umum (PJU) Berbasis 1 Paket


Website
2 03 17 25 Penyusunan Revisi Perda Penerangan Jalan Umum 1 Paket
(PPJU)

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
2 03 17 26 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) di Se Kota Banjar 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik 1344 Titik 31.85%
2 03 17 27 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 844 Titik 100.00% 500 Titik

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 0 Unit 2 Unit 20.00%
2 03 17 28 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 Unit 2 Unit 100.00%

Banjar, Maret 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan
Target Renstra OPD s/d
Tahun Lalu (n-2)
Realisasi tahun berjalan
Target Kinerja Target Kinerja
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Hasil Program
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program dan Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) 2016)
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja OPD Realisasi Renja
Realisasi
Program dan
Realisasi
2014 tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Ir. H. EDY DJATMIKO, MM
NIP. 19620416 1990 03 1008
Tabel II.1
PENCAPAIN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2017
KOTA BANJAR
NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM

Perkiraan Realisasi Capaian


Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Target Renstra OPD s/d
Kegiatan Tahun Lalu (n-2)
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Kode Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program Program Keluaran dan Kegiatan Realisasi
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Tingkat
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Capaian
Kegiatan (output) Tingkat 2016) Capaian
Tahun 2018 dengan tahun Target Renja Realisasi Renja Program dan
Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Terpenuhinya
layanan administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%

Tersedianya sarana
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Disiplin Aparatur

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan
secara tertib

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan


Jembatan Yang
Terbangun

1 03 15 Pembangunan Jalan 10,214 m 834 m 4500 m' 580 m' 12.89% 280 m' 1,694 m' 16.59%

1 03 15 Pembangunan Jembatan 8 Unit 5 Unit 1 Unit 1 Unit 100.00% 1 Unit 7 Unit 87.50%

1 03 15 Peningkatan Jalan 29,200 m' 7414 m' 5,100 m' 21,817 m' 427.78% 5,000 m' 34,231 m' 117.23%

1 03 15 Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 9 Paket 12 Paket 7 Paket 58.33% 15 Paket 31 Paket 54.39%

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong- Saluran Drainase


Gorong Yang Dibangun
Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 274 m3 2963 m3 1743 m3 58.83% 2,588 m3 4,605 m3 33.95%

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan


Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 1,760 m3 3,400 m3 2,228 m3 65.53% 3,960 m3 7,948 m3 45.13%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Panjang Jalan Kota 99,70 %
Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 75 Km 200 Km 200 Km 100.00% 200 Km 475 Km 50.00%

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 1 Buah 3 Buah 0 Buah 0.00% 2 Buah 3 Buah 30.00%

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 18,920 m' 10,130 m' 15,716 m' 155.14% 11,100 m' 45,736 m' 74.70%

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana


Kebinamargaan Meningkatnya
ketersediaan alat
kebinamargaan
Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 3 Paket 3 Paket 100.00% 2 Paket 7 Paket 140.00%
Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 2 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 6 Paket 120.00%

Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Persentase jaringan 79.99%


Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya irigasi dalam kondisi
baik

1 03 24 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 5 Paket 2 Paket 2 Paket 100.00% 2 Paket 9 Paket 81.82%

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m 5356.4 m 1,000 m 0m 0.00% 1000 m 6,356 m 54.71%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 7,500 m' 0 m' 0.00% 7,500 m' 9,005 m' 29.67%

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 3,148 m' 11,145 m' 5,332 m' 47.84% 5,892 m' 14,372 m' 55.41%
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m 2311.94 m 132 m 1,281 m 970.45% 887 m 4,480 m 62.86%

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 7 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 5 Paket 16 Paket 64.00%

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang


yang terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 7 Paket 3 Paket 2 Paket 66.67% 3 Paket 12 Paket 85.71%

Pembangunan Saluran 54,082 m 6080 m 13,758 m 4,282 m 31.12% 10,703 m 21,065 m 38.95%

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 8000 m 1123 m' 2000 m' 0 m' 0.00% 2000 m' 3123 m' 39.04%

1 03 28 Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik 248 m 273.4 m 0m 0m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%

1 03 32 Program Penataan Penguasaan, Pemilikan, 4 Paket 0 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 1 Paket 25.00%
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah
1 03 32 13 Pengadaan Tanah atau Lahan 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket

1 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Bidang Pemerintahan Energi dan Sumberdaya Mineral

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 3900 KK 1828 KK 600 KK 868 KK 144.67% 550 KK 3,246 KK 83.23%

Rumah Tangga Pra


KS yang
Menggunakan Listrik
Perkiraan Realisasi Capaian
Target dan Realisasi Kinerja Program dan
Kegiatan Tahun Lalu (n-2) Target Renstra OPD s/d
Realisasi Target tahun berjalan
Target Kinerja Kinerja Hasil
Indikator Kinerja Target Program
Capaian Program dan
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan daerah dan Program dan Kegiatan Realisasi
Kode Program Keluaran Tingkat
Program/Kegiatan (outcomes)/ (Renja OPD tahun Capaian
(Renstra OPD) Kegiatan s/d Tingkat Capaian
Kegiatan (output) Target Renja Realisasi Renja 2016) Program dan
Tahun 2018 dengan tahun Realisasi Realisasi
2014 OPD tahun 2015 OPD tahun 2015 Kegiatan s/d
(%) Target
tahun berjalan
Renstra (%)
(tahun 2016)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10 11 (10/4)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 2000 Titik 260 Titik 400 Titik 182 Titik 45.50% 400 Titik 842 Titik 42.10%
Pedesaan Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
lingkungan

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 400 Titik 59 Titik 80 Titik 205 Titik 256.25% 80 Titik 344 Titik 86.00%
Jumlah lokasi yang
terlayani
penerangan jalan
umum

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 100 Tiang 26 Tiang 20 Tiang 20 Tiang 100.00% 20 Tiang 66 Tiang 66.00%
Jumlah saluran
udara tegangan
rendah (SUTR) )
yang terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 4220 Titik 844 Titik 844 Titik 100.00% 844 Titik 1688 Titik 40.00%

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 10 Unit 0 Unit 2 Unit 2 Unit 100.00% 2 Unit 4 Unit 40.00%
Jumlah Daya Listrik
yang Terpasang

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD tahun 2017
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

A Program Pelayanan Administrasi Dinas PU Terpenuhinya layanan 100 % 1,950,000,000 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 100 % 4,279,576,000
Perkantoran administrasi administrasi
perkantoran sesuai perkantoran sesuai
kebutuhan kebutuhan

Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000

Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000
Listrik
Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000

Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Dinas PU 34 unit 35,000,000


Kendaraan Dinas/Operasional

Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000

Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000

Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000

Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000

Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000


Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000

Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 36,000,000


undangan

Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000

Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000

Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Dinas PU 114 orang 616,776,000


Administrasi/Teknis Perkantoran
Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000


Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan Dinas PU 12 Bulan 5,300,000
(RUP)

B Program Peningkatan Sarana Dan Dinas PU Tersedianya sarana 100 % 3,915,140,000 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Tersedianya sarana 100 % 1,753,224,000
Prasarana Aparatur parasarana aparatur Aparatur parasarana aparatur
sesuai kebutuhan sesuai kebutuhan

Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000


Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000
Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas PU 12 Bulan 246,029,000
Dinas/Operasional
Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000
Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000

C Program Peningkatan Disiplin Dinas PU Meningkatnya Disiplin 100 % 75,000,000 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000
Aparatur Aparatur Aparatur
Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000
Pengadaan Pakaian Dinas 158 stel 85,000,000

D Program Peningkatan Kapasitas Sumber Dinas PU Meningkatnya 100 % 30,000,000 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Meningkatnya 130,000,000
Daya Aparatur kapasitas sumber Aparatur kapasitas sumber daya
daya aparatur aparatur

Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 130,000,000


undangan

E Program Peningkatan Pengembangan Tersedianya dokumen 100 % 73,000,000 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Tersedianya dokumen 205,000,000
Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan perencanaan, Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
pelaporan capaian capaian kinerja dan
Keuangan kinerja dan keuangan keuangan secara tertib
secara tertib

Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000


Realisasi Kinerja SKPD
Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000

Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000


Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000
habis pakai dan mutasi aset SKPD
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000


Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000
Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000

F Program Peningkatan Sarana dan Meningkatnya Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Meningkatnya 1,270,000,000
Prasarana Kebinamargaan ketersediaan alat Kebinamargaan ketersediaan alat
kebinamargaan kebinamargaan

1 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 12 Bulan 120,000,000 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000

2 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 12 Bulan 1,000,000,000 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Unit 1,000,000,000
3 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 12 Bulan 100,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000

4 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000
laboratorium

G Program Pengembangan dan Persentase Jaringan 10,753,430,000 Program Pengembangan dan Pengelolaan Persentase Jaringan 35,820,000,000
Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa Irigasi Dalam Kondisi Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Lainnya Irigasi Dalam Kondisi
dan Jaringan Lainnya Baik Baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000
Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000

Pembangunan Saluran Pasangan 1000 m' m' Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka 600 m' 750,000,000
Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka 600 m' 750,000,000

Rehabilitasi Saluran Pasangan 7500 m' m' Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0

Peningkatan Saluran Tersier 4908 m' m' Peningkatan Saluran Tersier 18840 m' 30,920,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000

Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000


Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000

Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000

Peningkatan DI Pagak/saluran pem Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Sukamanah/saluran pem Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000

Peningkatan DI Cicalung/saluran pem Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000

Peningkatan DI Sukanagara/saluran pem Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000

Peningkatan DI Cikadongdong/saluran pem Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000
Leutik
Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec. Langensari 480 m' 891,000,000

Pembangunan Irigasi Pedesaan 2008 m' Pembangunan Irigasi Pedesaan 2020 m' 2,700,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000
Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000
Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000

H Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 11,496,000,000 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang 48,800,000,000
yang terbangun yang terbangun
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000

Pembangunan Saluran 10.745 m' Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000


Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu- Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000


Cikadongdong
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000


Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000

Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000
Kulur
Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000
II
Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 2000 m' Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1500 m' 700,000,000

Penataan Kawasan Bendung Situ Leutik Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se- tersebar 1500 m' 700,000,000
Kota Banjar

I Program Pembangunan Jalan dan Panjang Jalan yang 18,518,690,000 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan 121,000,000,000
Jembatan Dibangun
Pembangunan Jalan 2300 m' 9,318,690,000 Pembangunan Jalan 10828 m' 24,900,000,000
Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000
Pembangunan Jalan Margaluyu
Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000
Mandalareh)
2000 m' 1,400,000,000
Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari
500 m' 0
Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari
556 m' 1,000,000,000
Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar

Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000

Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman 1000 m' 2,000,000,000
Cikadongdong)
Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000
Pembangunan Jalan Bebedahan
Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000
Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan

Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kec. Langensari 4000 m' 10,000,000,000


Kota
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Jembatan 0 0 0 Pembangunan Jembatan 4 Unit 53,475,000,000

Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000

Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec Pataruman- 1 Unit 17,475,000,000


Kec Purwaharja

Peningkatan Jalan 5400 m' 8,400,000,000 Peningkatan Jalan 44902 m' 42,375,000,000

Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman m' 2,800,000,000


4000
Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman m' 1,400,000,000
1900
Peningkatan Jalan Sinargalih 500,000,000
Kec Langensari 500 m'
Peningkatan Jalan Parto Atmojo 700,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Industri 700,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari 450,000,000
Kec Langensari 900 m'
Peningkatan Jalan Sudirman 200,000,000
Kec Langensari 400 m'
Peningkatan Jalan Roy II 1,000,000,000
Kec Langensari 1800 m'
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem 750,000,000
Kec Purwaharja 1000 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Peningkatan Jalan Waringinsari 1,500,000,000


Kec Langensari 1900 m'
Peningkatan Jalan Juhadi 175,000,000
Kec Langensari 350 m'
Kec. Banjar 4,000,000,000
Peningkatan Jalan Priagung 2500 m'
Kec. Pataruman 1,200,000,000
Peningkatan Jalan Binangun tahap III 1250 m'
500,000,000
Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m'
350,000,000
Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m'
Kec. Banjar 1,650,000,000
Peningkatan Jalan Patrol 4000 m'
Kec. Pataruman 2,300,000,000
Peningkatan Jalan Tembungkerta 1200 m'
Kec. Pataruman 1,250,000,000
Peningkatan Jalan Pangasinan 1000 m'
4,500,000,000
Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m'
Kec. Banjar 700,000,000
Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol 1000 m'
200,000,000
Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Kapten Jamhur m'
Kec. Banjar 2,000,000,000
Peningkatan Jalan Parung 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Pedati 1500 m'
Kec. Banjar 1,000,000,000
Peningkatan Jalan Situsaeur 750 m'
2,050,000,000
Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m'
1,000,000,000
Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m'
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Kec. Banjar 2,000,000,000


Peningkatan jalan Kedungpulung 2000 m'
500,000,000
Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m'

Perencanaan Jalan dan Jembatan 10 Paket 800,000,000 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000

J Program Pembangunan Saluran Drainase/ Saluran Drainase Program Pembangunan Saluran 2,050,000,000
Gorong-Gorong Yang DiBangun Drainase/Gorong-Gorong

Pembangunan Drainase Jalan 1975 m3 1,580,000,000 Pembangunan Drainase Jalan 1600 m3 2,050,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000

Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong 200 m3 200,000,000


Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun 200 m3 200,000,000
Langensari Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur 0 m3 150,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari 200 m3 350,000,000
Kec Langensari
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati 0 m3 150,000,000
Kec Langensari

K Program Pembangunan Kermeer Yang Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong 3,360,000,000


Turap/Talud/Bronjong Dibangun
Pembangunan Kermeer Jalan 2,660 m3 1,121,310,000 Pembangunan Kermeer Jalan 4350 m3 3,360,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000


Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000

L Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Persentase Panjang Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan 53,225,000,000


Jalan dan Jembatan Jalan Dalam Kondisi Jembatan
baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 10,800 m' 13,600,000,000 Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Kec. Langensari 280 m' 600,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000
Pasar Langensari)
Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Kec. Langensari 444 m' 400,000,000
Langensari
Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar m'
720 1,300,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari m'
100 100,000,000.00
Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari m'
2000 2,100,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar m'
1080 7,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar m'


950 1,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman m'
1000 650,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman m'
550 400,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman m'
135 200,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar m'
1190 2,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari m'
400 10,000,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman m'
570 5,500,000,000
Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar m'
3440 10,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 3,000,000,000 Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000

Pemeliharaan Rutin Jembatan 2 buah 500,000,000 Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 buah 2,500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 buah 1,000,000,000

Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 buah 500,000,000

Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 buah

M Program Pembebasan dan 1 Paket 1,000,000,000 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000
Penguasaan Tanah
1 Pengadaan Tanah Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

N Program Pembinaan dan Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Pengembangan Bidang Ketenagalistrikan
Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 500 KK 3,304,920,000 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 1306 KK 2,154,900,000

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Pataruman 100 KK 165,000,000
Pataruman
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000
Purwaharja
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec Banjar 281 KK 463,650,000
Banjar
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000
Langensari

Pemasangan Penerangan Jalan 400 Titik 2,600,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 1182 Titik 14,522,500,000
Lingkungan dan Jalan Pedesaan Pedesaan
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000
Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000
Purwaharja
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000


Mekarsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000
Situbatu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 104 Titik 780,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Jajawar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Cibereum
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 10 Titik 75,000,000
Neglasari
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000


Bojongkantong
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000
Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000
Waringinsari

Pemasangan Penerangan Jalan Umum 80 Titik 2,200,000,000 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000
(PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. 18 Titik 200,000,000
M.Hamim
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. 18 Titik 200,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000
Pangadegan
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Sukarame
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Mustofa
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000
Citamiang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Purnomosidi
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000
Banjar - Pangandaran
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Kawasan Spot Center
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Purwanegara
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 72 Titik 800,000,000
Patrol
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
M Harun
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000
Cimaragas
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000
Batulawang
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000
Geriliya
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000
Banjar - Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000
Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 15 Titik 150,000,000
Masjid Agung
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec Banjar 40 Titik 400,000,000
Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 20 Tiang 200,000,000 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000


Pataruman
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000
Banjar
Rancangan Awal RKPD Hasil Analisis Kebutuhan
Catatan
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp) Penting

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 2 unit 250,000,000 Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 unit -

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 844 Titik 460,000,000 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000

TOTAL 96,402,180,000 TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.5
Usulan Program dan Kegiatan Dari Para Pemangku Kepentingan Tahun 2017
Kota Banjar Provinsi Jawa Barat

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi,
Rawa dan Jaringan Lainnya
Usulan Musren
Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Desa Jajawar
Judul Awal(Kecamatan
: Banjar) 300 m' Normalisasi saluran irigasi
Usulan Musren Usu
Normalisasi
Judul Awal :Saluran
Sama Jud
Irigasi
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Desa Karyamukti (Kecamatan Banjar) 400 m' Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok
Usulan Musren Sawah Lama)
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti DesaPembangunan
Sukamukti (Kecamatan
Irigasi 1000 m' Pembangunan irigasi tersier
Usulan Musren
Tersier
Pataruman)
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Irigasi Tersier CJ 1 DesaPembangunan Saluran
Kujangsari (Kecamatan 650 m' Pembangunan saluran irigasi
Irigasi
UsulanKalapasabrang
Langensari Musren kalapasabrang
Judul Awal :
Peningkatan Saluran Tersier BBD I DesaRehabilitasi
Kujangsari (Kecamatan 5210 m' Rehabilitasi /pemeliharaaan Saluran
/pemiliharaan Saluran
Langensari Sekunder
Sekunder

Program Pengendalian Banjir Usulan Musren


Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber DesaJudul Awal : Keermer
Karyamukti (Kecamatan 500 m' Keermer Sungai Cibeber
Usulan Musren
Sungai Cibeber
Pataruman)
Judul Awal :
Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu DesaNormalisasi
Mulyasari Saluran
Pembuang
(Kecamatan 650 m' Normalisasi Saluran Pembuang Sungai
Usulan OPDSungai
dan
Pataruman)
Cikawalu
Musren Cikawalu
Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan DesaJudul Awal :
Mulyasari
Pembangunan
(Kecamatan
Saluran
1500 m' Pembangunan Saluran Pembuang Di
Usulan
Pataruman) OPD dan Blok Pamuruyan
Pembuang Di Blok
Musren
Pamuruyan
Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol DesaJudul Awal(Kecamatan
Raharja : 2000 m' Normalisasi Saluran Pembuang
Normalisasi
Usulan
Purwaharja)OPD dan
Saluran Pembuang
Musren
Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang DesaJudul Awal : (Kecamatan
Kujangsari 1250 m' Normalisasi Saluran Pembuang Blok
Normalisasi Saluran
Usulan Musren
Langensari Nyumbang
Pembuang
Judul AwalBlok
:
Nyumbang
Pembangunan
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kelurahan
Saluran Pembuang(Kecamatan
Hegarsari 3000 m' Pembangunan Saluran Pembuang
Pataruman)
Ciroas Kelurahan Ciroas Kelurahan Hegar sari (Cibereum)
Usulan Musren
Hegar sari
Judul Awal : Normalisasi Saluran
(Cibereum)
Pembuang Citatah,Normalisasi
Saluran Pembuang, Normalisasi
Saluran Pembuang Cipaingan,
Normalisasi Saluran Pembuang &
Pembangunan Talang Air,
Usulan Musren
Judul Awal :
No Program/Kegiatan Pembangunan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Saluran Pembuang
Ciroas Kelurahan
(1) (2) Usulan Musren
Hegar sari (3) (4) (5) (6)
Judul Awal : Normalisasi Saluran
(Cibereum)
Rehabilitasi Saluran Pembuang se-Kota Banjar Tersebar
Pembuang Citatah,Normalisasi 1500 m' Keermer Sungai Cicalung
Saluran Pembuang, Normalisasi
Usulan Musren
Saluran Pembuang
Judul Awal : Cipaingan, Normalisasi Saluran Pembuang Citatah
Normalisasi Saluran Pembuang &
Pembangunan Talang Air,
Saluran Normalisasi Saluran Pembuang
Normalisasi Saluran Pembuang
Pembuang
Cipasung, Normalisasi Saluran
Citatah Normalisasi Saluran Pembuang
Pembuang Cikateang, Normalisasi Cipaingan
Saluran Pembuang Rancabulus,
Normalisasi Saluran Pembuang Normalisasi Saluran Pembuang
Cigaron, Normalisasi Saluran
Pembuang Sindanggalih, Normalisasi Saluran Pembuang &
Normalisasi Saluran Pembuang Pembangunan Talang Air
Jalan Pelita, Keermer Sungai
Cicalung Normalisasi Saluran Pembuang
Cipasung
Normalisasi Saluran Pembuang
Cikateang

