Anda di halaman 1dari 6

I.

PENDAHULUAN
Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia pada tahun 2019 ini merupakan
hari lahir Negara Republik Indonesia yang ke-74 sejak merdeka pada tanggal
17 Agustus 1945. Hari kemerdekaan merupakan tonggak sejarah perjuangan
bangsa yang harus kita pertahankan. Maka sudah sepatutnya kita sebagai
bangsa Indonesia mengenang jasa-jasa pahlawan kita yang sudah membela
bangsa Indonesia di dalam memperjuangkan Kemerdekaan Republik
Indonesia
Selain mempertahankan kemerdekaan, kita sebagai generasi penerus
tentunya harus mengisi kemerdekaan itu dengan melakukan hal-hal yang
positif yang dapat menumbuhkan wawasan kebangsaan.
Maka dari itu, kami selaku panitia akan mengadakan perlombaan dalam
rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang
ke-74
Dalam hal ini, kami sangat memerlukan bantuan baik moral maupun
material demi terlaksananya kegiatan tersebut.

II. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa
syukur kepada Tuhan YME dan kegembiraan dalam menyambut Hari Ulang
Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74 pada tanggal 17
agustus 2019
Acara ini bertujuan untuk:
 Mempererat tali silaturrahim antar sesama warga di lingkungan RW 02
 Meningkatkan semangat nasionalisme
 Memupuk jiwa sportifitas dalam berlomba diantara anak-anak
 Menumbuhkan rasa persatuan,kesatuan dan kekeluargaan

III. TEMA KEGIATAN


Tema pada kegiatan ini adalah “Kegiatan yang mengedepankan
kebersamaan warga antar generasi serta kegiatan anak-anak yang bersifat
mengembangkan daya kreatifitas dan sportifitas”

IV. JENIS KEGIATAN


A. Tasyakuran Tujuh Belasan
B. Jalan Santai
C. Lomba-lomba Kecamatan
 Gerak jalan
 Bulu tangkis
 Sepak Takraw
 Catur
 Sepak Bola
 Kasti
 Tenis Meja
 Bola volley
 Karaoke
V. TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN
 4 Agustus 2019
Kegiatan : Gerak jalan
Pukul : 07.30 WIB - Selesai
Tempat : SMK takhassus - Kel. Kalibeber
 4-6 Agustus 2019
Kegiatan : Catur
Tempat : Gedung posyandu kel. Kalibeber
Pukul : 19.30 WIB
 5-8 Agustus 2019
Kegiatan : Bulu tangkis
Tempat : Gor kel. Kalibeber
Pukul : 19.30 WIB
 5-8 Agustus 2019
Kegiatan : Kasti
Tempat : Lapangan Ngebrak
Pukul : 14.30 WIB
 11-15 Agustus 2019
Kegiatan : Sepak bola diatas umur 40 tahun
Tempat : Lapangan Kalibeber
Pukul : 15.00 WIB
 11-12 Agustus 2019
Kegiatan : Tenis meja
Tempat : Gor kel. Kalibeber
Pukul : 19.30 WIB
 14-16 Agustus 2019
Kegiatan : Bola voli
Tempat : Lapangan Ngebrak
Pukul : 14.30 WIB
 16 Agustus 2019
Kegiatan : Karaoke
Tempat : Kel. Kalibeber
Pukul : 19.30 WIB
 17 Agustus 2019
Kegiatan : Tasyakuran
Tempat : Lingkungan Rw.02
Pukul : 19.30 WIB

VI. SUSUNAN KEPANITIAAN


 Penanggung jawab : Hj. Sustia Rinawiyanti
 Ketua : Ilyas Rohman
 Sekretaris : Muhammad Yusa Azmi
 Bendahara : Hari kurniawan Rofiqi
 Sie.acara : Zahara zain
 Sie perlengkapan : Agung
Idos
 Sie konsumsi : Simi
Rofiqoh
 Sie pubdekdok : Hanan
 Sie humas : Zulfi Khasani
Yasin
Rohman
So’im
Luqman
 Sie. lomba : Fakih
Zaka
VII. ANGGARAN KEGIATAN

Pengeluaran
Lomba gerak jalan putra/putri
Pendaftaran : Rp.50.000,-
Konsumsi : Rp.165.000,-
Aqua : Rp.25.000,-
Lomba Kasti
Konsumsi : Rp.176.000,-
Aqua : Rp.25.000,-
Lomba Badminton
Pendaftaran : Rp.50.000,-
Konsumsi : Rp.50.000,-
Lomba Catur
Pendaftaran : Rp.50.000,-
Lomba takraw
Konsumsi : Rp.150.000,-
Sepak bola putra/putri
Konsumsi : Rp.200.000,-
Lomba Tenis meja
Konsumsi : Rp.50.000,-
Lomba Volley putra/putri
Konsumsi : Rp.200.000,-
Lomba Karaoke
Pengeluaran :-
K3
Konsumsi dan lain-lain : Rp.200.000,-
Lomba anak-anak RW
Hadiah Lomba : Rp.350.000,-
Alat lomba : Rp.50.000,-
Syukuran RW
Konsumsi : Rp.350.000,-
Haflah
Pentas seni dan karnafal : Rp.3.500.000,-
Total : Rp.5.641.000,-
VIII. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan
partisipasi Bapak/Ibu. Kami selaku panitia, memohon dukungan baik moral
maupun materi demi kelancaran acara ini, semoga apa yang kita usahakan
ini menjadi amal yang diiringi keikhlasan sehingga berbuah pahala dari sisi
alloh SWT. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita
harapkan.

Kalibeber, 4 Agustus 2018

Ketua Panitia Sekretaris

Ilyas Rohman Muhammad Yusa Azmi

Mengetahui,
Ketua RW.02

Hj. Sustia Rinawiyanti

Anda mungkin juga menyukai