Anda di halaman 1dari 2

TERM OF REFERENCE (TOR)

Virtual Tour : Telkom Digital eXperience

Host : Karyawan TDX


Nama Program : Virtual Tour : Telkom Digital eXperience
Waktu : Kamis, 9 Juli 2020, pukul 15.00 – 16.00 WIB/19.00 – 20.00 WIB
Format : Instagram Live

A. Informasi Program
Sebagai sebuah perusahaan Telko-digital dan dalam rangka memasuki era Indonesia
Digital 4.0 , Telkom menghadirkan sebuah pengalaman baru yang menampilkan bagaimana
peran teknologi digital dalam masa depan yang akan datang dan sebesar apa pengaruh teknologi
dalam mewujudkan efisiensi pada berbagai aktivitas sehari-hari.

Berdasarkan hal tersebut, Telkom membangun TDX atau Telkom Digital eXperience,
sebuah Experience Center yang memadukan berbagai macam implementasi teknologi informasi
terbaru and futuristik.

Keberadaan TDX diharapkan dapat menginspirasi dan mengedukasi masyarakat


Indonesia tentang seberapa pentingnya peran teknologi digital dan informasi dalam berbagai
aspek kehidupan di masa depan, termasuk dalam gaya hidup, peningkatan produktivitas dalam
pekerjaan, maupun perbaikan kualitas hidup manusia.

Namun, dikarenakan masih adanya COVID-19, sebagai laangkah preventif maka TDX
tidak menerima kunjungan sampai waktu yang belum ditentukan. Oleh karena itu, adanya
Virtual Tour ini sebagai program agar masyarakat dapat tetap merasakan tour TDX secara
virtual, bagi masyarakat yang belum mengetahui TDX maka program ini akan menambah
pengetahuan mereka.

Virtual Tour ini mengajak Sobat Telkom untuk merasakan pengalaman gaya hidup,
kecanggihan teknologi masa depan, dan melihat fasilitas teknologi apa saja yang dikembangkan
oleh Telkom Indonesia melalui TDX.

B. Guideline Penjelasan Host


 Latar belakang dibangunnya TDX?
 Fasilitas apa saja yang ada di TDX?
 Teknologi apa saja yang ada di TDX?
 Bagaimana cara berkunjung ke TDX?
 Menjelaskan detail setiap area TDX.

C. Informasi Untuk Host:


 Sesi visrtual tour maksimal berdurasi 60 menit.
 Metode siaran bersifat tour dilakukan melalui media Instagram Live @telkomindonesia.
 Host akan menggunakan clip on untuk memperjelas suara saat Instagram Live.
 Host akan memandu tour seperti kunjungan TDX pada umumnya.
 Akan ada 2 sesi pertanyaan, dimana 2 sesi pertanyaan ini akan dibacakan Host saat berada di
Home eXperience Area dan sebelum mengakhiri sesi tour.
 Pertanyaan dari followers akan dituliskan oleh operator Live di kertas, dan dibacakan oleh
Host.
 Akan ada 5 pertanyaan terpilih yang akan mendapatkan masing-masing Rp200.000 LinkAja.

D. Demografi Audience
 Rata-rata peserta berusia 18-34 tahun, dengan background Pelajar, Mahasiswa/I, Fresh
Graduate, Karyawan swasta/PNS, dan Freelance yang ingin mempelajari skill baru dan
menambah pengetahuan.

E. Penutup
Term of Reference (ToR) ini disusun sebagai kerangka acuan dalam Virtual Tour : Telkom
Digital eXperience.

Anda mungkin juga menyukai