Anda di halaman 1dari 2

Membaca Doa Setelah Sholat Tahajud merupakan salah satu Ibadah yang bisa kalian lakukan

sebagai seorang mukmin ketika selesai mengerjakan sholat sunnah tahajud, hal ini seperti
dijelaskan didalam Hadits Riwayat Tirmidzi bahwa Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wa
sallam bersabda berbunyi : ” Doa adalah Ibadah (Hadits Riwayat Tirmidzi, No 2969) ”.

Selain itu bisa kalian lihat didalam salah satu Ayat Al Qur’an Surat Al Mu’min Ayat 60 yang
berbunyi : Dan Tuhan-mu berfirman : ” Berdoa-lah kepada ku, niscaya akan aku perkenankan
bagi mu. Sesungguh-nya orang2 yg menyombongkan diri dari menyembah-ku, akan masuk
Neraka Jahannam dlm keadaan hina dina (QS. Al-Mu’min, Ayat 60) ”.

Oleh karena itu sangat dianjurkan sekali bagi kalian Umat Muslim Muslimah untuk selalu berdoa
disetiap saat, dan berdoa setelah selesai mengerjakan Sholat Wajib Lima Waktu maupun
setelah selesai mengerjakan Sholat Sunnah, baik itu Sholat Istikharah, Sholat Hajat, Sholat
Dhuha, Sholat Tahajud dan Sholat Sunnah yang lainnya.
Adapun untuk Bacaan Doa Setelah Mengerjakan Sholat Tahajud yang bisa kalian bacakan dan
amalkan, bisa kalian lihat dibawah ini karena telah dituliskan beserta terjemahan lengkap, Arab
dan Latin.

1. Doa Meminta Kesehatan dan Petunjuk


Bacaan Doa Sholat Sunnah Tahajud diatas dapat anda amalkan dan bacakan dirumah, ketika
kalian selesai menunaikan Sholat Sunnah Tahajud di Malam Hari. Terdapat Hadits Riwayat
Muslim bahwa dari Thoriq bin Asy-Yam Ra berkata :

” Jika seseorang baru masuk kedalam Islam, Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam
mengajarkan pada beliau untuk Sholat, dan Rasulullah SAW memerintahkannya untuk
membaca doa berikut (Seperti Doa Diatas) ”.

2. Doa Meminta Dilapangkan Rejeki

Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud diatas merupakan salah satu doa dengan maksud untuk
meminta diberikan Rezeki yang luas dan halal kepada Allah Subhanahu wa ta’ala, dan tentu
bacaan tersebut bisa kalian amalkan dan bacakan sendiri dirumah ketika kalian selesai
mengerjakan Sholat Tahajud.

Hal tersebut dikarenakan, setiap Insan Manusia pasti membutuhkan suatu Rejeki baik itu Rejeki
dalam bentuk uang (harta benda), kesehatan dan rejeki yang lainnya. Untuk itu kita sebagai
seorang Muslim Muslimah harus selalu berusaha dan meminta kepada Allah Subhanahu wa
ta’ala karena Maut, Rejeki dan Jodoh hanya Allah Subhanahu wa ta’ala yang mengaturnya.

3. Bacaan Doa Meminta Ampunan

Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud selanjutnya yang bisa kalian pilih untuk dipanjatkan
kepada Allah Subhanahu wa ta’ala ketika selesai mengerjakan Sholat Sunnah Tahajud ialah
bacaan doa untuk memohon dan meminta ampunan seperti yang ada diatas.

Bacaan Doa Sholat Tahajud memohon ampunan tersebut merupakan salah satu doa yang
mencakup segala macam Istighfar (Meminta Ampunan kepada Allah Subhanahu wa ta’ala),
sehingga kalian bisa mengamalkan dan membacanya setiap selesai mengerjakan Sholat, baik
itu Sholat Wajib maupun Sholat Sunnah seperti Sholat Sunnah Tahajud.

Kemudian tentunya kalian bisa mengamalkan dan membaca Bacaan Doa Setelah Sholat
Tahajud yang lainnya, sesuai dengan hajat dan keinginan kalian masing masing. Hal ini
dikarenakan tidak ada doa khusus yang harus kalian bacakan setelah kalian mengerjakan
sholat sunnah tahajud, sehingga kalian bisa mengamalkan doa apa saja menurut hajat kalian,
baik dengan bahasa arab maupun bahasa indonesia.

Namun sebagai tambahan saja dan harus kalian ingat bahwa sebelum mengamalkan doa
setelah sholat tahajud, kalian sangat dianjurkan untuk membaca Dzikir Setelah Sholat
Tahajud. Hal ini merupakan amalan (Ibadah) penting yang harus kalian lakukan, karena kita
sebagai seorang Muslim sudah diperintahkan untuk selalu mengingat kepada Allah Subhanahu
wa ta’ala dengan cara berdzikir.

Anda mungkin juga menyukai