Anda di halaman 1dari 11

KATA PENGANTAR

Bismillahirrohmanirrohiim

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan
karunia-Nya kami seluruh panitia Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) MTs Negeri 7
Majalengka dapat menyelesaikan proposal ini sebagai bahan acuan dan panduan pada
pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020.

Kami menyadari bahwa penyusunan proposal yang baik merupakan hasil kerja
yang baik pula dari kebersamaan kinerja panitia tersebut dengan tulus dan ikhlas dan bangga
kami sampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang turut serta berpartisipasi aktif
dalam pembuatan dan penyusunan proposal ini.

Demikian proposal ini, tentunya masih jauh dari kesempurnaan karenanya kami
berharap pemikiran dan sumbangsihnya dari pembaca yang sifatnya membangun demi
perbaikan di masa mendatang.

Hanya kepada Allah kita berharap, semoga kita selamanya berada dalam
lindungan – Nya. Amin....

Jatitujuh, Juni 2020


Ketua Penyelenggara

Drs. H. Tamhur, M.PdI


NIP. 196703011997031001

1
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL...............................................................................................................
KATA PENGANTAR............................................................................................................1
DAFTAR ISI..........................................................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN..........................................................................................4
A. Latar
Belakang.........................................................................................................4
B. Dasar
Hukum...........................................................................................................4
C. Tujuan.............................................................................................................
.........5
D. Sasaran............................................................................................................
.........5
BAB II PELAKSANAAN PENILAIAN AKHIR TAHUN PAT)..............................5
A. Waktu dan Tempat........................................................................................................5
B. Kronologis Kegiatan.....................................................................................................5
C. Keluaran........................................................................................................................6
D. Penyiapan bahan ujian dan Penggandaan Soal.............................................................6
E. Mata Pelajran yang di Ujian-kan..................................................................................8
F. Jadwal Penilaian Akhir Tahun (PAT).......................................................................8
G. Pemeriksaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) ............................................................8
H. Panitia...........................................................................................................................9
I. Pengawas.......................................................................................................................9
J. Peserta.........................................................................................................................10
K. Temuan.......................................................................................................................10
BAB III EVALUASI KEGIATAN.............................................................................10
BAB IV PENUTUP....................................................................................................11
A. Kesimpulan............................................................................................................11
B. Saran.......................................................................................................................11
LAMPIRAN-LAMPIRAN...................................................................................................12
A. REKAP RENCANA ANGGARAN BIAYA
2
B. DOKUMEN PELAKSANAAN PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)
1. SK Panitia Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
2. SK Pengawas Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
3. Surat Tugas Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
4. Jadwal Pengawas Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
5. Daftar Hadir Panitia Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
6. Daftar Hadir Penilaian Akhir Tahun (PAT) Pelajaran Tahun 2019/2020
7. Daftar Hadir Peserta Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
8. Denah Duduk Peserta Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020
9. Denah Ruang Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020

3
PROPOSAL
PENYELENGGARAAN PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)
TAHUN PELAJARAN 2019/2020
MTS NEGERI 7 MAJALENGKA

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Untuk mengukur ketercapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan standar kompetensi
lulusan, perlu dilakukan penilaian hasil belajar peserta didik pada akhir satuan pendidikan.
Penilaian hasil belajar tersebut dilakukan melalui ujian nasional dan ujian madrasah. Penilaian
Akhir Tahun adalah suatu kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap semester dan merupakan
agenda yang sifatnya penting. Dari seluruh rangkaian kegiatan belajar siswa-siswi Madrasah
yang sifatnya nasional.
Dalam hal penyelenggaraan Penilaian Akhir Tahun (PAT) sudah diatur dalam surat dari
Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat dengan Nomor :B-10036
/Kw.10/II.1/PP.00/11/2019 tanggal 01 November 2019 perihal Jadwal Penilaian Akhir Tahun
(PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020.

