Anda di halaman 1dari 7

TUGAS RUTIN

DUA JUDUL SKRIPSI DAN RUMUSAN MASALAH

STATISTIK TERAPAN

Oleh

Hubertus Josua Hasudungan Sinaga

5183122.28

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK MESIN

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

MEDAN

2020
Judul 1 :

"HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DAN


KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN HASIL BELAJAR
PEKERJAAN DASAR TEKNIK MESIN KELAS X SMK NEGERI 5
MEDAN"

Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang masalah di atas, dapat diidentifikasikan bahwa

beberapa masalah yang ada antara lain:

1. Kurangnya faktor kecerdasan emosional yang dimiliki siswa diantaranya

pengendalian diri, semangat, kemampuan untuk memotivasi diri sendiri dan

bertahan menghadapi frustasi serta pengendalian diri.

2. Masih banyak siswa yang kurang memiliki motivasi dan prestasi belajar yang

optimal.

3. Hasil belajar pekerjaan dasar teknik mesin kelas X teknik mesin masih tergolong

rendah, yaitu dibawah KKM yang terlihat dari nilai Ujian Tengah Semester

ganjil pada kelas X Tahun Pelajaran 2019/2020.

Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah:

1. Apakah terdapat hubungan antara motivasi berprestasi dengan hasil belajar

pekerjaan dasar teknik mesin siswa kelas X Teknik Mesin SMK N 5 Medan ?
2. Apakah terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar

pekerjaan dasar teknik mesin siswa kelas X Teknik Mesin SMK N 5 Medan ?

3. Apakah terdapat hubungan antara motivasi berprestasi dan kecerdasan emosional

dengan hasil belajar pekerjaan dasar teknik mesin siswa kelas X Teknik Mesin SMK

N 5 Medan ?

a. mbaga-lembaga pendidikan dalam menjawab permasalahan dalam dunia

pendidikan.

b. Sebagai umpan balik bagi guru dalam upaya meningkatkan proses kegiatan

pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

c. Hasil penelitian ini diharap dapat bermanfaat dalam mendapatkan masukan yang

membangun untuk kemajuan dalam penanganan masalah motivasi prestasi

kecerdasan emosi untuk peserta didik.


Judul 2 :

“HUBUNGAN LINGKUNGAN PENDIDIKAN DENGAN PRESTASI


BELAJAR SISWA KELAS XI JURUSAN TEKNIK KENDARAAN
RINGAN SMK NEGERI 1 SIPIS PIS”

A. Identifikasi Masalah

Sesuai latar belakang di atas dan dari survey awal yang dilakukan di SMK

N 1 SIPIS PIS, maka dapat diidentifikasikan beberapa permasalahan. Prestasi

Belajar Siswa Kelas XI Jurusan Teknik Kendaraan Ringan SMK N 1 SIPIS PIS,

sampai saat ini masih sangat memprihatinkan.


6

Masih banyak siswa yang prestasi belajarnya masih rendah dan

belum memuaskan. Adanya kebiasaan belajar yang kurang baik.

Kurangnya fasilitas belajar di sekolah dan rumah orang tua siswa. Masih

banyak orang tua yang kurang memperhatikan pendidikan anak-

anaknya. Adanya kondisi ekonomi orang tua yang kurang baik. Adanya

lingkungan social yang kurang mendukung dalam proses belajar.

Motivasi siswa dalam belajar masih kurang. Intensitas belajar siswa

pada mata pelajaran masih kurang. Kesadaran siswa dalam upaya

meningkatkan prestasi belajar masih kurang.

Berbagai upaya telah dilaksanakan untuk meningkatkan prestasi

belajar siswa. Usaha untuk meningkatkan prestasi belajar siswa tersebut

antara lain dengan: penataran guru, program penyetaraan (sesuai dengan

jenjang pendidikan), penyediaan buku pegangan bagi siswa, dan lain-

lain. Semua pihak harus ikut serta dalam upaya peningkatan prestasi

belajar siswa ini, sehingga secara tidak langsung para orang tua juga

harus ikut bertanggung jawab untuk mewujudkannya. Perhatian,

dorongan, motivasi, dan penyediaan sarana belajar untuk putera-

puterinya diharapkan dapat membantu mewujudkan peningkatan prestasi

belajarnya.Belum pernah dilakukan penelitian tentang hubungan

lingkungan pendidikandengan prestasi belajar Siswa Kelas XI Jurusan


Teknik kemdaraan Ringan SMK N 1 SIPIS PIS.

B. Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang telah

dikemukakan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi belajar

sangat

banyak baik faktor yang berasal dari dalam diri siswa (faktor internal)

maupun faktor yang berasal dari luar diri siswa (faktor eksternal).

Namun demikian, dalam penelitian ini hanya memfokuskan pada faktor

lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, dan lingkungan masyarakat,

yang diduga cukup penting dan sangat berhubungan dengan prestasi

prestasi belajar Siswa Kelas XI Jurusan Teknik kendaraan Ringan SMK

N 1 SIPIS PIS

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang

dikemukakan, maka dapat dibuat suatu rumusan masalah sebagai

berikut:

1. Apakah terdapat hubungan antara lingkungan keluarga dengan


prestasi belajar Siswa Kelas XI Jurusan Teknik Kendaraan Ringan

SMK N 1 SIPIS PIS?

2. Apakah terdapat hubungan antara lingkungan sekolah dengan

prestasi belajar Siswa Kelas XI Jurusan Teknik Kendaraan Ringan

SMK N 1 SIPIS PIS?

3. Apakah terdapat hubungan antara lingkungan masyarakat dengan

prestasi belajar Siswa Kelas XI Jurusan Teknik Kendaraan Ringan

SMK N 1 SIPIS PIS?

Anda mungkin juga menyukai