Anda di halaman 1dari 18

PANDUAN LOMBA ESAI DARING NASIONAL 2020

BORNEO SCIENTIFIC FAIR 4

UKM PP LISMA

UNIVERSITAS TANJUNGPURA

A. Pendahuluan
Pada awal tahun 2020, dunia dikejutkan dengan wabah pandemi yakni
virus corona (Covid-19). Hingga pada Maret 2020, WHO menetapkan status
virus corona naik menjadi kategori pandemi dengan skala penyebaran yang
sangat luas, yakni mencakup hampir seluruh dunia. Menurut data WHO,
hingga 28 September 2020, terdapat 32.730.945 kasus, 991.224 kematian,
dengan 216 negara yang telah mengonfirmasi kasus positif Covid-19,
termasuk Indonesia. Indonesia sendiri telah melaksanakan masa tanggap
darurat penanganan covid dengan nama Pembatasan Sosial Berskala Besar
(PSBB) yang diberlakukan per wilayah, baik provinsi atau
kabupaten/kota berdasarkan tingkat keparahan wabah yang penilaiannya
ditentukan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan. Aturan
pelaksanaan PSBB tersebut diatur melalui Peraturan Pemerintah (PP)
Nomor 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar. Praktis
setelah 3 bulan melewati masa tanggap darurat dan PSBB, pemerintah
Indonesia mulai menjajaki penerapan kehidupan normal yang baru (new
normal) dan melonggarkan PSBB.
Tantangan perkembangan zaman di era kehidupan normal yang baru
(new normal) pada masa pandemi COVID-19, telah membawa perubahan
dalam pola hidup dan pola konsumsi masyarakat yang banyak dilakukan
secara online. 25 tahun mendatang, tepatnya di tahun 2045, terdapat satu
mimpi yang ingin dicapai, yaitu Indonesia Emas. Untuk mencapai dan
mengembangkan mimpi yaitu Indonesia emas 2045 dengan visi misi yang
mengedepankan 4 pilar utama yaitu pembangunan manusia dan penguasaan
IPTEK, pembangunan ekonomi yang berkelanjutan, pemerataan
pembangunan, serta pemantapan ketahanan nasional dan tata kelola
pemerintahan. Maka diperlukan integrasi yang kuat dari berbagai komponen
bangsa terutama generasi Z.
Generasi Z yang dikenal generasi yang lahir di era digital lebih banyak
berhubungan sosial lewat dunia maya. Kepedulian terhadap bangsa dalam
menghadapi dan mengatasi dampak buruk akibat pandemi ini dapat
diwujudkan dengan mengembangkan inovasi yang dapat mengasah
pengetahuan di segala bidang agar dapat menjadi sumber pengetahuan baru,
serta dapat mengembangkan kreativitas yang nantinya akan mewujudkan
pilar Indonesia emas 2045. Menulis dapat menjadi sarana untuk menumbuh
kembangkan nilai-nilai kedisiplinan, kerja keras, empati, kepercayaan diri,
kreativitas, kejujuran, inovasi, intelektualitas, dan memperkuat jaringan
silaturahmi antarsiswa, dan nilai-nilai karakter lainnya. Berdasarkan
pemahaman tersebut, Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran dan Penelitian
Lingkar Ilmiah Studi Mahasiswa Universitas Tanjungpura ingin memberikan
wadah bagi Generasi Z untuk mengembangkan kemampuan literasi,
produktivitas, dan kompetisi secara sehat dengan mengadakan Lomba Esai
Daring 2020 dengan tema “ Inovasi Generasi Z dalam Menghadapi New
Normal untuk mewujudkan Pilar Indonesia Emas 2045 ”.

