Anda di halaman 1dari 2

Gas yang dihasilkan dari proses pengilangan minyak bumi tersusun dengan komponen terbesar adalah

hidrokarbon C4 atau C5 yang teruapkan sebagian pada temperatur ambien dan tekanan atmosfer

Jenis produk dari petroleum antara lain :

1. Petroleum gas
Gas yang dihasilkan dari proses pengilangan minyak bumi tersusun dengan komponen terbesar
adalah hidrokarbon C4 atau C5 yang teruapkan sebagian pada temperatur ambien dan tekanan
atmosfer. Gas dapat terbentuk dari reservoir bawah pada saat eksplorasi minyak mentah atau
sebagai hasil samping proses pengilangan.
2. Gasoline
Campuran hidrokarbon yang mendidih di bawah 180°C (355°F) yang memiliki struktur molekul
C4-C12 meliputi parafin , olefin dan aromatik. Distrbusi penyusun hidrokarbon C 4-C12 meliputi 4–
8% (v/v) alkana, 2–5% (v/v) alkena, 25–40% (v/v) iso-alkana, 3–7% (v/v) sikloalkana, 1–4%
(v/v) sikloalkena, dan 20–50% (v/v) aromatik. Biasanya ada tambahan aditif alkil tersier butil eter
(MTBE), etanol, metanol, tetramethyll lead, tetraethyl lead, ethylene dichloride, ethylene
dibromide.
3. Diesel Fuel
Minyak diesel adalah bahan bakar jenis distilat yang mengandung fraksi-fraksi berat atau
merupakan campuran dari distilat fraksi ringan dan fraksi berat (residual fuel oil) dan berwarna
hitam gelap, tetapi tetap cair pada suhu rendah. Penggunaan minyak diesel ini pada umumnya
untuk bahan bakar mesin diesel dengan putaran sedang atau lambat (300–1.000 RPM).
4. Aviation Fuel
Aviation gasoline tersusun oleh parafin dan isoparafin (50%–60%), naftena (20%–30%),
aromatik (10%), dan biasanya tidak ada olefin. Fungsi avgas untuk menghasilkan tenaga mekanik
dari tenaga kimia hasil proses pembakaran yang dihasilkan dari/oleh adanya suatu tekanan.
5. Kerosin
Kerosin sendiri tersusun atas 10 hidrokarbon berbeda yang masing –masing terdiri atas 10-16
atom karbon per molekul termasuk n-dodekana (n-C12H26), alkil benzena, naphthalena and
turunannya. Titik didih berkisar 140 °C(285°F) sampai 320 °C (610°F) dan fungsinya sebagai
minyak bakar maka komponennya tidak boleh ada senyawa aromatik, hidrokarbon tidak jenuh,
dan sulfur untuk meminimalkan terjadinya smoke Proses produksi awalnya menggunakan proses
distilasi atmosfer namun sekarang berkembang melalui proses perengkahan (cracking).
6. Fuel Oil

Terbagi menjadi 2 yaitu Distillate fuel oil: produk yang teruapkan dan terkondensasi selama proses
distilasi yang memiliki titik didih tertentu dan tidak ada komponen dengan titik didih tinggi.
Residual fuel oil (heavy fuel oil): produk fuel oil berupa residu hasil proses distilasi minyak mentah
dan perengkahan termal. Semua fuel oil tersusun oleh campuran hidrokarbon alifatik dan aromatik
tergantung dari sumbernya dan tingkatan (grade) fuel oil.
7. Lubricant oils
Minyak pelumas terdapat dalam bagian minyak mentah yang mempunyai daerah didih yang
paling tinggi, yaitu sekitar 400oC ke atas. Fraksi minyak pelumas dipisahkan dari residu hasil
destilasi minyak mentah dengan destilasi hampa.
8. Petroleum Wax
Tersusun dari senyawa hidrokarbon parafin (C 20-C75). Terdapat 3 jenis yaitu paraffin wax
(destilat), Microcrystalline wax (residu),dan petrolatum. Berfunsi sebagai bahan pelapis kmasan, lilin
dan semir.
9. Aspal (bitumen)
Aspal terdiri dari partikel-partikel koloid yang disebut aspalten yang terdispersi di dalam resin
dan konstituen minyak. Aspalten dapat dipisahkan dari resin dan konstituen minyak dengan jalan
melarutkannya dalam nafta. Aspal sering juga disebut bitumen merupakan bahan pengikat pada
campuran beraspal yang digunakan sebagai bahanpelapis jalan raya.
10. Elpiji
Elpiji (liquified petroleum gases-LPG) adalah gas minyak bumi yang dicairkan pada suhu biasa
dan tekanan sedang, sehingga elpiji dapat disimpan dan diangkut dalam bentuk cair dalam bejana
dengan suatu tekanan. Komponen utama elpiji adalah propan dan butan. Disamping itu dalam
elpiji juga terdapat etan dan pentan dalam jumlah yang sangat kecil dan terbatas. Dalam elpiji
juga terdapat sejumlah kecil belerang, yang memang sengaja ditambahkan dalam bentuk senyawa
merkaptan, etil atau butil merkaptan, yang mempunyai bau yang tidak sedap yang dapat
digunakan untuk mengetahui adanya kebocoran gas.

Anda mungkin juga menyukai