Anda di halaman 1dari 12

Alenia

Disusun Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah Bahasa Indonesia

Dosen Pengampu : Sri Handayani, M. Pd

Disusun oleh:

Ade Achmad Nur Arifin (23040180106 )

Aghni Khofifah Musyayadah (23040180115 )

Muhammad Dhofari (23040180139 )

PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

2018
KATA PENGANTAR

puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, inayah-
Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah tentang “ Alenia “.

Makalah ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan
dari berbagai pihak sehingga dapat memperlancar pembuatan Assalamualaikum
Wr.Wb

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang ,kami panjatkan puja dan makalah ini.Untuk itu kami menyampaikan
banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembuatan
makalah ini.

Terlepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu ,
kritik dan saran dari pembaca sangat kami harapkan untuk perbaikan tugas makalah
selanjutnya.

Akhir kata kami berharap semoga makalah tentang “Alenia” untuk


masyarakat ini dapat memberikan manfaat maupun inpirasi terhadap pembaca.

Salatiga, 7 Oktober 2018

Penyusunan
DAFTAR ISI

Halaman Sampul

Kata Pengantar

Daftar Isi

Bab I Pendahuluan

A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan
Bab II Pembahasan
1. Pengertian Alenia
2. Jenis jenis Alenia
3. Syarat syarat Alenia
4. Fungsi Alenia

Bab III Penutup

A. Simpulan
B. Saran

Daftar Pustaka

Lampiran
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Istilah paragraf atau alinea sering digunakan, baik dalam percakapan


maupun dalam kegiatan-kegiatan pertemuan dalam rapat,diskusi,atau seminar.
Mereka yang sering menulis baik surat,pelaporan,maupun skripsi pasti
menggunakan alinea dalam tulisannya. Apabila ditanyakan definisi dari alinea
maka akan bervariasi jawabannya. Alinea merupakan salah satu hal yang
sangat penting untuk kita pelajari, karena sangat berpengaruh dalam
pembentukkan sebuah tulisan yang menarik dan berkualitas.
Bila kita membuat alinea, kita menuliskan sekelompok ide yang terdiri atas
ide pokok dan ide bawahan yang merupakan penjelasan tentang ide pokok. Di
samping ide pokok ini, terdapat ide pokok lainnya yang masih berkaitan
dengan ide pokok pertama. Kedua ide pokok ini merupakan bagian kelompok
ide yang lebih besar. Oleh sebab itu ide pokok yang kedua ini diungkapkan
dalam alinea berikutnya yang disertai pula dengan ide pokok bawahan yang
berupa penjelasan terhadap ide pokok kedua tadi. Demikianlah membuat
sebuah karangan yang terdiri atas beberapa alinea yang mengandung
kelompo-kelompok ide yang saling berkaitan.
B. Rumusan Masalah

1. Apa yang dimaksud dari alenia ?


2. Apa syarat sebuah alenia ?
3. Apa jenis jenis alenia ?

C. Tujuan
1. Mengetahui pengertian alenia
2. Mengetahui cara menulis alenia yang baik dan benar
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Alinea
Alinea atau paragraf adalah satuan Bahasa yang biasanya merupakan hasil
penggabungan beberapa kalimat. Dalam kenyataanya kadang-kadang kita
menemukan alinea yang hanya terdiri atas satu kalimat, dan hal itu memang
dimungkinkan. Namun,dalam pembahasan bab ini wujud alinea semacam itu
dianggap sebagai pengecualian karena disamping bentuknya yang kurang
ideal jika ditinjau dari segi komposisi, juga karena alinea mini seperti itu
jarang dipakai dalam tulisan ilmiah.

Dalam upaya menghimpun atau memadukan beberapa kalimat menjadi


alinea, yang perlu diperhatikkan adalah kepaduan kalimatnya. Kalimat yang
membentuk alinea harus memperhatikan kesatuan pikiran. Selain itu, kalimat-
kalimat dalam sebuah alinea harus saling berkaitan dan hanya membicarakan
satu gagasan. Bila dalam sebuah alinea terdapat lebih dari satu gagasan,alinea
itu tidak baik dan perlu dipecahkan menjadi lebih dari satu alinea.
Menurut fungsinya seluruh kalimat yang membangun alinea pada
umumnya dapat diklasifikasikan atas dua macam,yaitu kalimat topik/kalimat
pokok dan kalimat penjelas/pendukung.Kalimat topik adalah kalimat yang
berisi ide pokok atau ide utama alenia.Kalimat topik merupakan kalimat
terpenting dan harus ada dalam setiap alinea,jika dalam satu alinea tidak
terdapat kalimat topik, berarti ide alinea itu juga tidak ada.Adapun kalimat
penjelas/pendukung sesuai dengan namanya adalah kalimat yang berfungsi
menjelaskan atau mendukung ide utama alinea.
B. Syarat syarat alinea
Alinea yang efektif harus memenuhi dua syarat,yaitu
1. Kesatuan alinea
Sebuah alinea dikatakan mempunyai kesatuan jika seluruh kalimat
dalam alinea hanya membicarakan satu pokok pikiran atau satu masalah.
Jika dalam sebuah alinea terdapat dalam kalimat yang menyimpang dari
masalah yang sedang dibicarakan, berarti dalam alinea itu terdapat lebih
dari satu pokok pikiran.
2. Kepaduan alinea
Seperti halnya persyaratan kalimat efektif yang mengharuskan
adanya kepaduan, dalam alinea juga dikenal istilah kepaduan atau
koherensi. Koherensi alinea akan terwujud jika aliran kalimat yang satu ke
kalimat lainnya berjalan mulus dan lancer. Koherensi alinea dapat dicapai
melalui susunan yang logis dan perkaitan antarkalimat sehingga tercipta
kepaduan. Untuk itu, cara repetisi,jasa kata ganti, kata sambung, dan frasa
penghubung dapat dimanfaatkan.