B. Tema dan Sub Tema


Kegiatan Lomba Esai Online Nasional Tahun 2020 yang diadakan oleh
Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Tanjungpura mengusung tema besar
yaitu “Inovasi Generasi Z dalam Mengahadapi New Normal untuk
Mewujudkan Pilar Indonesia Emas 2045”. Dari tema besar tersebut dibagi
menjadi beberapa sub tema, diantaranya:

1. Teknologi informasi dan Komunikasi


Mengkaji permasalahan-permasalahan yang berkaitan dengan
perkembangan teknologi informasi di era new normal, memberikan
inovasi teknologi untuk menghadapi tantangan Indonesia Emas 2045, serta
inovasi-inovasi teknologi yang mengedepankan efektivitas dan
kecanggihan yang dapat membantu sektor industri, infrastruktur, pertanian,
kelautan, dan sektor lainnya di era new normal yang disusun dalam
sebuah esai.

2. Teknologi pangan
Memberikan solusi dan inovasi dalam aspek pangan di era new
normal guna menghasilkan produk yang berguna dengan menggunakan
bahan pangan yang aman, berinovasi untuk produk makanan yang lebih
efisien, serta memberikan inovasi penggunaan alat, penelitian penggunaan
bahan-bahan yang bernutrisi, penelitian inovasi atau penemuan teknik
pengolahan tertentu sehingga terwujudnya pilar Indonesia Emas 2045 yang
disusun dalam sebuah esai.

3. Pendidikan

Mengidentifikasi masalah-masalah pendidikan yang terjadi di era


new normal akibat dari pandemi virus corona (COVID-19), serta inovasi-
inovasi pendidikan yang meliputi ide kreatif dalam efisiensi pembelajaran
untuk mewujudkan pilar Indonesia Emas 2045, meningkatkan semangat
belajar akibat pembelajaran daring, metode pembelajaran kreatif, inovatif
dalam meningkatkan softskill pelajaran. Pengembangan kreatif para
pengajar dalam memberikan materi pembelajaran menuju Indonesia Emas
2045, serta inovasi pendidikan untuk membantu proses adaptasi di era new
normal yang disusun dalam sebuah esai.

4. Sosial Humaniora
Mengidentifikasi masalah-masalah sosial kemanusiaan yang terjadi
di era new normal, memberikan solusi tentang pemikiran manusia untuk
memberikan jawaban tantangan Indonesia Emas 2045, memberikan solusi
tentang perilaku manusia menujui Indonesia Emas yang berdampak bagi
orang lain dan lingkungan, serta memberikan pemahaman mengenai
hubungan antar manusia menuju Indonesia Emas yang disusun dalam
sebuah esai.
5. Ekonomi
Mengkaji permasalahan ekonomi masyarakat, permasalahan
ekonomi regional maupun global guna mencapai kestabilan ekonomi
untuk menjawab tantangan Indonesia Emas 2045 dan kualitas kehidupan
ekonomi di Indonesia yang meliputi masalah pengangguran akibat
pemutusan hubungan kerja dalam jumlah besar, kreatif Enterpreneurship,
pengambilan keputusan dan kebijakan ekonomi, angka tenaga kerja,
permasalahan di bidang perpajakan, serta inovasi di bidang ekonomi
lainnya sebagai upaya mencapai kestabilan ekonomi bangsa dan
kesejahteraan masarakat dalam menghadapi tantangan Indonesia Emas
2045 yang disusun dalam sebuah esai.

6. Lingkungan
Mengkaji permasalahan yang ada di lingkungan dengan
memberikan ide-ide kreatif dalam menangani permasalahan seperti,
memberikan kajian lingkungan hidup, pembinaan lingkungan masyarakat,
memberikan ide koordinasi pencegahan pencemaran atau kerusakkan
lingkungan, inovasi pelaksanaan perlindungan dan pemanfaatan sumber
daya alam, serta inovasi penanganan limbah B3(Bahan Berbahaya
Beracun) untuk mewujudkan pilar Indonesia Emas 2045 yang disusun
dalam sebuah esai.

