Anda di halaman 1dari 1

PPKn

Pertemuan ke-3 Kelas XII


Mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

Kerjakan soal-soal berikut ini dengan jelas dan singkat! Soal LKS hal 109

1. Bagaimana Anda memahami konsep negara kesatuan?


Menurut yang saya pahami, konsep negara kesatuan ialah negara yang bersusun
tunggal atau hanya terdapat satu negara saja di dalam negara tersebut. Lalu hanya ada
satu pemerintahan, yaitu pemerintah pusat yang memiliki kekuatan dan wewenang
tertinggi dalam urusan pemerintahan di negara tersebut.
2. Kemukakan pengertian negara menurut George Jellineck!
Pengertian negara menurut George Jellineck, negara adalah organisasi kekuasaan
dari sekelompok manusia yang telah berkediaman di wilayah tertentu.
3. Uraikan opini Anda mengenai cara pemerintah melindungi segenap bangsa dan seluruh
tumpah darah Indonesia!
Pemerintah melakukan berbagai upaya untuk melindungi segenap bangsa dan
seluruh tumpah darah Indonesia, yaitu melalui penerapan peraturan, penerapan sanksi
bagi pelanggar peraturan, dan penjaminan serta perlindungan hak-hak tiap warga
negara.
4. Identifikasikan konsepsi pokok tentang wilayah laut!
Konsepsi pokok tentang wilayah laut adalah:
1) Res nullius menyatakan bahwa laut yang tidak ada pemiliknya dapat diambil dan
dimiliki oleh tiap-tiap negara.
2) Res communis menyatakan bahwa laut adalah milik bersama masyarakat dunia
sehingga dapat diambil atau dimiliki oleh tiap-tiap negara.
5. Terangkan yang dimaksud dengan social amelioration!
Social amelioration merupakan cara atau usaha memperbaiki keadaan kelompok-
kelompok yang dirugikan. Sebagai contoh, usaha-usaha meniadakan kemiskinan dan
memelihara warga negara yang memiliki keterbatasan (cacat).

Anda mungkin juga menyukai