Anda di halaman 1dari 6

Nama : Yustina Putri

Kelas : B
NPM : 195050063
UAS PKN
1. Skema Demokrasi

2. Sebutkan secara sistematis 4 unsur penegak demokrasi di Indonesia!


Jawab :
Unsur-unsur penopang tegaknya demokrasi adalah.
a. Negara hukum. Negara hukum berarti negara memiliki kewajiban melindungi seluruh
warga negaranya menggunakan lembaga peradilan yang bebas dan tidak berihak pada
satu kubu.
b. Masyarakat madani. Masyarakat madani berperan penting dalam tegaknya demokrasi.
Pasalnya masyarakat madani turut berpartisipasi dalam pengambilan pengutusan yang
dilakukan oleh suatu negara.
c. Aliansi kekompakan strategis. Aliansi kekompakan strategis yang terdiri dari
kelompok partai politik dan Lembaga organisasi masyarakat memiliki tujuan untuk
mendapatkan kekuasaan politik dan pemberdayaan masyarakat.
3. Wawasan Nusanara adalah Wawasan Nasional yang bersumber pada Pancasila dan UUD
1945. Bagaimana Anda mengimplementasikan Wawasan Nusantara itu dalam kehidupan
sehari-hari baik selaku mahasiswa maupun selaku masyarakat biasa?
Jawab :
Berikut adalah beberapa implementasi dari wawasan nusantara:

Implementasi Wawasan Nusantara dalam Kehidupan Ekonomi

Dalam kehidupan ekonomi ini akan terciptanya tatanan ekonomi yang menjamin
pemenuhan dan meningkatnya kesejahteraan dan kemakmuran rakyat dengan merata dan
adil. Di lain sisi, Implementasi Wawasan Nusantara mencerminkan sikap tanggung jawab
pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) yang selalu memperhatikan kebutuhan masyarakat
tiap daerah secara timbal balik dan kelestarian Sumber Daya Alam (SDA) itu sendiri.

Implementasi Wawasan Nusantara dalam Kehidupan Politik

Dalam kehidupan politik ini akan menciptakan iklim penyelenggaraan negara yang lebih
sehat nan dinamis. Hal tersebut tampak di dalam wujud pemerintahan yang aspiratif, kuat
serta terpercaya yang dibangun sebagai penjelmaan kedaulatan rakyat.

Implementasi Wawasan Nusantara dalam Kehidupan Sosial Budaya

Dalam kehidupan sosial budaya akan menciptakan sikap lahir dan batin yang mampu untuk
menerima, mengakui dan menghormati segala bentuk perbedaan atau kebhinnekaan
sebagai kenyataan hidup sekaligus menjadi karunia dari Sang Pencipta. Implementasi
Sosial Budaya ini juga akan menciptakan kehidupan masyarakat dan bangsa yang lebih
rukun dan bersatu tanpa membeda-bedakan agama, suku, asal daerah atau bahkan
kepercayaan serta golongan berdasar status sosialnya.

Implementasi Wawasan Nusantara dalam Kehidupan HanKam

Dalam kehidupan hankam akan menumbuhkembangkan rasa kesadaran cinta tanah air dan
bangsa yang nantinya apabila diterapkan akan membentuk sikap Bela Negara dalam diri
tiap Warga Negara Indonesia.
4. Sebutkan dan uraikan landasan-landasan Wawasan Nusantara?
Jawab :
Landasan Wawasan Nusantara
1. Landasan ldiil
Landasan idiil wawasan nusantara adalah Pancasila. Pancasila telah diakui sebagai ideologi
dan dasar negara yang terumuskan dalam Pembukaan UUD 1945. Pada hakikatnya,
Pancasila mencerminkan nilai keseimbangan, keserasian, keselarasan, persatuan dan
kesatuan, kekeluargaan, kebersamaan dan kearifan dalam membina kehidupan nasional.
Perpaduan nilai-nilai tersebut mampu mewadahi kebinekaan seluruh aspirasi bangsa
Indonesia. Pancasila merupakan sumber motivasi bagi perjuangan seluruh bangsa
Indonesia dalam tekadnya untuk menata kehidupan di dalam Negara Kesatuan Republik
Indonesia secara berdaulat dan mandiri.
2. Landasan Konstitusional
Landasan konstitusional wawasan nusantara adalah UUD 1945. UUD 1945 merupakan
konstitusi dasar yang menjadi pedoman pokok dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa,
dan bernegara. Bangsa Indonesia bersepakat bahwa Indonesia adalah negara kesatuan yang
berbentuk republik dan berkedaulatan rakyat yang dilakukan sepenuhnya oleh Majelis
Permusyawaratan Rakyat. Karena itu, negara mengatasi segala paham golongan, kelompok,
dan perseorangan serta menghendaki persatuan clan kesatuan dalam segenap aspek dan
dimensi kehidupan nasional.
3. Landasan Visional
Landasan visional atau tujuan nasional wawasan nusantara adalah mencapai dan
mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional yang tercantum dalam pembukaan UUD 1945
alinea keempat yaitu :
 Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
 Memajukan kesejahteraan umum
 Mencerdaskan kehidupan bangsa
 Ikut melaksanakan ketertiban dunia

