Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN

APLIKASI KOMPUTER

Membuat Pisang Keju

DosenPengampu: Rizaluddin., M.Pd

Yang disusun oleh:

 Nama : Nurwahidah
 NIM : C.742.2019.01.010

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (STKIP)

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM (YAPIS) DOMPU

TAHUN AJARAN 2019/2020


ii

KATA PENGANTAR 

Dengan mengucapkan syukur alhamdullillah kepada Allah Swt. Atas limpahan


kesempatan dan kenikmatan kepada umat-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan tugas saya,
sebagai salah satu tugas UTS Aplikasi Komputer.

Laporan ini merupakan tanggung jawab saya sebagai mahasiswa (STKIP Yapis Dompu).
Dan diharapkan laporan ini dapat menjadi referensi bagi para mahasiswa untuk lebih mengetahui
tentangcara membuat maupun modal dan keuntungan dalam membuat pisang keju.

Kepada semua pihak yang telah membantu dalam pembuatan laporan ini, penulis
mengucapkan banyak – banyak terimakasih. Semoga laporan ini dapat berguna untuk kita semua
dan dapat menjadi referensi buat kita untuk lebih dan lebih menggali ilmu.
iii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR....................................................................................................................ii

DAFTAR ISI..................................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN...............................................................................................................1

A. LATAR BELAKANG..........................................................................................................1

B. RUMUSAN MASALAH.....................................................................................................1

C. TUJUAN..............................................................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN................................................................................................................2

D. Pisang Keju..........................................................................................................................2

E. Kebutuhan Pasar...................................................................................................................2

F. Proses Pembuatan Pisang Keju............................................................................................2

G. Kelebihan dari usaha pisang keju.........................................................................................3

H. Promosi dan pemasarannya..................................................................................................4

I. Modal dan Keuntungannya..................................................................................................4

BAB III PENUTUP.........................................................................................................................5

A. Kesimpulan...........................................................................................................................5

B. Saran.....................................................................................................................................5
1

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Secara geografis Indonesia merupakan negara agraris, tanah yang subur dengan
hamparannya yang hijau. Hal tersebut sangat mendukung Indonesia untuk meningkatkan
hasil produksi hasil pertanian. Namun hasil produksi bias berkualitas rendah karena adanya
pengaruh krisis perekonomian yang menurun. Maka untuk menjaga agar kualitas dan
komoditas hasil pertanian (pisang) tetap tinggi maka perlu adanya pengolahan pemanfaatan
hasil yang lebih luas dan kaya akan ide-ide atau gagasan baru salah satunya yaitu dengan
mengolahnya menjadi produk pisang keju yang berkualitas.
Dengan melihat perkembangan zaman yang semakin maju sekarang ini yang bergizi
untuk menjamin kesehatanya.
Kesempatan bagi kita untuk membuat usaha makanan kecil (ringan) dengan banyak
orang yang suka makanan-makanan kecil, saya yakin usaha kami akan berhasil dan
menguntungkan.

B. RUMUSAN MASALAH
Dari latar belakang di atas dapat ditarik rumusan masalah sebagai berikut:
1. Apa itu pisang keju?
2. Sejauh manakah kebutuhan pasar terhadap pisang keju?
3. Bagaimana proses pembuatan pisang keju?
4. Apa kelebihan dari usaha pisang keju?
5. Bagaimana carap romosi dan pemasarannya?
6. Bagaimana masalah modal dan keuntungannya?

C. TUJUAN
Tujuan dari penulisan laporan ini utamanya adalah untuk memenuhi tugas UTS
mata kuliah Aplikasi Komputer di STKIP YAPIS DOMPU, dan secara keseluruhan untuk
mengetahui lebih jauh mengenai usaha kecil pisang keju.
2

BAB II

PEMBAHASAN
D. Pisang Keju
Pisang keju merupakan salah satu produk makanan ringan yang banyak digemari
konsumen. Rasanya yang enak dan murahnya harga yang ditawarkan menjadikan produk
tersebut sebagai alternative tepat untuk menemani waktu santai anda bersama rekan dan
keluarga.
Pisang keju merupakan pisang yang digoreng kemudian dibubuhi aneka toping di
atasnya, seperti: keju dan susu cokelat.
Sejatinya, produk pisang keju bukan barang baru bagi masyarakat Indonesia. Namun
dengan menambahkan sedikit inovasi, kini pisang keju tersebut banyak dicari konsumen
dan menjadi salah satu peluang bisnis menarik yang menjanjikan untung bagi penjualnya.

E. Kebutuhan Pasar
Terhadap kebutuhan pangan di masyarakat terus meningkat. Kebutuhan akan pisang
keju ini bisa dijadikan sebagai camilan setiap hari, jajan khas dan oleh-oleh bagi
keluarga. Bagi masyarakat produk pisang keju merupakan produk yang memiliki cirri
khas tersendiri mulai dari rasa, penampilan dan bahan. Karena produk pisang buah
diproses secara alami langsung dari buah segar sehingga menghasilkan produk yang
berkualitas tinggi dan tanpa adanya bahan pengawet. Sehingga permintaan akan pisang
keju semakin meningkat.

