Anda di halaman 1dari 9

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Matematika merupakan salah satu komponen dari serangkaian
mata pelajaran yang mempunyai peranan penting dalam pendidikan.
Salah satu peranan penting dalam pendidikan yaitu, guru sebisa mungkin
dapat menciptakan suasana belajar yang kondusif dan menyenangkan.
Namun sampai saat ini masih banyak siswa yang merasa matematika
sebagai mata pelajaran yang sulit, tidak menyenangkan, bahkan menjadi
momok yang menakutkan (Sundayana,2013:2).
Berdasarkan perkembangan kognitif, siswa sekolah dasar pada
umumnya mengalami kesulitan dalam memahami matematika yang
bersifat abstrak, karena matematika relative tidak mudah untuk dipahami
oleh siswa sekolah dasar. Seperti yang dikatakan Piaget dikutip
(Daryanto,2010:11) bahwa klasifikasi anak usia sekolah dasar berada
pada usia (7-11), menurutnya pada tahap ini dicirikan dengan
perkembangan system operasi berdasarkan apa yang kelihatan
nyata/konkret.
Hasil Observasi Peneliti melihat kelas V SD 24 Pangkalpinang
diketahui bahwa siswa masih menganggap pelajaran matematika dan
materinya itu sulit, terutama pada materi menghitung luas dan volum bola
yang merupakan materi bersifat abstrak sehingga siswa berkesulitan
untuk memahami materi tersebut.
Hal ini diperkuat juga peneliti melakukan observasi ke kelas dan
masih ada beberapa siswa yang masih belum memahami materi
menghitung luas dan volum bola menjadi salah satu faktor utama
timbulnya ketidak mampuan siswa dalam menjawab soal dengan benar.

1
Setelah di identifikasi, siswa jarang terlibat dalam penggunaan
metode pembelajaran, siswa selalu diberikan metode ceramah, sehingga
sebagian siswa tidak memahami cara menghitung luas dan volum bola.
Hal tersebut, guru cenderung melakukan metode ceramah dan latihan
dalam mengajar.
Mengacu pada teori di atas anak Sd berada pada tahap
kemampuan berpikir konkrit sedangkan objek kajian matematika bersifat
abstrak serta kegiatan belajar mengajar yang berpusat pada guru
sehingga siswa menjadi pasif menjadi penyebab sulitnya siswa
memahami materi matematikan yang disampaikan. Maka diperlukan
solusi untuk mengatasi kesulitan siswa dalam memahami objek kajian
matematika yang bersifat abstrak dan proses belajar mengajar yang
berpusat pada guru dengan memberikan gambaran konkrit dari materi
yang akan disampaikan pada proses pembelajaran dengan menggunakan
metode pembelajaran.
Dilihat dari proses pembelajarannya, pembelajaran dilakukan
hanya dengan menggunakan model serta metode klasikal yang lebih
banyak menjelaskan materi pembelajaran dengan ceramah dan
kurangnya penggunaan media pembelajaran dalam menyampaikan
materi, hal ini berdampak buruk terhadap kualitas pembelajaran karena
membuat siswa pasif dalam mengikuti pembelajaran dikarenakan
kurangnya motivasi belajar siswa. Keterampilan yang digunakan oleh guru
masih bersifat tradisional atau mekanistik yaitu guru menerangkan dengan
fasilitas seadanya yaitu papan tulis dan spidol sehingga tidak ada kesan
yang membuat pelajaran menjadi menarik bagi siswa bahkan banyak
siswa yang merasa bosan.
Oleh karena itu, diperlukan metode pembelajaran yang inovatif
yang tepat untuk suatu proses pembelajaran agar penggunaan metode
pembelajaran dapat menarik perhatian siswa untuk belajar dan
memudahkan siswa untuk mengingat pembelajaran, dengan adanya
metode pembelajaran dapat membantu guru dalam proses pembelajaran,

2
metode sebagai alat bantu penyampaian materi pelajaran dan membantu
mempercepat pemahaman atau pengertian pada siswa sesuai dengan
tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.
Adapun dari permasalahan diatas menjadi alasan bagi penulis
untuk menulis rancangan aktualisasi ini yaitu “Pembelajaran Matematika
Dengan Permainan Bola Fantasi Untuk Meningkatkan Kemampuan
Menghitung Luas Dan Volum Bola Pada Siswa Kelas V Sd Negeri 24
Pangkalpinang”. Sehingga dengan adanya kegiatan ini dapat menambah
pengetahuan dan keterampilan pada anak dalam menggunakan metode
pembelajaran permainan bola fantasi dan diharapkan dengan
bertambahnya pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki oleh para
siswa nantinya dapat menambah motivasi belajar siswa dan tujuan
pembelajaran yang di inginkan dapat tercapai dan juga dengan
permasalahan ini Calon Pegawai Negeri Sipil ini diharapkan
menerapkan atau mengaktualisasikan nilai-nilai profesi PNS yaitu
Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti
Korupsi yang disingkat menjadi ANEKA dan juga kedudukan dan peran
ASN di rancangan Aktualisasi yang dibuat.

1.2 Tujuan

Untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa kelas IV


pada materi menghitung luas dan volum bola dalam permainan bola
fantasi. Serta Pelatihan Dasar CPNS Golongan III diharapkan mampu
untuk mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ANEKA (Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi) dan
mengetahui kedudukan dan peran profesi ASN dalan NKRI (manajemen
ASN, whole of government, pelayanan publik) dalam melaksanakan tugas
sebagai guru sekolah dasar, mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ASN
dalam melaksanakan tugas dan fungsi ASN di tempat kerja dan manfaat
bagi unit kerja dan organisasi adalah mendapatkan kontribusi dari peserta

3
Pelatihan Dasar untuk mencapai tujuan, visi dan misi bersama.
Stakeholder juga mendapatkan manfaat yaitu dapat merasakan inovasi-
inovasi dari kegiatan yang dilaksanakan oleh peserta latsar.

