Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA SISWA

Pembelajatan Virus Corona


A. Latar Belakang
Latar belakang virus Corona atau COVID-19, kasusnya dimulai dengan
pneumonia atau radang paru-paru misterius pada Desember 2019. Kasus ini
diduga berkaitan dengan pasar hewan Huanan di Wuhan yang menjual berbagai
jenis daging binatang, termasuk yang tidak biasa dikonsumsi, misal ular,
kelelawar, dan berbagai jenis tikus.
Kasus infeksi pneumonia misterius ini memang banyak ditemukan di
pasar hewan tersebut. Virus Corona atau COVID-19 diduga dibawa kelelawar dan
hewan lain yang dimakan manusia hingga terjadi penularan. Coronavirus
sebetulnya tidak asing dalam dunia kesehatan hewan, tapi hanya beberapa jenis
yang mampu menginfeksi manusia hingga menjadi penyakit radang paru.
Sebelum COVID-19 mewabah, dunia sempat heboh dengan SARS dan
MERS, yang juga berkaitan dengan virus Corona. Dengan latar belakang tersebut,
virus Corona bukan kali ini saja membuat warga dunia panik. Memiliki gejala
yang sama-sama mirip flu, virus Corona berkembang cepat hingga
mengakibatkan infeksi lebih parah dan gagal organ.

B. Gejala
Saat ini coronavirus dapat muncul hanya dalam 2 sampai 14 hari setelah
paparan. Berikut ciri-cirinya
 Demam
 Batuk pilek
 Gangguan pernafasan
 Sakit tenggorokan
 Letih lesu

C. Penyebaran
Virus pertama kali berkembang di hewan sebelum akhirnya menyerang
manusia. Ketika sudah menginfeksi manusia, penyebaran virus corona dapat
melalui droplet pernapasan. Percikan batuk atau bersin dari orang yang
terinfeksi virus corona akan menempel di permukaan benda atau kulit manusia.
Sehingga virus akan berpindah ketika manusia menyentuh benda atau
melakukan kontak fisik dengan manusia lainnya. Kemudian, virus akan
menginfeksi manusia ketika tangan yang terkontaminasi oleh virus menyentuh
wajah, seperti mulut, hidung, dan mata.

D. Pencegahan

 Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik. Jika tidak
bisa mencuci tangan, bersihkan tangan menggunakan hand sanitizer
 Hindari menyentuh area wajah, seperti mata, hidung, dan mulut sebelum
Anda membersihkan tangan
 Jangan keluar rumah jika Anda merasa kurang sehat atau memiliki gejala
flu Hindari atau batasi kontak fisik dengan orang lain. Jika
memungkinkan, usahakan berada pada jarak setidaknya satu meter
dengan orang lain
 Tutup mulut dan hidung Anda dengan tisu atau siku bagian dalam ketika
batuk atau bersin. Jika Anda menggunakan tisu, segera buang tisu Anda
 Bersihkan barang-barang yang sering Anda gunakan dengan disinfektan,
seperti gawai atau handphone, laptop, meja, dan lainnya
 Terapkan gaya hidup sehat, mulai dari pola makan, olahraga, serta hindari
begadang untuk menjaga kekebalan tubuh Anda

Anda mungkin juga menyukai