F. Proses Pembuatan Pisang Keju


Berikut adalah bahan-bahan dan harga proses pembuatan pisang keju:

No. Bahan-Bahan Harga Jumlah


1` Pisang 20.000
2. Minyak goreng 10.000
3. Susu coklat 6.000
4. Keju 5.000
5. Sari roti 5.000
6. Telur 4.000 50.000
3

1. Peralatan yang digunakan


 Kompor gas
 Wajanpenggorengan
 Mangkuk
 Piring
 Sendok
 Alatparut
 Pisau
 Nampan
 Berikut adalah gambar dari bahan-bahan yang saya gunakan untuk membuat
pisang keju.

2. Cara pembuatan
 Siapkan dulu bahannya, setelah itu kupas pisang nya dan belah menjadi dua
bagian.
 Kita celupin pisannya kedalam dua butir telur yang telah disiapkan, kemudian
kita bumbui dengan sari roti
 Nyalakan kompor untuk memanaskan wajan, setelah wajan memanas kita
masukkan minyak secukupnya.
 Setelah minyak mendidih kita masukan pisang yang telah kita bumbui tadi
 Setelah semuanya habis digoreng kita iriskan kedalam nampan
 Setelah itu kita taburkan keju dan coklat diatasnya
 Setelah itu pisang keju siap dijual

G. Kelebihan dari usaha pisang keju


1. Nutrisi tidak hilang, karena digoreng pada suhu rendah (80-85oC)
2. Warna tidak berubah dan tidak gosong
3. Kripik renyah dan nikmat
H. Promosi dan pemasarannya
1. Promosi
4

Promosi makanan yang cepat laku adalah pada tempat ramai seperti pasar, sekolah,
kampus, kantor, itu adalah tempat yang paling strategis untuk mempromosikan
barang dagangan.
Dan saya memilih menjualnya di kampus karna saya yakin pasti pisang keju kami
akan laku disini karna banyak yang akan membelinya. Dan kami juga
mempromosikan pisang keju kami via whatsApp.
2. Pemasaran
a. Cari tahu tentang bisnis itu (bahan baku, pemasaran, cara produksi)
b. Turun kelapangan untuk mengenalkan produk
c. Cari pengusaha yang sukses dengan bisnis pisang keju tersebut agar bisa sharing
informasi
d. Berdo’a dan sedekah, ini adalah kunci sukses yang sering dilupakan orang

I. Modal dan Keuntungannya


a. Modal
Jadi modal yang saya gunakan untuk membuat pisang keju tersebut adalah
sebesarRp 50.000
b. Keuntungan
Keuntungan yang saya dapatkan dari hasil penjualan pisang keju adalah sebesar
Rp 10.000, jadi jumlah keseluruhan nya adalah Rp 60.000.
5

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Pisang keju adalah produk makanan ringan dibuat dari irisan buah pisang dan
digoreng, dengan atau tanpa bahan tambahan makanan yang diizinkan. Tujuan
pengolahan pisang menjadi pisang keju adalah untuk memberikan nilai tambah dan
meningkatkan memperpanjang kemanfaatan buah pisang.
Pada dasarnya pisang keju banyak peminatnya selain murah harganya,enak rasanya
dan mengandung vitamin-vitamin yang bagus untuk tubuh.
Usaha pisang keju merupakan peluang usaha yang dapat di kembangkan dengan
modal yang sedikit kita bisa mendapat keuntungan yang lumayan besar dan saya yakin
usaha ini bisa berkembang dan maju.

J. Saran
Dalam melakukan usaha dituntut untuk serius dan Fokus, kita tidak bisa dalam
memulai bisnis itu secara setengah tengah, dan dikerjakan sambil lalu meskipun usaha
tersebut berupa usaha sampingan.
Kegagalan berusaha sebenarnya bukan disebabkan oleh orang lain namun berasal dari
diri kita sendiri, dengan demikian ketekunan dalam menjalankannya adalah suatu
keharusan. Perhitungan-perhitungan yang matang selayaknya dilakukan di awal-awal
memulai usaha karena sekali kita salah dalam perhitungan di awal maka yang terjadi
adalah efek Berantai di mana kita akan terus menerus mengalami kesalahan, sementara
modal lama kelamaan tersedot habis
Sudah sewajarnya apabila kita ingin memulai usaha belajar kepada mereka yang lebih
sukses agar kita dapat memilah mana yang pas dan mana yang kurang. Dengan demikian
kita akan terhindar dari resiko yang lebih besar.

Anda mungkin juga menyukai