Anda di halaman 1dari 5

TIM KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH 3

NI BODRO ARDI, RATUMAS RATIH, NITA EKAWATI, RIRIS ANDRIATI, LUKMAN HANDOYO

 Sistem integumen terdiri atas :


o Kulit
o Kuku
o Rambut
o Kelenjar aksesoris dan produknya
 Kulit adalah organ terluas dan terbesar pada
tubuh manusia, sekitar 16% dari total berat
badan orang dewasa (Tortora & Derrickson,
2009)
 Tebal kulit di kelopak mata sekitar 0,5 mm; tebal kulit di telapak kaki 3-4 mm; dan
tebal kulit rata-rata pada umumnya adalah 1-2 mm (Tortora & Derrickson, 2009)
 Kulit terdiri dari dua komponen lapisan utama yaitu epidermis dan dermis (Waugh
and Grant, 2010)
 Lapisan subkutan (hipodermis)
dapat ditemukan dibawah
dermis dan banyak ahli
mempertimbangkan bahwa
subkutan bukan merupakan
bagian dari kulit (Tortora &
Derrickson, 2009)
 Fungsi kulit diantaranya :
o Perlindungan
o Sensasi/sensori
o Termoregulasi
o Ekskresi
o Absorbsi dan Sintesis vitamin D
 Bagian epidermis kulit mempunyai 4 tipe sel utama, yaitu :
o Sel Keratinosit (90%)  membentuk keratin (penyusun kulit)
o Sel Melanosit (8%)  bertanggungjawab memproduksi pigmen melanin
o Sel Langerhans  respon imun, makrofag
o Sel Merkel  mekanoreseptor (sensasi sentuhan)
 EPIDERMIS tersusun atas beberapa lapisan, yaitu :
o Stratum Basale  lapisan terdalam, disebut juga stratum germinativum
o Stratum Spinosum
o Stratum Granulosum
o Stratum Lucidum  hanya ada pada ujung jari, telapak tangan, dan telapak
kaki
o Stratum Corneum  lapisan paling atas

1
TIM KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH 3
NI BODRO ARDI, RATUMAS RATIH, NITA EKAWATI, RIRIS ANDRIATI, LUKMAN HANDOYO

 Stratum Basale
o Merupakan pusat pertumbuhan dikarenakan terdapat banyak sel keratinosit
yang berfungsi untuk membentuk keratin baru.
o Lapisan ini setiap harinya selalu melakukan pembelahan sel (mitosis)
o Bagian ini terus menerus membuat sel-sel kulit baru untuk menggantikan
bagian sel-sel yang tua dan rusak
o Stem Cell berperan aktif dalam merangsang pembentukan keratinosit
o Stratum basale juga terdiri dari sel pembentuk melanin yang mengandung
pigmen
 Stratum Spinosum
o Merupakan lapisan diatas stratum basale yang juga tersusun dari sel keratinosit
o Mengisi sel-sel dengan protein keratin yang bersifat bahan keras sehingga
dapat menguatkan dan melindungi stratum basale yang aktif membelah
o Keratin merupakan protein yang tidak larut dalam air sehingga dapat menjaga
kelembaban kulit
 Stratum Granulosum
o Pada lapisan ini sudah tidak ada lagi sel yang membelah diri. Namun inti sel
penyusun masih hidup.
o Tersusun atas sel-sel keratin yang sudah berisi protein dan mengeras.
o Di dalam sitoplasma (sel yang terbungkus membrane sel) pada stratum
granulosum terdapat keratohialin yang bersifat waterproof.
o Terdapat granula lamellar yang akan menyerap air ketika kelembaban kulit
rendah

