Anda di halaman 1dari 5

1

Ujian Akhir Semester

Tugas ini disusun untuk memenuhi Tugas mata kuliah:


Ekonomi Pemasaran
Semester/Kelas: 4/ Manajemen Sore
Dosen Pengampu: Kristiningsih, SE, MSi

Disusun Oleh :
Fatchur Roji
(20181221099)

Fakultas Ekonomi dan Bisnis


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA
2020
1

1. Dalam menjalankan strategi pemasaran produk, para pemasar harus


mengetahui pada level / tingkatan produk mana yang akan dilayaninya.
Sebutkan level / tingkatan produk tersebut disertai dengan contoh dalam
aplikasi pemasaran produk/jasa.
Setiap perusahaan memiliki ide atau konsep yang berbeda mengenai manajemen
pemasaran. Satu perusahaan mungkin akan lebih menyukai konsep pemasaran dengan
cara memproduksi barang dalam skala besar dengan asumsi ongkos produksi dapat
ditekan, harga barang akan murah dan barang akan cepat laku. Tetapi perusahaan lain,
mungkin memiliki konsep pemasaran yang berbeda melalui peningkatan kualitas
barang yang dihasilkan. Setidaknya ada 5 konsep manajemen pemasaran dengan
segala kekurangan dan kelebihan yang harus Anda ketahui.

 Product (Produk)

Anda harus menentukan produk atau jasa apa yang akan ditawarkan kepada
konsumen di pasar. Produk memiliki dua unsur yang perlu diperhatikan yaitu kualitas
dan visual. Anda harus memastikan kualitas dari produk Anda dengan baik, selain itu
konsumen juga harus merasa membutuhkan untuk membeli produk atau jasa Anda
tidak hanya sekedar tertarik. Cara mudah yang dapat Anda lakukan yaitu dengan
melakukan riset kecil ke target pasar. Riset yang dilakukan dapat mencakup informasi
respon pasar, keinginan konsumen, dan lain sebagainya. Melalui informasi yang kita
dapat dari riset, kita dapat membandingkan produk/jasa Anda dengan kompetitor,
mengetahui kelebihan dan kekurangan produk Anda.

 Price (Harga)

Terkait dengan harga, Anda perlu mempertimbangkan jumlah biaya yang telah
dikeluarkan untuk mendapatkan kombinasi antara barang dan pelayanan yang akan
diberikan kepada konsumen. Dalam menentukan harga dari produk, Anda harus
menghitungnya berdasarkan dengan biaya produksi, modal, dan tambahkan
keuntungan beberapa persen. Harga jual harus sesuai dengan harga pasar, tidak terlalu
tinggi dan tidak juga terlalu rendah. Hal ini untuk mencegah terjadinya kebangkrutan
tentunya. Jika Anda ingin menjual dengan harga yang lebih tinggi, berikan perbedaan
yang mencolok dibandingkan kompetitor Anda, seperti kualitas, varian. Sehingga
konsumen merasa “worth it” dengan harga dari produk.

 Promotion (Promosi)

Bagaimana agar produk atau jasa dikenal di pasaran dan mempunyai banyak
konsumen? Ya, Anda harus melakukan promosi. Pada dasarnya, promosi merupakan
aktivitas penyebaran informasi yang bersifat membujuk, memengaruhi dan
mengingatkankan pasar bahwa produk Anda sudah siap dijual dan dibeli oleh mereka.
Salah satu yang dapat Anda lakukan adalah dengan memasang iklan. Iklan dapat
dilakukan melalui media-media seperti surat kabar, elektronik, brosur, spanduk, social
media. Pada zaman digital seperti sekarang, melakukan promosi menjadi sangatlah
mudah karena banyak media sosial yang akan sangat membantu Anda.

 Place (Tempat)
2

Tempat atau lokasi merupakan salah satu penentu omzet penjualan. Tentu saja
Anda ingin produk atau jasa Anda laku keras bukan? Oleh karena itu, tempat atau
lokasi penjualan juga sangat penting untuk dipertimbangkan. Bagaimana cara
menentukan lokasi yang tepat? Hal yang dapat Anda lakukan adalah mencari dan
menentukan lokasi penjualan yang sesuai dengan target pasar Anda, apakah itu untuk
kalangan bottom, middle, atau up.

