Anda di halaman 1dari 2

26 Maret 2020

SOAL VOLUME KUBUS DAN BALOK


1. Sebuah kubus mempunyai panjang sisi 6 cm. Tentukan volume kubus tersebut.

2. Ani membawa kado ulang tahun untuk Winda. Kado tersebut berbentuk kubus. Panjang
rusuk kado tersebut adalah 22 cm. Hitunglah volume kado tersebut

3. Bak mandi Arman berbentuk kubus. Bak tersebut berisi air sampai penuh. Air yang
dimasukkan 216 liter. Tentukanlah panjang sisi bak mandi Arman tersebut.

4. Akuarium dirumah Risna berbentuk balok. Panjang 60 cm, lebar 40 cm, dan tinggi 50 cm.
berapa cm3 kapasitas akuarium tersebut ???

5. Volume sebuah wadah diketahui 480 liter. Jika panjang wadah tersebut 10 dm dan
lebarnya 8 dm, hitunglah tinggi wadah tersebut.

6. Sebuah kolam ikan dengan panjang 7 meter, lebar 6 meter, dana kedalamannya 60 cm.
berapa literkah air pada kolam tersebut jika diisi penuh ???

7. Volume balok 1.785 dm3. Luas alasnya 105 dm2. Tinggi balok tersebut adalah …?

8. Volum sebuah balok adalah 15 kali volum kubus. Rusuk kubus 15 cm. volum balok
tersebut adalah …???

9. Empat buah rusuk kubus panjangnya 56 cm. volum sebuah kubus adalah ???

10. Diketahui panjang sebuah balok adalah tiga kali lebarnya, lebar = 8 cm, dan tinggi 12 cm.
berapakah volume balok tersebut ???

11. Sebuah mainan berbentuk balok volumenya 140 cm3. Jika panjang mainan 7 cm dan
tinggi mainan 5 cm, tentukan lebar mainan tersebut.
26 Maret 2020

12. Perbandingan panjang, lebar, dan tinggi sebuah balok adalah 5 : 4 : 3. Jika volume balok
1.620 cm3, tentukan ukuran balok tersebut.

13. Sebuah kubus panjang rusuknya 5 cm, sedangkan sebuah balok berukuran (7 x 5 x 4) cm.
a. Tentukan volume kubus dan balok tersebut.
b. Tentukan perbandingan volume keduanya.

14. Volume sebuah balok 120 cm3. Jika panjang balok 6 cm dan lebar balok 5 cm, tentukan
tinggi balok tersebut.

15. Perbandingan panjang, lebar, dan tinggi sebuah balok adalah 5 : 4 : 3. Jika volume balok
1.620 cm3, tentukan ukuran balok tersebut.

16. Sebuah kubus panjang rusuknya 5 cm, sedangkan sebuah balok berukuran (7 x 5 x 4) cm.
a. Tentukan volume kubus dan balok tersebut.
b. Tentukan perbandingan volume keduanya.

17. Sebuah kubus memiliki volume 343 cm3. Jika panjang rusuk kubus tersebut diperbesar
menjadi 4 kali panjang rusuk semula, tentukan volume kubus yang baru.

18. Sebuah kubus panjang rusuknya 8 cm, kemudian rusuk tersebut diperkecil sebesar ¾ kali
panjang rusuk semula. Berapa volume kubus sebelum dan setelah diperkecil?

19. Volume sebuah kubus sama dengan volume balok yaitu 1.000 cm3. Diketahui panjang
balok dua kali panjang kubus dan tinggi balok setengah kali lebar balok. Tentukan luas
seluruh permukaan balok.

20. Made akan membuat 15 buah kerangka balok yang masing-masing berukuran 30 cm x 20
cm x 15 cm. Bahan yang akan digunakan terbuat dari kawat yang harganya Rp 1.500/m.
Hitunglah jumlah panjang kawat yang diperlukan untuk membuat balok tersebut dan
Hitunglah biaya yang diperlukan untuk membeli bahan/kawat.

Anda mungkin juga menyukai