Normalisasi Saluran Pembuang


Rancabulus

Normalisasi Saluran Pembuang Cigaron

Normalisasi Saluran Pembuang


Sindanggalih
Normalisasi Saluran Pembuang Jalan
Pelita

HP: lokasi 3 desa


Program Pembangunan Jalan dan Jembatan HP:
Usulan Musren judul
Us Musrenbangcam
kegiatan awal
Pembangunan Jembatan gantung Rawayan DesaJudul
Jajawar,
awal:Cibeureum,
Pembangunan jembatanNeglasari
Peningkatan 1 unit Pembangunan jembatan
(Kecamatan Banjar)
jalan(hotmix
gantung/Rawayan gantung/Rawayan
cigadung,sukaharja,pasir
Peningkatan Jalan Cigadung Desasireum,sukaharja-curug
Karyamukti (Kecamatan 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
HP:
taneuh dan nagrog)
Pataruman)
Us Musrenbangcam cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
Judul awal: Peningkatan ja-curug taneuh dan nagrog)
HP:
jalan(hotmix
Us Musrenbangcam
cigadung,sukaharja,pasir
Judul awal: Peningkatan
sireum,sukaharja-curug
jalan(hotmix
taneuh dan nagrog)
cigadung,sukaharja,pasir
sireum,sukaharja-curug
taneuh dan nagrog)
HP:
No Program/Kegiatan Us Musrenbangcam
Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Judul awal: Peningkatan
HP:
jalan(hotmix
(1) (2) Us (3)
Musrenbangcam
cigadung,sukaharja,pasir (4) (5) (6)
Peningkatan Jalan Pasir Sireum DesaJudul awal: Peningkatan
Karyamukti (Kecamatan
sireum,sukaharja-curug 1300 m' Peningkatan jalan(hotmix
jalan(hotmix
taneuh dan nagrog)
Pataruman) cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
cigadung,sukaharja,pasir
sireum,sukaharja-curug
ja-curug taneuh dan nagrog)
HP:
taneuh dan nagrog)
Usulan Musren judul
Peningkatan Jalan Cikadongdong DesaKegiatan
Karyamukti
awal;(Kecamatan 4000 m' Peningkatan jalan(hotmix
Pataruman)
HP:
Peningkatan Jalan cigadung,sukaharja,pasirsireum,sukahar
Usulan Musren Judul
Veteran-Cibeureum- ja-curug taneuh dan nagrog)
kegiatan awal
Margaluyu(hotmix)
HP:
Peningkatan Jalan HP:
Peningkatan Jalan Veteran DesaUsulan
Mulyasari (Kecamatan
Musren
Rancawati. Judul 1900 m' Peningkatan Jalan Veteran-Cibeureum- Usul
Pataruman)
kegiatan awal sama Margaluyu(hotmix) kegi
HP: HP:
Peningkatan Jalan Sinargalih DesaUsulan Musren Judul
Langensari (Kecamatan
kegiatan awal sama
1000 m' Peningkatan Jalan Rancawati.
Usul
kegi
Langensari)
HP:
Peningkatan Jalan Parto Atmojo DesaUsulan Musren
Langensari judul
(Kecamatan 900 m' Peningkatan Jalan Parto Atmojo
Kegiatan awal
Langensari)
HP:
peningkatan jalan Pelita HP:
Peningkatan Jalan Industri DesaUsulan Musren
Langensari Judul
(Kecamatan 900 m' Peningkatan Jalan Industri Usul
awal kegiatan sama kegi
Langensari)
Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari DesaHP:
Langensari (Kecamatan
HP: 900 m' peningkatan jalan Pelita HP:
Usulan
HP:
Usulan Musren
Musren Judul
Judul Usul
Langensari)
HP:3
Luckylokasi
kegiatan
HP: desa
: 2awal
Lokasi
sama kegi
Usulan
awal Musren
Musren Judul
kegiatan
Usulan judul
Peningkatan Jalan Sudirman Dikecamatan
Usulan
HP:
Kelurahan Musren
kegiatan awal: Pataruman
Judul
Bojongkantong & 400 m' Peningkatan Jalan Sudirman
Peningkatan
kegiatan awaljalan roy 1
Kec. Langensari.
Kegiatan
Usulan awal
Pembangunan
Musren saluran
Judul
Citangkolo
(Kecamatan Sindangasih
Langensari)
pembangunan saluran
Usulan Musren
Peningkatan
HP: jl Citapen
drainase/gorong-gorong
Kegiatan awal HP:
drainase
kegiatan /gorong-gorong
awal(Kecamatan
Peningkatan Jalan Roy II DesaUsulan
Jl Setia Musren
Pembangunan
Kujangsari
HP:
jl.Peta Judul
drainase 1800 m' kegiatan Peningkatan jalan roy 1 Usul
Pembangunan
awal
jl. kegiatan saluran
Musrensama
Citangkolo-Puloerang
Usulan Judul kegi
Langensari)
HP:
drainase sepanjang jln Citangkolo Sindangasih HP:
& Pembangunan
kegiatan awal
Usulan Musren kegiatan
protokol(jln.Banjar- Usul
Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem DesaHP:
drainase
Pembangunan
Mekarharja
awal sama
Jl. (Kecamatan
drainase
Llangensari),Pembangunan
1000 m' Peningkatan jl Citapen awa
Usulan Musren
Bojongkantong-
Jl.Pelita
Purwaharja) Judul
HP:
drainase awal
jl Banjar-
kegiatan
Puloerang
Usulan Musren Judul ,
langensari (Muktisari)
Peningkatan Jalan Juhadi Pembangunan
Kelurahan plat deker
Bojongkantong 350 m' Peningkatan Jalan Juhadi
kegiatan awal
(Citangkolo)
(Ds Langensari)
(Kecamatan Langensari)
Pembangunan plat deker
(Ds Rejasari)
Peningkatan Jalan Ganesa Kelurahan Bojongkantong 300 m' Peningkatan Jalan Ganesa
(Kecamatan Langensari)
HP:
Usulan Musren Judul
Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong kegiatan awal
Pembangunan plat deker
(depan pasar
Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Desabojongkantong)
Mekarsari (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan Drainase Jalan Kapten
Jamhur
kegiatan awal
Puloerang
Usulan Musren
langensari Judul ,
(Muktisari)
Pembangunan plat deker
kegiatan awal
(Citangkolo)
(Ds Langensari)
Pembangunan plat deker
(Ds Rejasari)

HP:
Usulan Musren Judul
kegiatan awal
Pembangunan plat deker
No Program/Kegiatan (depan pasar
Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
bojongkantong)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Desa Mekarsari (Kecamatan Banjar) 200 m3 Pembangunan saluran
drainase/gorong-gorong Jl Setia
Pembangunan Drainase Jalan Peta Desa Balokang,Jajawar(Kecamtan 200 m3 pembangunan saluran drainase
banjar) /gorong-gorong jl.Peta

Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec Pataruman &Kec Langensari 400 m3 Pembangunan saluran drainase
sepanjang jln protokol(jln.Banjar-
HP: HP: Llangensari),Pembangunan drainase jl
Usulan
Usulan Musren
Musren JudulJudul Banjar-langensari (Muktisari) ,
Kegiatan
Kegiatan awalawal (Citangkolo)
Pembangunan
Pembangunan keermer
keermer
jalan.jalan.

Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong HP:


Kel Bojongkantong(Kecamatan
HP: 200 m3 Pembangunan drainase jl. Citangkolo-
Usulan Musren
Usulan
Langensari) Musren Judul
Judul
kegiatan awal
Puloerang & Pembangunan drainase Jl.
HP:
kegiatan awal
Pembangunan
Usulan Keermer
Musren Keermer
Pembangunan Judul
Bojongkantong-Puloerang
jalan
jalan (Desa
kegiatan
HP: (Desa Situbatu)
awal
Situbatu)
Pembangunan
Usulan Musren Keermer
Judul
Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari jalan
DesaHP: (Desa
kegiatan
WaringinsariCibeurem)
awal (Kecamatan 200 m3 Pembangunan drainase Jl.Pelita
Pembangunan
Usulan
Langensari) Musren Keermer
Judul
jalan (Desa
kegiatan Balokang)
awal
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur DesaPembangunan
HP: Keermer
Langensari (Kecamatan 1 unit Pembangunan plat deker (Ds
jalan (Desa
Usulan
Langensari) Balokang)
Musren Judul Langensari)
HP:
kegiatan awal
Usulan Musren Judul
Pembangunan Drainase Jl. Rejasari DesaPembangunan
Rejasariawal
kegiatan
Keermer
(Kecamatan Langensari) 200 m3 Pembangunan plat deker (Ds Rejasari)
jalan (Desa Jajawar)
Pembangunan
HP: Keermer
jalan (Desa Jajawar)
Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati DesaUsulan
Rejasari
HP:
Musren Judul Langensari)
(Kecamatan 1 unit Pembangunan plat deker (depan pasar
kegiata nawal
Usulan Musren Keermer
Pembangunan
HP:
Judul bojongkantong)
kegiatan
HP: awal samablok
Jl. Banjar-lanensari
Usulan
Usulan Musren
Musren Judul
Judul
pom bensin
kegiatan
Kegiatan awal
awal sama
Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Pembangunan
HP: Keermer
Pembangunan Keermer Jalan Parung Desajl.
HP: Puloerang
Usulan Musren (Kecamatan
Waringinsari Judul 210 m3 Kirmir Lanjutan
Kegiatan awal sama
Langensari) Musren
Usulan Judul
kegiatan awal
HP:
Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Pembangunan
DesaUsulan
RejasariMusren keermer
Judul
(Kecamatan 210 m3 Lening Jalan Rejasari
Jl.Sakarguling
kegiatan awal ;
Langensari)
Pembangunan keermer
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu DesaJl. PDAM/Bantardawa
Situ batu (Kecamatan Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Rejasari Situbatu)
Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Desa Situ batu (Kecamatan Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Situbatu)
Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Desa Cibeureum (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
HP: Cibeurem)
Usualan Musren
Judul kegiatan
awal:
Pemeliharaan
Jalan Pulomajeti
Kegiatan
Usulan awal sama
Musren Judul
kegiatan awal
HP:
Pembangunan
Usulan Musren keermer
Judul
Jl.Sakarguling
kegiatan awal ;
Pembangunan keermer
Jl. PDAM/Bantardawa
Rejasari

No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan


HP:
(1) (2) Usualan Musren
(3) (4) (5) (6)
Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung DesaJudul
Balokang (Kec Banjar)
kegiatan 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
awal: Balokang)
Pemeliharaan
Pembangunan Keermer Jalan Randu DesaHasil
Jalan Musrengbangcam
Balokang (Kec Banjar)
Pulomajeti 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Judul Awal3 sama
HP: lokasi desa Balokang)
Usulan Musren judul
Pembangunan Keermer Jalan Peta Desakegiatan
jajawar awal
(Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Pembangunan jembatan Jajawar)
gantung/Rawayan
Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Desa jajawar (Kec Banjar) 210 m3 Pembangunan Keermer jalan (Desa
Usulan Musren Jajawar)
Bangcam Judul Awal
Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari DesaPemasangan
Rejasari (KecListrik
Langensari) 1200 m3 Pembangunan Keermer Jl. Banjar-
Masuk Desa (Pra Ks) lanensari blok pom bensin
HP:
Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin DesaUsulan
Kedungwaringin
Musren (Kec 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Usulan Musren Judul
Langensari)
Bangcam Judul Awal Kedungwaringin kegiatan awal sama
ListrikAwal
Judul Pra KS
Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari DesaPembangunan
Kujangsari(KecListrik
Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer jl. Puloerang
Pra KS HP:
Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kel Bojongkantong(Kec
Usulan OPD & Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Usulan Musren Judul
Musrengbangcam Kegiatan awal sama
Judul Awal HP:
Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kel Bojongkantong(Kec
Usulan
Pemasangan Non PJU Langensari) 210 m3 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Usulan Musren Judul
Musrengbangcam & Kegiatan awal sama
OPD Usulan Awal
Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang DesaLangensari
Pemsangan(Kec
Usulan Langensari)
listrik Non 210 m3 Pembangunan keermer Jl.Sakarguling
PJU
Musrengbangcam
Judul awal
Judul awal
Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh DesaPemasangan
Rejasari (KecLisdes
Pemasangan
Usulan
(Listrik Pra Ks)
Langensari)
Non Jalan 210 m3 Pembangunan keermer Jl.
Usulan
Umum (Non PJU)
Musrengbangcam PDAM/Bantardawa Rejasari
Musrengbangcam
Usulan
Judul awal
Judul awal Non Jalan
Musrengbangcam
Pemasangan
Pemasangan
Judul
Umumawal Non Jalan
(Non PJU)
Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan DesaUsulan
Raharja (Kec Purwaharja) 2500 m' Pemeliharaan Jalan Pulomajeti
Musrengbangcam
Usulan Hasil Musrengbangcam
Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec Banjar 1 unit Rehabilitasi Jembatan Gantung Judul Awal sama
Judul awal
Musrengbangcam Cikapundung
Pemasangan
Judul
Usulanawal Non Jalan
Rehabilitasi Jembatan Gantung Rawayan Umum
DesaUsulan (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Musrengbangcam
Cibeurem,Jajawar,Neglasari 1 unit Pembangunan jembatan
Umum
(Kec Judul
Banjar)(Non PJU)
awal
Musrengbangcam
Usulan gantung/Rawayan
Pemasangan
Judul awal Non Jalan
Musrengbangcam
Umum
Judul (Non PJU)
Pemasangan
awal Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Usulan
Musrengbangcam
Judul awal
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan
Judul
Umumawal Non Jalan
(Non PJU)
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)

Usulan
Musrengbangcam
Usulan
Judul awal
Musrengbangcam
Pemasangan
Judul
Usulanawal Non Jalan
Umum
Usulan (Non PJU)
Pemasangan
MusrengbangcamNon Jalan
Umum
Judul (Non PJU)
awal
Musrengbangcam
Usulan
No Program/Kegiatan Pemasangan Non Jalan
Judul awal Lokasi
Musrengbangcam Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan
Umum
Judul (Non PJU)
Pemasangan
awal Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
(1) (2) (3)
Umum (Non PJU)
(4) (5) (6)
Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang Usulan
Musrengbangcam
Ketenagalistrikan Usulan
Judul awal
Musrengbangcam
Pemasangan Non Jalan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman Judul Sekecamatan 100 kk Pemasangan Lisdes (Listrik Pra Ks)
Umumawal
(Non PJU)
Pemasangan Non Jalan
Umum (Non PJU)
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja Sekecamatan 100 kk Pemasangan Listrik Masuk Desa (Pra Ks)
Usulan Musren & OPD
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar Judul Awal Sama
Sekecamatan 281 kk Listrik Pra KS
Hasil Usulan Musren
Judul Awala sama
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Sekecamatan 825 kk Pembangunan Listrik Pra KS
Usulan Usu
HP:
Musrengbancam Judul
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman Usulan Sekecamatan
Musrengbancam 100 titik Pemasangan Non PJU Judu
Awal Sama
Judul
UsulanAwal Sama
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Musrengbangcam
Usulan Sekecamatan 100 titik Has
Judul awal
Pemsangan listrik Non PJU Judu
Musrengbancam
Usulan Judul
Musren Judul Usu
Pemasangan
sama
Awal Non Jalan
Pemasangan
Musrengbangcam judul Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar DesaUmum
Listrik
Banjar
awal (Non
PJU
sama PJU)
(KecJalan Pelita
Banjar) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non HP:
Usul
PJU) Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari DesaHasil Musrengbangcam
Mekarsari (Kec Banjar) 40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Judul Awal Pengadaan PJU) Usu
Jaringan Listrik Judu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu DesaHasil
Situbatu (Kec Banjar)
Musrengbangcam
40 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
Judul Awal PJU)
Pembangunan Listrik
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang DesaMasuk
Balokang (KecBanjar)
Desa 104 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non Usu
PJU) judu
Usu
Awa
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Desa Jajawar (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non PJU
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Desa Cibereum (Kec Banjar) 35 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Desa Neglasari (Kec Banjar) 10 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Desa Bojongkantong (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Desa Muktisari (Kec Langensari) 60 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Desa Langensari (Kec Langensari) 80 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Desa Kujangsari (Kec Langensari) 70 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Desa Rejasari (Kec Langensari) 69 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Desa waringinsari (Kec Langensari) 100 titik Pemasangan Non Jalan Umum (Non
PJU)
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Peta

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Kec Pataruman 10 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Kec Pataruman 20 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Langensari (PJU) Jalan Banjar - Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Tentara Pelajar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Masjid Agung
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
Sasmita (PJU) Jalan Husen Karta Sasmita
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec Langensari 135 titik Pemasangan Penerangan Jalan Umum
(PJU) Jalan Pelita
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 tiang Pengadaan Jaringan Listrik

Sumber : Hasil Jaring Aspirasi/Usulan Masyarakat


Banjar, Juni 2016
Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


No Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Besaran/Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel III.1
Rumusan Rencana Program dan Kegiatan OPD Tahun 2017
dan Prakiraan Maju Tahun 2018
Kota Banjar
Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum

Perkiraan Maju Rencana Tahun


Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana) 2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode
Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Sumber Dana
Kinerja Indikatif Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Terpenuhinya layanan 4,279,576,000 100% 1,950,000,000
administrasi perkantoran
sesuai kebutuhan

1 03 01 01 Penyediaan Jasa Surat Menyurat Dinas PU 12 Bulan 7,500,000 APBD KOTA


1 03 01 02 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Listrik Dinas PU 12 Bulan 2,895,000,000 APBD KOTA
1 03 01 03 Penyediaan Jasa jaminan Barang Milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000
1 03 01 04 Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Kendaraan Dinas PU 34 unit 35,000,000 APBD KOTA
Dinas/Operasional
1 03 01 05 Penyediaan Jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000 APBD KOTA
1 03 01 06 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor Dinas PU 4 orang 48,000,000 APBD KOTA
1 03 01 07 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kerja Dinas PU 4 Unit 10,000,000 APBD KOTA
1 03 01 08 Penyediaan Alat Tulis Kantor Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 09 Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan Dinas PU 12 Bulan 40,000,000 APBD KOTA
1 03 01 10 Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Bangunan Dinas PU 12 Bulan 4,000,000 APBD KOTA
Kantor
1 03 01 11 Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 Bulan 3,000,000 APBD KOTA
1 03 01 12 Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 36,000,000 APBD KOTA

1 03 01 13 Penyediaan Makanan dan Minuman Dinas PU 360 porsi 9,000,000 APBD KOTA
1 03 01 14 Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah Dinas PU 12 Bulan 400,000,000 APBD KOTA
1 03 01 15 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung Administrasi/Teknis Dinas PU 114 orang 616,776,000 APBD KOTA
Perkantoran
1 03 01 16 Penyediaan Pengamanan Kantor Dinas PU 8 orang 74,700,000 APBD KOTA
1 03 01 17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi Dinas PU 12 Bulan 30,000,000 APBD KOTA
1 03 01 18 Penyediaan Jasa Informasi Rencana Umum Pengadaan (RUP) Dinas PU 12 Bulan 5,300,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur Tersedianya sarana 1,753,224,000 100% 3,952,490,000
parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 02 01 Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor Dinas PU 3 Paket 500,000,000 APBD KOTA
1 03 02 02 Pemeliharaan Rutin / Berkala Gedung Kantor Dinas PU 12 Bulan 250,000,000 APBD KOTA
1 03 02 03 Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas/Operasional Dinas PU 12 Bulan 246,029,000 APBD KOTA

1 03 02 04 Pengadaan Kendaraan Dinas Dinas PU 12 Bulan 500,000,000 APBD KOTA


1 03 02 05 Penyediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) Dinas PU 20,160 Liter 257,195,000 APBD KOTA

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Meningkatnya Disiplin 170,000,000 100% 75,000,000


Aparatur
1 03 03 01 Pengadaan Pakaian Khusus Hari-Hari Tertentu Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA
1 03 03 02 Pengadaan Pakaian Dinas Dinas PU 158 stel 85,000,000 APBD KOTA

1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur Meningkatnya kapasitas 130,000,000 100% 30,000,000
sumber daya aparatur

1 03 05 01 Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan Dinas PU 12 Bulan 130,000,000 APBD KOTA

1 03 06 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Tersedianya dokumen 205,000,000 100% 78,000,000
Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan, pelaporan
capaian kinerja dan
keuangan secara tertib

1 03 06 01 Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja Dinas PU 1 Dokumen 20,000,000 APBD KOTA
SKPD
1 03 06 02 Penyusunan Laporan Keuangan semesteran Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 03 Penyusunan Laporan Keuangan akhir tahun Dinas PU 1 Dokumen 10,000,000 APBD KOTA

1 03 06 04 Penyusunan pelaporan mutasi persediaan barang habis pakai dan Dinas PU 1 Dokumen 5,000,000 APBD KOTA
mutasi aset SKPD
1 03 06 05 Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 35,000,000 APBD KOTA

1 03 06 06 Penyusunan Rencana Kerja (RENJA SKPD) Dinas PU 1 Dokumen 25,000,000 APBD KOTA

1 03 06 07 Pengadaan Aplikasi SPARK Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA


Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Kebinamargaan Meningkatnya 1,270,000,000 100% 1,154,820,000
ketersediaan alat
kebinamargaan

Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 1,120,000,000


1 03 23 01 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 120,000,000 APBD KOTA
1 03 23 02 Pengadaan Alat-Alat Berat Dinas PU 1 Paket 1,000,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Alat Berat/Laboratorium 2 Paket 150,000,000


1 03 23 03 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 100,000,000 APBD KOTA
1 03 23 04 Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 50,000,000 APBD KOTA

1 03 24 Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, Persentase jaringan irigasi 35,820,000,000
Rawa dan Jaringan Lainnya dalam kondisi baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 2 Paket


1 03 24 01 Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 200,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Saluran Pasangan 1200 m' 1,500,000,000 1000 m'


1 03 24 02 Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA
1 03 24 03 Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka Kec Langensari 600 m' 750,000,000 APBD KOTA

Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0 7500 m'

Peningkatan Saluran Tersier 18,840 m' 30,920,000,000 3292 m'


1 03 24 04 Peningkatan Saluran Tersier BPT.2 ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 05 Peningkatan Saluran Tersier BSA 1-T.1 ki Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD KOTA
1 03 24 06 Peningkatan Saluran Tersier CJ.1 ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 07 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ka Kec Langensari 1200 m' 1,500,000,000 APBD KOTA
1 03 24 08 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ka Kec Langensari 500 m' 700,000,000 APBD Prop
1 03 24 09 Peningkatan Saluran Tersier BPT 2 Ka Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 10 Peningkatan Saluran Tersier BSA 7a ki Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 24 11 Peningkatan Saluran Tersier Jajawar Kec Banjar 300 m' 300,000,000 APBD KOTA
1 03 24 12 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier (Blok Sawah Lama) Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000 APBN
1 03 24 13 Peningkatan Saluran Irigasi Tersier Sukamukti Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000 APBN
1 03 24 14 Peningkatan Saluran Tersier CJ 1 Kec Langensari 650 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 15 Peningkatan Saluran Tersier BBD I Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 16 Peningkatan Daerah Irigasi Pamongkoran Kec Banjar 600 m' 750,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 24 17 Peningkatan Saluran Tersier BPH 1 Kec Langensari 630 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 18 Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Ki Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 19 Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 20 Peningkatan Saluran Tersier BSA 5 Ki Kec Langensari 360 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 21 Peningkatan Saluran tersier BPT 3.kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 22 Peningkatan Saluran tersier BSA 4 T.1 Ka Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 24 23 Peningkatan Saluran tersier BSA 2 T.1 Ka Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 24 24 Peningkatan Saluran tersier BSA 6 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 25 Peningkatan Saluran tersier CJ.2 Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 26 Peningkatan Saluran tersier BPT.1 Kec Pataruman 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 27 Peningkatan Saluran tersier BSA.3 Kec Langensari 800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 28 Peningkatan Saluran tersier BPL.1 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 29 Peningkatan Saluran tersier CJ.1-T1 Ka Kec Langensari 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 30 Peningkatan Saluran tersier BPL 5-6 Kec Purwaharja 400 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 31 Peningkatan DI Pagak/Saluran Pemb. Rancasemut Kec Pataruman 600 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 32 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pemb. Cikawalu Kec Pataruman 1200 m' 2,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 33 Peningkatan DI Cicalung/Saluran Pemb. Cicalung Kec Pataruman 600 m' 1,500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 34 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pemb. Rancamanuk Kec Langensari 300 m' 500,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 35 Peningkatan DI Cikadongdong/Saluran Pemb. Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 36 Peningkatan DI Sukamanah/Saluran Pembuang Pasir Leutik Kec Pataruman 480 m' 1,579,000,000 APBN/DAK IPD
1 03 24 37 Peningkatan DI Sukanagara/Saluran Pembuang Lupitan Kec Langensari 480 m' 891,000,000 APBN/DAK IPD

Pembangunan Irigasi Pedesaan 2,020 m' 2,700,000,000 1700 m'


1 03 24 21 Pembangunan Irigasi Desa Pamongkoran Kec. Banjar 720 m' 1,200,000,000 APBD KOTA
1 03 24 22 Pembangunan Irigasi Desa Karangsari Kec Pataruman 1300 m' 1,500,000,000 APBD KOTA

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 5 Paket 500,000,000 5 Paket


1 03 24 23 Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 500,000,000 APBD KOTA