7. Kesehatan
Memberikan solusi inovasi atau ide-ide kreatif dari kajian
permasalahan terkait era new normal guna memberikan kesehatan bagi
masyarakat serta memberikan solusi terintegritas meliputi, inovasi
peleyanan kesehatan, tenaga medis, penelitian obat-obatan tertentu,
penelitian inovasi atau penemuan teknik pengobatan tertentu dan inovasi
lainnya dalam penanganan permasalahan kesehatan di era new normal
sehingga terwujudnya pilar Indonesia Emas 2045 yang disusun dalam
sebuah esai.
C. Waktu Pelaksanaan

No Kegiatan Tanggal
1. Pendaftaran dan Pengumpulan Karya 24 Oktober – 14 November
Gelombang I 2020
2. Pendaftaran dan Pengumpulan Karya 16 November - 16 Desember
Gelombang II 2020
3. 23 Desember 2020 - 7 Januari
Penjurian
2021
4. Pengumuman Finalis 12 Januari 2021
5. Technical Meeting 22 Januari 2021
6. Presentasi 23 Januari 2021
7. Webinar Nasional 24 Januari 2021
8. Pengumuman Pemenang 24 Januari 2021

D. Ketentuan Umum
1. Kegiatan BORNSF4 2020 dilaksanakan secara daring.
2. Peserta berasal dari Pelajar SMA Sederajat di seluruh Indonesia yang
dibuktikan dengan melampirkan Kartu Tanda Pelajar.
3. Lomba dapat diikuti oleh peserta secara individu atau berkelompok
terdiri dari 2 (dua) orang yang salah satunya menjadi ketua kelompok
dan berasal dari satu sekolah yang sama.
4. Setiap peserta individu boleh mengirimkan lebih dari satu karya
(maksimal 2).
5. Untuk peserta kelompok boleh mengikuti lebih dari satu karya, dengan
ketentuan hanya hanya boleh menjadi ketua tim pada salah satu karya
diikutkan (maksimal 2 kelompok).
6. Karya yang dikirimkan merupakan karya asli peserta yang belum
pernah dipublikasikan dan tidak sedang diikutsertakan dalam lomba
sejenis yang dibuktikan dengan lembar orisinilitas yang disediakan
panitia.
7. Peserta memenuhi persyaratan administratif serta mengisi formulir
pendaftaran.

E. Ketentuan Khusus
1. Naskah ditulis minimal 3 halaman dan maksimal 6 halaman (tidak
termasuk cover, daftar pustaka, dan lampiran). Jika terdapat jumlah
halaman yang tidak sesuai, maka dapat mempengaruhi penilaian.
2. Naskah diketik dengan menggunakan huruf Times New Roman, rata
kiri kanan, font 12, dengan spasi 1,5 serta margin: atas 3 cm, bawah 3
cm, kanan 3 cm, kiri 4 cm dalam format .pdf di kertas A4.
3. Naskah yang ditulis harus sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan Bahasa
Indonesia (PUEBI).
4. Naskah yang dikirimkan tidak boleh memuat unsur SARA dan
pornografi.
5. Apabila peserta terbukti melakukan kecurangan, maka akan dikenakan
sanksi berupa diskualifikasi.
6. Judul dan konten esai harus memiliki kesesuaian dengan tema dan sub
tema yang dipilih.
7. Esai terdiri dari 3 bagian yaitu bagian awal, inti dan akhir.
8. Sumber referensi dapat berupa jurnal, buku, internet, dan sebagainya
serta tidak diperkenankan menggunakan referensi dari blog.
9. Karya esai yang diikutsertakan dalam BORNSF4 2020 sepenuhnya
menjadi hak penyelenggara dan dapat dipublikasikan dengan tetap
mencatumkan nama penulis.

