Anda di halaman 1dari 10

BAB 

1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pasuruan merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang dikenal sebagai kota
santri. Julukan ini didapat karena adanya tempat-tempat wisata religi yang ada di
Pasuruan. Oleh karena itu banyak pelancong baik dari Pasuruan sendiri maupun dari
kota lainnya. Para pelancong atau wisatawan ini selalu ingin mencari hal-hal yang
lebih fresh, lebih unik, dan lebih beda dari yang lain.
Perkembangan kuliner dalam hal ini jajanan di Pasuruan yang semakin
bervariatif membuat persaingan bisnis di bidang kuliner semakin ketat. Sehingga
diperlukan sesuatu yang baru, dan berbeda untuk menarik minat para pecinta kuliner
di Pasuruan khususnya untuk para kawula muda.
Berdasarkan fenomena diatas maka sangat cocok dan potensial bagi kami
untuk mendirikan usaha di bidang kuliner yaitu jajanan ketan susu. Dimana jajanan
ketan susu ini merupakan sesuatu hal baru yang akan menarik minat para kawula
muda. Disamping rasanya yang enak, ketan susu juga merupakan makanan yang
bergizi dan harganya cukup terjangkau bagi kawula muda.

1.2 Visi
 Menjadi pengusaha kuliner muda sukses di Pasuruan, bahkan Indonesia.
 Menjadi tokoh inspiratif bagi para enterpreneur muda lainnya.
 Menjadi pengusaha yang humanis bagi sekitar.

1.3 Misi
 Terus berinovasi dalam menciptakan menu-menu yang unik dan menarik.
 Menciptakan ide-ide kreatif sebagai penarik minat para pembeli.
 Memberikan pelayanan yang baik dan ramah dalam upaya menarik pembeli.
 Menjual produk dengan harga yang terjangkau tetapi dengan kualitas dan rasa yg
memukau
 Menciptakan lapangan pekerjaan baru.

1
1.4 Tujuan Usaha
Menjadi salah satu usaha kuliner yang sukses di Pasuruan dengan omset yang tinggi
sehingga dapat membuka banyak cabang di Indonesia dan menampung banyak
karyawan.

2
BAB 2
RINGKASAN BISNIS

2.1       Profil Usaha
 Nama dan Alamat Perusahaan
Nama perusahaan :
Alamat perusahaan :
No. Tlp :
 Nama dan Alamat Pemilik
Nama Pemilik : Kelompok 5 terdiri dari:
Pimpinan :
Wakil Pimpinan:
Bendahara/kasir :
Pemasaran :
Produksi :
Lokasi produksi : Jl

2.2       Gambaran Awal Usaha


Ketan susu merupakan hal yang baru di Pasuruan, masyarakat masih jarang
mengetahui tentang usaha kuliner ini dan masih banyak yang belum mengenal jenis
jajanan ketan susu ini. Sehingga dirasa usaha ini memberikan keuntungan tersendiri
dikarenakan merupakan suatu hal yang baru dan patut untuk diperkenalkan kepada
para pecinta kuliner khususnya para kawula muda.

3
BAB 3
 PRODUK

3.1 Gambaran Produk


Produk ketan susu yang kami buat merupakan produk inovasi dari jajanan ketan yang
sudah ada di pasaran.Produk ini terbuat dari bahan dasar ketan dan susu yang dalam
penyajiannya nanti ditambahkan beberapa variasi rasa yang menarik. Tidak hanya
menjual ketan susu saja , kami juga akan menjual es kelapa muda yang dinamakan
S’DeSi (es degan selasih). Dengan ide dan inovasi ini, diharapkan dapat menarik
pembeli sehingga meningkatkan omset penjualan usaha.

3.2    Gambaran Persaingan


Untuk saat ini ketan susu belum memiliki sama-sama menjual ketan susu, sehingga
usaha ini memiliki peluang besar untuk menjadi trendsetter di bidang kuliner
Pasuruan.

3.3    Gambaran Penjualan


Dalam pelaksanaanya, kami akan menggunakan gerobak yang akan diam di spot
tertentu yang strategis, sehingga pembeli dapat menyantap jajanan dan minuman yang
kami sajikan langsung ditempat.

4
BAB 4
ANALISIS SWOT

Strenght (Kekuatan)
 Merupakan usaha jenis baru yang berbeda dengan yang lain
 Mempunyai rasa yang enak dan bergizi
 Memiliki harga yang terjangkau
 Memiliki rasa yang bervariatif
 Tempat usaha rapi dan bersih
 Bahan-bahan tidak menggunakan borax dan formalin
 Pelayanan ramah dan murah senyum

Weakness (Kelemahan)
 Jenis usaha baru sehingga perlu dilakukan sosialisasi yang lebih intens
 Waktu pengolahan cukup lama
 Kurangnya sumber daya manusia

Opportunity (Peluang)
 Produk baru yang berbeda dengan yang lain
 Rasa ketan susu yang disajikan bervariasi
 Sasaran usaha merupakan para kaum muda yang selalu mencoba hal baru

Threat (Ancaman)
 Pesaing yang berasal dari jenis jajanan lain
 Harga bahan baku yang sewaktu-waktu mendadak naik
 Hujan dapat membuat konsumen malas keluar rumah sehingga sepi pembeli.

