Anda di halaman 1dari 2

Teori

1. Apakah saudara mengetahui istilah “ Current Maturities of Long Term Debt” dan “Short Term
Obligations Expected to be Refinanced”?
2. Apa yang saudara ketahui tentang contingencies? Dapatkah saudara memberikan contoh dari
Gain dan Loss Contingencies
3. Dapatkah saudara sebutkan dua badan yang dikenal secara internasional guna memberi
penilaian atas bond dan saham bahkan peringkat layak investasi bagi suatu negara ? berikan
contoh rating yang anda tahu
4. Dapatkah saudara jelaskan bentuk korporasi di Indonesia?

Perhitungan
1. Chapter 13 Liabilities
a. Kafe Numpang Tenar menawarkan kepada pelanggannya setiap pembelian 10 kopi gratis 1
kopi . Jika pendapatan kedai kopi ini $600,000 dan 1 gelas kopi seharga $ 6 , menilik pada
pengalaman masa lalu pelanggan yang melakukan klaim sebanyak 50% maka hitunglah
berapa hutangnya dan bagaimana penjurnalannya abaikan tahun dan tanggalnya
b. Seandainya gaji saudara adalah 15 juta rupiah sebulan kemudian anda terkena pajak
penghasilan 5% kemudian ada iuran BPJS 5% serta asuransi 2% maka buatkan perhitungan
dan jurnalnya
c. PT Zalfa Zarra mengalami musibah berupa tuntutan hukum dari pesaing, asumsi jika sifatnya
probable dengan jumlah $150,000 tolong buatkan jurnalnya? Bagaimana apabila asumsi not
probable?,

2. Chapter 14 Obligasi PT Raffli Affleck menerbitkan obligasi dengan callable dengan face value
$1,500,000 dengan coupon sebesar 8% mulai dari tanggal 1 Maret 2018 sampai dengan 2021
dengan pembayaran semi annually. Yield yang diharapkan adalah 10% buatlah table dan jurnal
yang diperlukan seandainya pembayaran bunga setiap 1 Juli dan 1 Desember . Apabila pada 1
September 2019 bond itu akan ditarik kembali berapakah yang harus dibayar oleh PT Raffli ?
bagaimanakah jurnal untuk si pembeli obligasi ketika melakukan pembelian obligasi,
penerimaan bunga ?
3. Chapter 16 Complex Capital Structure PT Song Hye Kyo memiliki net income sebesar $600,000
dengan lembar saham yang beredar 300,000 lembar saham. PT SHK ini memiliki 2 buah obligasi ,
obligasi pertama bertenor 5 tahun dengan coupon 8%face value $ 1,200,000, harga 101 dan
dapat ditukar dengan 60 ribu lembar saham. Obligasi kedua face value $1,000,000 coupon 10%
harga pasar 102 dan dapat ditukar dengan 50 ribu lembar saham, Jika asumsi pajak perusahaan
adalah 25% berapa diluted EPS nya?
4. Stock Option Plan PT Susah Maju menyetujui sebuah rencana untuk memberikan hak kepada
karyawan eksekutif membeli saham dengan harga tertentu dan waktu tertentu. Jumlah saham
yang direlakan adalah 10 ribu lembar saham yang mewakili 2% dari keseluruhan saham, dengan
nilai par adalah $2 per saham biasa. PT ini mulai melakukan pemberian hak ini pada bulan
January 2016 dengan masa 5 tahun setelahnya. Dengan menggunakan fair value method
diperkirakan expense adalah $400,000, bagaimanakah jurnalnya? Apabila setelah 2 tahun hanya
40% saja yang mengexercise haknya bagaimana jurnalnya? Lalu bagaimana setelah 5 tahun tidak
satupun diexercise oleh karyawan eksekutif tadi tolong buatkan jurnalnya?

Anda mungkin juga menyukai