Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMK YASPIF


Mata Pelajaran : Bahasa Jepang
Kelas/Semester :X/1
Pertemuan : 1 (BAB 1 – Aisatsu)
Alokasi Waktu : 2 X 30 menit
Standar Kompetensi :
mendengarkan : Memahami wacana lisan berbentuk paparan atau dialog sederhana tentang identitas
diri.
berbicara : Mengungkapkan informasi sederhana secara lisan dalam bentuk paparan atau dialog
tentang identitas diri.
menulis : Mengungkapkan informasi sederhana secara tertulis dalam bentuk paparan atau
dialog tentang identitas diri.

Kompetensi Dasar :
mendengarkan : - Mengidentifikasi bunyi, ujaran (kata, frase atau kalimat) dalam suatu wacana
dengan mencocokkan dan membedakannya secara tepat.
- Memperoleh informasi umum dan atau rinci dari berbagai bentuk wacana lisan
sederhana secara tepat.
berbicara : - Menyampaikan berbagai informasi secara lisan dengan lafal yang tepat dalam
kalimat sederhana sesuai konteks yang mencerminkan kecakapan berbahasa yang
santun.
- Melakukan dialog sederhana dengan lancar dan tepat yang mencerminkan
kecakapan berkomunikasi santun
menulis : - Menulis kata, frasa dan kalimat dengan huruf (Hiragana, Katakana) yang tepat.
- Mengungkapkan berbagai informasi secara tertulis dalam kalimat sederhana sesuai
konteks, yang mencerminkan kecakapan menggunakan kata, frasa dalam kalimat
dengan huruf dan struktur yang tepat.
Indikator :
- Dapat menyatakan salam saat bertemu dan berpisah, ucapan terimakasih serta maaf.
- Dapat menulis dapat menulis Hiragana あ - こ.

A. Tujuan Pembelajaran
- Agar siswa dapat menyatakan salam saat bertemu dan berpisah, ucapan terimakasih serta maaf.
- Agar siswa dapat menulis Hiragana あ - こ.

B. Materi Pembelajaran
- Salam saat bertemu dan berpisah
- Ucapan terimakasih dan maaf
- Hiragana あ、い、う、え、お、か、き、く、け、こ

C. Metode Pembelajaran
Metode Langsung
D. Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Uraian Lingkup Nilai Karakter
1. Menanyakan kata-kata yang diucapkan orang saat bertemu, Motivasi Percaya diri
saat berpisah, saat mendapat bantuan dan saat berbuat salah
Kegiatan
2. Menerangkan tujuan pembelajaran hari ini yaitu mempelajari Motivasi Rasa ingin tahu
awal cara menyatakan ucapan salam saat bertemu dan berpisah
serta ucapan terimakasih dan maaf.
3. Mengenalkan kosakata: Eksplorasi Santun
ucapan saat bertemu: ohayō gozaimasu, konnichi wa, konban
wa, ogenki desuka?, hai, genki desu.
4. Latihan pengulangan dan penggantian (klasikal, kelompok, Eksplorasi Mandiri
individu)
5. Mengenalkan kosakata: Eksplorasi Santun
ucapan saat berpisah: oyasumi nasai, sayōnara, dewa mata,
mata ashita, mata raishū
6. Latihan pengulangan dan penggantian (klasikal, kelompok, Eksplorasi Mandiri
individu)
7. Mengenalkan kosakata: Eksplorasi Santun
- ucapan terimakasih: arigatō gozaimasu, iie, dō itashimashite
- ucapan maaf: sumimasen, iie.
8. Pengenalan pola kalimat:
- (nama)+san, (ucapan/salam) Eksplorasi Santun
- (nama)+sensei, ucapan/salam)
9. Latihan pengulangan, penggantian, tanya jawab (klasikal,
kelompok, individu) Eksplorasi Mandiri
Kegiatan
10. Memberi kesempatan siswa untuk menulis
inti 11. Siswa berlatih mengucapkan salam dari gambar yang Eksplorasi Cinta ilmu
ditunjukkan oleh guru. Elaborasi Berfikir logis
12. Guru memberikan umpan balik positif
Elaborasi Teliti
13. Guru mengevaluasi hasil kegiatan. Membenarkan bila ada
yang salah dan menambahkan bila ada yang kurang
Elaborasi Teliti
14. Siswa melakukan refleksi atas kegiatan
15. Guru mengenalkan huruf Hiragana:
あ、い、う、え、お、か、き、く、け、こ Konfirmasi Menghargai
16. Memberi kesempatan siswa untuk menulis prestasi
Konfirmasi Memahami
kelebihan dan
kekurangan
Konfirmasi Tahu diri
Eksplorasi Mandiri