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang yang 48,800,000,000


terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000 3 Paket


1 03 28 01 Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pembangunan Saluran 20,056 m' 47,800,000,000 10745 m'
1 03 28 02 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 03 Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 800 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 04 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu-Cikadongdong Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 05 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cicalung Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 06 Pembangunan saluran Pembuang Cikawalu Kec Pataruman 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 07 Pembangunan saluran Pembuang Cipamuruyan Kec Pataruman 1500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 09 Pembangunan saluran Pembuang Cukang Gempol Kec Purwaharja 700 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 10 Pembangunan saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 1250 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 11 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh Kec Langensari 750 m' 1,300,000,000 APBD Prop
1 03 28 12 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kulur Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 13 Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu Kec Banjar 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
1 03 28 14 Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1500 m' 2,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 15 Pembangunan Saluran Pembuang Patokbengkung Kec Langensari 786 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 16 Pembangunan Saluran Pembuang Rancalinta Kec Langensari 820 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 17 Pembangunan Saluran Pembuang Karangsari Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 18 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneh Tahap II Kec Langensari 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 19 Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 20 Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk I Kec Langensari 650 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 21 Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 22 Pembangunan Saluran Pembuang Cibodas Kec Pataruman 350 m' 750,000,000 APBD Prop
1 03 28 23 Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Kec Pataruman 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 24 Pembangunan Saluran Pembuang Rejasari Kec Langensari 600 m' 1,250,000,000 APBD Prop
1 03 28 25 Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Banjar 500 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 27 Pembangunan Saluran Pembuang Rancasemut Kec Pataruman 300 m' 500,000,000 APBD Prop
1 03 28 28 Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu Kec Langensari 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 29 Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 750 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 30 Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 31 Pembangunan Saluran Pembuang Jadimulya Kec Pataruman 300 m' 2,500,000,000 APBD Prop
1 03 28 32 Pembangunan Saluran Pembuang Cijurey Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 33 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hulu Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 34 Pembangunan Saluran Pembuang Citapen hilir Kec Purwaharja 250 m' 5,000,000,000 APBD Prop
1 03 28 35 Pembangunan Saluran Pembuang Anak Langensari Kec Langensari 700 m' 1,000,000,000 APBD KOTA
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 1,500 m' 700,000,000 2000 m'
1 03 28 35 Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang se-Kota Banjar tersebar 1500 m' 700,000,000 APBD KOTA

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan dan 121,000,000,000


Jembatan Yang
Terbangun

Pembangunan Jalan 10,828 m' 24,900,000,000 2000 m' 10,130,300,000


1 03 15 01 Pembangunan Jalan Margaluyu Kec Pataruman 1389 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 02 Pembangunan Jalan Rejasari ( Cadas Gantung - Mandalareh) Kec Langensari 1750 m' 2,000,000,000 APBN/DAK

1 03 15 03 Pembangunan Jalan Puloerang Kec Langensari 2000 m' 1,400,000,000 APBD Prop
1 03 15 04 Pembangunan Jalan Pelabuhan Sindangmulya Kec Langensari 500 m' 0
1 03 15 05 Pembangunan Jalan Lingkar TPA Kec. Banjar 556 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 06 Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 07 Pembangunan Jalan Margaluyu (makam rancakole - Kec Pataruman m' APBN/DAK
Cikadongdong) 1000 2,000,000,000
1 03 15 08 Pembangunan Jalan Bebedahan Kec Purwaharja 1850 m' 3,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 09 Pembangunan Jalan Cukangdaleum lanjutan Kec Purwaharja 900 m' 500,000,000 APBD KOTA
1 03 15 10 Pembangunan Jalan Bojongkantong-Muktisari-Batas Kota Kec.Langensari 4000 m' 10,000,000,000 APBD KOTA

Pembangunan Jembatan Jumlah Jembatan Yang 4 Unit 53,475,000,000 1 Unit 20,000,000,000


Dibangun
1 03 15 10 Pembangunan Jembatan Cijolang lanjutan (tahap II) Kec Purwaharja 1 Unit 9,000,000,000 APBD Prop
1 03 15 11 Pembangunan Jembatan Citanduy (Sutami) Kec Pataruman 1 Unit 25,000,000,000 APBN
03 15 12 Pembangunan Jembatan Karangpucung-KedungAmpel 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 13 Pembangunan Jembatan Ds.Cibeureum-Situleutik 1 Unit 1,000,000,000 APBN/DAK
03 15 14 Pembangunan Jembatan Citanduy (Doboku) Kec. Pataruman 1 Unit 17,475,000,000 APBN/DAK

Peningkatan Jalan 44,902 m' 42,375,000,000 5150 m' 7,300,000,000


1 03 15 14 Peningkatan Jalan Cigadung Kec Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 15 Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 16 Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 4000 m' 2,800,000,000 APBN/DAK
1 03 15 17 Peningkatan Jalan Veteran Kec. Pataruman 1900 m' 1,400,000,000 APBN/DAK
1 03 15 18 Peningkatan Jalan Sinargalih Kec Langensari 500 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 19 Peningkatan Jalan Parto Atmojo Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 20 Peningkatan Jalan Industri Kec Langensari 900 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 21 Peningkatan Jalan Alun-alun Langensari Kec Langensari 900 m' 450,000,000 APBN/DAK
1 03 15 22 Peningkatan Jalan Sudirman Kec Langensari 400 m' 200,000,000 APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 15 23 Peningkatan Jalan Roy II Kec Langensari 1800 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 24 Peningkatan Jalan Citapen-Cukangdalem Kec Purwaharja 1000 m' 750,000,000 APBN/DAK
1 03 15 25 Peningkatan Jalan Waringinsari Kec Langensari 1900 m' 1,500,000,000 APBD Prop
1 03 15 26 Peningkatan Jalan Juhadi Kec Langensari 350 m' 175,000,000 APBN/DAK
1 03 15 27 Peningkatan Jalan Priagung Kec. Banjar 2500 m' 4,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 28 Peningkatan Jalan Binangun tahap III Kec. Pataruman 1250 m' 1,200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 29 Peningkatan Jalan Cukang Dalem lanjutan Kec Purwaharja 1000 m' 500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 30 Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m' 350,000,000 APBN/DAK
1 03 15 31 Peningkatan Jalan Patrol Kec. Banjar 4000 m' 1,650,000,000 APBN/DAK
1 03 15 32 Peningkatan Jalan Tembungkerta Kec. Pataruman 1200 m' 2,300,000,000 APBN/DAK
1 03 15 33 Peningkatan Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 1000 m' 1,250,000,000 APBN/DAK
1 03 15 34 Peningkatan Jalan Muktisari II Kec Langensari 2250 m' 4,500,000,000 APBN/DAK
1 03 15 35 Peningkatan Jalan Cibeureum-Patrol Kec. Banjar 1000 m' 700,000,000 APBN/DAK
1 03 15 36 Peningkatan Jalan Ganesa Kec Langensari 300 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 15 37 Peningkatan Jalan Rancawati Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 38 Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 39 Peningkatan Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 40 Peningkatan Jalan Parung Kec. Banjar 1500 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 41 Peningkatan Jalan Pedati Kec. Banjar 1500 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 42 Peningkatan Jalan Situsaeur Kec. Banjar 750 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 43 Peningkatan Jalan Rancamaneuh Kec Langensari 3050 m' 2,050,000,000 APBN/DAK
1 03 15 44 Peningkatan Jalan Kedungwaringin Kec Langensari 1300 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 45 Peningkatan jalan Kedungpulung Kec. Banjar 2000 m' 2,000,000,000 APBN/DAK
1 03 15 46 Peningkatan jalan Makam Muktisari Kec Langensari 417 m' 500,000,000 APBN/DAK

Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 10 Paket 800,000,000


1 03 15 47 Perencanaan Jalan dan Jembatan 5 Paket 250,000,000 APBD Kota

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong Saluran Drainase Yang 2,050,000,000


Dibangun

Pembangunan Drainase Jalan 1,600 m3 2,050,000,000 3538 m3 2,830,000,000


1 03 16 01 Pembangunan Drainase Jalan Kapten Jamhur Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 02 Pembangunan Drainase Jalan Muh. Hamim Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 03 Pembangunan Drainase Jalan Peta Kec. Banjar 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 04 Pembangunan Drainase Jalan Banjar - Langensari Kec. Pataruman 400 m3 400,000,000 APBD Kota
1 03 16 05 Pembangunan Drainase Jalan Bojongkantong Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 16 06 Pembangunan Drainase Jalan Lingkungan Alun - Alun Langensari Kec Langensari 200 m3 200,000,000 APBD Kota
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 16 07 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Situsaeur Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota
1 03 16 08 Pembangunan Drainase Jl. Rejasari Kec Langensari 200 m3 350,000,000 APBD Kota
1 03 16 09 Pembangunan Drainase (plat deker) Jl. Rancawati Kec Langensari 0 m3 150,000,000 APBD Kota

1 03 17 Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Dinding Penahan 3,360,000,000


Tanah/Keermir yang
terbangun
Pembangunan Kermeer Jalan 4,350 m3 3,360,000,000 2660 m3 1,121,310,000
1 03 17 01 Pembangunan Keermer Jalan Parung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 02 Pembangunan Keermer Jalan Geriliya Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 03 Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 04 Pembangunan Keermer Jalan Cibonte Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 05 Pembangunan Keermer Jalan TPA Cibeureum Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 06 Pembangunan Keermer Jalan Karang Pucung Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 07 Pembangunan Keermer Jalan Randu Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 08 Pembangunan Keermer Jalan Peta Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 09 Pembangunan Keermer Jalan Jajawar Kec. Banjar 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 10 Pembangunan Keermer Jalan Banjar-Langensari Kec. Langensari 1200 m3 360,000,000 APBD Kota
1 03 17 11 Pembangunan Keermer Jalan Kedungwaringin Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 12 Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 13 Pembangunan Keermer Jalan Bojongsari Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 14 Pembangunan Keermer Jalan Pondok Huni Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 15 Pembangunan Keermer Jalan Sangkuriang Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota
1 03 17 16 Pembangunan Keermer Jalan Rancamaneh Kec. Langensari 210 m3 200,000,000 APBD Kota

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Panjang Jalan Kota Dalam 53,225,000,000
Kondisi Baik
Pemeliharaan Periodik Jalan 13,586 m' 49,475,000,000 17300 m' 18,700,000,000
1 03 18 01 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Alun-alun Langensari Kec. Langensari 280 m' 600,000,000 APBD Kota

1 03 18 02 Pemeliharaan Periodik Jalan Bebedahan Kec. Purwaharja 2,500 m' 625,000,000 APBD Kota
1 03 18 03 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi (Bojongsari - Pasar Kec. Langensari 1,000 m' 5,600,000,000 APBD Prop
Langensari)
1 03 18 04 Pemeliharaan Periodik Jalan Sukahurip Kec. Langensari 667 m' 1,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 05 Pemeliharaan Periodik Jalan Lingkungan Pasar Langensari Kec. Langensari 444 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 06 Pemeliharaan Periodik Jalan BKR II Kec Banjar 720 m' 1,300,000,000 APBN/DAK
1 03 18 07 Pemeliharaan Periodik Jalan Mesjid Agung Langensari Kec. Langensari 100 m' 100,000,000.00 APBD Kota
1 03 18 08 Pemeliharaan Periodik Jalan Purwanegara Kec. Langensari 2000 m' 2,100,000,000 APBN/DAK
1 03 18 09 Pemeliharaan Periodik Jalan Didi kartasasmita Kec Banjar 1080 m' 7,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 10 Pemeliharaan Periodik Jalan Peta Kec Banjar 950 m' 1,000,000,000 APBN/DAK
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 03 18 11 Pemeliharaan Periodik Jalan Wirya - kandang ayam Kec. Pataruman 1000 m' 650,000,000 APBD Kota
1 03 18 12 Pemeliharaan Periodik Jalan Buntu/eks PJKA Kec. Pataruman 550 m' 400,000,000 APBN/DAK
1 03 18 13 Pemeliharaan Periodik Jalan Pasar Banjar timur Kec. Pataruman 135 m' 200,000,000 APBN/DAK
1 03 18 14 Pemeliharaan Periodik Jalan Jamhur Kec Banjar 1190 m' 2,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 15 Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari 400 m' 10,000,000,000 APBN/DAK
1 03 18 16 Pemeliharaan Periodik Jalan Sirna Galih (Blok E) Kec. Pataruman 570 m' 5,500,000,000 APBN/DAK
1 03 18 17 Pemeliharaan Periodik Jalan di Pusat Kota Banjar Tersebar 3440 m' 10,000,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jalan 200 Km 1,250,000,000 200 Km 3,000,000,000


1 03 18 12 Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 200 Km 1,250,000,000 APBD Kota

Pemeliharaan Rutin Jembatan 5 Unit 2,500,000,000 1 Buah 2,500,000,000


1 03 18 13 Rehabilitasi Jembatan Gantung Cikapundung Kec. Banjar 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 14 Rehabilitasi Jembatan gantung Rawayan Kec. Banjar 1 Unit 1,000,000,000 APBD Prop
1 03 18 15 Rehabilitasi Jembatan Sasak Bodas Kec. Langensari 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 16 Rehabilitasi Jembatan Cibureum Kec. Pataruman 1 Unit 500,000,000 APBD Kota
1 03 18 17 Rehabilitasi Jembatan Cadas gantung (Rejasari) Kec. Langensari 1 Unit APBN/DAK

1 03 32 Program Pembebasan dan Penguasaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 1 Paket 850,000,000


2 03 32 01 Pengadaan Tanah 1 Paket 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 42,947,400,000


Ketenagalistrikan
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Rumah tangga Pra KS 1306 KK 2,154,900,000 450 KK 3,592,760,000
yang menggunakan listrik

2 03 17 01 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 02 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 KK 165,000,000 APBD Prop
2 03 17 03 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Banjar Kec Banjar 281 KK 463,650,000 APBD Prop
2 03 17 04 Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kecamatan Langensari Kec. Langensari 825 KK 1,361,250,000 APBD Prop

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan Pedesaan 1182 Titik 14,522,500,000 400 Titik 2,800,000,000

2 03 17 05 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Pataruman Jumlah lokasi yang Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
jalan lingkungan
2 03 17 06 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Banjar Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
2 03 17 07 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Purwaharja Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 08 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Langensari Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000 APBD Kota

2 03 17 09 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000 APBD Kota
2 03 17 10 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Mekarsari Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 11 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Situbatu Kec Banjar 40 Titik 300,000,000 APBD Kota
2 03 17 12 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Balokang Kec Banjar 104 Titik 780,000,000 APBD Kota
2 03 17 13 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Jajawar Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 14 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Cibereum Kec Banjar 35 Titik 262,500,000 APBD Kota
2 03 17 15 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Neglasari Kec Banjar 10 Titik 75,000,000 APBD Kota
2 03 17 16 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Bojongkantong Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 17 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Muktisari Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000 APBD Prop
2 03 17 18 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Langensari Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000 APBD Prop
2 03 17 19 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kujangsari Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000 APBD Prop
2 03 17 20 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Rejasari Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000 APBD Prop
2 03 17 21 Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Waringinsari Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000 APBD Prop

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 2331 Titik 25,500,000,000 80 Titik 2,400,000,000
2 03 17 22 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl. M.Hamim Jumlah lokasi yang 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
terlayani penerangan
2 03 17 23 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln. Balokang jalan umum 18 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 24 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jln Pangadegan Kec Pataruman 19 Titik 200,000,000 APBD Kota
2 03 17 25 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Sukarame Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 26 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H Mustofa Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 27 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Citamiang Kec. Langensari 72 Titik 800,000,000 APBD Prop

2 03 17 28 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purnomosidi Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 29 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Langensari Kec. Langensari 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
2 03 17 30 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Raya Banjar - Kec Pataruman 180 Titik 2,000,000,000 APBD Prop
Pangandaran
2 03 17 31 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kawasan Spot Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
Center
2 03 17 32 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Purwanegara Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 33 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Patrol Kec Banjar 72 Titik 800,000,000 APBD Prop
2 03 17 34 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan K.H M Harun Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 35 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Cimaragas Kec Banjar 198 Titik 2,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 36 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Peta Kec Banjar 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 37 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Batulawang Kec Pataruman 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 38 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Geriliya Kec. Langensari 136 Titik 1,400,000,000 APBD Prop
2 03 17 39 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Rejasari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop
2 03 17 40 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kujangsari Kec. Langensari 108 Titik 1,200,000,000 APBD Prop

2 03 17 41 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pataruman Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000 APBD Prop

2 03 17 42 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Banjar - Kec Pataruman 20 Titik 200,000,000 APBD Prop
Langensari
2 03 17 43 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Tentara Pelajar Kec Pataruman 30 Titik 300,000,000 APBD Prop

2 03 17 44 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Masjid Agung Kec Banjar 15 Titik 150,000,000 APBD Prop

2 03 17 45 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Husen Karta Kec Banjar 40 Titik 400,000,000 APBD Prop
Sasmita
2 03 17 46 Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Pelita Kec. Langensari 135 Titik 1,350,000,000 APBD Prop
Perkiraan Maju Rencana Tahun
Rencana Tahun 2017 (Tahun Rencana)
2018
Urusan/Bidang Urusan Pemerintahan Daerah dan Indikator Kinerja Catatan
Kode Program/Kegiatan Program/Kegiatan Penting
Target Capaian Kebutuhan Dana/Pagu Target Capaian Kebutuhan
Lokasi Kinerja Indikatif Sumber Dana Kinerja Dana/Pagu Indikatif

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) 27 Tiang 270,000,000 20 Tiang 200,000,000
2 03 17 47 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 10 Tiang 100,000,000 APBD Kota

2 03 17 48 Pengembangan Jaringan Listrik (SUTR) Kecamatan Banjar Kec Banjar 17 Tiang 170,000,000 APBD Kota

Pemasangan Gardu Cantol 50 KVA 0 Titik - 2 Unit 260,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Titik 500,000,000 844 Titik 480,000,000
2 03 17 49 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar Titik 500,000,000 APBD Kota

TOTAL 316,010,200,000

Banjar, Juni 2016


41,732,800,000 Kepala Dinas Pekerjaan Umum
APBD KOTA :
Kota Banjar
Sekretariat 6,537,800,000
PSDA 21,400,000,000
TAMBEN 12,525,000,000
UPTD 1,270,000,000

APBD Propinsi 99,972,400,000 Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.1
REKAPITULASI EVALUASI HASIL PELAKSANAAN RENJA OPD DAN
PENCAPAIAN RENSTRA OPD S/D TAHUN 2019 (Tahun Berjalan)*
KOTA BANJAR

NAMA OPD : DINAS PEKERJAAN UMUM, PENATAAN RUANG, PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan
Realisasi Target
Indikator Kinerja Target Program
Urusan/Bidang Urusan Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program Program (Renstra OPD) Program dan dan Kegiatan Tingkat
Kegiatan (outcomes)/ Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan (output) Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat 2018) Program dan Kegiatan Realisasi
d tahun 2016
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 Urusan Pemerintahan Wajib
1 03 Bidang Urusan Pemerintahan
Pekerjaan Umum
1 03 01 Program Pelayanan Administrasi Terpenuhinya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Perkantoran layanan
administrasi
perkantoran sesuai
kebutuhan

1 03 02 Program Peningkatan Sarana Dan Tersedianya sarana 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Prasarana Aparatur parasarana aparatur
sesuai kebutuhan

1 03 03 Program Peningkatan Disiplin Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Aparatur Disiplin Aparatur
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 03 05 Program Peningkatan Kapasitas Meningkatnya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Sumber Daya Aparatur kapasitas sumber
daya aparatur

1 03 06 Program Peningkatan Tersedianya 100% 100% 100% 100% 100.00% 100% 100% 100.00%
Pengembangan Sistem Pelaporan dokumen
Capaian Kinerja dan Keuangan perencanaan,
pelaporan capaian
kinerja dan
keuangan secara
tertib

1 03 15 Program Pembangunan Jalan dan Panjang Jalan dan


Jembatan Jembatan Yang
Terbangun

1 03 15 Pembangunan Jalan 10,214 m 6,365 m 2300 m 7447 m 323.78% 2000 m 15,812 m 154.81%

1 03 15 Pembangunan Jembatan 8 Unit 8 Unit 0 Unit 1 Unit #DIV/0! 1 Unit 10 Unit 125.00%

1 03 15 Peningkatan Jalan 29,200 m' 64,191 m' 5,400 m' 11,253 m' 208.39% 5,150 m' 80,594 m' 276.01%

1 03 15 Perencanaan Jalan dan Jembatan 57 Paket 25 Paket 10 Paket 4 Paket 40.00% 11 Paket 40 Paket 70.18%
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 03 16 Program Pembangunan Saluran Saluran Drainase
Drainase/Gorong-Gorong Yang Dibangun

Pembangunan Drainase Jalan 13,566 m3 8,527.90 m3 1975 m3 3717.39 m3 188.22% 3,538 m3 15,783 m3 116.34%

1 03 17 Program Pembangunan Dinding Penahan


Turap/Talud/Bronjong Tanah/Keermir yang
terbangun

Pembangunan Keermer Jalan 17,610 m3 8,720.29 m3 2660 m3 2839.69 m3 106.76% 2,660 m3 14,220 m3 80.75%

1 03 18 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Panjang Jalan Kota 99,70 % % % % % %


Jalan dan Jembatan Dalam Kondisi Baik

Pemeliharaan Rutin Jalan 950 Km 475 Km 200 Km 85.66 Km 42.83% 200 Km 760.66 Km 80.07%

Pemeliharaan Rutin Jembatan 10 Buah 2 Buah 2 Buah 4 Buah 200.00% 1 Buah 7 Buah 70.00%

Pemeliharaan Periodik Jalan 61,230 m' 47,877 m' 10,800 m' 10,981.50 m' 101.68% 17,300 m' 76,159 m' 124.38%

1 03 23 Program Peningkatan Sarana dan Meningkatnya


Prasarana Kebinamargaan ketersediaan alat
kebinamargaan

Pengadaan Alat Berat/Laboratorium 5 Paket 6 Paket 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket 8 Paket 160.00%

Pemeliharaan Alat 5 Paket 5 Paket 1 Paket 2 Paket 200.00% 1 Paket 8 Paket 160.00%
Berat/Laboratorium
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 03 24 Program Pengembangan dan Persentase jaringan
Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa irigasi dalam kondisi
dan Jaringan Pengairan Lainnya baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 11 Paket 16 Paket 2 Paket 4 Paket 200.00% 2 Paket 22 Paket 200.00%

Pembangunan Saluran Pasangan 11,618 m' 5356.4 m' 1000 m' m' 0.00% 1,000 m' 6,356 m' 54.71%

Rehabilitasi Saluran Pasangan 30,350 m' 1,505 m' 7500 m' m' 0.00% 7,500 m' 9,005 m' 29.67%

Peningkatan Saluran Tersier 25,937 m' 13,812 m' 4,908 m' 4,536.85 m' 92.44% 4,908 m' 23,257 m' 89.67%

Pembangunan Irigasi Pedesaan 7,127 m' 4,873.94 m' 2,008 m' 2,364.80 m' 117.77% 2,008 m' 9,247 m' 129.74%

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi 25 Paket 15 Paket 5 Paket 4 Paket 80.00% 5 Paket 24 Paket 96.00%

1 03 28 Program Pengendalian Banjir Saluran pembuang


yang terbangun

Perencanaan Saluran Pembuang T-1 14 Paket 11 Paket 3 Paket 0 Paket 0.00% 3 Paket 14 Paket 100.00%

Pembangunan Saluran 54,082 m' 22,253.01 m' 10,745 m' 4,115 m' 38.29% 10,745 m' 37,113 m' 68.62%

Pemeliharaan Rutin Saluran 8000 m' 2,397.40 m' 2000 m' 530.94 m' 26.55% 2000 m' 4928.34 m' 61.60%
Pembuang
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


