Anda di halaman 1dari 2

52

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

1. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa tingkat pengetahuan wanita PUS


kelompok perilaku lebih tinggi yaitu (75%) jika dibandingkan dengan
pengetahuan wanita PUS pada kelompok kontrol yaitu (33,3%).
2. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa sikap positif wanita PUS
kelompok perilaku lebih tinggi yaitu sikap positif (91,7%) jika
dibandingkan dengan sikap positif wanita PUS pada kelompok kontrol
yaitu (69,4%).
3. Hasil penelitian ini adalah bahwa Tindakan wanita PUS kelompok
eksperimen lebih tinggi dalam memilih IUD yaitu (52,8%) jika
dibandingkan dengan tindakan wanita PUS pada kelompok kontrol yaitu
(19,4%).
Jadi terdapat pengaruh perbedaan antara kelompok perlakuan yang
mendapatkan konseling ABPK dengan kelompok kontrol yang tidak
mendapatkan konseling ABPK pada wanita PUS terhadap perilaku dalam
pemilihan kontrasepsi IUD di Desa Sudirejo Kecamatan Namorambe
dengan nilai Pvalue= 0,000.
B. Saran
1. Bagi Tenaga Kesehatan

Tenaga kesehatan ​diharapkan dapat memberikan pengetahuan terkait


dengan konseling keluarga berencana dengan menggunakan ABPK dengan
cara bekerjasama dengan pihak Puskesmas di Kecamatan Namorambe
untuk mengadakan konseling secara terpimpin sehingga dapat
mengevaluasi hasil dari penelitian ini terutama kepada wanita PUS yang
belum menggunakan kontrasepsi jangka panjang seperti IUD agar wanita
PUS segera menggunakan IUD.

2. Bagi Institusi Pendidikan

Bagi Institusi Pendidikan diharapkan hasil penelitian ini dijadikan


53

sebagai sarana pembelajaran tambahan pengetahuan bagi mahasiswa


tentang Alat Kontrasepsi bagi wanita PUS dan hasil penelitian ini juga
dapat menambah bahan bacaan, referensi, masukan bagi mahasiswa lain
untuk melakukan penelitian lebih lanjut.

2. Bagi Responden

Sebaiknya pengetahuan yang sudah didapatkan wanita PUS mengenai


Kontrasepsi IUD dapat segera diterapkan seperti mengalihkan alat
kontrasepsi segera mungkin ke IUD Wanita PUS yang telah mendapatkan
informasi tentang IUD juga dapat berbagi informasi kepada teman, keluarga,
tetangga, dan masyarakat tentang IUD, sehingga penggunaan alat
kontrasepsi IUD semakin meningkat di Desa Sudirejo.

3.Bagi Peneliti Selanjutnya


Peneliti selanjutnya dapat memperluas variabel yang di teliti yang
berkaitan dengan perilaku wanita PUS tentang alat kontrasepsi IUD, juga
bisa mengembangkan aplikasi yang dibuat sendiri dengan harapan
mencakup materi IUD yang lebih menarik.

Anda mungkin juga menyukai