Anda di halaman 1dari 1

Adapun tugas tugas psikolog sebagai berikut:

Menjelaskan Perilaku

Psikolog harus mampu menjelaskan apa, bagaimana, dan mengapa perilaku itu bisa terjadi, berupa
indikasi yang tampak. Hasil dapat berupa penjelasan atau pembahasan yang bersifat deskriptif.
Contohnya dalam menjelaskan perilaku anoreksia dan bulimia yang sering terjadi pada remaja
perempuan.

Mendeskripsikan

Psikolog harus mampu mengenali, mendiagnosis, dan menjelaskan kejadian atau perilaku yang terjadi
pada suatu kondisi tertentu. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan
pengamatan dan wawancara atau membaca jurnal atau sumber lain yang terkait agar dapat
mendeskripsikan kejadian atau perilaku tertentu. Hal ini sangat bermanfaat agar data yang dihasilkan
lebih akurat dan terpercaya (valid dan realibel).

Prediksi Perilaku

Psikolog harus mampu memprediksi atau memperkirakan apa, bagaimana dan mengapa tingkah laku
bisa terjadi yang datanya dapat dibuktikan secara konsisten. Dalam hal ini psikolog harus sering
mengasah kemampuan dengan melakukan observasi, wawancara, melatih kemampuan menggunakan
alat tes psikologi, membaca jurnal dan penelitian yang ada serta sumber lain yang mendukung agar
dapat menghasilkan prognosa, prediksi atau estimasi yang konsisten.

Mengontrol

Psikolog diharapkan mampu mengendalikan perilaku yang maladaptif atau menyimpang menjadi
perilaku yang sesuai dengan yang diharapkan, paling tidak meminimalisir perilaku yang menyimpang
tersebut. Perwujudannya dapat berupa tindakan yang sifatnya preventif atau pencegahan, intervensi
atau asesmen, serta rehabilitasi atau perawatan sesuai dengan kebutuhan. Contoh kasusnya adalah
mengontrol perilaku anoreksia dan bulimia pada remaja wanita yang menginginkan tubuh yang kurus
dan ideal agar diterima dalam pertemanan. Psikolog dapat melakukan kontrol perilaku dengan cara
asesmen terlebih dahulu agar dapat menentukan penanganan lebih lanjut, apakah melakukan
pencegahan apabila belum terlalu parah atau dalam tahap yang akut sehingga perlu melakukan
perawatan atau rehabilitasi.

Anda mungkin juga menyukai