Anda di halaman 1dari 2

1.

Tabel pendapatan nasional dan jumlah penduduk beberapa negara pada tahun tertentu
adalah sebagai berikut.

No Negara Penduduk (Juta) PNB (miliar US$)


1 Amerika 64 144
2 Inggris 70 364
3 Indonesia 120 297
4 Malaysia 92 184
5 Singapura 32 76
Urutan negara dengan pendapatan per kapita tertinggi sampai terendah adalah . . . .
A. Indonesia, Malaysia, Inggris, Amerika, Singapura
B. Malaysia, Inggris, Indonesia, Amerika, Singapura
C. Inggris, Indonesia, Singapura, Amerika, Malaysia
D. Amerika, Indonesia, Inggris, Singapura, Malaysia
E. Inggris, Singapura, Indonesia, Malaysia, Amerika

2. Data perekonomian suatu negara sebagai berikut (dalam miliar US$):


Gross National Product (GNP) 22.500
Penyusutan 1.500
Pajak tidak langsung 950
Pajak perseroan 450
Laba ditahan 550
Iuran asuransi 25
Personal Income 19.425
Besar transfer payment adalah . . . .
A. US$200 miliar
B. US$350 miliar
C. US$375 miliar
D. US$400 miliar
E. US$1.350 miliar

3. Perhatikan data berikut (dalam miliar)!


Upah pekerja Rp12.500
Laba Rp9.200
Impor Rp6.500
Konsumsi masyarakat Rp15.200
Pengeluaran pemerintah Rp13.400
Pendapatan sewa Rp8.500
Investasi Rp22.500
Dengan pendekatan pengeluaran, pendapatan nasional negara C sebesar Rp52.500 miliar.
Dengan demikian, besar nilai ekspor adalah . . . .
A. Rp5.100 miliar
B. Rp5.500 miliar
C. Rp7.900 miliar
D. Rp8.800 miliar
E. Rp9.900 miliar

4. Pada tahun 2019 negara Indonesia memiliki nilai konsumsi rumah tangga sebesar US$76,5
triliun. Pada tahun 2020 negara Indonesia memiliki nilai konsumsi rumah tangga sebesar
US$74,2 triliun. Berdasarkan data tersebut, pertumbuhan ekonomi negara Indonesia
cenderung . . . .
A. Meningkat
B. Menurun
C. Stagnan
D. Stabil
E. Maju
5. Perhatikan tabel Gross National Product (GNP) negara A berikut!

Tahun Gross National Product (GNP)


2017 Rp13.000 miliar
2018 Rp14.200 miliar
2019 Rp15.600 miliar
Berdasarkan tabel tersebut, kesimpulan yang tepat bagi negara A pada tahun 2019 adalah
....
A. Negara A mengalami laju pertumbuhan ekonomi 8,86% dan PDB naik 8,86%
B. Negara A mengalami laju pertumbuhan ekonomi 9,86% dan PDB turun 9,86%
C. Negara A mengalami laju pertumbuhan ekonomi 9,86% dan PDB naik 9,86%
D. Negara A mencatat tingkat pendapatan dan konsumsi masyarakat naik 8,86%
E. Negara A mengalami laju pertumbuhan ekonomi 9,86% dan konsumsi naik 9,86%

6. Perhatikan pernyataan berikut.


1) Sewa tanah
2) Ekspor
3) Upah
4) Investasi
5) Laba
Berdasarkan deskripsi diatas, unsur-unsur pendekatan pendapatan dalam menghitung
pendapatan nasional ditunjukkan oleh nomor . . . .
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 5
C. 2, 3, 4
D. 2, 4, 5
E. 3, 4, 5

7. Pendapatan yang siap dibelanjakan atau ditabung sering disebut dengan istilah . . . .
A. Net National Income (NNI)
B. Personal Income (PI)
C. Net National Product (NNP)
D. Disposable Income (DI)
E. Gross National Product (GNP)

Anda mungkin juga menyukai