Anda di halaman 1dari 3

SOAL TRY OUT SOSHUM – EKONOMI

1. Diketahui Qd = 200 – 4P, maka dapat disimpulkan bahwa ketika P = 20, permintaan barang X
tersebut bersifat......
a. Elastis
b. Unitary elastic
c. Inelastis sempurna
d. Elastis sempurna
e. Inelastis
2. Masalah mendasardalam ilmu ekonomi adalah...
a. mengurangi masalah kemiskinan dan menciptakan distribusi pendapatan yang adil dan merata
b. menentukan harga yang tepat atas barang/jasa sesuai dengan biaya-biaya yang dikeluarkan
untuk memproduksi barang/jasa tersebut
c. mengurangi eksternalitas negatif yang ditimbulkan dari setiap kegiatan ekonomi
d. mengoptimalkan penggunaan sumber daya yang jumlahnya terbatas untuk memenuhi
kebutuhan masyarakat
e. memacu pertumbuhan ekonomi sebuah negara dengan harapan kemakmuran akan tercipta
3. Perhatikan akun-akun berikut ini: 1) piutang usaha, 2) perlengkapan, 3) gedung, 4) mobil, dan 5)
wesel tagih. Klasifikasikan akun-akun tersebut berdasarkan tingkat likuiditasnya...
a. 1), 2), 5), 4), dan 3)
b. 2), 5), 3), 1), dan 4)
c. 2), 1), 5), 4), dan 3)
d. 5), 1), 2), 4), dan 3)
e. 5), 2), 1), 4), dan 3)
4. Konsekuensi koperasi sebagai soko guru perekonomian Indonesia adalah bahwa sektor swasta
dan pemerintah tidak mendapat peranan

SEBAB
Koperasi adalah suatu usaha ekonomi bersama dengan azas kekeluargaan.
Jawaban: D
5. Dalam persamaan akuntansi sederhana, setiap penambahan atas utang, dengan aktiva
diasumsikan konstan, maka modal akan berkurang secara proporsional terhadap utang.
SEBAB
Secara teoritis, modal memang selalu berlawanan arah dengan utang
Jawaban: A
6. Saluran komunikasi formal dalam organisasi, sepereti hubungan atasan dan bawahan dalam
struktur organisasi, dapat menghambat aliran informasi antartingkat organisasi.
SEBAB
Proses komunikasi menyangkut pengartian simbol-simbol oleh penerima informasi
Jawaban: D
7. Beberapa faktor penyebab cost-push inflation adalah...
(1) Peningkatan harga BBM akibat peningkatan harga minyak dunia
(2) Peningkatan suku bunga pinjaman akibat krisis finansial dunia
(3) Peningkatan tarif dasar listrik akibat kelangkaan batu bara
(4) Peningkatan pemerataan pendapatan masyarakat
Jawaban: A
8. Kritik terhadap GDP sebagai indikator kesejahteraan suatu negara adalah...
(1) Hanya memperhitungkan transaksi di sektor formal
(2) Eksternalitas negatif dan positif belum diperhitungkan
(3) Tidak memperhitungkan distribusi pendapatan
(4) Aktivitas gotong royong di masyarakat tidak dimasukkan dalam perhitungan GDP
Jawaban : E
9. Jika capital inflow lebih tinggi daripada capital outflow, maka..
(1) Nilai tukar mata uang asing mengalami depresiasi
(2) Nilai tukar mata uang asing mengalami apresiasi
(3) Nilai tukar mata uang domestik mengalami apresiasi
(4) Nilai tukar mata uang domestik mengalami apresiasi
Jawaban: B
10.Berikut ini adalah asumsi pokok yang digunakan dalam Teori Keunggulan Absolut milik Adam
Smith..
(1) Kualitas barang yang diproduksi di kedua negara adalah sama
(2) Pertukaran dilakukan secara barter
(3) Biaya transportasi diabaikan
(4) Faktor produksi yang digunakan adalah modal, tenaga kerja, dan tanah
Jawaban: A
11.Berikut ini adalah masalah pokok setiap perekonomian, KECUALI
a. Barang apa yang harus diproduksi dan berapa banyak
b. Kapan barang diproduksi
c. Untuk siapa barang diproduksi
d. Bagaimana cara memproduksi
e. Bagaimana mencapai laba maksimum
12. Ciri paling menonjol dari sistem ekonomi kapitalis adalah..
a. Seluruh kegiatan ekonomi diserahkan kepada masyarakat
b. Kegiatan perekonomian dilakukan dengan mengandalkan tenaga manusia dan tergantung
pada faktor alam
c. Usaha swasta bersifat menunjang pemerintah
d. Pemerintah melaksanakan kegiatan ekonomi melalui perencanaan tersentralisasi
e. Kegiatan ekonomi didominasi oleh modal
13. Bila koefisien elastisita pendapatan suatu barang lebih besar dari 1, maka barang tersebut
termasuk...
a. Barang kebutuhan pokok
b. Barang inferior
c. Barang Giffen
d. Barang mewah
e. Barang altruisme
14. Untuk meningkatkan pendapatan, produsen barang X menurunkan harga jualnya. Hal itu
tercapai bila permintaan terhadap barang X bersifat...
a. Elastis
b. Inelastis
c. Elastis unitari
d. Elastis tak terhingga
e. Inelastis sempurna
15. Berikut ini adalah faktor yang dapat menggeser kurva penawaran ke kanan
a. Kenaikan biaya produksi
b. Kenaikan upah buruh
c. Kenaikan tingkat bunga pinjaman
d. Kenaikan teknologi produksi
e. Jumlah pedagang berkurang

Anda mungkin juga menyukai