Anda di halaman 1dari 6

TUGAS

MANAJEMEN SURVEI DAN PEMETAAN

USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI


UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KABUPATEN
MALINAU, KALIMANTAN UTARA

Disusun Oleh:
Muhammad Zhofir 03311740000038

KELAS:
MANAJEMEN PERTANAHAN B

Dosen Pengampu : Mokhamad Nur Cahyadi ST.,M.Sc.,Ph.D


Dosen Responsi : Akbar Kurniawan ST., MT.

DEPARTEMEN TEKNIK GEOMATIKA


FAKULTAS TEKNIK SIPIL, PERENCANAAN DAN KEBUMIAN
INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA
2020
USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK
PERENCANAAN TAMBANG DI KABUPATEN MALINAU, KALIMANTAN UTARA

1. Pendahuluan
Pulau Kalimantan menjadi salah satu pulau di Indonesia yang memiliki sumber
daya alam berupa bahan tambang yang melimpah. Tidak terkecuali dengan Kab.
Malinau, Kalimantan Utara. Melihat kondisi Kabupaten Malinau yang belum banyak
dieksplorasi bahan tambangnya menjadikan Kabupaten Malinau memiliki potensi besar
menjadi sumber baru penggerak ekonomi Indonesia di sektor pertambangan. Dalam
dokumen ini akan dibuat usulan teknis mengenai pemetaan topografi pembukaan lahan
tambang baru di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara.
Peda pekerjaan ini kegiatan survei dan pemetaan yang dilakukan meliputi:
a. Pengukuran GPS sebagai titik kontrol pemetaan
b. Pemetaan topografi menggunakan Long Range UAV LIDAR
Adapun luaran utama dari pekerjaan ini adalah:
a. Laporan dan dokumentasi kegiatan
b. Peta topografi perencanaan wilayah tambang

2. Lokasi Pekerjaan
Pekerjaan ini berada di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara yang dibatasi
oleh koordinat A (3°32'40.31“LU, 116°29'19.74“BT) dan B
(3°34'8.07“LU,116°32'16.75“BT). Lokasi tersebut memiliki luas 1.625 Ha. Lokasi
pekerjaan ditunjukkan pada gambar di bawah ini.

USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KAB. MALINAU 1
Gambar 1 Gambaran awal wilayah pekerjaan

3. Struktur Rencana Organisasi


Strukur organisasi pelaksana pekerjaan ini adalah sebagai berikut.

Gambar 2 Struktur organisasi pelaksana pekerjaan

Pekerjaan ini diketuai oleh seorang leader yang membawahi supervisor


terestris, supervisor LIDAR&Fotogrametri, dan pengolah data. Supervisor terestris
membawahi beberapa surveyor terestris dan supervisor fotogrametri membawahi
beberapa surveyor LIDAR&Fotogrametri. Selain itu terdapat tenaga tambahan yang
membantu dalam pelaksanaan pekerjaan baik dalam hal teknis maupun nonteknis

USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KAB. MALINAU 2
4. Kebutuhan Personel
Personel yang dibutuhkan dalam pekerjaan ini adalah:
a. Seorang leader
b. Seorang supervisor terestris
c. Sembilan orang surveyor terestris (GPS)
d. Seorang supervisor LIDAR&Fotogrametri
e. Dua orang surveyor LIDAR&Fotogrametri
f. Tiga orang pengolah data. Pengolah data juga bertugas melakukan
penyusunan laporan hasil kerja