B. Landasan Hukum
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4301);
2. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 157, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4586);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 41, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4496);
4. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2016 tentang
Standar Penilaian;

4
5. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 53 Tahun 2015 tentang Penilaian
Hasil Pendidikan oleh Pendidik dan satuan Pendidik pada Dikdasmen;
6. Peraturan Menteri Agama Nomor 207 Tahun 2014 tentang Kurikulum Madrasah dan
Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaraan 2019/2020 di Lingkungan Kantor
Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
7. Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 69 Tahun 2013 tentang Muatan Lokal Bahasa
Daerah;
8. Surat dari Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat Nomor :B-
10036/Kw.10/II.1/PP.00/11/2019 tanggal 01 November 2019 perihal Jadwal Penilaian
Akhir Semester Gasal Tahun Pelajaran 2019/2020;
9. Surat dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka Nomor :B-3702
/Kk.10.10/2/PP.00/11/2019 tanggal 06 November 2019 perihal Jadwal Penilaian Akhir
Ssemester (PAS) Tahun Pelajaran 2019/2020.

c. Tujuan
1. Penilaian Akhir Tahun (PAT) bertujuan untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta
didik pada akhir semseter jenjang pada satuan pendidikan sesuai dengan standar kompetensi
lulusan yang ditetapkan oleh satuan pendidikan.
2. Penilaian Akhir Tahun (PAT) berfungsi sebagai
a. Bahan pertimbangan dalam penentuan pemetaan mutu madrasah;
b. Salah satu syarat ketentuan kenaikan dan kelulusan siswa;
c. Umpan balik dalam perbaikan program pembelajaran pada MTs/MA;
d. Alat pengendali mutu pendidikan;
e. Pendorong peningkatan mutu pendidikan pada MTs dan MA.

d. Sasaran
Dalam pelaksanan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 ada beberapa
sasaran yang ingin dicapai antara lain adalah :
1. Para petugas yang terkait agar dapat melaksanakan fungsinya dengan baik
2. Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 diharapkan dapat
berjalan dengan lancar, tertib, aman dan sukses
3. Hasil dari pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 merupakan
tolok ukur dari mutu pendidikan suatu sekolah / madrasah.

5
BAB II
PELAKSANAAN PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)

A. Waktu dan Tempat


1. Ujian dilaksanakan setiap satu semester sekali (6 bulan) yang terdiri dari semester ganjil dan
semester genap.
2. Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 dilaksanakan pada hari
Rabu, 03-06-2020 s.d Rabu 10-06-2020 secara daring onlie dirumah masing masing..

B. Kronologis Kegiatan
Kegiatan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 ini mengacu pada ketentuan
jadwal Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama Provinsi Jawa
Barat dan Surat dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka Nomor :B-
10036/Kk.10/II.1/PP.00/11/2019 tanggal 01 November 2019 perihal Jadwal Penilaian Akhir
Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020. Ruangan terdiri dari 10 ruang, dengan setiap ruang
berdasarkan persebaran kelas secara silang.
Pengawasan dilakukan oleh Prroktor yang dipantau lewar server sekolah.

C. Keluaran
Penilaian Akhir Tahun (PAT) dimaksudkan untuk mengukur keberhasilan siswa dalam
mengikuti program pembelajaran pada setiap semester (per 6 bulan) di MTs Negeri 7
Majalengka. Berdasarkan hal tersebut, maka tujuan yang ingi dicapai adalah mempersiapkan
peserta didik agar mampu : (1) mengembangkan kehidupan sebagai pribadi, (2) mengembangkan
kehidupan untuk bermasyarakat, (3) mengembangkan kehidupan untuk berbangsa, dan (4)
mempersiapkan peserta didik untuk mengikuti pendidikan yang lebih tinggi. Konsekuensinya apa
yang diajarkan harus menampilkan sosok utuh keempat kemampuan tersebut.
Tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan dasar dan menengah dirumuskan mengacu
keoada tujuan umum pendidikan berikut :
1. Tujuan pendidikan dasar adalah meletakkan dasar keserdasan, pengetahuan, kepribadian,
akhlka mulia, serta, keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.
2. Tujuan pendidikan mengengah adalah meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian,
akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

6
Sebagai bagian dari pendidikan dasar, MTs Negeri Jatitujuh mengacu kepada tujuan umum
pendidikan dasar yakni meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia,
serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