4. Landasan Konsepsional
Landasan konsepsional wawasan nusantara adalah ketahanan nasional. Ketahanan nasional
adalah kondisi dinamis yang berisi keuletan dan ketangguhan yang mengandung
kemampuan mengembangkan kemampuan sebagai konsepsi nasional, berkedudukan
sebagai landasan konsepsional. Dalam upaya mencapai cita-cita dan tujuan nasionalnya,
bangsa Indonesia menghadapi berbagai ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan
(HTAG). Agar dapat mengatasinya, bangsa Indonesia harus memiliki kemampuan,
keuletan, dan daya tahan yang dinamakan ketahanan nasional.
5. Landasan Operasional
Landasan operasional wawasan nusantara adalah GBHN. GBHN sebagai landasan
wawasan operasional dikukuhkan MPR dalam ketetapan Nomor : IV/MPR/1973 pada
tanggal 22 Maret 1973.
5. Apa yang dimaksud dengan Bela Negara dan Pendidikan Pendahuluan Bela Negara
(PPBN) serta bagaimana Anda mengimplementasikannya?
Jawab :
1. Bela Negara merupakan sebuah semangat berani berkorban demi tanah air, baik harta
bahkan nyawa sekalipun berani dikorbankan demi keutuhan negara kesatuan Republik
Indonesia. Menurut Kaelan dam Achmad Zubaidi,1 Bela Negara adalah tekad, sikap
dan tindakan warga negara yang teratur, menyeluruh, terpadu dan berkelanjutan yang
dilandasi oleh kecintaan terhadap tanah air serta kesadaran hidup berbangsa dan
bernegara. Bagi warga negara Indonesia, usaha pembelaan negara dilandasi oleh
kecintaan pada tanah air (wilayah nusantara) dan kesadaran berbangsa dan bernegara
Indonesia dengan keyakinan pada Pancasila sebagai dasar negara serta berpijak pada
Undang-Undang Dasar 1945 sebagai landasan konstitusi negara.
2. Pendidikan Pendahuluan Bela Negara disingkat PPBN adalah pendidikan dasar bela
negara guna menumbuhkan kecintaan pada tanah air, kesadaran berbangsa dan
bernegara Indonesia, keyakinan akan Kesaktian Pancasila, kerelaan berkorban bagi
Negara, serta memberikan kemampuan awal bela negara.
Bentuk implementasi Dalam kehidupan sehari-hari :
 Meningkatkan dan menerapkan sikap tenggang rasa dan rasa saling tolong-
menolong dengan masyarakat lainnya.
 Bekerja berdasarkan prinsip gotong royong menjaga kebersihan
lingkungan.
 Melaksanakan ronda malam dan siskamling
 Menciptakan suasana tentram dan damai serta rukun di lingkungan masayarakat
 Menghargai adanya perbedaan antar sesama anggota masyarakat antar RAS,
Suku,agama,dan juga kelompok-kelompok.
 Aktif di berbagai kegiatan sosial, sedangkan bela negara yang bisa kita lakukan
sehari-hari dilingkungan negara seperti mematuhi perundangan-undangan yang
berlaku dan hukum yang berlaku.
 Mengamalkan setiap nilai-nilai yang terdapat dalam pancasila yang merupakan
ideologidan dasar negara.
 Membayar dan menyetorkan pajak tepat waktu
 Bersikap selektif dan berhati-hati terhadap budaya asing .
 Aktif, tanggap dan waspada mencurigai serta melaporkan terkait aktifitas
sekelompok orang terkait terorisme, perdangangan narkoba dan tindakan- tindakan
lain yang mengacam keamanan Negara.

6. Sebutkan secara sistematis ciri-ciri dan cara-cara Mencintai Tanah Air Indonesia!
Jawab :
Ciri-ciri mencintai tanah air Indonesia :
1. Bangga sebagai bangsa Indonesia
2. Bangga menggunakan dan mencintai produk buatan Indonesia
3. Mau dan mampu menjaga nama

Anda mungkin juga menyukai