 Stratum Lucidum
o Terletak di bawah lapisan korneum

2
TIM KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH 3
NI BODRO ARDI, RATUMAS RATIH, NITA EKAWATI, RIRIS ANDRIATI, LUKMAN HANDOYO

o Hanya ada pada kulit yang tebal, tempat sering bergesekan  ujung jari,
telapak tangan, dan telapak kaki
 Stratum Corneum
o Lapisan paling atas/luar
o Semua sel di lapisan ini jelas berisi sel keratin
o Tersusun atas 15-30 lapisan sel keratin
o Terdiri dari beberapa lapis sel-sel gepeng yang mati
 DERMIS
o Terdapat dibawah lapisan epidermis (tepatnya dibawah stratum basale)
o 4x lebih tebal dari epidermis
o Terdapat kolagen dan serat elastic yang bersifat kuat dan bisa meregang
 HIPODERMIS/SUBKUTAN
o Jaringan yang berfungsi sebagai penyimpanan lemak/adipose
o Berhubungan dengan ujung saraf bebas
 KELENJAR AKSESORIS
o Kelenjar Sebaseus/Minyak
 Terdapat di seluruh tubuh
kecuali pada telapak tangan
dan kaki
 Berfungsi untuk menahan
evaporasi (penguapan) dan
member lapisan lemak
o Kelenjar Keringat
 Kelenjar Ekrin
 Berfungsi untuk
pengeluaran
keringat dan
termoregulasi
 Kelenjar Apokrin
 Terdapat pada aksila, areola mamae, dan area genitalia
 Mengeluarkan keringat melalui rambut dan mempunyai bau
yang khas
 Mempunyai sifat milky atau kekuningan (dapat terlihat jelas
ketika seseorang memakai pakaian terang)
 Pada dasarnya tidak berbau, tetapi ketika bertemu dengan
bakteri maka keringat akan berbau (odour)

 RAMBUT
o Setiap rambut tersusun atas sel-sel epithelial yang mengandung keratin dan
dipersatukan satu sama lain oleh beragam protein khusus.
o Menutupi hamper seluruh permukaan tubuh kecuali bibir, sisi ventral telapak
tangan dan kaki, glans penis, glans klitoris, dan labia mayor

3
TIM KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH 3
NI BODRO ARDI, RATUMAS RATIH, NITA EKAWATI, RIRIS ANDRIATI, LUKMAN HANDOYO

o Diproduksi oleh folikel rambut


o Warna rambut ditentukan oleh melanin di korteks
o Bagian folikel rambut diantaranya :
 Akar rambut  terdiri atas bulbus pili (pangkal folikel yang
mengembang) dan papil pili (papil dermis yang menembus ke bulbus
pili)
 Batang rambut  terdiri atas korteks, medulla, dan kutikula rambut
o Terdapat otot yang bernama Arrector Pili  otot polos, berinsersi di papil
dermis, saraf simpatis, menegakkan rambut ketika ketakutan/kedinginan.
o Siklus pertumbuhan rambut
o Fase Anagen/Pertumbuhan  2-6 tahun dengan kecepatan tumbuh
0.35 mm/hari
o Fase Katogen  fase peralihan
o Fase Telogen/Istirahat  beberapa bulan

 KUKU
o Merupakan bagian terminal lapisan tanduk yang menebal
o Kuku bersifat protektif (melindungi)
o Bagian-bagian kuku :
 Dasar kuku  merupakan matriks yang aktif melakukan pembelahan
(mitosis)
 Eponikium  lipatan kulit pada pangkal kuku

4
TIM KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH 3
NI BODRO ARDI, RATUMAS RATIH, NITA EKAWATI, RIRIS ANDRIATI, LUKMAN HANDOYO

 Lunula  daerah putih berbentuk bulan sabit di bagian


proksimal kuku
 Lempeng kuku  tumbuh dasar kuku
 Dipan kuku  epidermis yang terletak di bawah lempeng kuku
 Hiponikium  stratum korneum yang mengeras di bawah ujung bebas
kuku
 Fisiologi kuku
Matriks merupakan pusat pertumbuhan kuku. Kuku tangan lebih cepat tumbuh
dari kuku kaki, yaitu sekitar 2-3 mm perbulan sedangkan kuku kaki 1 mm
perbulan. Diperlukan waktu 100-180 hari untuk mengganti satu kuku tangan
dan sekitar 12-18 bulan untuk satu kuku kaki. Kecepatan pertumbuhan kuku
menurun pada penderita penyakit pembuluh darah perifer dan pada usia lanjut.

Rujukan :
McLafferty E et al (2012) The Integumentary System:anatomy, physiology and function of
skin. Nursing Standard. p27, 3, 35-42.

Anda mungkin juga menyukai