D. Penyiapan Bahan Ujian dan Penggandaan Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) (PAT)
1. Bahan ujian untuk setiap mata pelajaran disusun dengan mengacu pada permenag nomor 2
tahun 2008 tentang Standar Kompetensi Lulusan dan Standar Isi Pendidikan Agama Islam dan
Bahasa Arab di madrasah
2. Bahan ujian mencakup (1) penyusunan kisi-kisi, (2) penulisan soal, penelaahan soal dan
perakitan soal, (3) penyiapan master copy naskah soal (4) blangko daftar hadir, dan berita
acara;
3. Perangkat naskah soal terdiri atas : (1) naskah soal, (2) kunci jawaban, (3) lembar jawaban
dan (4) pedoman penilaian/penskoran, bangko penilaian, blangko daftar hadir, dan berita acara
yang diupload melalui google form via internet.
4. Naskah soal terdiri atas naskah soal ujian utama dan ujian susulan;
5. Penyiapan perangkat kisi-kisi dan naskah soal dilakukan oleh tim penyusun yang dibentuk
oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam;
6. Tim penyusunan perangkat naskah soal harus memenuhi persyaratan sebagai kerikut :
a. Menguasai materi pembelajaran yang akan diujikan;
b. Mempunyai kemampuan dan pengalaman dalam penyusunan naskah soal, diutamakan
bagi guru yang harus dilatih di bidang penilaian pendidikan;
c. Memiliki sikap dan perilaku yang jujur, bertanggung jawab, teliti, tekun dan dapat
memegang teguh kerahasiaan.
Penyusunan program kerja Penilaian Akhir Tahun Pelajaran 2019/2020 disusun dalam tiga
fase, antara lain :
1. Tahap Persiapan
a) Pengumpulan data peserta, pengawas online dan pemeriksa
b) Mengadakan rapat dengan ketua / KKP
c) Mengadakan pusat kegiatan
d) Menyusun program kerja yang menyangkut anggaran dan biaya
e) Menyiapkan kartu tanda peserta
f) Menerima dan menggunakan sampul pekerjaan siswa yang disediakan dan diserahkan
pada KKP
g) Menyiapkan nomor kode Madrasah
h) Mempelajari kegiatan yang berlaku
i) Mengadakan pengecekan terakhir atas kesiapan semua KKP bersama pengawas.
2. Tahap Pelaksanaan
a) Rapat persiapan terakhir

7
b) Mendata persiapan Ulangan Akhir Semester tahun pelajaran 2019/2020
c) Mendampingi, melayani pengawas / supervisi dalam tugasnya
d) Menyiapkan tata tertib penerimaan dan pendistribusian bahan yang penting
e) Menerima dan menggunakan sampul pekerjaan siswa yang disediakan / yang
diserahkan KKP
f) Mencatat semua pengalaman berharga guna perbaikan program yang akan datang.
3. Tahap Pelaporan dan Pemeriksaan
a) Menyusun tat tertib pemeriksaan
b) Menerima nomor Pa Peserta
c) Pencetakan nomor peserta dan mengguntingnya
d) Penyampulan dokumen
e) Pengisian dokumen setiap sekolah atau Madrasah
f) Pengisian dan penandatanganan Daftar Hasil Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun
(PAT)

E. Mata Pelajaran yang di Ujian-kan


Adapun mata pelajaran yang di ujikan yanitu
1. Al-Qur’an Hadits
2. Aqidah Akhlak
3. Fiqih
4. Sejarah Kebudayaan Islam
5. Pendidikan Kewarganegaraan
6. Bahasa Arab
7. Bahasa Indonesia
8. Bahas Inggris
9. Matematika
10. Ilmu Pengetahuan Sosial
11. Ilmu Pengetahuan Alam
12. Seni Budaya
13. Penjasorkes
14. Prakarya
15. Bahasa Sunda

F. Jadwal Penilaian Akhir Tahun (PAT)


Adapun jadwal pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) terlampir.

G. Pemeriksaan Penilaian Akhir Tahun (PAT)


Hasil Penilaian Akhir tahun (PAT) dari siswa langsung diketahui lewat aplikasi goorge form di
internet sehingga nilai dari masing-masing guru mata pelajaran langsung dapat diketahui. Guru
8
mata pelajaran mata pelajaran tinggal mengolah kembali nialai PAT dari server yang telah ada.
Hasil tersebut kemudian di serahkan kepada setiap wali kelas melalui bagian kurikulum untuk
selanjutnya dimasukan kedalam buku laporan pendidikan melalu Aplikasi Rapor digital (ARD)..

