Anda di halaman 1dari 1

Pengalaman Sebelum Menjadi Mahasiswa STKIP Surya

Sebelum Saya terdaftar sebagai Mahasiswa di STKIP Surya.,Saya sempat mendaftarkan diri di
beberapa Universitas di kota Kupang.
Tapi mungkin karena bukan jalanku tak ada satu pun kampus yang menerima Saya,itu membuat Saya
putus asa dan berhenti berharap.
Pendaftaran penerimaan Mahasiswa di tutup,memaksa saya untuk kembali ke kampung halaman. 1
tahun aku menghabiskan waktu di sana,banyak hal yang ku lewati. Hari-hari Saya lewati dengan
bekerja membantu orang tua.
Tak terasa setahun berlalu,Suatu malam di bulan Mei Saya dipanggil oleh kedua orangtua
Saya,mereka menanyakan apakah Saya masih punya niat untuk kuliah atau tidak,jika IYA maka esok
Saya harus ke Kupang untuk mendaftarkan diri karena penerimaan Mahasiswa baru telah dibuka.lalu
Saya menjawab,IYA Saya mau melanjutkan kuliah.
Keesokan harinya,waktu masih pagi Saya mempersiapkan segala keperluan yang akan dibawah. Pukul
09.00 WITA Saya berangkat ke Kupang,pas tengah hari Saya tiba di sana.Saya beristirahat melepas
lelah.
Esok hari tepatnya tanggal 19 Mei 2011,Saya pergi ke sebuah Universitas yang bernama
Universitas Nusa Cendana (UNDANA),dan mendaftarkan diri sebagai calon Mahasiswa baru di
Universitas tersebut. Pada hari Senin,23 Mei 2011 pukul 08.00 pagi Saya mengikuti Test tertulis di
Aula UNDANA,bersama ribuan calon mahasiswa baru.
Setelah selesai mengikuti Test, diumumkan bahwa pengumuman akan diumumkan 2 minggu lagi
melalui media massa (Pos Kupang),dan Internet atau bisa dibaca di papan pengumuman kampus
tersebut.
Akhirnya waktu yang dinantikan tiba. Pagi-pagi Saya pergi ke warnet untuk melihat
pengumuman melalui internet,putus asa saat Saya melihat nama Saya tertera dalam daftar nama peserta
yang dinyatakan TIDAK LULUS.
Tanpa banyak kata Saya meninggalkan tempat itu dan kembali ke rumah.
Esok harinya Saya mendaftarkan diri lagi di 2 Universitas lainnya,lagi-lagi kegagalan menghampiri
Saya....harapan yang selama ini tersisa seakan hilang dalam keputus asaan ini.,karena merasa kecewa
dan tak punya harapan Saya membuat suatu komitmen untuk tidak lagi melanjutkan kuliah.
Saya kembali ke kampung,karena menurutku itu adalah pilihan yang tepat.
1 bulan kemudian kedua orangtua Saya mendapatkan informasi bahwa ada pembukaan calon
mahasiswa baru STKIP Surya jalur PEMDA. Saya dipaksa oleh kedua orangtua Saya untuk ikut
mendaftar. Lalu Saya ikut mendaftarkan diri tapi Saya tak berharap untuk LULUS dan di terima,karena
banyak persyaratan yang harus dipenuhi dalam pendaftaran itu. Pendaftaran dibuka hanya 4 hari,hari
terakhir no peserta test dibagikan untuk mengikuti Test tertulis.
Test tertulis berlangsung pada sore hari pukul 03.00,Saya mengikuti test tertulis bersama calon peserta
lainnya,usai mengikuti test diumumkan bahwa pengumuman akan diumumkan melalui
radiogram.Pengumuman hasil test sangat lama,Saya merasa bahwa tak ada harapan untuk kuliah di
STKIP Surya.
Waktu terus berlalu,akhirnya Pengumuman diumumkan melalui radiogram RRI Kupang pada
malam hari pukul 07.00.
Diluar dari dugaan,nama Saya juga dibaca dengan jelas sebagai calon mahasiswa STKIP Surya yang
dinyatakan LULUS.
Dalam hati Saya lafaskan doa pada yang kuasa,bersyukur atas kesempatan yang diberikan,dan janji
Saya tak akan Saya sia-siakan kesempatan EMAS ini.

Anda mungkin juga menyukai