Anda di halaman 1dari 3

BAB 1

1. Sikap tidak terpuji, korupsi dan penyalahgunaan jabatan merupakan akibat dari tidak
dilakukannya...
a. Pendidikan moral
b. Pendidikan agama
c. Pendidikan Karakter
d. Perubahan Peraturan Hukum

2. Pancasila sebagai warisan budaya yang hidup dan berkembang cukup lama dalam
kehidupan suku-suku bangsa di negara Indonesia dan memuat nilai-nilai ….
a. Sejarah
b. Kebangsaan dan Negara
c. Luhur
d. Fundamental

3. Upaya untuk melestarikan nilai-nilai Luhur Pancasila salah satunya adalah dengan
dilakukan……..dalam pribadi dan harti setiap orang di Indonesia.
a. Internalisasi
b. Repetisi
c. Ekstensifikasi
d. Elaborasi

4. Sifat dari nilai luhur pada Pancasila yang diakui keluhurannya oleh bangsa-bangsa
lain di dunia adalah….
a. Membumi
b. Universal
c. Sejahtera
d. Filosofis

5. Berikut merupakan nilai-nilai luhur Pancasila, Kecuali…


a. Ketuhanan
b. Kemanusiaan
c. Keadilan
d. Kesejahteraan

6. Cara agar nilai luhur Pancasila itu terus bisa hidup dan berkembang dalam sendi-sendi
kehidupan bangsa…
a. Mengkritisi dan menganalisis nilai Pancasila
b. Menciptakan dan mengganti nilai Pancasila
c. Mengkaji dan mendalami nilai Pancasila
d. Membaca dan menghafal nilai Pancasila

7. Pembahasan, pendalaman, dan upaya mengkonkritkan penerapan dan penghayatan


nilai-nilai pancasila dalam kehidupan kita bisa dilakukan dalam berbagai cara
merupakan definisi dari…
a. Nilai luhur Pancasila
b. Pengaplikasian Pancasila
c. Internalisasi Pancasila
d. Pendidikan Karakter Pancasila

8. Pendidikan karakter Pancasila secara informal dapat dilakukan di….


a. Lingkungan Keluarga
b. Lembaga Pendidikan
c. Lingkungan Militer
d. Lembaga Sosial dan Kemasyarakatan

9. Sila Pancasila yang mengalami perubahan selama perumusannya adalah sila ke…
a. Sila ke-1
b. Sila ke-2
c. Sila ke-3
d. Sila ke-4

10. Pendidikan karakter memiliki tujuan berikut, kecuali….


a. Membentuk pribadi yang beradab dan bertanggung jawab terhadap
perbuatannya
b. Mendidik moral sesuai nilai-nilai luhur pada setiap sila di Pancasila
c. Menciptakan kebiasaan penerapan nilai Pancasila hanya di lingkungan
formal
d. Sebagai barrier dari kerusakan moral dan pengaruh negatif bangsa lain

Essay.
1. Jelaskan kaitan ideologi Pancasila sebagai pembentuk karakter generasi muda!
Jawaban :
Pancasila merupakan ideologi dan dasar negara Indonesia yang terdiri dari lima
(5) sila dasar yang bisa dijadikan sumber nilai bagi pendidikan karakter.
Pancasila mengkristalisasikan nilai-nilai yang hidup dan bertumbuh dari
kekayaan suku-suku bangsa yang ada di Indonesia ini. Kita patut menghargai
Pancasila dan menjadikan Pancasila sebagai sumber inspirasi dalam membentuk
karakter kita sebagai generasi muda.

Anda mungkin juga menyukai