Anda di halaman 1dari 3

MATERI VOKASI FAIR

Teknik Elektronika

 Penjelasan Jurusan
Jurusan teknik elektro di Politeknik Negeri Bandung itu sudah berdiri sejak tahun 1982.
Teknik Elektro memiliki pengertian secara luas adalah bidang ilmu yang mempelajari
rekayasa mengenai elektronika, listrik, telekomunikasi, komputer, kendali dan yang berkaitan
lainnya dan saling berkaitan untuk mempermudah aktivitas manusia dalam keseharian.

 Penjelasan Program Studi


Teknik Elektronika adalah percabangan ilmu rekayasa dari Teknik Elektro yang mencakup
tentang listrik dengan daya rendah. Pada Teknik Elektronika Polban ini dibagi menjadi 2
program studi, yaitu:
1. D3 – Teknik Elektronika
2. D4 – Teknik Elektronika
Yang membedakan dari kedua program studi di atas, yaitu:
1. Lama jenjang perkuliahan yang di tempuh (D3 = 3 tahun dan D4 = 4 tahun)
2. Materi mata kuliah yang di dapat
3. Gelar yang di dapat setelah lulus juga berbeda (D3 = AMd dan D4 = S.ST / setara S1)

Visi dan Misi


D3 – Teknik Elektronika
Visi
Menjadi program studi vokasi yang unggul dan terdepan dalam pendidikan vokasi
di bidang Teknik Elektronika khususnya di bidang Manufaktur Sistem Elektronika,
serta Sistem Kendali dan Instrumentasi Industri berbasiskan Teknologi dan Jaringan
Komputer, dan tetap menjunjung tinggi nilai – nilai budaya nasional.

Misi
1. Melaksanakan program pendidikan yang berorientasi aplikasi terapan, dan
menghasilkan lulusan yang dapat menerapkan teori praktis kedalam praktek bidang
manufaktur elektronnika, instrumentasi dan kendali elektronika.
2. Menghasilkan lulusan yang kompeten di bidang Elektronika, khususnya di bidang
Sistem Manufaktur Elektronika, instrumentasi dan kendali elektronika berbasiskan
Teknologi serta Jaringan Komputer yang memiliki semangat terus berkembang,
inovatif, teknik, kritis, tabah, bermoral, berjiwa kewirausahaan, dan berwawasan
lingkungan.
3. Melaksanakan penelitian terkait bidang manufaktur elektronika, instrumentasi dan
kendali elektronika yang bersifat terapan sesuai dengan kebutuhan industri dan
masyarakat.
4. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui pemanfaatan ilmu
pengetahuan dan teknologi untuk mendukung peningkatan mutu kehidupan.
5. Menjadi program studi yang unggul dan terdepan dalam pendidikan vokasi di
bidang teknik elektronika khususnya di bidang Manufaktur Sistem Elektronika,
Sistem instrumentasi dan kendali elektronika berbasiskan Teknologi dan Jaringan
Komputer.

D4 – Teknik Elektronika
Visi
Menjadi program pendidikan vokasi yang unggul dalam bidang sistem kendali dan
instrumentasi industri bebrbasis jaringan komputer.
Misi
1. Melaksanakan pendidikan vokasi yang lulusannya kompeten di bidang teknik,
khususnya manufaktur elektronika, sistem kendali dan instrumentasi elektronika
berbasis jaringan, dan mampu bekerja dan berkontribusi dibidangnya
2. Menghasilkan lulusan yang imaginatif, inovatif, tabah, dan berdaya saing, yang
dapat maju secara cepat dalam posisi teknis dengan tambahan pelatihan yang
minimal, mempunyai kepemimpinan wirausaha, teknis, dan manejerial dalam
projek spesialisasi maupun inter-disipliner.
3. Menyediakan lingkungan yang mendukung dan terstruktur yang dapat memacu
mahasiswa untuk terampil belajar secara mandiri.
4. Melaksanakan penelitian terkait bidang manufaktur elektronika, sistem kendali dan
instrumentasi elektronika yang bersifat terapan sesuai dengan kebutuhan industri
dan masyarakat.
5. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui pemanfaatan ilmu
pengetahuan dan teknologi untuk mendukung peningkatan mutu kehidupan.

Mata kuliah yang ada di Program Studi Teknik Elektronika antara lain:
1. Elektronika Digital
Adalah mata kuliah yang mempelajari teori dan melaksanakan praktikum tentang
elektronika dalam digital, di matkul ini juga mempelajari tentang bilangan biner, oktal,
desimal, dan hexadesimal serta kebanyakan praktikumnya merangkai komponen nya
sendiri untuk menjadi sebuah perangkat yang dapat berfungsi sesuai teori.

2. Gambar Rekaya Elektronika (GRE)


Adalah mata kuliah yang mempelajari tentang pengertian, fungsi, dan kegunaan dari
gambar teknik dalam Bidang Teknik Elektronika.

 Prospek Kerja
1. Industri Manufaktur
2. Industri Otomotif
3. Industri Elektronika
4. Industri Perminyakan
5. Industri Tenaga Listrik (Power Plant)
 Fasilitas Perkuliahan

Fasilitas LAB yang disediakan Program Studi Teknik Elektronika:


Nama LAB GAMBAR
Lab Analog
Lab Produksi
Lab Mekatronika
Lab Digital
Lab SCADA
Lab Kendali
Lab Maintenance and Repair
Lab Mikroprosesor
Lab Dasar Teknologi Mekanik
Lab Instrument
Lab PLC

 Kegiatan Perkuliahan

Anda mungkin juga menyukai