Anda di halaman 1dari 1

Home »

Pakai Seamless Gearbox, Suzuki GSX-RR Mudah Dikuasai Seperti Bermain Playstation

Selasa, 22/12/2015 03:44 WIB

Pakai Seamless Gearbox, Suzuki GSX-RR Mudah Dikuasai Seperti Bermain Playstation

Aleix Espargaro akan mendapatkan gearbox paling baru Suzuki yang diharapkan bisa bersaing di MotoGP

mobilinanews - Demi meraih prestasi gemilang untuk musim balap MotoGP tahun depan, tim Suzuki
baru saja menerapkan teknologi seamless gearbox pada motor mereka, Suzuki GSX-RR.

Sebelumnya, Aleix Espargaro mengeluhkan performa motor yang dinilai lambat untuk bersaing di tahun
2016. Namun tim teknisi tak tinggal diam, dan hasilnya adalah memperbaharui mesin, sasis, dan
khususnya gearbox.

Nobuatsu Aoki selaku pebalap tes Suzuki terlibat dalam pengembangan teknologi ini dan langsung
menjajal performa dari gearbox seamless tersebut. Menurutnya, teknologi gearbox seamless yang
digunakan pada motor Suzuki saat ini persis seperti bermain game MotoGP Playstation.

“Berbeda sekali. Setiap naik gigi, transisinya sangat mulus dan lebih cepat. Di motor yang lama, hal itu
tidak terjadi. Motor ini juga lebih mudah dikendarai, persis seperti main PlayStation, sama dengan mobil
bergigi otomatis. Luar biasa,” kata Aoki seperti dilansir crash.

Meskipun seamless gearbox tidak membuat perubahan besar pada akselerasi, namun transmisi yang
mulus dinilai bisa memberikan keuntungan lainnya. “Untuk membuat waktu satu lap mungkin tidak ada
perubahan, tapi terutama ketika grip di ban belakang mulai tipis dan selalu bergoyang saat direm,
teknologi seamless membuat motor lebih stabil,” lanjut pebalap asal Jepang tersebut.(MiZ)

Anda mungkin juga menyukai