2. Ketika meluncurkan produk baru perusahaan dapat menjalankan strategi


skimming pricing maupun strategi penetration pricing, berikan penjelasan
mengenai strategi tersebut dan beri contoh masing masing

 Skimming Price
Strategi ini diterapkan dengan jalan menetapkan harga tinggi bagi suatu produk baru
atau inovatif selama tahap perkenalan, kemudian menurunkan harga tersebut pada
saat persaingan mulai ketat.
Contoh :  Nokia N-70
Pada tahun 2005, Nokia mengeluarkan tipe NSeries, salah satunya ialah Nokia N-70.
Ponsel smartphone ini berorientasi pada games dan musik, serta memiliki aplikasi 3G,
dimana pada saat itu terbilang cukup baru. Berdasarkan pengalaman saya ketika
membelinya (pada waktu SMA), harga awal yang ditawarkan pada saat itu cukup
tinggi, yaitu sekitar Rp 3.800.000-an. Penjualan N-70 ini cukup besar di Indonesia,
terlihat dari pemakaian masyarakat yang sering saya temui saat berjalan-jalan. Tidak
jauh-jauh, ketika saya membelinya, teman-teman sekelas saya pun ikut membelinya.
Tetapi popularitas N-70 semakin menurun seiring
berkembangnya teknologi dan muncul banyak pesaing, salah
satunya pada saat itu muncul ponsel Sony Walkman Series
(W800i) yang booming di pasar dan menyebabkan harga N-70
ini jatuh. Lambat laun harga menurun menjadi 2juta sampai
1juta-an.
 PENETRATION PRICING
Strategi harga penetrasi ialah dimana perusahaan berusaha memperkenalkan suatu
produk baru dengan harga rendah, dengan harapan akan dapat memperoleh volume
penjualan yang besar dalam waktu relatif singkat.
Contoh : Operator Seluler 3
Pada awal operator ini diluncurkan, promo yang dilakukan terbilang besar-besaran
dan murah. Ini bertujuan untuk menarik minat masyarakat dengan promo murahnya
yang gencar dipromosikan, baik dari media televisi, koran, papan iklan, dan
sebagainya.
Salah satu promo 3 yaitu “Isi ulang dapet 3x lipat”,
dimana pelanggan bisa mendapatkan tiga kali lipat
jumlah pulsa setiap isi ulang berupa 1x pulsa utama ke
semua operator dan bonus pulsa 2x lipat ke sesama
pengguna 3. Jadi setiap isi ulang Rp 10.000, pelanggan
akan mendapatkan pulsa Rp 30.000 (Rp 10.000 ke
semua operator, Rp 20.000 ke sesama 3).

3. Strategi cakupan distribusi meliputi distribusi intensif, selektif dan distribusi


eksklusif, berikan penjelasan dan pada kondisi bagaimana cakupan distribusi
tersebut diterapkan?
3

 Strategi Distribusi Intensif


Distribusi intensif adalah strategi distribusi yang menempatkan produk dagangannya
pada banyak retailer atau pengecer serta distributor di berbagai tempat. Tehnik ini
sangat cocok digunakan untuk produk atau barang kebutuhan pokok sehari-hari yang
memiliki permintaan dan tingkat konsumsi yang tinggi. Contoh seperti sembako,
rokok, sikat gigi, odol, sabun, deterjen, dan lain sebagainya.

 Strategi Distribusi Selektif


Distribusi selektif adalah suatu metode distribusi yang menyalurkan produk barang
atau jasa pada daerah pemasaran tertentu dengan memilih beberapa distributor atau
pengecer saja pada suatu daerah. Di antara distributor atau pengecer akan terdapat
suatu persaingan untuk merebut konsumen dengan cara, teknik dan strategi masing-
masing. Contoh saluran distribusi selektif adalah produk elektronik, produk kendaraan
bermotor, sepeda, pakaian, buku, dan lain sebagainya.