F. Ketentuan Pendaftaran dan Pengumpulan Karya


1. Peserta melakukan pendaftaran melalui http://bit.ly/Esai-BSF4-2020
dan pengiriman softfile naskah esai melalui upload file pada google
formulir pendaftaran tersebut.
2. Naskah Esai dikirimkan dalam bentuk softfile dengan format .pdf
dengan memberi nama file: ESAI-BSF4 UNTAN
2020_Subtema_Nama Ketua Tim_Nama Sekolah.
3. Naskah Esai yang dikirimkan juga menyertakan dokumen tambahan
yaitu Scan Kartu Tanda Pelajar untuk ketua dan anggota dengan
format .pdf dengan diberi nama file KTS_Nama Siswa_Nama
Sekolah serta scan bukti pembayaran dengan diberi nama file BP_
Nama Ketua_Nama Sekolah.
4. Setelah mengirimkan naskah esai melalui google formulir, peserta
wajib mengirimkan WhatsApp konfirmasi kepada panitia dalam waktu
1×24jam, dengan format ESAI_BSF4 UNTAN2020_Subtema_Nama
Ketua Tim_Nama Sekolah ke Contact Person: 0813-6254-3141
(Yesicha Nainggolan).
5. Setiap peserta WAJIB mengupload twibbon Esai BORNSF4 di
Instagram masing-masing serta tag akun Instagram @bornsf4 dan 5
akun lainnya, sertakan juga caption terbaik (jika perlu). Twibbon dapat
diunduh di bit.ly/twibbonBSF4.
6. Semua peserta yang mengirimkan naskah Esai akan mendapatkan e-
sertifikat.

G. Ketentuan Pembayaran
1. Peserta melakukan pembayaran dengan rincian sebagai berikut:
 Gelombang I : Rp 40.000,00 per karya
 Gelombang II : Rp 50.000,00 per karya
2. Biaya tersebut ditransfer ke rekening 1118245556 Bank BNI atas nama
Elisabet Katharin Surya.
3. Pembayaran paling lambat tanggal 14 November 2020 untuk
Gelombang I dan tanggal 16 Desember 2020 untuk Gelombang II pukul
23: 59 WIB.
H. Ketentuan Penulisan
1. Bagian Awal
Bagian awal berisi hal sebagai berikut :
a. Cover (lampiran 1)
b. Surat pernyataan orisinalitas karya (lampiran 2)
c. Lembar pengesahan (lampiran 3)
2. Bagian Inti
Bagian inti berisi hal-hal sebagai berikut:
a. Pendahuluan
Berisi gagasan topik serta permasalahan yang dihadapi. Kemudian
solusi yang akan menyelesaikan permasalahan.
b. Isi dan gagasan
Berisi pengembangan argument dan gagasan sesuai dengan
permasalahan yang dituju.
c. Penutup berupa simpulan dan saran
Berisi rangkuman dari topik permasalahan serta argumen
penyelesaian.
3. Bagian Akhir
a. Daftar pustaka
Daftar pustaka menggunakan sistem Hardvard.
 Penulisan daftar pustaka untuk buku dimulai dengan Nama
penulis1, Nama penulis2 dst. (Nama belakang, nama depan
disingkat). Tahun publikasi. Judul buku (cetak miring).
Edisi, Penerbit. Tempat Publikasi. Contoh :
O’Brien, J.A. dan J.M.Marakas. 2011. Management
Information System. Edisi ke-10. McGraw-Hill. New York.
USA.
 Penulisan daftar pustaka untuk jurnal dimulai dengan Nama
penulis1, Nama penulis2 dst. (Nama belakang, nama depan
disingkat). Tahun publikasi. Judul tulisan. Nama jurnal
(cetak miring).Volume (Nomor):Halaman. Contoh :
Cartlidge, J. 2012.Crossing boundaries: Using fact and
fiction in adult learning. The Journal of Artistic and
Creative Education. 6 (1):94-111.
 Penulisan daftar pustaka untuk Prosiding
Seminar/Konferensi dimulai dengan Nama Penulis1, Nama
Penulis2 dst, (Nama belakang, nama depan
disingkat).Tahun publikasi. Judul artikel. Nama Konferensi
(cetak miring).Tanggal, Bulan dan Tahun, Kota, Negara.
Halaman. Contoh :
Michael, R 2011. Integrating innovation into enterprise
architecture management. Proceeding on Tenth
International Conference on Wirt-schafts Informatik.16-18
February 2011, Zurich, Swiss. pp.776-786.
 Penulisan daftar pustaka untuk Skripsi, Tesis, Disertasi
dimulai dengan Nama Penulis (Nama belakang, nama
depan disingkat). Tahun publikasi. Judul. Skripsi, Tesis,
atau Disertasi (dicetak miring). Universitas. Contoh :
Soegandhi 2009. Aplikasi model kebangkrutan pada
perusahaan daerahdi Jawa Timur. Tesis. Fakultas Ekonomi
Universitas Joyonegoro, Surabaya.
 Penulisan daftar pustaka untuk Website dimulai dengan
Nama Penulis (Nama belakang, nama depan
disingkat).Tahun. Judul. Alamat Uniform Resources
Locator (URL). Tanggal diakses. Contoh :
Ahmed, S. dan A. Zlate 2012. Capital flows to emerging
market economies: A brave new world Hyperlink reference
not valid. URL: https://newworld/234/paper. Diakses
tanggal 18 Juni 2013
b. Daftar riwayat hidup peserta (lampiran 4).
I. Finalis Esai
a. Esai yang dikirimkan oleh peserta akan diseleksi oleh tim juri yang
kompeten dan dipilih 10 (sepuluh) esai terbaik yang akan diikutkan
untuk tahap presentasi.
b. Peserta yang lolos ke tahap presentasi akan diumumkan pada tanggal
12 Januari 2021 melalui instagram @bornsf4 dan akan dihubungi oleh
panitia melalui WA.
c. Sistem penilaian untuk Esai adalah dengan dengan rumus sebagai
berikut :
Nilai akhir = (60% × nilai naskah Esai) + (40% × nilai presentasi)

