Anda di halaman 1dari 8

CRITICAL BOOK REVIEW

EVALUASI PEMBELAJARAN

OLEH :
M. KHAIRUL AZMI

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI JURUSAN BIOLOGI


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
MEDAN
2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah yang maha kuasa, atas kasih dan karunia-Nya,
sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas CBR dengan judul : Pembelajaran Berbasis
Blended Learning. Makalah ini bertujuan untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa
Indonesia.
Penghargaan dan terima kasih yang setulus-tulusnya, penulis sampaikan kepada :
1. Bapak Dr. Hasruddin, M.Pd selaku Ketua Jurusan Biologi Universitas Negeri Medan
2. Ibu Dra. Cicik Suryani, M.Si selaku Ketua Program Studi Pendidikan Biologi
Universitas Negeri Medan
3. Ibu Dra. Mariaty Sipayung, M.Si selaku Dosen mata kuliah Evaluasi Hasil Belajar
4. Kedua orangtua yang selalu mendukung dan memotivasi penulis untuk konsisten
menyelesaikan tugas kuliah
5. Seluruh teman-teman Kelas Biologi Dik D 2017 yang selalu memberi semangat
kepada penulis.
Akhir kata penulis menyadari bahwa dalam penulisan makalah CBR ini masih
jauh dari kesempurnaan. Karena itu, penulis memohon saran dan kritik yang sifatnya
membangun demi kesempurnaannya dan semoga bermanfaat bagi kita semua.

Medan, 18 Maret 2019

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...........................................................................................................................2
DAFTAR ISI.........................................................................................................................................3
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................................4
A. Latar Belakang...............................................................................................................................4
B. Rumusan Masalah..........................................................................................................................4
C. Tujuan............................................................................................................................................4
D. Identitas Buku................................................................................................................................5
BAB II PEMBAHASAN.......................................................................................................................6
A. Ringkasan Isi Buku........................................................................................................................6
B. Kelebihan buku..............................................................................................................................6
C. Kekurangan Buku..........................................................................................................................6
BAB III PENUTUP...............................................................................................................................7
A. Simpulan........................................................................................................................................7
B. Saran..............................................................................................................................................7
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................................8
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Keberhasilan belajar seorang peserta didik dipengaruhi oleh banyak faktor, baik faktor
internal maupun eksternal. Faktor internal misalnya motivasi belajar dari peserta didik itu
sendiri. Sedangkan faktor eksternal misalnya lingkungan dan juga kemampuan professional
guru. Dalam dunia pendidikan tidak lepas dengan yang namanya penilaian. Penilaian
dilakukan sebagai tolok ukur untuk mengetahui berhasil atau tidaknya seseorang dalam
belajar. Namun seringkali seorang pendidik hanya menekankan penilaian hasil belajar yang
bersifat praktis dan ekonomis saja. Sedangkan penilaian dalam hal proses tidak dilakukan,
padahal ini sangatlah penting.

Proses akhir dari sebuah kegiatan pembelajaran adalah kita melakukan evaluasi.
Evaluasi mutlak dilakukan untuk menentukan hasil keberhasilan dari proses ataupun metode
yang dilaksanakan. Banyak di antara kita sebagai pendidik  yang belum mengerti arti evaluasi
yang sesungguhnya,sehingga dalam melakukan evaluasi belum memakai teknik-teknik
evaluasi yang distandarkan dengan kriteria-kriteria yang seharusnya dikerjakan.

B. Rumusan Masalah
 Bagaimana isi dari buku yang di review ?
 Apakah kelebihan dari buku yang di review ?
 Apakah kekurangan dari buku yang di review ?

C. Tujuan
 Mengetahui isi dari buku yang direview
 Mengetahui kelebihan dari buku yang direview
 Mengetahui kekurangan dari buku yang direview
D. Identitas Buku
Judul Buku : Evaluasi Pembelajaran

Penulis : Kadek Ayu Astiti, S.Pd., M.Pd

Penerbit : ANDI

Tahun Terbit : 2017

Kota Terbit : Yogyakarta

ISBN : 978 – 979 – 29 – 6347 - 2


BAB II PEMBAHASAN

A. Ringkasan Isi Buku


Pengukuran adalah proses menentukan kuantitas suatu objek dengan membandngkan
antara alat ukur dengan objek yang dukur. Penilaian adalah proses penentuan kualitas suatu
objek dengan membandngkan antara hasil ukur dengan standar penilaian tertentu. Evaluasi
merupakan suatu proses sistematis yang dilakukan untuk mengetahui tingkat keberhasilan
dan efisiensi dari program yang bersangkutan. Penilaian acuan patokan adalah model
pendekatan penilaian yang mengacu kepada suatu Kriteria Pencapaian Tujuan (KPT) yang
telah ditetapkan sebelumnya. Penilaian acuan normatif adalah penilaian yang dilakukan
dengan mengacu pada norma kelompok atau nilai-nilai sisa lain dalam kelompok tersebut.
Penilaian formatif digunakan untuk mengukur satu atau beberapa pokok bahasan tertentu dan
bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang daya serap siswa terhadap pokok bahasan
tersebut. Penilaian sumatif untuk mengetahui kemampuan peserta didik setelah mengikuti
program pembelajaran. Skala penilaian nominal merupaka skala yang dinyatakan dalam
bentul kategori. Skala penlaian ordinal skala yang dinyatakan dalam bentuk kategori dan
memiliki peringkat. Skala penilaian interval skala yang sama seperti nominal dan ordinal,
namun mempunyai karakteristik tetap dan dapat dinotasikan dalam fungsi matematika. Skala
penilaian rasio adalah skala yang memiliki nilai dasar, dan memiliki titik 0 absolut.

B. Kelebihan buku
Pada buku Evaluasi Pembelajaran dijelaskan tentang penilaian acuan patokan,
penilaian normatif, langkah-langkah evaluasi proses dan hasil belajar dan skala-skala
penilaian yang merupakan kelebihan dari buku ini khususnya pada bab pertama karena pada
buku mata kuliah Evaluasi Hasil Belajar pegangan mahasiswa materi itu tidak dibahas
didalamnya.

C. Kekurangan Buku
Pada buku ini khususnya pada bab pertama tidak dijelaskan tentang alat tes, tes
menurut tujuannya, bentuk tes, ciri-ciri tes yang baik, dan teknik Non-tes dimana pada buku
mata kuliah Evaluasi Hasil Belajar pegangan mahasiswa itu semua dibahas sehingga hal ini
dapat dkatakan kekurangan pada buku Evaluasi Pembelajaran
BAB III PENUTUP

A. Simpulan
Buku Evaluasi Pembelajaran yang dijadikan CBR ini memiliki kelebihan yang dapat
dipakai pada buku mata kuliah Evaluasi Hasil Belajar dan kekurangannnya yang perlu
diperbaiki dengan mengambil contoh materi yang ada pada buku mata kuliah Evaluasi Hasil
Belajar.

B. Saran
Buku Evaluasi Pembelajaran memiliki kelebihan yang dapat dipakai pada buku mata
kuliah Evaluasi Hasil Belajar pegangan mahasiswa sebagai pengayaan materi dan kekurangan
yang ada pada buku Evaluasi Pembelajaran harus diperbaiki agar isi dari buku ini semakin
padat sehingga menarik minat para pembaca untuk menggunakan buku ini sebagai referensi.
DAFTAR PUSTAKA

 Kadek Ayu Astti, S. M. (2017). Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: ANDI.

Anda mungkin juga menyukai