 Strategi Distribusi Eksklusif


Distribusi eksklusif adalah memberikan hak distribusi suatu produk pada satu dua
distributor atau pengecer saja pada suatu area daerah. barang atau jasa yang
ditawarkan oleh jenis distribusi eksklusif adalah barang-barang dengan kualitas dan
harga yang tinggi dengan jumlah konsumen yang terbatas. Contoh distribusi ekslusif
adalah seperti showroom mobil, factory outlet, restoran waralaba, produk mlm / multi
level marketing / pasif income, mini market, supermarket, hipermarket, dan lain-lain.

4. Persaingan antara transportasi on line Gojeg dan Grab merupakan persaingan


bisnis perusahaan yang saling menyerang tiada henti. Coba berikan solusi
bagaimana strategi promosi yang harus dilakukan oleh Gojeg dan juga oleh
Grab agar dapat memenangkan persaingan

Dua penyedia layanan on-demand Gojek dan Grab bersaing ketat supaya
aplikasinya menjadi yang paling banyak digunakan. Caranya, dengan menyediakan
beragam layanan sehari-hari di aplikasinya (SuperApp). Persaingan gojek dan grab
memang sangat ketat sehingga keduanya harus selalu melakukan perubahan agar
konsumen selalu minat dengan produk yang mereka tawarkan. Menurut saya yang
harus dilakukan gojek maupun grab untuk dapat memenangkan persaingan yaitu
dengan selalu menambah fitur dalam produknya seperti halnya gojek dan grab yang
dahulu hanya apllikasi yang berorientasi pada jasa antar kini telah menghasidirkan
pembelian makanan, shopping, obat-obatan, pijat, dll hal ini dalam rangka gojek dan
grab agar dapat memenangkan hati masyarakat dan mengembangkan produknya.
Menurut saya strategi promosi yang kini telah dilakukan gojek maupun grab telah
benar, mereka saling melirik peluang masing-masing pesaing dan menggunakannya
sebagai kesempatan untuk memperbaiki diri. Mereka juga telah menghadirkan
promosi sehingga dapat mengambil hati masyarakat. Pada saat gojek mengalami
permasalahan tindak kejahatan karena pembobolan akun gojek, Grab pada saat itu
langsung gempar untuk mempromosikan aplikasi mereka yang dijamin aman sehingga
pengguna lain tidak dapat mengakses akun mereka. Seiring berkembangnya gojek, ia
menerapkan strategi marketing public relations. Yaitu strategi push berupa referral
code. Gojek membuat referral code sebagai salah satu strategi promosinya. Seperti
apa cara kerjanya ? Yaitu dengan memberikan poin gojek untuk pengguna yang
menshare kode refferal kepada orang lain. Hal ini sangat menguntungkan pihak gojek.
Secara tidak langsung masyarakat telah membantu pemasaran dari gojek itu sendiri.
4

Dengan strategi ini ia bisa meningkatkan awareness masyarakat mengenai pentingnya


gojek untuk menyelesaikan masalah urgent yang dihadapai oleh masyarakat kota kala
itu. Hal yang juga menunjukkan keberhasilan strategi ini juga bisa dilihat dari gojek
yang tidak hanya menarik perhatian konsumen namun juga menarik pengendara ojek
untuk bergabung. Seperti yang dijelaskan di atas problem pertama gojek adalah
pengemudi ojek yang terbatas. Dengan strategi pengenalan kepada masyarakat
akhirnya masalah itu bisa teratasi. Bahkan sekarang pendaftar gojek malah meningkat
drastis. Hingga akhirnya gojek memperketat sistem pendaftarannya. Tolak ukur
strategi ini berhasil, bisa dilihat dari brand gojek yang sudah tersebar luas sekarang.
Seluruh Indonesia telah mengenal gojek sebagai aplikasi penyedia jasa transportasi
secara online.

5. Berikan solusi dalam strategi persaingan untuk perusahaan yang anda analisis
dalam diskusi kelompok anda.

Anda mungkin juga menyukai