Penataan Kawasan Bendung 248 m 273.4 m m m 0.00% 0m 273.4 m 110.24%
Situleutik

1 03 16 Program Pembangunan Saluran Tersedianya Sistem


Drainase/Gorong-gorong Jaringan Drainase
Skala Kawasan dan
Skala Kota

Pembangunan/Perbaikan Saluran 5,000 m 50,430.85 m 5,000 m 6,370 m 127.40% 5,000 m 61,801 m 1236.02%
Drainase/Gorong-gorong

1 03 27 Program pengembangan kinerja


pengelolaan air minum dan air
limbah
Penyediaan prasarana dan sarana air 45 Unit 15 Unit 10 Unit 14 Unit 140.00% 5 Unit 34 Unit 75.56%
limbah

Pengembangan Sistem distribusi air 24 paket 28 paket 1 paket 5 paket 500.00% 1 paket 34 paket 141.67%
minum
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 03 29 Program pengembangan wilayah
strategis dan cepat tumbuh

Perencanaan pengembangan infrastruktur 78 dok 76 dok 4 dok 7 dok 175.00% 5 dok 88 dok 112.82%

Pembangunan/peningkatan 49 Paket 53 Paket 4 Paket 5 Paket 125.00% 3 Paket 61 Paket 124.49%


infrastruktur

Penomoran Bangunan 3 Paket 1 Paket 1 Paket 0 Paket 0.00% 1 Paket 2 Paket 66.67%

Pembinaan Jasa Kontruksi 5 Paket 3 Paket 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket 5 Paket 100.00%

Program Penataan Bangunan dan


Lingkungan

Penyusunan Dokumen HSBGN 5 dok 1 dok 1 dok 0 dok 0.00% 1 dok 2 dok 40.00%

1 03 29 Program Perencanaan Tata Ruang Tersusunnya


Dokumen

Penyusunan rencana teknis ruang kawasan 31 Dok 16 Dok 6 Dok 0 Dok 0.00% 6 Dok 22 Dok 70.97%

1 03 32 Program Pengendalian
Pemanfaatan Ruang
Penyusunan prosedur dan manual 9 dok 6 dok 2 dok 1 dok 50.00% 2 dok 9 dok 100.00%
pengendalian pemanfaatan ruang

Sinergitas Ketataruangan 4 dok 2 dok 1 dok 0 dok 0.00% dok 2 dok 50.00%
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)


1 Urusan Wajib
1 03 Urusan Perumahan Rakyat dan
Kawasan Permukiman
1 03 29 Program Lingkungan Perumahan
Sehat

Penyediaan Sarana Air Bersih dan 37 Titik 26 Titik 6 Titik 4 Titik 66.67% 4 Titik 34 Titik 91.89%
Sanitasi Dasar

Penyehatan Lingkungan 6 Kawasan 4 Kawasa 1 Kawasan 1 Kawasan 100.00% 1.00% Kawasan 5.01 Kawasan 83.50%

Verifikasi Pembangunan Perumahan 100 % 100 % 100 % 100 % 100.00% 100 % 300 % 300.00%
Masyarakat Berpenghasilan Rendah

Penataan Kawasan Permukiman 138 Ha 228.95 Ha 10 Ha 21.87 Ha 218.70% 10 Ha 260.82 Ha 189.00%


Kumuh

Pembangunan Prasarana dan Sarana 49,100 m' 51,200 m' 1,500 m' 9,748.45 m' 649.90% 1,500 m' 62,448.45 m' 127.19%
Rumah Sederhana Sehat

1 Urusan Wajib
1 03 Urusan Pertanahan
1 03 32 Program Penataan penguasaan,
pemilikan, penggunaan dan
pemanfaatan tanah

Penataan penguasaan, pemilikan , 14 Dok 13 Dok 3 Dok 0 Dok 0.00% 3 Dok 16 Dok 114.29%
penggunaan dan pemanfaatan
tanah
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)

Pengadaan Lahan 4 Paket 1 Paket 1 Paket 1 Paket 100.00% 1 Paket 3 Paket 75.00%

2 Urusan Pemerintahan Pilihan


2 03 Urusan Energi dan Sumberdaya
Mineral
2 03 17 Program Pembinaan dan
Pengembangan Bidang
Ketenagalistrikan

Pemasangan Listrik Masuk Desa Rumah Tangga Pra 3,900 kk 2,535 kk 500 kk 635 kk 127.00% 450 kk 3,620 kk 92.82%
(LISDES) KS yang
Menggunakan
Listrik

Pemasangan Penerangan Jalan Jumlah lokasi yang 2,000 Titik 567 Titik 400 Titik 0 Titik 0.00% 400 Titik 967 Titik 48.35%
Lingkungan dan Jalan Pedesaan terlayani
penerangan jalan
lingkungan

Pemasangan Penerangan Jalan Jumlah lokasi yang 400 Titik 625 Titik 80 Titik 0 Titik 0.00% 80 Titik 705 Titik 176.25%
Umum (PJU) terlayani
penerangan jalan
umum

Pengembangan Jaringan Listrik Jumlah Saluran 100 Tiang 46 Tiang 20 Tiang 427 Tiang 2135.00% 20 Tiang 493 Tiang 493.00%
(SUTR) Udara Tegangan
Rendah (SUTR) yang
terpasang
Target dan Realisasi Kinerja Program dan Kegiatan Perkiraan Realisasi Capaian Target
Tahun Lalu (n-2) Renstra OPD s/d tahun berjalan

Indikator Kinerja Realisasi Target Target Program


Urusan/Bidang Urusan Program Target Kinerja Capaian Kinerja Hasil dan Kegiatan
Kode Pemerintahan daerah dan Program/ Program (Renstra OPD) Program dan Tingkat
(outcomes)/ (Renja OPD tahun Realisasi Capaian Capaian
Kegiatan Kegiatan (output) Tahun 2018 Keluaran Kegiatan s/ 2018)
d tahun 2016 Target Renja OPD Realisasi Renja OPD Tingkat Program dan Kegiatan Realisasi
tahun 2017 tahun 2017 Realisasi (%) s/d tahun berjalan Target
(tahun 2018) Renstra
(%)

1 2 3 4 5 6 7 8=(7/6) 9 10=(5+7+9) 11 (10/4)

Pemasangan Gardu Cantol 50 kva Jumlah Daya Listrik 10 Unit 2 Unit 2 Unit 34 Unit 1700.00% 2 Unit 38 Unit 380.00%
yang Terpasang

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin 4,220 Titik 2,538 Titik 844 Titik 342 Titik 40.52% 844 Titik 1,186 Titik 28.10%
PJU

Banjar, 2018
Kepala DPUPRPKP
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
TABEL II.2
PENCAPAIAN KINERJA PELAYANAN DINAS PEKERJAAN UMUM, PENATAAN RUANG, PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN
KOTA BANJAR

SPM/Standar Target Renstra Realisasi Capaian Proyeksi Catatan


NO Indikator IKK
nasional Tahun 2017 Tahun 2018 Tahun 2019 Tahun 2020 Tahun 2017 Tahun 2018 Tahun 2019 Tahun 2020 Analisis
1 2 3 4 6 7 8 9 10 11 12 13 14
I Pelayanan Administrasi Perkantoran

1 Tertib Administrasi Kepegawaian 100% 100% 100%


2 Tertib Administrasi Keuangan 100% 100% 100%
3 Tertib Administrasi Program, Evaluasi dan Pelaporan 100% 100% 100%

II Pelayanan Jalan
1 Panjang Jalan Yang Dibangun 2,300 m 2,000 m 7447 m
2 Persentase Panjang Jalan Dalam Kondisi Baik 99.0% 99.7% 93.07%
3 Jumlah Jembatan Yang Dibangun - 1 bh 1 bh
4 Saluran Drainase Yang Dibangun 1,975 m3 3,538 m3 3717.39 m3
5 Keermer Yang Dibangun 2,660 m3 5,140 m3 2839.69 m3
III Pelayanan Pengairan
1 Persentase Jaringan Irigasi Dalam Kondisi Baik 75.28% 79.99% 66.29%
2 Panjang Saluran Pembuang Yang Dibangun 10,745 m' 12,193 m' 4114.74 m'

IV Pelayanan Cipta Karya


1 Tersedianya sistem jaringan drainase skala kawasan 5.000 m 5.000 m 6370 m
dan skala kota
2 Peningkatan Rumah Tangga Pengguna Air Bersih 87.45% 87.57% 86.08%
3 Peningkatan Rumah Tangga Bersanitasi 73.65% 74.45% 73.32%
4 Tersedianya Air Baku untuk Memenuhi Kebutuhan 79.00% 80.00% 87.89%
Pokok Minimal Sehari-hari
5 Tersedianya Prasarana, Sarana dan Utilitas Perumahan 6.000 m 6.000 m 9.748 m
yang Sehat dan Aman
6 Tersedianya Sistem Air Limbah Setempat yang 72.43% 72.64% 73.32%
memadai
7 Tersedianya Sistem Air Limbah Skala Komunitas/ 10 Unit 10 Unit 14 unit
Kawasan/Kota
8 Meningkatnya Cakupan Pelayanan Air Minum/ Bersih 20.417 Titik 21.417 Titik 35.110 Titik
Perpipaan
9 Tersedianya Dokumen Perencanaan Pembangunan 4 Dok 5 Dok 7 dok
untuk Mendukung Pembangunan Berkelanjutan

10 Tersedianya Sarana dan Prasarana Penunjang Wilayah 5 Paket 4 Paket 5 paket


Strategis dan Cepat Tumbuh
1 2 3 4 6 7 8 9 10 11 12 13 14
11 Meningkatnya Pelayanan dan Pembinaan Jasa 100% 100% 100%
Konstruksi di Kota Banjar
12 Tersedianya Pedoman Harga Standar Bangunan 100% 100% 100%
Gedung Negara (HSBGN) di Kabupaten/Kota

V Pelayanan Tata Ruang


1 Penurunan Lingkungan Permukiman Kumuh 0.58% 0.56% 0.95%
2 Penurunan Rumah Tidak Layak Huni 4.70% 3.80% 2.66%
3 Dokumen Perencanaan Penataan Ruang Teknis 6 Dok 6 Dok 0 dok
4 Dokumen Pengendalian Pemanfaatan Ruang 3 Dok 3 Dok 1 dok

VI Pelayanan Tamben
1 Rumah Tangga Pra KS Yang Menggunakan Listrik 500 kk 500 kk 635 kk
2 Jumlah Titik/Lokasi Yang Terlayani Penerangan Jalan 400 titik 400 titik 0 Titik
Lingkungan/Desa
3 Jumlah Titik/Lokasi Yang Terlayani Penerangan Jalan 80 titik 80 titik 0 Titik
Umum (PJU)
4 Jumlah Saluran Udara Tegangan Rendah (SUTR) yang 20 tiang 20 tiang 427 Tiang
Terpasang
5 Jumlah Daya Listrik Yang Terpasang 2 unit 2 unit 34 unit

Banjar, 2018
Kepala DPUPRPKP
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar


Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Program Pelayanan Administrasi Terpenuhinya layanan


A Dinas PU administrasi perkantoran 100 % 4,703,000,000
Perkantoran sesuai kebutuhan

Tersedianya Jasa Surat


Menyurat
Tersedianya Jasa
Komunikasi Sumber Daya
Air dan Listrik

Tersedianya Jasa Jaminan


Barang Milik Daerah

Tersedianya jasa
pemeliharaan dan
perizinan kendaraan
dinas/operasional

Tersedianya Jasa
Administrasi Keuangan

Tersedianya Jasa
Kebersihan Kantor

Tersedianya Jasa
Perbaikan Peralatan Kerja

Tersedianya Alat Tulis


Kantor
Tersedianya Barang
Cetakan dan
Penggandaan

Tersedianya Komponen
Instalasi
Listrik/Penerangan
Bangunan Kantor

Tersedianya Peralatan
Rumah Tangga
Tersedianya Bahan
Bacaan dan Peraturan
Perundang-undangan
Tersedianya Makanan
dan Minuman

Lancarnya Koordinasi
Dengan Instansi Terkait
Kegiatan Di Dinas PU

Tersedianya Jasa Tenaga


Pendukung Administrasi/
Teknis Perkantoran

Tersedianya Jasa
Iklan/Publikasi
Tersedianya Jasa
Pengamanan Kantor

Tersedianya Jasa
Informasi rencana Umum
Pengadaan (RUP)

Program Peningkatan Sarana Dan Tersedianya sarana


B Dinas PU parasarana aparatur 100 % 33,850,000,000
Prasarana Aparatur sesuai kebutuhan

Tersedianya peralatan
dan perlengkapan kantor
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Tersedianya
Pemeliharaan
rutin/berkala gedung
kantor

Tersedianya
Pemeliharaan
rutin/berkala kendaraan
dinas/operasional

Terbangunnya Komplek
Perkantoran Cikadu

- Terbangunnya Gedung
BAPPEDA Kota Banjar

Tertatanya Kantor Dinas


Pekerjaan Umum,
Penataan Ruang,
Perumahan dan Kawasan
Permukiman

Terbangunnya Gedung
Kantor DPMPTSP Kota
Banjar

Terbangunnya
Pembangunan Gedung
Sekretariat Kota Layak
Anak (Lanjutan)

Terbangunnya Gedung
Kantor Kelurahan
Muktisari

Tertatanya Halaman
Kantor Kecamatan Banjar

Tertatanya Halaman
Kantor Kecamatan
Pataruman
Terbangunnya SD
Muktisari
Terbangunnya SLB
Muktisari

Terverifikasinya dan
terbitnya Rekomendasi
Izin Mendirikan
Bangunan di Kota Banjar

Terbangunnya Gedung
Kantor Dinas koperasi
UKM dan Perdagangan

C
Program Peningkatan Disiplin Dinas PU Meningkatnya Disiplin 100 % 400,000,000
Aparatur Aparatur
Tersedianya Pakaian
Dinas Beserta
Perlengkapannya

Tersedianya Pakaian
Khusus Hari-hari Tertentu

D Program Peningkatan Kapasitas Sumber Dinas PU Meningkatnya kapasitas 100 % 100,000,000


Daya Aparatur sumber daya aparatur
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Program Peningkatan Pengembangan Tersedianya dokumen


perencanaan, pelaporan
E Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan capaian kinerja dan 100 % 150,000,000
Keuangan keuangan secara tertib

Tersedianya Laporan
Lakip,LKPJ dan LPPD
Tersedianya Dokumen
pelaporan keuangan
semesteran SKPD

Tersedianya Dokumen
pelaporan keuangan
akhir tahun SKPD

Tersedianya Dokumen
rencana kerja (Renja)
murni dan perubahan
SKPD

Tersedianya Dokumen
perencanaan anggaran
(RKA) murni dan
Perubahan APBD Kota
dan Propinsi SKPD

Tersedianya Dokumen
Rencana Strategis
(RENSTRA) Tahun 2019-
2023

Program Peningkatan Sarana dan Meningkatnya


F ketersediaan alat 6,441,925,000
Prasarana Kebinamargaan kebinamargaan

1 Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 12 Bulan

2 Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 12 Bulan

Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan


3 laboratorium Dinas PU 12 Bulan

4 Pengadaan alat alat berat Dinas PU tersedianya alat alat berat 12 Bulan

Program Pengembangan dan Persentase Jaringan


G Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa Irigasi Dalam Kondisi
dan Jaringan Lainnya Baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 2 Paket 0

Pembangunan Saluran Irigasi 1000 m' m' 0

Rehabilitasi Saluran Pasangan 7500 m' m' 0

Peningkatan Saluran Tersier 4908 m' m' 14,550,000,000

Pembangunan Saluran Irigasi 2008 m' 3,000,000,000


Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Rehabilitasi/pemeliharaan jaringan irigasi 5 Paket 800,000,000

H
Program pengembangan kinerja
pengelolaan air minum dan air limbah

Penyediaan prasarana dan sarana air limbah 2,600,000,000

Pengembangan Sistem distribusi air Tersedianya Sistem 24,600,000,000


minum Distribusi air minum

Pembangunan Infrastruktur Air Bersih/ Tersedianya Sistem


400,000,000
Air Minum Distribusi air minum

Saluran pembuang yang


I Program Pengendalian Banjir terbangun
Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000

Pembangunan Saluran 10.745 m' 58,394,572,000


Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang Tersedianya Saluran 600 m' 800,000,000


Pembuang

J
Program pengembangan wilayah
strategis dan cepat tumbuh

Perencanaan pengembangan Tersedianya


infrastruktur Perencanaan 17 Dok 1,925,000,000
Infrastruktur
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Pembangunan/peningkatan infrastruktur Tersedianya Infrastruktur 46 Paket 194,850,000,000

Meningkatnya sarana dan


prasarana olahraga

Terlaksananya
Penomoran Bangunan Kegiatan Penyehatan 450,000,000
Lingkungan

terlaksananya
Pembinaan Jasa Kontruksi pelatihan dan sertifikasi 50,000,000
tukang jasa konstruksi

J Program Perencanaan Tata Ruang

Penyusunan rencana teknis ruang


Tersusunnya Dokumen 350,000,000
kawasan
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

K
Program Pengendalian Pemanfaatan Tersedianya Infrastruktur 1,485,000,000
Ruang
Penyusunan prosedur dan manual
pengendalian pemanfaatan ruang Tersusunnya Dokumen

Sinergitas Ketataruangan Tersusunnya Dokumen 50,000,000

K
Program Lingkungan Perumahan
Sehat
Pembangunan Sarana Prasarana Rumah terlaksananya kegiatan 500,000,000
Sehat penyehatan lingkungan

Verifikasi Pembangunan Perumahan terverifikasinya


pembangunan 60,000,000
Masyarakat Berpenghasilan Rendah
perumahan

terfasilitasinya program
Fasilitasi Program Kota tanpa Kumuh kotaku 60,000,000

Pembangunan Sarana Prasarana Rumah tersedianya sarana


32,050,000,000
Sehat prasarana rumah sehat
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

URUSAN PERTANAHAN
Program Penataan penguasaan,
J pemilikan, penggunaan dan
pemanfaatan tanah

Penataan penguasaan, pemilikan , Tersedianya Sistem


Informasi Bank tanah 225,000,000
penggunaan dan pemanfaatan tanah
(SIMBATA)

Pengadaan Lahan Tersedianya Lahan 5,500,000,000


Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

K
Program Pembangunan Jalan dan Panjang Jalan yang
Jembatan Dibangun
Pembangunan Jalan 18468 m' 29,300,000,000

Pembangunan Jembatan tersedianya jembatan 6 Unit 10,750,000,000

Peningkatan Jalan 5400 m' 80,210,000,000


Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Perencanaan Jalan dan Jembatan 10 Paket 650,000,000

Program Pembangunan Saluran Drainase/ Saluran Drainase Yang


J Gorong-Gorong DiBangun

Pembangunan Drainase Jalan 3105 m3 2,200,000,000

Pembangunan saluran
Terbangunan Drainase 35100 m3 42,800,000,000
drainase/goronggorong
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Tersedianya gorong
Perbaikan Drainase/Goronggorong 2400 m3 3,000,000,000
gorong dan trotoarisasi

K Program Pembangunan Kermeer Yang Dibangun


Turap/Talud/Bronjong
Pembangunan Kermeer Jalan 15,571 m3 12,610,000,000
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

L
Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Persentase Panjang Jalan
Jalan dan Jembatan Dalam Kondisi baik
Tersedianya Jalan
Pemeliharaan Periodik Jalan dalam kondisi baik 23,220 m' 20,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan 60 Km 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jembatan 6 buah 500,000,000

URUSAN ENERGI DAN SUMBER DAYA


MINERAL
Program Pembinaan dan
N Pengembangan Bidang
Ketenagalistrikan

Tersedianya Penerangan
Pemasangan Penerangan Jalan Non PJU 119 Titik 1,166,000,000
Jalan Non PJU

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 453 KK 831,700,000

Pemasangan Penerangan Jalan 1182 Titik 14,522,500,000


Lingkungan dan Jalan Pedesaan
Rancangan Awal RKPD
No
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Pagu Indikatif (Rp)

Pemasangan Penerangan Jalan Umum Tersedianya Penerangan


461 Titik 3,800,000,000
(PJU) Jalan Non PJU

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 301 Titik 2,250,000,000

TOTAL 615,234,697,000
Tabel II.4
Review Terhadap Rancangan Awal RKPD tahun 2018
Kota Banjar

Hasil Analisis Kebutuhan


Kebutuhan Dana
Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian
(Rp,000)

Terpenuhinya layanan
administrasi
Program Pelayanan Administrasi Perkantoran perkantoran sesuai
100 % 4,703,000,000
kebutuhan

Penyediaan jasa surat menyurat Dinas PU 12 bulan 7,500,000

Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan


Dinas PU 12 bulan 3,000,000,000
listrik

Penyediaan jasa jaminan barang milik daerah Dinas PU 5 unit 25,000,000

Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan


Dinas PU unit 35,000,000
kendaraan dinas/operasional

Penyediaan jasa administrasi keuangan Dinas PU 6 cek 300,000

orang/
Penyediaan jasa kebersihan kantor Dinas PU 4 70,000,000
paket

Penyediaan jasa perbaikan peralatan kerja Dinas PU 1 paket 15,000,000

Penyediaan alat tulis kantor Dinas PU 12 bulan 90,000,000

Penyediaan barang cetakan dan penggandaan Dinas PU 12 bulan 50,000,000

Penyediaan komponen instalasi listrik/penerangan


Dinas PU 12 bulan 4,000,000
bangunan kantor

Penyediaan peralatan rumah tangga Dinas PU 12 bulan 3,000,000

Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-


Dinas PU 12 bulan 43,200,000
undangan

Penyediaan makanan dan minuman Dinas PU 360 porsi 10,000,000

Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi ke luar daerah Dinas PU 12 bulan 450,000,000

Penyediaan jasa tenaga pendukung administrasi/teknis Dinas PU 114 orang 778,000,000


Perkantoran

Penyediaan jasa iklan/publikasi Dinas PU 12 bulan 30,000,000

Penyediaan jasa pengamanan kantor Dinas PU 8 orang 80,000,000

Penyediaan Jasa Informasi rencana Umum Pengadaan Dinas PU 12 bulan 12,000,000


(RUP)

Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Tersedianya sarana


parasarana aparatur 100 % 33,850,000,000
Aparatur sesuai kebutuhan

Tersedianya peralatan
Pengadaan peralatan dan perlengkapan kantor Kec. Purwaharja dan perlengkapan 12 bulan 200,000,000
kantor
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Tersedianya
Pemeliharaan
Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor Kec. Langen rutin/berkala gedung 12 bulan 200,000,000
kantor

Tersedianya
Pemeliharaan
Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan
dinas/operasional Kec. Banjar rutin/berkala 12 bulan 300,000,000
kendaraan
dinas/operasional

Terbangunnya Komplek
Pembangunan Komplek Perkantoran Cikadu Kel. Karangpanimbal 1 Paket 10,000,000,000
Perkantoran Cikadu

- Terbangunnya
Pembangunan Gedung BAPPEDA Kota Banjar Kel. Hegarsari Gedung BAPPEDA Kota 1 Paket 10,000,000,000
Banjar

