Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA UTARA

DINAS PENDIDIKAN
Jalan Teuku Cik Di Tiro No. 1-D Telp. (061) 4156650, Fax 4156550
Website : http://disdik.sumutprov.go.id
M E D A N - 20152

Medan, 24 Februari 2020


Nomor : 424/1525/Bid.PK/II/2020 Kepada :
Sifat : Penting Yth : Kepala Cabang Dinas Pendidikan
Lampiran : - se - Provinsi Sumatera Utara
Hal : Seleksi Administrasi di
Guru Lintas Sekolah Tempat
(Guru Terbang)

Dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Provinsi Sumatera Utara,
kami beritahukan bahwa Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara melalui Bidang Pembinaan
dan Ketenagaan akan melaksanakan kegiatan Pembiayaan Guru Lintas Sekolah (Guru Terbang)
Provinsi Sumatera Utara Tahun 2020.

Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon kepada Saudara untuk menginformasikan
tentang pelaksanaan kegiatan dimaksud kepada guru – guru di wilayah kerja binaan Saudara,
dengan persyaratan sebagai berikut :

1. Guru berstatus sebagai PNS, GTT Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, GTY
dan/atau Honor lainnya pada Satuan Pendidikan Menengah (SMA/MA dan SMK/MAK) atau
Pendidikan Khusus serta Madrasah yang mengampu mata pelajaran Matematika, Fisika,
Kimia, Biologi dan Bahasa Inggris;
2. Berusia maksimal 50 (lima puluh) Tahun;
3. Memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK);
4. Berkualifikasi pendidikan Strata 1 (S1), memiliki sertifikat pendidik dengan pengalaman kerja
sebagai guru minimal 5 (lima) tahun dan/atau guru berkualifikasi pendidikan Strata 2
(S2)/Strata 3 (S3);
5. Bagi Guru Tetap Yayasan (GTY) harus mendapatkan surat persetujuan mengikuti Seleksi
dan Meninggalkan Tugas di Sekolah Asal selama mengikuti Program Guru Terbang;
6. Bagi Guru Madrasah Aliyah/Madrasah Aliyah Kejuruan harus mendapatkan persetujuan dari
Kemenag;
7. Surat pernyataan kebenaran dan keabsahan data yang diunggah pada situs/web
pendaftaran (format terlampir);
8. Memiliki Karya Kreatif/Inovasi dalam bidang pendidikan; dan
9. Bersedia menandatangani Pakta Integritas untuk ditempatkan pada wilayah yang ditentukan.

Agar pelaksanaan kegiatan dimaksud berjalan dengan lancar, objektif dan profesional
serta mendapatkan hasil yang optimal, kami minta kepada Saudara untuk dapat
menginformasikan kepada guru-guru di wilayah kerja masing – masing Cabang Dinas
Pendidikan Provinsi Sumatera Utara agar dapat mengisi formulir pendaftaran pada situs/web :
http://gg.gg/guruterbangsumutbermartabat2020 (pendaftaran dibuka mulai tanggal 24
Februari 2020 sampai dengan 07 Maret 2019)

Untuk Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdr. Dr. SUHENDRI, MA.
(081396370980), Sdr. ABDUL MALIK PANE, S.Sos (08116381011) dan Sdr. ERWINSYAH,
M.Si (085261684118) pada jam kerja (pukul 08.00 s.d. 16.00 WIB).

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerja sama yang baik diucapkan terima kasih

Plt. KEPALA DINAS PENDIDIKAN


PROVINSI SUMATERA UTARA,

DR. Drs. ARSYAD, M.M.


PEMBINA UTAMA MADYA
NIP. 19600824 198301 1 001
Tembusan Yth :
1. Gubernur Sumatera Utara
u.p. Sekdaprovsu sebagai laporan;
2. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara;
3. Kepala Bidang Pembinaan SMA, SMK dan PKLK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara;
4. Ketua MKKS Jenjang SMA/MA, SMK/MAK dan Pendidikan Khusus
se – Provinsi Sumatera Utara;
Lampiran
Surat Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara
Nomor : 424/1525/Bid.PK/II/2020/ /PMPTK.1/XI/2016
Tanggal : 24 Februari 2020

FORMAT SURAT PERNYATAAN


KEBENARAN DAN KEABSAHAN DATA

Saya yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : ………………………………………………………..
Tempat, tanggal lahir : ………………………………………………………..
NIP : ……………………………………………………….. (bagi Guru PNS)
Pangkat, Gol/Ruang : ……………………………………………………….. (bagi Guru PNS)
NUPTK : ………………………………………………………..
Unit Kerja : ………………………………………………………..
Kab/Kota : ………………………………………………………..
No. HP : ………………………………………………………..

Dengan ini menyatakan :

1. Bahwa saya telah mengisi data pada formulir pendaftaran onlie dengan sebenar-benarnya untuk
dapat mengikuti seleksi administrasi kegiatan Guru Lintas Sekolah (Guru Terbang) Provinsi
Sumatera Utara Tahun 2020 telah sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan;

2. Bila dikemudian hari terdapat data yang tidak benar, maka saya bersedia untuk mendapatkan
hukuman sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan bersedia didiskualifikasi untuk mengikuti
kegiatan Guru Lintas Sekolah (Guru Terbang) Provinsi Sumatera Utara Tahun 2020;

3. Demikian surat pernyataan ini saya buat dalam keadaan sadar, tanpa paksaan dan dibuat
dengan sebenarnya.

……………., ………………………….2020
Yang membuat pernyataan,

Ttd bermaterai
Rp. 6000,

……………………………………………

Keterangan :
Surat Pernyataan ini diupload pada laman http://gg.gg/guruterbangsumutbermartabat2020 dalam
format .pdf

Anda mungkin juga menyukai