C. Jenis-jenis alinea
1. Jenis alinea menurut posisi kalimat topiknya
a. Alinea Deduktif
Bila kalimat pokok ditempatkan pada bagian awal alinea akan
terbentuk alinea deduktif, yaitu cara penguraian yang menyajikan
pokok permasalahan atau gagasan alinea atau urutan umum ke khusus.
b. Alinea Induktif
Bila kalimat pokonya ditempatkan pada akhir alinea terbentuk
alinea induktif, yaitu cara penguraianyang menyajikan penjelasan
terlebih dahulu , barulah diakhiri dengan pokok pembicaraan atau
urutan khusus ke umum.

c. Alinea Campuran
Bila kalimat pokok ditempatkan pada bagian awal dan akhir
alinea terbentuk alinea campuran. Kalimat pada akhir alinea lebih
bersifat mengulang atau menegaskan kembali kembali gagasan utama
yang terdapat pada awal alinea.
d. Alinea Penuh Kalimat Topik
Seluruh kalimat yang membangun alinea sama pentingnya
sehingga tidak satu pun kalimat yang khusus menjadi kalimat
topik.Alinea semacam ini sering dijumpai dalam uaraian yang bersifat
deksriptif dan naratif .
2. Jenis Alinea Menurut Fungsinya dalam karangan
a. Alinea Pembuka
Alinea pembuka berfungsi mengutarakan satu aspek pokok
pembicaraan dalaam karangan, sebagai awal sebuah karangan, alinea
pembuka harus mampu menjalankan fungsi :
 Menghantarkan pokok pembicaraan
 Menarik minat dan perhatian pembaca
 Menyiap atau menata pikiran pembaca untuk mengetahui isi
seluruh karangann
b. Alinea Pengembang
Alinea ini pengembangkan pokok pembicaraan suatu karangan
yang sebelumnya telah dirumuskan didalam alinea pembuka.
Secara rinci dapat dirumuskan bahwa fumgsi alinea
pengembang di dalam karangan adalah
 Mengemukakan inti persoalan
 Memberikan ilustrasi atau contoh
 Menjelaskan hal yang akan diuraikan pada alinea berikutnya

 Meringkas alinea sebelumnya


 Mempersiapkan dasar atau landasan bagi simpulan
c. Alinea Penutup
Alinea penutup berisi simpulan bagian karangan atau simpulaan
seluruh karangan. Mengigat alinea ini dimaksud untuk mengakhiri
karangan atau bagian karangan , penyajiannya harus memperhatikan
hal berikut ini :
 Sebagai bagian penutup , alenia ini tidak boleh terlalu panjang
 Isi alenia harus berisi simpulaan sementara atau simpulaan
akhir sebagai cerminan inti seleruh uraian
 Sebagai bagian yang paling akhir dibaca,hendaknya alinea ini
dapat menimpulkan kesan yang mendalam bagi pembacanya
3. Jenis Alinea Menurut Sifat isinya
a. Alinea persuatif
Alinea persuasif berfungsi mempromosikan sesuatu dengan
cara mempengaruhi pembaca
b. Alinea argumentatife
Alinea bersifat membahas satu masalah dengan bukti-bukti
atau alasan yang mendukung.
c. Alinea naratif

Alinea bersifat menuturkan peristiwa atau keadaan dalam

bentuk cerita

d. Alinea deskriptif
Alinea bersifat melukiskan atau menggambarkan sesuatu dengan
bahasa.
e. Alinea ekspositoris
Alinea bersifat memaparkan sesuatu fakta atau kejadian

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Alinea tidak lain dari satu kesatuan pikiran,suatu kesatuan yang lebih tinggi
atau lebih luas dari kalimat. Alinea untuk memudahkan pengertian dan
pemahaman dengan menceraikan suatu tema dari tema yang lain serta
memisahkan dan menegaskan perkataan secara wajar dan formal. Jenis-jenis
paragraf antara lain alinea pembuka agar dapat menarik perhatian pembaca,
alinea penghubung agar paragraf tersebut jelas uraiannya maka dibutuhkan
alinea penghubung.

B. Saran
Sebaiknya dalam penyusunan alinea harus menggunakan aturan aturan
yang sudah disepakati, Karena masih banyak orang yang menulis sebuah
alinea bahkan wacana tidak mengikuti aturan aturan dalam penulisan alinea
yang baik dan benar.

Anda mungkin juga menyukai