Anda di halaman 1dari 2

Soal PAT (Penilaian Akhir Tahun)

Kelas VIII

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Teks Eksplanasi?


2. Sebutkan struktur Teks Eksplanasi!
3. Sebutkan tujuan Teks Eksplanasi!
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Konjungsi? Berikan contoh!
5. Sebutkan struktur Teks Ulasan!
6. Sebutkan unsur identitas/data pada sebuah buku!
7. Apa yang dimaksud dengan Orientasi dalam sebuah teks?
8. Sebutkan teks yang termasuk dalam Teks Ulasan!
9. Apa yang harus ditulis pada bagian akhir dalam menyusun Teks Ulasan?
10. Sebutkan struktur Teks Persuasif!
11. Buatlah satu contoh Kalimat Persuasif!
12. Jelaskan yang dimaksud dengan Alur?
13. Jelaskan yang dimaksud dengan tokoh dan penokohan dalam sebuah cerita?
14. Sebutkan yang termasuk dalam unsur Instrinsik di sebuah cerita!
15. Jelaskan yang dimaksud dengan Resensi Buku?
16. Jelaskan unsur-unsur dalam Resensi Buku!
17. Sebut dan jelaskan struktur dalam Resensi Buku!
18. Sebutkan 3 jenis Resensi Buku!
19. Jelaskan tujuan dari Resensi Buku!
20. Apa manfaat dari Resensi Buku!

Soal nomor 21-25

Keutamaan Sedekah

“Bu, maaf hanya segini yang bisa Bapak berikan kepada Ibu. Karena dagangan Bapak
hanya laku sedikit.” Sembari memberikan uang kepada sang istri untuk kebutuhan rumah
tangga.

“Iya Pak, tidak apa-apa. Yang penting bapak sudah berusaha dan rejeki sudah diatur oleh
Tuhan”.

Keesokan harinya, sang suami bekerja dengan membawa barang dagangannya ke pasar.
Namun tiba-tiba di tengah perjalanan ia bertemu dengan nenek tua yang kebingungan
mencari jalan.
“Ada apa, Nek?” Tanya Pak Joko sembari menghampiri sang nenek tua itu.

“Nak, apakah nenek boleh meminta uang? Saya mau pulang tapi tidak punya uang.” Pinta
Nenek kepada Pak Joko.

“Uangku juga mepet nek. Dagangan nggak laku dari kemarin-kemarin. Bahkan untuk
keluarga makan saja sering kurang. Tapi nggak papa. Ustad bilang sedekah bisa
melancarkan rizki. Bismillah saja.” Gumamnya di dalam hati.

“Baik, Nek. Ini ada uang segini untuk naik bus sampai ke tujuan nenek. Biar saya yang
antar nenek ke terminal.” Ujarnya sembari mengantarkan nenek tersebut ke terminal.

“Terima kasih banyak nak. Semoga rejekimu lancar.”

“Aamiin. Terima kasih, Nek.”

Sesudah mengantar nenek tersebut, pak Joko pun kembali pergi ke pasar guna
menjajakan barang dagangannya. Sesampai dipasar, tiba-tiba ada yang membeli
dagangan pak Joko sampai habis.

“Alhamdulillah, rejeki seorang hamba memang tidak kemana. Memang sedekah benar-
benar bisa melancarkan rizki.” Ujar pak Joko bersyukur.

21. Jelaskan tokoh dan penokohan pada teks diatas!


22. Jelaskan alur dan latar pada teks diatas!
23. Tuliskan amanat berdasarkan teks diatas!
24. Tentukan konjungsi yang terdapat dalam teks diatas!
25. Tentukan tema berdasarkan teks diatas!

Anda mungkin juga menyukai