Tertatanya Kantor
Dinas Pekerjaan Umum,
Penataan Kantor Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Kota Banjar Penataan Ruang, 1 Paket 2,000,000,000
Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman
Perumahan dan
Kawasan Permukiman

Terbangunnya Gedung
Pembangunan Gedung Kantor DPMPTSP Kota Banjar Kota Banjar Kantor DPMPTSP Kota 1 Paket 1,000,000,000
(Lanjutan)
Banjar

Terbangunnya
Pembangunan Gedung Sekretariat Kota Layak Anak Pembangunan Gedung
Kel. Banjar 1 Paket 1,000,000,000
(Lanjutan) Sekretariat Kota Layak
Anak (Lanjutan)

Terbangunnya Gedung
Pembangunan Gedung Kantor Kelurahan Muktisari Kel. Muktisari Kantor Kelurahan 1 Paket 1,500,000,000
Muktisari

Tertatanya Halaman
Penataan Halaman Kantor Kecamatan Banjar Kec. Banjar Kantor Kecamatan 1 Paket 500,000,000
Banjar

Tertatanya Halaman
Penataan Halaman Kantor Kecamatan Pataruman Kec. Pataruman Kantor Kecamatan 1 Paket 500,000,000
Pataruman
Terbangunnya SD
Pembangunan SD Muktisari Kel. Muktisari Muktisari 1 Paket 2,000,000,000

Terbangunnya SLB
Pembangunan SLB Muktisari Kel. Muktisari Muktisari 1 Paket 1,000,000,000

Terverifikasinya dan
terbitnya Rekomendasi
Verifikasi dan Rekomendasi Izin Mendirikan Bangunan se-kota Banjar Izin Mendirikan 2 Paket 50,000,000
Bangunan di Kota
Banjar

Pembangunan Gedung dan Rehabilitasi Gedung Kantor Terbangunnya Gedung


Kota Banjar Kantor Dinas koperasi 1 paket 3,600,000,000
Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan
UKM dan Perdagangan

Meningkatnya Disiplin
Program Peningkatan Disiplin Aparatur Aparatur
400,000,000

Pengadaan Pakaian Dinas Beserta Perlengkapannya Dinas PU 1 Paket 200,000,000

Pengadaan Pakaian Khusus Hari-hari Tertentu Dinas PU 1 Paket 200,000,000

Meningkatnya
Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya kapasitas sumber daya 100,000,000
Aparatur aparatur

Bimbingan Teknis Implementasi Peraturan Perundang- Dinas PU 12 Bulan 100,000,000


undangan
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Tersedianya dokumen
Program Peningkatan Pengembangan Sistem perencanaan, pelaporan
150,000,000
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan capaian kinerja dan
keuangan secara tertib

Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar


Dinas PU 3 dok 20,000,000
realisasi kinerja SKPD

Penyusunan pelaporan keuangan semesteran SKPD Dinas PU 1 dok 10,000,000

Penyusunan pelaporan keuangan akhir tahun SKPD Dinas PU 1 dok 10,000,000

Penyusunan rencana kerja SKPD Dinas PU 2 dok 25,000,000

Penyusunan perencanaan anggaran SKPD Dinas PU 4 dok 35,000,000

Penyusunan Rencana Strategis (RENSTRA) Tahun 2019- Dinas PU 1 dok 50,000,000


2023

Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Meningkatnya


Kebinamargaan ketersediaan alat 4 Paket 6,441,925,000
kebinamargaan

Pengadaan Alat Pendukung Laboratorium Dinas PU 1 Paket 200,000,000

Rehabilitasi/ pemeliharaan alat-alat berat Dinas PU 1 Paket 150,000,000

Rehabilitasi/ pemeliharaan peralatan laboratorium Dinas PU 1 Paket 80,000,000

Pengadaan alat alat berat Dinas PU 1 Paket 6,011,925,000

Program Pengembangan dan Pengelolaan Persentase Jaringan


Irigasi Dalam Kondisi 18,350,000,000
Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Lainnya Baik

Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 0 Paket 0


Perencanaan Jaringan Irigasi T-1 0 Paket 0

Pembangunan Saluran Irigasi 0 m' 0


Pembangunan Saluran Pasangan BSA.1 ka 0 m' 0
Pembangunan Saluran Pasangan CJ.1 ka 0 m' 0

Rehabilitasi Saluran Pasangan 0 m' 0

Peningkatan Saluran Tersier 9750 m' 14,550,000,000


Peningkatan Saluran Tersier BSA.5 Kiri Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BSA 2 T.1 Kanan 300 m' 500,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BSA 4 Kanan 1200 m' 1,500,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BPT. 2 kiri 1600 m' 1,000,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BPT. 3 Kiri 800 m' 1,000,000,000
Peningkatan Saluran Tersier BSA. 4T. 1 Kanan 800 m' 1,000,000,000
Peningkatan D.I Karangsari Kec Pataruman 1500 m' 3,600,000,000
Peningkatan D.I Rancasemut Kec Langensari 500 m' 1,300,000,000
Peningkatan D.I Pamongkoran Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000
Peningkatan D.I Situbatu Kec Banjar 600 m' 1,400,000,000
Peningkatan D.I Cikembang Kec Banjar 1000 m' 750,000,000

Pembangunan Saluran Irigasi 1800 m' 3,000,000,000


Pembangunan Jaringan Irigasi Desa ( Situ Leutik Desa Jajawar. Kec. 800 m' 1,000,000,000
Rancapanggang) Banjar
Pembangunan Irdes Karangsari Kec Pataruman 1000 m' 2,000,000,000
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Rehabilitasi/pemeliharaan jaringan irigasi 5 Paket 800,000,000

Pemeliharaan Rutin Jaringan Irigasi Tersebar 5 Paket 800,000,000

Program pengembangan kinerja pengelolaan air 0 27,600,000,000


minum dan air limbah

Penyediaan prasarana dan sarana air limbah 9 Unit 2,600,000,000


Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi Desa
Balokang Kec Banjar 2 Unit 400,000,000

Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi


Kelurahan Banjar Kec Banjar 1 Unit 200,000,000

Pembangunan Infrastruktur Sanitasi Se-Kota Banjar 2 Unit 500,000,000


Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi Desa
Batulawang Kec. Pataruman 2 Unit 750,000,000

Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi Kec Pataruman 2 Unit 750,000,000


Kelurahan Pataruman

Pengembangan Sistem distribusi air minum Tersedianya Sistem 3,714 m' 24,600,000,000
Distribusi air minum

Pembangunan Jaringan Retikulasi dan Pemasangan SR Tersebar 1 paket 3,000,000,000

SPAL Kec Langensari 3700 m' 3,700,000,000


Pengadaan dan Pemasangan Pipa Distribusi Desa Kec Pataruman 1 paket 600,000,000
Sinartanjung
Optimalisasi SPAM Balokang Patrol Kec Banjar 1 paket 1,000,000,000
Optimalisasi SPAM Purwaharja Kec. Purwaharja 1 paket 1,000,000,000
Optimalisasi IPA Langensari Kec Langensari 1 paket 1,500,000,000
Pembuatan Sumur Bor di Kec. Pataruman Kec Pataruman 5 paket 5,300,000,000
Optimalisasi SPAM Langensari Kec Langensari 1 paket 3,000,000,000
Pembangunan Infrastruktur Air Bersih 1 paket 1,500,000,000
Pengadaan dan Pemasangan Jaringan Pipa Distribusi 1 paket 2,000,000,000
Air Minum Kota Banjar
Pembangunan Jaringan Distribusi Kota Banjar 1 paket 2,000,000,000

Tersedianya Sistem
Pembangunan Infrastruktur Air Bersih/ Air Minum 3 paket 400,000,000
Distribusi air minum
Pembangunan Sumur Bor RT 03 RW 04 Dusun
Kec Pataruman 1 paket 300,000,000
Sukamaju
Sarana Air Bersih / Sumur Bor Dusun
Pagerbatu Kec Pataruman 2 Unit 100,000,000

Saluran pembuang
Program Pengendalian Banjir yang terbangun 59,494,572,000

Perencanaan Saluran Pembuang 3 Paket 300,000,000


Perencanaan Saluran Pembuang T-1 3 Paket 300,000,000

Pembangunan Saluran 49,390 m' 58,394,572,000


Pembangunan Saluran Pembuang Jl. Nahromi Desa Kec Langensari 500 m' 90,000,000
Langensari
Pembangunan Saluran Pembuang Pintusinga Kec Pataruman 350 m' 500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Sindanggalih 1 Kec Langensari 100 m' 150,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Sindanggalih 2 Kec Langensari 80 m' 120,000,000
Pembangunan saluran Pembuang Priagung Kec Pataruman 2000 m' 2,700,000,000
Pembangunan saluran Pembuang Citamiang Kec Langensari 2000 m' 2,430,000,000

Pembangunan Saluran Pembuangan Sayang Kaak Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuangan Mundu Kec Pataruman 1800 m' 2,130,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Kec Pataruman 900 m' 1,500,000,000
Tanjungsukur
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Ciroas Kec Pataruman 69 m' 109,572,000
Pembangunan Bendung Cicalung Kec Pataruman 1 Unit 250,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Desa Langensari (Jl. Kec Langensari 750 m' 135,000,000
Jawi)
Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan Kec Banjar 300 m' 500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Blok Kec Langensari 1000 m' 2,000,000,000
Kulur
Pembangunan Saluran Pembuang Curug Taneuh Kec Pataruman 750 m' 1,500,000,000
Lening Kelurahan Muktisari Kec Langensari 200 m' 40,000,000
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)
Lening Kelurahan Bojongkantong 1 Kec Langensari 1500 m' 1,350,000,000
Lening Kelurahan Bojongkantong 2 Kec Langensari 2000 m' 800,000,000
Lening Kelurahan Bojongkantong 3 Kec Langensari 1000 m' 900,000,000
Lening Kelurahan Bojongkantong 4 Kec Langensari 900 m' 810,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Kelurahan Muktisari Kec Langensari 8150 m' 1,630,000,000
1
Pembangunan Saluran Pembuang Kelurahan Muktisari Kec Langensari 2350 m' 1,175,000,000
2
Pembangunan Saluran Pembuang Kelurahan Muktisari Kec Langensari 150 m' 75,000,000
3
Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Kec Banjar 650 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Sukarahayu I Kec Banjar 1250 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Sukarahayu II Kec Banjar 1500 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Blok Nyumbang Kec Langensari 190 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong Kec Langensari 700 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang AURI Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih Kec Langensari 350 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Cibeet Kec Pataruman 600 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Rancamanuk Kec Langensari 600 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Pagak Kec Pataruman 300 m' 500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Cicalung Hulu Kec Pataruman 400 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Cipaingan Kec Banjar 500 m' 750,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Blok Kulur Kec Banjar 1000 m' 1,250,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Anak Blok Tahu
Kec Banjar 500 m' 1,000,000,000
Tengah
Pembangunan Saluran Pembuang Binangun Kec Banjar 1200 m' 1,500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Ciaren Hulu Kec Pataruman 1000 m' 1,500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum Blok LH Kec Banjar 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Kec Banjar 600 m' 1,000,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibonte Hulu Kec Banjar 1200 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Blok Tahu Hulu Kec Banjar 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Blok E Kec Pataruman 700 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cipaingan Hulu Kec Pataruman 300 m' 500,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cibeber 600 m' 1,000,000,000


Pembangunan Saluran Pembuang Cibeureum 300 m' 500,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Cibuntu 600 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Cikawalu 600 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Cipamuyuran 600 m' 1,000,000,000
Pembangunan Saluran Pembuang Ciroas Kec Pataruman 1000 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Cukanggempol 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Situbatu 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Blok Tahu 600 m' 1,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Rancamaneuh 1000 m' 2,000,000,000

Pembangunan Saluran Pembuang Ciilat 300 m' 500,000,000

Pemeliharaan Rutin Saluran Pembuang 600 m' 800,000,000

Pemeliharaan Saluran Pembuang 600 m' 800,000,000

Program pengembangan wilayah strategis dan 197,275,000,000


cepat tumbuh

Perencanaan pengembangan infrastruktur 17 Dok 1,925,000,000

Perencanaan T-1 5 Dok 500,000,000


Perencanaan Pembangunan Sarana Prasarana
Lingkungan Perumahan Sehat (T-1 TA. 2019) 10 Dok 425,000,000

Perencanaan Infrastruktur Keciptakaryaan 1 Dok 500,000,000


Review Masterplan Drainase Kota Banjar 1 Dok 500,000,000
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Pembangunan/peningkatan infrastruktur 46 Paket 194,850,000,000

Pemeliharaan Infrastruktur Keciptakaryaan 20 Paket 1,500,000,000

Penataan Area Parkir Pasar Banjar Kec Pataruman 1 Paket 3,000,000,000

Pembangunan lanjutan Bendung Situ Leutik Kec. Banjar 1 Paket 5,000,000,000

Penataan dan Renovasi Bale RW Kec. Banjar 9 Paket 1,350,000,000

Pembangunan RSU Pratama Langensari (Lanjutan) Kec Langensari 1 Paket 10,000,000,000

Penataan Gerbang Masuk Sport Centre Kec Langensari 1 Paket 2,000,000,000

Penataan Bantaran Sungai Kawasan Islamic Centre


Kota Banjar Kec. Banjar 1 Paket 500,000,000

Penataan Kawasan PKL Lapang Bakti Kec. Banjar 1 Paket 1,000,000,000

Pembangunan tugu batas kota (Banjar Ciamis) Desa


Kec. Banjar 1 Paket 1,000,000,000
Binangun Kec. Pataruman
Peningkatan Sarana Olahraga (Lapangan Sepak Bola)
Kec Langensari 1 Paket 1,000,000,000
Desa Langensari

Penyempurnaan Banjar Convention Hall 1 Paket 2,000,000,000

Pembangunan Masjid Agung Kota Banjar 1 Paket 40,000,000,000

Pembangunan Sarana Prasarana Penunjang Sport


Kec Langensari 1 Paket 60,000,000,000
Centre Kota Banjar (Lanjutan)

Pembangunan RSU Pratama Langensari (Lanjutan) Kec Langensari 1 Paket 40,000,000,000

Penataan Ekopark Kota Banjar Kec Pataruman 1 Paket 5,000,000,000

Penataan Bantaran Sungai Citanduy Kec. Purwaharja 1 Paket 5,000,000,000

Penataan Bendung Situleutik (Lanjutan) Kec. Banjar 1 Paket 10,000,000,000

Penataan Rest Area Batulawang (Lanjutan) Kec Pataruman 1 Paket 2,500,000,000

Penataan Lembah Pejamben Kec Pataruman 1 Paket 4,000,000,000

Penomoran Bangunan 1 Paket 450,000,000

Penomoran Rumah/Bangunan Tahap II 1 Paket 450,000,000

Pembinaan Jasa Kontruksi 1 Paket 50,000,000

Pelatihan dan Sertifikasi Tukang Jasa Konstruksi 1 Paket 50,000,000

Program Perencanaan Tata Ruang 350,000,000

Penyusunan rencana teknis ruang kawasan 6 Dok 350,000,000

Perencanaan Kawasan Sepanjang Koridor Jalan


1 Dok 50,000,000
Tentara Pelajar
Kajian Potensi dan Permasalahan Reaktivasi Jalur
1 Dok 100,000,000
Kereta Api
Perencanaan Kawasan Sepanjang Koridor Jl. Letjen
1 Dok 50,000,000
Soewarno
Rencana Penataan Sekitar DAS Cibodas 1 Dok 50,000,000
Perencanaan Kawasan Sepanjang Koridor Jl. Brigjen M. 1 Dok 50,000,000
Isa
Penyusunan Kajian Akademis Kebijakan Perijinan
1 Dok 50,000,000
Pemanfaatan Ruang di Kota Banjar
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Program Pengendalian Pemanfaatan Ruang 10 Paket 1,485,000,000

Penyusunan prosedur dan manual pengendalian


pemanfaatan ruang 9 Paket 1,435,000,000

Penyusunan Kajian Penentuan Bebas Reklame di 1 Paket 150,000,000


Kecamatan Purwaharja, Pataruman dan Langensari

Monitoring, Evaluasi dan Pengendalian Ruang 1 Paket 35,000,000

Penyusunan Kajian Penataan PKL di Pusat Kota 1 Paket 50,000,000

Penyusunan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan


(RTBL) di Kawasan Pasar Bojongkantong, Kecamatan 1 Paket 200,000,000
Langensari
Penyusunan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan
1 Paket 200,000,000
(RTBL) di Kawasan Parunglesang Kecamatan Banjar
Penyusunan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Komplek Perkantoran dan Kantor 1 Paket 200,000,000
Kecamatan Purwaharja
Penyusunan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan
(RTBL) di Kawasan Stasiun Langensari 1 Paket 200,000,000

Penyusunan Kebijakan Perijinan Pemanfaatan Ruang di


Kota Banjar 1 Paket 200,000,000

Penyusunan Acuan Pelaksanaan Monitoring, Evaluasi


dan Pelaporan Pengendalian, Pemanfaatan Ruang di 1 Paket 200,000,000
Kota Banjar

Sinergitas Ketataruangan 1 Paket 50,000,000

Pelatihan dan Sertifikasi Tukang Jasa Konstruksi 1 Paket 50,000,000

Program Lingkungan Perumahan Sehat 146966 M' 32,670,000,000

Pembangunan Sarana Prasarana Rumah Sehat 1 Kawasan 500,000,000

Penyehatan lingkungan (pendukung program P2WKSS) 1 Kawasan 500,000,000

Verifikasi Pembangunan Perumahan Masyarakat


100 % 60,000,000
Berpenghasilan Rendah

Verifikasi dan monev bantuan sosial rumah tidak layak


100 % 60,000,000
huni

Fasilitasi Program Kota tanpa Kumuh 60 Ha 60,000,000

Fasilitasi Program Kota tanpa Kumuh 60 Ha 60,000,000

Pembangunan Sarana Prasarana Rumah Sehat 146966 M' 32,050,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Banjar 1200 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Mekarsari 1200 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Situbatu 1200 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Karangpanimbal 350 M' 350,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Purwaharja 1000 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Hegarsari 1000 M' 900,000,000


Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Pataruman 1000 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Muktisari 1000 M' 900,000,000

Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Bojongkantong 1000 M' 900,000,000

Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000


kelurahan Banjar
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Mekarsari
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Situbatu
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Purwaharja
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Karangpanimbal
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Pataruman
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Hegarsari
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Muktisari
Pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan 1000 M' 500,000,000
kelurahan Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan
21304 M' 3,200,000,000
Bojongkantong
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan
6000 M' 950,000,000
Hegarsari
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan
Karangpanimbal 5340 M' 850,000,000

Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan 12000 M' 1,850,000,000


Purwaharja

Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan 12000 M' 1,750,000,000


Banjar

Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan


4028 M' 700,000,000
Mekarsari

Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan 30090 M' 4,000,000,000


Situbatu
Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan 24000 M' 3,800,000,000
Pataruman

Pembuatan dan Perbaikan Jalan Lingkungan Kelurahan


14254 M' 2,900,000,000
Muktisari

URUSAN PERTANAHAN 5,725,000,000

Program Penataan penguasaan, pemilikan, 5,725,000,000


penggunaan dan pemanfaatan tanah

Penataan penguasaan, pemilikan , penggunaan dan


3 Dok 225,000,000
pemanfaatan tanah

Pengadaan Sistem Informasi Bank tanah (SIMBATA) 1 Dok 75,000,000

Pengadaan Aplikasi Sistem Informasi


Pemanfaatan/Penggunaan Tanah 1 Dok 75,000,000

Perencanaan Konservasi Tanah dengan menggunakan


1 Dok 75,000,000
Data Inventarisasi Sumber daya lahan

Pengadaan Lahan 2 Paket 5,500,000,000

Pengadaan Lahan di Muktisari peruntukan Komplek


perkantoran Kel. Muktisari 1 Paket 2,500,000,000

Pengadaan Tanah Jalan Bebedahan 1 Paket 3,000,000,000


Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Program Pembangunan Jalan dan Jembatan 120,910,000,000

Pembangunan Jalan 18468 m' 29,300,000,000


Pelebaran Badan Jalan Kanan Kiri Kec Purwaharja 300 m' 300,000,000
Pelebaran seluruh Jalan Kota yang ada di Desa Kota Banjar 7885 m' 7,000,000,000
Balokang
Pembangunan jalan lingkar utara (Cibentang Kec Purwaharja 3750 m' 5,000,000,000
Bebedahan)

Pembangunan Jalan Bebedahan Kec. Banjar 1850 m' 5,000,000,000

Pembangunan Jalan Situleutik Kec. Banjar 883 m' 2,000,000,000

Pembangunan jalan Margaluyu Tahap II Kec Langensari 3800 m' 10,000,000,000

Pembangunan Jembatan 6 Unit 10,750,000,000

Pembangunan Jembatan Pring Kuning Kec Langensari 1 Unit 750,000,000

Pembangunan Jembatan Randegan Cibentang Kec. Banjar 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Randegan Pasirleutik Kec. Banjar 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan Jembatan Karangsari Kec Pataruman 1 Unit 1,000,000,000

Pembangunan jembatan gantung Situ Leutik Kec. Banjar 1 Unit 2,000,000,000

Pembangunan Jembatan Kedungcaung Kec. Banjar 1 Unit 5,000,000,000

Peningkatan Jalan 71219 m' 80,210,000,000

Peningkatan Jalan Jawi Kec Langensari 1500 m' 360,000,000

Peningkatan Jalan Rejasari Lanjutan Kec Langensari 605 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Cijati Pejamben Tahap II Kec. Pataruman 500 m' 350,000,000

Peningkatan Jalan Pacor Lanjutan Kec. Pataruman 650 m' 500,000,000

Peningkatan Jalan Peningkatan Jalan Pasir Sireum Kec. Pataruman 1300 m' 1,500,000,000

Peningkatan Jalan Pegerbatu Kec. Pataruman 3200 m' 2,500,000,000

Peningkatan Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 2650 m' 2,700,000,000

Peningkatan Jalan Pentasan Kec Langensari 435 m' 500,000,000

Peningkatan Jalan Muktisari Tahap II Kec Langensari 1500 m' 3,000,000,000

Peningkatan Jalan Cibonte Kec. Banjar 1200 m' 1,500,000,000

Peningkatan Jalan Pagerbatu Kec. Pataruman 3200 m' 2,500,000,000

Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 4000 m' 3,000,000,000

Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 10000 m' 5,000,000,000

Peningkatan Jalan Priagung Tahap II Kec. Banjar 2100 m' 2,500,000,000

Peningkatan Jalan Tembungkerta Kec. Pataruman 1210 m' 3,000,000,000

Peningkatan Jalan Binangun Tahap III Kec. Pataruman 1350 m' 1,200,000,000

Peningkatan Jalan Patrol Kec. Banjar 2400 m' 3,300,000,000


Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Peningkatan Jalan Tentara Pelajar Tahap III Kec. Pataruman 1400 m' 3,000,000,000

