Anda di halaman 1dari 5

33

BAB IV

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode analitik, yaitu penelitian yang

bertujuan mencari hubungan antara variabel yang satu dengan variabel lainnya.

Pendekatan yang dipakai adalah cross sectional study yaitu peneliti melakukan

observasi atau pengukuran variabel pada satu saat atau tiap subyek hanya

diobservasi satu kali dan pengukuran variabel dilakukan pada saat pemeriksaan

tersebut (Sastroasmoro, 2011).

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian direncanakan di wilayah Puskesmas Gunung Medan Kabupaten

Dharmasraya, pada bulan Desember 2019..

C. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan objek penelitian (Notoatmojo, 2010).

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia 6

– 12 bulan di wilayah kerja Puskesmas Gunung Medan yang berjumlah ….

orang pada bulan September 2019.

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang akan diteliti atau

sebagian jumlah dari karakteristik yang dimiliki oleh populasi. Sampel

pada penelitian ini diambil secara total samping, yaitu seluruh anggota

33
34

populasi dijadikan sebagai sampel penelitian (Notoatmojo, 2010). Adapun

kriteria sampel adalah :

a. Kriteria inklusi

1) Bersedia menjadi responden

2) Bisa kooperatif

3) Bisa komunikasi dengan baik

b. Kriteria eksklusi

1) Ibu menyusui yang memiliki hambatan secara medis

2) Ibu menyusui yang memiliki hambatan secara psikologis (depresi)

D. Teknik Pengumpulan Data

1. Data Primer

Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari responden.

Pengumpulan data dilakukan dengan cara pengukuran langsung yaitu

melalui wawancara terpimpin dengan panduan kuesioner untuk

mengetahui dukungan keluarga, motivasi ibu dan pemberian ASI

eksklusif. Sebelumnya diajukan surat permohonan menjadi responden,

setelah setuju menjadi responden dan menandatangani surat persetujuan

kemudian dilakukan pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan

kepada responden.

2. Data Sekunder

Data sekunder yaitu data yang diambil dari Puskesmas tentang

cakupan ASI eksklusif dan jumlah ibu menyusui yang terdapat di wilayah

kerja Puskesmas Gunung Medan.


35

E. Teknik Pengolahan dan Analisis Data

1. Tehnik Pengolahan

a. Mengedit (Editing)

Setelah kuesioner selesai diisi, maka setiap kuesioner diperiksa

apakah diisi dengan benar dan lengkap, kemudian apakah tiap

pernyataan sudah dijawab oleh responden.

b. Mengkode data (coding)

Memberikan kode tertentu pada setiap data yang dikumpulkan.

c. Memasukkan data (entry)

Data, yakni jawaban dari masing-masing responden yang dalam

bentuk kode dimasukkan kedalam program komputer.

d. Pembersihan data (cleaning)


Pengecekan kembali data yang telah dimasukkan ke komputer untuk

melihat kemungkinan-kemungkinan adanya kesalahan, ketidak

lengkapan data dsb (Notoatmodjo, 2010).

2. Teknik Analisis Data

a. Analisis Univariat

Analisis univariat bertujuan untuk menjelaskan atau

mendeskripsikan karakteristik setiap variabel penelitian (dukungan

keluarga, motivasi ibu dan pemberian ASI eksklusif), yang disajikan

dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan persentase (Notoatmodjo,

2010).
36

b. Analisis Bivariat
Analisis bivariat dilakukan terhadap dua variabel yang diduga

berhubungan. Analisis hasil uji statistik dengan menggunakan Chi-

Square test, untuk menyimpulkan adanya hubungan 2 variabel.

Analisis data menggunakan derajat kemaknaan signifikan 0,05. Hasil

analisis chi-square dibandingkan dengan nilai p, dimana bila p < 0,05

artinya secara statistik bermakna dan apabila nilai p > 0,05 artinya

secara statistik tidak bermakna (Trihendradi, 2009).

D. Etika Penelitian

Dalam melakukan penelitian, peneliti mengajukan permohonan izin

kepada responden untuk mendapatkan persetujuan penelitian. Setelah

mendapatkan persetujuan barulah peneliti melakukan penelitian dengan

menegakkan masalah etika meliputi :

1. Informed Concent (Lembar Persetujuan)

Merupakan cara persetujuan antara peneliti dengan keluarga

responden penelitian dengan memberikan lembar persetujuan. Lembar

persetujuan ini diberikan responden yang akan diteliti yang memenuhi

kriteria inklusi dan disertai judul penelitian dan manfaat penelitian. Jika

responden menolak maka peneliti tidak akan memaksa dan tetap

menghormati hak-hak responden.

2. Anonimity (Tanpa Nama)

Yaitu tidak memberikan nama responden pada lembar

pengumpulan data. Lembar tersebut hanya diberi inisial tertentu.


37

2. Confidentiality (Kerahasiaan)

Peneliti menjamin kerahasiaan dari hasil penelitian baik informasi

maupun masalah-masalah lainnya, semua informasi yang telah

dikumpulkan dijamin kerahasiaan oleh peneliti (Hidayat, 2007).

Anda mungkin juga menyukai