Anda di halaman 1dari 2

Kegiatan Bakti Kampus

Bakti Kampus merupakan suatu kegiatan wujud kepedulian mahasiswa


terhadap keadaan lingkungan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran”
Yogyakarta. Dengan diadakannya kegiatan Bakti Kampus ini diharapan dapat
menumbuhkan rasa cinta terhadap kampus dan peduli terhadap lingkungan kampus.
Bakti Kampus merupakan rangkain kegiatan yang dilakukan menjelang kegiatan
KKN yang akan dilaksanakan sesudah dari kegitan Bakti Kampus itu sendiri.
Pengembangan kegiatan Bakti Kampus terus dilakukan setiap tahunnya, dengan
kegiatan ini mahasiswa memiliki peran besar dalam keadaan di lingkungan kampus
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta, sesuai dengan julukan
kampus hijaunya dan kampus bela negara yang sudah menjadi ciri khas Universitas
Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.

Bakti kampus ini dilaksanakan dalam waktu satu hari dan diikuti oleh
mahasiswa dan Dosen Pembimbing Lapangan. Kegiatan Bakti kampus telah
dilakukan oleh kelompok R.69.077.K pada tanggal 20 Juni 2019 dimulai dari pukul
10.00 WIB. Kegiatan ini yaitu dengan membersihkan halaman masjid Kampus II
(Masjid Sarbini) dan pemberian pot tanaman di halaman masjid. Tujuannya agar para
mahasiswa maupun dosen yang hendak melaksanakan ibadah merasa nyaman dan
juga sejuk dipandang. Kegiatan bakti kampus ini dilakukan di Kampus II Universitas
Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.
Foto Dokumentasi Kegiatan Bakti Kampus

Anda mungkin juga menyukai