1.3 Gambaran Umum Unit Kerja

Sekolah Dasar Negeri 24 Pangkalpinang yang berada dibawah dan


bertanggungjawab langsung kepada Dinas Pendidikan Kota
Pangkalpinang. Beralamat di Jalan Mangga Raya,, Bukit Merapin
Kecamatan Gerunggang. Adapun Profil Sekolah secara lengkap sebagai
berikut :

1.3.1 Visi
“Mewujudkan Siswa Berprestasi, Meningkatkan

Keimanan Dan Ketaqwaan Serta Dijiwai Nilai Nilai


Budaya Dan Karakter Bangsa”

1.3.2 Misi
a. Mengembangkan pembelajaran yang aktif kreatif dan
menyenangkan demi mewujudkan prestasi.
b. Mengintensifkan pengembangan iptek,keterampilan hidup, TIK,
untuk menuju kemandirian.
c. Menciptakan suasana yang kondusif untuk pembentukan
kepribadian peserta didik yang memiliki iman dan taqwa.
d. Mewujudkan nilai – nilai karakter bangsa.

1.3.3 Identitas Sekolah


1. Nama Sekolah : Sekolah Dasar Negeri 24
Pangkalpinang
2. Status Sekolah : Negeri
3. Alamat Sekolah : Jalan Mangga
4. NISN/NSSN : 101296005024

4
5. NPSN : 10901326
6. Kode Pos : 33122
7. Kelurahan : Bukit merapin
8. Kecamatan : Gerunggang
9. Kota : Pangkalpinang
10. Provinsi : Kep. Bangka Belitung
11. Jumlah Romb. Belajar : 11
12. Telepon :-
13. Faximile : --
14. E- Mail : sdn24@dinpendikpkp.go.id
15. Website :-
16. Status Tanah : Milik Pemkot Pangkalpinang
17. Status Bangunan : Milik Pemkot Pangkalpinang
18. Akreditasi :A

1.3.4 Daftar Tenaga Pendidik


Tabel. Daftar Tenaga Pendidik

5
NO. PANGKAT JABATAN
UR NAMA NIP
GOL / RUANG TMT NAMA TMT
T
1 2 3 4 5 6 7
19611116198303200 01-10- 19-07-
1 Jumiati, S.Pd Pembina, Kepsek
7 2007 2011
      IV/a      
19600226198011200 01-10- 01-11-
2 Endang Sri H, S.Pd.SD Pembina, Guru
1 2006 1980
      IV/a   Kelas  
19610225198202200 01-10- 01-02-
3 Pembina, Guru
Nurhayati 4 2008 1982
      IV/a   Kelas  
19641201198410100 01-04- 01-10-
4 Kusri, A.Ma Pembina, Guru
2 2008 1984

6
      IV/a   Agama  
19641214198410200 01-04- 01-10-
5 Rusmiati, A.Ma Pembina, Guru
2 2008 1984
      IV/a   Agama  
19660621198804100 01-10- 01-04-
6 P.Ginting Penata Tk.I, Guru
1 2009 1988
      III/d   Penjas  
19661007200701200 Penata Muda 01-10- 01-01-
7 Jumilah, S.Pd.SD Guru
3 Tk.I, 2015 2007
      III/b   Kelas  
Erlina Paryani, 19690524200701200 Penata Muda 01-10- 01-01-
8 Guru
S.Pd.SD 2 Tk.I, 2015 2007
      III/b   Kelas  
19831112200903200 Penata Muda 01-10- 01-03-
9 Vivi Yanti, S.Pd.SD Guru
8 Tk.I, 2015 2009
      III/b   Kelas  
19700603200701202 Penata Muda 01-10- 01-01-
10 Nani, S.Pd.SD Guru
3 Tk.I, 2016 2007
      III/b   Kelas  
Sri Dewi Lestary, 19850430200701200 01-10- 01-01-
11 Penata Muda, Staff
S.Pd.SD 1 2014 2007
Tata
      III/a    
Usaha
19691122200701200 01-04- 01-01-
12 Ramadotty, S.Pd.SD Penata Muda, Guru
7 2015 2007
      III/a   Kelas  
19950607201902100 02-02- 01-01-
13 Jemmy Azmi A,S.Pd. Penata Muda, Guru
0 2019 2007
      III/a   Kelas  
19950517201902200 02-02- 01-01-
12 Ariska Setiana, S.Pd. Penata Muda, Guru
0 2019 2007
      III/a   Kelas  

DAFTAR HONORARIUM GURU KELAS, GURU MATA PELAJARAN, TENAGA


ADM,
PETUGAS KEBERSIHAN, PETUGAS KEAMANAN NON PNS PADA
SD NEGERI 24
KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2019
NO NAMA PENDIDIKAN JABATAN

1 DESTY SULASTRI, S.PD.SD S.I PGSD TENAGA TATA USAHA (OPERATOR)

2 DEDE INDRIANI, S.I.PUST S.I PERPUS PERPUSTAKAAN

7
3 YUSRIZAL SMA GURU MATA PELAJARAN

4 SRI RAHMAWATI, SE S.T.I.FB GURU MATA PELAJARAN

5 MUJIANTO SMP KEBERSIHAN

6 A.JAMALUDDIN ZR SD PENJAGA/SATPAM

7 NANI INDRAYANI SMA GURU KELAS

8 INDRAWATI, S.PD.SD S.I PGSD GURU KELAS

8
1.3.4 Struktur Organisasi

Gambar 1.1 : Struktur Organisasi SD Negeri 24 Pangkalpinang

Anda mungkin juga menyukai