Anda di halaman 1dari 2

Nama : Anggita Qurota A'yun Nim : E2B018040 AKUNTANSI SMT 4 A2

Pengertian kebijakan moneter


Kebijakan moneter (monetary policy) adalah suatu usaha dalam mengendlikan keadaan ekonomi
makro agar dapat berjalan sesuai dengan yang diinginkan melalui pengaturan jumlah uang yang
beredar dalam perekonomian. Usaha tersebut dilakukan agar terjadi kestabilan harga dan inflasi.
Jenis-jenis kebijakan moneter
1. Kebijakan Moneter Ekspansif / Monetary Expansive Policy : kebijakan untuk menambah uang
beredar dalam sebuah negara.

2. Kebijakan Moneter Kontraktif/ Monetary Contractive Policy : kebijakan untuk mengurangi


jumlah uang beredar dalam sebuah negara.

Kebijakan moneter dalam Islam

Secara prinsip, tujuan kebijakan moneter islam tidak berbeda dengan tujuan kebijakan moneter
konvensional yaitu menjaga stabilitas dari mata uang (baik secara internal maupun eksternal)
sehingga pertumbuhan ekonomi yang merata yang diharapkan dapat tercapai. Stabilitas dalam
nilai uang tidak terlepas dari tujuan ketulusan dan keterbukaan dalam berhubungan dengan
manusia. Hal ini disebutkan AL Qur’an dalam QS.Al.An’am:152 Mengenai stabilitas nilai uang
juga ditegaskan oleh M. Umar Chapra (Al Quran Menuju Sistem Moneter yang Adil), kerangka
kebijakan moneter dalam perekonomian Islam adalah stok uang, sasarannya haruslah menjamin
bahwa pengembangan moneter yang tidak berlebihan melainkan cukup untuk sepenuhnya dapat
mengeksploitasi kapasitas perekonomian untuk menawarkan barang dan jasa bagi kesejahteraan
Sosial Umum.

Instrumen kebijakan moneter dalam Islam


1. Value Judgement.

2. Kelembagaan yang berkaitan dengan kegiatan social ekonomi dan politik.

3. Mekanisme lembaga perantara keuangan yang beroperasi berdasarkan system bagi hasil (profit
dan loss sharing).

Instrumen keuangan dalam Islam

A. Perbankan syariah sebagai system ekonomi islami

Perbankan islam atau perbankan syariah merupakan suatu system perbankan yang dikembangkan
berdasarkan syariah (hukum) islam. Beberapa jasa yang disediakan oleh bank syariah antara lain
:

- Obligasi Syariah - Akad mudharabah

- Akad musyarakah - Akad murabahah


- Akad salam - Akad istishna

- Akad ijarah

Anda mungkin juga menyukai