Anda di halaman 1dari 2

NAMA : RIYO ADI SYAHPUTRO

JURUSAN : TEKNIK ELEKTRO

KELAS : B2

MATA KULIAH : TEKNIK LINGKUNGAN

INI JAWABAN UNTUK TUGAS YANG BU SINTA BERIKAN,

1. Alasan kenapa di berbagai Negara memiliki ekosistem yang berbeda beda itu di pengaruhi oleh
komponen biotik dan abiotik.Dimana komponen biotik adalah komponen makhluk hidup yang memiliki
peran konsumen dan ada pula perannya sebagai pengurai,sedangkan komponen abiotik adalah
komponen fisik dan kimia yang merupakan medium atau substrat tempat berlangsungnya kehidupan,
atau lingkungan tempat hidup. Sebagian besar komponen abiotik bervariasi dalam ruang dan waktunya.
Komponen abiotik dapat berupa bahan organik, senyawa anorganik, dan faktor yang memengaruhi
distribusi organism.Kedua komponen ini saling memiliki ketergantungan demi untuk terciptanya
ekosistem.Perbedaan ekosistem juga di pengaruhi oleh perbedaan suhu dan iklim

2. Kita memang harus melindungi spesies yang tidak berbahaya,maupun berbahaya ataupun yang
langka,karena jika salah satu spesies tersebut punah akan berakibat pada spesies lain sehingga merubah
ekosistem yang ada,setiap spesies memilik peran masing masing oleh karena itu jika tidak dilindungi
ekosistem akan rusak.Penjualan satwa yang dilindungi dapat dipenjara dikarenakan terdapat peraturan
larangan untuk melakukan perdagangan ataupun pembunuhan pada undang undang Pasal 21 ayat (2)
UU 5/1990,yang seharusnya hewan itu harus dilindungi dan di lestarikan agar tidak punah malah di
perdagangkan ke pihak lain dengan harga yang besar karena hewan tersebut tergolong
langka.Melakukan hal tersebut merupakan tindak pidana dibidang konservasi.

3. Konservasi adalah pelestarian atau perlindungan terhadap flora, fauna dan ekosistem. Konservasi
dilakukan dengan pengelolaan biosfer secara aktif yang bertujuan untuk menjaga kelangsungan
keanekaragaman flora dan fauna dan lingkungannya.Secara konseptual konservasi merupakan
manajemen penggunaan biosfer oleh manusia sehingga dapat memberikan atau memenuhi keuntungan
yang besar dan dapat diperbaharui untuk generasi-generasi yang akan datang. Undang-undang Republik
Indonesia nomor 5 tahun 1990 lah yang merupakan dasar hukum bila kawasan konservasi di ganggu dan
jika melanggar maka akan diancam dengan pidana yang berat berupa pidana badan dan denda.

4. Karena kebanyakan perusahaan itu melaksanakan kegiatan usahanya banyak mengunakan sumber
daya alam yang tentunya bahan baku itu terdapat banyak menggunakan hasil alam jadi perusahaan
harus bertanggungjawab juga dalam memelihara lingkungan tersebut agar lingkungan tersebut tetap
hidup dan tidak rusak.Perusahaan harus memiliki izin lingkungan karena dampak didirikannya suatu
perusahaan akan dirasakan secara langsung oleh lingkungan sekitar tempat perusahaan berada.

Anda mungkin juga menyukai