H. Panitia
Adapun susunan panitia Penilaian Akhir Tahun (PAT) terlampir.

I. Penginput Soal ke server (proktor)


a. Agus permana, S.Pd.I
b. Suratman, S.Pd
c. Ari Sukmana Ramdhan, SE

J. Peserta
1. Pesyaratan Umum
a. Berada pada tahun terakhir pada MTs;
b. Memilki laporan lengkap penilaian hasil belajar pada MTs mulai dari Kelas VII sampai
dengan kelas VIII.

2. Pesyaratan Khusus
a. Peserta didik terdaftar pada MTs;
b. Peserta didik yang memiliki ijazah atau surat keterangan lain yang setara, atau
pberpenghargaan sama dengan ijazah dari satuan pendidikan yang setingkat lebih rendah;
c. Peserta ujian yang karena alsan tertentu dan disertai bukti yang sah tidak dapat mengikuti
ujian dapat mengikuti ujian susulan.

K. Temuan
Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019/2020 diharapkan dapat berjalan
dengan aman, tertib, dan lancar serta tidak ditemukan kendala yang berarti.

9
BAB III
EVALUASI KEGIATAN

Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang dilaksanakan oleh MTs Negeri 7 Majalengka sesuai dengan
Prosedur Operasional Sekolah (POS) yang ditetapkan oleh Kementerian Agama kabupaten
Majalengka. Dalam pelaksanaanya diharapkan tidak ditemukan kendala yang berarti dan berjalan
lancar.
Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun pelajaran 2019/2020 berlangsung dari tanggal
03 Juni 2020 s.d 10 Juni 2020 sesuai dengan jadwal yang yang terlampir.
Penilaian Akhir Tahun (PAT) (PAT) dilakukan secara Daring Online dengan keikutsertaan
seluruh siswa kelas VII dan kelas VIII. Pelaksanaan ujian di rumah masing-masing siswa bisa dengan
menggunakan internet ataupun HP android.

10
BAB VII
PENUTUP

Untuk mengukur ketercapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan standar kompetensi
lulusan, perlu dilakukan penilaian hasil belajar peserta didik pada akhir satuan pendidikan.
Penilaian hasil belajar tersebut dilakukan melalui ujian nasional dan ujian madrasah. Penilaian
Akhir Semester (PAS) Ganjil adalah suatu kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun dan
merupakan agenda yang sifatnya penting guna melatih dan mengukur kemampuan siswa selama
mengikuti pembelajaran yang di ujikan. Dari seluruh rangkaian kegiatan belajar siswa-siswi
Madrasah yang sifatnya nasional.
Penilaian Akhir Tahun (PAT) dimaksudkan untuk mengukur keberhasilan siswa dalam
mengikuti program pembelajaran di MTs Negeri 7 Majalengka. Berdasarkan hal tersebut, maka
tujuan yang ingi dicapai adalah mempersiapkan peserta didik agar mampu : (1) mengembangkan
kehidupan sebagai pribadi, (2) mengembangkan kehidupan untuk bermasyarakat, (3)
mengembangkan kehidupan untuk berbangsa, dan (4) mempersiapkan peserta didik untuk
mengikuti pendidikan yang lebih tinggi. Konsekuensinya apa yang diajarkan harus menampilkan
sosok utuh keempat kemampuan tersebut.
Demikian kami susun proposal ini, dengan harapan pada pelaksanaannya dapat berjalan
dengan lancar, kami menyadari pembuatan proposal ini masih jauh dari kesempurnaan. Maka dari
itu semua sasaran yang sifatnya membangun sangat kami harapkan.

Ketua Penyelenggara Jatitujuh, Juni 2020


Sekretaris

Drs. H. Tamhur, M.Pd.I


Teddy Hermansyah, S.Pd

Mengetahui,
Kepala MTs Negeri 7 Majalengka

Dadang, S.Ag.,M.Pd.I
NIP. 19720615 199203 1 002

Penyelenggara
11

Anda mungkin juga menyukai