Anda di halaman 1dari 3

Kelompok 5 :

M Resky Ramadhan (1710602055)

Maryana (1710602042)

Putri Oktaliza (171710682066)

DATA

A. Pengertian Data

Pengertian data dapat didefinisikan sebagai suatu fakta yang dapat berguna untuk diolah
sehingga menghasilkan informasi. Data tersebut dapat berupa simbol-simbol, gambar-gambar,
kata-kata, angka-angka, huruf-huruf, atau simbol yang menunjukkan suatu ide, kondisi dan
situasi. Dalam konsep islam data dibuat haruslah jujur dan sesuai standar yang benar. Data
tersebut harus diperoleh dari sumber yang dapat dipercaya sehingga data tersebut terjamin
kebenaranny.

Fakta merupakan bahan yang akan diolah untuk dijadikan data yang bermanfaat bagi
pengguna. Dengan demikian, Data merupakan aspek-aspek penting dalam manajemen. Terutama
pengambilan keputusan oleh para manajer, untuk mencapainya data harus lengkap, jujur, benar
dan dapat dipahami, sehingga setiap keputusan yang diambil diharapkan tepat dan cepat.

Fakta yang terjadi diproses sedemikian rupa yang sesuai dengan standar proses fakta
seperti ditabulasi, dikumpulkan, dikelompokkan, dan digabung yang dilandasi aturan Al-Quran
dan Hadis seperti tidak boleh mengurangi, menambah, dan manipulasi fakta. Selanjutnya, hasil
proses fakta yang terstruktur dijadikan data yang dapat dipahami oleh pemakai. Seperti data
jumlah penjualan, biaya produksi, dan jumlah produksi.

Dari definisi di atas, data mempunyai ciri-ciri sebagai berikut.

1. Sebuah hasil fakta yang diperoleh dari lapangan dan tanpa ada pengolahan fakta terlebih
dahulu
2. Suatu fakta-fakta pun rincian peristiwa yang sifatnya masih mentah dan juga belum
diolah.
3. Fakta yang terbentuk angka-angka, karakter, simbol-simbol, gambar, tanda-tanda,
isyarat, tulisan yang menunjukkan keadaan sesungguhnya pada sebuah peristiwa yang
selanjutnya dipakai untuk dijadikan informasi.
4. Kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian secara yang sebenarnya.
5. Segala sesuatu yang bisa disiapkan untuk dijadikan sumber informasi.
6. Komponen dasar dari sebuah informasi yang kemudian akan diolah lebih lanjut untuk
menghasilkan informasi yang bermanfaat.
7. Fakta yang sudah disajikan dalam bentuk catatan atau rekaman dalam berbagai bentuk
media tertentu.

. Data sangat penting bagi manajemen karena data dapat dipergunakan sebagai :

1. bahan untuk informasi


2. Identifikasi dan perumusan masalah
3. Pengetahuan
4. Perkiraan
5. Pertimbangan dan
6. Alternatif keputusan
B. Pengklasifikasian Data
Data diklasifikasikan menurut jenisnya, sifatnya, dan sumbernya
1. Jenis Data
a. Data hitung (enumeration/counting data)

Data hitung adalah sebagai hasil penghitungan atau jumlah tertentu. Termasuk data
hitung adalah persentase dari suatu jumlah tertentu l. Contohnya mencatat jumlah
penjualan dalam satu tahun atau persentase tingkat keuntungan produk yang dijual.

b. Data ukur (measurement data)


Data ukur adalah data yang menunjukkan ukuran mengenai nilai sesuatu. Angka
klasifikasi tertentu atau huruf tertentu yang diterima suatu perusahaan. Contoh
perusahaan mendapat penghargaan ISO 9002.

2. Sifat Data

a. Data kuantitatif (quantitative data)

Data kuantitatif adalah data mengenai penggolongan dalam hubungannya dengan


penjumlahan. Contohnya membuat analisis pengaruh promosi terhadap penjualan secara statistik
dengan analisis korelasi dan regresi

b. Data Kualitatif (qualitative data)

Data kualitatif adalah data mengenai penggolongan dalam hubungannya dengan kualitas atau
sifat tertentu. Contohnya membuat analisis pengaruh promosi terhadap penjualan dengan
rangking sangat pengaruh, sedang tidak berpengaruh dan sangat tidak berpengaruh.

3. Sumber Data

a. Data Internal (internal data)

Data internal adalah data yang asli. Artinya data sebagai hasil observasi yang dilakukan
sendiri, bukan data hasil karya orang lain.

b. Data EkstEksternDat

Anda mungkin juga menyukai