Anda di halaman 1dari 1

Nama : Thania Olivia Fahrie

NIM : J2A017027
Tugas Resume AIK

Konsep Penelitian dalam Islam

Seseorang yang melakukan penelitian akan mendapatkan sesuatu yaitu ilmu atau
pengetahuan. Ilmu adalah kata yang paling banyak disebutkan dalam Al-Quran setelah kata
Allah SWT. Ilmu mencakup ilmu aqliyah dan ilmu naqliyah. Apa yang dapat diketahui dari
ilmu merupakan ilmu dalam ranah Ontologis. Mengapa ada ilmu merupakan aspek ilmu
dalam epistemologis, sedangkan pada aspek Ansiologis yaitu bagaimana mengamalkan ilmu.

Suruhan Allah SWT dalam Al-Quran untuk menentut ilmu “membaca” pertama kali
ada pada Surat Al-Alaq. Dalam surat tersebut menunjukkan  bahwa dalam proses
pembentukan peradaban islam sekaligus perubahannsosial dimulai dengan fikir yang disertai
dzikir. Pentingnya menuntut ilmi dijelaskan juga dalam Al-Quran dalam QS Al-Baqoroh ayat
164, QS Ali-Imean ayat 190-191.

Orang yang ilmu memiliki keutamaan disisi Allah SWT, yaitu diangkat derajatnua,
takut kepasa Allah, mendapatkan kebaikan dunia akhirat, dimudahkan jalan ke Surga Allah
SWT serta pahala orang yang menuntut ilmu akan mengalir walaupun seseorang tersebut
meninggal dunia.

Penelitian adalah upaya untuk mencari kebenaran suatu fenomena dengan rangkaian
yang sistematis. Dalam penelitian terdapat motivasi dan tujuan penelitian yaitu metode
Bayani, metode Burhani, metode Tajribi dan metode Irfani. Proses penelitian perlu menjaga
etika dalam interaksi karena menyangkut makhluk lain atau manusia. Etika penelitian pada
manusia menyangkut nilai-nilai yang harus diindahkan yakni perlunya pendampingan orang
tua jika subjek dalam penelitian tersebut anak-anak, menjaga kerahasiaan informasi subjek
penelitian. Sedangkan etika penelitian pada heean meliputi menghormati, memperlakukan
dengan baik, tidak menyiksa hewan tersebut serta mempercepat proses penelitian.

Anda mungkin juga menyukai