Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA PALEMBANG

DINAS KESEHATAN
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GANDUS
Jl. TP. Sofyan Kenawas Gandus Palembang 30149 Sumatera Selatan
E-mail : rsud.gandus01@gmail.com

KEPUTUSAN DIREKTUR
NOMOR : 440/ / RSUD.G/ I/ / 2019

TENTANG
PENETAPAN TIM TB DOTS RSUD GANDUS PALEMBANG

Menimbang :
a. Bahwa dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan sesuai
dengan standar yang ditentukan oleh peraturan perundang-
undangan yang berlaku dan harapan masyarakat;
b. Bahwa dalam rangka menjalankan kegiatan pencegahan dan
pengendalian TB DOTS di RSUD Gandus Palembang;
c. Bahwa untuk mensukseskan program nasional pemerintah dalam
menurunkan angka kesakitan tuberkuloasis;
d. Bahwa sehubungan berdasarkan pertimbnagan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a, b, dan c perlu ditetapkan dengan Surat
Keputusan Direktur tentang Tim TB DOTS di RSUD Gandus
Palembang;

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan


2. Undang-Undang nomor 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit
3. Keputusan Menteri Kesehatan RI No 129/ MENKES/ SK/ II/ 2008
tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
4. Keputusan Menteri Kesehatan RI No 364/ MENKES/ SK/ V/ 2009
tentang Pedoman Nasional Program TB;
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI No 269/ Menkes/ SK/ III/ 2008
tentang Rekam Medis;
6. Peraturan Menteri Kesehatan RI No 290/ MENKES/ SK/ III/ 2008
tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran;
7. Peraturan Menteri Kesehatan RI No 67 tahun 2016 tentang
Penanggulangan Tuberkulosis;
MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
1. KEPUTUSAN DIREKTUR RSUD GANDUS PALEMBANG
TENTANG PENETAPAN TIM TB DOTS RSUD GANDUS
PALEMBANG;
2. Susunan Tim TB DOTS RSUD Gandus Palembang sebagaimana
dimaksud dalam ayat pertama tersebut diatas, terlampir dalam
Surat Keputusan ini;
3. Uraian Tugas terlampir dalam Surat Keputusan ini;
4. Surat Keputusan ini berlaku selama 3 (tiga) tahun sejak ditetapkan
dan akan diubah dan atau diperbaiki sebagaimana apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini,
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di :
Pada Tanggal :
Direktur RSUD Gandus Palembang

drg. Hj. Irma Novianty, M. Kes


Lampiran :
Nomor :
Tanggal :
Tentang : PENETAPAN TIM TB DOTS
RSUD GANDUS PALEMBANG

d. Petugas Farmasi

1. Berkoordiansi dengan Dinas Kesehatan untuk ketersediaan obat


2. Pendistribusian OAT disertai dengan dokumentasi yang memuat jenis, jumlah, kemasan,
nomor batch dan bulan serta tahun kadaluarsa
3. Mengeluarkan obat sesuai instruksi dari dokter pelaksanaa TB DOTS
4. Menjamin mutu dan kualitas OAT berdasarkan pengamatan fisik ari bentuk dan kemasan serta
nomor batch dan tanggal kadaluarsa
5. Melakukan pemantauan OAT dilakukan dengan menggunakan Laporan Pemakaian dan
Lembar Permintaan Obat( LPLPO) yang erfungsi ganda, untuk menggambrakan dinamika
logistic dan merupakan alat pencatatan dan pelaporan

Ditetapkan di :
Pada Tanggal :
Direktur RSUD Gandus Palembang

drg. Hj. Irma Novianty, M. Kes

Lampiran :
Nomor :
Tanggal :
Tentang : PENETAPAN TIM TB DOTS
RSUD GANDUS PALEMBANG

TIM DOTS RSUD GANDUS PALEMBANG

Ketua : dr. Nurul Aliya, M. Kes


Sekretaris : Novita Agustina, S. Kep
Anggota : dr. Prima Sapriyanti
RE. Solfitri Utama Ningsih, S. Farm, Apt
Djamaludin, Amd. AK
Rendika Realita, Am. Kep

Ditetapkan di :
Pada Tanggal :
Direktur RSUD Gandus Palembang

drg. Hj. Irma Novianty, M. Kes

Anda mungkin juga menyukai