Peningkatan Jalan Pedati Kec. Banjar 1200 m' 2,000,000,000

Peningkatan Jalan Sinargalih Kec Langensari 950 m' 1,000,000,000

Peningkatan Jalan Situsaeur Kec Langensari 3150 m' 3,300,000,000

Peningkatan Jalan Ciaren Tahap II Kec. Pataruman 1196 m' 2,000,000,000

Peningkatan Jalan Cigadung Kec. Pataruman 1700 m' 2,000,000,000

Peningkatan Jalan Tundagan Kec. Pataruman 2923 m' 3,000,000,000

Peningkatan Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 4000 m' 4,000,000,000

Peningkatan jalan Veteran Kec Langensari 2000 m' 2,000,000,000

Peningkatan Jalan Majalikin Kec Langensari 1700 m' 1,300,000,000

Peningkatan Jalan Langensari Kec Langensari 10000 m' 20,000,000,000

Peningkatan Jalan Nahromi Kec Langensari 3200 m' 2,200,000,000

Perencanaan Jalan dan Jembatan 10 Paket 650,000,000

Tersedianya dokumen
Perencanaan T1 Kota Banjar 10 Paket 650,000,000
perencanaan

Program Pembangunan Saluran 38205 m3 48,000,000,000


Drainase/Gorong-Gorong

Pembangunan Drainase Jalan 3105 m3 2,200,000,000


Pembangunan Drainase Jalan Pagerbatu Kec. Pataruman 205 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Tundagan Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Priagung Kec. Banjar 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Patrol Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Karangpucung Kec. Banjar 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jalan Banjar Langensari Kec Langensari 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jl. Bojong 1 Kec. Banjar 200 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jl. Gotama Kec. Banjar 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jl. Ir. Purnomosidi Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Drainase Jl. Nahromi Kec Langensari 300 m3 200,000,000

Pembangunan saluran drainase/goronggorong 35,100 m' 42,800,000,000

Pembangunan Drainase Jl. Ir. Purnomosidi Kec. Pataruman 300 m' 200,000,000
Pembangunan Drainase Dusun Tundagan Desa Kec. Pataruman 1500 m' 1,800,000,000
Batulawang
Pembangunan Drainase Kel. Situbatu Kec. Banjar 1000 m' 1,000,000,000
Pembangunan Drainase Lingkungan Pangadegan
Kel.Hegarsari Kec. Banjar 1150 m' 1,300,000,000
Pembangunan Drainase Dusun Sukaharja Desa
Karyamukti Kec. Pataruman 2000 m' 3,000,000,000
Pembangunan Drainase Dusun Sukamaju Desa
Kec. Pataruman 1050 m' 1,500,000,000
Mulyasari
Pembangunan Drainase Dusun Girimukti Desa
Kec. Pataruman 2800 m' 3,000,000,000
Sukamukti
Pembangunan Drainase Dusun Pananjung Desa
Kec. Pataruman 1300 m' 1,800,000,000
Sinartanjung
Pembangunan Drainase Dusun Karanggintung Kec Langensari 1000 m' 800,000,000

Pembangunan Drainase Jl. Jawi Kec. Langensari Kec Langensari 800 m' 1,500,000,000
Pembangunan Drainase Perbatasan Muktisari - Kec Langensari 1200 m' 1,000,000,000
Waringinsari
Pembangunan Drainase Jalan Ciaren Kec. Pataruman 1000 m' 1,000,000,000
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)

Pembangunan Drainase Jl. Abdul Fatah Kec Langensari 500 m' 400,000,000
Pembangunan gorong gorong dan trotoarisasi Kec.
Kec. Pataruman 2000 m' 2,500,000,000
Pataruman
Pembangunan drainase Skala Kota Kel. Hegarsari Kec. Pataruman 1000 m' 2,000,000,000

Pembangunan drainase Skala Kota Kel. Pataruman Kec. Pataruman 1000 m' 2,000,000,000

Pembangunan drainase Skala Kota Kel. Banjar Kec. Banjar 1000 m' 2,000,000,000

Pembangunan drainase Jalan PETA Kec. Banjar 2000 m' 2,000,000,000

Pembangunan drainase Jalan Roy I Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan drainase Jalan Batulawang Kec. Pataruman 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan drainase Jalan Binangun Kec. Banjar 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan drainase Jalan Awiluar Kel. Situbatu Kec. Banjar 1500 m' 2,000,000,000

Pembangunan Goronggorong dan Trotoarisasi Jl.


Kec. Pataruman 2000 m' 2,000,000,000
Tentara Pelajar (Lanjutan)

Pembangunan Drainase Skala Kota Kel. Purwaharja Kec. Purwaharja 1000 m' 2,000,000,000
Pembangunan Drainase Skala Kota Kel.
Kec. Purwaharja 1000 m' 1,000,000,000
Karangpanimbal
Pembangunan Drainase Skala Kota Kel. Situbatu Kec. Banjar 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan Drainase Skala Kota Kel. Mekarsari Kec. Banjar 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan Drainase Skala Kota Kel. Muktisari Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000

Pembangunan Drainase Skala Kota Kel. Bojongkantong Kec Langensari 1000 m' 1,000,000,000

Perbaikan Drainase/Goronggorong 2400 m' 3,000,000,000

Perbaikan gorong-gorong dan trotoarisasi Jl. Perintis


Kec. Banjar 1200 m' 1,500,000,000
Kemerdekaan

Perbaikan gorong-gorong dan trotoarisasi Jl. Perintis Kec. Purwaharja 1200 m' 1,500,000,000
Kemerdekaan

Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong 12,610,000,000

Pembangunan Kermeer Jalan 15571 m3 12,610,000,000


Pembangunan Keermer Jalan Pabuaran Kec. Pataruman 215 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Cikadongdong Kec. Pataruman 215 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Karangsari Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Cigadung Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Langensari Kec. Langensari 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Kujangsari Kec. Langensari 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan PETA Kec. Banjar 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Situbatu Kec. Banjar 300 m3 200,000,000
Pembangunan Keermer Jalan Tundagan Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Pagerbatu Kec. Pataruman 300 m3 360,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Pangasinan Kec. Pataruman 300 m3 200,000,000

Kirmir Tebing Lingkungan Parungsari Blok Katapang Kec. Purwaharja 375 m' 450,000,000

Pembangunan Keermeer di Lingk Babakansari Kec. Langensari 5066 m' 2,800,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Cibentang Kec. Banjar 5000 m3 5,000,000,000

Pembangunan Keermer Jalan Banjar Langensari Kec. Langensari 2000 m3 2,000,000,000


Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)
Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan 22,500,000,000
Jembatan
Pemeliharaan Periodik Jalan 23,220 m' 20,500,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Sukamaju Kec. Pataruman 3400 m' 2,000,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Parung Kec. Banjar 2,750 m' 3,000,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Sinargalih Kec. Langensari 2,200 m' 1,500,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Gotong Royong Kec. Banjar 1,985 m' 2,000,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan Purnomosidi Kec. Langensari 5,000 m' 5,000,000,000

Pemeliharaan Periodik Jalan PETA Kec Banjar 7885 m' 7,000,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan 60 Km 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jalan Tersebar 60 Km 1,500,000,000

Pemeliharaan Rutin Jembatan 6 buah 500,000,000

Pemeliharaan Jembatan Cikembang Kec. Banjar 1 buah 50,000,000

Perbaikan/pembuatan jembatan Lingkungan


Cikabuyutan timur, Lingk Pangadegan, Kelurahan Kec. Pataruman 5 buah 450,000,000
Hegarsari. Kecamatan Pataruman

URUSAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

Program Pembinaan dan Pengembangan Bidang 22,570,200,000


Ketenagalistrikan

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 119 Titik 1,166,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se


Kelurahan Pataruman Kec Pataruman 25 Titik 300,000,000

Lampu Merkuri Non PJU Kec. Langensari 30 Titik 45,000,000


Pemasangan Penerangan Jalan Umum Kelurahan Kec. Langensari 46 Titik 621,000,000
Muktisari Kecamatan Langensari
Pemasangan PJU Di Komplek Perkantoran Kec Banjar 18 Titik 200,000,000

Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) 453 unit 831,700,000


Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kelurahan Kec Banjar 44 unit 165,000,000
Situbatu Kecamatan Banjar
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Listrik Bale Kec Purwaharja 9 unit 11,700,000
RW Kelurahan Situbatu Kecamatan Banjar
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Rejasari Kec. Langensari 70 unit 210,000,000
Kecamatan Langensari
Pemasangan Listrik Rumah Tangga Pra KS Kec. Langensari 50 unit 125,000,000
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Kelurahan
Kec. Langensari 80 unit 80,000,000
Bojongkantong Kecamatan Langensari
Pemasangan Listrik Masuk Desa (LISDES) Desa Kec. Langensari 200 unit 240,000,000
Waringinsari Kecamatan Langensari

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan dan Jalan 1182 Titik 14,522,500,000


Pedesaan
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Pataruman 100 Titik 1,000,000,000
Pataruman
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan Kec Banjar 100 Titik 1,000,000,000
Banjar
Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan
Purwaharja Kec Purwaharja 100 Titik 1,000,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Kecamatan


Langensari Kec. Langensari 100 Titik 1,000,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Banjar Kec Banjar 69 Titik 5,175,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000


Mekarsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 40 Titik 300,000,000
Situbatu
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 104 Titik 780,000,000
Balokang
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Jajawar
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 35 Titik 262,500,000
Cibereum
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec Banjar 10 Titik 75,000,000
Neglasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Bojongkantong
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 60 Titik 450,000,000
Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 80 Titik 600,000,000
Langensari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa Kec. Langensari 70 Titik 525,000,000
Kujangsari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa
Kec. Langensari 69 Titik 517,500,000
Rejasari
Pemasangan Penerangan Jalan Lingkungan Desa
Kec. Langensari 100 Titik 750,000,000
Waringinsari

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 461 Titik 3,800,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se


Kec Pataruman 25 Titik 300,000,000
Kelurahan Pataruman 1
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se
Kelurahan Pataruman 2 Kec Pataruman 18 Titik 200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan


Purnomosidi Kec Pataruman 10 Titik 100,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se Desa


Karyamukti Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 18 Titik 200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se Desa


Batulawang Kecamatan Pataruman Kec Pataruman 18 Titik 200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) di


Kawasan Agro Pejamben Kec Pataruman 18 Titik 200,000,000

Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se Desa Kec Banjar 18 Titik 200,000,000
Cibeureum Kecamatan Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) se Desa Kec Banjar 18 Titik 200,000,000
Balokang Desa Balokang Kecamatan Banjar
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan Kec. Langensari 18 Titik 200,000,000
Rahayu Muktisari
Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) 300 Titik 2,000,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU 301 Titik 2,250,000,000

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU/Rehab PJU di Tersebar 300 Titik 2,000,000,000
Wilayah Kota Banjar

Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin PJU Tersebar 1 Paket 250,000,000

Rehab Lampu PJU SeKota Banjar Tersebar 90 Titik 1,000,000,000

TOTAL 615,184,697,000

Banjar, Juni 2017


Hasil Analisis Kebutuhan

Program/Kegiatan Lokasi Indikator Kinerja Target Capaian Kebutuhan Dana


(Rp,000)
Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting
Catatan
Penting

ar, Juni 2017


Catatan
Penting

pala Dinas Pekerjaan Umum


Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
Tabel II.5
Usulan Program dan Kegiatan Dari Para Pemangku Kepentingan Tahun 2019
Kota Banjar

Nama OPD : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman

Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Volume Catatan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Program Pembangunan Jalan dan
1 Jembatan
1 Pembangunan Jalan Desa Rejasari-Kecamatan 1750 m' Diteruskan
Langensari

RT/RW 017/008 Lingkungan Ditolak pada tahap musrenbang


Wargamulia Kelurahan RKPD, karena: sudah masuk
Purwaharja-Kecamatan infrastruktur kelurahan
Purwaharja

2 Pembangunan Jembatan Dusun Cibentang Desa 1 Unit Ditolak pada tahap musrenbang
Mekarharja-Kec. Purwaharja RKPD, karena: Bukan Prioritas dan
dokumen pendukung belum siap

Jalan Pentasan RT/RW 1 Unit Ditolak pada tahap musrenbang


004/003 Purwodadi Desa RKPD, karena: Bukan Prioritas dan
Waringinsari-Kec. Langensari dokumen pendukung belum siap
dan belum ada koordinasi lanjutan
dengan Kab. Cilacap

Jalan Kedungwaringin RT/RW 1 Unit Diteruskan


007/006 Kedungwaringin
Desa Waringinsari-Kec.
Langensari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW 015/004 1 Unit Ditolak pada tahap musrenbang
Karangpucung Kulon Desa RKPD, karena: Bukan Prioritas dan
Jajawar-Kec.Banjar dokumen pendukung belum siap
dan belum ada koordinasi lanjutan
dengan Kab. Ciamis

3 Peningkatan Jalan RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Peningkatan Jalan 900 m' Diteruskan
Kec.Pataruman Priagung Tahap III

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 650 m' Diteruskan


Langensari Rejasari Tahap II

RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Peningkatan Jalan 855 m' Diteruskan


Kec.Pataruman Tembungkerta Tahap II

RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Peningkatan Jalan 600 m' Diteruskan


Kec.Pataruman Cijati-Pejamben Tahap II

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 650 m' Diteruskan


Langensari Parto Atmojo

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 878 m' Diteruskan


Langensari Sinargalih

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 1000 m' Diteruskan


Langensari Industri

Terlaksananya Peningkatan Jalan 2200 m' Diteruskan


Kedungpulung
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Terlaksananya Peningkatan Jalan 1400 m' Diteruskan
Tentara Pelajar Lanjutan

Terlaksananya Peningkatan Jalan 300 m' Diteruskan


Sutami

RT/RW Desa Jajawar-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 2200 m' Diteruskan


Banjar Patrol

RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Peningkatan Jalan 2650 m' Diteruskan


Kec.Pataruman Pangasinan

RT/RW Desa Balokang-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 1800 m' Diteruskan


Banjar Pedati

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 417 m' Diteruskan


Langensari Makan Muktisari

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Peningkatan Jalan 2000 m' Diteruskan


Kec. Langensari Roy I

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Jalan 1350 m' Diteruskan


Langensari Rancamaneuh Tahap II

Jalan Ciaren RT/RW/Dusun Terlaksananya Peningkatan Jalan 2000 m' Diteruskan


Tundagan Desa Batulawang- Ciaren Tahap III
Kec. Pataruman

RT/RW Lingk. Pataruman Kel. Terlaksananya Peningkatan Jalan 930 m' Diteruskan
Pataruman-Kec. Pataruman Langensari Tahap V
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW/Dusun Tundagan Desa Terlaksananya Peningkatan Jalan 2923 m' Diteruskan
Batulawang-Kec. Pataruman Tundagan

RT/RW Desa Karyamukti- Terlaksananya Peningkatan Jalan 2274 m' Diteruskan


Kec.Pataruman Cikadongdong

RT/RW Desa Sukamukti- Terlaksananya Peningkatan Jalan 600 m' Diteruskan


Kec.Pataruman Pacor Tahap II

Jalan Madjalikin RT/RW/Desa Terlaksananya Peningkatan Jalan 1950 m' Diteruskan


Waringinsari-Kec. Langensari Madjalikin

Perencanaan T-1 Terlaksananya Kegiatan 9 Paket Diteruskan


Perencanaan T-1

Program Pembangunan Saluran


2 Drainase/Gorong-gorong
1 Pembangunan Saluran RT/RW Desa Batulawang- Terlaksananya Pembangunan 1500 m Diteruskan
Drainase/Gorong-gorong Kec.Pataruman Drainase Dusun Tundagan Desa
Batulawang Kec. Pataruman

RT/RW Kel. Situbatu-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1000 m Diteruskan


Banjar Drainase Kel. Situbatu

RT/RW Desa Sukamukti- Terlaksananya Pembangunan 2800 m Diteruskan


Kec.Pataruman Drainase Dusun Girimukti Desa
Sukamukti
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Sinartanjung- Terlaksananya Pembangunan 1300 m Diteruskan
Kec.Pataruman Drainase Dusun Pananjung Desa
Sinartanjung
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Terlaksananya Pembangunan 1000 m Diteruskan
Drainase Dusun Karanggintung
Kec. Langensari

RT/RW Desa Langensari- Terlaksananya Pembangunan 800 m Diteruskan


Kec.Langensari Drainase Jalan Jawi Kec. Langensari

Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Drainase Jl. Abdul Fatah Kec.
Langensari

Dusun Priagung RT/RW Dusun Terlaksananya Pembangunan 4300 m Diteruskan


Priagung Desa Binangun- Drainase Primer Desa Binangun
Kec.Pataruman Kec. Pataruman

RT/RW 003 Dusun Karangsari Terlaksananya Pembangunan 1700 m Diteruskan


Desa Batulawang- Drainase Primer Desa Batulawang
Kec.Pataruman Kec. Pataruman

RT/RW 012/004 Dusun Terlaksananya Pembangunan 800 m Diteruskan


Awiluar Kel. Situbatu-Kec. Drainase Primer Kel. Situbatu Kec.
Banjar Banjar

Terlaksananya Pembangunan 2000 m Diteruskan


Gorong-gorong dan Trotoarisasi
Kec. Pataruman

RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Pembangunan 5000 m Diteruskan


Kec.Pataruman Gorong-gorong dan Trotoarisasi Jl.
Tentara Pelajar (Lanjutan)

RT/RW Dusun Citangkolo Terlaksananya Pembangunan 2000 m Diteruskan


Desa Kujangsari- Drainase Dusun Citangkolo, Desa
Kec.Langensari Kujangsari Kec. Langensari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Mekarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1000 m Diteruskan
Banjar Gorong-gorong dan Trotoarisasi
Kel. Mekarsari-Kec. Banjar

Terlaksananya Pembangunan 1000 m Diteruskan


Drainase Pusat Kota

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembangunan 700 m Diteruskan


Kec. Langensari Drainase Kel. Bojongkantong

RT/RW Desa Langensari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Langensari Drainase Desa Langensari

RT/RW Desa Binangun- Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Kec.Pataruman Drainase Desa Binangun

RT/RW Desa Mulyasari- Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Kec.Pataruman Drainase Desa Mulyasari

Terlaksananya Pembangunan 1000 m Diteruskan


Drainase Pintusinga Lanjutan

Terlaksananya Pembangunan 1300 m Diteruskan


Gorong-gorong dan Trotoarisasi
Kel. Muktisari
RT/RW 005/001 Jajawar 0 Ditolak pada tahap musrenbang
Kulon Desa Jajawar-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Pataruman- Terlaksananya Pembuatan dan 250 m Pending
Kec.Pataruman Perbaikan Drainase Primer
Lingkungan Cipadung Kel.
Purwaharja

RT/RW /002 Jajawar Wetan 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Desa Jajawar-Kec. Banjar RKPD, karena: Tidak menjadi
Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW Kel. Mekarsari-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 250 m Pending


Banjar Perbaikan Drainase Primer
Lingkungan Mekarsari Kel.
Mekarsari

RT/RW 001/001 Jajawar 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Kulon Desa Jajawar-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Pembuatan dan 250 m Pending


Perbaikan Drainase Primer
Lingkungan Parunglesang Kel.
Banjar

RT/RW 011/002 Pabuaran 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Desa Karyamukti- RKPD, karena: Tidak menjadi
Kec.Pataruman Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

Jalan Pabuaran RT/RW 0 Ditolak pada tahap musrenbang


011/002 Pabuaran Desa RKPD, karena: Tidak menjadi
Karyamukti-Kec.Pataruman Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW 002/001 Pabuaran 0 Ditolak pada tahap musrenbang
Desa Karyamukti- RKPD, karena: Tidak menjadi
Kec.Pataruman Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW /003 Dusun Bojong 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Kel. Situbatu-Kec. Banjar RKPD, karena: Tidak menjadi
Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW /005 Balokang Patrol 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Desa Jajawar-Kec. Banjar RKPD, karena: Tidak menjadi
Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW 010/003 Dusun 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Bojong Kel. Situbatu-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW /004 Karangpucung 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Kulon Desa Jajawar-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW /003 Dusun 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Karangsari Desa Batulawang- RKPD, karena: Tidak menjadi
Kec.Pataruman Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

2 Pembangunan Keermer Jalan Peta RT/RW /002 0 m3 Ditolak pada tahap musrenbang
Jajawar Wetan Desa Jajawar- RKPD, karena: Tidak menjadi
Kec. Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
3 Perbaikan Drainase/Gorong-gorong RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Perbaikan Gorong- 1200 m Diteruskan
gorong dan Trotoarisasi Jl. Perintis
Kemerdekaan

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Perbaikan Gorong- 1200 m Diteruskan


Purwaharja gorong dan Trotoarisasi jl. Brigjen
M.Isa

Terlaksananya Pembuatan trotoar 1000 m Diteruskan


Sampih Kec. Langensari

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 1000 m Diteruskan


Langensari Perbaikan Saluran Drainase Skala
Kota Kel. Muktisari

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembuatan dan 2500 m Diteruskan


Kec. Langensari Perbaikan Saluran Drainase Skala
Kota Kel. Bojongkantong

RT/RW Kel. Pataruman-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 2500 m Diteruskan


Pataruman Perbaikan Saluran Drainase Skala
Kota Kel. Pataruman

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 1000 m Diteruskan


Pataruman Perbaikan Saluran Drainase Skala
Kota Kel. Hegarsari

Terlaksananya Pembuatan dan 1000 m Diteruskan


Perbaikan Trotoarisasi Jalan
Siliwangi

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Perbaikan Draianse 1000 m Pending


Langensari Kel. Muktisari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
4 Pembangunan Plat Beton RT/RW /004 Karangpucung 0 Ditolak pada tahap musrenbang
Kulon Desa Jajawar-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

RT/RW 003/001 Jajawar 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Kulon Desa Jajawar-Kec. RKPD, karena: Tidak menjadi
Banjar Prioritas dan Keterbatasan anggaran
APBD Kota

5 Pembangunan Drainase Jalan Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Drainase Jalan Cipantaran

Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Drainase Jalan Pabuaran

Jalan Raya Langensari RT/RW 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Dusun Citangkolo Desa RKPD, karena: Dianggarkan Tahun
Kujangsari-Kec. Langensari 2018

Jalan Bojongkantong- Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Kujangsari RT/RW /Dusun Drainase Jalan Bojongkantong-
Sindangmulya Desa Kujangsari
Kujangsari-Kec. Langensari

Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Drainase Jalan Randegan II

Jalan Puloerang RT/RW Desa Terlaksananya Pembangunan 400 m3 Diteruskan


Kujangsari-Kec. Langensari Drainase Jalan Puloerang
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Jalan Karangtengah Terlaksananya Pembangunan 400 m3 Diteruskan
Drainase Jalan Karangtengah

Jalan Pangasinan RT/RW Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


/Dusun Sukahurip Desa Drainase Jalan Pangasinan
Sukamukti-Kec. Pataruman

Jalan Citapen RT/RW Desa Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Sukamukti-Kec. Pataruman Drainase Jalan Citapen

Jalan Tundagan RT/RW Dusun Terlaksananya Pembangunan 400 m3 Diteruskan


Muktiasih Desa Sukamukti- Drainase Jalan Tundagan
Kec. Pataruman

Jalan Kalapalima RT/RW Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


002/006 Dusun Sindangasih Drainase Jalan Kalapalima
Desa Kujangsari-Kec.
Langensari

Jalan Ciaren RT/RW /Dusun Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Sukahurip Desa Sukamukti- Drainase Jalan Ciaren
Kec. Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW 0 Ditolak pada tahap musrenbang