Eksplorasi Tekun
19. Mengulangi pokok-pokok pelajaran yang baru saja dipelajari. Penutup Berintelektual
20. Memotivasi siswa untuk menggunakan pola-pola yang sudah Penutup Cinta ilmu
Kegiatan
dipelajari
akhir 21. Memberikan tugas terstruktur (PR) Penutup Tekun
22. Menyampaikan rencana pertemuan berikutnya Penutup Rasa ingin tahu

E. Media/Sumber Pembelajaran
Buku Sakura 1 (BAB 1 – Aisatsu, hal. 1-4)
Lembar Kerja Siswa
Papan tulis & spidol

F. Penilaian
1. Bentuk test : obyektif (tugas terstruktur) dan subyektif (tugas mandiri tidak terstruktur)
2. Bentuk soal : 1. uraian
2. menulis Hiragana
3. membuat ungkapan perasaan (tugas mandiri tidak terstruktur)
3. Indikator & soal : Indikator: dapat membuat percakapan singkat antara dua orang ketika bertemu,
berpisah, berbuat salah dan mengucapkan terimakasih
1. Bagaimana dialog dalam bahasa Jepang yang timbul dari keadaan berikut ini:
a. Tina berbuat salah pada Susi.
b. Kiki menanyakan kabar Ali.
c. Kamu bertemu pak guru Joko pada pagi hari.
d. Ani berpisah dengan Rini. Mereka akan bertemu kembali besok.
e. Bu guru menolong Udin.
Indikator: dapat menulis kata yang memakai huruf Hiragana あ - こ
2. Tulislah kata-kata berikut dengan Hiragana!
ue (atas) ai (cinta)
iku (pergi) eki (stasiun)
kao (wajah) ika (cum-cumi)
ii (bagus) uki (musim hujan)
aki (musim gugur) ooi (banyak)
kau (membeli) iie (tidak)
koko (di sini) akai (merah)
kiku (mendengarkan) aoi (biru)
ike (kolam) kikai (mesin)
kaku (menulis) ookii (besar)

Indikator: dapat membuat ungkapkan perasaan tertulis (terima kasih, maaf, ucapan
selamat, dll) kepada orang lain
3. Buatlah ungkapan perasaan secara tertulis kepada seseorang.
Ungkapan yang bisa ditulis antara lain: - terima kasih.
- maaf
- selamat
- suka dan benci
Tugas ini bisa dikumpulkan kapan saja maksimal sebelum UAS

4. Kunci Jawaban : 1. uraian


a. Tina : Susi-san, sumimasen
Susi : Iie.
b. Kiki : Ali-san ogenki desuka?
Ali : Hai, genki desu.
c. Saya : Joko-sensei, ohayō gozaimasu.
Pak guru Joko : Ohayō gozaimasu.
d. Ani : Rini-san, mata ashita.
Rini : Mata ashita.
e. Udin : Sensei, arigatō gozaimasu.
Bu guru : Iie, dō itashimashite

2. menulis Hiragana
ue うえ ai あい
iku いく eki えき
kao かお ika いか
ii いい uki うき
aki あき ooi おおい
kau かう iie いいえ
koko ここ akai あかい
kiku きく aoi あおい
ike いけ kikai きかい
kaku かく ookii おおきい

Karawang, Agustus 2017


memeriksa,
Wakasek Kurikulum Guru Mapel

Omah, S.Pd Lia Aoliatul Faizah, S.Pd

mengesahkan,
Kepala Sekolah

H. Saefurrohman, S.Pd.I

Anda mungkin juga menyukai

  • Angket
    Angket
    Dokumen1 halaman
    Angket
    Polsek Pedes
    Belum ada peringkat
  • Bab 3
    Bab 3
    Dokumen4 halaman
    Bab 3
    Polsek Pedes
    Belum ada peringkat
  • Bab 3
    Bab 3
    Dokumen4 halaman
    Bab 3
    Polsek Pedes
    Belum ada peringkat
  • Bab 4
    Bab 4
    Dokumen3 halaman
    Bab 4
    Polsek Pedes
    Belum ada peringkat