5. Metodologi
5.1 Pengumpulan Data Sekunder
Data sekunder yang dibutuhkan untuk menunjang pekerjaan baik dalam tahap
perencanaan maupun akuisi data adalah peta ikhtisar, peta penggunaan lahan, dan peta
batas wilayah
5.1.1 Peta Ikhtisar
Peta ikhtisar digunakan untuk menunjang survei pendahuluan agar lebih
efektif. Surveyor tidak perlu melakukan survei pendahuluan langsung ke
lapangan. Peta ikhtisar dibuat menggunakan aplikasi Google Earth
5.1.2 Peta Penggunaan Lahan
Peta penggunaan lahan digunakan untuk menunjang survei pendahuluan
serta digunakan untuk validasi peta ikhtisar. Peta penggunaan lahan didapatkan
dari file shp peta Rupa Bumi Indonesa (RBI) skala 1:50000 atau 1:25000 yang
didapatkan dari tanahair.go.id
5.1.3 Peta Batas Wilayah
Peta batas wilayah digunakan untuk menunjang peta penggunaan lahan
yang ada. Peta batas wilayah didapatkan dari file shp peta Rupa Bumi Indonesia
(RBI) skala 1:50000 atau 1:25000 dari tanahair.go.id
5.2 Pengumpulan Data Primer (Survey Topografi)
5.2.1 Spesifikasi Alat
Peralatan yang digunakan dalam pekerjaan ini antara lain:
a. Satu Long range UAV Lidar Fix Wing
b. Tiga Set GPS Geodetik
c. Kamera/Handycamp
USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KAB. MALINAU 3
5.2.2 Metodologi Pelaksanaan Pekerjaan
5.2.2.1 Pengukuran GPS
a. Pengukuran titik kontrol GPS harus mengacu pada titik BM GPS
SRGI 2013 milik Badan Informasi Geospasial yang terdekat
dengan lokasi pengukuran
b. Pengukuran GPS dilakukan dengan peralatan GPS geodetik dual
frequency beserta aksesorisnya.
c. Pengukuran GPS dilakukan dengan mode radial. Satu baseline
diukur dengan metode statik diferensial dengan lama
pengamatan minimum 6 jam.
d. Pengukuran GPS dilakukan dengan mode radial. Satu baseline
diukur dengan metode statik diferensial dengan lama
pengamatan minimum 90 menit.
e. Titik BM GPS ditempatkan sedemikian rupa mencakup seluruh
area desa, dengan jarak antara BM GPS tidak lebih dari 2
kilometer.
f. Hasil pengukuran GPS dilaporkan dalam bentuk Buku Tugu
yang memuat lembar deskripsi titik secara detail.
g. Hasil pengukuran GPS digunakan sebagai acuan untuk kegiatan
pemetaan UAV LIDAR
5.2.2.2 Pemetaan Long Range UAV Lidar
a. Cakupan wilayah akuisisi foto udara adalah seluruh wilayah
pengamatan termasuk dengan enklave-nya.
b. Akuisisi data dilakukan menggunakan wahana UAV Fix Wing
yang dilengkapi dengan LIDAR
c. Titik Ground Control Point (GCP) akuisi data adalah semua titik
BM hasil pengamatan GPS
d. Semua titik GCP dipasang premarking selama kegiatan survei
5.2.2.3 Penyajian Peta Topografi
a. Peta hasil survey topografi dicetak di kertas A0 dengan skala
1:2500
b. Interval kontur untuk peta topografi adalah 1/2000 dikalikan
bilangan skala.
c. Peta topografi memuat:
USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KAB. MALINAU 4
 Judul Peta
 Lokasi Pekerjaan
 Logo instansi
 Nomor Lembar
 Inset Peta
 Arah Utara
 Legenda
 Garis kontur
 Posisi titik GCP
 Grid horizontal dan vertikal
5.2.3 Jadwal Pekerjaan
Jadwal pelaksanaan pekerjaan digambarkan pada tabel di bawah ini
Tabel 1 Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan

Bulan
No Kegiatan Pekan
1 2 3 4 5 6
1 Survey
Pendahuluan
dan
Perencanaan
2 Akuisisi Data
3 Pengolahan
4 Pelaporan

USULAN TEKNIS PEKERJAAN PEMETAAN TOPOGRAFI UNTUK PERENCANAAN TAMBANG DI KAB. MALINAU 5

Anda mungkin juga menyukai