Anda di halaman 1dari 3

STRUKTUR TEKS EDITORIAL

A. Tujuan Pembelajaran
 Mengidentifkasi struktur teks editorial
 Mengidentifikasi unsur kebahasaan teks editorial
 Menganalisis topik teks editorial
 Menganalisis kerangka karangan teks editorial
 Menentukan struktur dan unsur kebahasaan dalam teks editorial
 Menyusun teks editorial yang sesuai topik, struktur, dan kebahasaan
 Mempresentasikan, menanggapi, dan merevisi topik, kerangka, stuktur, unsur
kebahasaan, dan teks editorial yang telah disusun

B. Materi Pembelajaran
 Struktur teks editorial
 Unsur kebahasaan teks editorial
 Topik teks editorial
 Kerangka karangan teks editorial

C.Struktur Editorial
1. Pengenal Isu
Peristiwa, masalah faktual yang menjadi pro dan kontra.
2.Penyampaian Argumen-Argumen
 Argumen 1
 Argumen 2,dst.
3.Kesimpulan
Pernyataan penyelesaian.

D.Kaidah Kebahasaan Teks Editorial


Kaidah kebahasaan merupakan hal yang perlu dipelajari saat menulis teks editorial. Beberapa
kaidah kebahasaan untuk teks editorial selengkapnya ada di bawah ini:
Adverbia: Adverbia merupakan kata yang merujuk pada pemberian keterangan terhadap kata
yang lain. Adverbia yang digunakan pada teks editorial adalah adverbia frekuentatif atau kata
keterangan. Kosa kata untuk adverbia frekuentatif meliputi: sebagian besar waktu, biasanya,
jarang, kadang-kadang, sering, selalu, dan masih banyak lagi.
Konjungsi: Ini bisa disebut dengan penghubung yang ada di sebuah teks. Kata yang sering
digunakan adalah dengan, serta, tetapi, namun, sedangkan.

Verba Material: verba ini merupakan verba yang merujuk untuk tindakan fisik seseorang atau
keadaan tertentu. Contoh katanya adalah mengecek, meringankan, meyidang, meringkus, dan
masih banyak lagi.
Verba Relasional: Ini merupakan kata kerja yang tugasnya menghubungkan antara subjek
dengan informasi lainnya.

Verba Mental: Ini merupakan kata yang mendefinisikan sudut pandang atau persepsi, afeksi, dan
kognisi. Contohnya adalah melihat, merasakan, mendengar, mengerti,khawatir, dan masih
banyak lagi.

E.Topik-Topik Teks Editorial


Tips menulis teks editorial yang baik dan menarik:
Pilih topik penting yang memiliki sudut pandang berita saat ini dan akan menarik minat
pembaca.
 Kumpulkan informasi dan fakta. Termasuk pelaporan objektif dan melakukan penelitian.
 Nyatakan pendapat penulis secara jelas dengan cara menyajikan penjelasan yang
menarik.
 Jelaskan masalah ini secara objektif seperti yang dilakukan oleh seorang reporter dan
katakan mengapa situasi ini penting.
 Berikan sudut pandang yang berlawanan dengan kutipan seseorang dan argumen
seseorang yang belum jelas kebenarannya.
 Sanggah (tolak) pihak lain dan kembangkan kasus yang ditulis menggunakan fakta,
detail, angka, dan kutipan.
 Memberikan poin oposisi. Penulis harus memiliki beberapa poin bagus yang dapat diakui
agar artikel yang sedang ditulis terlihat rasional.
 Ulangi fase kunci untuk nemper.kuat ide ke dalam pikiran pembaca
 Berikan solusi yang realistis untuk masalah yang melampaui pengetahuan umum.Dorong
pemikiran kritis dan reaksi proaktif.
 Bungkus dengan penutup yang menyatakan kembali mengenai pendapat penulis.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah
Isi teks editorial yang tersebar dimasyarakat banyak memuat berbagai topik. Biasanya topik yang
diangkat adalah topik yang sedang hangat. Tetapi tidak semuanya seperti itu. Ada juga penulis
yang mengangkat kasus lama atau kasus yang belum terselesaikan. Untuk kasus-kasus lama
biasanya diangkat kembali setelah penulis menemukan fakta baru.

 Membahas masalah terkini atau masalah masa lampau yang memengaruhi banyak
pembaca. Masalah yang diangkat berupaya memengaruhi dengan memberi para pembaca
semua fakta dan menjawab kekhawatiran
 Masalah terkini yang sering dibahas adalah perihal politik, kesehatan, bisnis, dan
pendidikan. Saat membahas masalah tersebut penulis menawarkan saran dan
menyampaikan beberapa kritik.
 Masalah masa lampau yang sering dibahas adalah mengenai sejarah masa lampau,
pemerintahan masa lampau, budaya, serta adat. Mengangkat kembali masalah lama tidak
akan menjadi pandangan yang ekstrem jika disiapkan dan diinformasikan dengan baik.
Dengan mempertimbangkan banyak aspek dari kedua sisi yang bersangkutan.

F.Menyusun Kerangka dan Menulis Editorial


Untuk menulis editorial wajib mengikuti menyesuaikan dengan struktur teks editorial. Struktur
tesk editorial adalahs ebagai berikut :
Paragraf 1 : Tesis/Pengenalan Isu
Paragraf 2 s.d 8 :Argumentasi-argumentasi
Paragraf 9 : Kesimpulan

Anda mungkin juga menyukai