Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PELAKSANAAN MUSYAWARAH WARGA I

DI DESA DEBEGAN RT 01 RW 02 KELURAHAN MOJOSONGO


KECAMATAN JEBRES KOTA SURAKARTA

A. Dasar Pemikiran
1. Melakukan BHSP dengan masyarakat
2. Perkenalan dari mahasiswa dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama di
Desa Debegan RT 01 RW 02 Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota
Surakarta
B. Tujuan
Untuk menjelaskan tujuan melakukan praktik komunitas kepada warga di
Desa Debegan RT 01 RW 02 Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota
Surakarta

C. Pelaksanaan Kegiatan
1. Tempat : Posko Rt 03 Rw 02
2. Hari / tanggal : Jum’at, 6 Maret 2020
3. Waktu : Pukul 20.00 – 22.00 WIB
4. Jumlah warga yang hadir : 15 orang
5. Peralatan / media : Sound system dan alat tulis
6. Kontrak waktu : 120 menit
7. Sasaran : DesaDebegan RT 01 RW 02 Kelurahan
Mojosongo Kecamatan Jebres Kota
Surakarta

D. Hasil Kegiatan
1. Pembukaan dan Doa
Membuka kegiatan Musyawarah Warga I (MW I) dan menyampaikan
susunan acara kegiatan. Memperkenalkan anggota kelompok praktik
komunitas.
2. Sambutan (Nanda selaku Ketua kegiatan, Ibu Ns. Ririn Afrian, M.Kep
selaku perwakilan Universitas Kusuma Husada Surakarta, Bu Nurhayani
S.Kep, Mph selaku perwakilan dari Puskesmas Sibela, dan bapak Sutrisno
selaku Ketua RW 02)
Menerima mahasiswa praktek komunitas dan berharap mahasiswa mampu
memberikan manfaat dalam bidang kesehatan.
3. Penyampaian Tujuan Praktik
Menyampaikan tujuan kegiatan mahasiswa selama 4 minggu ke depan,
terhitung sejak tanggal tanggal 02 Maret sampai dengan 28 Maret 2020,
bahwa mahasiswa akan melakukan pengumpulan data dengan cara
melakukan pengkajian kepada masyarakat, menggali masalah kesehatan
yang ada sesuai dengan prioritas, mencari solusi dan memecahkan
masalah bersama. Mahasiswa akan melakukan kegiatan secara preventif
dan promotif.
4. Penyajian hasil observasi lingkungan
Setelah melakukan observasi dan wawancara dengan ketua RT 01 RW 02
Desa Debegan Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota Surakarta.
Dan hasil wawancara kami mendapat informasi dan beberapa data sebagai
berikut :
a. Luas wilayah RT 03 RW 37 ±1.700 m2. Dengan batas wilayah adalah
Utara : RT 1, Timur : RT 2, Selatan: RW 29, Barat : Jalan Raya
b. Yang sering dijumpai di masyarakat selama melakukan survey adalah
dewasa-tua dan anak-anak. Kebiasaan masyarakat Dewasa-tua yaitu
pada pagi dan sampai sore hari warga bekerja dipabrik plastik. Malam
hari warga berkumpul bersama keluarga di rumah masing-masing.
Kebiasaan masyarakat anak-anak yaitu pada pagi mayoritas pergi ke
sekolah, siang dan sore hari bermain dengan teman sebaya dan pada
malam hari di dalam rumah menghabiskan waktu bersama keluarga.
c. Masyarakat sudah sadar dalam pengelolaan sampah dengan setiap 3
kali seminggu sampah diambil oleh petugas sampah. Namun keadaan
lingkungan RT 01 sedikit kumuh, kurang nyaman untuk dilihat, jarak
antar rumah berdempetan dan banjir apabila hujan deras karena saluran
tersumbat.
5. Diskusi masalah kesehatan yang terjadi di Desa Debegan RT 01 RW 02
Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota Surakarta.
Menyampaikan bahwa masalah utama di Desa Debegan RT 01 RW 02
adalah tingginya penderita hipertensi dan banyak nyamuk sehingga ada
satu warga yang terkena DBD. Selama ini masyarakat di Desa Debegan
RT 01 RW 02 masih kurang pengetahuannya mengenai diit hipertensi dan
pola hidup, begitu pula dengan banyaknya nyamuk karena musim hujan.
Ketua RT juga menyampaikan usulan kepada mahasiswa agar memberikan
sedikit pengetahuan bagi asyarakat tentang hipertensi dan menanam
tanaman untuk mengurangi nyamuk.
6. Penutup

E. Evaluasi
1. Evaluasi Struktur
 Pre planning telah dibuat dan disetujui oleh pembimbing akademik
dan pembimbing lahan
 Media yang tersedia mencukupi dan dapat digunakan dengan baik
2. Evaluasi Proses
 Kegiatan musyawarah warga dimulai pukul 20.00 WIB, sesuai dengan
jadwal yang telah ditentukan.
 Kegiatan dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan yang disepakati
antara mahasiswa dan masyarakat
3. Evaluasi Hasil
 Warga mengetahui tujuan dan pelaksanaan praktik komunitas

F. Daftar Hadir
Terlampir
G. Dokumentasi Kegiatan
Terlampir
DOKUMENTASI KEGIATAN

Anda mungkin juga menyukai