/Dusun Girimukti Desa RKPD
Sukamukti-Kec. Pataruman
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
3 Program Pembangunan
Turap/Talud/Bronjong
1 Pembangunan Turap/Talud/Bronjong Jalan Karangpucung RT/RW Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan
/004 Karangpucung Kulon Keermer Jalan Karangpucung
Desa Jajawar-Kec. Banjar

Jalan Sogati RT/RW 018/005 Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Ditolak pada tahap musrenbang
Balokang Patrol Desa Jajawar- Keermer Jalan Sogati RKPD, karena: Dianggarkan Tahun
Kec. Banjar 2016

Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Keermer Jalan Cukangdalem

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Pataruman Keermer Jalan Batulawang

Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


Keermer Jalan Peta

Jalan Cigadung RT/RW Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Ditolak pada tahap musrenbang
003/002 Dusun Cigadung Keermer Jalan Cigadung RKPD, karena: Dianggarkan Tahun
Desa Karyamukti-Kec. 2018 dalam Paket Kegiatan
Pataruman Peningkatan Jalan Cigadung

Jalan Pabuaran RT/RW Terlaksananya Pembangunan 200 m3 Diteruskan


006/002 Pabuaran Desa Keermer Jalan Pabuaran
Karyamukti-Kec. Pataruman

Jalan Kalapalima RT/RW 200 m3 Ditolak pada tahap musrenbang


Dusun Kalapasabrang Desa RKPD
Kujangsari-Kec. Langensari

RT/RW Desa Waringinsari- 0 Ditolak pada tahap musrenbang


Kec. Langensari RKPD, karena: Sudah Masuk dalam
Kegiatan Peningkatan Jalan Majalikin
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Pinggir Jalan Utama dari RT 0 Ditolak pada tahap musrenbang
01 RW 05-RT 04 RW 06 Desa RKPD, karena: Sudah Masuk dalam
Rejasari Kec. Langensari Kegiatan Peningkatan Jalan Rejasari
RT/RW 001/005 Sindanggalih
Desa Rejasari-Kec. Langensari

4 Program Rehabilitasi/Pemeliharaan
Jalan dan Jembatan
1 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan Terlaksananya Pemeliharaan 5000 m' Diteruskan
Periodik Jalan Purnomosidi

Terlaksananya Pemeliharaan 5000 m' Diteruskan


Periodik Jalan Peta

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Pemeliharaan 900 m' Diteruskan


Langensari Periodik Jalan Kujangsari

Terlaksananya Pemeliharaan 280 m' Diteruskan


Periodik Jalan Lingkungan Alun-
alun Langensari

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Pemeliharaan 500 m' Diteruskan


Langensari Periodik Jalan Sukamaju

2 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jembatan Desa Mekarharja RT/RW 1 unit Diteruskan


010/005 Randegan Desa
Mekarharja-Kec.Purwaharja

3 Pemeliharaan Rutin Terlaksananya Pemeliharaan Rutin 80 km Diteruskan


Jalan dan Jembatan di Kota Banjar
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Program Peningkatan Sarana dan


5 Prasarana Kebinamargaan
1 Pengadaan Alat-alat Berat Terlaksananya Pengadaan Alat-alat 1 Paket Diteruskan
Berat

Terlaksananya Pengadaan Alat 1 Paket Diteruskan


Berat untuk Pembangunan
Infrastruktur di Kota Banjar

2 Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-alat Terlaksananya 1 Paket Diteruskan


Berat Rehabilitasi/Pemeliharaan Alat-alat
Berat

3 Rehabilitasi/Pemeliharaan Peralatan Terlaksananya 1 Paket Diteruskan


Laboratorium Rehabilitasi/Pemeliharaan
Peralatan Laboratorium

Program Pengembangan dan


6 Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa
dan Jaringan Pengairan Lainnya

1 Perencanaan Pembangunan Jaringan Tersedianya Dokumen 2 Paket Diteruskan


Irigasi Perencanaan

2 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jaringan Terpeliharanya Jaringan Irigasi 4 Paket Diteruskan


Irigasi secara Rutin
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
3 Pembangunan Saluran Irigasi RT/RW Desa Jajawar-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m' Diteruskan
Banjar Saluran Irigasi Situleutik Kanan

Terlaksananya Pembangunan 100 m' Pending


Saluran Irigasi Cipadung

RT/RW Desa Cibeureum-Kec. Terlaksananya Pembangunan 700 m' Diteruskan


Banjar Saluran Irigasi Cibodas

RT/RW Desa Jajawar-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m' Diteruskan


Banjar Saluran Irigasi Situleutik Kanan
Blok Jajawar Wetan

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m' Diteruskan


Langensari Saluran Irigasi Rancabulus

4 Peningkatan Saluran Tersier RT/RW Desa Waringinsari- Terlaksananya Peningkatan Saluran 250 m' Diteruskan
Kec. Langensari Tersier BSA.5 Kanan T.2 Kiri

RT/RW Desa Waringinsari- Terlaksananya Peningkatan Saluran 600 m' Diteruskan


Kec. Langensari Tersier BSA.6 Kiri

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 250 m' Diteruskan


Langensari Tersier BSA.1 Kanan

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 600 m' Diteruskan


Langensari Tersier BBD.2
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 600 m' Diteruskan
Langensari Tersier BBD.1

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 300 m' Diteruskan


Langensari Tersier CJ. 1 Lanjutan

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 600 m' Diteruskan


Langensari Tersier BSA 4 Lanjutan

RT/RW Lingkungan Babakan Terlaksananya Peningkatan Saluran 300 m' Diteruskan


Kel. Muktisari-Kec. Langensari Tersier BSA 4 T.2 Kanan

RT/RW /008 Sampih Desa Terlaksananya Peningkatan Saluran 350 m' Diteruskan
Rejasari-Kec. Langensari Tersier BSA.2 Kanan Lanjutan

RT/RW Lingkungan Babakan Terlaksananya Peningkatan Saluran 800 m' Diteruskan


Kel. Muktisari-Kec. Langensari Tersier BSA 4 Kanan

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 270 m' Diteruskan


Langensari Tersier BSA 4 T.1 Lanjutan

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 250 m' Diteruskan


Langensari Tersier BSA 4 Kiri Lanjutan

RT/RW Desa Waringinsari- Terlaksananya Peningkatan Saluran 260 m' Diteruskan


Kec. Langensari Tersier BSA.5 T.5 Kiri Lanjutan

RT/RW Desa Mekarharja-Kec. Terlaksananya Peningkatan Saluran 300 m' Diteruskan


Purwaharja Tersier BPL 12
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Terlaksananya Peningkatan Saluran 100 m' Pending
Tersier BPT.1 Kanan T.1 Kanan
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Program Penyediaan dan


7
Pengelolaan Air Baku
1 Pembangunan Sumur-Sumur Air RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 3 Paket Diteruskan
Tanah Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Binangun

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 4 Paket Diteruskan


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Batulawang

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 6 Paket Diteruskan


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Sukamukti

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 2 Paket Diteruskan


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Kel.
Hegarsari

Terlaksananya Pembangunan 5 Paket Diteruskan


Infrastruktur Air Bersih Se
Kecamatan Pataruman

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Pending


Langensari Infrastruktur Air Bersih Desa
Kujangsari

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 3 Paket Diteruskan


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Sukamukti

RT/RW Desa Karyamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Pending


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Karyamukti
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Jalan Cigadung RT/RW Terlaksananya Pembangunan 2 Paket Diteruskan
001/002 Dusun Cigadung Infrastruktur Air Bersih Desa
Desa Karyamukti-Kec. Karyamukti
Pataruman

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Pending


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Sukamukti

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Pending


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Desa
Batulawang

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Pending


Pataruman Infrastruktur Air Bersih Kel.
Hegarsari

Pondok Pesantren Darul Diteruskan


Ulum RT/RW 028/010 Dusun
Karangpucung Desa Balokang-
Kec. Banjar

2 Peningkatan Distribusi Penyediaan Terlaksananya Optimalisasi SPAM 1 Paket Diteruskan


Air Baku Langensari Kota Banjar

Terlaksananya Optimalisasi SPAM 1 Paket Diteruskan


Purwaharja

Terlaksananya Optimalisasi IPA 1 Paket Diteruskan


Langensari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Program Pengembangan Kinerja


8 Pengelolaan Air Minum dan Air
Limbah
1 Penyediaan Prasarana dan Sarana Air RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan
Limbah Pataruman Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Kel. Hegarsari Kota Banjar

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Purwaharja Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Kel. Purwaharja Kota Banjar

RT/RW Desa Jajawar-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Banjar Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Desa Jajawar Kota Banjar

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Langensari Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Desa Kujangsari Kota Banjar

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Purwaharja Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Desa Waringinsari Kota Banjar

Terlaksananya Fasilitasi Sanitasi 1 Unit Diteruskan


Lingkungan Berbasis Masyarakat
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan
Kec. Langensari Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Kel. Bojongkantong Kota Banjar

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 4 Unit Diteruskan


Pataruman Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Kel. Hegarsari Kota Banjar

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 2 Unit Diteruskan


Pataruman Sanitasi Berbasis Masyarakat di
Desa Binangun Kota Banjar

Terlaksananya Pembangunan IPAL 1 Unit Diteruskan


Kec. Banjar

Terlaksananya Pembangunan IPAL 1 Unit Diteruskan


Kec. Pataruman

2 Pengembangan Sistem Distribusi Air Terlaksananya Pengadaan dan 1 Paket Diteruskan


Minum Pemasangan Pipa Distribusi Kec.
Banjar

Terlaksananya Pengadaan dan 1 Paket Diteruskan


Pemasangan Pipa Distribusi Kec.
Purwharja

Terlaksananya Pengadaan dan 1 Paket Diteruskan


Pemasangan Pipa Distribusi Kec.
Pataruman

Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Diteruskan


Jaringan Distribusi Kota Banjar

Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Diteruskan


Jaringan Retikulasi dan
Pemasangan SR
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Sinartanjung- Terlaksananya Pengadaan dan 1 Paket Diteruskan
Kec. Pataruman Pemasangan Pipa Distribusi Desa
Sinartanjung

3 Rehabilitasi/Pemeliharaan Sarana RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya 3700 m Diteruskan


dan Prasaran Air Limbah Langensari Rehabilitasi/Pemeliharaan Sarana
dan Prasaran Air Limbah

9 Program Pengendalian Banjir

1 Perencanaan Saluran Pembuang Terlaksananya Perencanaan 3 Paket Diteruskan


Saluran Pembuang T-1

2 Pembangunan Saluran Pembuang RT/RW Kedungwaringin Desa Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan
Waringinsari-Kec. Langensari Saluran Pembuang Sukarahayu I

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 550 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Binangun

RT/RW Desa Mulyasari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 450 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cipamuruyan

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 400 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Ciroas

RT/RW Desa Mekarharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cukanggempol
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Mekarharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 200 m Diteruskan
Pataruman Saluran Pembuang Ciilat

RT/RW Dusun Karangsari Terlaksananya Pembangunan 200 m Diteruskan


Desa Batulawang-Kec. Saluran Pembuang Karangsari
Pataruman Banyumudal

RT/RW Kedungwaringin Desa Terlaksananya Pembangunan 350 m Diteruskan


Waringinsari-Kec. Langensari Saluran Pembuang Sukarahayu II

RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 700 m Diteruskan


Langensari Saluran Pembuang Rancamaneuh

RT/RW Desa Raharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 200 m Diteruskan


Purwaharja Saluran Pembuang Rancaputat

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembangunan 700 m Diteruskan


Kec. Langensari Saluran Pembuang Bojongkantong

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 400 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cicalung Hulu

RT/RW Desa Cibeureum-Kec. Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Banjar Saluran Pembuang Cibonte

RT/RW kel. Situbatu-Kec. Terlaksananya Pembangunan 800 m Diteruskan


Banjar Saluran Pembuang Cibonte Hulu
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Balokang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan
Banjar Saluran Pembuang Anak Blok Tahu

RT/RW Desa Sinartanjung- Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan


Kec. Pataruman Saluran Pembuang Blok E

RT/RW Desa Balokang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Banjar Saluran Pembuang Cipaingan Hulu

RT/RW Desa Karyamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 400 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cibeber

RT/RW Kel. Pataruman-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Pasirleutik
Sukamanah Lanjutan

RT/RW Kel. Pataruman-Kec. Terlaksananya Pembangunan 500 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Citeras

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Pembangunan 50 m Diteruskan


Purwaharja Saluran Pembuang Cipadung

Raharja II RT/RW Randegan II Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Desa Raharja-Kec. Purwaharja Saluran Pembuang Randegan II

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Tundagan

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Pagerbatu
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan
Pataruman Saluran Pembuang Cimanggu I

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 400 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Karangsari

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cimanggu II

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan


Langensari Saluran Pembuang Rancacoet

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Anak Cicalung

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1500 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Sayang Kaak
Bebera

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1200 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Mundu Kedung
Jambe

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Pembangunan 1200 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Citamiang
Cisalak
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Pembangunan 250 m Diteruskan
Langensari Saluran Pembuang Cibuntu
Lanjutan

RT/RW Desa Sukamukti-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cigadung
Sukamukti

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 300 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Citapen
Batulawang

RT/RW Desa Batulawang-Kec. Terlaksananya Pembangunan 600 m Diteruskan


Pataruman Saluran Pembuang Cicadas
Batulawang

Terlaksananya Pembangunan 100 m Pending


Saluran Pembuang Anak Citatah

3 Rehabilitasi Saluran Pembuang RT/RW desa Waringinsari- Terlaksananya Rehabilitasi Saluran 2000 m Diteruskan
Kec. Langensari Pembuang Cigaron

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Rehabilitasi Saluran 100 m Diteruskan


Pataruman Pembuang Blok LH

Program Pengembangan Wilayah


10 Strategis dan Cepat Tumbuh

1 Perencanaan Pengembangan Terlaksananya Perencanaan T-1 5 Dok Diteruskan


Infrastruktur
Terlaksananya Perencanaan 1 Dok Diteruskan
Infrastruktur Keciptakaryaan
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Terlaksananya Review Mastrer 1 Dok Diteruskan
Plan Drainase Kota Banjar

2 Pembangunan/Peningkatan Terlaksananya Pembangunan 1 Paket Diteruskan


Infrastruktur Mesjid Agung Kota Banjar

Terlaksananya Pemeliharaan 20 Paket Diteruskan


Infrastruktur Keciptakaryaan

Terlaksananya Penataan Area 1 Paket Diteruskan


Parkir Pasar Banjar

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Penataan Ekopark 1 Paket Diteruskan


Pataruman Kota Banjar

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Penataan Bantaran 1 Paket Diteruskan


Purwaharja Sungai Citanduy

RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Penataan Bantaran 1 Paket Diteruskan


Sungai Kawasan Islamic Centre
Kota Banjar

RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Penataan Kawasan 1 Paket Diteruskan


PKL Lapang Bakti

RT/RW Desa Binangun-Kec. Terlaksananya Penataan Lembah 1 Paket Diteruskan


Pataruman Pejamben

Terlaksananya Pembangunan Tugu 1 Paket Diteruskan


Batas Kota (Banjar-Ciamis) Desa
Binangun Kec. Pataruman
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Desa Rejasari-Kec. Terlaksananya Pembangunan dan 1 Paket Diteruskan
Langensari Perbaikan Jalan Lingkungan Desa
Rejasari Kec. Langensari

RT/RW Desa Waringinsari- Terlaksananya Pembangunan dan 1 Paket Diteruskan


Kec. Langensari Perbaikan Jalan Lingkungan
Karanggintung Desa Waringinsari

RT/RW Desa Cibeureum-Kec. Terlaksananya Penataan Kawasan 1 Paket Diteruskan


Banjar Situleutik (Lanjutan)

Terlaksananya Penataan Kawasan 1 Paket Diteruskan


Stadion Olahraga Kec. Langensari

Terlaksananya Penataan Kawasan 1 Paket Diteruskan


RSUD Langensari

RT/RW Desa Kujangsari-Kec. Terlaksananya Pembangunan Jalan 1 Paket Diteruskan


Langensari Pengairan Citangkolo-Cijuray Desa
Kujangsari

3 Fasilitasi Pengembangan Jasa Terlaksananya Pelatihan dan 2 Paket Diteruskan


Konstruksi Sertifikasi Tukang Jasa Konstruksi

11 Program Perencanaan Tata Ruang

1 Penyusunan Rencana Teknis Ruang Terlaksananya Penyusunan 1 Dok Diteruskan


Kawasan Rencana Penataan Kawasan di
Sepanjang Jl. Purnomosidi
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Terlaksananya Penyusunan 1 Dok Diteruskan
Rencana Penataan Kawasan dan
Taman Tematik di Kota Banjar

Terlaksananya Penyusunan 1 Dok Diteruskan


Dokumen Kawasan Strategis
Berbasis Agro di Kota Banjar

Terlaksananya Penyusunan 1 Dok Diteruskan


Dokumen Kawasan Strategis
Berbasis Wisata di Kota Banjar

12 Program Pengendalian Pemanfaatan


Ruang

1 Penyusunan Prosedur dan Manual Terlaksananya Penyelenggaraan 1 Dok Diteruskan


Pengendalian Pemanfaatan Ruang Perencanaan, Pemanfaatan dan
Pengendalian Pemanfaatan Ruang
melalui BKPRD

13 Program Penataan Bangunan dan


Lingkungan

1 Verifikasi dan Rekomendasi Izin Terlaksananya Verifikasi dan 100% Diteruskan


Mendirikan Bangunan Rekomendasi Izin Mendirikan
Bangunan
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

14 Program Pengembangan Perumahan

1 Pembangunan Sarana dan Prasarana RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan
Rumah Sederhana Sehat infrastruktur Kel. Banjar

RT/RW Kel. Mekarsari-Kec. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Banjar infrastruktur Kel. Mekarsari

RT/RW Kel. Situbatu-Kec. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Banjar infrastruktur Kel. Situbatu

RT/RW Kel. Karangpanimbal- Terlaksananya Pembanguan 4 Paket Diteruskan


Kec. Purwaharja infrastruktur Kel. Karangpanimbal

Lingk. Asrama, Lingk. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Cipadung, Lingk. Haurmukti, infrastruktur Kel. Purwaharja
Lingk. Siluman, Lingk.
Margamulia RT/RW 027/013
Lingk Siluman Kel.
Purwaharja-Kec. Purwaharja

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Pataruman infrastruktur Kel. Hegarsari

RT/RW Kel. Pataruman-Kec. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Pataruman infrastruktur Kel. Pataruman

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Langensari infrastruktur Kel. Muktisari

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembanguan 6 Paket Diteruskan


Kec. Langensari infrastruktur Kel. Bojongkantong
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan
Pataruman Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Pataruman

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Pataruman Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Hegarsari

RT/RW Kel. Situbatu-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Banjar Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Situbatu

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Kec. Langensari Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Bojongkantong

RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Langensari Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Muktisari

RT/RW Kel. Mekarsari-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Banjar Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Mekarsari

RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Banjar

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Pembanguan dan 2500 m Diteruskan


Purwaharja Perbaikan Jalan Lingkungan Kel.
Purwaharja

RT/RW Kel. Banjar-Kec. Banjar Terlaksananya Pembuatan dan 1200 m Diteruskan


Perbaikan Saluran Drainase
Permukiman Kelurahan Banjar
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Mekarsari-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 1200 m Diteruskan
Banjar Perbaikan Saluran Drainase
Permukiman Kelurahan Mekarsari

RT/RW Kel. Situbatu-Kec. Terlaksananya Pembuatan dan 1200 m Diteruskan


Banjar Perbaikan Saluran Drainase
Permukiman Kelurahan Situbatu

RT/RW Kel. Karangpanimbal- Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan


Kec. Purwaharja Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Karangpanimbal

RT/RW Kel. Purwaharja-Kec. Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan


Purwaharja Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Purwaharja

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan


Pataruman Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Hegarsari

RT/RW Kel. Hegarsari-Kec. Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan


Pataruman Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Pataruman
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
RT/RW Kel. Muktisari-Kec. Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan
Langensari Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Muktisari

RT/RW Kel. Bojongkantong- Terlaksananya Terlaksananya 1200 m Diteruskan


Kec. Langensari Pembuatan dan Perbaikan Saluran
Drainase Permukiman Kel.
Muktisari

Program Lingkungan Perumahan


15 Sehat
1 Penyehatan Lingkungan - Terlaksananya Penyehatan 1 Kawasan Diteruskan
Lingkungan (Pendukung Program
P2WKSS)

2 Verifikasi Pembangunan Perumahan - Terlaksananya Verifikasi 100% Diteruskan


Masyarakat Berpenghasilan Rendah Pembangunan Perumahan
Masyarakat Berpenghasilan
Rendah

3 Penataan Kawasan Permukiman - Terlaksananya Penataan Kawasan 10 Ha Diteruskan


Kumuh Permukiman Kumuh

- Terlaksananya Penyusunan 1 dok Diteruskan


Rencana Pencegahan dan
Peningkatan Kualitas Permukiman
Kumuh Perkotaan (RP2KPKP)
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Program Penataan Penguasaan,
16 Pemilikan, Penggunaan dan
Pemanfaatan Tanah
1 Penataan Penguasaan, Pemilikan, - Terlaksananya Penataan 1 Paket Diteruskan
Penggunaan dan Pemanfaatan Tanah Penguasaan, Pemilikan,
Penggunaan dan Pemanfaatan
Tanah

RT/RW/Desa Mekarharja- Terlaksananya Pengadaan Lahan 1 Paket Diteruskan


Kecamatan Purwaharja Untuk Pembangunan Jalan

Program Pembinaan dan


17 Pengembangan Bidang
Ketenagalistrikan
1 Pengadaan dan Pemeliharaan Rutin - Terlaksananya Penggantian Lampu 1 Paket Pending
PJU JL. Siliwangi

- Terlaksananya Pengadaan dan 1 Paket Diteruskan


Pemeliharaan PJU

- Terlaksananya Rehab Penerangan 1 Paket Diteruskan


Jalan Umum (PJU) Se-Kota Banjar

2 Pemasangan Penerangan Jalan RT/RW/Lingkunagn Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Umum (PJU) Pataruman Kelurahan Penerangan Jalan Umum (PJU)
Pataruman-Kecamatan Lanjutan Jl.Purnomosidi
Pataruman

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Penerangan Jalan Umum (PJU)
Jl.Langensari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending
Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Banjar Kolot

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Karangpucung

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Waringinsari

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Randegan I

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Pending


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Randegan II

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Sumanding-Jl. Binangun

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Jelat Pataruman

- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Randegan

- Terlaksananya Pemasangan 50 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Banjar-Jl. Cimaragas

- Terlaksananya Pemasangan 50 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Banjar-Jl. Pangandaran
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
- Terlaksananya Pemasangan 20 Titik Diteruskan
Penerangan Jalan Umum (PJU) Jl.
Gardu/Balokang

- Terlaksananya Pemasangan 25 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Lingkungan Kec.
Banjar

- Terlaksananya Pemasangan 25 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Lingkungan Kec.
Purwaharja

- Terlaksananya Pemasangan 25 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Lingkungan Kec.
Langensari

