Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan
SADARI merupakan praktek pemeriksaan deteksi dini kanker
payudara yang umumnya dilakukan oleh setiap wanita untuk mencari
benjolan yang dicurigai merupakan kelainan. Banyak masyarakat
khususnya anak remaja yang belum ngetahui apa itu SADARI dan
seberapa pentingnya SADARI tersebut terutama bagi kaum wanita. Maka
dari itu, perlu dibuatnya media informasi yang efektif serta informatif bagi
remaja mengenai kanker payudara mulai dari definisi kanker payudara
hingga cara-cara periksa payudara sendiri (SADARI) agar mereka
memahami tentang bahayanya kanker payudara yang bisa menjadi
penyebab kematian. Dengan menggunakan leaflet diharapkan materi
tentang SADARI dapat tersampaikan dengan mudah kepada sasaran.
Responden yang menilai leaflet ini sebelumnya belum pernah
mendapatkan materi tentang SADARI maupun tentang kanker payudara.
Sebelum penilaian dilaksanakan, terlebih dahulu dijelaskan maksud dan
tujuan dari uji testing ini. Kemudian skor dihitung dengan menggunakan
skala likert. Hasil perhitungan yang diperoleh saat uji testing yang
dilakukan oleh siswi SMK YI Tasikmalaya sebagian besar mereka
menjawab sangat setuju dengan apa yang disajikan pada leaflet tersebut.
Maka dari itu leaflet ini bernilai baik/ setuju dengan skor sebesar 81%.
Serta banyaknya kritik dan saran yang diberikan oleh responeden tersebut
yang sifatnya membangun.

B. Saran
Dengan adanya penyebaran leaflet mengenai praktek pemeriksaan
deteksi dini kanker payudara (SADARI) diharapkan dapat
menambahkannya informasi serta pengetahun pada sasaran sehingga
sasaran tersebut juga bisa mempraktekannya dikehidupan sehari-hari.

13
14

Diharapkannya pula ketika disebarkannya leaflet tersebut tidak menjadi


sia-sia seperti dibuang, dihilangkan maka dari itu harus disimpan dengan
baik-baik atau bahkan dengan media leaflet tersebut bisa juga disebar
luaskan kembali kepada yang lain.

Anda mungkin juga menyukai