5
BAB 5
PERENCANAAN KEUANGAN DAN PROSES PEMBUATAN

1.1 PERENCANAAN KEUANGAN
Total biaya pembangunan usaha KeSusu Wareg adalah sebesar Rp 443.500 ,- dengan
rincian sebagai berikut :

NO NAMA BARANG JUMLAH HARGA


1 Ketan Siem 2 kg Rp 30.000
2 Susu Kremer 1 kaleng Rp 9.500
3 Selai Strawberry ¼ kg Rp 4.000
4 Selai Blueberry ¼ kg Rp 4.000
5 Selai Melon ¼ kg Rp 4.000
6 Selasih 1 ons Rp 6.500
7 Keju Prochiz Gold 1 buah Rp 11.000
8 Meses Coklat ¼ kg Rp 5.000
9 Coklat Batang 1 buah Rp 15.500
10 Karet gelang 1 bendel Rp 3.000
11 Sedotan 1 pack Rp 4.000
12 Sendok bebek Rp 7.000
13 Kresek (K) 5 pack Rp 12.500
14 Kresek (T) 5 pack Rp 23.000
15 Mika 100 buah Rp 29.000
16 Plastik tomat ( 1/2 kg) 3 pack Rp 24.000
17 Chocochip coklat 1 Rp 6.000
18 Chocochip Rainbow 1 Rp 6.000
19 Gula 2 kg Rp 22.000
20 Milo 1 renteng Rp 13.000
21 Parutan keju 1 buah Rp 3.500
22 Botol selai 3 buah Rp 15.000
23 Es Batu 5 buah Rp 5000
24 Tempat topping 4 buah Rp 4000
25 Kelapa muda 15 buah Rp 75.000
26 Design + Cetak sticker A3 5 lembar Rp 51.000
27 Banner uk. 125cm x 75cm 1 Rp 20.000
28 Pewarna makanan pandan 1 buah Rp 4.500
29 Kelapa kemetan 1 Rp 6.000
30 Tabung gas elpiji 1 Rp 18.500
JUMLAH TOTAL Rp 443.500

5.2 PROSES PEMBUATAN


Cara Pembuatan KeSusu Wareg:

6
1. Cuci bersih beras ketan siem.,setelah itu direndam ke dalam baskom selama kurang
lebih 12 jam
2. Setelah 12jam buang air rendaman tersebut, dan cuci bersih sekali saja.
3. Lalu kukus ketan tersebut sampai setengah matang.
4. Sambil menunggu ketan dikukus, kita buat campurannya ketan yaitu gula, pewarna
makanan hijau pandan, air dan sedikit garam. Lalu campurannya tersebut kita
masak ke dalam panci kecil hingga mendidih.
5. Setelah ketan yg dikukus tadi sudah setengah matang, pindahkan ke dalam baskom
berukuran besar kemudian campurkan dengan parutan kelapa secukupnya.
6. Lalu tuangkan campurannya tadi yang telah mendidih kedalam baskom berukuran
besar tadi, dan aduk hingga rata.
7. Kemudian kukus lagi hingga matang.
8. Bentuk ketan yang sudah matang tadi ke dalam cetakan.
9. Setelah itu tambahkan topping sesuai selera.
10. Dan yang terakhir, tuangkan susu kental manis secukupnya.
11. Makanan Kesusu Wareg siap untuk dihidangkan.

7
8
Cara Pembuatan S’ Desi
1. Langkah Pertama kita buat sirupnya terlebih dahulu yaitu, gula, air, dan sedikit
pewarna makanan hijau pandan.
2. Kemudian bahn sirup tersebut jadikan satu kedalam panci dan masak hingga
mendidih.
3. Rendam biji selasih dengan air hangat.
4. Sediakan gelas yang berisi es batu, ambil 2 sendok makan biji selasih dan daging
kelapa muda.
5. Tuangkan sirup tadi dan tambahkan air kelapa.
6. S’DeSi siap dinikmati.

7.

9
BAB 6

PENUTUP

Antisipasi Masa Depan

Sebagai wirausahawan yang baik, kami tidak akan membiarkan usaha ini
berjalan secara mendatar. Kami akan terus mencoba memperbaiki kualitas pekerjaan
kami, agar para peminat atau konsumen puas atas pelayanan dan citarasa KeSusu
Wareg yang kami buat. Karena apabila kualitas produk  kami tidak kami tingkatkan
kemungkinan besar usaha ini tidak akan maju dan terancam bangkrut.

Kesimpulan
Menurut kami usaha ini dapat berkembang dan akan mencapai keberhasilan.
Kami sangat yakin bahwa usaha ini akan maju dan terus berkembang karena
dilakukan oleh orang–orang yang mempunyai kualitas dalam menjalankan setiap
pekerjaan. Kami sadar bahwa usaha ini tak akan langsung berkembang pesat tapi
kami akan terus berjuang untuk terus menjalankan dan mengembangkan usaha ini.

10

Anda mungkin juga menyukai