J. Hadiah
1. Juara 1: Rp 1.250.000,00 + E-sertifikat + trofi
2. Juara 2: Rp 1.000.000,00 + E-sertifikat + trofi
3. Juara 3: Rp 750.000,00 + E-sertifikat + trofi
4. Best presentation: E-sertifikat + trofi
5. Best paper: E-sertifikat + trofi
6. Finalis akan mendapat E-sertifikat finalis
7. Semua peserta yang mengirimkan karya esai mendapatkan E-Sertifikat
peserta.
(Lampiran 1)

JUDUL

( Times New Roman, 12 pt, Bold, Center )

LOGO
INSTANSI

Lomba Esai Daring Nasional 2020

Borneo Scientific Fair 4

( Times New Roman, 12 pt, Bold, Center )

Disusun Oleh:

( Times New Roman, 12 pt, Bold, Center )

NAMA SEKOLAH

NAMA KOTA

TAHUN
(Lampiran 2)

SURAT PERNYATAAN ORISINILITAS KARYA

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Ketua :

NIS :

Dengan ini menyatakan bahwa karya tersebut asli buatan sendiri, bukan
jiplakan dan belum pernah menjuarai lomba sejenis sebelumnya. Pernyataan ini
kami buat dengan sebenar- benarnya. Apabila dikemudian hari terbukti tidak
benar, kami bersedia menerima sanksi yang ditetapkan oleh pihak panitia Lomba
Esai Daring Nasional Borneo Scientific Fair 4.

