Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

DOSEN PENGAMPU
MISWAR PASAI,M.H

DISUSUN OLEH
RAHMAT HIDAYAT.YR
1885201029

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI DAN OLAHRAGA


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PAHLAWAN TUANKU TAMBUSAI
TP.2019/2020
1. Apakah yang dimaksudkan dengan ideologi?
 Ideologi berasal dari kata 'idea'(inggris) artinya pikiran,  gagasan. Sedangkan
logi atau logos(yunani) artinya ilmu atau pengetahuan, jadi secara umum
pengertian ideologi adalah kumpulan ide-ide dasar, gagasan, keyakinan dan
kepercayaan yang sifatnya sistematis sesuai dengan arah dan tujuan yang
ingin dicapai dalam kehidupan nasional suatu bangsa dan negara.

2. Jelaskan tentang, apakah yang Anda ketahui tentang Idiologi Pancasila


Indonesia?
 Seperangkat ide atau cita-cita yang menentukan keyakinan dan cara berpikir
untuk mewujudkan suatu tujuan dengan berlandaskan pada lima sila dalam
pancasila.

3. Coba jelaskan beberapa idiologi yang dianut beberapa negara di dunia yang
patut anda ketahui!
a. Kapitalisme
Ideology kapitalisme banyak digunakan oleh berbagai negara di dunia hingga
saat ini. inti dari paham ini adalah adanya capital atau modal yang dikuasai
oleh pihak swasta dimana negara tidak memiliki kekuasaan atas terjadinya
sistem ekonomi dan hanya berperan sebagai pengawas saja.
b. Anarkisme
Anarkisme merupakan sebuah tatanan politik dimana dianjurkan tidak perlu
adanya negara dan merupakan sebuah tindakan sukarela yang mengatur
dirinya sendiri.
c. Sosialisme
Paham sosialisme ini mungkin hampir sama konsepnya dengan paham
ideology komunisme karena pada prinsipnya yaitu mengutamakan
kepemilikan segala sesuatu secara bersama tidak ada yang namanya hak
kepemilikan individu. 
d. Konservatisme
Ideology konservatisme lebih memusatkan pada nilai-nilai ajaran kuno atau
tradisional dan menentang keras dengan adanya modernisasi
dan globalisasi. 

4. Coba anda bandingkan, apa perbedaan yang mendasar Ideologi Pancasila


dengan ideologi negara2 di dunia yang anda ketahui?
 Pancasila sebagai ideologi bangsa menunjukkan adanya keseimbangan ide
dan gagasan serta tidak bersifat absolute dalam memandang manusia dan
kehidupan bernegara,sedangkan Liberalisme komunis lebih bersifat multak
atau totaliter.sehingga ideologi yang tepat dan sesuai dengan kehidupan
bangsa indonesia adalah pancasila,karena pancasila diangkat dari nilai-nilai
adat istiadat kebudayaan serta nilai religius yang terdapat dalam pandangan
hidup masyarakat indonesia

Anda mungkin juga menyukai