- Terlaksananya Pemasangan 25 Titik Diteruskan


Penerangan Jalan Lingkungan Kec.
Pataruman

18 Program Pelayanan Administrasi


Perkantoran
1 Penyediaan Jasa Surat Menyurat DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Surat Menyurat 12 Bulan Diteruskan

2 Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Komunikasi, 12 Bulan Diteruskan
Daya Air dan Listrik Sumber Daya Air dan Listrik

3 Penyediaan Jasa Jaminan Barang DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Jaminan Barang 12 Bulan Diteruskan
Milik Daerah Milik Daerah

4 Penyediaan Jasa Pemeliharaan Dan DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Pemeliharaan 34 Unit Diteruskan
Perizinan Kendaraan Dan Perizinan Kendaraan
Dinas/Operasional Dinas/Operasional
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
5 Penyediaan Jasa Administrasi DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Administrasi 15 Buah Diteruskan
Keuangan Keuangan

6 Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Kebersihan 4 Orang Diteruskan
Kantor

7 Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Perbaikan 1 Paket Diteruskan
Kerja Peralatan Kerja

8 Penyediaan Alat Tulis Kantor DPUPRPKP Terlaksananya Alat Tulis Kantor 12 Bulan Diteruskan

9 Penyediaan Barang Cetakan dan DPUPRPKP Terlaksananya Barang Cetakan dan 12 Bulan Diteruskan
Penggandaan Penggandaan

10 Penyediaan komponen Instalasi DPUPRPKP Terlaksananya komponen Instalasi 12 Bulan Diteruskan


Listrik /Penerangan Bangunan Kantor Listrik /Penerangan Bangunan
Kantor

11 Penyediaan Peralatan Rumah Tangga DPUPRPKP Terlaksananya Peralatan Rumah 12 Bulan Diteruskan
Tangga

12 Penyediaan Bahan Bacaan dan DPUPRPKP Terlaksananya Bahan Bacaan dan 360 Porsi Diteruskan
Peraturan Perundang-undangan Peraturan Perundang-undangan

13 Penyediaan Makanan dan Minuman DPUPRPKP Terlaksananya Makanan dan 12 Bulan Diteruskan
Minuman

14 Rapat-Rapat Koordinasi dan DPUPRPKP Terlaksananya Rapat-Rapat 12 Bulan Diteruskan


Konsultasi Ke Luar Daerah Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar
Daerah

15 Rapat-Rapat Koordinasi dan DPUPRPKP Terlaksananya Rapat-Rapat 12 Bulan Diteruskan


Konsultasi Ke Dalam Daerah Koordinasi dan Konsultasi Ke
Dalam Daerah
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
16 Penyediaan Jasa Tenaga Pendukung DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Tenaga 116 Orang Diteruskan
Administrasi /Teknis Perkantoran Pendukung Administrasi /Teknis
Perkantoran

17 Penyediaan Jasa Iklan/Publikasi DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Iklan/Publikasi 12 Bulan Diteruskan

18 Penyediaan Jasa Pengamanan Kantor DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Pengamanan 8 Orang Diteruskan
Kantor

19 Penyediaan Jasa Informasi Rencana DPUPRPKP Terlaksananya Jasa Informasi 12 Bulan Diteruskan
Umum Pengadaan (RUP) Rencana Umum Pengadaan (RUP)

19 Program Peningkatan Sarana dan


Prasarana Aparatur

1 Pembangunan Gedung Kantor - Terlaksananya Penataan Kantor 1 Unit Diteruskan


Dinas Pekerjaan Umum, Penataan
Ruang, Perumahan dan Kawasan
Permukiman

- Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Gedung Kantor Koperasi, Usaha
Kecil, Menengah dan Perdagangan

- Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Gedung Sekretariat Kota Layak
Anak (Lanjutan)

- Pembangunan Gedung Kantor 1 Unit Diteruskan


Kelurahan Muktisari
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
- Terlaksananya Penataan yhalaman 1 Unit Diteruskan
Kantor Kecamatan Banjar

RT/RW/Kelurahan Mukltisari- Terlaksananya Penataan Kawasan 1 Unit Diteruskan


Kecamatan Langensari Kelurahan Muktisari

RT/RW/Kelurahan Mukltisari- Terlaksananya Penyempurnaan 1 Unit Diteruskan


Kecamatan Langensari SDN 2 Muktisari

- Terlaksananya Pembangunan 1 Unit Diteruskan


Gedung Kantor Bappeda (Lanjutan)

- Terlaksananya Penataan Kantor 1 Unit Diteruskan


Cikadu

Program Peningkatan Kapasitas


20
Sumber Daya Aparatur

1 Bimbingan Teknis Implementasi - Terlaksananya Bimbingan Teknis 12 Bulan Diteruskan


Peraturan Perundang-Undangan Implementasi Peraturan
Perundang-Undangan
Lokasi Besaran/
No Program/Kegiatan Indikator Kinerja Catatan
Volume
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Program Peningkatan
21 Pengembangan Sistem Pelaporan
Capaian Kinerja dan Keuangan
1 Penyusunan Laporan Capaian Kinerja DPUPRPKP Terlaksananya Penyusunan 3 Dok Diteruskan
dan Ikhtisar Realisasi Kinerja SKPD Laporan Capaian Kinerja dan
Ikhtisar Realisasi Kinerja SKPD

2 Penyusunan Pelaporan Keuangan DPUPRPKP Terlaksananya Penyusunan 2 Dok Diteruskan


Semesteran SKPD Pelaporan Keuangan Semesteran
SKPD

3 Penyusunan Rencana Kerja (RENJA) DPUPRPKP Terlaksananya Penyusunan 2 Dok Diteruskan


SKPD Rencana Kerja (RENJA) SKPD

4 Penyusunan Rencana Kerja dan DPUPRPKP Terlaksananya Penyusunan 4 Dok Diteruskan


Anggaran (RKA) SKPD Rencana Kerja dan Anggaran (RKA)
SKPD

Sumber : Hasil Jaring Aspirasi/Usulan Masyarakat


Banjar, 2018
Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kota Banjar

Ir. H. EDY DJATMIKO, MM


NIP. 19620416 199003 1 008
- Penyediaan prasarana 1668 meter
dan sarana air limbah

5 unit

1 unit

1668 meter

700 meter

1250 m1

1500 meter

600 meter

350 meter

1500 meter

1000 meter

1000 meter
Kelurahan Pataruman Desa Batulawang - 583.000.000 Dinas PU
Kecamatan Pataruman

Desa Balokang - Kecamatan Banjar 50.000.000 Dinas PU

Kelurahan Banjar - Kecamatan Banjar 150.000.000 Dinas PU

Kelurahan Pataruman - Kecamatan 583.800.000 Dinas PU


Pataruman

RT/RW 004/007 Sampih Desa Rejasari - 1.500.000.000 Dinas PU


Kecamatan Langensari

RT/RW 010/008 Sukarahayu Desa 1.500.000.000 Dinas PU


Waringinsari - Kecamatan Langensari

RT/RW 007/006 Kedungwaringin Desa 2.000.000.000 Dinas PU


Waringinsari - Kecamatan Langensari

RT/RW 004/06 Sindanggaiih Desa Rejasari - 1.000.000.000 Dinas PU


Kecamatan Langensari

RT/RW 003/005 Sindanggaiih Desa Rejasari 1.000.000.000 Dinas PU


- Kecamatan Langensari

Pembangunan dan Perbaikan Saluran 1.800.000.000 Dinas PU


Drainase RT/RW 009/010 Dusun Pangasinan
Desa Binangun - Kecamatan Pataruman
RT/RW /002 Jajawar Wetan - 1.200.000.000 Dinas PU

RT/RW /002 Jajawar Wetan Desa Jajawar - 1.200.000.000 Dinas PU


Kecamatan Banjar

Jl Husen kartasasmita RT/RW 350 meter 500.000.000


003/018 Lingkungan Pintusinga
Kelurahan Banjar - Kecamatan
Blok Nyumbang RT/RW / Dusun Sindangasih Desa 400 meter 600.000.000
Banjar - Kecamatan Langensari
Kujangsari

RT/RW 004/005 Sindanggaiih Desa Rejasari - 100 meter 150.000.000


Kecamatan Langensari

Pembangunan dan Perbaikan Saluran Drainase 2000 meter 2.700.000.000


RT/RW 003/001 Dusun Priagung Desa Binangun -
Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Pembuangan Citamiang - 2000 meter 2.430.000.000


Cisalak RT/RW 008/009 Dusun Pangasinan Desa
Binangun - Kecamatan Pataruman
Pembangunan Saluran Pembuangan Sayang Kaak - 1000 meter 1.500.000.000
Bebera RT/RW 007/003 Dusun Priagung Desa
Binangun - Kecamatan Pataruman

Pembangunan Saluran Pembuangan Mundu - Kedung 1800 meter 2.130.000.000


Jambe RT/RW 003/013 Dusun Girimulya Desa
Binangun - Kecamatan Pataruman

RT/RW / Lingkungan Tanjung Sukur Kelurahan 900 meter 1.500.000.000


Hegarsari - Kecamatan Pataruman

T/RW 004/015 Lingkungan Tanjung Sukur Kelurahan 69 meter 109.572.000


Hegarsari - Kecamatan Pataruman

RT/RW 013/004 Dusun Cigadung Desa Karyamukti - 600 meter 1.000.000.000


Kecamatan Pataruman

Jl. Priagung RT/RW / Dusun Cilengkong Desa 2100 meter 2.500.000.000


Neglasari - Kecamatan Banjar

Jl. Tembungkerta RT/RW 002/009 Dusun 1210 meter 3.000.000.000


Tebungkerta Desa Sukamukti - Kecamatan
Pataruman

Jalan Cijati Pejamben RT/RW 007/003 Dusun 500 meter 350.000.000


Priagung Desa Binangun - Kecamatan Pataruman

Jl. Binangun RT/RW / Dusun Cikapundung Desa 1350 meter 1.200.000.000


Neglasari - Kecamatan Banjar

Jalan Pacor RT/RW 014/004 Dusun Karangsari Desa 650 meter 500.000.000
Batulawang - Kecamatan Pataruman

Jalan Ciaren RT/RW 003/003 Dusun Sukahurip Desa 1196 meter 2.000.000.000
Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jl. Patrol Desa Jajawar - Kecamatan Banjar 2400 meter 3.300.000.000

Jl. Pedati RT/RW / Dusun Warungbuah Desa 1800 meter 2.000.000.000


Neglasari - Kecamatan Banjar

Jalan Cigadung RT/RW / Dusun Cigadung Desa 1700 meter 2.000.000.000


Karyamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Tundagan RT/RW /005 Dusun Tundagan Desa 2923 meter 3.000.000.000
Batulawang dan Dusun Muktiasih Desa Sukamukti
RT/RW / Dusun Tundagan Desa Batulawang -
Kecamatan Pataruman
Jalan Tundagan RT/RW /005 Dusun Tundagan Desa 0 meter 0
Batulawang - Kecamatan Pataruman

alan Tundagan RT/RW / Dusun Muktiasih Desa 0 meter 0


Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pasir Sireum RT/RW / Dusun Cigadung Desa 1300 meter 1.000.000.000
Karyamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pagerbatu RT/RW /008 Dusun Pagerbatu Desa 3200 meter 2.500.000.000
Batulawang - Kecamatan Pataruman dan RT/RW /007
Dusun Pagerbatu Desa Batulawang - Kecamatan
Pataruman
Jalan Pagerbatu RT/RW /008 Dusun Pagerbatu Desa 0 meter 0
Batulawang - Kecamatan Pataruman

Jalan Cikadongdong RT/RW / Dusun Sukaharja Desa 4000 meter 4.000.000.000


Karyamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW / Dusun Girimukti Desa 2650 meter 2.700.000.000


Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jl. Pentasan RT/RW 005/003 purwodadi Desa 435 m1 500.000.000


Waringinsari - Kecamatan Langensari

Jl. Muktisari Kelurahan Muktisari - Kecamatan 1500 meter 3.000.000.000


Langensari

Jl. Muktisari Kelurahan Muktisari - Kecamatan 0 meter 0


Langensari

Jl. Cibentang RT/RW 010/005 Randegan Desa 1 unit 1.000.000.000


Mekarharja - Kecamatan Purwaharja

Jl. Randegan III RT/RW / Randegan Desa Mekarharja 1 unit 1.000.000.000


- Kecamatan Purwaharja

Jalan Karangsari RT/RW 012/003 Dusun Karangsari 1 unit 1.000.000.000


Desa Batulawang - Kecamatan Pataruman

Jl. Situleutik RT/RW 009/002 Dusun Babakan Desa 1 unit 1.000.000.000


Cibeureum - Kecamatan Banjar

Jl. Cibentang RT/RW / Dusun Cibentang Desa 3750 meter 5.000.000.000


Mekarharja - Kecamatan Purwaharja

Jl. Bebedahan Desa Raharja - Kecamatan Purwaharja 1850 meter 5.000.000.000

Jl. Margaluyu RT/RW 014/003 Dusun Rancakole Desa 3800 meter 10.000.000.000
Mulyasari - Kecamatan Pataruman

jl. Cimendong RT/RW 035/017 Dusun Cikapundung 1 unit 50.000.000


Desa Neglasari - Kecamatan Banjar

Jalan Batulawang RT/RW 005/002 Dusun Cimanggu 1000 m3 1.000.000.000


Desa Batulawang - Kecamatan Pataruman

Jalan Tundagan, T/RW 001/005 Dusun Muktiasih 205 meter 200.000.000


Desa Sukamukti RT/RW / Dusun Tundagan Desa
Batulawang - Kecamatan Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW 003/003 Dusun Sukahurip 0 meter 0


Desa Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW / Dusun Girimukti Desa 0 meter 0


Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW 002/003 Dusun Sukahurip 300 meter 0


Desa Sukamukti - Kecamatan Pataruman

Jalan Pangasinan RT/RW 004/008 Dusun Girimukti 205 meter 200.000.000


Desa Sukamukti - Kecamatan Pataruman
Jl. Priagung RT/RW 007/004 Dusun Cilengkong Desa 205 meter 200.000.000
Neglasari - Kecamatan Banjar

Jl. Karangpucung RT/RW /004 KarangPucung Kulon 205 m3 200.000.000


Desa Jajawar - Kecamatan Banjar

Jl. Binangun RT/RW 033/017 Dusun Cikapundung 1000 m3 1.000.000.000


Desa Neglasari - Kecamatan Banjar

Jl. Bojong 1 RT/RW / Dusun Cibodas Desa Cibeureum 205 m3 200.000.000


- Kecamatan Banjar

Jalan Gotama RT/RW 017/005 Dusun Awiluar 205 m3 200.000.000


Kelurahan Situbatu - Kecamatan Banjar

Jalan Karangsari RT/RW /003 Dusun 215 m3 200.000.000


Karangsari Desa Batulawang -
Kecamatan Pataruman
Jalan Cigadung RT/RW 014/004 215 meter 200.000.000
Dusun Cigadung Desa Karyamukti -
Kecamatan Pataruman
Jalan Langensari RT/RW 001/004 300 meter 200.000.000
Dusun Sukamaju Desa Mulyasari -
Kecamatan Pataruman
Jl. PETA Desa Cibeureum - 300 m1 200.000.000
Kecamatan Banjar
Jl. Situbatu RT/RW 008/002 Dusun 300 meter 200.000.000
Bojong Kelurahan Situbatu -
Kecamatan Banjar

Kelurahan Pataruman - Kecamatan 25 unit 300.000.000


Pataruman
Kelurahan Pataruman - Kecamatan 18 titik 200.000.000
Pataruman
Desa Sinartanjung - Kecamatan 10 titik 100.000.000
Pataruman
Desa Karyamukti - Kecamatan 18 titik 200.000.000
Pataruman
RT/RW 021/007 Dusun Pagerbatu 18 titik 200.000.000
Desa Batulawang - Kecamatan
Pataruman
PJU Kawasan Agro Pejamben 18 titik 200.000.000
RT/RW 011/004 Dusun Priagung
Desa Binangun - Kecamatan
Desa Cibeureum - Kecamatan Banjar
Pataruman 18 titik 200.000.000
Desa Balokang Desa Balokang - 18 titik 200.000.000
Kecamatan Banjar
Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan

Aksi 

Diteruskan

Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Diteruskan
Aksi 

Aksi 

Diteruskan
Aksi 

APBD Saluran air persawahan belakang SPBU


Pintusinga (Pembangunan Saluran
APBD
Pembuang Pintusinga)
Pembangunan irigasi tersier (Pembangunan Saluran
Pembuang Blok Nyumbang)

APBD Lening/Keermir Sindanggalih (Pembangunan Saluran


Pembuang Sindanggalih)

APBD Lokasi Rt 01 - 03/01 (Pembangunan Saluran Pembuang


Priagung) Tidak termasuk inventarisasi Jalan Kota Banjar

APBD (Pembangunan Saluran Pembuang Citamiang) Tidak termasuk


inventarisasi Jalan Kota Banjar
APBD (Pembangunan Saluran Pembuangan Sayang Kaak)

APBD (Pembangunan Saluran Pembuangan Mundu)

APBD Normalisasi kali Cibeureun (Pembangunan Saluran Pembuang


Cibeureum Tanjungsukur

APBD Kirmir Anak sungai Ciroas (69mx1mx1m) (Pembangunan


Saluran Pembuang Anak Ciroas)

APBD Pembangunan Saluran Air (Pembangunan Saluran Pembuang


Cibeet)

APBD Prov RT 09 RT 10 RW 05 dan RT 11 RT 12 RW 06 (Peningkatan Jalan


Priagung Tahap II)

APBD Prov Peningkatan Jalan Lintas Santiong (Peningkatan Jalan


Tembungkerta)

APBD Peningkatan Jalan Cijati Pejamben Tahap II

APBD Prov RT 35 RW 17, dan RT 36 RT 37 RW 18 (Peningkatan Jalan


Binangun Tahap III)

APBD Peningkatan Jalan Pacor Lanjutan

APBD Prov Peningkatan Jalan Ciaren Tahap II

APBD Prov Hotmix ( Sepanjang Jalan Wirasaba/Sogati ) (Peningkatan Jalan


Patrol)

APBD Prov RT 21 RW 13 dan RT 22,23 RW 11 (Peningkatan Jalan Pedati)

APBD Peningkatan Jalan Cigadung

APBD Peningkatan Jalan Tundagan

APBD Telah diakomodir dengan nama paket Kegiatan Peningkatan


Jalan Tundagan

APBD Sudah diakomodir di kegiatan Peningkatan Jalan Tundagan

APBD Peningkatan Jalan Pasir Sireum

APBD Peningkatan Jalan Pegerbatu


APBD Telah diakomodir dengan nama paket Kegiatan Peningkatan
Jalan Pegerbatu

APBN Peningkatan Jalan Cikadongdong

APBD Peningkatan Jalan Pangasinan

APBD Peningkatan Jalan Pentasan (Hotmix) (Peningkatan Jalan


Pentasan)

APBD Pengaspalan jalan hotmix (Peningkatan Jalan Muktisari Tahap II)

APBD Pengerasan jalan (Peningkatan Jalan Muktisari Tahap II)

APBD Pembangunan Jembatan Randegan RW 05- Cibentang RW 07


(Pembangunan Jembatan Randegan - Cibentang)

APBD Pembangunan Jembatan Dusun Randegan - Dusun Pasirleutik


(Pembangunan Jembatan Randegan - Pasirleut

APBD Pembangunan Jembatan Karangsari

APBD Pembangunan jembatan gantung Situ Leutik

APBD Pembangunan jalan lingkar utara (Cibentang -Bebedahan )


Pembangunan Jalan Cibentang

APBD Dsn.Randegan 1 s/d Pulomajeti Kel. Purwaharja (Pembangunan


Jalan Bebedahan)

APBN Peningkatan Jalan Kehutanan (Pembangunan Jalan Margaluyu


Tahap II)

APBD Jembatan Cikembang (Pemeliharaan Jembatan Cikembang)

APBD Prov Pembangunan Drainase Jalan Batulawang dari dusun cimanggu


dan dusun tundagan

APBD Drainase Jalan Tundagan

APBD Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan sudah diakomodir di


RT/RW 002/003 Dusun Sukahurip Desa Sukamukti - Kecamatan
Pataruman

APBD Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan sudah diakomodir di


RT/RW 002/003 Dusun Sukahurip Desa Sukamukti - Kecamatan
Pataruman

APBD Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan RT/RW 003/003 Dusun


Sukahurip Desa Sukamukti RT/RW 004/008 Dusun Girimukti
Desa Sukamukti

APBD Pembangunan Drainase Jalan Pangasinan


APBD Dusun Cilengkong Curug Cibuntu (Pembangunan Drainase Jalan
Priagung)

APBD Pembangunan Drainase Jalan Karangpucung

APBD Prov Pembangunan Drainase Jalan Binangun

APBD Drainase fasilitas jalan utama (Pembangunan Drainase Jalan


Bojong 1)

APBD Pembangunan Drainase Jalan Gotama

APBD Pembangunan Kermeer Jalan Karangsari

APBD Pembangunan Kermeer Jalan Cigadung

APBD Pembangunan Kermeer Jalan Langensar

APBD Pencegahan longsor tebing (Pembangunan


Kermeer Jalan PETA)
APBD Talud Jalan (Pembangunan Kermeer Jalan
Situbatu)

APBD se-Kelurahan Pataruman

APBD se-Kelurahan Pataruman

APBD Jalan Ir. Purnomo Siddi,

APBD

APBD

APBD

APBD Pemasangan PJU


APBD
Pembangun Saluran Air Limbah 2 unit

Tersebar di Dusun Parung dan Dusun 2 unit


Karangpucung

Septic tank komunal untuk masyarakat tidak 1 unit


mampu

Pembuatan Plat Dekker di Lingk Babakansari, 2 unit


Jelat, Pataruman, Sukamanah dan
Lemburbalong

Lening/Keermir (Pembangunan Saluran 600 m


Pembuang Bojong Kantong)

Pembangunan PSDA 5 Dusun Sukarahayu 1100 m


(Pembangunan Saluran Pembuang
Sukarahayu)

Pembangunan saluran pembuangan apur 800 m


Dusun Kedungwaringin RT 007, 008, 009, 010
RW 006 (Pembangunan Saluran Pembuang
Sukarahayu)

Keermer Sier Auri (Pembangunan Saluran 500 m


Pembuang AURI)

Pingggir Jalan Utama Rt 03 Rw 05 500 m


(Pembangunan Saluran Pembuang Anak
Sampih)
(Pembangunan Saluran Pembuang Binangun) 1200 m

Pembangunan Saluran Avoor (Pembangunan


Saluran Pembuang Ciaren)

Pembangunan Saluran Avoor (Pembangunan


Saluran Pembuang Ciaren)
Aksi 
Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi

Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi

Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi

Pembangunan Sarana dan Prasarana Sanitasi

Pembangunan Saluran Pembuang Bojongkantong

Pembangunan Saluran Pembuang Sukarahayu I

Pembangunan Saluran Pembuang Sukarahayu II

Pembangunan Saluran Pembuang AURI

Pembangunan Saluran Pembuang Anak Sampih

Pembangunan Saluran Pembuang Binangun

(Pembangunan Saluran Pembuang Pintusinga)

Anda mungkin juga menyukai