Kota, Tanggal-Bulan-Tahun

Menyetujui,

Guru Pembimbing KetuaKelompok

Materai 6000

( Nama Lengkap) ( Nama Lengkap )

NIP. NIS.
(Lampiran 3)

LEMBAR PENGESAHAN

1. Judul Esai :

2. Sub Tema :

3. Ketua Kelompok

a. Nama Lengkap :

b. NIS :

c. Sekolah :

d. Alamat Rumah :

e. Tel/Hp :

f. Email :

4. Anggota Kelompok :

5. Guru Pembimbing :

a. Nama Lengkap :
b. NIP :
c. Tel/Hp :
d. Email :

Kota–Tanggal-Bulan-Tahun

Menyetujui,

Guru Pembimbing KetuaKelompok

( Nama Lengkap) ( Nama Lengkap )

NIP. NIS.
(Lampiran 4)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

a. Identitas Diri

Nama :

Tempat/Tanggal Lahir :

Jenis Kelamin :

Jurusan :

Email :

No. Telp/HP :

Alamat :

b. Riwayat Pendidikan

SD/sederajat SMP/sederajat SMA/sederajat

Nama Instansi

Tahun Masuk-
Lulus

c. Karya Tulis yang Pernah Dibuat

No. Tahun Judul Karya

d. Penghargaan yang Pernah Diraih

Institusi Pemberi
No. Jenis Penghargaan Tahun
Penghargan
(Lampiran 5)
FORMULIR PENDAFTARAN
Borneo Scientific Fair 4
Nama Sekolah :
Judul Karya :
Sub Tema :
1. Nama (Ketua) :
NIS :
No. Telp/HP :
Alamat :
Email :
2. Nama (ANGGOTA) :
NIS :
No. Telp/HP :
Alamat :
Email :

Kota, Tanggal-Bulan-Tahun

KetuaKelompok

( Nama Lengkap )

NIS.
(Lampiran 6)
FORM PENILAIAN
NASKAH ESAI BORNSF4 2020
No. Peserta :
Judul Esai :
Asal Sekolah :
No Kriteria Penilaian Bobot Skor Total

1 Format Esai dan Penggunaan Bahasa 10


Terbobot
-Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapian (5)
ketik, tata letak, jumlah halaman,

Penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan (5)


benar.

2 Kreatifitas gagasan: 24

- Kreatif, inovatif, dan bermanfaat bagi masyarakat, (8)

- Keaslian gagasan, (8)


(8)
- Kejelasan pengungkapan ide, sistematika.
3 pengungkapan
Topik ide
yang dikemukakan: 12

- Kesesuaian judul dengan tema, topik yang dipilih (6)


dan isi esai,

- Aktualitas topik dan fokus bahasan yang dipilih. (6)

4 Data dan sumber informasi: 18

- Kesesuaian informasi dengan acuan yang (9)


digunakan

- Keakuratan data dan informasi (9)


5 Analisis, sintesis, dan simpulan: 36

- Kemampuan menganalisis dan mensintesis (12)

-Kemampuan menyimpulkan bahasan (12)

-Kemampuan memprediksi dan mentransfer


(12)
gagasan untuk dapat diadopsi
SKOR TOTAL 100
NILAI ARTIKEL 60%
FORM PENILAIAN
PRESENTASI ESAI BORNSF4 2020
No. Peserta :
Judul Esai :
Asal Sekolah :

No Kriteria Penilaian Bobot Skor Total

1 Penyajian: 25
Terbobot
- Sistematika penyajian dan isi (10)

- Penggunaan bahasa tutur yang baku (5)


- Cara presentasi (sikap)
(5)
- Ketepatan waktu
(5)
2 Gagasan: 40
- Kreativitas gagasan (Futuristik, unik, (20)
manfaat) (20)
-Inovasi gagasan
3 Tanya Jawab: 35

-Kebenaran
- Kelayakan dan ketepatan jawaban
implementasi (25)
(10)
-Cara menjawab
SKOR TOTAL 100
NILAI
-Kontribusi PRESENTASI
anggota tim 40%

Catatan:
1. Nilai skor yang diberikan berkisar Dari 1 sampai dengan 25

2. Skor terbobot = bobot x nilai skor

Anda mungkin juga menyukai